Anda di halaman 1dari 3

TUGAS KEPERAWATAN JIWA 1

(DAERAH PEKANBARU, PROV.RIAU, KAB.SIAK)

O
L
E
H

Nabila Natasya
(1912142010072)
S1 Keperawatan

Dosen Pembimbing:
Ns. Engla Rati Pratama, S. kep. M. kep

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN YARSI


SUMATRA BARAT
2021/2022
Keperawatan jiwa merupakan proses interpersonal yang berupaya untuk meningkatkan
dan mempertahankan fungsi yang terintegrasi. Keperawatan jiwa merupakan bidang spesialisasi
praktik keperawatan yg menerapkan teori perilaku manusia sebagai ilmunya dan penggunaan diri
sendiri secara terapeutik sebagai kiatnya.
Trend dan Isu dalam keperawatan jiwa ialah kasus-kasus yang sedang hangat dibicarakan
dan dianggap penting. Kasus-kasus tersebut bisa dianggap ancaman atau tantangan yang mau
berdampak besar pada keperawatan jiwa baik dalam tatanan regional maupun global.
Masalah ‘Keperawtan jiwa’ yang menjadi trend dan isu didaerah saya adalah
“Pencabulan Yang Dilakukan Pada Anak Dibawah Umur Yang Berdampak Pada Psikologis
Anak Tersebut”. Kejadian pencabulan ini terjadi 2 bulan yang lalu, dilakukan oleh seorang bapak
berumur sekitar 40an yang menjadi korban anak berumur 12thn. Berawal dari, sebut saja pak
susanto (nama samaran) yang mana istrinya seorang guru mengaji. Selepas maghrib anak anak
mulai dari umur 7thn-15thn berdatangan kerumahnya untuk menjalani rutinitas maghrib mengaji.
Sudah lama istrinya pak susanto mengajar ngaji dan tidak terlihat gelagat aneh dari sang
suami yang ternyata naksir atau suka sama salah satu murid mengaji istrinya, anak tersebut
berperawakan cantik mungkin bisa dibilang dari kecantikan anak tersebut nafsu birahi pak
susanto mulai bereaksi dia mulai memperhatikan anak tersebut. Sampailah pada malam itu
tepatnya pada malam tahun baru pak susanto mulai melancarkan aksinya karena pada malam itu
si anak cantik tidak dijemput oleh neneknya, ya anak tersebut hanya tinggal bersama sang nenek
karena kedua orang tua nya bercerai nah mulai dari perceraian orang tuannya anak juga sudah
mulai terganggu psikologisnya karena tidak dapatnya cinta dan kasih saying penuh dari kedua
orang tuanya. Nah lanjut ke pak susanto yang akhirnya mengantar anak cantik itu pulang
kerumahnya namun bukannya mengantar pulang pak susanto malah melakukan hal tak senonoh
pada anak tersebut, dia melakukan pencabulan didekat persawahan warga yang mana sangat jauh
dari keramaian, setelah melakukan hal bejat tersebut pak susanto mengantar anak cantik pulang
ke rumahnya sebelumnya dia sempat mengancam anak tersebut agar tidak memberitahukan pada
siapapun atas apa yang dilakukan nya pada anak cantik itu. Anak itu hanya diam sampai
kerumahnya. Sang nenek yang melihat sang cucu diam saja semenjak tadi malam merasa curiga
karena cucunya dikenal oleh orang orang sebagai anak yang ceria, nenek pun mulai merayu rayu
cucunya untuk memberitahuakn apa masalah yang dialami sang cucu sehingga hanya berdiam
diri saja. Nah karena sang cucu atau anak cantik ini sudah tidak kuat lagi dengan apa yang
dirasakannya diapun mulai menceritakan apa yang terjadi padanya malam itu dan apa yang telah
dilakukan oleh pak susanto padanya sang nenek sempat tidak percaya atas apa yang telah
diceritakan sang cucu namun melihat kesungguhan serta tangisan menyayat hati nenek pun
percaya dan memberikan ketenangan pada sang cucu.
Esoknya sang nenek mulai melaporkan perbuatan bejat pak susanto pada pihak berwajib
dan melakukan penangkapan terhadap pak susanto atas prilaku bejatnya tersebut .
Pencabulan yang dilakukan terhadap anak dibawah umur tentu akan berdampak pada
psikologis ssang anak maupun perkembangan lainya pada anak tersebut. Dampak psikologis
pada anak akan melahirkan trauma berkepanjangan yang kemudian melahirkan sikap tidak sehat,
minder, takut yang berlebihan, perkembangan jiwa terganggu, dan akhirnya berakibat pada
keterbelakangan mental sang anak. kejadian yang dialami anak tersebut bisa menjadi kenangan
buruk pada anak.

Anda mungkin juga menyukai