Anda di halaman 1dari 5

SDIT UMMUL QURO BOGOR

Membentuk Generasi Saleh Cendekia

MODUL 4

SOAL CERITA KPK dan FPB

MATERI

FPB dan KPK merupakan singkatan dari faktor persekutuan terbesar dan kelipatan persekutuan
terkecil. FPB dan KPK dapat digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Ini akan dicontohkan dalam
soal cerita yang juga akan dipelajari di sini.
Soal cerita FPB dan KPK memiliki ciri atau kekhasan tersendiri. Untuk membedakan apakah soal
cerita itu termasuk soal KPK atau FPB perlu kita ketahui beberapa cirinya. Berikut ini adalah
beberapa cara membedakan soal FPB dan KPK, dilihat dari ciri-ciri soal.
A. Ciri-Ciri Soal Cerita FPB (Faktor Persekutuan Terbesar)
 Soal Cerita FPB, biasanya akan menanyakan yang berhubungan dengan faktorisasi,
pembagian, dan sejenisnya.
 Di dalam soal cerita terdapat kata-kata "paling banyak, sebanyak-banyaknya, sama besar,
sama banyak, jumlah yang sama, jenis yang sama, atau sama rata". Jika salah satu atau
beberapa dari kata-kata tersebut ada di dalam suatu soal, maka soal tersebut kemungkinan
besar adalah soal FPB.
 Soal cerita FPB akan menggunakan kata "bagi". Contohnya, Ibu mempunyai 8 kue, 24 permen,
dan 12 roti. Jika ibu akan membagikannya sama rata, berapa anak yg bisa mendapatkan nya?.
 Nilai angka pada pilihan jawaban lebih kecil / sedikit dari bilangan yang ada pada soal (pada
soal pilihan ganda). Misalnya, jika pada soal yang dicari adalah FPB dari 24 dan 32, maka tidak
mungkin jawabannya lebih besar dari 24. Sehingga jika semua pilihan jawaban pada soal
pilihan ganda nilai bilangannya lebih kecil daripada soal, maka kemungkinan itu adalah soal
FPB.

B. Ciri-Ciri Soal KPK (Kelipatan Persekutuan Terkecil)


 Soal Cerita FPB, biasanya akan menanyakan yang berhubungan dengan kelipatan
 Di dalam soal cerita terdapat kata-kata "setiap - sekali - setiap - sekali , mereka, bersamaan,
bersama-sama, atau bersama-sama lagi". Jika salah satu atau beberapa dari kata-kata
tersebut ada di dalam suatu soal, maka soal tersebut kemungkinan besar adalah soal KPK.
 Di dalam soal cerita KPK bisa juga pilihan jawaban berupa tanggal, misalnya pada soal
"mereka akan melakukannya bersama-sama lagi pada tanggal . . . .", maka pilihan jawaban
tentu saja berupa tanggal.
 Soal cerita KPK akan menggunakan kata " kali ". contoh nya, si A berenang seminggu sekali, si
B berenang 5 hari sekali . mereka berenang bersama tanggal sekian sekian, tgl brapa mereka
berenang bersama lagi?
 Nilai angka pada pilihan jawaban lebih besar / dari dari bilangan yang ada pada soal (pada soal
pilihan ganda). Misalnya, jika pada soal yang dicari adalah KPK dari 24 dan 32, maka tidak

Modul Bimbel Matematika Bimbel 4 Matematika (Februari Pekan ke 4)


SDIT UMMUL QURO BOGOR

Membentuk Generasi Saleh Cendekia


mungkin jawabannya lebih kecil dari 32. Sehingga jika semua pilihan jawaban pada soal pilihan
ganda nilai bilangannya lebih besar daripada soal, maka kemungkinan itu adalah soal KPK.

Jika kita sudah dapat menemukan ciri soal cerita tersebut, maka Langkah selanjutnya
menyelesaikan soal cerita tersebut dengan kaidah atau ketentuan FPB atau KPK. Seperti yang telah
dijelaskan di modul sebelumnya. Namun, disini kita ingatkan kembali tentang kaidah atau ketentuan
dalam menentukan FPB atau KPK.
1. Menentukan FPB
Langkah-langkah menentukan FPB sebagai berikut :
a. Tentukan faktorisasi prima dari bilangan-bilangan yang ada di soal dengan pohon factor.
b. FPB dapat dicari dengan cara mengkalikan factor-factor prima yang sama dan ambil yang
berpangkat terendah.
2. Menentukan KPK
Langkah-langkah menentukan KPK sebagai berikut :
a. Tentukan faktorisasi prima dari bilangan-bilangan yang ada di soal dengan pohon factor.
b. KPK dapat dicari dengan cara mengkalikan semua dari bilangan factor-faktor primanya.
Apabila ada factor yang sama ambilah yang pangkat yang terbesar. Dan apabila ada factor
yang sama besar pangkatnya, maka ambil salah satunya

Berikut contoh menyelesaikan soal cerita FPB dan KPK.


A. Contoh menyelesaikan soal cerita FPB
Bu Aminah mempunyai 20 kelengkeng dan 30 anggur, kelengkeng dan anggur akan di masukkan
ke dalam plastik dengan jumlah yang sama besar.
a. Berapa plastik yang diperlukan untuk membungkus buah tersebut?
b. Berapa banyak kelengkeng dan anggur pada masing-masing plastik?
Jawab:
(Berdasarkan ciri soalnya, terdapat kata “sama besar” dan berhubungan dengan pembagian maka
soal tersebut adalah soal FPB)

20 = 2 x 2 x 5 = 22 x 5
Ingat, FPB adalah cari faktor prima yang
30 = 2 x 3 x 5 = 2 x 3 x 5 sama dan pangkat terendah

FPB = 2 x 5 = 10

Sehingga,
a. Banyak plastik yang diperlukan adalah 10 plastik
b. Banyak kelengkeng dalam setiap plastik = 20 : 10 = 2 jeruk

Modul Bimbel Matematika Bimbel 4 Matematika (Februari Pekan ke 4)


SDIT UMMUL QURO BOGOR

Membentuk Generasi Saleh Cendekia


Banyak anggur dalam setiap plastik = 30 : 10 = 3 salak

B. Contoh menyelesaikan soal cerita FPB


Irma menabung setiap 6 hari sekali dan Ratna menabung setiap 5 hari sekali. Jika mereka
menabung bersama – sama pada tanggal 8 Januari 2019, mereka akan menabung bersama –
sama lagi pada tanggal ….

Jawab :

(Berdasarkan ciri soalnya, terdapat kata “bersama-sama” dan berhubungan dengan kelipatan
maka soal tersebut adalah soal KPK)

6 Untuk 5 tidak perlu pakai pohon factor


karena 5 adalah bilangan prima.

2 3

6=2x3
Ingat, KPK adalah tulis semua faktornya dan
5=5 jika ada yang sama cari pangkat tertinggi.

KPK = 2 x 3 x 5 = 30

Artinya, Irma dan Ratna akan bertemu kembali (menabung bersama kembali) setiap 30 hari sekali.

Kemudian, menghitung tanggal di mana Irma dan Ratna akan menabung kembali. Yaitu 30 hari
setelah tanggal 8 Januari 2019.

30 hari setelah tanggal 8 Januari 2018 adalah tanggal 7 Februari 2019. Jadi, Irma dan Ratna akan
kembali menabung bersama kembali pada tanggal 7 Februari 2019.

Modul Bimbel Matematika Bimbel 4 Matematika (Februari Pekan ke 4)


SDIT UMMUL QURO BOGOR

Membentuk Generasi Saleh Cendekia

BERLATIH SOAL

PILIHAN GANDA
1. Icha memiliki 20 kue lapis dan 25 kue kotak. Kue tersebut dibungkus dan dibagikan kepada
teman-temannya. Banyak paket yang dapat dibuat Icha adalah … paket
A. 2 C. 20
B. 5 D. 100

2. Di lapangan pak guru akan mengelompokkan murid. Murid laki - laki berjumlah 44 dan murid
perempuan sebanyak 55. Berapakah jumlah kelompok yang sama yang terbentuk!
A. 10 C. 12
B. 11 D. 13

3. Ibu memiliki 18 buah Apel dan 24 buah Mangga. Kedua buah akan dimasukkan ke dalam
beberapa keranjang dengan isi setiap keranjang sama banyak. Keranjang paling banyak yang
dibutuhkan Ibu adalah ....
A. 3 C. 8
B. 6 D. 12

4. SD Suka Bangsa memberikan hadiah kepada siswa yang berprestasi, berupa 75 buku tulis, 175
penggaris, dan 250 penghapus. Ketiga barang tersebut diberikan kepada sebanyak-banyaknya
siswa, Setiap siswa menerima ketiga jenis barang dengan jumlah setiap jenis sama banyak.
Banyak penggaris yang diterima setiap siswa adalah ….
A. 25 C. 7
B. 10 D. 3

5. Udin mempunyai 18 kelereng warna merah, 24 warna biru, dan 42 warna kuning. Kelereng
tersebut akan dimasukkan dalam kantong-kantong plastik dengan komposisi yang sama. Banyak
kantong yang dapat di buat Udin adalah …
A. 6 C. 12
B. 7 D. 18

6. Kean bersepeda di taman setiap 9 hari sekali. Faiz bersepeda di tempat yang sama setiap 12 hari
sekali. Mereka akan bertemu pada hari ke …
A. 30 C. 34
B. 32 D. 36

7. Dian les piano setiap 4 hari sektali dan Amira les piano setiap 6 hari sekali. JIka pada hari Ahad
mereka les piano bersama, maka mereka akan les piano bersama-sama lagi untuk yang kedua
kalinya pada hari ....
C. Jumat C. Ahad
D. Sabtu D. Senin

8. Ada 3 lampu. Lampu A menyala setiap 8 detik, lampu B setiap 15 detik, dan lampu C setiap 20
detik. Ketiga lampu itu menyala bersamaan setiap ... detik sekali
A. 15 C. 60
B. 40 D. 120

9. Pak made dan pak putu adalah dua satpam yang berjaga di perusahaan yang berdekatan. Setiap
berjaga 6 hari pak made libur satu hari, sedangkan pak putu mendapat libur setelah berjaga 8 hari.
Jika hari ini pak putu dan pak made libur bersamaan, mereka dapat libur bersamaan lagi pada hari
ke ….

Modul Bimbel Matematika Bimbel 4 Matematika (Februari Pekan ke 4)


SDIT UMMUL QURO BOGOR

Membentuk Generasi Saleh Cendekia


A. 24 C. 36
B. 30 D. 48

10. Seorang Ibu di sebuah desa memiliki tiga anak, ketiga anak tersebut menengok ibunya secara
bergiliran. Anak sulung menengok setiap16 hari sekali, anak tengah setiap 12 hari sekali dan anak
bungsu menengok setiap 8 hari sekali. Jika pada tanggal 25 Februari 2018 ketiga anak tersebut
menengok ibunya bersama-sama, maka ketiga anak tersebut menengok bersama kembali untuk
yang kedua kalinya pada tanggal ….
A. 30 Mei 2018 C. 1 Juni 2018
B. 31 Mei 2018 D. 2 Juni 2018

ESSAY
1. Pak Amir memiliki 91 buah apel, 78 buah jeruk dan 52 buah salak. Ketiganya akan dibagikan
kepada anak yatim sama banyak.
a. Berapa paket paling banyak yang akan dibagikan?
b. Berapa banyak buah apel, buah jeruk dan buah salak setiap paketnya?

2. Tiga buah jenis bus berangkat dari terminal yang sama. Bus A berangkat setiap 15 menit, bus B
berangkat setiap 20 menit, dan bus C berangkat setiap 30 menit. Jika ketiga bus berangkat
bersamaan pukul 08.00, kapan mereka akan berangkat bersama lagi?

Modul Bimbel Matematika Bimbel 4 Matematika (Februari Pekan ke 4)

Anda mungkin juga menyukai