Anda di halaman 1dari 2

Nama : Tantri Mutiara

NIM : 1301419024

Mata Kuliah : Perkembangan dan Permasalahan Anak

Resume

 Pengertian ABK
Anak berkebutuhan khusus adalah anak yang memerlukan penanganan khusus Secara
umum dapat disimpulkan bahwa anak berkebutuhan khusus (Heward, 2002) adalah
anak dengan karakteristik khusus yang berbeda dengan anak pada umumnya tanpa
selalu menunjukkan pada ketidakmampuan mental, emosi atau fisik.
 Faktor Penyebab Anak Berkebutuhan Khusus
Menurut Irwanto, Kasim, dan Rahmi (2010), secara garis besar faktor penyebab anak
berkebutuhan khusus jika dilihat dari masa terjadinya dapat dikelompokkan dalam 3
macam,
1. Faktor penyebab anak berkebutuhan khusus yang terjadi pada pra kelahiran
(sebelum lahir) yaitu masa anak masih berada didalam kandungan telah
diketahui mengalami kelainan dan keturunan.
2. Faktor penyebab ABK yang terjadi selama proses kelahiran yang dimaksud
adalah anak mengalami kelaianan pada saat proses melahirkan.
3. Faktor penyebab ABK yang terjadi setelah proses kelahiran yaitu masa dimana
kelainan itu terjadi setelah bayi dilahirkan atau saat anak dalam masa
perkembangan.
 Klasifikasi Anak Berkebutuhan Khusus
Menurut IDEA (Individuals with Disabilities Education Act Amandements) th 1997:
a. Anak dengan Gangguan Fisik:
- Tuna netra
-Tunarungu
-Tunadaksa
b. Anak dengan Gangguan Emosi dan Perilaku:
-Tunalaras
-Tunawicara
-Hiperaktif
c. Anak dengan Gangguan Intelektual
- Tunagrahita
-Anak Lamban belajar
-Anak berkesulitan belajar khusus
-Anak berbakat
- Autisme
- Indigo
 Pengertian CIBI (Cerdas Istimewa Berbakat Istimewa)
Dalam konsep luas, anak berbakat istimewa cerdas istimewa akan mengarah pada
anak yang memiliki kecakapan intelektual superior, yang secara potensial dan
fungsional mampu mencapai keunggulan akademik di dalam kelompok populasinya.
Berbakat adalah anak yang mempunyai kemampuan yang unggul dari anak rata-rata
atau normal baik dalam kemampuan intelektual maupun non intelektual sehingga
membutuhkan layanan pendidikan secara khusus.
 Sistem Pendidikan Anak Berkebutuhan Khusus
a. Pendidikan Inklusif
b. Pendidikan khusus
c. Home schooling

Anda mungkin juga menyukai