Anda di halaman 1dari 24

ANATOMI ORGAN

TUMBUHAN

Botani dan Sistematika Tanaman


(AET619102)
• 3 Bagian pokok tumbuhan:
–Akar
–Batang
–Daun
• Bagian-bagian modifikasi dari 3 bagian
pokok:
–Akar → Umbi
–Batang → Umbi, Duri, Rimpang
–Daun → Kuncup dan bunga
• Akar pertama pada tumbuhan berbiji berkembang
dari meristem apeks di ujung akar embrio dalam
biji yang berkecambah

• Akar embrio : radikula

• Pada Gymnospermae dan dikotil : radikula →


akar primer dengan cabang yg berukuran kecil,
disebut akar tunggang
Biji Dikotil dan Monokotil

Kulit biji
Tunas
embrio

Daun
embrio

Akar embrio
Kotiledon

Kedelai (dikotil)
Jaringan
buah

Kotiledon Kulit biji

Endosperm

Tunas
Daun embrio embrio

Akar embrio
Jagung
(monokotil)
• Pada monokotil, akar primer tidak bertahan
lama dalam kehidupan tanaman dan segera
mengering.

• Dari dekat pangkalnya akan muncul akar baru


yang disebut akar adventif (akar tambahan).

• Keseluruhan akar adventif dinamakan akar serabut


Akar serabut
• Ciri-ciri:
– arah tumbuh ke pusat bumi (geotrop)
atau menuju ke air (hidrotrop)

– tidak berbuku-buku/beruas dan tidak


mendukung daun-daun atau sisik-sisik
maupun bagian-bagian lainya.

– warna tidak hijau, biasanya keputih-


putihan atau kekuning-kuningan.

– tumbuh terus pada ujungnya, tetapi


umumnya pertumbuhannya masih
kalah pesat jika dibandingkan dengan
bagian permukaan tanah.

– bentuk ujungnya seringkali meruncing


• Tugas:
– memperkuat berdirinya tumbuhan

– menyerap air dan zat-zat makanan yang terlarut di


dalam air tersebut dari dalam tanah.

– mengangkut air dan zat-zat makanan yang sudah


diserap ke tempat-tempat pada tubuh tumbuhan yang
memerlukan.

– kadang-kadang sebagai tempat untuk penimbunan


makanan.
Bagian-bagian akar :
1. Meristem apikal
‒ terdapat di bagian ujung akar, merupakan titik awal
pertumbuhan akar.

2. Kaliptra (tudung akar)


‒ merupakan tudung akar atau bagian yang menutupi
meristem apikal.
‒ berfungsi sebagai sarung pelindung akar.
‒ Tudung akar berasal dari meristem apikal dan terdiri
dari sel-sel parenkim.
‒ Sel-sel dipermukaannya terus menerus lepas secara
berkesambungan, dan sel dibawahnya menjadi
berlendir. Sel-sel baru terbentuk pada tudung akar
bagian dalam dari meristem apikal
• Dari luar ke dalam:
a. Epidermis
b. Korteks
c. Endodermis
d. Stele :
• Perisikel/Perikambium
• Berkas vaskuler/Pembuluh Angkut
• Empulur
a. Epidermis:
– Selapis sel berdinding tipis dan tersusun rapat
- Pada akar udara Orchidaceae dan Araceae epifit
didaerah tropika, epidermis berlapis banyak dan
terspesialisasi menjadi velamen. Velamen
merupakan lapisan sel mati di bagian epidermis
pada akar gantung anggrek. Fungsi sebagai
penyimpan air.
a. Epidermis:
– Ciri khas akar adalah adanya rambut akar. Rambut akar
(root hair) adalah sel epidermis yang memanjang keluar,
tegak lurus permukaan akar dan berbentuk tabung.

– Rambut akar berada pada daerah dekat ujung akar.


Rambut akar berfungsi untuk memperluas bidang
penyerapan.
b. Korteks:
– terdiri atas sel-sel parenkim yang berdinding
tipis dan tersusun melingkar dengan susunan
yang longgar (terdapat ruang antar sel)

– Fungsi korteks adalah sebagai tempat


penyimpanan cadangan makanan.
c. Endodermis
– Terletak di sebelah dalam korteks,
yaitu berupa sebaris sel yang
tersusun rapat tanpa ruang antarsel.
– berperan mengatur lalu lintas zat ke
dalam pembuluh akar
– Dinding sel endodermis mengalami
penebalan gabus (yang menyebabkan
dinding sel tidak dapat ditembus oleh
air), berupa rangkaian berbentuk pita
sehingga disebut sebagai pita kaspari
– Penebalan gabus menyebabkan
dinding sel tidak dapat ditembus oleh
air. Untuk masuk ke silinder pusat, air
melalui endodermis yang dindingnya
tidak mengalami penebalan yang
disebut dengan sel penerus.
• Disebut pula silinder pusat akar
• Merupakan bagian terdalam akar, letaknya di
sebelah dalam endodermis
• Terdiri dari:
– Perisikel/Perikambium yang berfungsi membentuk akar
cabang
– Berkas vaskuler/pembuluh yang sangat berperan dalam
proses pengangkutan air dan hara mineral
• Dikotil:
– Xilem primer di pusat akar, berbentuk bintang
– Floem primer di luar xilem primer
• Monokotil:
– Xilem primer berselang seling dengan floem primer
– Empulur
• Jaringan parenkim yang terdapat diantara berkas vaskuler
Monokotil:
Xilem primer berselang seling
dengan floem primer

Dikotil:
✓ Xilem primer di pusat akar,
berbentuk bintang
✓ Floem primer di luar xilem
primer

Anda mungkin juga menyukai