Anda di halaman 1dari 7

NAMA ANGGOTA : KELAS : XI MIPA 1

 SYAYIDIN ALI ROHMAN


 GIVEN FADILLAH
 YUDHA PANGESTU
 VIRA ARDYA PRAMESTRI
 RANDI S

1. Pilihlah satu jawaban yang tepat.

Cermatilah teks berikut untuk menjawab soal nomor 1 dan 2.

Saudara saudara yang berbahagia, Hutan memiliki system perlindungan dan pengamanan
kawasan pesisir yang sangat baik. Setiap gelombang pasang yang datang mampu diredakan
melalui hutan yang lebat. Tidak mengherankan, banyak daerah yang memiliki hutan bakau
umumnya lolos dari terjangan tsunami….
1. Kalimat persuasi yang tepat untuk melengkapi teks ceramah tersebut adalah . . .
A. Penggalakan penanaman hutan bakau sudah saatnya dilaksanakan di tempat-tempat
yang letaknya dekat pesisir pantai.
B. Saudara, kita melakukan penanaman bakau di sepanjang pantai Indonesia agar
terhindar dari gelombang besar tsunami itu.
C. Jangan ragu-ragu melaksanakan penanaman hutan bakau karena hutan bakau
membuat kita terbebas dari tsunami.
D. Karena hutan bakau sangat penting untuk ditanam, mari kita melakukan penanaman
besar-besaran di sepanjang pantai kita.
E. Oleh karena itu, marilah kita galakkan penanaman bakau di sepanjang pesisir yang
berpotensial terkena tsunami.

2. Pada struktur ceramah, isi teks tersebut termasuk pada bagian . . . .


A. Puji syukur
B. Pengenalan topik
C. Isi
D. Simpulan
E. Harapan

Cermatilah teks berikut untuk menjawab soal nomor 3-5.

Sekian ceramah kami, mohon maaf apabila ceramah kami tidak memuaskan. Terus terang
saja, kami sebenarnya belum menguasai materi yang kami sajikan ini karena kami diminta
memberikan ceramah ini secara mendadak sehingga kurang persiapan. Di samping itu,
pengetahuan kami di bidang ini memang kurang karena pendidikan kami yang rendah. Sekali
lagi, kami mohon maaf.
3. Komentar yang tepat untuk penggalan teks ceramah tersebut adalah . . .
A. Penceramah cukup bagus karena beliau berterus terang apa adanya.
B. Penceramah cukup bagus karena beliau bersikap konsekuen.
C. Sikap penceramah dalam sambutannya cukup jantan.
D. Sikap yang ditunjukan penceramah kurang bagus karena terlalu jujur.
E. Sikap yang ditunjukan kurang bagus karena terlalu merendahkan diri.

4. Pada kutipan teks tersebut, terdapat konjungsi antarkalimat yang menyatakan


‘penambahan’, yaitu . . . .
A. Apabila.
B. Karena .
C. Sehingga.
D. Di samping itu.
E. Sekali lagi.
5. Kalimat yang tidak dilengkapi subjek adalah . . . .
A. Sekian ceramah kami, mohon maaf apabila ceramah kami tidak memuaskan.
B. Terus terang saja, kami sebenarnya belum menguasai materi yang kami sajikan ini
karena kami diminta memberikan ceramah ini secara mendadak sehingga kurang
persiapan.
C. Pengetahuan kami di bidang ini memang kurang karena pendidikan kami yang
rendah.
D. Kami mohon maaf.
E. Sikap jujur harus diterapkan.

Bapak-Bapak, Ibu-Ibu, dan para undangan yang saya hormati. Aksi melawan korupsi
harus ditangani dengan serius karena kita berharap korupsi akan terkikis lenyap dari
negara kita. …. Sikap jujur harus diterapkan agar menjadi generasi pengganti yang lebih
baik dari sekarang.
6. Kalimat persuasif yang sesuai dengan penggalan ceramah tersebut adalah …
A. Untuk itu, marilah kita bersama-sama melawan korupsi
B. Jadi, marilah kita menjaga negara kita dengan baik
C. Jauhilah para koruptor dan penipu di negeri ini
D. Janganlah melawan manipulasi,tetapi bencilah dia.
E. Senantiasa berbuat bijaklah dalam bekerja dan bertindak.

Topik pidato: Mencintai dan Menekuni Pekerjaan.

Kalimat Persuasif
1. Oleh karena itu, saya anjurkan Bapak dan Ibu memiliki tujuan pekerjaan.
2. Dengan demikian, semua pekerjaan hendaknya dilakukan sesuai dengan tujuan.
3. Jadi, semua pekerjaan yang akan kita lakukan haruslah memiliki tujuan yang
diharapkan.
4. Oleh karena itu, kita hendaknya mencintai pekerjaan yang akan kita lakukan.
5. Dengan demikian, marilah kita tekuni setiap pekerjaan yang kita lakukan agar
memperoleh hasil yang maksimal.

7. Kalimat persuasif yang sesuai dengan topik tersebut terdapat pada kalimat nomor …
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (3) dan (4)
E. (4) dan (5)

Cermatilah teks ceramah berikut untuk menjawab nomor 8 dan 9.

(1) Sahabatku yang berbahagia. (2) Kini, kita patut bergembira. (3) Teman-teman kita sudah
peduli terhadap kebersihan lingkungan. (4) Contohnya di sekolah ini, teman kita sudah
menjaga kebersihan sekolah. (5) Tanpa diingatkan, secara spontan memungut sampah yang
ada dihadapannya dan membuang ke tempat sampah yang sudah disediakan
8. Kalimat penutup yang tepat ntuk melengkapi teks tersebut adalah …
A. Marilah kita dengan bersungguh-sungguh melaksanakan apa yang sudah menjadi
kewajiban kita.
B. Hendaknya, kita menyadari bahwa kebersihan itu sebagian dari iman dan penting
sekali.
C. Oleh sebab itu, marilah kita tanamkan budaya bersih ini kepada seluruh warga
sekolah.
D. Oleh karena itu, kesadaran akan lingkungan tidak perlu diajarkan lagi, karena itu
tanggung jawab kita.
E. Sebaiknya dipelopori oleh para guru dan karyawan

9. Pada teks tersebut, terdapat kalimat yang tidak efektif karena tidak bersubjek dan
menggunakan kata-kata yang mubazir, yaitu kalimat nomor …
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5
Cermatilah teks ceramah berikut untuk menjawab nomor 10 dan 11

Saudara-Saudara yang budiman.


Generasi pencetus dan generasi pelaksana telah melakukan tugasnya dengan baik. Yang
pertama berhasil membangkitkan semangat bernegara dan yang kedua berhasil menciptakan
negara merdeka. Generasi Pembina masih dalam ujian. Belum diketahui sampai di mana
kemampuannya untuk membina dan mengembangkan warisan situasi yang diterima dari
generasi pelaksana. Apakah mereka itu mampu membina dan mengembngkan nilai-nilai
nasional sesuai dengan martabat bangsa mereka? Masih harus dibuktikan.
10. Simpulan yang dapat diambil dari petikan isi ceramah tersebut adalah …
A. Pemuda sebagai generasi penerus harus bertanggung jawab
B. Generasi muda itu menjadi harapan suatu bangsa yang merdeka
C. Setiap generasi mempunyai panggilan masing-masing sesuai dengan zamannya
D. Generasi muda mempunyai tanggung jawab bagi generasi di zamannya.
E. Setiap bangsa mempunyai panggilan masing-masing sesuai dengan zamannya.
11. Pada teks ceramah tersebut, terdapat penulisan kata yang tidak tepat,yaitu
A. Pencetus seharusnya pecetus
B. Menunaikan seharusnya mentunaikan
C. Di terima seharusnya diterima
D. Di mana seharusnya dimana
E. Mengembangkan seharusnya mengkembangkan

12. Kepada Bapak lurah yang terhormat, waktu dipersilakan untuk memberi sambutan.
Kalimat tersebut tidak efektif karena …
A. Kesalahan penggunaan ungkapan Kepada Bapak Lurah.
B. Ungkapan yang terhormat tidak diletakan di depan kalimat.
C. Kalimat tersebut tidak bersubjek .
D. Predikatnya tidak jelas.
E. Tidak logis karena waktu dipersilakan untuk memberi sambutan

13. Kalimat sapaan dalam ceramah yang tidak tepat contohnya …


A. Yang mulia Duta Besar Malaysia
B. Hadirin dan hadirat yang saya hormati,
C. Adik-adikku yang berbahagia,
D. Teman-temanku yang terhormat,
E. Para Bapak dan Ibu yang saya hormati,

Cermatilah teks berikut untuk menjawab soal nomor 14-16

Hadirin yang terhormat,


(1)”Rahasia ketidakbahagiaan itu terletak pada kesempatan yang diberikan kepada anda untuk
berpikir dengan leluasa. (2) Apakah Anda berada dalam kondisi bahagia atau tidak. (3) Oleh
sebab itu, jangan terlalu banyak berpikir tentang hal itu. (4) Sebaliknya, teruslah bekerja
karena saat itu darah anda akan mulai mengalir dan otak anda akan mulai berpikir lagi. (5)
Kehidupan yang baru akan melenyapkan pikiran-pikiran itu dari otak Anda. (6) Marilah kita
bekerja terus karena bekerja merupakan resep yang paling murah dan mujarab yang ada di
muka bumi ini
14. Topik ceramah tersebut adalah …
A. Berpikirlah dengan leluasa agar Anda bahagia.
B. Rahasia bahagia adalah terletak pada diri Anda sendiri.
C. Rahasia bahagia karena seseorang rajin bekerja.
D. Resep yang paling mujarab adalah berpikir dan merenung.
E. Jangan pernah berhenti berpikir untuk mencapai kebahagiaan.

15. Kalimat ajakan dalam teks tersebut adalah …


A. Rahasia bahagia adalah berpikir kritis.
B. Janganlah banyak berpikir tentang hal negatif.
C. Jangan berpikir terlalu lama.
D. Oleh sebab itu, jangan hanya berpikir saja.
E. Marilah kita bekerja terus.

16. Kalimat yang tidak efektif karena strukturnya tidak lengkap adalah kalimat nomor …
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

17. Anda diminta oleh teman teman untuk memberikan sambutan pada acara perpisahan
kelas di sekolah Anda.
Kalimat pembuka sambutan sesuai ilustrasi tersebut adalah …
A. Yang terhormat bapak dan ibu guru sekalian, perkenankanlah saya menyampaikan
sambutan pada acara perpisahan ini.
B. Bapak Ibu guru serta teman teman sekalian, sedih rasanya hati ini harus
mengucapkan kata berpisah pada kesempatan ini.
C. Puji syukur kita panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Pengasih yang karena-nya kita
dapat berkumpul di sini dalam rangka acara perpisahan kakak kelas tiga.
D. Yang saya hormati Bapak kepala sekolah, Bapak bapak, Ibu ibu guru sekalian.
Izinkanlah saya mewakili teman teman mengucapkan terima kasih
E. Saat yang menyedihkan adalah ketika kami tidak lagi bersama dengan kakak-kakak
dalam menimba ilmu di sekolah ini.

Hadirin sekalian, demikian ceramah yang telah dibawakan oleh KH. Alif Lam Mim.
Semoga kita semua dapat mengambil hikmahnya, memahami isinya, dan mengamalkan
ajarannya. Amin.
18. Berikut yang bukan kesalahan penggunaan bahasa pada teks tersebut adalah penulisan

A. Hadirin sekalian
B. Telah dibawakan
C. Kiai haji
D. Mengambil hikmahnya
E. Mengamalkan ajarannya

Siswa-siswa sekalian.
Oleh karena itu, sekali lagi, saya minta agar tidak ada lagi siswa yang dating terlambat
dating, tidak ada lagi yang meninggalkan kelas tanpa seizing guru.
19. Pemakaian sapaan pada ilustrasi tersebut kurang baik. Perbaikan yang tepat adalah …
A. Para siswa-siswa sekalian
B. Siswa-siswa semua
C. Siswa yang berbahagia
D. Para siswa-siswa
E. Siswa sekalian

Adik-adik siswa SMA Harapan Bangsa yang Kakak banggakan,izinkanlah Kakak


be3rbagi pengalaman sedikit. Sebagai alumnus , sedikit banyak kakak mengalami dan
mengerti rasanya duduk di kelas XII ini, kelas terakhir di SMA. Kita mulai bingung
memikirkan masa depan. Akan kemana setelah kita lulus? Apakah mau kuliah? Apakah
mau langsung bekerja? Tidak berhenti di situ, jika kuliah, jurusan apa yang paling cocok
untuk kita? Bagaimana kita bias diterima di jurusan tersebut? Apa saja syarat-syaratnya ?
bahkan belum itu, mungkin kita juga khawatir dengan ujian akhir dan tes masuk
perguruan tinggi. Apakah kita bisa melewati semua dengan baik? Begitu banyak
pertanyaan tentang masa depan.
Memikirkan masa depan memang penting. Namun, kita perlu kita ingatkan bahwa
kitapun tidak boleh sampai terbebani. Jika sudah mulai terasa terbebani, langkah yang
kita pilihpun akan terasa berat dan sulit. Jalan keluar yang sebenarnya sangat sederhana
jika akan tampak rumit dan membingungkan.
Nah, oleh sebab itu, kakak akan member tahu satu rahasia kecil. Satu jalan sederhana
yang akan membimbing kita dalam menentukan jalan. Rahasia itu adalah yakinkan diri
kita sendiri dengan menjawab pertanyaan: “Aku ingin jadi apa?”
Percaya atau tidak, saat masih kelas XII pun, seperti adik adik saat ini. Masih banyak
yang belum bisa menjawab pertanyaan ini dengan penuh keyakinan. Masih banyak.
Padahal,ini pertanyaan sederhana. Nah, cara mudah untuk menjawab pertanyaan ini
adalah dengan mengetahui secara pasti apa bakat, minat dan kemampuan kita. Dari situ
pula akan tercermin passion kita. Inilah yang terpenting.
Masalahnya, mengenali bakat dan kemampuan diri juga mungkin bukan perkara
mudah. Banyak yang merasa tidak punya kelebihan dibidang apapun ingat ya, hanya
MERASA. Itu artinya, sebenarnya kita semua punya kelebihan. Kita diciptakan dengan
anugrah tersebut. Kita hanya lebih perlu teliti dan jeli lagi dalam mengidentifikasinya.
Ketika kita sudah dengan pasti menyadari apa kelebihan kita, tentu segalanya akan
lebih mudah. Siswa yang selalu dapat nilai tinggi dipelajaran bahasa, misalnya, tentu
akan cocok menjadi guru bahasa, editor, penulis, penerjemah, ataupun profesi lain yang
ditujang oleh kemampuan tersebut. Diantaranya kemungkinan tersebut, pilihlah salah
satu profesi yang benar benar yang kita anggap menarik. Sebagai contohnya, kita
memilih akan menjadi seorang penulis. Maka selanjutnya mudah. Kita tinggal memilih
jurusan apa yang dapat mengasah kemampuan kita dalam menulis, misalnya falkutas
sastra. Ketika bekerjapun, kita akan sangat menikmatinya karena sesuai dengan
kemampuan dan minat. Semuanya di awali dari menjawab pertanyaan itu: “Aku ingin
jadi apa?”.

20. Permasalahan actual yang dibahas dalam kutipan ceramah tersebut adalah….
A. Alumnas suatu SMA yang harus member ceramah sambutan dan motivasi kepada
adik-adiknya.
B. Pemberian pencerahan dengan pertanyaan “aku ingin jadi apa?” kepada para siswa
SMA kelas XII.
C. Pilih pekerjaan yang sulit bagi oara lulusan SMA dan cara mengatasinya dengan
mudah serta sederhana.
D. Cara menentukan pilihan masa depan dan krier siswa SMA kelas XII yang akan
segera lulus.
E. Cara mudah untuk mengenali diri sendiri dan lingkungan sekitar agar dapat hidup
dengan tentram dan sejahtrah.

Anda mungkin juga menyukai