Anda di halaman 1dari 3

Nama: Nurrid Diana

NIM: C1A200033

Prodi: Hubungan Internasional

Mata Kuliah: Bahasa Indonesia

Tugas!

Perbaikilah semua kalimat yang masih salah dibawah ini!

• Kalimat tidak efektif

(1) Dalam bab ini menelusuri sejarah masalalu.

(2) Walaupun prinsip asuransi itu sederhana, tetapi pekerjaannya sangat rumit.

(3) Contoh hewan wallace, seperti babi rusa dan anoa(sapi kate).

• Kedelapan kalimat dibawah bukanlah kalimat bahasa Indonesia baku sebab tidak mengikuti kaidah
tata bahasa normatif bahasa Indonesia.

(4) Dia ngontrak rumah di jalan mataram, kebayoran.

(5) Banjir itu serang daerah yang padat penduduknya.

(6) Kepala kantor kami ke luar negeri.

(7) Kami telah kirimkan uang itu minggu lalu.

(8) Inilah tempat dimana kecelakaan itu terjadi.

(9) Cepat, bikin bersih ruangan ini.

(10) Rumahnya bapak direktur kebanjiran juga kemarin.

• Kata-kata yang bercetak tebal pada kalimat-kalimat tersebut adalah kata-kata yang tidak baku. Oleh
karena itu, perlu diganti, misalnya menjadi sebagai berikut! Perhatikan kalimat-kalimat berikut!

(11) Sekertarisnya cantik banget.


(12) Jangan belok kiri atau kanan, lempeng saja!

(13) Kok kamu tidak datang kemarin?

(14) Pelaksanaanya masih semrawut.

(15) Persoalan itu perlu diclearkan dulu.

(16) Pinjam duit di bank tidak gampang.

• Berdasarkan kaidah tersebut diatas, maka dapat ditentukan bahwa bentuk-bentuk yang ditulis
miring dibawah ini benar atau salah.

(17) Antonis telah merubah keputusannya.

(18) Pengrusak gedung itu telah ditangkap polisi.

(19) Mereka tidak mampu mengkelola keuangan.

(20) Mereka sedang memroses surat lamaran itu.

Jawaban

• (1) Dalam bab ini akan menulusuri sejarah kita di masa lalu.

(2) Prinsip asuransi itu sederhana, tetapi pekerjaannya rumit dan memerlukan keterampilan banyak
bidang.

(3) Contoh hewan wallace, babi rusa dan anoa (sapi kate).

• (4) Dia mengontrak rumah di jalan Mataram, Kebayoran.

(5) Banjir itu menyerang daerah yang padat penduduknya.

(6) Kepala kantor kami pergi ke luar negeri.

(7) Telah kami kirimkan uang itu minggu lalu.

(8) Di tempat inilah kecelakaan itu terjadi.

(9) Cepat, bersihkan ruangan ini.

(10) Rumah bapak direktur kebanjiran juga kemarin.


• (11) Sekretarisnya cantik sekali.

(12) Jangan belok kiri atau kanan, lurus saja!

(13) Mengapa kamu tidak datang kemarin?

(14) Pelaksanaannya masih kacau.

(15) Persoalan itu perlu dijelaskan dulu.

(16) Meminjam uang di bank tidak mudah.

•(17) Antonis telah mengubah keputusannya.

(18) Perusak gedung itu telah ditangkap polisi.

(19) Mereka tidak mampu mengelola keuangan.

(20) Mereka sedang memproses surat lamaran itu.

Anda mungkin juga menyukai