Anda di halaman 1dari 15

1

UJIAN SEKOLAH BERSTANDAR NASIONAL


GUGUS AESESA 6
MATA PELAJARAN : BAHASA INDONESIA
KELAS :6
HARI/TGL : SENIN,..........................2019
WAKTU : PUKUL 07.30 – 09.30
TAPEL : 2018/2019

Petunjuk Umum:
1. Isikan identitasmu ke dalam Lembar Jawaban yang tersedia.
2. Berilah tanda silang (X) di depan nama mata pelajaran yang diuji.
3. Jumlah soal 45 butir, terdiri dari :
 Soal Pilihan Ganda 40 nomor.
 Soal uraian 5 nomor.
4. Tersedia waktu 120 menit untuk mengerjakan soal tersebut.
5. Periksa pekerjaan anda sebelum diserahkan kepada pengawas ujian.

Selamat bekerja
A. PILIHAN GANDA

Bacalah paragraf instruksi berikut untuk menjawab soal nomor 13 – 15!


Ibu meminta Randi untuk menanam cabai rawit dalam pot. Randi melaksanakan tugas
itu dengan cekatan. Mula-mula Randi menyiapkan pot, media tanam, dan bibit yang
akan ditanam. Media tanam yang digunakan Randi adalah tanah, pupuk kandang, dan
sekam padi. Selanjutnya, ketiga media itu dicampur hingga rata. Randi meletakkan
sabut kelapa di dasar pot. Setelah itu, Randi memasukkan media tanam yang sudah
dicampur dan menanam bibit.

1. Makna kata yang dicetak miring dalam paragraf instruksi tersebut adalah . . . .
A. Mampu melakukan tugas dengan baik
B. Cepat dan mahir melakukan sesuatu
C. Tekun dan semangat dalam bekerja
D. Patuh pada perintah ibunya
2

Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 2!


Edelweis, Si Bunga Abadi
Bunga edelweis dikenal juga dengan sebutan sebagai bunga abadi. Bunga ini
hanya dapat dijumpai di daerah pegunungan, seperti Gunung Gede Pangrango,
Gunung Rinjani, dan Gunung Merbabu. Bunga edelweis memiliki ciri-ciri
berkelopak putih dan hanya mekar pada periode April sampai dengan Agustus.
Bunga edelweis ini disebut bunga abadi karena tak mudah layu. Bunga ini dapat
mekar hingga 10 tahun lamanya.
2. Antonim kata bercetak tebal pada teks tersebut adalah . . . .
A. Tetap C. Lestari
B. Kekal D. Sementara

3. Per hatikan kalimat berikut!

Kerja bakti ini dilakukan oleh semua siswa.

Sinonim kata yang dicetak tebal adalah . . . .


A. Sedikit C. Beberapa
B. Sebagian D. Seluruh

Bacalah teks untuk menjawab soal nomor 4


Manusia memerlukan komunikasi untuk bertanya, berdiakusi, menyampaikan
informasi dan menerima informasi dari orang lain. Tanpa komunikasi, tidak akan ada
pesan atau infomasi yang dapat dikirim dan disampaikan.
4. Berdasarkan informasi teks diatas, dapat disimpulkan bahwa, komukasi sangat............
A. Diperlukan C. Diwajibkan
B. Diharuskan D. Diuntungkan
3

Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 5 dan 6!

Menjaga Kebersihan Sekolah


Kebersihan lingkungan sekolah merupakan salah satu faktor penting untuk
menciptakan kenyamanan dalam proses KBM (Kegiatan Belajar Mengajar). Selain
untuk menciptakan kenyamanan dalam proses KBM, kebersihan lingkungan sekolah
diperlukan untuk menjaga kesehatan para siswa. Semua siswa akan lebih senang
belajar jika suasana kelas bersih dan asri.
Namun, masih banyak siswa yang kurang menjaga kebersihan sekolah. Di
laci meja biasanya banyak ditemukan sampah bekas makanan atau minuman.
Kesadaran siswa masih kurang dalam menjaga kebersihan lingkungan. Masih
banyak siswa yang membuang sampah tidak pada tempatnya.
5. Kalimat utama paragraf pertama adalah..........
A. Selain untuk menciptakan kenyamanan dalam proses KBM (Kegiatan Belajar
Mengajar), kebersihan diperlukan untuk menjaga kesehatan para siswa.
B. Kebersihan lingkungan sekolah merupakan salah satu faktor penting untuk
menciptakan kenyamanan dalam proses KBM.
C. Dengan lingkungan yang bersih dan asri akan memungkinkan lebih mudah
mencapai cita-cita.
D. Karena semua siswa akan lebih senang belajar dalam suasana yang bersih dan asri
6. Ide pokok paragraf kedua adalah..............
A. Semua siswa membuang sampah di laci.
B. Kesadaran siswa menjaga kebersihan masih kurang.
C. Bekas makanan dan minuman dibuang pada tempatnya.
D. Ruang belajar yang bersih membuat kenyaman belajar.
Bacalah cerita berikut untuk menjawab soal nomor 7 dan 8!
Belanda mula-mula datang ke Makasar untuk membeli rempah-rempah.
Semakin lama, sikap orang-orang Belanda semakin mencurigakan. Mereka
melakukan monopoli perdagangan. Sikap Belanda ini tidak disukai rakyat Makasar.
Oleh karena itu, Sultan Hassanudin beserta seluruh rakyat Makasar bermaksud
mengusir mereka.
4

7. Berdasarkan pengalaman cerita di atas, terdapat informasi tersirat bahwa


Belanda.............
A. Penjual rempah-rempah
B. Memang punya maksud baik
C. Bersekongkol dengan Sultan Hassanudin
D. Mempunyai maksud tertentu untuk menguasai Makasar
8. Penggalaman cerita di atas bercerita tentang...........
A. Alasan Belanda berkunjung ke Indonesia
B. Belanda datang ke Indonesia untuk silahturami
C. Penyebab pembentrokan Sultan Hassanudin kepada Belanda
D. Sultan Hassanudin pergi ke Makasar bersama Belanda untuk membeli rempah-
rempah

Perhatikan penggalan pidato berikut untuk menjawab soal nomor 9 dan 10!

Meskipun kegiatan bakti sosial ini masih jauh dari sempurna, saya mewakili
panitia meminta maaf. Semoga berdasarkan pengalaman ini, kami dapat
menyenggarakan acara ini dengan lebih baik dan sempurna.

9. Bagian pidato di atas merupakan............


A. Salam penutup C. Kalimat penutup
B. Salam pembuka D. Kalimat pembuka
10. Pidato tersebut disampikan dalam rangka...........
A. Kerja bakti C. Bakti sosial
B. Perpisahan D. Ulang tahun sekolah
5

11. Bacalah kedua teks berikut!


Teks I
Harga bahan pangan di sejulah kota di Indonesia kembali naik. Salah satu
bahan pangan yang harganya naik adalah beras. Harga beras per kg
diperkirakan lebih dari Rp 10.000,00. Meskipun harganya naik, kehidupan para
petani padi masih belum sejahtera.
Teks II
Harga beras sekarang naik lagi. Masyarakat makin resah dengan
kenaikan tersebut. Harga beras tersebut diperkirakan akan tetap naik hingga
tahun depan. Oleh karena itu, masyarakat diharapkan mempersiapkan diri
dengan kenaikan harga beras tersebut.
Persamaan isi informasi pada kedua teks tersebut adalah...........
A. Harga beras kembali naik.
B. Masyrakat siap dengan kenaikan harga beras.
C. Masyarakat resah dengan kenaikan harga beras.
D. Harga beras Rp 10.000,00 per kg.
12. Bacalah ilustrasi berikut!
Anisa Tyas adalah siswi kelas VI SD Menteng Atas. Ia tinggal di jalan
Cendrawasih 21, Makasar. Ia lahir di Makasar, 14 Maret 2003. Anisa Tyas mendaftar
ke lembaga bimbingan belajar. Ia harus melengkapi data anggota pada tabel berikut.
No Nama Sekolah Alamat
1 Andini Putri SD Negeri 03 Jalan Seroja 11, Makasar
2 Cahaya Kamila SD Pertiwi Jalan Rajawali 25, Makasar
3 Danny Kusuma SD Angkas Jalan Anggrek 4, Makasar
4 Anisa Tyas ............ ...............
5 Rani Yunita SD Negeri 01 Jalan Nuri 51, Makasar

Berdasarkan ilustrasi tersebut, data yang tepat untuk melengkapi tabel tersebut
adalah..........
A. Jalan Cendrawasih 21, Makasar, SD Menteng Atas
B. SD Menteng Atas, Jalan Cendrawasih 21, Makasar
C. Kelas VI SD, Jalan Cendrawasih 21, Makasar
D. Makasar, 14 Maret 2003, SD Menteng Atas
13. Bacalah pantun berikut!

Sungguh elok emas permata


Lagi elok intan baiduri
Sungguh elok budi bahasa
Jika dihias aklak terpuji
6

Pesan yang terdapat dalam pantun tersebut adalah...........


A. Kita harus sopan santun dan baik hati
B. Kita harus menghormati teman
C. Bersikap angkuh dan cuek
D. Kita harus selalu semangat
Bacalah cerita berikut untuk menjawab soal nomor 14-20!
Tony adalah siswa teladan di sekolahnya. Tony disukai oleh teman dan guru
karena sikapnya yang santun. Tony tidak pernah berbicara kasar kepada teman,
apalagi kepada orang tua dan guru. Tony selalu memberi salam dan sapa saat bertemu
dengan orang dikenalnya. Tony juga tidak pernah tak acuh terhadap orang asing.
Suatu hari, ketika Tony pulang sekolah, ia melihat seorang ibu yang
menyebrang jalan. Namun, ibu tersebut tidak sadar bahwa disisi jalan ada seorang
anak mengendarai sepeda motor dengan sangat kencang. Tony segera berlari dan
langsung menghentikan laju sepeda motor anak itu. Anak tersebut sangat terkejut
melihat kemunculan Tony yang tiba-tiba. Anak itu pun lantas menghentikan sepeda.
Akhirnya, sang ibu itu pun terhindar dari kecelakaan.
14. Sifat Tony menurut cerita tersebut adalah............
A. Sombong C. Kikir
B. Penakut D. Penolong
15. Makna kata santun adalah.............
A. Sopan C. Pendiam
B. Sombong D. Pemarah
16. Maksud kalimat yang bergaris bawah dalam cerita tersebut adalah............
A. Tony sering mengabaikan orang yang tidak dikenalnya
B. Tony selalu bersikap ramah termaksud kepada orang yang belum dikenalnya
C. Tony sering membanggakan diri saat bertemu orang asing
D. Tony selalu berwaspada saat bertemu orang asing

17. Tema cerita tersebut adalah.............


A. Anak sombong, penolong dan ramah
B. Anak yang acuh tak acuh, ramah dan santun
C. Anak yang santun, ramah dan penolong
7

D. Anak yang santun, ramah dan sombong


18. Hal yang terjadi jika Tony tidak menghentikan laju sepeda motor anak tersebut
adalah...........
A. Ibu tersebut akan mengalami kecelakaan
B. Ibu menyebrang jalan dengan selamat
C. Togar akan dimarahi anak tersebut
D. Togar mengendarai sepeda motor dengan sangat kencang
19. Nilai moral positif dalam cerita tersebut adalah..........
A. Teladan C. Dermawan
B. Tinggi hati D. Rendah hati
20. Keteladanan tokoh utama pada cerita tersebut adalah............
A. Santun dan penolong C. Sombong dan pemarah
B. Sabar dan baik hati D. Pendiam dan rendah hati
21. Bacalah paragraf rumpang berikut!

Kita sering beraktifitas menggunakan tangan. Oleh


karena itu, sebelum makan kita diharuskan mencuci tangan.
Tangan kita merupakan sarang ........... Jika tidak mencuci
tangan sebelum makan, kita akan sakit perut.

Isilah yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang adalah.............


A. Kuman C. Semut
B. Vitamin D. Lebah
22. Bacalah petunjuk berikut!
1. Ambillah keranjang belanja
2. Masuklah melalui pintu masuk yang disediakan
3. ..............
4. Bawalah barang belanjaan tersebut menuju kasir untuk dibayar
5. Jangan lupa simpan uang kembalian dan mintalah struk belanjaanmu

Kalimat yang tepat untuk melengkapi petunjuk tersebut adalah................


A. Kembalikan keranjang belanjaan ke tempat semula
B. Kembalikan barang belanjaan yang terlalu mahal
C. Pilihlah barang belanjaan sesuai kebutuhanmu
8

D. Bayarlah barang belanjaan di kasir


23. Bacalah paragraf berikut!
Meja yang dibelikan Bapak untuk Anton sebagai hadiah ulang tahun
sudah sampai. Meja itu terbuat dari kayu jati. Meja itu memiliki tinggi 80
cm, lebar 40 cm, dan panjang 2 meter. Meja ini mempunyai 2 lemari di
sebelah kiri dan sebelah kanan. Dengan adanya penyangga kaki membuat
meja ini nyaman digunakan untuk belajar.

Jenis paragraf tersebut adalah............


A. Eksposisi C. Instruksi
B. Deskripsi D. Narasi
24. Perhatikan iklan berikut!

Gunakan
lampu LED!
...............
Tak khawatir
daya listrik
melambung !

Kalimat yang tepat untuk melengkapi iklan tersebut adalah................


A. Sinar terang benderang!
B. Cahayanya menyilaukan!
C. Lampu murah dan terang!
D. Tersedia berbagai jenis!
25. Pak Bupati imbauan warga untuk melaksanakan program siskamling demi menjaga
keamanan di daerah masing-masing.
Perbaikan penggunaan kata berimbuhan yang bercetak miring pada kalimat di atas
adalah.........
A. Pengimbauan C. Berimbau
B. Mengimbau D. Terimbau

26. Bangsa Indonesia terdiri dari berbagai macam suku dan budaya. Oleh karena itu, kita
harus saling dihargai.
Perbaikan kata yang bercetak tebal adalah...............
A. Berharga C. Menghargai
B. Dihargakan D. Penghargaan
9

27. Bacalah paragraf berikut!


Badminton atau yang lebih dikenal dengan bulu tangkis adalah salah satu
cabang olahraga yang paling banyak digemari oleh masyrakat Indonesia. Badminton
adalah cabang olahraga yang paling sering menyumbangkan prestasi bagi Indonesia.
Harum Indonesia pun menjadi di berbagai nama badminton ajang kejuaraan.
Perbaikan kalimat bercetak miring agar membentuk tata kalimat yang benar
adalah...........
A. Ajang kejuaraan Indonesia pun semakin harum namanya
B. Nama kejuaraan Indonesia pun menjadi harum di manapun berada
C. Menjadi harum pun nama Indonesia di berbagai ajang kejuaraan badminton
D. Nama Indonesia pun menjadi harum di berbagai ajang kejuaraan badminton
28. Barang yang dijual di Toko Sabar memiliki kwalitas baik.
Perbaikan kata yang bercetak miring adalah.............
A. Kuwalitas C. Kualitas
B. Kualytas D. Kwality
29. Aktivitas ibu saat Minggu pagi adalah senam kesegaran jasmani sedangkan ayah
bersepeda.
Tanda baca yang seharusnya digunakan dalam kalimat tersebut adalah............
A. Tititk (.) dan seru (!) C. Koma (,) dan seru (!)
B. Koma (,) dan titik (.) D. Koma (,) dan tanya (?)
30. Kalimat berikut yang sesuai dengan kaidah penulisan yang benar adalah..........
A. Ayahku bekerja sebagai Arsitek.
B. Kak Tina membelikanku boneka di Toko Sederhana
C. Besok aku diajak berkunjung ke rumah nenek di Solo
D. Ibu membuatku Nasi Goreng dengan telur mata sapi

31. Ayah sudah berangkat ke kantor ............


Sedangkan aku masih tidur lelap............
Tanda baca yang tepat untuk mengakhiri kalimat tersebut adalah...........
A. Koma (,) dan tanya (?) C. Koma (,) dan titik (.)
B. Koma (,) dan seru (!) D. Titik (.) dan titik (.)
10

32. Sampah-sampah di sudut lapangan itu pun tertaburan tertiup angin kencang.
Kesalahan penggunaan kata pada paragraf di atas adalah...............
A. Sudut C. Kencang
B. Tertiup D. Tertaburan
33. Bacalah kalimat berikut dengan saksama!

Pada hari Minggu nanti! Kami akan ke rumah kakek-

Tanda baca yang seharusnya digunakan dalam kalimat tersebut adalah,..............


A. Tanya (?) dan seru (!) C. Koma (,) dan titik (.)
B. Titik (.) dan seru (!) D. Tanya (?) dan koma (,)
34. Bacalah pantun berikut !

Buah duku buah kedondong


Buah kedondong manis rasanya
Jngan engkau suka berbohong
Suka berbohong banyak dosanya

Pesan yang terkandung dalam pantun tersebut adalah.............


A. Jangan suka berbohong karena berbohong itu dosa
B. Jangan suka berbohong karena bukan perbuatan terpuji
C. Buah duku jangan dicampur kedondong
D. Buah kedondong manis rasanya
35. Belajarlah dengan penuh semangat, agar memperoleh nilai yang maksimal.
Antonim kata yang dicetak tebal adalah.........
A. Optimal C. Minimal
B. Standar D. Tertinggi

36. Bacalah syair berikut ini !

Laut Indonesia
Membentang lautan biru
Debur ombak menghantam pasir pantai di kakiku
11

Nyiur melambai tertiup angin yang berlalu


Laut lepas menyimpan sejuta terumpu
Ikan, kepiting, dan udang juga tersimpan di lautku
Menyelami keindahan bahari negeriku
Alam Indonesia yang tak bosan memesonaku

Makna kata bercetak miring pada syair tersebut adalah..............


A. Terumpu karang C. Ombak
B. Gunung D. Laut
37. Perhatikan kalimat-kalimat berikut!
1. Bu Matinah tersenyum melihat tingkah anak didiknya
2. Tiba-tiba Bu Martinh masuk kelas
3. Deni yang berpura-pura menulis di papan tulis segera berlari ke tempat
duduknya
4. Anak-anak bergegas menuju tempat duduk masing-masing.
Urutan kalimat yang tepat agar menjadi paragraf yang padu adalah............
A. 1-2-4-3 C. 2-4-3-1
B. 1-4-3-2 D. 2-3-1-4

38. Perhatikan gambar berikut !

deskripsi yang tepat mengenai hewan pada gambar adalah...............

A. Hewan tersebut berkaki dua, memiliki paruh, berambut, dan tergolong hewan
vivipar
B. Hewan tersebut berkaki dua, memiliki paruh, berbulu, dan tergolong hewan ovipar
C. Hewan tersebut berkaki empat, memiliki gigi seri, berbulu, dan tergolong hewan
vivipar
12

D. Hewan tersebut berkaki empat, memiliki gigi taring, berbulu, dan tergolong
hewan vivipar
39. Perhatikan laporan pengamatan berikut!

Laporan Hasil Pengamatan

Objek Pengamatan : Pantai Padang di Sumatera Barat


Waktu Pengamatan : Sabtu, 09 September 2018
Pengamatan : Rudi Gunawan
Hasil Pengamatan : Sejak pagi hari, wisatawan sudah mendatangi objek
wisata pantai. Pada umumnya, pengunjung berasal sari luar daerah. Mereka
datang menggunakan bus pariwisata.......

Kalimat yang tepat untuk melengkapi laporan di atas adalah.............


A. Para pengunjung menginap di hotel
B. Para pedagang menjual makanan
C. Mereka menyewakan pelampung
D. Mereka berenang di laut
40. Perhatikan kalimat berikut !

Dia bekerja dengan .............., akibatnya pekerjaannya tidak maksimal.

Ungkapan yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah..........


A. Tulang punggung C. Setengah hati
B. Kepala dingin D. Panjang akal

B. URAIAN
Jawablah Pertanyaan-Pertanyaan Berikut Sesuai Petunjuk!

41. Perbaiklah kata berikut sesuai dengan ejaan yang benar!


Sore tadi, Sabtu, 30 Maret 2019 terjadi kebakaran di daerah marapokot aesesa timur.
13

42. Pengeluaran lebih besar dari pada pendapatan.


Peribahasa apakah yang tepat untuk kalimat di atas?
43. Bupati Nagekeo turun tangan membersihkan sampah di pasar Danga.
Apa arti ungkapan turun tangan?
44. Perbaikilah tata kalimat berikut menjadi kalimat yang benar!
Dalam memperingati Ki Hajar Dewantara, kita mengenang kembali jasa tokoh
pendidikan Hari Pendidikan Nasional.
45. Kita harus menjaga pola makan untuk terhindarkan serangan berbagai penyakit.
Perbaikan kata yang salah pada kalimat di atas adalah...............

Selamat bekerja

KUNCI JAWABAN

A. PILIHAN GANDA

1. B 11. A 21. A 31. C


14

2. D 12. B 22. C 32. D


3. D 13. A 23. B 33. C
4. A 14. D 24. C 34. A
5. B 15. A 25. B 35. B
6. B 16. B 26. C 36. D
7. D 17. C 27. D 37. C
8. A 18. A 28. C 38. B
9. A 19. A 29. B 39. A
10. C 20. A 30. B 40. C

B. URAIAN

41. Sore tadi, Sabtu, 30 Maret 2019 terjadi kebakaran di daerah Marapokot, Aesesa Timur.

42. Besar pasak dari pada tiang.

43. Menyelesaikan masalah.

44. Dalam memperingati Hari Pendidikan Nasional, kita mengenang kembali jasa tokoh pendidikan
Ki Hajar Dewantara.

45. Menghindarkan.

PEDOMAN PENILAIAN

A. PILIHAN GANDA

Terdiri dari 40 butir soal.


Jawaban benar skor 1
15

Jawaban salah skor 0


Jumlah skor : 1 x 40 = 40

B. URAIAN
Terdiri dari 5 butir soal.
Jawaban benar skor 2
Jawaban salah skor 1
Tidak ada jawaban skor 0
Jumlah skor : 2 x 5 = 10

TOTAL SKOR : A+B = 40 +10 = 50

JUMLAH SKOR PEROLEHAN SISWA


NILAI AKHIR = X 100
TOTAL SKOR

GUGUS AESESA VI, 21 Januari 2018

TIM PENYUSUN
1. REGINA REE, S.Pd.SD (SDK LAPE)
2. MARLINDA MOGI,S.Pd (SDI NEBE)

MENGETAHUI
KETUA GUGUS AESESA VI

PETRONELA MOGI
NIP : 19591206 198202 2 004

Anda mungkin juga menyukai