Anda di halaman 1dari 2

NAMA : ADE SATRIA

NIM : 133190070
KELOMPOK : 12

CATATAN KEGIATAN

Tanggal Pelaksanaan : 17 April 2021


Acara yang dilakukan : Asisitensi

Acara yang telah dilakukan yaitu asistensi kegiatan praktikum MPP 2021. Acara ini diawali
dengan pendahuluan dan penyampaian kontrak kuliah oleh Ibu Indah Widowati selaku ketua
pelaksana praktikum. Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi pertama oleh ibu
Heni Handri Utami tentang presentasi bisnis plan dan bisnis plan di era 4.0. selanjutnya
pemateri kedua yaitu Ibu Chimayatus Sholihah yang menjelaskan tentang budidaya sayuran.
Materi yang terakhir yaitu mengenai mikroba tanah yang dibawakan oleh Bapak Miseri
Roeslan. Kemudian acara asistensi di tutup dengan sesi tanya jawab.

Tugas :
1. Jelaskan langkah pembuatan bisnis plan!
Jawaban :
Langkah Pembuatan Bisnis Plan
1. Membuat gambaran bisnis. Gambaran bisnis disini meliputi Informasi Bisnis, Visi
Misi, Product, Harga, Promosi, Lokasi Usaha atau toko online.
2. Lakukan analisis pesaing menganai produk, harga dan nilai yang ditawarkan
kemudian informasikan keunggulan produk kita dibandingkan pesaing.
3. Analisis konsumen dengan customer segmentation (segmentasi demografis, geografis
dan psikografis) sehingga dapat memahami target pelnaggan dengan lebih baik.
4. Membuat rencana pemasaran (cara memasarkan produk, jaringan distribusi, timeline
aktivitas pemasaran, menentukan Key Performance Indicator (KPI), menetapkan
Anggaran Marketing) dan lakukan riset pasar.
5. Buat Rencana Produksi yaitu meliputi jenis komoditas, cara pengolahan tanah dan
pemanenan.
6. Buat rencana keuangan yang terdiri dari proyeksi keuangan, analisi BEP dan analisis
kelayakan.
7. Rencana SDM dengan membuat kualifikasi SDM, pengembangan SDM dan
kebutuhan SDM ( jumlah tenaga kerja, upah/gaji).
8. Terakhir buat rencana pengembangan yang meliputi pasar, pemasaran, produk, SDM,
dan produksi.

2. Bagaimana perbedaan cara penyiangan gulma di musim kemarau dan musim penghujan?
Dan apa tujuannya?
Jawaban:
Penyiangan musim kemarau dilakukan dengan cara di cabut ataupun dipotong untuk
dibiarkan dilahan tanam dengan tujuan untuk mendapatkan pupuk hijau/organik dan juga
dapat dijadikan mulsa organik. Sedangkan pada penyiangan di musim hujan dilakukan
dengan cara membersihkan seluruh gulma yang ada dengan tujuan agar tidak menjadi sumber
infeksi pathogen.

Anda mungkin juga menyukai