Anda di halaman 1dari 8

PENUNTUN BELAJAR

MENGATUR POSISI FOWLER DAN SEMI FOWLER

Nilailah setiap kinerja yang diamati menggunakan skala sbb :


0 : Langkah kerja atau kegiatan tidak dilakukan
1 : Langkah kerja atau kegiatan tidak dilakukan dengan benar atau tidak sesuai
urutan (apabila harus berurutan)
2 : Langkah kerja atau kegiatan dilakukan dengan benar tetapi ragu-ragu
3 : Langkah kerja atau kegiatan dilakukan dengan benar dan percaya diri
N / : Langkah kerja atau kegiatan tidak diperlukan dalam observasi ini
A
LANGKAH KERJA/ KEGIATAN KASUS
Persiapan Alat
1. Tempat tidur
2. Bantal/penopang
Prosedur
1. Menyambut Ibu dan yang menemani ibu
2. Memperkenalkan diri
3. Memberi tahu klien tentang prosedur dan tujuan tindakan
4. Melepaskan jam tangan dan perhiasan
5. Mencuci dan mengeringkan tangan
6. Mengatur/membantu pasien untuk duduk.
7. Memberikan sandaran pada tempat tidur pasien atau beberapa
buah bantal atau atur/tinggikan tempat tidur bagian kepala, untuk
posisi fowler (90º) dan untuk semi fowler (30-45o).
8. Menganjurkan pasien untuk tetap berbaring setengah duduk
9. Mencuci tangan dan keringkan
10. Catat perubahan yang terjadi selama tindakan
PENUNTUN BELAJAR
MENGATUR POSISI SIM

Nilailah setiap kinerja yang diamati menggunakan skala sbb :


0 : Langkah kerja atau kegiatan tidak dilakukan
1 : Langkah kerja atau kegiatan tidak dilakukan dengan benar atau tidak sesuai
urutan (apabila harus berurutan)
2 : Langkah kerja atau kegiatan dilakukan dengan benar tetapi ragu-ragu
3 : Langkah kerja atau kegiatan dilakukan dengan benar dan percaya diri
N / : Langkah kerja atau kegiatan tidak diperlukan dalam observasi ini
A
LANGKAH KERJA/ KEGIATAN KASUS
Persiapan Alat
1. Tempat tidur
2. Bantal
Prosedur
1. Menyambut Ibu dan yang menemani ibu
2. Memperkenalkan diri
3. Memberi tahu klien tentang prosedur dan tujuan tindakan
4. Melepaskan jam tangan dan perhiasan
5. Mencuci dan mengeringkan tangan
6. Mengatur pasien dalam keadaan berbaring. Kemudian apabila
dimiringkan ke kiri dengan posisi badan setengah telungkup, maka
lutut kaki kiri diluruskan serta paha kanan ditekuk dan diarahkan ke
dada. Tangan kiri di belakang punggung dan tangan kanan di
depan kepala.
7. Apabila pasien miring ke kanan, posisi badan setengah telungkup
dan kaki kanan lurus, sedangkan lutut dan paha kiri ditekuk ke
arah dada. Tangan kanan di belakang punggung dan tangan kiri di
depan kepala.
8. Mencuci tangan dan keringkan
9. Catat perubahan yang terjadi selama tindakan

PENUNTUN BELAJAR
MENGATUR POSISI TRENDELENBURG

Nilailah setiap kinerja yang diamati menggunakan skala sbb :


0 : Langkah kerja atau kegiatan tidak dilakukan
1 : Langkah kerja atau kegiatan tidak dilakukan dengan benar atau tidak sesuai
urutan (apabila harus berurutan)
2 : Langkah kerja atau kegiatan dilakukan dengan benar tetapi ragu-ragu
3 : Langkah kerja atau kegiatan dilakukan dengan benar dan percaya diri
N / : Langkah kerja atau kegiatan tidak diperlukan dalam observasi ini
A
LANGKAH KERJA/ KEGIATAN KASUS
Persiapan Alat
1. Tempat tidur
2. Bantal
Prosedur
1. Menyambut Ibu dan yang menemani ibu
2. Memperkenalkan diri
3. Memberi tahu klien tentang prosedur dan tujuan tindakan
4. Melepaskan jam tangan dan perhiasan
5. Mencuci dan mengeringkan tangan
6. Mengatur pasien dalam keadaan berbaring terlentang. Letakkan
bantal di bawah lipatan lutut serta di antara kepala dan ujung
tempat tidur pasien.
7. Pada bagian kaki tempat tidur, berikan balok penopang atau secara
khusus, atur tempat tidur dengan meninggikan bagian kaki pasien.
8. Mencuci tangan dan keringkan
9. Catat perubahan yang terjadi selama tindakan

PENUNTUN BELAJAR
MENGATUR POSISI DORSAL RECUMBENT
Nilailah setiap kinerja yang diamati menggunakan skala sbb :
0 : Langkah kerja atau kegiatan tidak dilakukan
1 : Langkah kerja atau kegiatan tidak dilakukan dengan benar atau tidak sesuai
urutan (apabila harus berurutan)
2 : Langkah kerja atau kegiatan dilakukan dengan benar tetapi ragu-ragu
3 : Langkah kerja atau kegiatan dilakukan dengan benar dan percaya diri
N / : Langkah kerja atau kegiatan tidak diperlukan dalam observasi ini
LANGKAH KERJA/ KEGIATAN KASUS
Persiapan Alat
1. Tempat tidur
2. Bantal
Prosedur
1. Menyambut Ibu dan yang menemani ibu
2. Memperkenalkan diri
3. Memberi tahu klien tentang prosedur dan tujuan tindakan
4. Melepaskan jam tangan dan perhiasan
5. Mencuci dan mengeringkan tangan
6. Mengatur pasien dalam keadaan berbaring terlentang, pakaian
bawah dibuka.
7. Tekukkan lutut, renggangkan paha, telapak kaki menghadap ke
tempat tidur dan renggangkan kedua kaki.
8. Mencuci tangan dan keringkan
9. Catat perubahan yang terjadi selama tindakan

PENUNTUN BELAJAR
MENGATUR POSISI LITOTOMI

Nilailah setiap kinerja yang diamati menggunakan skala sbb :


0 : Langkah kerja atau kegiatan tidak dilakukan
1 : Langkah kerja atau kegiatan tidak dilakukan dengan benar atau tidak sesuai
urutan (apabila harus berurutan)
2 : Langkah kerja atau kegiatan dilakukan dengan benar tetapi ragu-ragu
3 : Langkah kerja atau kegiatan dilakukan dengan benar dan percaya diri
N / : Langkah kerja atau kegiatan tidak diperlukan dalam observasi ini
A
LANGKAH KERJA/ KEGIATAN KASUS
Persiapan Alat
1. Tempat tidur/bed ginekologi
2. Bantal
Prosedur
1. Menyambut Ibu dan yang menemani ibu
2. Memperkenalkan diri
3. Memberi tahu klien tentang prosedur dan tujuan tindakan
4. Melepaskan jam tangan dan perhiasan
5. Mencuci dan mengeringkan tangan
6. Mengatur pasien dalam keadaan berbaring terlentang, kemudian
angkat kedua paha dan tarik ke arah perut.
7. Atur sedemikian rupa sehingga tungkai bawah membentuk sudut
90o terhadap paha.
8. Letakkan bagian lutut/kaki pada tempat tidur khusus untuk posisi
litotomi.
9. Pasang selimut untuk menutupi bagian bawah tubuh pasien.
10. Mencuci tangan dan keringkan
11. Catat perubahan yang terjadi selama tindakan

PENUNTUN BELAJAR
MENGATUR POSISI GENU PEKTORAL/KNEE CHEST

Nilailah setiap kinerja yang diamati menggunakan skala sbb :


0 : Langkah kerja atau kegiatan tidak dilakukan
1 : Langkah kerja atau kegiatan tidak dilakukan dengan benar atau tidak sesuai
urutan (apabila harus berurutan)
2 : Langkah kerja atau kegiatan dilakukan dengan benar tetapi ragu-ragu
3 : Langkah kerja atau kegiatan dilakukan dengan benar dan percaya diri
N / : Langkah kerja atau kegiatan tidak diperlukan dalam observasi ini
A
LANGKAH KERJA/ KEGIATAN KASUS
Persiapan Alat
1. Tempat tidur
2. Bantal
Prosedur
1. Menyambut Ibu dan yang menemani ibu
2. Memperkenalkan diri
3. Memberi tahu klien tentang prosedur dan tujuan tindakan
4. Melepaskan jam tangan dan perhiasan
5. Mencuci dan mengeringkan tangan
6. Menganjurkan pasien untuk berada dalam posisi menungging
dengan kedua kaki di tekuk dan dada menempel pada kasur
tempat tidur.
7. Pasang selimut pada pasien
8. Mencuci tangan dan keringkan
9. Catat perubahan yang terjadi selama tindakan

PENUNTUN BELAJAR
MEMINDAHKAN PASIEN DARI TEMPAT TIDUR KE BRANCHARD
ATAU SEBALIKNYA

Nilailah setiap kinerja yang diamati menggunakan skala sbb :


0 : Langkah kerja atau kegiatan tidak dilakukan
1 : Langkah kerja atau kegiatan tidak dilakukan dengan benar atau tidak sesuai
urutan (apabila harus berurutan)
2 : Langkah kerja atau kegiatan dilakukan dengan benar tetapi ragu-ragu
3 : Langkah kerja atau kegiatan dilakukan dengan benar dan percaya diri
N / : Langkah kerja atau kegiatan tidak diperlukan dalam observasi ini
A
LANGKAH/TUGAS KASUS
PERSIAPAN ALAT DAN BAHAN
1. Mempersiapkan alat-alat : branchard dan tempat tidur
PROSEDUR
2. Menjelaskan prosedur yang akan dilakukan pada pasien
3. Mengatur branchard dalam posisi terkunci
4. Membantu mengangkat pasien dengan 2-3 orang
5. Berdiri menghadap pasien
6. Menyilangkan tangan pasien di depan dada
7. Petugas menekuk lutut, kemudian memasukkan tangan ke bawah
tubuh pasien.
8. Petugas pertama meletakkan tangan di bawah leher/bahu dan bawah
pinggang (petugas yang paling besar/tinggi), petugas kedua
meletakkan tangan di bawah pinggan dan panggul pasien, serta orang
ketiga meletakkan tangan di bawah pinggul dan kaki (petugas yang
paling kecil/pendek).
Catatan: Jika tubuh pasien besar/gemuk, satu tangan petugas
diselipkan dibawah tubuh pasien dan tangan yang lain melingkari
bagian atas tubuh pasien.
9. Mengangkat bersama-sama dan memindahkan ke branchard
10. Mengatur posisi pasien di branchard.

Catatan:
 Memindahkan pasien dari tempat tidur ke branchard merupakan tindakan
memindahkan pasien yang tidak dapat atau tidak boleh berjalan dari tempat tidur ke
branchard.
 Sikap petugas harus ramah, sopan dan komunikatif.
PENUNTUN BELAJAR
MEMINDAHKAN PASIEN DARI TEMPAT TIDUR KE KURSI RODA
ATAU SEBALIKNYA

Nilailah setiap kinerja yang diamati menggunakan skala sbb :


0 : Langkah kerja atau kegiatan tidak dilakukan
1 : Langkah kerja atau kegiatan tidak dilakukan dengan benar atau tidak sesuai
urutan (apabila harus berurutan)
2 : Langkah kerja atau kegiatan dilakukan dengan benar tetapi ragu-ragu
3 : Langkah kerja atau kegiatan dilakukan dengan benar dan percaya diri
N / : Langkah kerja atau kegiatan tidak diperlukan dalam observasi ini
A
LANGKAH/TUGAS KASUS
PERSIAPAN ALAT DAN BAHAN
1. Mempersiapkan alat-alat : kursi roda atau tempat tidur
PROSEDUR
2. Menjelaskan prosedur yang akan dilakukan pada pasien
3. Menganjurkan atau membantu pasien untuk duduk di tempat tidur
terlebih dahulu, dengan menganjurkan pasien untuk meletakkan tangan
di samping badannya, dan telapak tangannya menghadap ke bawah.
4. Berdiri di samping tempat tidur, kemudian letakkan tangan pada bahu
pasien.
5. Bantu pasien untuk duduk dan beri penopang/bantal
6. Bantu pasien untuk turun dan berdiri, dengna mengatur kursi roda dalam
posisi terkunci.
7. Beridirilah menghadap pasien dengan kedua kaki merenggang.
8. Fleksikan lutut dan pinggang anda.
9. Menganjurkan pasien melangkah ke lantai, tahan lutut anda pada lutut
pasien.
10. Membantu berdiri tegak dan jalan sampai ke kursi roda.
11. Membantu pasien duduk di kursi dan atur posisi secara nyaman.

Catatan:
Sikap petugas harus ramah, sopan dan komunikatif.

Anda mungkin juga menyukai