Anda di halaman 1dari 1

BAB I

PENDAHULUAN

Leukimia merupakan salah satu keganasan hematologi yang dapat menyebabkan


kematian. Berdasarkan data yang diambil dari Survailance, Epidemiologi dan End Result
Program (2014) diperikirakan tiap tahunnya didapatkan 13,7 per 100.000 kasus baru dan 6,7
per 100.000 kematian akibat leukemia diseluruh dunia. Pada tahun 2017, leukemia termasuk
peringkat 9 untuk kasus baru dari semua jenis kanker. ()Leukemia terjadi akibat produksi sel
darah putih yang tidak terkontrol disebabkan oleh mutasi yang bersifat kanker pada sel
mielogen atau sel limfogen. Secara umum leukemia diklasifikasikan menjadi 4 tipe, yaitu
Leukemia Limfoblastik Akut (LLA), Leukemia Limfoblastik Kronik (LLK), Leukemia
Myeloid Akut (LMA), dan Leukemia Myeloid Kronik (LMK). ()

Leukemia Mieloid Kronik (LMK) menempati kasus terbanyak kedua dari semua tipe
leukemia pada orang dewasa, yaitu sekitar 15%. Rata – rata usia pasien LMK yang
terdiagnosis umur 67 tahun, walaupun penyakit ini dapat terjadi pada semua kelompok usia.
LMK paling banyak ditemui pada laki – laki daripada wanita dengan perbandingan 1,6:1. ()
Di Asia, usia rata – rata pasien saat pertama kali terkena CML adalah 45 tahun, sedangkan di
Negara Barat 20 tahun lebih tua yaitu sekitar 65 tahun. CML lebih banyak ditemukan pada
laki – laki daripada perempuan. () di RSUP Dr Sardjito Yogyakarta, pasien baru CML yang
terdiagnosis secara klinis pada tahun 2011-2014 sebesar 292 orang dengan usia pasien
berkisar 15 sampai 85 tahun. Dengan manifestasi klinis CML pada umumnya berupa lemah,
mudah lelah, keluar keringan di malam hari, berat badan menurun, demam, pembesaran
limpa, dan nyeri perut. () Pada pemeriksaan dara, CML menunjukkan tanda yang khas yaitu
ditemukan adanya leukositosis yang disertai meningkatnya sel myeloid dan kadan – kadang
ditemukan anemia serta trombositopenia atau trombositosis, pada pemeriksaan biopsy
sumsum tulang ditemukan gambaran hiperselularitas. Maka kami mengangkat kasus CML
karena kasus yang jarang terjadi dan agar bisa menjadi pembelajaran pada kasus ini untuk
kami.

Anda mungkin juga menyukai