Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

LEMBAGA PENJAMINAN MUTU PENDIDIKAN


PROVINSI KALIMANTAN UTARA
Jalan Kolonel Soetadji Nomor 76 Tanjung Selor, Bulungan 77212
Telepon (0552) 2034391, Posel: lpmp.kaltara@kemdikbud.go.id
Laman https://lpmpkaltara.kemdikbud.go.id

Nomor : 0320 /C7.63/TU.00.01/2021 16 April 2021


Lampiran :-
Hal : Himbauan Mengikuti Pelatihan Pembelajaran Berbasis TIK (PembaTIK) Tahun 2021

Yth. Seluruh Guru SD/MI, SMP, SMA/SMK seluruh Kabupaten/Kota


di Provinsi Kalimantan Utara

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan secara resmi telah meluncurkan Program Pelatihan Berbasis TIK
(PembaTIK) Tahun 2021 pada hari Kamis, 17 April 2021 secara daring melalui ruang meeting Zoom
dan Streaming melalui kanal YouTube KEMENDIKBUD RI, Rumah Belajar Kemdikbud dan Kanal
Televisi Edukasi.

Manfaat mengikuti PembaTIK adalah Meningkatkan kompetensi literasi TIK adalah:


1. Meningkatkan kompetensi implementasi TIK.
2. Meningkatkan kompetensi kreasi TIK.
3. Meningkatkan kompetensi berbagi dan berkolaborasi.
4. Mendapatkan sertifikat pada setiap level dengan skala nasional.
5. Berkesempatan untuk menjadi Duta Rumah Belajar.

Diklat PembaTIK Tahun 2021 dilaksanakan dalam empat Level, dan tiap level merupakan kompetisi.
Target peserta sebanyak 75 ribu peserta di level 1 dan 36 Gelombang. Peserta yang lulus di tiap level
akan mendapatkan Sertifikat Nasional dan berhak masuk ke level selanjutnya. Akhir dari Diklat
PembaTIK 2021 adalah mendapatkan Duta Rumah Belajar Nasional Tahun 2021 di tiap Provinsi.

Untuk meningkatkan kompetensi pendidik di Kalimantan Utara, maka diharapkan kepada Kepala
Sekolah mengikutsertakan semua guru di sekolahnya untuk mengikuti Diklat PembaTIK Tahun 2021
yang dilaksanakan secara online pada laman website: https://simpatik.belajar.kemdikbud.go.id/ .

JADWAL PELATIHAN
Pelatihan Gelombang 1 s.d. 6 dilaksanakan tanggal 19 April s.d. 30 April 2021 (Kuota sudah penuh).
Pelatihan Gelombang 7 s.d. 8 dilaksanakan tanggal 21 April s.d. 02 Mei 2021 (Kuota sudah penuh).
Pelatihan Gelombang 9 s.d. 10 dilaksanakan tanggal 23 April s.d. 04 Mei 2021 (Kuota sudah penuh).
Pelatihan Gelombang 11 s.d.12 dilaksanakan tanggal 25 April s.d. 06 Mei 2021 (Kuota sudah penuh).
Pelatihan Gelombang 13 s.d. 14 dilaksanakan tanggal 27 April s.d. 08 Mei 2021
Pelatihan Gelombang 15 s.d. 37 akan dipublis setelah Pendaftar di Gelombang 14 memenuhi Kuota.

FASILITAS
1. E - Sertifikat partisipasi 32 jam
2. Materi Pelatihan

PENDAFTARAN
Mohon Bapak Ibu dapat mengkonfirmasi partisipasi Bapak Ibu untuk mengikuti sesi Pelatihan ini
tanggal 15 s.d. 26 April 2021 di laman https://simpatik.belajar.kemdikbud.go.id/.
Silahkan langsung memilih Gelombang 14 atau jika kuota di Gelombang 14 sudah penuh, maka pilih
Gelombang selanjutnya.
INFORMASI PELATIHAN
Anda dapat menghubungi melalui pesan/Chat:
1. Anita Nurhasanah, S.Pd, DRB 2020, No. WA. 0812-5380-3668.
2. Handriyas Abu Choir, S.Pd, DRB 2019, No. WA: 0812-3319-4919.
3. Eri Afrizal, S.Pd, DRB 2018, No WA: 0822-1323-8194.
4. Mastan, S.Pd, DRB 2017, No. WA: 0852-4291-4455.

Demikian himbauan ini disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.

Plt. Kepala,

Dr. Jarwoko, M.Pd


NIP 197003191997031001

Anda mungkin juga menyukai