Anda di halaman 1dari 2

AGAMA DAN FILSAFAT

A. Pengertian Filsafat

Filsafat adalah usaha manusia dengan akal budinya untuk memahami (mendalami dan
menyelami ) secara radikal dan integral serta universal hakikat sarwa yang ada :

- Hakikat Tuhan
- Hakikat Alam semesta, dan
- Hakikat manusia

Filsafat Muslim adalah usaha dan sikap falsafiah Muslim baik itu dia orang Arab atau bukan
orang Arab.

Karena itu filsafat Islam adalah falsafat Qur’aniyah, yaitu filsafat yang berorientasi pada Al-Qur’an,
mencari jawaban mengenai masalah – masalah asasi filsafat kepada wahyu.

Jadi pengertian filsafat itu sendiri memiliki arti yaitu usaha manusia dengan kekuatan akal
budi yang relative berhasil memberikan pemahaman kenyataan alam, susunan alam, pembagian alam,
bagian-bagian alam dan hukum yang berlaku bagi alam .

Al-Qur’an ( ayat Qur”Aniyah ) tidak lain adalah merupakan pembukuan segenap alam semesta ( ayat
Qauniyah ) dalam satu Al-Kitab. Kedua, adalah ayat Allah ( Ayat Qur’aniyah dan ayat Qauniyah ) itu
saling menafsirkan.

B. Pandangan Islam mengenai Filsafat

Menurut pandangan Islam antara filsafat dan agama Islam mustahil bila terdapat
pertentangan antara agama Islam pada satu pihak dengan ilmu pengetahuan ( dan Filsafat ) yang benar
pada pihak lain. Karena kebenaran filsafat mutlak relative sedang kebenaran filsafat Muslim pun
relative.

Kebenaran filsafat Islam dalam arti falsafah Qur’aniyah adalah relative mutlak dan Islam itu sendiri
adalah mutlak.

C. Pemecahan Masalah Melalui Filsafat

Kekuatan akal budi ( Ilmu Pengetahuan dan Filsafat ) nya manusia “ naik “ menghampiri
dan memetik kebenaran yang dapat dijangkau oleh kapasitas akal budinya yang terbatas itu. Karena
itulah dengan Rahman dan Rahim – Nya dari “ atas “ kepada manusia di atas bumi ini agar mereka dapat
mencapai dan menemukan kebenaran asasi dan hakiki, yang tidak dapat dicapai dan ditemukan hanya
sekedar oleh kekuatan akal budinya saja.

Anda mungkin juga menyukai