Anda di halaman 1dari 188

LAPORAN INDIVIDU

PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)


LOKASI SMK NEGERI 1 KLATEN
Jalan Dr. Wahidin Sudiro Husodo No.22 Klaten

Disusun Dan Diajukan Sebagai Tugas Akhir Pelaksanaan


Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)

Disusun oleh :
Eri Kuswanti
12202241055

PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS


FAKULTAS BAHASA DAN SENI
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
2015

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur atas kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan
hidayah-Nya, sehingga penyusun dapat melaksanakan kegiatan dan laporan PPL di
SMK NEGERI 1 KLATEN. Semoga kegiatan yang telah dilaksanakan memberikan
manfaat bagi semua pihak yang terkait dan khususnya bagi penyusun sendiri.
Sholawat dan salam semoga tetap tercurahkan kepada Baginda Nabi Agung
Muhammad SAW, seorang tokoh yang telah memberikan suri tauladan kepada kita
semua tentang jalan kebenaran sejati.

Laporan ini disusun sebagai tugas akhir pelaksanaan PPL bagi mahasiswa
UNY serta merupakan hasil dari pengalaman dan observasi penyusun selama
melaksanakan kegiatan PPL di SMK NEGERI 1 KLATEN.

Penyusun menyadari keberhasilan laporan ini atas bantuan berbagai pihak,


maka pada kesempatan ini penyusun mengucapkan terima kasih yang sebesar-
besarnya kepada :

1. Allah SWT atas segala rahmat, nikmat, dan karunia-Nya kepada penyusun
sehingga dapat menyelesaikan kegiatan PPL dengan lancar dan sesuai dengan
jadwal yang telah ditetapkan.
2. Keluarga tercinta terutama ayah dan ibu untuk semangat, dukungan, dan fasilitas
yang telah diberikan selama ini, baik moral maupun material sehingga kegiatan
PPL ini dapat berjalan lancar.
3. Bapak Prof. Dr. Rochmat Wahab, M.Pd., M.A. selaku selaku Rektor Universitas
Negeri Yogyakarta beserta jajarannya yang telah memberikan kesempatan untuk
pelaksanaan kegiatan PPL.
4. Bapak Prof. Herman Dwi Surjono, M.Sc, MT, Ph.D selaku Dosen Pebimbing
Lapangan yang telah memberikan bimbingan kepada mahasiswa Pendidikan
Teknik Informatika PPL 2015 di SMK Negeri 1 Klaten.
5. Ibu Jamilah, M. Pd selaku Dosen Pengajaran Mikro yang telah memberikan
bimbingan dan motivasi sebagai bekal mengajar di sekolah.
6. Bapak Ngatman Soewito selaku Kepala Pusat Pengembangan PPL dan PKL dan
beserta staffnya yang telah memberikan bimbingan dan pengarahan sebagai bekal
terjun bagi penyusun ke lokasi PPL.

iii
7. Bapak Drs. Budi Sasangka, MM selaku Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Klaten
yang telah menerima kami serta memberikan izin untuk melaksanakan kegiatan
PPL di SMK Negeri 1 Klaten.
8. Bapak Drs. Haryono selaku Koordinator PPL SMK Negeri 1 Klaten yang telah
membimbing dan memberikan pengarahan selama menjalankan proses PPL.
9. Ibu Dra. Sri Hastuti, M. Pd selaku Guru pembimbing di sekolah yang telah
dengan sabar memberi masukan dan bimbingannya.
10. Bapak/Ibu guru dan staff karyawan SMK Negeri 1 Klaten
11. Siswa-siswi SMK Negeri 1 Klaten yang telah membantu dan berpartisipasi dalam
program PPL.
12. Rekan-rekan mahasiswa PPL SMK Negeri 1 Klaten yang telah bekerja sama
dengan baik, bantuan yang diberikan, kritik, saran, dan semoga tali persaudaraan
tetap selalu terjaga. Dan semua pihak yang tidak dapat penyusun sebutkan satu
per satu yang telah membantu pelaksanaan kegiatan PPL UNY 2015.

Penyusun menyadari bahwa dalam kegiatan dan penyusunan laporan kegiatan


PPL di SMK Negeri 1 Klaten, penyusun merasa telah membuat banyak kesalahan dan
masih jauh dari kesempurnaan sehingga penyusun memohon maaf kepada semua
pihak yang telah membantu pelaksanaan program PPL dan mengharapkan masukan
yang berupa kritik dan saran yang membangun demi kesempurnaan laporan ini.

Klaten, September 2015


Penyusun

Eri Kuswanti
NIM. 12202241055

iv
DAFTAR ISI

LAPORAN INDIVIDU .......................................................................................... i


LEMBAR PENGESAHAN .................................................................................. ii
KATA PENGANTAR .......................................................................................... iii
DAFTAR ISI .......................................................................................................... v
ABSTRAK ........................................................................................................... vii
BAB I ...................................................................................................................... 8
BAB II .................................................................................................................. 18
BAB III ................................................................................................................. 18
DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................. .

v
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Matriks Program Kerja Individu PPL


Lampiran 2. Laporan Mingguan Pelaksanaan PLL
Lampiran 3. Laporan Dana Pelaksanaan PPL
Lampiran 4. Kalender Akademik
Lampiran 5. Silabus
Lampiran 6. Rencana Pelakasanaan Pembelajaran (RPP)
Lampiran 7. Presensi Siswa
Lampiran 8. Daftar Nilai Siswa
Lampiran 9. Media Pembelajaran
Lampiran 10. Dokumentasi

vi
ABSTRAK

LAPORAN KEGIATAN PPL

SMK N 1 KLATEN

Oleh:

Eri Kuswanti
NIM. 12202241055

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Universitas Negeri Yogyakarta yang salah satunya
berlokasi di SMK N 1 Klaten telah dilaksanakan oleh mahasiswa pada tanggal 10 Agustus
sampai dengan 12 September 2015. Kelompok PPL di lokasi ini terdiri dari 26 mahasiswa
dari Program Studi Pendidikan Bahasa Jawa, Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris,
Program Studi Pendidikan Seni Musik, Program Studi Pendidikan Teknik Informatika,
Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran, Program Studi Pendidikan Akuntansi,
Program Studi Pendidikan Ekonomi, dan Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan
Rekreasi. Tujuan diadakannya Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) adalah untuk
memberikan pengalaman bagi mahasiswa tentang dunia pendidikan secara nyata sehingga
nantinya diharapkan dapat menjadi tenaga pendidik yang profesional dibidangnya.

Kegiatan PPL yang dilaksanakan meliputi praktek mengajar, pembuatan soal evaluasi,
pembuatan media dan pembuatan RPP serta kegiatan lainnya. Dalam melaksanakan kegiatan
Praktik Pengalaman Lapangan, mahasiswa menggunakan metode yang tersusun secara
berurutan, yang dimualai dari melakukan observasi kondisi sekolah serta pembelajaran di
kelas dan peserta didik dengan bimbingan guru pembimbing. Setelah melakukan observasi,
mahasiswa berkonsultasi dengan guru pembimbing dan dosen pembimbing lapangan untuk
membahas langkah-langkah yang akan ditempuh mahasiswa dalam mempersiapkan Praktik

Pengalaman Lapangan. Dalam Pembuatan RPP mahasiswa mendapat bimbingan dan


arahan secara langsung dari guru pembimbing lapangan, mulai dari pembuatan sampai
dengan pelaksanaan RPP. Selama kegiatan belajar mengajar berlangsung di kelas, mahasiswa
PPL tidak lepas dari pengawasan dan bimbingan guru pembimbing dikarenakan kebijakan
dari sekolah mengharuskan mahasiswa PPL didampingi oleh guru pembimbing. Setelah
pelaksanaan RPP selesai, guru pembimbing mengevaluasi pelaksanaan RPP di kelas dan
memberikan masukan-masukan untuk pelaksanaan RPP selanjutnya.

Kata kunci: PPL, SMK N 1 Klaten, Praktik Mengajar

vii
BAB I
PENDAHULUAN
Sekolah merupakan bagian penting dalam proses pendidikan nasional. Perannya
begitu strategis dalam membentuk individu menjadi manusia yang berkualitas, yang
dapat membangun diri sendiri, bangsa serta agama. Menanggapi hal tersebut,
Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) sebagai bagian dari komponen pendidikan
nasional, sejak awal berdirinya telah menyatakan komitmennya terhadap dunia
pendidikan. Salah satu perwujudannya adalah dengan melaksanakan program
Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) di sekolah untuk para mahasiswa yang sudah
menyelesaikan pendidikannya disemester 6.
Selama di kampus, mahasiswa sudah mendapatkan berbagai macam teori yang
berhubungan dengan seorang guru. Dengan pelaksanaan PPL ini, mahasiswa
diharapkan dapat mempratikkan segala teori yang sudah didapat. Bekal pengalaman
yang telah diperoleh di kampus diharapkan dapat dipakai sebagai modal untuk
mengembangakan diri sebagai calon guru/tenaga kependidikan yang sadar akan tugas
dan tanggung jawabnya sebagai tenaga akademis (profesional kependidikan). Selain
itu, melalui program ini UNY dan SMK N 1 Klaten diharapkan dapat membentuk
kerjasama yang bermanfaat bagi kedua belah pihak khususnya dalam hal pelaksanaan
proses pembelajaran guna mencetak generasi bangsa yang berkualitas. Program PPL
mampu memberikan masukan dan pemikiran yang fresh dan inovatif terkait
pelaksanaan pembelajaran di sekolah dan bantuan tenaga dalam merealisasikan
program pengembangan sekolah. Bagi mahasiswa praktikan, program PPL menjadi
salah satu kendaraan untuk terus eksis di dunia pendidikan serta mengasah
kemampuan untuk menghadapi masalah, mencari solusi atas permasalahan serta
memformulasikan langkah inovatif dan realistis untuk mengatasi permasalahan
tersebut.

A. Analisis Situasi
Untuk lebih mengetahui keadaan SMK N 1 Klaten, maka diadakan
observasi pada tangggal 10 Maret 2015. Observasi ini dilaksanakan dengan cara
mengamati secara langsung keadaan sekolah, wawancara dengan pihak yang
terkait dari sekolah, dan pengamatan proses pembelajaran di dalam kelas.

SMK N 1 Klaten merupakan sebuah sekolah Negeri tingkat lanjutan yang


beralamatkan di Jalan Wahidin Sudiro Husodo No. 22 Kabupaten Klaten,
Provinsi Jawa Tengah, dengan situasi dan kondisi yang cukup nyaman dan
kondusif untuk belajar, dengan berbagai fasilitas yang cukup baik, dengan
didukung oleh Pendidik dan tenaga kependidikan yang terkualifikasi.

8
Adapun kelompok kompetensi keahlian yang dimiliki oleh SMK Negeri 1
Klaten adalah:

1. Akuntansi (AK) dengan jumlah kelas sebanyak empat ruang kelas


2. Administrasi Perkantoran (AP) dengan jumlah kelas sebanyak dua kelas
3. Pemasaran (PM) dengan jumlah kelas sebanyak dua kelas
4. Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) dengan jumlah kelas sebanyak tiga
kelas
5. Multimedia (MM) dengan jumlah kelas sebanyak dua kelas
6. Teknik Produksi Program Penyiaran Pertelevisian (TP4) dengan jumlah
kelas sebanyak dua kelas
Analisis situasi dibutuhkan untuk mendapatkan data tentang kondisi baik fisik
maupun non fisik SMK N 1 Klaten sebelum melaksanakan kegiatan PPL. Dimana
dengan diadakannya observasi pada pra PPL ini bertujuan agar mahasiswa
memperoleh gambaran bagaimana proses pembelajaran yang terjadi di sekolah
dan kelengkapan dari sarana dan prasarana yang menunjang proses pembelajaran
di SMK Negeri 1 Klaten.Adapun hasil yang kami peroleh dari kegiatan observasi
pada pra PPL adalah sebagai berikut:

a) Kondisi Geografis Sekolah


SMK N 1 Klaten merupakan lembaga pendidikan Sekolah Menengah
Atas yang beralamatkan di Jalan Wahidin Sudiro Husodo No. 22 Klaten.
Lokasi SMK N 1 Klaten ini sangat strategis, baik dilihat dari aspek
transportasi maupun lingkungannya. SMKN 1 Klaten ini berada tepat di
pinggir jalan raya. Gedung sekolah SMK N 1 Klaten ini juga masih sangat
layak untuk kegiatan belajar mengajar, karena dalam keadaan selesai di
renovasi dengan luas sekolah kurang lebih 2,1 hektar.

Gambar 1: Denah lokasi SMKN 1 Klaten

9
b) Kondisi Fisik Sekolah
a. Kondisi fisik sekolah SMK N 1 Klaten secara umum sudah bagus, sudah
tertata, dan bersih. Gedung SMKN 1 Klaten ini terbagi dalam 2 lokasi yaitu
Gedung Unit 1 berada di utara jalan dan Gedung Unit 2 berada di selatan
jalan. Bangunan sangat layak digunakan untuk kegiatan pembelajaran.
Selain itu terdapat banyak fasilitas yang dikelola dan dijaga oleh karyawan.
b. Sarana dan Prasarana
a) Fasilitas KBM yang terdapat di SMK N 1 Klaten sudah sangat
memadai, guru dapat menfasilitasi siswa dalam proses belajar mengajar
dengan memakai media yang telah disediakan sekolah. Seperti LCD dan
proyektor yang hampir ada di setiap ruang kelas mapupun laboratorium,
white board dan atau black board pada setiap kelas, meja dan kursi
kayu.
b) Selain itu kondisi perpustakaan SMK N 1 Klaten sudah cukup memadai,
penataan bukunya yang rapi dan disesuaikan menurut kategori buku.
Tersedia berbagai jenis buku di perpustakaan SMK N 1 Klaten, antara
lain buku novel, majalah, koran, tabloid, buku-buku mata pelajaran yang
dalam kondisi yang masih terbatas jumlahnya, dan lain-lain.Buku-buku
ini dapat digunakan oleh siswa untuk menambah bahan pelajaran, selain
itu buku ini juga dapat dipinjam dengan peraturan dan ketentuan yang
sudah ditetapkan. Selain adanya buku-buku, perpustakaan SMK N 1
Klaten ini juga dilengkapi dengan fasilitas televisi, tape recorder, sound
system, LCD, proyektor, komputer, dan AC. Tempat baca juga telah
disediakan dengan seperangkat meja dan kursi baca.
c) Terdapat juga beberapa laboratorium di SMK N 1 Klaten, tepatnya ada
6 laboratoriumyang terdiri dari laboratorium komputer, laboratorium
mengetik, laboratorium Bahasa Inggris, laboratorium TKJ, laboratorium
multimedia, dan laboratorium Administrasi Perkantoran, diamana setiap
laboratorium sudah dilengkapi dengan AC. Selain laboratorium, untuk
jurusan Teknik Komputer dan Jaringan dilengkapi pula dengan bengkel
TKJ.
d) Koperasi siswa dikelola oleh siswa-siswa jurusan pemasaran yang
didampingi oleh guru sebagai pembimbing dan dua karyawan. Dalam
pengelolaannya digunakan piket siswa yang dilakukan oleh 4 orang
siswa piket. Koperasi siswa ini menyediakan keperluan siswa SMK N 1
Klaten. Diantara barang-barang yang dijual adalah alat make up, alat
makan dan makanan, pakaian sekolah, alat tulis, LKS, dan lain-lain.
e) Di SMK N 1 Klaten terdapat tempat ibadah yaitu mushola Ulil Albab.
Mushola sendiri telah dilengkapi dengan kamar mandi dan tempat
wudhu yang dipisah antara putra dan putri, terdapat juga ruangan kecil

10
untuk ROHIS SMK N 1 Klaten yang biasanya digunakan sebagai
basecamp ROHIS yang dipisah dalam dua sisi, yaitu sisi kanan untuk
putra dan sisi kiri untuk putri. Di dalam mushola sendiri telah dilengkapi
dengan tempat mukena untuk ibadah siswa putri.
f) Di SMK N 1 Klaten terdapat enam tempat parkiran yang cukup luas,
yaitu dua tempat parkir guru/karyawan, dan empat tempat parkir untuk
siswa yang terletak terpisah. Tempat parkir untuk siswa sudah cukup
luas sehingga cukup untuk menampung semua kendaraan dari siswa
SMK N 1 Klaten.
g) Ruang Guru
Ruang guru digunakan sebagai ruang transit ketika guru akan pindah
jam mengajar maupun pada waktu istirahat. Di ruang guru terdapat
sarana dan prasarana seperti meja, kursi, almari, televisi, komputer dan
printer, toilet, dll. Ruang guru sudah cukup luas sehingga cukup untuk
menampung para guru mengerjakan tugas dan pekerjaan.
h) Ruang TU
Untuk semua urusan administrasi yang meliputi kesiswaan,
kepegawaian, tata laksana kantor dan perlengkapan sekolah,
dilaksanakan oleh petugas tata usaha, yang diawasi oleh Kepala Sekolah
dan dikoordinasikan dengan Wakil Kepala Sekolah. Pendataan dan
administrasi guru, karyawan, dan kesiswaan juga dilakukan oleh petugas
Tata Usaha.
i) Ruang Kepala Sekolah
Ruang Kepala Sekolah SMK N 1 Klaten, terdiri atas dua bagian: ruang
tamu dan ruang kerja. Ruang tamu berfungsi untuk menerima tamu dari
pihak luar sekolah, sedangkan ruang kerja berfungsi untuk
menyelesaikan pekerjaan Kepala Sekolah. Selain itu ruang kerja juga
digunakan untuk konsultasi antara Kepala Sekolah dengan seluruh
pegawai sekolah.
j) Ruang OSIS
Ruang OSIS SMK N 1 Klaten terletak berdekatan dengan mushola dan
ruang UKS. Ruang OSIS digunakan untuk rapat OSIS dan kegiatan
OSIS yang lain.
k) Ruang BP
Secara umum kondisi fisik dan struktur organisasi BP SMK N 1
Klatensudah cukup baik.

l) Kantin
Terdapat 3 (tiga) kantin di SMK N 1 Klaten. Yaitu satu kantin berada di
Gedung Unit 1 dan dua kantin berada di Gedung Unit 2. Dan terdapat

11
pula kantin kejujuran di beberapa sudut, seperti di depan mushola, dan
di beberapa depan kelas, yang tujuan dari kantin ini adalah untuk
melatih kejujuran para siswa.

m) Gudang

SMK N 1 Klaten memiliki satu buah ruang sebagai gudang yang mana
memfasilitasi warga sekolah dalam pinjam meminjam sarana
pembelajaran seperti LCD, speaker, dll.

n) Hall (aula)
Terdapat dua aula (hall) yang digunakan untuk berbagai acara yaitu aula
TI dan aula BM. Selain itu terdapat lapangan basket, lapangan sepak
bola, dan lapangan tenis juga di SMK N 1 Klaten.

Gambar 2: Denah SMK N 1 Klaten

Gambar 3: Gedung SMK N 1 Klaten Unit 2 Tampak dari Depan

12
c) Kondisi Non Fisik
Selain fasilitas-fasilitas fisik, SMK N 1 Klaten juga mengadakan
kegiatan-kegiatan yang menunjang potensi siswa, guru, maupun karyawan.
a. Potensi Siswa
Di SMK N 1 Klaten sebagian besar siswanya berjenis kelamin
perempuan, sehingga tidak mengherankan jika SMK ini sering disebut
dengan SMEA Negeri 1 Klaten. Jumlah total siswa SMK N 1Klaten pada
tahun ajaran 2014/2015 ini sekitar 1500-an siswa.
Secara umum, potensi siswa di SMK N 1 Klaten cukup berkembang dan
disiplin. Siswa-siswi SMK N 1 Klatensering memenangkan berbagai
lomba. Beberapa kejuaraan yang telah diperoleh tersebut diantaranya:
Program
No. Kejuaraan Nama Siswa Kelas
Keahlian
Juara III LKS Tingkat Administrasi Adelina
1 Nasional Tahun 2009 Perkantoran Hasibuan XII AP 2

Teknik
Juara II LKS Tingkat
2 Komputer Fitriyana XII TKJ 1
Propinsi Tahun 2009
dan Jaringan

Juara I LKS Tingkat


Rini Tri
3 Kabupaten Tahun Akuntansi XII AK 1
2009 Utami

Juara I LKS Tingkat


Rina
4 Kabupaten Tahun XII AK 1
Akuntansi
2009 Susilowati

Juara I LKS Tingkat


Adm.
5 Kabupaten Tahun Dwi Astuti XI AP 2
Perkantoran
2009

Juara I LKS Tingkat


Sutarti Ria
6 Kabupaten Tahun XII PM 2
Penjualan
2009 Putri

Juara I FLS2N TP4(Teknik


(Festival & Lomba Yanti
Produksi dan
Seni Siswa Ambarwati
7 Penyiaran XI TP4 1
Nasional) Tingkat dan Ratna
Program
Puspitasari
Propinsi Pertelevisian)

Juara Umum Gerak Siswa-siswi


8 Jalan Se-Kabupaten - SMK Negeri -
Klaten Tahun 2011 1 Klaten

Juara I Tenis Meja Tim tenis


9 Pada O2SN - SMK Negeri -
SMA/SMK Tingkat 1 Klaten

13
Propinsi Tahun 2012

Juara II Lomba
10 Poster di FE UNY TP4 Muh. Ridwan XII TP4 2
Tahun 2012

Juara I Networking

Support LKS SMK Teknik


Se- Komputer Arif Nur
11 dan Huda XI TKJ 2
Kabupaten Klaten
Tahun Jaringan
2013

Juara I Animation
LKS
12 Multimedia Bangga Septa XI MM 1
SMK Se-Kabupaten

Klaten Tahun 2013

Dan masih ada banyak lagi kejuaraan yang telah di raih siswa-siswi SMK
N 1 Klaten ini.
b. Potensi Guru dan Karyawan
Jumlah keseluruhan guru atau tenaga pendidik di SMK N 1 Klaten ada
114 guru. Dengan guru yang telah berstatus PNS sebanyak 77 guru,
sedangkan untuk 37 guru berstatus honorer. Dari total keseluruhan guru
tersebut ada 12 guru yang telah menempuh pendidikan S2, 98 guru telah
menempuh pendidikan S1, dan 4 guru berpendidikan D3. Beberapa guru
ada yang telah merancang suatu program kerja dan PTK, dan untuk para
karyawan sudah komunikatif, ramah, dan berkinerja dengan baik dan
telah difungsikan sesuai dengan tugasnya.
c. Bimbingan-bimbingan
a) Bimbingan Konseling
Bimbingan konseling yang ada di SMK N 1 Klaten merupakan
fasilitas yang disediakan untuk kebutuhan siswa. Tugas dari
bimbingan konseling adalah memberikan informasi yang terkait
dengan masa depan siswa dan juga menyelesaikan permasalahan
yanng tengah dihadapi para siswa. Ketika muncul suatu masalah
khusus yang dihadapi siswa, maka guru bimbingan konseling akan
melakukan bimbingan dan penanganan secara individu. Bimbingan
konseling biasanya dilakukan seminggu sekali, sesuai dengan jadwal
yang telah ditetapkan untuk setiap kelas. Total guru bimbingan
konseling yang ada di SMK N 1 Klaten ini sejumlah 9 orang guru, 7
diantaranya merupakan guru tetap.

14
b) Bimbingan Belajar
Bimbingan belajar yang dilakukan di SMK N 1 Klaten biasanya di
khususkan untuk siswa kelas XII dengan sistem belajar BLOK.
Sistem belajar BLOK ini dilakukan sebelum Ujian Nasional
dilaksanakan. Materi yang disampaikan dalam bimbingan belajar ini
adalah materi-materi yang diujikan dalan Ujian Nasional.
d. Ekstrakurikuler
Ekstrakurikuler yang ada di SMK N 1 Klaten diantaranya: pramuka,
PMR, basket, pencak silat, rohis, akhlak mulia, tari, dan lain-lain.
e. Organisasi dan Fasilitas
a) Organisasi dan Fasilitas OSIS
Terdapat basecamp untuk OSIS yang dalam keadaan yang bagus dan
rapi. Keadaannya cukup terorganisir, dengan pengurus OSIS yang
aktif dan disiplin. Fasilitas dalam ruang OSIS diantaranya: meja,
bangku, dan almari.
b) Organisasi dan Fasilitas UKS
Terdapat ruangan sebagai bentuk fasilitas UKS yang bagus, rapi dan
lengkap. Keadaanya cukup terorganisir. UKS dikelola bersama-sama
oleh para siswa dan anggota PMR. Fasilitas yang tersedia sudah
memadai, yang terdiri dari dua set tempat tidur yang dilengkapi
dengan almari dan tempat obat. Kegiatan rutin yang biasanya
dilakukan oleh PMR SMK N 1 Klaten adalah donor darah yang
dilaksanakan setiap empat bulan sekali.
f. Administrasi (karyawan, sekolah, dinding)
Karyawan sudah aktif, tertib, ramah, dan komunikatif. Ruang tata usaha
berada di Gedung Unit 2, yang secara umum sudah 90% tertata.
g. Kesehatan Lingkungan
Dengan kebersihan lingkungan yang selalu dijaga, kurang lebih kesehatan
di lingkungan sekolah terjaga. Banyak tempat sampah di sudut-sudut
sekolah. Kamar mandi juga sudah terlihat bersih.
B. Rumusan Program dan Rancangan Kegiatan PPL
Kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) disasarkan untuk warga
sekolah, baik itu untuk kegiatan yang berkaitan dengan proses pembelajaran
maupun kegiatan lain yang mendukung pembelajaran. Yang harapannya nanti
mahasiswa akan memperoleh bekal untuk mengembangkan dirinya menjadi
tenaga kependidikan yang profesional.
Kegiatan PPL diawali dengan mengadakan observasi ke sekolah secara
langsung guna mengetahui bagaimana situasi dan kondisi yang ada di sekolah
tempat dilaksanakannya PPL, khususnya untuk SMK N 1 Klaten, Jawa Tengah.
Setelah dikumpulkan data yang sekirannya diperlukan, maka kemudian

15
disusunlah beberapa program kerja yang direncanakan sesuai denngan kebutuhan
siswa pada khususnya dan sekolah pada umumnya. Program yang tersusun
diharapkan akan mendapatkan apresiasi bagi siswa dan kebermanfaatan di di
kemudian hari. Berdasarkan hasil observasi, maka tersusunlah program PPL
jurusan Pemasaran, yang dikelompokkan ke dalam dua jenis program:
1) Perumusan Individu Utama
Praktik mengajar terbimbing dan mandiri
2) Praktik Individu Penunjang
Untuk menunjang Kegiatan Belajar Mengajar Bahasa Inggris, maka
mahasiswa merumuskan program kerja sebgai berikut:
a. Pembuatan Rencana Pelaksanaan pembelajaran (RPP)
b. Pembuatan materi pembelajaran
c. Pembuatan media pembelajaran (powerpoint)
Kegiatan PPL ini dimulai sejak tanggal 11Agustus 2015 sampai dengan 11
September 2015 yang dilaksanakan di SMK N 1 Klaten.
Secara garis besar, tahapan-tahapan kegiatan PPL di SMK N 1 Klaten
adalah sebagai berikut:

a. Tahap Observasi Lapangan


Observasi yang dilakukan secara langsung di lapangan dilaksanakan
pada tanggal 10 Maret 2015, ini sekaligus dilakukannya observasi di
dalam kelas. Pada observasi ini mahasiswa melakukan pengamatan
langsung mengenai hal-hal yang berkenaan dengan proses belajar
mengajar di kelas dan hal-hal yang menunjang kegiatan pembelajaran.
Dengan dilakukannya observasi ini diharapkan dapat memberikan
informasi bukan hanya mengenai kegiatan proses belajar mengajar di
kelas, akan tetapi juga mengenai sarana dan prasarana yang mendukung
kegiatan pembelajaran di SMK N 1 Klaten.
Observasi ini meliputi pengamatan secara langsung, wawancara kepada
pihak terkait, dan pengamatan proses pembelajaran di kelas. Hal
tersebut mencakup:
1) Observasi lingkungan sekolah
Dalam pelaksanaan observasi, mahasiswa mengamati beberapa
aspek yaitu:
a) Kondisi fisik sekolah
b) Potensi siswa, guru, dan karyawan
c) Fasilitas KBM, media, perpustakaan, dan laboratorium
d) Bimbingan konseling dan bimbingan belajar
e) Ekstrakurikuler dan organisasi siswa
f) UKS

16
g) Administrasi
h) Koperasi siswa, tempat ibadah, dan kesehatan lingkungan
2) Observasi perangkat pembelajaran
Mahasiswa melakukan pengamatan terhadap kelengkapan
administrasi maupun bahan ajar yang harus dipersiapkan guru
sebelum KBM berlangsung. Kegiatan ini bertujuan agar mahasiswa
lebih mengetahui perangka pembelajaran apa saja yang harus
dipersiapkan sebelum KBM.
3) Observasi proses pembelajaran
Pada tahap ini mahasiswa melakukan observasi yang meliputi proses
kegiatan belajar mengajar langsung di dalam kelas. Hal-hal yang
diamati mencakup: membuka pelajaran, penyajian materi, metode
pembelajaran, penggunaan bahasa, penggunaan waktu, gerak, cara
memotivasi siswa, teknik bertanya, teknik penguasaan kelas,
penggunaan media, bentuk dan cara evaluasi, dan menutup
pelajaran.
4) Observasi perilaku siswa
Mahasiswa melakukan pengamataan terhadap perilaku siswa ketika
mengikuti kegiatan belajar mengajar. Perilaku yang diamati tidak
hanya perilaku siswa di dalam kelas, akan tetapi juga perilaku siswa
di luar kelas.

17
BAB II
PERSIAPAN, PELAKSANAAN, ANALISIS HASIL

A. Persiapan
Sebelum pelaksanaan kegiatan PPL praktikan mempersiapkan diri dengan
menyusun proposal program berdasarkan hasil observasi yang dilakukan pada
kegiatan PPL setelah program tersusun praktikan juga menyusun kebutuhan
seluruh program kegiatan yang telah direncanakan agar semua kegiatan yang
dilakukan selama pelaksanaan PPL dapat dilaksanakan dengan terarah dan
terorganisir dengan baik. Disamping itu, peran guru pembimbing juga sangat
besar sekali manfaatnya, maka konsultasi dengan guru pembimbing sangatlah
penting untuk mendukung kegiatan PPL.

1. Persiapan Kegiatan PPL


Sebelum mahasiswa diterjunkan dalam pelaksanaan PPL, UNY
membuat berbagai program persiapan sebagai bekal mahasiswa dalam
melaksanakan PPL. Persiapan yang dilaksanakan adalah sebagai
berikut:
a. Pengajaran Mikro
Program ini dilaksanakan dengan dimasukkan dalam mata kuliah
wajib lulus dengan nilai minimum B bagi mahasiswa yang akan
mengambil PPL pada semester berikutnya. Dalam pelaksanaan
perkuliahan, mahasiswa diberikan materi tentang bagaimana
mengajar yang baik dengan disertai praktik untuk mengajar dengan
peserta yang diajar adalah teman sekelompok/micro teaching.
Keterampilan yang diajarkan dan dituntut untuk dimiliki dalam
pelaksanaan mata kuliah ini adalah berupa keterampilan-
keterampilan yang berhubungan dengan persiapan menjadi seorang
calon pendidik, baik mengenai teknik membuka kelas, cara
berkomunikasi dalam kelas, penguasaan kelas, dan cara menutup
kelas.
b. Pembekalan PPL
Pembekalan PPL diadakan oleh pihak Universitas yang bertujuan
untuk memberikan bekal bagi mahasiswa agar dapat melaksanakan
tugas dan kewajiban sebagai peserta PPL dengan baik. Dari
pembekalan ini mahasiswa mendapatkan informasi mengenai
kemungkinan-kemungkinan yang akan dihadapi di sekolah
sehingga program akan disesuaikan dengan pengalaman pada

18
bidang yang ditekuni. Adapun pelaksanaan pembekalan PPL
dilaksanakan oleh Koordinator PPL masing-masing jurusan.
Keberhasilan dari kegiatan PPL sangat ditentukan oleh kesiapan
mahasiswa baik persiapan secara akademis, mental, maupun
keterampilan. Hal tersebut dapat diwujudkan karena mahasiswa
telah diberi bekal sebagai pedoman dasar dalam menjalankan
aktivitas PPL yang merupakan rambu-rambu dalam melaksanakan
praktek di sekolah.
2. Observasi Lingkungan Sekolah Dan Pembelajaran Di Kelas
Yang dilakukan pada saat kegiatan observasi ini adalah mengamati
proses belajar mengajar di dalam kelas dan mengamati sarana fisik
pendukung lainnya (lingkungan sekolah) dalam melancarkan kegiatan
proses belajar mengajar.
a. Observasi Lingkungan Sekolah
Kegiatan ini berupa pengamatan langsung, wawancara dan
kegiatan lain yang dilakukan di luar kelas dan di dalam kelas.
Kegiatan ini dilakukan dua tahap yaitu pada saat mengambil mata
kuliah Pengajaran Mikro, yang salah satu tugasnya adalah observasi
ke sekolah dan pada saat minggu pertama pelaksanaan PPL.
Kegiatan meliputi observasi lingkungan fisik sekolah, perilaku
peserta didik, administrasi sekolah dan fasilitas pembelajaran
lainnya (perpustakan dan Laboratoriumoratorium). Hasil observasi
tahap satu didiskripsikan dengan pembimbing dan dijadikan bahan
perkuliahan pada pengajaran mikro.
b. Observasi Pembelajaran Di Kelas
Observasi dilaksanakan dengan tujuan agar mahasiswa memiliki
pengetahuan serta pengalaman pendahuluan sebelum melaksanakan
tugas mengajar yaitu kompetensi-kompetensi profesional yang
dicontohkan oleh guru pembimbing di dalam kelas, dan juga agar
mahasiswa mengetahui lebih jauh administrasi yang dibutuhkan
oleh seorang guru untuk kelancaran mengajar (presensi, daftar nilai,
penugasan, ulangan, dan lain-lain). Dalam hal ini mahasiswa harus
dapat memahami beberapa hal mengenai kegiatan pembelajaran di
kelas seperti membuka dan menutup materi , mengelola kelas,
merencanakan pengajaran, menyusun program semester, menyusun
satuan materi , mengetahui metode mengajar yang baik,
karakteristik peserta , media yang dapat digunakan dan lain-lain.
Kegiatan yang diobservasi meliputi:
1) Langkah pendahuluan, meliputi membuka pelajaran
2) Penyajian materi meliputi cara, metode, teknik dan media yang

19
digunakan dalam penyajian materi
3) Teknik evaluasi
4) Langkah penutup meliputi, bagaimana cara menutup pelajaran
dan memotivasi peserta didik agar lebih giat belajar.

3. Pembuatan Rencana Pembelajaran Pengajaran (RPP)


Sebelum tugas mengajar dilaksanakan, untuk persiapan pembelajaran
dibuat juga Rencana Pembelajaran yang berisi materi, metode, media
dan teknik pembelajaran yang akan dilakukan dalam proses belajar
mengajar.

4. Pembuatan Materi Pembelajaran


Untuk dapat menyampaikan materi kepada siswa dengan baik maka
selain membuat RPP juga membuat materi pembelajaran. Dalam materi
pembelajaran berisi tentang ringkasan materi yang akan disampaikan
pada saat PPL dalaksanakan. Materi tersebut dibuat berdasarkan buku
acuan yang telah sesuai dengan kurikulum yang belaku.

B. Pelaksanaan Program PPL


Kegiatan PPL dilaksanakan mulai tanggal 1 Agustus sampai dengan 12
September 2015. Selama dalam pelaksanaan, penyusun melakukan
bimbingan dengan pihak sekolah dan dosen pembimbing yang berhubungan
dengan program pengajaran yang direncanakan sebelumnya, kemudian
dilaksanakan sesuai dengan rencana yang telah disetujui.

1. Pelaksanaan Praktik Mengajar


Dalam melaksanakan praktik mengajar di kelas, sebelumnya
praktikan telah mempersiapkan satuan mata agar pada saat mengajar
arah dan tujuannya jelas. Hal utama dan pertama yang dilakukan adalah
membuka pelajaran dengan berdoa, dilanjutkan dengan mengadakan
presensi, yang juga merupakan suatu upaya pendekatan terhadap siswa.
Menyampaikan tujuan umum pembelajaran dengan memberikan
motivasi agar siswa giat dan tertarik dengan mata yang dibawakan,
menyampaikan tujuan khusus pembelajaran dikaitkan dengan kondisi /
kenyataan dilapangan agar siswa memperoleh gambaran khusus yang
memudahkan mereka untuk memahaminya.

Pelaksanaan kegiatan belajar mengajar dimulai pada tanggal 19


Agustus 2015. Selama proses PPL, total mengajar sebanyak 9pertemuan
di 6 kelas dengan 4 RPP. Jadwal mengajar dapat dilihat sebagai berikut :

20
Hari
Kelas Waktu Materi Pembelajaran
Tanggal

Rabu 19/8/2015 XI AP 2 2 JP Hopes and Dreams

Selasa 25/8/2015 XI AP 1 2 JP Formal Letter

Rabu 26/8/2015 XI AP 2 2 JP Formal Letter

XII TKJ 1 2 JP

Senin 31/8/2015 XII TKJ 2 2 JP Application Letter

XII TKJ 3 2 JP

Selasa 1/9/2015 XI AP 1 2 JP Personal Letter

Rabu2/9/2015 XI AP 2 2 JP Personal Letter

Kamis3/9/2015 XII AP 2 2 JP Application Letter

2. Metode
Dalam pelaksanaan mengajar, metode pembelajaran yang
digunakan yaitu dengan menerapkan metode ceramah, praktik, tanya
jawab, diskusi dan penugasan yakni dengan memberikan penjelasan
kepada peserta didik tentang materi didik sesuai dengan buku dan
modul yang digunakan.

3. Media Pembelajaran
Media yang digunakan antara lain : papan tulis, spidol, penghapus,
LCD+Proyektor, speaker serta modul. Dalam pemberian materi
diupayakan kondisi peserta didik dalan keadaan tenang dan konduksif
agar memudahkan semua peserta untuk menangkap materi pelajaran
yang disampaikan, disela-sela penyampaian materi diberikan
kesempatan kepada setiap peserta untuk mengajukan pertanyaan

21
apabila dalam penjelasan masih terdapat kekurangan atau kurang
kejelasan, setelah itu diberikan penjelasan yang sejelas mungkin dan
lebih rinci.

4. Evaluasi Pembelajaran
Evaluasi pembelajaran pada mata produktif, normatif mempunyai
standard nilai yang berbeda – beda. Untuk nilai produktif nilai minimal
yang harus ditempuh oleh peserta didik adalah 80. Jika dalam ujian
harian dan ujian semester standar nilai 80 belum tercapai, maka adalah
wajib mengadakan perbaikan. Standard evaluasi yang ditempuh adalah
sepenuhnya menjadi tanggung jawab guru pengampu mata pelajaran.

5. Keterampilan Mengajar Lainnya


Dalam praktik mengajar, seorang pendidik harus memiliki beberapa
strategi (langkah) pembelajaran lain sebagai pendukung dalam
menerapkan metode pembelajarannya, karena tidak setiap metode
pembelajaran yang diterapkan dan dianggap cukup untuk diterapkan
mempunyai nilai yang baik sebab terkadang hal-hal lain yang
sebelumnya tidak direncanakan muncul sebagai masalah baru yang
biasa menghambat proses pembelajaran, untuk itu diperlukan adanya
pengetahuan tentang berbagai metode pembelajaran dan pendekatan lain
yang akan sangat berguna dalam menunjang pemberian materi pelajaran
yang diajarkan, misalnya dengan memberikan perhatian penuh dengan
cara selalu mendatangi peserta tersebut dan memberikan asimilasi-
asimilasi, pujian sebagai wujud perhatian yang dapat memberikan
sesuatu yang sangat berarti bagi peserta , disamping memberikan
petunjuk lain yang akan sangat memacu dirinya agar menjadi lebih baik
dari sebelumnya. Atau dengan cara memberikan pengalaman-
pengalaman berharga yang pernah dialami pendidik yang berkaitan
dengan materi pelajaran yang disampaikan dengan penuh perhatian dan
mudah dicerna agar tujuan umum dan khusus dalam pembelajaran yang
diinginkan dapat tercapai.

C. Analisis Hasil Pelaksanaan dan Refleksi


Secara keseluruhan program kegiatan PPL dapat terlaksana dengan baik
dan lancar. Yang mana semua program dapat penyusun laksanakan dengan
cukup baik. Antusiasme siswa cukup tinggi terlihat dari banyaknya siswa
yang menanyakan mengenai materi yang disampaikan serta tugas-tugas yang
diberikan mendapatkan nilai yang memuaskan.
Program yang dilaksanakan oleh penyusun sangat jauh dari sempurna,
karena itu penyusun berusaha untuk melakukan analisis demi menemukan

22
solusi untuk menjadi bahan renungan guna memperbaiki penulis ke
depannya. Analisa yang dilakukan antara lain:
1. Analisis keterkaitan Program dengan Pelaksanaannya
Dalam pelaksanaan PPL yang dilakukan di SMK N1Klaten dari awal
hingga akhir pelaksanaannya secara keseluruhan dirasa sudah cukup
baik meski terdapat berbagai macam kekurangan. Dalam hal ini saya
merasa sudah cukup baik dalam menyampaikan materi dan nilai
formatif yang dihasilkan sudah memenuhi standar. Evaluasi dan kritik
yang diberikan oleh guru pembimbing sangat membantu dalam
perkembangan kualitas mengajar dan mendidik. Dari awal mengajar
sampai terakhir terlihat peningkatan kualitas dalam mengajar yang
ditunjukkan oleh respon siswa yang cukup baik terhadap mata pelajaran
bahasa Inggris.
2. Faktor Pendukung
Pelaksanaan PPL melibatkan berbagai macam faktor pendukung,
baik dari guru, peserta didik, maupun sekolah .
a. Faktor pendukung yang pertama adalah guru pembimbing. Guru
pembimbing memberikan keleluasaan penuh kepada praktikan
untuk berkreasi dalam pelaksanaan pembelajaran akan tetapi guru
pembimbing juga membimbing praktikan dan mengingatkan jika
ada kesalahan.
b. Faktor pendukung yang kedua adalah peserta didik. Peserta didik di
SMK N 1 Klaten merupakan siswa – siswa terpilih yang memiliki
kualitas yang baik. Mereka antusias dalam melaksanakan
pembelajaran sehingga memudahkan praktikan dalam mengajar.
c. Faktor pendukung yang ketiga adalah sekolah. SMK N1 Klaten
adalah sekolah unggulan yang memiliki fasilitas yang cukup
memadai sehingga memudahkan praktikan untuk menyampaikan
materi dan berkreasi dalam penyampaian materi sehingga lebih
menarik.
3. Hambatan
Dalam pelaksanaan PPL, tidak dapat dipungkiri terdapat berbagai
macam hambatan dan rintangan. Baik itu bersumber dari siswa, sekolah,
lingkungan, maupun dari diri penyusun sendiri.
Dalam menghadapinya, penyusun selalu berusaha semampu
penyusun untuk menyelesaikan berbagai rintangan yang ada. Akan
tetapi selalu ada kekurangan dan ketidaksempurnaan dalam solusi yang
ditemukan penyusun.
Pada poin ini, penyusun akan berusaha menampilkan berbagai
masalah yang penyusun temui dan juga penyelesaian yang telah

23
penyusun coba lakukan. Hambatan – hambatan yang ditemukan antara
lain :

a. Grogi (Demam panggung)


1) Deskripsi : Pada pertemuan – pertemuan awal penyusun
mengalami kesulitan dalam penyampaian di depan kelas. Hal ini
disebabkan oleh kurangnya latihan dan penguasaan materi yang
harus disampaikan penyusun, Selain itu persiapan materi dan
media dari penyusun juga masih kurang
2) Solusi : Persiapan dilakukan dengan lebih dalam lagi. Skenario
pembelajaran disiapkan dan dimatangkan sebelum masuk kelas.
Serta media pembelajaran disiapkan dengan lebih rapi.
b. Kesulitan menghafal siswa
1) Deskripsi : penyusun mengalami kesulitan dalam menghafal
nama siswa yang cukup banyak.
2) Solusi : penyusun selalu melakukan absensi sebelum pelajaran
dimulai sebagai dalih bagi penyusun untuk berlatih
menghafalkan siswa.
c. Siswa yang kurang memperhatikan
1) Deskripsi : Pada pembelajaran teori, siswa kurang termotivasi
untuk memperhatikan. Alasannya karena materi yang diajarkan
kurang menarik dan siswa kurang memahami pentingnya
materi yang diajarakan.
2) Solusi : penyusun berusaha mencari analogi – analogi dari
materi – materi yang diajarkan di di dunia nyata sehingga
materi menjadi lebih menarik untuk dipelajari bagi siswa.
d. Modul yang kurang sesuai dengan kemampuan siswa.
1) Deskripsi : Buku pegangan atau modul yang digunakan sekolah
masih memiliki banyak kekurangan. Salah satunya adalah
kurang sesuainya materi dengan kemampuan siswa secara
umum.
2) Solusi : Penyusun memberikan bacaan atau bahan dari sumber
lain, disesuaikan dengan kemampuan siswa. Penyusun juga
memilah dan memilih materi pada modul yang sesuai dan benar
secara tata bahasa maupun konten.
e. Siswa kurang memperhatikan pada jam – jam pelajaran akhir
1) Deskripsi : Siswa sudah mengantuk dan kurang memperhatikan
pada jam – jam terakhir pelajaran. Ini disebabkan karena siswa
sudah cukup jenuh mengikuti pelajaran dari pagi.

24
2) Solusi : Pada jam – jam pelajaran siang, penyusun
memperbanyak candaan dan membuat suasana lebih cair
sehingga siswa dapat mengikuti pelajaran dengan rileks.
f. Fasilitas yang kurang merata
1) Deskripsi: Beberapa kelas memiliki LCD proyektor dan
speaker sementara beberapa yang lain belum memiliki.
Sehingga penyampaian materi menjadi kurang jelas.
2) Solusi: guru dapat meminjam persediaan LCD proyektor dan
speaker di gudang bila masih tersedia. Jika tidak ada guru dapat
menjelaskan secara lisan dengan media papan tulis dan buku
pegangan wajib.
4. Refleksi
Kegiatan PPL ini memberi pemahaman kepada diri penyusun
bahwa menjadi seorang guru tidak semudah yang dibayangkan. Menjadi
seorang guru lebih dari sekedar memahamkan materi kepada siswa atau
mentransfer ilmu dengan cara yang sama kepada setiap siswa di kelas.
Lebih dari itu seorang guru dituntut untuk menanamkan nilai dan akhlak
yang berhubungan denan materi yang diajarkan.
Guru harus menjadi orang yang kreatif, peduli dan perhatian karena
potensi dan situasi yang dimilki oleh siswa tidak sama. Guru harus peka
terhadap perbedaan yang ada, dan harus mampu menyikapi tingkah laku
siswa yang beragam dan tidak selamanya positif.
Selain hal yang berhubungan dengan proses pembelajaran, penulis
juga menemui pengalaman baru tentang hal yang juga harus dihadapi
guru, yaitu persoalan administrasi dan persoalan sosial di kantor.
Seorang guru tidak hanya harus mengajar, akan tetapi juga harus
melengkapi administrasi seperti RPP, Silabus, pembuatan soal dan
berbagai analisis dalam pembuatannya.
Setiap kegiatan praktik mengajar yang dilakukan praktikan di
sekolah mendewasakan pemikirtan penyusun sebagai seorang calon
tenaga pengajar. Guru adalah manusia yang sangat berjasa bagi setiap
insan di dunia. Karena jasanya setiap manusia dapat membaca, menulis
dan belajar berbagai macam ilmu.

BAB III
PENUTUP

25
A. KESIMPULAN
Berdasarkan pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan yang
dilaksanakan di SMK N 1 Klaten, ada beberapa hal yang dapat disimpulkan
sebagai berikut :

1. Program Pengalaman lapangan sebagai salah satu program wajib bagi


mahasiswa UNY program studi pendidikan merupakan kegiatan yang sangat
tepat dan memiliki fungsi serta tujuan yang jelas sebagai sarana untuk
memberikan bekal kemampuan menjadi tenaga kependidikan yang
professional. Hal ini dalam rangka untuk mengembangkan pengetahuan dan
ketrampilan, serta professional dari mahasiswa sebagai seorang calon
pendidik yang mana dituntut harus memiliki tiga kompetensi guru yaitu
kompetensi profesional, kompetensi personal, kompetensi sosial. Dengan
cara melakukan pengamatan dan sekaligus praktik secara langsung pada
kondisi yang sebenarnya, tentunya sedikit banyak akan memberikan
pengamalan nyata mahasiswa sebagai seorang calon pendidik.
2. Melalui Program Praktik Pengalaman lapangan yang dilakukan, mahasiswa
akan berusaha untuk menumbuhkembangkan sikap dan kepribadian sebagai
seorang pendidik, memiliki sikap dewasa dalam bertindak dan berpikir serta
disiplin dalam melaksanakan tugas dan kewajiban serta akan memiliki
kemampuan untuk beradaptasi dengan lingkungan sekolah dan masyarakat di
sekelilingnya.
3. Koordinasi dengan guru pembimbing yang sangat baik akan menunjang
pelaksanaan PPL, sehingga segala permasalahan yang menyangkut kegiatan
pengajaran akan segera dapat terpecahkan dengan cepat dan baik.
4. Dengan program PPL, mahasiswa sebagai calon pendidik tenaga
kependidikan tentunya akan lebih menyadari tugas dan kewajibannya
sebagai seorang individu yang berkompeten sehingga akan memiliki
semangat dalam membantu mencerdaskan kehidupan bangsa sebagai salah
satu peran serta dalam membangun bangsa. Untuk mencapai tujuan dari PPL
seperti yang telah direncanakan, salah satu cara yang dapat ditempuh oleh
praktikan adalah berusaha sebaik-baiknya melakukan seluruh rangkaian
kegiatan PPL sesuai dengan pedoman pelaksanaannya dengan tidak lupa
selalu berkonsultasi dengan guru pembimbing maupun dosen pembimbing
setiap akan maupun sehabis melakukan suatu kegiatan. Disamping hal-hal
yang telah disebutkan di atas ada beberapa hal yang akan sangat bermanfaat
dalam pelaksanaan PPL, yaitu:
a. Bagi Mahasiswa
1) Dapat mendewasakan cara berpikir dan meningkatkan daya penalaran

26
mahasiswa dalam melakukan penelaahan, perumusan dan pemecahan
masalah pendidikan yang ada di sekolah.
2) Dapat memperdalam pengertian, pemahaman, dan penghayatan
tentang pelaksanaan pendidikan.
3) Dapat mengenal dan mengetahui secara langsung kegiatan proses
pembelajaran dan atau kegiatan lainnya di tempat praktik.
4) Mendapatkan kesempatan untuk mempraktikkan bekal yang telah
diperolehnya selama perkuliahan ke dalam proses pembelajaran dan
atau kegiatan kependidikan lainnya.
5) Memperoleh pengalaman yang tidak ternilai harganya.
b. Bagi Sekolah
1) Mendapatkan inovasi dalam kegiatan kependidikan.
2) Mendapatkan motivasi untuk mengeksplorasi hal-hal baru yang
sedang berkembang dalam dunia pendidikan.
3) Memperoleh bantuan tenaga dan pikiran di dalam mengelola kegiatan
kependidikan.
c. Bagi Universitas Negeri Yogyakarta
1) Dapat memperluas dan meningkatkan jalinan kerjasama dengan pihak
sekolah ataupun instansi lainnya.
2) Mendapatkan masukan tentang kasus kependidikan yang berharga
yang dapat dipergunakan sebagai bahan pengembangan penelitian.
3) Mendapatkan masukan tentang perkembangan pelaksanaan praktik
kependidikan sehingga kurikulum, metode, dan pengelolaan proses
pembelajaran di kampus UNY agar dapat lebih disesuaikan dengan
tuntutan nyata di lapangan.

B. SARAN
1. Pihak sekolah
a. Lebih meningkatkan dan menjaga hubungan baik dengan Universitas
Negeri Yogyakarta yang telah terjalin baik saat ini.
b. Perlunya perawatan fasilitas-fasilitas yang sudah dimiliki oleh sekolah
lebih lanjut, agar fasilitas tersebut dapat dimanfaatkan oleh siswa
dengan semestinya.
c. Selalu meningkatkan prestasi baik dalam bidang akademis maupun
non akademis.
d. Lebih menggali potensi soft skill maupun hard skill siswa

2. Pihak UNY
a. Perlunya koordinasi yang lebih baik lagi dalam pelaksanakan PPL
Antara DPL, LPPMP, dan mahasiswa agar tidak terjadi perbedaan

27
paham, karena PPL ini merupakan program yang dapat melatih
mahasiswa untuk terjun langsung dalam sekolah danm merupakan
program yang diadakan setiap tahun. Oleh karena itu, perlu
disempurnakan dan disosialisasikan dengan baik, karena masih ada
informasi yang belum jelas bagi mahasiswa, guru pembimbing,
sekolah, dan Dosen pembimbing.
b. Perlunya koordinasi yang lebih baik antara DPL, LPPMP dan Dosen
Pembimbing Mikro, sehingga mahasiswa tidak merasa terbebani
dalam memenuhi kewajiban-kewajiban yang harus dilaksanakan.
Untuk itu, pembagian tugas harus dikomunikasikan terlebih dahulu
dengan baik agar mahasiswa dapat melaksanakan tugas-tugas tersebut
dengan baik.
c. Mempertahankan dan meningkatkan hubungan baik dengan sekolah
agar mahasiswa yang melaksanakan PPL di lokasi tersebut tidak
mengalami kesulitan administrasi, teknis dan finansial
d. Mahasiswa
Bagi mahasiswa yang akan melaksanakan PPL terlebih dahulu
hendaknya mengerti, mengetahui, memahami, dengan mengikuti pembekalan
PPL yang diadakan oleh pihak universitas serta mencari informasi yang
lengkap, baik informasi mengenai prosedur pelaksanaan PPL maupun
kegiatannya, yang nantinya akan dilaksanakan, informasi yang didapatkan
tersebut dapat diperoleh dari pihak LPPMP UNY, sekolah tempat pelaksanaan
PPL, dosen pembimbing, dari kakak tingkat yang telah melaksanakan PPL
maupun tempat informasi lainnya yang bisa menjadi penunjang.

Sebelum melaksanakan PPL mahasiswa hendaknya mempersiapkan diri


menjelang proses pembelajaran serta teori bidang studi yang diampunya,
sebelumnya menanyakan masalah dan kesulitan yang sekiranya dihadapi
kepada dosen pembimbing dan guru pembimbing yang bersangkutan,
sehingga akan mendukung penguasaan materi dan penyampaian yang akan
disampaikan disaat melaksanakan PPL.

28
DAFTAR PUSTAKA

TIM. 2014. Panduan PPL/ Magang III UNY 2015. Yogyakarta : Unit Program
Pengalaman Lapangan Universitas Negeri Yogyakarta

29
LAMPIRAN

30
KALENDER PENDIDIKAN
SMK NEGERI 1 KLATEN
TAHUN PELAJARAN 2015/2016

KELAS
TANGGAL KETERANGAN :
BULAN
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
X : Hari minggu
JULI 2015 XI R R R
XII R R R : Libur Umum
X
AGUSTUS 2015 XI : Libur Puasa dan Idul Fitri
XII
X mid. Smt UN : Perkiraan Ujian Nasional
SEPTEMBER 2015 XI mid. Smt
XII mid. Smt : Hari-hari Pertama Masuk Sekolah
X mid. Smt HUT SMK MOS
OKTOBER 2015 XI mid. Smt HUT SMK
XII mid. Smt HUT SMK US : Perkiraan Ujian Sekolah
X
NOPEMBER 2015 XI : Laporan Hasil Pendidikan (Rapor)
XII
X UAS. Gasal : Hari Efektif Belajar
DESEMBER 2015 XI UAS. Gasal
XII UAS. Gasal UK : Mulai Pelaksanaan Uji Kompetensi/TA
X
JANUARI 2016 XI : Libur Akhir Semester
XII
X : Pelepasan Prakerind
PEBRUARI 2016 XI
XII UN R : Pondok Ramadhan
X mid. Smt. Genap
MARET 2016 XI mid. Smt. Genap : Kemah Akhir Tahun
XII mid. Smt. Genap UK USEK
X
APRIL 2016 XI
XII USEK
X UAS. Genap Klaten, 6 Juli 2015
MEI 2016 XI UAS. Genap Kepala SMK N 1 Klaten
XII
X
JUNI 2016 XI
XII
X Drs. Budi Sasangka, MM
JULI 2016 XI TP 2016/2017 Tahun Pelajaran 2016/2017 NIP. 19590629 198803 1 002
XII

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

Nama Mahasiswa : ERI KUSWANTI Nomor Mahasiswa : 12202241055


Nama Sekolah : SMK N 1 KLATEN Fak/Jur/Prodi : FBS/PBI/PBI
Alamat Sekolah : JL. Dr. Wahidin Sudiro Husodo No. 22 Klaten Dosen Pembimbing : Drs. Margana, M.Hum., M.A
Guru Pembimbing : Dra. Sri Hastuti, M.Pd

No Hari/ tanggal Waktu Kegiatan Hasil Hambatan Solusi

MINGGU ke-I
1. Senin, Konsultasi dengan Guru Bimbingan mengenai pembagian jam pelajaran dan materi
10 Agustus 2015 10.00-13.00 Pembimbing pelajaran yang akan diampu oleh mahasiswa PPL selama satu
bulan kedepan.
Merancang matriks Matrik program kerja PPL berhasi dirancang berdasarkan
08.00-11..00
program PPL panduan PPL disesuaikan dengan jadwal kegiatan di sekolah.
Pengumpulan perangkat  Mencari dan membaca silabus mengenai materi yang akan Tidak tersediannya Menggunakan
Selasa, pengajaran yang diajarkan. koneksi internet, sumber sumber cetak
2
11 Agustus 2015 11.00-14.00 dibutuhkan.  Mempelajari contoh RPP yang telah disusun oleh guru sehingga kesulitan yang tersedia di
pembimbing. mencari data data yang perpustakaan,
diperlukan. maupun dari guru.
14.00-16.45 Piket Perpustakaan Melaksanakan piket perpustakaan dan melayani peminjaman Buku buku belum tertata Siswa menyortir
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

dan pengembalian buku. rapi karena pelayanan sendiri buku buku


peminjaman buku wajib yang akan dipinjam.
siswa awal semeser baru
dimulai.
Piket Perpustakaan Membantu mengecek dan mendata siswa yang meminjam
08.00-11.00
buku tahunan.
Penggumpulan materi Mengumpulkan materi hopes and dreams. Keterbatasan layanan Mengambil materi
11.00-14.00 internet di sekolah. dari buku pegangan
Rabu,
3 wajib.
12 Agustus 2015
Konsultasi dengan Berkonsultasi dengan teman anggota PPL untuk pembuatan Tidak ada teman yang Bertanya pada teman
teman RPP, media dan penyampaian materi ke siswa. satu prodi, sehingga satu prodi yang PPL
14.00-17.00
terdapat beberapa di sekolah terdekat.
perbedaan pendapat.
Pendampingan latihan Mendampingi siswa siswi yang mengikuti aubade di lapangan
07.00-11.00
aubade proklamasi SMK Leonardo.
Kamis, Pembuatan RPP Membuat RPP untuk mengajar pertemuan pertama dengan
4 11.00-15.00
13 Agustus 2015 materi Hopes and Dreams.
Persiapan lomba hari Turut serta menjadi panitia lomba hari pramuka dan Lapangan tempat Kami mempersiapkan
15.00-17.00
pramuka mempersiapkan perlengkapan lomba. dilaksanakannya lomba lomba yang lain
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

masih dipakai untuk terlebih dahulu.


kegiatan olahraga tenis
Upacara hari pramuka Memperingati hari Pramuka dengan ikut serta dalam Upacara
hari Pramuka yang dilakukan di Lapangan Sekolah SMKN 1
06.40-08.00 Kalten. Upacara diikuti oleh siswa kelas X, XI, XII, bapak ibu
guru dan karyawan SMK N 1 Klaten serta Mahasiswa PPL
UNY.
Lomba hari pramuka Mengikuti rangkaian kegiatan memperingati hari pramuka
Jumat, dengan menjadi bagian dari panitia berbagai lomba seperti
5 08.00-11.40
14 Agustus 2015 lomba memasak, futsal, pecah balon, menggiring bola dengan
botol, lomba kebersihan kelas dan lain lain.
Pembuatan media Membuat media pembelajaran berupa Slide Power Point Tidak tersedianya Maeri dan worksheet
pembelajaran untuk pertemuan pertama materi Hopes and Dreams dan printer dan fotocopy di di print di tempat
11.40-15.00 menyiapkan worksheet untuk siswa. sekolahan. tempat penyedia jasa
print dan fotocopy
dekat sekolah.
6 Sabtu, Pembuatan taman Membuat taman sekolah di belakang ruang BK. Bibit tanaman kurang.
08.00-13.00
15 Augstus 2015 sekolah
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

7 Ahad,
16 Agustus 2015

Mengetahui,
Dosen Pembimbing Lapangan Guru Pembimbing Sekolah Mahasiswa PPL

Drs. Margana, M.Hum., M.A Dra. Sri Hastuti, M.Pd Eri Kuswanti
NIP. 19680407 199412 1 001 NIP. 19640718 199003 2 007 NIM 12202241055
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

Nama Mahasiswa : ERI KUSWANTI Nomor Mahasiswa : 12202241055


Nama Sekolah : SMK N 1 KLATEN Fak/Jur/Prodi : FBS/PBI/PBI
Alamat Sekolah : JL. Dr. Wahidin Sudiro Husodo No. 22 Klaten Dosen Pembimbing : Drs. Margana, M.Hum., M.A
Guru Pembimbing : Dra. Sri Hastuti, M.Pd

No Hari/ tanggal Waktu Kegiatan Hasil Hambatan Solusi

MINGGU ke-II
Upacara HUT RI 70 Mengikuti Upacara peringatan hari kemerdekaan Indonesia
07.00-11.00
Senin, yang ke 70 di Alun-Alun Klaten.
1
17 Agustus 2015 Pengumpulan Materi Mencari materi untuk pertemuan berikutnya yaitu tentang
13.00-17.00
Undangan resmi undangan resmi.
Piket perpustakaan Melaksanakan piket perpustakaan dan melayani peminjaman
09.00-12.00
dan pengembalian buku.
Pembuatan RPP Menyusun RPP untuk materi undangan resmi.
Selasa, 12.00-14.00
2 Undangan Resmi
18 Agustus 2015
Pembuatan media Membuat media pembelajaran berupa PPT mengenai
14.00-17.00
pembelajaran undangan resmi dan worksheet.
19.00-21.00 Revisi RPP Hopes and Revisi RPP materi Hopes and Dreams menyesuaikan format
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

Dreams RPP yang dipakai di sekolah.


Konsultasi RPP Mengkonsultasikan RPP dengan guru pembimbing, mengenai
09.00-11.00 materi, media yang dipakai, jenis jenis penilaian, metode
pengajaran dan manajemen waktu.
Praktek mengajar Praktek mengajar terbimbing di kelas XI AP 2 dengan materi
11.00-13.20
terbimbing ‘Hopes and Dreams’.
Evaluasi Mendiskusikan permsalahan permasalahan yang dihadapi
13.20-14.00 selama praktek mengajar terbimbing dan guru pembimbing
Rabu, memberikan solusi.
3
19 Agustus 2015 Fotocopy informasi Penggandaan informasi Lomba Kompetensi Siswa se-Jawa
14.00-14.30 Lomba Kompetensi Tengah berupa lomba Academic Writing and Presentation.
Siswa (LKS)
Pengumpulan materi Lomba Academic Writing and Presentation memuat 21 mosi
Lomba Kompetensi untuk dipersiapkan, sehingga materi materi untuk pembuatan
19.00-23.00 Siswa(LKS) dan latihan perlu dipersiapkan. Materi dikumpulkan
bersumber dari Internet, buku, surat kabar dan narasumber
yang terkait dengan mosi – mosi yang telah disediakan.
4 Kamis, 08.00-16.40 Pendampingan persiapan Turut mendampingi siswa yang akan mengikuti lomba Siswa belum mengerti Menunjukkan
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

20 Agustus 2015 Lomba Kompetansi Academic Writing and Presentation berlatih membuat esai, cara membuat esai beberapa contoh esai
Siswa (LKS) media dan mempresentasikannya. (Academic Writing) yang bersumber dari
jurnal jurnal dari
internet.
Pengumpulan materi Lomba Academic Writing and Presentation memuat 21 mosi
lomba academic writing untuk dipersiapkan, sehingga materi materi untuk pembuatan
21.00-23.00 and presentation. dan latihan perlu dipersiapkan. Materi dikumpulkan
bersumber dari Internet, buku, surat kabar dan narasumber
yang terkait dengan mosi – mosi yang telah disediakan.
Pengumpulan materi Mengumpulkan materi pembelajaran mengenai Application
application letter Letter bersumber dari buku pegangan siswa dan Internet.
08.00-11.45
5 Selain itu juga menyediakan modul pembuatan resume untuk
Jumat,
siswa belajar mandiri di rumah.
21 Agustus 2015
Pendampingan latihan Turut mendampingi siswa yang akan mengikuti lomba
12.00-15.00 lomba academic writing Academic Writing and Presentation berlatih membuat esai,
and presentation media dan mempresentasikannya.
6. Sabtu, Pendampingan latihan Turut mendampingi siswa yang akan mengikuti lomba
22 Agustus 2015 09.00-13.00 lomba academic writing Academic Writing and Presentation berlatih membuat esai,
and presentation media dan mempresentasikannya.
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

Belanja keperluan Berbelanja keperluan pembuatan media yaitu berupa kertas


Ahad,
7. 09.00-12.00 pembuatan media origami, boardmarker, kertas HVS warna dan kertas folio
23 Agustus 2015
bergaris dll.

Mengetahui,
Dosen Pembimbing Lapangan Guru Pembimbing Sekolah Mahasiswa PPL

Drs. Margana, M.Hum., M.A Dra. Sri Hastuti, M.Pd Eri Kuswanti
NIP. 19680407 199412 1 001 NIP. 19640718 199003 2 007 NIM 12202241055
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

Nama Mahasiswa : ERI KUSWANTI Nomor Mahasiswa : 12202241055


Nama Sekolah : SMK N 1 KLATEN Fak/Jur/Prodi : FBS/PBI /PBI
Alamat Sekolah : JL. Dr. Wahidin Sudiro Husodo No. 22 Klaten Dosen Pembimbing : Drs. Margana, M.Hum., M.A
Guru Pembimbing : Dra. Sri Hastuti, M.Pd.

No Hari/ tanggal Waktu Kegiatan Hasil Hambatan Solusi

MINGGU ke-III
Upacara Bendera Hari Mengikuti upacara bendera hari senin di SMK N 1 Klaten,
Senin upacara diikuti oleh siswa dan siswi, guru, karyawan, dan
06.50-08.00
mahasiswa PPL. Pembina upacara dari kepolisian Klaten
Senin, untuk mensosialisasikan tentang tertib lalu lintas.
1 24 Agustus Pembuatan RPP Menyusun RPP bab Application Lettter.
08.00-11.00
2015 application letter
Pendampingan persiapan Turut mendampingi siswa yang akan mengikuti lomba
11.00-16.00 lomba academic writing Academic Writing and Presentation berlatih membuat esai,
and presentation media dan mempresentasikannya.
2 Selasa, Persiapan mengajar Mempersiapkan PPT, worksheet dan materi yang akan
07.00-09.00
25 Agustus diajarkan yaitu mengenai undangan resmi.
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

2015 Konsultasi RPP Mengumpulkan dan mengkonsultasikan RPP dengan guru


09.00-11.00
pembimbing.
Pengumpulan materi Lomba Academic Writing and Presentation memuat 21 mosi
latihan lomba academic untuk dipersiapkan, sehingga materi materi untuk pembuatan
11.00-13.00 writing and presentation. dan latihan perlu dipersiapkan. Materi dikumpulkan
bersumber dari Internet, buku, surat kabar dan narasumber
yang terkait dengan mosi – mosi yang telah disediakan.
Praktek mengajar Praktek mengajar mandiri dengan materi undangan resmi di
13.15-15.00
mandiri kelas XI AP 1.
Piket perpustakaan Membantu pendataan dan melayani peminjaman dan
15.00-17.00
pengembalian buku.
07.00-09.00 Persiapan mengajar Fotocopy materi dan worksheet.

Konsultasi RPP Mengkonsultasikan RPP dengan guru pembimbing dan teman


09.00-11.00
Rabu, anggota PPL.
3 26 Agustus Praktek mengajar Praktek mengajar mandiri dengan materi undangan resmi di
11.00-13.15
2015 mandiri kelas XI AP 2.
Piket perpustakaan Membantu pendataan dan melayani peminjaman dan
13.15-17.00
pengembalian buku dan melayani siswa siswi yang berdiskusi
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

mengenai kesulitan kesuliatan dalam mempelajari bahasa


Inggris dan konsultasi PR.
Piket perpustakaan Membantu pendataan dan melayani peminjaman dan
08.00-13.00
pengembalian buku.
Kamis, 13.00-17.00 Pengumpulan materi Lomba Academic Writing and Presentation memuat 21 mosi
4 27 Agustus lomba Academic Writing untuk dipersiapkan, sehingga materi materi untuk pembuatan
2015 and Presentation dan latihan perlu dipersiapkan. Materi dikumpulkan
bersumber dari Internet, buku, surat kabar dan narasumber
yang terkait dengan mosi – mosi yang telah disediakan.
Jumat, 07.00-11.00 Pembuatan RPP dan Membuat RPP dan media dengan materi surat pribadi.
5 28 Agustus pengumpulan materi.
2015

Mengetahui,
Dosen Pembimbing Lapangan Guru Pembimbing Sekolah Mahasiswa PPL

Drs. Margana, M.Hum., M.A Dra. Sri Hastuti, M.Pd Eri Kuswanti
NIP. 1968040 199412 1 001 NIP. 19640718 199003 2 007 NIM 12202241055
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

Nama Mahasiswa : ERI KUSWANTI Nomor Mahasiswa : 12202241055


Nama Sekolah : SMK N 1 KLATEN Fak/Jur/Prodi : FBS/PBI/PBI
Alamat Sekolah : JL. Dr. Wahidin Sudiro Husodo No. 22 Klaten Dosen Pembimbing : Drs. Margana, m.Hum., M.A
Guru Pembimbing : Dra. Sri Hastuti, M.Pd

No Hari/ tanggal Waktu Kegiatan Hasil Hambatan Solusi

MINGGU ke-IV
Upacara Hari Senin Mengikuti upacara bendera hari senin di SMK N 1 Klaten,
06.50-07.40 upacara diikuti oleh siswa dan siswi, guru, karyawan, dan
mahasiswa PPL.
Praktek mengajar terbimbing Praktek mengajar terbimbing di kelas XII TKJ 3 dengan
07.40-09.10
materi application letter.
Senin,
1 Piket perpustakaan Membantu pendataan dan melayani peminjaman dan
31 Agustus 2015 09.10-12.55
pengembalian buku.
Praktek mengajar mandiri Praktek mengajar mandiri di kelas XII TKJ 1 dengan materi
12.55-14.15
Application Letter.
Praktek mengajar mandiri Praktek mengajar mandiri di kelas XII TKJ 2 dengan materi Siswa sulit Pembelajaran
15.25-16.45
Application Letter. dikondisikan karena dilakukan dengan
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

sudah jam terakhir. santai.

Piket perpustakaan Membantu pendataan dan melayani peminjaman dan


08.00-11.00
pengembalian buku.
11.00-13.15 Persiapan mengajar Mempersiapkan worksheet, media dan keperluan mengajar
Selasa, lainnya.
2 1 September 13.15-14.45 Praktek mengajar mandiri Praktek mengajar mandiri di kelas XI AP 1 dengan materi
2015 personal letter.
14.15-17.00 Berdiskusi dengan teman Berdiskusi dengan teman mengenai permasalahan
permasalahan dalam mengajar maupun permasalahan umum
yang terjadi dalam kegiatan PPL dan mencari solusinya.
Piket perpustakaan Membantu pendataan dan melayani peminjaman dan
07.15-08.00
pengembalian buku.
08.00-11.00 Bimbingan dengan guru Bimbingan mengenai cara penilaian dan pemberian tugas.
Rabu,
pembimbing.
3 2 September
11.00-13.15 Praktek mengajar mandiri Praktek mengajar mandiri di kelas XI AP 2 dengan materi
2015
Personal Letter.
13.15-17.00 Pengumpulan materi lomba Lomba Academic Writing and Presentation memuat 21 mosi
Academic Writing and untuk dipersiapkan, sehingga materi materi untuk pembuatan
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

Presentation dan latihan perlu dipersiapkan. Materi dikumpulkan


bersumber dari Internet, buku, surat kabar dan narasumber
yang terkait dengan mosi – mosi yang telah disediakan.
Piket perpustakaan Membantu pendataan dan melayani peminjaman dan
08.00-11.00
pengembalian buku.
11.00-14.00 Pengumpulan materi lomba Lomba Academic Writing and Presentation memuat 21 mosi
Academic Writing and untuk dipersiapkan, sehingga materi materi untuk pembuatan
Kamis, Presentation dan latihan perlu dipersiapkan. Materi dikumpulkan
4 3 September bersumber dari Internet, buku, surat kabar dan narasumber
2015 yang terkait dengan mosi – mosi yang telah disediakan.
14.00-15.15 Persiapan mengajar di kelas Mempersiapkan media, materi dan worksheet untuk praktek
mengajar mandiri.
15.15-16.45 Praktek mengajar mandiri Praktek mengajar mandiri di kelas XII AP 2 dengan materi
Application Letter.
Jumat, Piket Perpustakaan Membantu pendataan dan melayani peminjaman dan
5 07.15-09.00
4 September pengembalian buku.
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

2015 09.00-11.30 Pendampingan persiapan Turut mendampingi siswa yang akan mengikuti lomba
lomba Academic Writing and Academic Writing and Presentation berlatih membuat esai,
Presentation media dan mempresentasikannya.
6 Sabtu,
5 September
2015
7 Ahad,
6 September
2015

Mengetahui,
Dosen Pembimbing Lapangan Guru Pembimbing Sekolah, Mahasiswa PPL

Drs. Margana, M.Hum., M.A Dra. Sri Hastuti, M. Pd Eri Kuswanti


NIP. 19680407 199412 1 001 NIP. 19640718 199003 2 007 NIM 12202241055
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

Nama Mahasiswa : ERI KUSWANTI Nomor Mahasiswa : 12202241055


Nama Sekolah : SMK N 1 KLATEN Fak/Jur/Prodi : FBS/PBI/PBI
Alamat Sekolah : JL. Dr. Wahidin Sudiro Husodo No. 22 Klaten Dosen Pembimbing : Drs. Margana, M.Hum., M.A
Guru Pembimbing : Dra. Sri Hastuti, M.Pd

No Hari/ tanggal Waktu Kegiatan Hasil Hambatan Solusi

MINGGU ke-V
07.00-09.00 Piket Perpustakaan Membantu pendataan dan melayani peminjaman dan
Senin,
pengembalian buku.
1 7 September
09.00-12.00 Penilaian worksheet Mengoreksi hasil pekerjaan siswa tentang ‘Hopes and
2015
Dreams’ dan ‘personal letter’.
07.00-09.00 Penilaian keterampilan Mengoreksi haasil pekerjaan siswa berupa application letter
kelas XII TKJ 1
Selasa,
09.00-12.00 Penilaian keterampilan Mengoreksi haasil pekerjaan siswa berupa application letter
2 8 September
kelas XII TKJ 2
2015
12.00-15.00 Penilaian keterampilan Mengoreksi haasil pekerjaan siswa berupa application letter
kelas XII TKJ 3
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

15.00-17.00 Penilaian keterampilan Mengoreksi haasil pekerjaan siswa berupa application letter
kelas XII AP 2
07.00-13.00 Hari Olahraga Mengikuti upacara hari olahraga dan memperingatinya
Rabu,
dengan mengikuti acara jalan sehat.
3 9 September
13.00-15.00 Rapat koordinasi penarikan Mendiskusikan acara penarikan PPL dengan kelompok.
2015
PPL
07.00-09.00 Piket perpustakaan Membantu pendataan dan melayani peminjaman dan
pengembalian buku.
10.00-15.15 Persiapan mengajar Menyiapkan materi dan media untuk mengajar materi factual
Kamis,
report.
4 10 September
15.15-16.45 Praktek mengajar mandiri Praktek mengajar mandiri menggantikan guru mata pelajaran
2015
dengan materi factual report.
07.00-12.00 Penarikan PPL Mempersiapkan dan mengikuti acara penarikan PPL di
Ruang aula SMK N 1 Klaten.
Jumat, 08.00-17.00 Pembuatan laporan Pembuatan Laporan PPL
5 11 September
2015
08.00-17.00 Pembuatan Laporan Pembuatan Laporan PPL
6 Sabtu,
LAPORAN MINGGUAN PELAKSANAAN PPL
F02
TAHUN 2015
untuk
Universitas Negeri Yogyakarta mahasiswa

12 September
2015
7 Ahad, 08.00-17.00 Pembuatan Laporan Pembuatan Laporan PPL
13 Agustus 2015

Mengetahui,

Dosen Pembimbing Lapangan Guru Pembimbing Sekolah, Mahasiswa PPL

Drs. Margana, M.Hum., M.A Dra. Sri Hastuti, M. Pd Eri Kuswanti


NIP. 19680407 199412 1 001 NIP. 19640718 199003 2 007 NIM 12202241055
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
belajar

2.1. Menunjukka
n perilaku
santun dan
peduli dalam
melaksanaka
n
komunikasi
interpersonal
dengan guru
dan teman.
2.2. Menunjukka
n perilaku
jujur,
disiplin,
percaya diri,
dan
bertanggung
jawab dalam
melaksanaka
n
komunikasi
transaksiona
l dengan
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
guru dan
teman.
2.3. Menunjukka
n perilaku
tanggung
jawab,
peduli,
kerjasama,
dan cinta
damai,
dalam
melaksanaka
n
komunikasi
fungsional.

3.1 Teks lisan dan Mengamati 4J  Buku Teks


Menganalisis tulis untuk  Tingkat P wajib
fungsi sosial, memberi saran  Terbiasa atau sering ketercapaian fungsi
struktur dan tawaran mendengar dan sosial memberi  Keteladana
teks, dan dan responnya. menyaksikan guru dan saran dan tawaran, n ucapan
unsur warga sekolah lain serta responnya. dan
kebahasaan  Fungsi
memberi saran dan  Tingkat tindakan
pada tawaran serta responnya, kelengkapan dan guru
Sosial
ungkapan dalam bahasa Inggris, keruntutan mengguna
Menjaga dengan unsur struktur ungkapan kan setiap
memberi
hubungan kebahasaan yang sesuai untuk memberi tindakan
saran dan
interpersonal dengan fungsi sosialnya. saran dan tawaran, komunikas
tawaran,
dengan guru, i
serta
teman, dan  Dituntut untuk serta responnya.
responnya, mencontoh kebiasaan  Tingkat ketepatan interperso
orang lain. nal/
sesuai tersebut dengan memberi unsur kebahasaan:
dengan tata bahasa, kosa transaksio
 Struktur saran dan tawaran serta
nal
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
konteks text responnya, dalam bahasa kata, ucapan, dengan
penggunaan Inggris, dengan unsur tekanan kata, benar dan
Gamal: Why
nya kebahasaan yang sesuai intonasi, ejaan, akurat
don’t you talk
dengan fungsi sosialnya. tanda baca, tulisan
4.1 Menyusun to your
tangan.  Contoh
teks lisan parents. You peragaan
dan tulis should let them
Menanya  Sikap santun, dalam
untuk know. I think Dengan bimbingan dan peduli, percaya diri
bentuk
menyatakan, they will arahan guru, menanyakan dan cinta damai
rekaman
menanyakan understand. dan mempertanyakan yang menyertai
CD/VCD/
, dan Siti: I don’t antara lain tentang ungkapan memberi
DVD/kaset
merespons know. But I’m perbedaan antara cara saran dan tawaran,
ungkapan afraid they will memberi saran dan tawaran serta responnya.  Contoh
memberi be angry with serta responnya, dalam interaksi
saran dan me. bahasa Inggris dengan yang tertulis
tawaran, Gamal: I don’t ada dalam bahasa  Contoh
dengan think so. Just Indonesia, kemungkinan Sikap: teks
memperhatik go. menggunakan ungkapan  Observasi terhadap tertulis
an fungsi lain, akibat jika tidak tindakan siswa
sosial, Evi: He will go melakukan, dsb. menggunakan  Sumber
struktur out from the bahasa Inggris dari
teks, dan class at 10. Mengumpulkan Informasi untuk memberi internet,
unsur You can wait saran dan tawaran seperti:
 Mendengarkan dan
kebahasaan for him in my ketika muncul
menyaksikan banyak - www.dail
yang benar room. kesempatan di
contoh interaksi dengan yenglish.
dan sesuai Johan: Thanks dalam dan di luar
memberi saran dan com
konteks a lot. But I’d tawaran serta responnya kelas.
better go to dalam bahasa Inggris  Observasi terhadap - http://a
bank first, and kesungguhan siswa mericane
dari film, kaset, buku
then I’ll go teks, dsb. dalam proses nglish.st
back pembelajaran di ate.gov/f
Evi: Okay. I’ll  Menirukan contoh- setiap tahapan. iles/ae/r
tell him that contoh interaksi dengan  Observasi terhadap esource_f
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
you came. memberi saran dan kesantunan dan iles
tawaran serta responnya kepedulian dalam
dalam bahasa Inggris melaksanakan
- http://le
arnenglis
 Unsur dengan ucapan, tekanan komunikasi di
h.british
kebahas kata, intonasi, dan sikap dalam dan di luar
council.o
aan yang benar. kelas.
rg/en/
(1) Kosa kata  Dengan bimbingan dan
Pengetahuan:
terkait arahan guru,
mengidentifikasi ciri-ciri  Pernyataan siswa
dengan
(fungsi sosial, struktur secara tertulis
kesehatan,
teks, dan unsur dalam jurnal
tugas
kebahasaan) interaksi belajar sederhana
sekolah,
memberi saran dan bahasa Indonesia
kebersihan
tawaran serta responnya. tentang
lingkungan
pengalaman belajar
, dsb.
 Secara kolaboratif, berinteraksi dengan
(2) Tata berusaha menggunakan memberi saran dan
bahasa:
bahasa Inggris untuk tawaran, termasuk
simple past
memberi saran dan kemudahan dan
tense,
tawaran serta responnya kesulitannya.
simple dalam konteks
present pembelajaran, simulasi, Keterampilan:
tense
present
role-play, dan kegiatan  Simulasi dan/atau
lain yang terstruktur. bermain peran (role
perfect
tense. play) untuk
Menalar/Mengasosiasi memberi saran dan
(3) Kata kerja
bantu  Membandingkan tawaran, serta
modal ungkapan memberi saran responnya.
should, dan tawaran serta
have to, responnya yang telah
can, will, dikumpulkan dari
dsb. berbagai sumber tersebut
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
(4) Ungkapan I di atas.
think, I
 Membandingkan
know.
ungkapan memberi saran
(5) Penggunaan dan tawaran serta
nominal
responnya yang telah
singular
dipelajari tersebut di
dan plural
atas dengan yang ada di
secara
sumber-sumber lain,
tepat,
atau dengan yang
dengan atau
digunakan dalam bahasa
tanpa a,
lain.
the, this,
those, my,  Memperoleh balikan
their, dsb (feedback) dari guru dan
secara tepat teman tentang fungsi
dalam frasa sosial dan unsur
nominal kebahasaan yang
(6) Ucapan, digunakan.
tekanan
kata, Mengomunikasikan
intonasi
 Menggunakan bahasa
(7) Ejaan dan Inggris setiap kali
tanda baca muncul kesempatan
(8) Tulisan untuk memberi saran
tangan dan tawaran serta
responnya, di dalam dan
 Topik di luar kelas, dengan
Berbagai hal unsur kebahasaan yang
terkait dengan sesuai dengan fungsi
interaksi siswa sosialnya.
dengan guru,  Berupaya berbicara
teman, adik,
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
kakak, dsb. secara lancar dengan
tentang ucapan, tekanan kata,
berbagai intonasi yang benar dan
kegiatan siswa menulis dengan ejaan
sehari-hari di dan tanda baca yang
rumah, benar, serta tulisan yang
sekolah, di jelas dan rapi.
dalam maupun
di luar kelas.  Membicarakan
permasalahan yang
dialami dalam
menggunakan bahasa
Inggris untuk memberi
saran dan tawaran serta
responnya dan
menuliskannya dalam
jurnal belajar sederhana
dalam bahasa Indonesia.

3.2. Teks lisan dan Mengamati  Tingkat 4 JP  Buku Teks


Menganalisis tulis untuk ketercapaian fungsi wajib
fungsi sosial, menyatakan  Terbiasa atau sering
sosial menyatakan
struktur pendapat dan mendengar dan
pendapat dan  Keteladana
teks, dan pikiran serta menyaksikan guru dan n ucapan
pikiran, serta
unsur responnya warga sekolah lain dan
responnya.
kebahasaan menyatakan pendapat tindakan
pada  Fungsi
dan pikiran serta  Tingkat guru
ungkapan responnya, dalam bahasa kelengkapan dan mengguna
sosial
menyatakan Inggris, dengan unsur keruntutan kan setiap
pendapat Menjaga kebahasaan yang sesuai struktur ungkapan tindakan
dan pikiran, hubungan dengan fungsi sosialnya. untuk menyatakan komunikas
pendapat dan i
sesuai interpersonal  Dituntut untuk
dengan dengan guru, pikiran, serta interperso
mencontoh kebiasaan
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
konteks teman, dan tersebut dengan responnya. nal/
penggunaan orang lain menyatakan pendapat transaksio
nya. dan pikiran serta  Tingkat ketepatan nal
unsur kebahasaan:
4.2. Menyusun  Struktur responnya, dalam bahasa dengan
Inggris, dengan unsur tata bahasa, kosa benar dan
teks lisan teks
kebahasaan yang sesuai kata, ucapan, akurat
dan tulis tekanan kata,
Yuli: I think dengan fungsi sosialnya.
untuk
Rina’s answer intonasi, ejaan,  Contoh
menyatakan tanda baca, tulisan peragaan
to the question Menanya
dan tangan. dalam
is not right. It Dengan bimbingan dan
merespons bentuk
ungkapan
should be arahan guru, menanyakan  Sikap santun, rekaman
‘vinegar’. dan mempertanyakan peduli, percaya diri
menyatakan CD/VCD/
Vivi: I think it antara lain tentang dan cinta damai
pendapat DVD/kaset
is ‘vinegar’ too, perbedaan antara cara yang menyertai
dan pikiran,
not ‘wine’. menyatakan pendapat dan ungkapan  Contoh
dengan
memperhatik pikiran serta responnya, menyatakan interaksi
an fungsi Yani: In my dalam bahasa Inggris pendapat dan tertulis
opinion, our dengan yang ada dalam pikiran, serta
sosial,
volley ball responnya.  Contoh
struktur bahasa Indonesia, teks
teks, dan team needs a kemungkinan
new coach. Mr. tertulis
unsur menggunakan ungkapan
kebahasaan, Zulfan cannot lain, akibat jika tidak  Sumber
benar dan handle too melakukan, dsb. dari
sesuai many teams internet,
Sikap:
konteks. himself. Mengumpulkan Informasi seperti:
Firda: I agree  Observasi terhadap
with you.  Mendengarkan dan tindakan siswa - www.dail
menyaksikan banyak menggunakan yenglish.
Rahmat: Our contoh interaksi dengan bahasa Inggris com
English should menyatakan pendapat untuk menyatakan
dan pikiran serta
- http://a
be more active, pendapat dan mericane
I suppose. responnya dalam bahasa pikiran ketika nglish.st
Why don’t we Inggris dari film, kaset,
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
meet three buku teks, dsb. muncul ate.gov/f
times a week? kesempatan di iles/ae/r
Rully: I agree,  Menirukan contoh- dalam dan di luar esource_f
but after the contoh interaksi dengan kelas. iles
final exam. menyatakan pendapat
Now we are dan pikiran serta  Observasi terhadap - http://le
responnya dalam bahasa kesungguhan siswa arnenglis
very busy
Inggris dengan ucapan, dalam proses h.british
preparing for
tekanan kata, intonasi, pembelajaran di council.o
it.
dan sikap yang benar. setiap tahapan. rg/en/
 Unsur  Dengan bimbingan dan  Observasi terhadap
kebahas arahan guru, kesantunan dan
aan mengidentifikasi ciri-ciri kepedulian dalam
(fungsi sosial, struktur melaksanakan
(1) Kosa kata teks, dan unsur komunikasi di
terkait kebahasaan) interaksi dalam dan di luar
dengan menyatakan pendapat kelas.
kegiatan dan pikiran serta
ekstrakurik responnya.
uler, tugas
sekolah,  Secara kolaboratif,
kebersihan berusaha menggunakan
lingkungan bahasa Inggris untuk
, dsb. menyatakan pendapat
(2) Tata dan pikiran serta
bahasa: responnya dalam konteks
simple past pembelajaran, simulasi,
tense, role-play, dan kegiatan
simple lain yang terstruktur.
Pengetahuan:
present
tense Menalar/Mengasosiasi  Pernyataan siswa
secara tertulis
present  Membandingkan
perfect dalam jurnal
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
tense. ungkapan menyatakan belajar sederhana
(3) Ungkapan: I pendapat dan pikiran bahasa Indonesia
think... I serta responnya yang tentang
suppose… telah dikumpulkan dari pengalaman belajar
In my berbagai sumber tersebut berinteraksi dengan
opinion…, di atas. menyatakan
agree, pendapat dan
 Membandingkan pikiran, termasuk
diasagree,
ungkapan menyatakan kemudahan dan
dsb.
pendapat dan pikiran kesulitannya.
(4) Kata kerja serta responnya yang
bantu
telah dipelajari tersebut Keterampilan:
modal:
di atas dengan yang ada
need,  Simulasi dan/atau
di sumber-sumber lain,
should, will, bermain peran (role
atau dengan yang
dsb. play) untuk
digunakan dalam bahasa
(5) Penggunaan lain. menyatakan
nominal pendapat dan
singular  Memperoleh balikan pikiran, serta
dan plural (feedback) dari guru dan responnya.
secara teman tentang fungsi
tepat, sosial dan unsur
dengan atau kebahasaan yang
tanpa a, digunakan.
the, this,
those, my, Mengomunikasikan
their, dsb
 Menggunakan bahasa
secara tepat
Inggris setiap kali
dalam frasa
muncul kesempatan
nominal
untuk menyatakan
(6) Ucapan, pendapat dan pikiran
tekanan
serta responnya, di dalam
kata, dan di luar kelas, dengan
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
intonasi unsur kebahasaan yang
(7) Ejaan dan sesuai dengan fungsi
tanda baca sosialnya.
(8) Tulisan  Berupaya berbicara
tangan
secara lancar dengan
ucapan, tekanan kata,
 Topik intonasi yang benar dan
Berbagai hal menulis dengan ejaan
terkait dengan dan tanda baca yang
interaksi siswa benar, serta tulisan yang
dengan guru, jelas dan rapi.
teman, adik,
 Membicarakan
kakak, dsb.
permasalahan yang
tentang
dialami dalam
berbagai
menggunakan bahasa
kegiatan siswa
Inggris untuk
sehari-hari di
menyatakan pendapat
rumah,
dan pikiran serta
sekolah, di
responnya dan
dalam
menuliskannya dalam
maupun di
jurnal belajar sederhana
luar kelas.
dalam bahasa Indonesia.

3.3 Teks lisan dan Mengamati 4 JP  Buku Teks


Menganalisis tulis untuk wajib
fungsi sosial, menyatakan  Terbiasa atau sering  Tingkat
struktur harapan dan mendengar dan ketercapaian fungsi  Keteladana
teks, dan doa bersayap menyaksikan guru dan sosial menyatakan n ucapan
unsur (extended), serta warga sekolah lain harapan dan doa dan
kebahasaan responnya menyatakan harapan dan bersayap tindakan
pada doa bersayap (extended), (extended), serta guru
ungkapan serta responnya dalam mengguna
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
harapan dan  Fungsi bahasa Inggris, bahasa responnya. kan setiap
doa bersayap sosial: Indonesia, dan bahasa tindakan
(extended), lain (keteladanan),  Tingkat komunikas
sesuai Menjaga dengan unsur kelengkapan dan i
dengan hubungan kebahasaan yang dapat keruntutan interperso
konteks interpersonal menjaga hubungan struktur ungkapan nal/
penggunaan dengan guru, interpersonal. untuk menyatakan transaksio
nya teman, dan harapan dan doa nal
orang lain  Dituntut untuk bersayap dengan
4.3 Menyusun mencontoh keteladanan (extended), serta benar dan
teks lisan  Struktur tersebut dengan responnya. akurat
dan tulis teks menyatakan harapan dan
untuk doa bersayap (extended)  Tingkat ketepatan  Contoh
menyatakan Fitri: I hope the unsur kebahasaan:
serta meresponnya, peragaan
dan principal tata bahasa, kosa
dalam bahasa Inggris dan dalam
merespons understands kata, ucapan,
bahasa lainnya, dengan bentuk
ungkapan the situation. tekanan kata,
unsur kebahasaan yang rekaman
harapan dan He knows you intonasi, ejaan,
dapat menjaga hubungan CD/VCD/
doa, did not do it tanda baca, tulisan
interpersonal. DVD/kaset
bersayap purposefully. tangan.
(extended) Amat: Yes, I  Contoh
hope so, too.
Menanya  Sikap santun, interaksi
dengan peduli, percaya diri
Dengan bimbingan dan tertulis
memperhatik dan cinta damai
Yudi: As arahan guru, menanyakan
an fungsi
always, your dan mempertanyakan yang menyertai  Contoh
sosial, ungkapan teks
volley ball antara lain tentang
struktur menyatakan tertulis
team will win perbedaan antara
teks, dan harapan dan doa
again this ungkapan untuk  Sumber
unsur bersayap
year. I wish menyatakan harapan dan dari
kebahasaan, (extended), serta
you all the doa bersayap (extended), internet,
yang benar responnya.
best! serta responnya, dalam seperti:
dan sesuai
Freddy: I hope bahasa Inggris dengan yang
konteks Sikap:
so. Cross your ada dalam bahasa - www.dail
Indonesia, kemungkinan  Observasi terhadap yenglish.
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
fingers for us. menggunakan ungkapan tindakan siswa com
lain, akibat jika tidak menggunakan
 Unsur melakukan, dsb. bahasa Inggris
- http://a
kebahas mericane
untuk menyatakan
aan Mengumpulkan Informasi nglish.st
harapan dan doa
ate.gov/f
(1) Kosa kata bersayap (extended)
 Mendengarkan dan iles/ae/r
terkait ketika muncul
menyaksikan banyak esource_f
dengan kesempatan di
contoh interaksi dengan iles
kualitas dalam dan di luar
menyatakan harapan dan
pekerjaan, kelas. - http://le
doa bersayap (extended)
kekerhasila serta responnya dalam  Observasi terhadap arnenglis
n, prestasi. kesungguhan siswa h.british
bahasa Inggris dari film,
(2) Tata dalam proses council.o
kaset, buku teks, dsb.
bahasa: pembelajaran di rg/en/
simple past  Menirukan contoh- setiap tahapan.
tense, contoh interaksi dengan  Observasi terhadap
present menyatakan harapan dan kesantunan dan
perfect doa bersayap (extended), kepedulian dalam
tense, serta responnya dalam melaksanakan
present bahasa Inggris dengan komunikasi di
perfect ucapan, tekanan kata, dalam dan di luar
continuous intonasi, dan sikap yang kelas.
tense, benar.
Pengetahuan:
(3) Penggunaan  Dengan bimbingan dan
nominal
arahan guru,  Pernyataan siswa
singular secara tertulis
mengidentifikasi ciri-ciri
dan plural dalam jurnal
(fungsi sosial, struktur
secara belajar sederhana
teks, dan unsur
tepat, bahasa Indonesia
kebahasaan) interaksi
dengan atau tentang
menyatakan harapan dan
tanpa a, pengalaman belajar
doa bersayap (extended),
the, this, berinteraksi dengan
serta responnya.
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
those, my,  Secara kolaboratif, menyatakan
their, dsb berusaha menggunakan harapan dan doa
secara tepat bahasa Inggris untuk bersayap
dalam frasa menyatakan harapan dan (extended),
nominal doa bersayap (extended), termasuk
(4) Ucapan, serta responnya dalam kemudahan dan
tekanan konteks pembelajaran, kesulitannya.
kata, simulasi, role-play, dan
intonasi kegiatan lain yang Keterampilan:
(5) Ejaan dan terstruktur.  Simulasi dan/atau
tanda baca bermain peran (role
(6) Tulisan Menalar/Mengasosiasi play) untuk
tangan menyatakan
 Membandingkan
harapan dan doa
ungkapan untuk
bersayap
 Topik menyatakan harapan dan
(extended), serta
doa bersayap (extended),
Berbagai hal responnya.
serta responnya yang
terkait dengan telah dikumpulkan dari
interaksi siswa berbagai sumber tersebut
dengan guru, di atas.
teman, adik,
kakak, dsb.  Membandingkan
tentang ungkapan untuk
berbagai menyatakan harapan dan
kegiatan siswa doa bersayap (extended),
sehari-hari di serta responnya yang
rumah, telah dipelajari tersebut
sekolah, di di atas dengan yang ada
dalam maupun di sumber-sumber lain,
di luar kelas. atau dengan yang
digunakan dalam bahasa
lain.
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
 Memperoleh balikan
(feedback) dari guru dan
teman tentang fungsi
sosial dan unsur
kebahasaan yang
digunakan.

Mengomunikasikan
 Menggunakan bahasa
Inggris setiap kali
muncul kesempatan
untuk menyatakan
harapan dan doa
bersayap (extended),
serta responnya, di dalam
dan di luar kelas, dengan
unsur kebahasaan yang
dapat menjaga hubungan
interpersonal.
 Berupaya berbicara
secara lancar dengan
ucapan, tekanan kata,
intonasi yang benar dan
menulis dengan ejaan
dan tanda baca yang
benar, serta tulisan yang
jelas dan rapi.
 Membicarakan
permasalahan yang
dialami dalam
menggunakan bahasa
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
Inggris untuk
menyatakan harapan dan
doa bersayap (extended),
serta responnya dan
menuliskannya dalam
jurnal belajar sederhana
dalam bahasa Indonesia.

3.4 Teks tulis Mengamati  Tingkat 6 JP  Buku Teks


Menganalisis berbentuk ketercapaian fungsi wajib
fungsi sosial, undangan resmi  Mencari undangan resmi,
sosial undangan
struktur termasuk yang
resmi.  Keteladana
menggunakan bahasa n ucapan
teks, dan  Fungsi
unsur sosial
Indonesia.  Tingkat dan
kelengkapan dan tindakan
kebahasaan
Menjalin  Mengumpulkan gambar
dari teks keruntutan guru
hubungan dan foto undangan resmi
undangan undangan resmi. mengguna
interpersonal dari berbagai sumber
resmi, sesuai kan setiap
dalam konteks termasuk internet, buku  Tingkat ketepatan tindakan
dengan teks, dsb. unsur kebahasaan:
formal komunikas
konteks tata bahasa, kosa
penggunaan  Memberikan komentar i
nya  Struktur dan pandangannya
kata, ucapan, interperso
text tekanan kata, nal/
tentang fungsi undangan
4.4 Menangkap (gagasan utama intonasi, ejaan, transaksio
resmi, ketepatan unsur
makna teks dan informasi tanda baca, tulisan nal
kebahasaannya, format,
undangan rinci) tangan. dengan
tampilan, dsb.
resmi.
a. Menyebutka  Sikap tanggung benar dan
4.5 Menyunting n tujuan Menanya jawab, kerjasama, akurat
undangan undangan. Dengan bimbingan dan peduli, dan percaya  Contoh
resmi arahan guru, menanyakan diri yang menyertai teks dari
dengan b. Menyebutka tindakan
dan mempertanyakan sumber
memperhatik n informasi memahami dan
antara lain tentang otentik
an fungsi rinci membuat
perbedaan dalam hal fungsi
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
sosial, undangan sosial, struktur teks, dan undangan resmi.  Sumber
struktur unsur kebahasaan, antara dari
teks, dan  Unsur undangan resmi dalam internet,
unsur kebahas bahasa Inggris dengan yang seperti:
kebahasaan aan ada dalam bahasa CARA PENILAIAN:
yang benar (1) Ungkapan Indonesia, kemungkinan - www.dail
dan sesuai menggunakan ungkapan Kinerja (praktik) yenglish.
dan kosa
konteks. lain, akibat jika tidak ada, com
kata yang Tugas menganalisis,
lazim dsb. menyunting, dan - http://a
4.6 Menyusun
teks tulis digunakan membuat undangan mericane
dalam Mengumpulkan Informasi resmi untuk fungsi nglish.st
undangan
resmi, undangan  Membaca rujukan dari nyata. ate.gov/f
dengan resmi berbagai sumber, iles/ae/r
memperhatik (2) Penggunaan termasuk buku teks, Sikap: esource_f
an fungsi nominal untuk mengetahui fungsi iles
singular  Observasi terhadap
sosial, sosial, struktur teks, dan tindakan siswa - http://le
struktur dan plural unsur kebahasaan dari memahami, arnenglis
teks, dan secara undangan resmi. menyunting, dan h.british
unsur tepat,
council.o
kebahasaan dengan atau  Membaca secara lebih menghasilkan
cermat semua undangan undangan resmi rg/en/
yang benar tanpa a,
the, this, resmi yang telah sesuai fungsi
dan sesuai - https://
those, my, terkumpul dalam bentuk sosialnya, di dalam
konteks. www.goo
their, dsb gambar dan foto tersebut dan di luar kelas.
gle.com/
secara tepat di atas, untuk  Observasi terhadap
dalam frasa memberikan komentar kesungguhan,
nominal dan pandangannya tanggung jawab,
(3) Ucapan, tentang fungsi sosial, dan kerja sama
tekanan struktur teks, dan unsur siswa dalam proses
kata, kebahasaannya. pembelajaran di
intonasi
 Secara kolaboratif meniru setiap tahapan.
(4) Ejaan dan contoh-contoh yang ada  Observasi terhadap
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
tanda baca untuk membuat kepedulian dan
(5) Tulisan undangan resmi untuk kepercayaan diri
tangan fungsi nyata di dalam
lingkungan kelas, melaksanakan
 Topik sekolah, rumah, dan komunikasi, di
Kegiatan dan sekitarnya. dalam dan di luar
acara formal kelas.
yang terkait Menalar/Mengasosiasi
dengan Pengetahuan:
 Membandingkan fungsi
sekolah, sosial, struktur teks, dan  Pernyataan siswa
rumah, dan unsur kebahasaan dari secara tertulis
masyarakat berbagai undangan resmi dalam jurnal
yang relevan yang telah dikumpulkan belajar sederhana
dengan dari berbagai sumber berbahasa
kehidupan tersebut di atas. Indonesia tentang
siswa, dengan pengalaman belajar
memberikan  Membandingkan fungsi memahami,
keteladanan sosial, struktur teks, dan menyunting, dan
tentang unsur kebahasaan dari membuat
perilaku jujur, berbagai undangan resmi undangan resmi,
disiplin, yang telah dipelajari termasuk
percaya diri, tersebut di atas dengan kemudahan dan
kerjasama dan yang ada di sumber- kesulitannya.
bertanggung sumber lain, atau dengan
jawab yang digunakan dalam Keterampilan:
bahasa lain.
 Portofolio
 Memperoleh balikan  Kumpulan karya
Multimed
(feedback) dari guru dan berbagai undangan
ia:
teman tentang fungsi resmi yang telah
Layout dan sosial dan unsur dibuat.
dekorasi yang kebahasaan yang a. Kumpulan hasil
membuat
suntingan beberapa
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
tampilan teks digunakan. undangan resmi
lebih menarik. yang dibuat sendiri
Mengomunikasikan atau temannya.
 Membuat lebih banyak  Kumpulan hasil
undangan resmi dalam analisis tentang
bahasa Inggris untuk beberapa berbagai
fungsi sosial nyata di undangan resmi.
kelas, sekolah, dan
rumah.
 Berupaya berbicara
secara lancar dengan
ucapan, tekanan kata,
intonasi yang benar dan
menulis dengan ejaan
dan tanda baca yang
benar, serta tulisan yang
jelas dan rapi.
 Membicarakan
permasalahan yang
dialami dalam membuat
undangan resmi dan
menuliskannya dalam
jurnal belajar sederhana
dalam bahasa Indonesia.

3.5 Teks tulis Mengamati 8 JP  Buku Teks


Menganalisis berbentuk surat wajib
 Mencari surat pribadi,
fungsi sosial, pribadi  Tingkat
struktur termasuk yang
ketercapaian fungsi
 Keteladana
menggunakan bahasa n ucapan
teks, dan  Fungsi sosial surat pribadi.
unsur Indonesia. dan
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
kebahasaan sosial  Mengumpulkan gambar  Tingkat tindakan
dari teks dan foto surat pribadi kelengkapan dan guru
Menjalin
surat dari berbagai sumber keruntutan surat mengguna
kedekatan
pribadi, termasuk internet, buku pribadi. kan setiap
hubungan
sesuai teks, dsb. tindakan
dengan
antar pribadi  Tingkat ketepatan komunikas
konteks  Memberikan komentar unsur kebahasaan: i
 Struktur dan pandangannya tata bahasa, kosa
penggunaan interperso
text tentang fungsi surat kata, ucapan,
nya nal/
(gagasan utama pribadi, ketepatan unsur tekanan kata, transaksio
4.7 Menangkap dan informasi kebahasaannya, format, intonasi, ejaan, nal
makna teks rinci) tampilan, dsb. tanda baca, tulisan dengan
surat tangan.
a.Menyebutka benar dan
pribadi. Menanya
n tujuan  Sikap tanggung akurat
4.8 Menyusun surat. Dengan bimbingan dan
teks surat
jawab, kerjasama,  Contoh
arahan guru, menanyakan peduli, dan percaya
pribadi, b. Menyebu teks dari
dan mempertanyakan diri yang menyertai
dengan tkan sumber
antara lain tentang tindakan
memperhatik informasi otentik
perbedaan dalam hal fungsi memahami dan
rinci surat.
an fungsi sosial, struktur teks, dan membuat surat  Sumber
sosial,  Unsur unsur kebahasaan, antara pribadi. dari
struktur kebahas surat pribadi dalam bahasa internet,
teks, dan aan Inggris dengan yang ada Sikap: seperti:
unsur dalam bahasa Indonesia, Observasi:
kebahasaan (1) Ungkapan kemungkinan - www.dail
dan kosa (penilaian yang yenglish.
yang benar menggunakan ungkapan bertujuan untuk
dan sesuai kata yang lain, akibat jika tidak ada, com
lazim memberikan balikan
konteks dsb. secara lebih cepat) - http://a
digunakan
dalam surat  Observasi terhadap mericane
Mengumpulkan Informasi tindakan siswa nglish.st
pribadi
 Membaca rujukan dari memahami dan ate.gov/f
sederhana
berbagai sumber, menghasilkan surat iles/ae/r
(2) Penggunaan
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
nominal termasuk buku teks, pribadi sesuai esource_f
singular untuk mengetahui fungsi fungsi sosialnya, di iles
dan plural sosial, struktur teks, dan dalam dan di luar
secara unsur kebahasaan dari kelas.
- http://le
arnenglis
tepat, surat pribadi.
dengan atau  Observasi terhadap h.british
tanpa a,  Membaca secara lebih kesungguhan, council.o
cermat semua surat tanggung jawab, rg/en/
the, this,
those, my, pribadi yang telah dan kerja sama
- https://
their, dsb terkumpul dalam bentuk siswa dalam proses
www.goo
secara tepat gambar dan foto tersebut pembelajaran di
gle.com/
dalam frasa di atas, untuk setiap tahapan.
memberikan komentar
nominal
dan pandangannya  Observasi terhadap
(3) Ucapan, kepedulian dan
tentang fungsi sosial,
tekanan kepercayaan diri
struktur teks, dan unsur
kata, dalam
kebahasaannya.
intonasi melaksanakan
(4) Ejaan dan  Secara kolaboratif komunikasi, di
tanda baca meniru contoh-contoh dalam dan di luar
(5) Tulisan yang ada untuk membuat kelas.
tangan surat pribadi untuk
fungsi nyata di Pengetahuan:
 Topik lingkungan kelas,
 Pernyataan siswa
sekolah, rumah, dan
Pengalaman, secara tertulis
sekitarnya.
informasi, dalam jurnal
masalah yang Menalar/Mengasosiasi belajar sederhana
terkait dengan berbahasa
sekolah,  Membandingkan fungsi Indonesia tentang
rumah, dan sosial, struktur teks, dan pengalaman belajar
masyarakat unsur kebahasaan dari memahami dan
yang relevan berbagai surat pribadi membuat surat
dengan yang telah dikumpulkan pribadi, termasuk
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
kehidupan dari berbagai sumber kemudahan dan
siswa, dengan tersebut di atas. kesulitannya.
memberikan
keteladanan  Membandingkan fungsi  Tugas menganalisis
tentang sosial, struktur teks, dan
dan membuat surat
perilaku jujur, unsur kebahasaan dari
pribadi untuk
disiplin, berbagai surat pribadi
fungsi nyata.
percaya diri, yang telah dipelajari
kerjasama dan tersebut di atas dengan
bertanggung yang ada di sumber-
sumber lain, atau dengan Keterampilan:
jawab
yang digunakan dalam Portofolio
bahasa lain.
  Kumpulan karya
Multimed  Memperoleh balikan berbagai surat
ia: (feedback) dari guru dan pribadi yang telah
Layout dan teman tentang fungsi dibuat.
dekorasi yang sosial dan unsur
membuat kebahasaan yang  Kumpulan hasil
tampilan teks digunakan. analisis tentang
lebih menarik. beberapa berbagai
Mengomunikasikan surat pribadi.
 Membuat lebih banyak
surat pribadi dalam
bahasa Inggris untuk
fungsi sosial nyata di
kelas, sekolah, dan
rumah.
 Berupaya berbicara
secara lancar dengan
ucapan, tekanan kata,
intonasi yang benar dan
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
menulis dengan ejaan
dan tanda baca yang
benar, serta tulisan yang
jelas dan rapi.
 Membicarakan
permasalahan yang
dialami dalam membuat
surat pribadi dan
menuliskannya dalam
jurnal belajar sederhana
dalam bahasa Indonesia.

3.6 Teks lisan dan Mengamati  Tingkat 8 JP  Buku Teks


Menganalisis tulis teks ketercapaian fungsi wajib
fungsi sosial, prosedur  Mencari teks prosedur
sosial teks prosedur
struktur berbentuk berbentuk manual dan
berbentuk manual  Keteladana
teks, dan manual dan kiat-kiat (tips), termasuk n ucapan
dan kiat-kiat (tips).
unsur kiat-kiat (tips) yang menggunakan dan
kebahasaan bahasa Indonesia.  Tingkat tindakan
 kelengkapan dan guru
dari teks Fungsi  Mengumpulkan gambar
prosedur sosial keruntutan teks mengguna
dan foto teks prosedur
berbentuk prosedur berbentuk kan setiap
Mencapai hasil berbentuk manual dan
manual dan manual dan kiat- tindakan
terbaik secara kiat-kiat (tips) dari
kiat-kiat kiat (tips). komunikas
efisien, berbagai sumber
(tips), sesuai i
menghindari termasuk internet, buku  Tingkat ketepatan interperso
dengan teks, dsb. unsur kebahasaan:
kecelakaan, nal/
konteks tata bahasa, kosa
penggunaan
kerusakan,  Memberikan komentar transaksio
pemborosan, kata, ucapan, nal
nya. dan pandangannya
dsb. tekanan kata, dengan
tentang fungsi teks
4.9 Menangkap intonasi, ejaan, benar dan
prosedur berbentuk
makna teks  Struktur manual dan kiat-kiat
tanda baca, tulisan akurat
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
prosedur, text (tips), ketepatan unsur tangan.  Contoh
lisan dan (gagasan utama kebahasaannya, format, teks dari
tulis, dan informasi tampilan, dsb.  Sikap tanggung
sumber
berbentuk rinci) jawab, kerjasama,
otentik
manual dan Menanya peduli, dan percaya
kiat-kiat
a. Menyebu diri yang menyertai  Sumber
tkan tujuan Dengan bimbingan dan tindakan dari
(tips). arahan guru, menanyakan
manual dan memahami dan internet,
4.10 Menyunting tip dan mempertanyakan membuat teks seperti:
teks antara lain tentang prosedur berbentuk
prosedur b. Menyebu perbedaan dalam hal fungsi - www.dail
manual dan kiat-
berbentuk tkan bahan sosial, struktur teks, dan yenglish.
kiat (tips).
manual dan dan/atau unsur kebahasaan, antara com
kiat-kiat peralatan teks prosedur berbentuk Sikap: - http://a
(tips), yang manual dan kiat-kiat (tips)
dengan diperlukan dalam bahasa Inggris  Observasi terhadap mericane
tindakan siswa nglish.st
memperhatik c.Menyebutka dengan yang ada dalam ate.gov/f
an fungsi bahasa Indonesia, memahami dan
n iles/ae/r
sosial, kemungkinan menghasilkan teks
serangkaian esource_f
struktur menggunakan ungkapan prosedur berbentuk
langkah iles
teks, dan lain, akibat jika tidak ada, manual dan kiat-
kerja
unsur dsb. kiat (tips) sesuai - http://le
kebahasaan  fungsi sosialnya, di arnenglis
Unsur
yang benar Mengumpulkan Informasi dalam dan di luar h.british
kebahas
dan sesuai kelas. council.o
aan  Membaca rujukan dari rg/en/
konteks.
(1) Tata berbagai sumber,  Observasi terhadap
bahasa: termasuk buku teks, kesungguhan, - https://
kalimat untuk mengetahui fungsi tanggung jawab, www.goo
imperatif, sosial, struktur teks, dan dan kerja sama gle.com/
negatif dan unsur kebahasaan dari siswa dalam proses
positif teks prosedur berbentuk pembelajaran di
manual dan kiat-kiat setiap tahapan.
(2) Ungkapan
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
dan kosa (tips).  Observasi terhadap
kata yang kepedulian dan
lazim  Membaca secara lebih
kepercayaan diri
digunakan cermat semua teks
dalam
dalam prosedur berbentuk
melaksanakan
manual dan manual dan kiat-kiat
komunikasi, di
tip (tips) yang telah
dalam dan di luar
terkumpul dalam bentuk
(3) Penggunaan kelas.
gambar dan foto tersebut
nominal di atas, untuk
Pengetahuan:
singular memberikan komentar
dan plural dan pandangannya  Pernyataan siswa
secara tentang fungsi sosial, secara tertulis
tepat, struktur teks, dan unsur dalam jurnal
dengan atau kebahasaannya. belajar sederhana
tanpa a, berbahasa
the, this,  Secara kolaboratif Indonesia tentang
those, my, meniru contoh-contoh
pengalaman belajar
their, dsb yang ada untuk membuat
memahami dan
secara tepat teks prosedur berbentuk
membuat teks
dalam frasa manual dan kiat-kiat
prosedur berbentuk
nominal (tips) untuk fungsi nyata
manual dan kiat-
di lingkungan kelas,
(4) Ucapan, kiat (tips), termasuk
sekolah, rumah, dan
kemudahan dan
tekanan sekitarnya.
kata, kesulitannya.
intonasi Menalar/Mengasosiasi  Tugas menganalisis
dan membuat teks
(5) Ejaan dan  Membandingkan fungsi prosedur berbentuk
tanda baca sosial, struktur teks, dan manual dan kiat-
unsur kebahasaan dari kiat (tips) untuk
(6) Tulisan
berbagai teks prosedur fungsi nyata.
tangan
berbentuk manual dan
kiat-kiat (tips) yang telah
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
 Topik dikumpulkan dari
berbagai sumber tersebut
Tindakan dan di atas.
kegiatan yang Keterampilan:
lazim atau  Membandingkan fungsi Portofolio
terkait dengan sosial, struktur teks, dan  Kumpulan karya
hidup siswa di unsur kebahasaan dari berbagai teks
sekolah, berbagai teks prosedur prosedur berbentuk
rumah, dan berbentuk manual dan manual dan kiat-
masyarakat, kiat-kiat (tips) yang telah kiat (tips) yang telah
dengan dipelajari tersebut di dibuat.
memberikan atas dengan yang ada di  Kumpulan hasil
keteladanan sumber-sumber lain, analisis tentang
tentang atau dengan yang beberapa berbagai
perilaku jujur, digunakan dalam bahasa teks prosedur
disiplin, lain. berbentuk manual
percaya diri, dan kiat-kiat (tips).
kerjasama dan  Memperoleh balikan
bertanggung (feedback) dari guru dan
jawab. teman tentang fungsi
sosial dan unsur
kebahasaan yang
digunakan.

Mengomunikasikan
 Membuat lebih banyak
teks prosedur berbentuk
manual dan kiat-kiat
(tips) dalam bahasa
Inggris untuk fungsi
sosial nyata di kelas,
sekolah, dan rumah.
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
 Berupaya berbicara
secara lancar dengan
ucapan, tekanan kata,
intonasi yang benar dan
menulis dengan ejaan
dan tanda baca yang
benar, serta tulisan yang
jelas dan rapi.
 Membicarakan
permasalahan yang
dialami dalam membuat
teks prosedur berbentuk
manual dan kiat-kiat
(tips) dan menuliskannya
dalam jurnal belajar
sederhana dalam bahasa
Indonesia.

3.7 Teks lisan dan Mengamati  Tingkat 6 JP  Buku Teks


Menganalisis tulis untuk ketercapaian fungsi wajib
fungsi sosial, menyatakan  Terbiasa atau sering
sosial menyebutkan
struktur dan mendengar dan
dan menanyakan  Keteladana
teks, dan menanyakan menyaksikan guru dan n ucapan
tindakan/
unsur tentang warga sekolah lain dan
kegiatan/kejadian
kebahasaan tindakan/ menyebutkan dan tindakan
tanpa perlu
untuk kegiatan/ menanyakan tindakan/ guru
menyebutkan
menyatakan kejadian tanpa kegiatan/kejadian tanpa mengguna
pelakunya.
dan selalu perlu perlu menyebutkan kan setiap
menanyakan menyebutkan pelakunya, dalam bahasa  Tingkat tindakan
tentang pelakunya Inggris, dalam konteks kelengkapan dan komunikas
tindakan/ke yang benar, dengan keruntutan dalam i
giatan/kejad  unsur kebahasaan yang menyebutkan dan interperso
Fungsi
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
ian tanpa sosial sesuai dengan fungsi menanyakan nal/
perlu sosialnya. tindakan/ transaksio
Menyatakan
menyebutka kegiatan/kejadian nal
n pelakunya
secara  Dituntut untuk tanpa perlu dengan
obyektif, mencontoh kebiasaan
dalam teks menyebutkan benar dan
terfokus pada tersebut dengan
ilmiah, pelakunya. akurat
hasilnya atau menyebutkan dan
sesuai
dengan
bendanya, menanyakan tindakan/  Tingkat ketepatan  Contoh
bukan kegiatan/kejadian tanpa unsur kebahasaan: peragaan
konteks
pelakunya. perlu menyebutkan tata bahasa, kosa dalam
penggunaan
nya. pelakunya, dalam bahasa kata, ucapan, bentuk
 Struktur Inggris, dalam konteks tekanan kata, rekaman
4.11 Menyusun teks yang benar, dengan intonasi, ejaan, CD/VCD/
teks lisan unsur kebahasaan yang tanda baca, tulisan DVD/kaset
Insects are
dan tulis, sesuai dengan fungsi tangan.
untuk
considered
sosialnya.  Contoh
menyatakan
dangerous  Sikap tanggung interaksi
animals. A jawab, kerjasama, tertulis
dan Menanya
tsunami is peduli, dan percaya
menanyakan
caused by an Dengan bimbingan dan diri yang menyertai  Contoh
tentang teks
earthquake arahan guru, menanyakan tindakan
tindakan/ke tertulis
affecting the dan mempertanyakan menyebutkan dan
giatan/kejad
seabed. The antara lain tentang menanyakan  Sumber
ian tanpa
harbour was perbedaan antara cara tindakan/ dari
perlu
built by the menyebutkan dan kegiatan/kejadian internet,
menyebutka
Dutch in 1887. menanyakan tindakan/ tanpa perlu seperti:
n pelakunya
A windmill is kegiatan/kejadian tanpa menyebutkan
dalam teks
so called perlu menyebutkan pelakunya. - www.dail
ilmiah,
because it is pelakunya, dalam bahasa yenglish.
dengan
generated by Inggris dengan yang ada Sikap: com
memperhatik
the wind., dan dalam bahasa Indonesia,
an fungsi
semacamnya. kemungkinan  Observasi terhadap - http://a
sosial, tindakan siswa mericane
menggunakan ungkapan
struktur menggunakan nglish.st
 Unsur lain, akibat jika
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
teks, dan kebahas menyebutkan pelakunya, bahasa Inggris ate.gov/f
unsur aan dsb. untuk iles/ae/r
kebahasaan menyebutkan dan esource_f
yang benar
(1) Tata Mengumpulkan Informasi menanyakan iles
bahasa:
dan sesuai tindakan/
passive  Mendengarkan dan - http://le
konteks kegiatan/kejadian
voice, menyaksikan banyak arnenglis
tanpa perlu
simple contoh interaksi dengan h.british
menyebutkan
present menyebutkan dan council.o
pelakunya, ketika
tense, menanyakan tindakan/ rg/en/
muncul
simple past kegiatan/ kejadian tanpa
kesempatan, di
tense perlu menyebutkan
dalam dan di luar
pelakunya, dalam
(2) Kata by kelas.
konteks yang benar,
(3) Kosa kata: dalam bahasa Inggris  Observasi terhadap
benda- dari film, kaset, buku kesungguhan,
benda yang teks, dsb. tanggung jawab,
terkait dan kerja sama
 Menirukan contoh-
dengan siswa dalam proses
contoh interaksi dengan
pembelajara pembelajaran di
menyebutkan dan
n di SMA setiap tahapan.
menanyakan
dan
kehidupan
tindakan/kegiatan/  Observasi terhadap
kejadian tanpa perlu kepedulian dan
siswa
menyebutkan pelakunya kepercayaan diri
sebagai
dalam konteks yang dalam
remaja
benar dalam bahasa melaksanakan
(4) Penggunaan Inggris dengan ucapan, komunikasi, di
nominal tekanan kata, intonasi, dalam dan di luar
singular dan sikap yang benar. kelas.
dan plural
secara
 Dengan bimbingan dan Pengetahuan:
arahan guru,
tepat,
mengidentifikasi ciri-ciri
 Pernyataan siswa
dengan atau
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
tanpa a, (fungsi sosial, struktur secara tertulis
the, this, teks, dan unsur dalam jurnal
those, my, kebahasaan) interaksi belajar sederhana
their, dsb menyebutkan dan berbahasa
secara tepat menanyakan Indonesia tentang
dalam frasa tindakan/kegiatan/kejadi pengalaman belajar
nominal an tanpa perlu menyebutkan dan
menyebutkan pelakunya menanyakan
(5) Ucapan, dalam konteks yang tindakan/
tekanan
benar. kegiatan/kejadian
kata,
tanpa perlu
intonasi,  Secara kolaboratif, menyebutkan
berusaha menggunakan pelakunya,
(6) Ejaan dan
bahasa Inggris untuk termasuk
tanda baca
menyebutkan dan kemudahan dan
(7) Tulisan menanyakan kesulitannya.
tangan. tindakan/kegiatan/
kejadian tanpa perlu
 Membaca dan
menulis teks yang
 Topik menyebutkan pelakunya
menuntut
dalam konteks
Benda, pemahaman dan
pembelajaran, simulasi,
binatang, kemampuan
role-play, dan kegiatan
tumbuh- menghasilkan teks
lain yang terstruktur.
tumbuhan, yang di dalamnya
kejadian, Menalar/Mengasosiasi termasuk tindakan
peristiwa yang menyebutkan dan
penting dan  Membandingkan menanyakan
relevan dengan ungkapan menyebutkan tindakan/
siswa SMA dan menanyakan kegiatan/kejadian
yang tindakan/ tanpa perlu
memberikan kegiatan/kejadian tanpa menyebutkan
keteladanan perlu menyebutkan pelakunya.
tentang pelakunya yang telah
perilaku dikumpulkan dari
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
disiplin, jujur, berbagai sumber tersebut
peduli, pola di atas.
Keterampilan:
hidup sehat,
 Membandingkan
dan ramah
ungkapan menyebutkan
 Simulasi dan/atau
lingkungan. bermain peran (role
dan menanyakan
play) dalam bentuk
tindakan/
interaksi dengan
kegiatan/kejadian tanpa
menyebutkan dan
perlu menyebutkan
menanyakan
pelakunya yang telah
tindakan/
dipelajari tersebut di
kegiatan/kejadian
atas dengan yang ada di
tanpa perlu
sumber-sumber lain,
menyebutkan
atau dengan yang
pelakunya.
digunakan dalam bahasa
lain.
 Memperoleh balikan
(feedback) dari guru dan
teman tentang fungsi
sosial dan unsur
kebahasaan yang
digunakan.

Mengomunikasikan
 Menggunakan bahasa
Inggris setiap kali
muncul kesempatan
untuk menyebutkan dan
menanyakan tindakan/
kegiatan/kejadian tanpa
perlu menyebutkan
pelakunya, di dalam dan
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
di luar kelas, dengan
unsur kebahasaan yang
sesuai dengan fungsi
sosialnya.
 Berupaya membaca
secara lancar dengan
ucapan, tekanan kata,
intonasi yang benar dan
menulis dengan ejaan
dan tanda baca yang
benar, serta tulisan yang
jelas dan rapi.
 Membicarakan
permasalahan yang
dialami dalam
menggunakan bahasa
Inggris untuk
menyebutkan dan
menanyakan
tindakan/kegiatan/
kejadian tanpa perlu
menyebutkan pelakunya
dan menuliskannya
dalam jurnal belajar
sederhana dalam bahasa
Indonesia.

3.8 Teks lisan dan Mengamati  Tingkat 4 JP  Buku Teks


Menganalisis tulis untuk ketercapaian fungsi wajib
fungsi sosial, menyatakan  Terbiasa atau sering
sosial menyatakan
struktur dan mendengar dan
dan menanyakan  Keteladana
teks, dan menanyakan menyaksikan guru dan n ucapan
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
unsur tentang warga sekolah lain pengandaian jika dan
kebahasaan pengandaian menyatakan dan terjadi suatu tindakan
untuk jika terjadi menanyakan keadaan/kejadian/ guru
menyatakan suatu pengandaian jika terjadi peristiwa di waktu mengguna
dan keadaan/kejadi suatu keadaan/kejadian/ yang akan datang. kan setiap
menanyakan an/ peristiwa di peristiwa di waktu yang tindakan
tentang waktu yang akan datang, dalam  Tingkat komunikas
pengandaian akan datang bahasa Inggris, dalam kelengkapan dan i
jika terjadi konteks yang benar, keruntutan dalam interperso
menyatakan dan
suatu  Fungsi dengan unsur nal dengan
keadaan/kej kebahasaan yang sesuai menanyakan benar dan
sosial
adian/peristi dengan fungsi sosialnya. pengandaian jika akurat
Mengingatkan, terjadi suatu
wa di waktu
yang akan
menasehati,  Dituntut untuk keadaan/kejadian/  Contoh
berita-cita, mencontoh kebiasaan peristiwa di waktu peragaan
datang,
menyatakan tersebut dengan yang akan datang. dalam
sesuai
kebenaran menyatakan dan bentuk
dengan
umum, dsb. menanyakan  Tingkat ketepatan rekaman
konteks unsur kebahasaan:
penggunaan pengandaian jika terjadi CD/VCD/
 Struktur suatu keadaan/kejadian/ tata bahasa, kosa DVD/kaset
nya. kata, ucapan,
teks peristiwa di waktu yang
4.12 Menyusun akan datang, dalam tekanan kata,  Contoh
teks lisan If you eat too intonasi, ejaan, interaksi
bahasa Inggris, dalam
dan tulis much fast food, tanda baca, tulisan tertulis
konteks yang benar,
untuk you will get tangan.
overweight. We
dengan unsur  Contoh
menyatakan kebahasaan yang sesuai  Sikap tanggung teks
dan will only get
dengan fungsi sosialnya. jawab, kerjasama, tertulis
menanyakan the benefit of
exercise, peduli, dan percaya
tentang Menanya diri yang menyertai  Sumber
pengandaian physically and dari
mentally, if we Dengan bimbingan dan tindakan
jika terjadi menyatakan dan internet,
do it regularly. arahan guru, menanyakan seperti:
suatu menanyakan
Unless you tell dan mempertanyakan
keadaan/kej pengandaian jika
the teacher the antara lain tentang - www.dail
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
adian/peristi truth, she will perbedaan antara cara terjadi suatu yenglish.
wa di waktu forever think menyatakan dan keadaan/kejadian/ com
yang akan that you are a menanyakan pengandaian peristiwa di waktu
datang, liar. The plant jika terjadi suatu yang akan datang.
- http://a
mericane
dengan will die if you keadaan/kejadian/
Sikap: nglish.st
memperhatik do not water it peristiwa di waktu yang
ate.gov/f
an fungsi properly., dan akan datang, dalam bahasa
 Observasi terhadap iles/ae/r
sosial, semacamnya. Inggris dengan yang ada
tindakan siswa esource_f
struktur dalam bahasa Indonesia,
menggunakan iles
teks, dan  Unsur kemungkinan
bahasa Inggris
unsur kebahas menggunakan ungkapan - http://le
untuk menyatakan
kebahasaan aan lain, akibat jika arnenglis
dan menanyakan
yang benar menyebutkan pelakunya, h.british
(1) Kata untuk pengandaian jika
dan sesuai dsb. council.o
menyatakan terjadi suatu
konteks rg/en/
pengandaia Mengumpulkan Informasi keadaan/kejadian/
n: if …, peristiwa di waktu
unless …  Mendengarkan dan yang akan datang,
menyaksikan banyak ketika muncul
(2) Adverbial contoh interaksi dengan kesempatan, di
dengan –ly, menyatakan dan dalam dan di luar
adverbila menanyakan kelas.
untuk pengandaian jika terjadi
menyatakan suatu keadaan/kejadian/
waktu,
tempat,
peristiwa di waktu yang  Observasi terhadap
akan datang, dalam kesungguhan,
dsb. konteks yang benar, tanggung jawab,
(3) Kosa kata: dalam bahasa Inggris dan kerja sama
benda- dari film, kaset, buku siswa dalam proses
benda yang teks, dsb. pembelajaran di
terkait setiap tahapan.
 Menirukan contoh-
dengan
pembelajara
contoh interaksi dengan  Observasi terhadap
menyatakan dan
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
n di SMA menanyakan kepedulian dan
dan pengandaian jika terjadi kepercayaan diri
kehidupan suatu keadaan/kejadian/ dalam
siswa peristiwa di waktu yang melaksanakan
sebagai akan datang dalam komunikasi, di
remaja konteks yang benar dalam dan di luar
dalam bahasa Inggris kelas.
(4) Penggunaan dengan ucapan, tekanan
nominal Pengetahuan:
kata, intonasi, dan sikap
singular
yang benar.
dan plural  Pernyataan siswa
secara  Dengan bimbingan dan secara tertulis
tepat, arahan guru, dalam jurnal
dengan atau mengidentifikasi ciri-ciri belajar sederhana
tanpa a, (fungsi sosial, struktur berbahasa
the, this, teks, dan unsur Indonesia tentang
those, my, kebahasaan) interaksi pengalaman belajar
their, dsb menyatakan dan menyatakan dan
secara tepat menanyakan menanyakan
dalam frasa pengandaian jika terjadi pengandaian jika
nominal suatu keadaan/kejadian/ terjadi suatu
peristiwa di waktu yang keadaan/kejadian/
(5) Ucapan, peristiwa di waktu
akan datang dalam
tekanan
konteks yang benar. yang akan datang,
kata,
termasuk
intonasi,  Secara kolaboratif, kemudahan dan
berusaha menggunakan kesulitannya.
(6) Ejaan dan
tanda baca bahasa Inggris untuk
menyatakan dan
(7) Tulisan menanyakan
tangan. pengandaian jika terjadi  Membaca dan
suatu keadaan/kejadian/ menulis teks yang
 Topik peristiwa di waktu yang menuntut
akan datang dalam
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
Benda, konteks pembelajaran, pemahaman dan
binatang, simulasi, role-play, dan kemampuan
tumbuh- kegiatan lain yang menghasilkan teks
tumbuhan, terstruktur. yang di dalamnya
kejadian, termasuk tindakan
peristiwa yang Menalar/Mengasosiasi menyatakan dan
penting dan menanyakan
 Membandingkan
relevan dengan pengandaian jika
ungkapan menyatakan
siswa SMA terjadi suatu
dan menanyakan
yang keadaan/kejadian/
pengandaian jika terjadi
memberikan peristiwa di waktu
suatu keadaan/kejadian/
keteladanan yang akan datang.
peristiwa di waktu yang
tentang
akan datang yang telah
perilaku
dikumpulkan dari
disiplin, jujur,
berbagai sumber tersebut Keterampilan:
peduli, pola
di atas.
hidup sehat,  Simulasi dan/atau
dan ramah  Membandingkan bermain peran (role
lingkungan. ungkapan menyatakan play) dalam bentuk
dan menanyakan interaksi dengan
pengandaian jika terjadi menyatakan dan
suatu keadaan/kejadian/ menanyakan
peristiwa di waktu yang pengandaian jika
akan datang yang telah terjadi suatu
dipelajari tersebut di keadaan/
atas dengan yang ada di Kejadian /
sumber-sumber lain, peristiwa di waktu
atau dengan yang yang akan datang.
digunakan dalam bahasa
lain.
 Memperoleh balikan
(feedback) dari guru dan
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
teman tentang fungsi
sosial dan unsur
kebahasaan yang
digunakan.

Mengomunikasikan
 Menggunakan bahasa
Inggris setiap kali
muncul kesempatan
untuk menyatakan dan
menanyakan
pengandaian jika terjadi
suatu keadaan/kejadian/
peristiwa di waktu yang
akan datang, di dalam
dan di luar kelas, dengan
unsur kebahasaan yang
sesuai dengan fungsi
sosialnya.
 Berupaya membaca
secara lancar dengan
ucapan, tekanan kata,
intonasi yang benar dan
menulis dengan ejaan
dan tanda baca yang
benar, serta tulisan yang
jelas dan rapi.
 Membicarakan
permasalahan yang
dialami dalam
menggunakan bahasa
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
Inggris untuk
menyatakan dan
menanyakan
pengandaian jika terjadi
suatu keadaan/kejadian/
peristiwa di waktu yang
akan datang dan
menuliskannya dalam
jurnal belajar sederhana
dalam bahasa Indonesia.

3.9 Teks ilmiah Mengamati  Tingkat 8 JP  Buku Teks


Menganalisis faktual (factual pemahaman fungsi wajib
struktur teks report) lisan  Menyalin dengan tulisan
sosial teks teks
dan unsur dan tulis tangan yang rapi
ilmiah faktual  Keteladana
kebahasaan sederhana beberapa teks ilmiah n ucapan
(factual report)
untuk tentang benda, faktual (factual report) dan
tentang orang,
melaksanaka binatang dan lisan dan tulis sederhana tindakan
binatang, benda,
n fungsi gejala dan tentang benda, binatang guru
gejala dan peristiwa
sosial teks peristiwa alam dan gejala dan peristiwa mengguna
alam dan sosial
ilmiah dan sosial alam dan sosial, sesuai kan setiap
sesuai dengan
faktual dengan konteks tindakan
konteks
pembelajaran di mata komunikas
(factual  Fungsi pembelajaran di
report ) pelajaran di Kelas XI dari i
sosial mata pelajaran di
dengan berbagai sumber, dengan interperso
Memperoleh Kelas XI.
menyatakan menggunakan ejaan dan nal/
dan
gambaran tanda baca dengan  Tingkat transaksio
umum tentang benar. kelengkapan dan nal
menanyakan
tentang benda, keruntutan dengan
tentang teks
binatang dan  Membaca dan
ilmiah pemahaman isi benar dan
gejala/peristiw mendengarkan teks
faktual pesan teks ilmiah akurat
a alam, secara ilmiah faktual (factual
faktual (factual
tentang
objektif dan report) tersebut untuk
report) tentang  Contoh
orang,
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
binatang, ilmiah. memahami isi pesannya. orang, binatang, teks dari
benda, gejala benda, gejala dan sumber
dan  Struktur
 Dengan bimbingan guru, peristiwa alam dan otentik
peristiwa mengidentifikasi fungsi sosial.
text
alam dan sosialnya, struktur teks  Sumber
(gagasan utama
sosial, dan informasi
(termasuk a.l. gagasan  Tingkat ketepatan dari
sederhana, utama dan informasi unsur kebahasaan: internet,
rinci)
sesuai rinci) dari teks ilmiah tata bahasa, kosa seperti:
dengan a. Menyebutk faktual (factual report) kata, ucapan,
an jenis tersebut. tekanan kata,
- www.dail
konteks yenglish.
pembelajara atau intonasi, ejaan,
Menanya com
n di golongan tanda baca,
pelajaran dari obyek Dengan bimbingan dan kerapihan tulisan - http://a
lain di Kelas yang arahan guru, menanyakan tangan. mericane
dipaparkan. nglish.st
XI dan mempertanyakan  Sikap tanggung
tentang fungsi sosial, ate.gov/f
4.13 Menangkap b. Deskripsi jawab, kerjasama,
struktur teks, dan unsur iles/ae/r
makna obyek cinta damai, dan
kebahasaan dari setiap teks esource_f
dalam teks termasuk percaya diri yang
ilmiah faktual (factual iles
ilmiah nama, menyertai tindakan
bagian- report) tentang orang, memahami isi - http://le
faktual
bagian, binatang, benda, gejala dan pesan teks ilmiah arnenglis
(factual
sifat dan peristiwa alam dan sosial faktual (factual h.british
report), lisan
perilaku tersebut. report) tentang council.o
dan tulis,
sederhana, yang umum Mengumpulkan Informasi orang, binatang, rg/en/
tentang ditemukan/ benda, gejala dan
orang, dilihat.  Secara kolaboratif, peristiwa alam dan - https://
mencari dan sosial. www.goo
binatang, gle.com/
benda, gejala  Unsur mengumpulan beberapa
dan kebahas teks ilmiah faktual Sikap:
aan (factual report) lisan dan
peristiwa
tulis sederhana tentang  Observasi terhadap
alam dan (1) Kosa kata tindakan siswa
sosial, benda, binatang dan
tentang gejala dan peristiwa alam berusaha
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
terkait benda/bina dan sosial, sesuai memahami dan
dengan mata tang/ gejala dengan konteks menganalisis isi
pelajaran alam yang pembelajaran di mata pesan teks ilmiah
lain di Kelas diamati: pelajaran di Kelas XI, faktual (factual
XI. banyak dari berbagai sumber, report) tentang
peristilahan termasuk dari internet, orang, binatang,
ilmiah film, koran, majalah, benda, gejala dan
buku teks, dsb. peristiwa alam dan
(2) Kata kerja sosial.
keadaan be,  Membaca rujukan dari
have, look, berbagai sumber,  Observasi terhadap
need, breed, termasuk buku teks, kesungguhan,
dll., dalam untuk mengetahui fungsi tanggung jawab,
Simple sosial, struktur teks, dan dan kerja sama
Present unsur kebahasaan dari siswa dalam proses
tense, atau teks ilmiah faktual pembelajaran di
Simple Past (factual report). setiap tahapan.
tense jika
sudah  Membaca semua teks Pengetahuan:
punah atau ilmiah faktual (factual
tidak ada report) lisan dan tulis  Pernyataan siswa
lagi sederhana tentang secara tertulis
benda, binatang dan dalam jurnal
(3) Penggunaan gejala dan peristiwa alam belajar sederhana
nominal dan sosial yang telah berbahasa
singular terkumpul tsb., secara Indonesia tentang
dan plural lebih cermat dengan cara pengalaman belajar
secara mengidentifikasi dan menganalisis teks
tepat, menyebutkan: ilmiah faktual
dengan atau (factual report)
tanpa a, - fungsi sosial setiap tentang orang,
the, this, teks binatang, benda,
those, my, - jenis atau golongan gejala dan peristiwa
their, dsb alam dan sosial,
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
secara tepat dari obyek yang sesuai dengan
dalam frasa dipaparkan konteks
nominal pembelajaran di
- nama, bagian-bagian,
mata pelajaran di
(4) Ucapan, sifat dan perilaku
Kelas XI, termasuk
tekanan yang umum
kemudahan dan
kata, ditemukan/ dilihat
kesulitannya.
intonasi
- kosa kata, tata
(5) Ejaan dan bahasa, ucapan,  Membaca teks yang
tanda baca tekanan kata, ejaan, menuntut
tanda baca yang pemahaman
(6) Tulisan digunakan tentang teks ilmiah
tangan
faktual (factual
Menalar/Mengasosiasi report) tentang
 Topik orang, binatang,
 Membandingkan fungsi benda, gejala dan
Benda,
sosial, struktur teks, dan
binatang dan peristiwa alam dan
unsur kebahasaan dari
gejala/peristiw sosial, sesuai
beberapa teks ilmiah
a alam dan dengan konteks
faktual (factual report)
sosial terkait pembelajaran di
yang telah dikumpulkan
dengan mata mata pelajaran di
dari berbagai sumber
pelajaran lain Kelas XI.
tersebut di atas.
di Kelas XI
 Memperoleh balikan  Menganalisis isi
(feedback) dari guru dan pesan teks ilmiah
teman tentang hasil faktual (factual
analisis mereka tentang report) tentang
fungsi sosial, struktur orang, binatang,
teks, dan unsur benda, gejala dan
kebahasaan yang peristiwa alam dan
digunakan dalam teks sosial, sesuai
ilmiah faktual (factual dengan konteks
pembelajaran di
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
report) yang mereka baca. mata pelajaran di
Kelas XI.
Mengomunikasikan
Keterampilan:
 Menyampaikan beberapa
teks ilmiah faktual Portofolio
(factual report) sederhana
 Kumpulan hasil
yang telah dibaca atau
analisis tentang
dibuat sendiri kepada
beberapa teks
teman-temannya, dengan
ilmiah faktual
cara antara lain
(factual report)
membacakan,
tentang orang,
menyalin/menulis dan
binatang, benda,
menerbitkan di majalah
gejala dan peristiwa
dinding, bertanya jawab,
alam dan sosial
membahas pandangan
yang telah dibuat.
masing-masing tentang
isi teks ilmiah factual,  Lembar soal dan
dsb. hasil tes
 Berupaya membaca
secara lancar dengan
ucapan, tekanan kata,
intonasi yang benar dan
menulis dengan ejaan
dan tanda baca yang
benar, serta tulisan yang
jelas dan rapi.
 Membicarakan
permasalahan yang
dialami dalam memahami
teks ilmiah faktual
(factual report) dan
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
menuliskannya dalam
jurnal belajar sederhana
dalam bahasa Indonesia.

3.10 Teks eksposisi Mengamati  Tingkat 8 JP  Buku Teks


Menganalisis analitis tentang pemahaman fungsi
wajib
fungsi sosial, topik yang  Menyalin dengan tulisan sosial teks teks
struktur hangat tangan yang rapi eksposisi analitis  Keteladana
teks, dan dibicarakan beberapa teks eksposisi tentang topik yang n ucapan
unsur umum analitis tentang topik hangat dibicarakan dan
kebahasaan yang hangat dibicarakan umum. tindakan
dari teks  Fungsi
umum dari berbagai  Tingkat guru
eksposisi sumber, dengan kelengkapan dan mengguna
sosial
analitis menggunakan ejaan dan keruntutan kan setiap
Menyatakan tanda baca dengan pemahaman isi tindakan
tentang topik
pendapat benar. pesan teks komunikas
yang hangat
tentang eksposisi analitis i
dibicarakan
berbagai topik  Membaca dan
umum, tentang topik yang interperso
secara analitis mendengarkan teks
sesuai hangat dibicarakan nal/
dan eksposisi analitis
dengan umum. transaksio
bertanggung tersebut untuk
konteks memahami isi pesannya.  Tingkat ketepatan nal
jawab unsur kebahasaan: dengan
penggunaan
nya.  Dengan bimbingan guru, tata bahasa, kosa benar dan
 Struktur siswa mengidentifikasi kata, ucapan, akurat
4.14 Menangkap text fungsi sosialnya, tekanan kata,  Contoh
makna (gagasan utama struktur teks (termasuk intonasi, ejaan, teks dari
dalam teks dan informasi a.l. gagasan utama dan tanda baca, sumber
eksposisi rinci) informasi rinci) dari teks kerapihan tulisan otentik
analitis eksposisi analitis
a. Menyebutk tangan.
tentang topik
an topik tersebut.  Sumber
yang hangat
serta dari
dibicarakan Menanya  Sikap tanggung internet,
umum pandangan
jawab, kerjasama,
atau posisi Dengan bimbingan dan
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
penulis arahan guru, siswa cinta damai, dan seperti:
tentang menanyakan dan percaya diri yang
topik tsb mempertanyakan tentang menyertai tindakan
- www.dail
yenglish.
secara fungsi sosial, struktur teks, memahami isi
com
umum dan unsur kebahasaan dari pesan teks
setiap teks eksposisi eksposisi analitis - http://a
b. Menyebutk analitis tersebut. tentang topik yang mericane
an
hangat dibicarakan nglish.st
serangkaia Mengumpulkan Informasi
umum. ate.gov/f
n
 Secara kolaboratif, siswa iles/ae/r
argumenta Sikap:
mencari dan esource_f
si, secara
mengumpulan beberapa  Observasi terhadap iles
analitis,
teks eksposisi analitis tindakan siswa
yang - http://le
dari berbagai sumber, berusaha
masing- arnenglis
termasuk dari internet, memahami dan
masing h.british
film, koran, majalah, menganalisis isi
diawali council.o
buku teks, dsb. pesan teks
dengan rg/en/
eksposisi analitis
pernyataan  Membaca rujukan dari tentang topik yang
pendukung - https://
berbagai sumber, hangat dibicarakan
dan www.goo
termasuk buku teks, umum.
penjelasan gle.com/
untuk mengetahui fungsi
nya. sosial, struktur teks, dan
 Observasi terhadap
kesungguhan,
unsur kebahasaan dari
c. Menyimpul tanggung jawab,
kan teks eksposisi analitis.
dan kerja sama
dengan  Membaca semua teks siswa dalam proses
menyebutk eksposisi analitis yang pembelajaran di
an kembali telah terkumpul tsb., setiap tahapan.
pandangan secara lebih cermat
dan dengan cara Pengetahuan:
posisinya. mengidentifikasi dan  Pernyataan siswa
menyebutkan: secara tertulis
 Unsur
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
kebahas - fungsi sosial setiap dalam jurnal
aan teks belajar sederhana
berbahasa
(1) Kosa kata - jenis atau golongan Indonesia tentang
terkait dari obyek yang pengalaman belajar
dengan dipaparkan menganalisis teks
topik yang
- nama, bagian-bagian, eksposisi analitis
dibahas
sifat dan perilaku tentang topik yang
(2) Tata bahasa yang umum hangat dibicarakan
terkait ditemukan/ dilihat umum, termasuk
dengan kemudahan dan
penyusunan - kosa kata, tata kesulitannya.
bahasa, ucapan,
argumentas  Membaca teks yang
i, a.l. Simple tekanan kata, ejaan,
menuntut
Present tanda baca yang
pemahaman
Tense, kata digunakan
tentang teks
kerja be, eksposisi analitis
Menalar/Mengasosiasi
have, dan tentang topik yang
kata  Membandingkan fungsi hangat dibicarakan
sambung sosial, struktur teks, dan umum.
seperti first, unsur kebahasaan dari  Menganalisis isi
similarly, beberapa teks eksposisi pesan teks
finally, dsb. analitis yang telah eksposisi analitis
(3) Penggunaan dikumpulkan dari tentang topik yang
nominal berbagai sumber tersebut hangat dibicarakan
singular di atas. umum.
dan plural  Memperoleh balikan
secara (feedback) dari guru dan
tepat, teman tentang hasil Keterampilan:
dengan atau analisis mereka tentang Portofolio
tanpa a, fungsi sosial, struktur  Kumpulan hasil
the, this, teks, dan unsur analisis tentang
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
those, my, kebahasaan yang beberapa teks
their, dsb digunakan dalam teks eksposisi analitis
secara tepat eksposisi analitis yang tentang topik yang
dalam frasa mereka baca. hangat dibicarakan
nominal umum yang telah
Mengomunikasikan dibuat.
(4) Ucapan,
tekanan  Menyampaikan beberapa  Lembar soal dan
kata, teks eksposisi analitis hasil tes
intonasi sederhana yang telah
dibaca atau dibuat
(5) Ejaan dan sendiri kepada teman-
tanda baca
temannya, dengan cara
(6) Tulisan antara lain membacakan,
tangan menyalin/menulis dan
menerbitkan di majalah
 Topik dinding, bertanya jawab,
membahas pandangan
Institusi, masing-masing tentang
benda, isi teks eksposisi analitis,
binatang dan dsb.
gejala/peristiw
a alam dan  Berupaya membaca
sosial terkait secara lancar dengan
dengan mata ucapan, tekanan kata,
pelajaran lain intonasi yang benar dan
di Kelas XI, menulis dengan ejaan
dengan dan tanda baca yang
memberikan benar, serta tulisan yang
keteladanan jelas dan rapi.
tentang
perilaku jujur,  Membicarakan
disiplin, permasalahan yang
percaya diri, dialami dalam memahami
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
kerjasama dan teks eksposisi analitis
bertanggung dan menuliskannya
jawab. dalam jurnal belajar
sederhana dalam bahasa
Indonesia.
Mengamati
3.11 Teks biografi  Tingkat 8 JP  Buku Teks
Menganalisis pendek dan  Menyalin dengan tulisan pemahaman fungsi wajib
fungsi sosial, sederhana tangan yang rapi
sosial teks biografi
struktur tentang tokoh beberapa teks biografi
pendek dan  Keteladana
teks, dan terkenal pendek dan sederhana n ucapan
sederhana tentang
unsur tentang tokoh terkenal dan
tokoh terkenal.
kebahasaan  Fungsi dari berbagai sumber, tindakan
dari teks sosial dengan menggunakan  Tingkat guru
biografi ejaan dan tanda baca kelengkapan dan mengguna
Meneladani, dengan benar. keruntutan kan setiap
pendek dan
sederhana
membanggaka  Membaca dan pemahaman isi tindakan
n, mengagumi mendengarkan teks pesan teks biografi komunikas
tentang
tokoh biografi pendek dan pendek dan i
terkenal,  Struktur sederhana tentang tokoh sederhana tentang interperso
sesuai text terkenal tersebut untuk tokoh terkenal. nal/
(gagasan utama memahami isi pesannya. transaksio
dengan
dan informasi  Tingkat ketepatan nal
konteks  Dengan bimbingan guru, unsur kebahasaan:
penggunaan rinci) dengan
siswa mengidentifikasi tata bahasa, kosa benar dan
nya. a. Mengenalk fungsi sosialnya, kata, ucapan,
an akurat
4.15 Menangkap struktur teks (termasuk tekanan kata,
makna teks tokohnya a.l. gagasan utama dan intonasi, ejaan,  Contoh
biografi dan uraian informasi rinci) dari teks tanda baca, teks dari
pendek dan umum biografi pendek dan kerapihan tulisan sumber
sederhana tentang sederhana tentang tokoh tangan. otentik
tentang ketokohan terkenal tersebut.
nya  Sikap tanggung  Sumber
tokoh
jawab, kerjasama, dari
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
terkenal b. Menyebutk Menanya cinta damai, dan internet,
an urutan percaya diri yang seperti:
Dengan bimbingan dan
tindakan/ menyertai tindakan
arahan guru, menanyakan - www.dail
kejadian/p memahami isi
dan mempertanyakan yenglish.
eristiwa pesan teks biografi
tentang fungsi sosial, com
yang pendek dan
struktur teks, dan unsur
dilakukan sederhana tentang - http://a
kebahasaan dari setiap teks
atau tokoh terkenal. mericane
biografi pendek dan
dialami Sikap: nglish.st
sederhana tentang tokoh
tokoh terkenal tersebut.  Observasi terhadap ate.gov/f
secara tindakan siswa iles/ae/r
kronologis, berusaha esource_f
dan runtut Mengumpulkan Informasi memahami dan iles
yang menganalisis isi
mencermin  Secara kolaboratif,
- http://le
pesan teks biografi
arnenglis
kan mencari dan pendek dan
h.british
ketokohan mengumpulan beberapa sederhana tentang
council.o
nya teks biografi pendek dan tokoh terkenal.
rg/en/
sederhana tentang tokoh  Observasi terhadap
 Unsur terkenal dari berbagai kesungguhan, - https://
kebahas sumber, termasuk dari tanggung jawab, www.goo
aan internet, film, koran, dan kerja sama gle.com/
majalah, buku teks, dsb. siswa dalam proses
(1) Kosa kata
terkait  Membaca rujukan dari pembelajaran di
dengan berbagai sumber, setiap tahapan.
topik yang termasuk buku teks,
dibahas untuk mengetahui fungsi Pengetahuan:
sosial, struktur teks, dan  Pernyataan siswa
(2) Tata unsur kebahasaan dari secara tertulis
bahasa: dalam jurnal
teks biografi pendek dan
semua Past belajar sederhana
sederhana tentang tokoh
Tense, dan berbahasa
terkenal.
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
kata-kata  Membaca semua teks Indonesia tentang
penghubun biografi pendek dan pengalaman belajar
g yang sederhana tentang tokoh menganalisis teks
menunjukk terkenal yang telah biografi pendek dan
an urutan terkumpul tsb., secara sederhana tentang
secara lebih cermat dengan cara tokoh terkenal,
kronologis mengidentifikasi dan termasuk
menyebutkan: kemudahan dan
(3) Penggunaan kesulitannya.
nominal - fungsi sosial setiap
singular  Membaca teks yang
teks
dan plural menuntut
secara - jenis atau golongan pemahaman
tepat, dari obyek yang tentang teks
dengan atau dipaparkan biografi pendek dan
tanpa a, sederhana tentang
- nama, bagian-bagian, tokoh terkenal.
the, this, sifat dan perilaku
those, my,  Menganalisis isi
yang umum
their, dsb pesan teks biografi
ditemukan/ dilihat
secara tepat pendek dan
dalam frasa - kosa kata, tata sederhana tentang
nominal bahasa, ucapan, tokoh terkenal.
tekanan kata, ejaan,
(4) Ucapan, tanda baca yang Keterampilan:
tekanan digunakan Portofolio
kata,  Kumpulan hasil
intonasi Menalar/Mengasosiasi analisis tentang
(5) Ejaan dan  Membandingkan fungsi beberapa teks
tanda baca sosial, struktur teks, dan biografi pendek dan
unsur kebahasaan dari sederhana tentang
(6) Tulisan tokoh terkenal yang
tangan beberapa teks biografi
pendek dan sederhana telah dibuat.
tentang tokoh terkenal  Lembar soal dan
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
 Topik yang telah dikumpulkan hasil tes
dari berbagai sumber
Tokoh yang tersebut di atas.
memberi
inspirasi dan  Memperoleh balikan
pengalaman (feedback) dari guru dan
hidupnya yang teman tentang hasil
relevan dengan analisis mereka tentang
hidap siswa fungsi sosial, struktur
sebagai remaja teks, dan unsur
dan pelajar kebahasaan yang
SMA, dengan digunakan dalam teks
memberikan biografi pendek dan
keteladanan sederhana tentang tokoh
tentang terkenal yang mereka
perilaku jujur, baca.
disiplin,
percaya diri, Mengomunikasikan
kerjasama dan
 Menyampaikan beberapa
bertanggung
teks biografi pendek dan
jawab.
sederhana tentang tokoh
terkenal sederhana yang
telah dibaca atau dibuat
sendiri kepada teman-
temannya, dengan cara
antara lain membacakan,
menyalin/menulis dan
menerbitkan di majalah
dinding, bertanya jawab,
membahas pandangan
masing-masing tentang
isi teks biografi pendek
dan sederhana tentang
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
tokoh terkenal, dsb.
 Berupaya membaca
secara lancar dengan
ucapan, tekanan kata,
intonasi yang benar dan
menulis dengan ejaan
dan tanda baca yang
benar, serta tulisan yang
jelas dan rapi.
 Membicarakan
permasalahan yang
dialami dalam memahami
teks biografi pendek dan
sederhana tentang tokoh
terkenal dan
menuliskannya dalam
jurnal belajar sederhana
dalam bahasa Indonesia.
3.12 Lagu pendek Mengamati  Tingkat 4 JP  Buku Teks
Menyebutka dan sederhana  Menyalin dengan tulisan ketercapaian fungsi wajib
n fungsi  Fungsi tangan beberapa lagu sosial lagu.  Contoh
sosial dan sosial berbahasa Inggris sangat  Tingkat lagu dalam
kebahassaan Memahami sederhana yang kelengkapan dan CD/VCD/
dalam lagu pesan moral memberikan keteladanan keruntutan dalam DVD/kaset
4.16 Menangkap lagu dan atau menginspirasi di memahami isi  Kumpulan
pesan dalam menghargai dalam buku koleksi pesan lagu. lirik lagu
lagu lagu sebagai lagunya.  Tingkat ketepatan  Sumber
karya seni  Berusaha memahami isi unsur kebahasaan: dari
 Unsur pesan lagu dengan tata bahasa, kosa internet,
kebahas menguasai unsur kata, ucapan, seperti:
aan kebahasaan di dalamnya. tekanan kata,
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
(1) Kata,  Hanya jika intonasi, ejaan, - www.dail
ungkapan, memungkinkan tanda baca, tulisan yenglish.
dan tata semuanya, siswa tangan. com
bahasa menyanyikan lagu-lagu  Sikap tanggung - http://a
dalam karya tersebut. jawab, kerjasama, mericane
seni peduli, dan percaya nglish.st
berbentuk Menanya diri yang menyertai ate.gov/f
lagu.  Dengan bimbingan dan pemaparan tentang iles/ae/r
(2) Penggunaan arahan guru, isi pesan serta esource_f
nominal menanyakan dan pendapat dan iles
singular mempertanyakan isi perasaan siswa - http://le
dan plural pesan dan unsur tentang isi pesan arnenglis
secara kebahasaan yang lagu. h.british
tepat, digunakan. council.o
dengan atau Sikap: rg/en/
tanpa a, Mengumpulkan Informasi  Observasi terhadap - http://w
the, this,  Membaca (dan jika interaksi siswa ww.myen
those, my, berusaha glishpage
memungkinkan,
their, dsb mendengarkan) salah memahami fungsi s.com/si
secara tepat satu lagu yang telah sosial dan unsur te_php_fi
dalam frasa disalin. kebahasaan dalam les/lyrics
nominal lagu. _and_so
 Menirukan membaca
(3) Ucapan,
nyaring (dan jika  Observasi terhadap ngs.php
tekanan kesungguhan,
memungkinkan,
kata, tanggung jawab,
menyanyikan) lagu tsb.
intonasi dan kerja sama
(4) Ejaan dan  Dengan bimbingan dan
arahan guru, siswa siswa dalam proses
tanda baca. pembelajaran di
mengidentifikasi ciri-ciri
(5) Tulisan (isi pesan dan unsur setiap tahapan.
tangan
kebahasaan) lagu tsb.  Observasi terhadap
 Topik kepedulian dan
 Menuliskan pendapat dan
Hal-hal yang kepercayaan diri
perasaannya tentang isi
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
memberikan lagu tsb. dalam buku dalam
keteladanan koleksi lagunya. melaksanakan
dan inspirasi komunikasi tentang
untuk Menalar/Mengasosiasi lagu.
berperilaku  Membandingkan isi pesan
peduli dan dan unsur kebahasaan Pengetahuan:
cinta damai. yang terdapat dalam  Pernyataan siswa
beberapa lagu dalam secara tertulis
buku koleksi lagunya dalam jurnal
tersebut di atas atau belajar sederhana
dengan lagu-lagu lain. berbahasa
 Memperoleh balikan Indonesia tentang
(feedback) dari guru dan pengalaman belajar
teman tentang pendapat memahami fungsi
dan perasaanya tentang sosial dan unsur
lagu-lagu tersebut. kebahasaan dalam
lagu, termasuk
Mengomunikasikan kemudahan dan
 Membacakan dan kesulitannya
melaporkan analisisnya
tentang satu lagu lain  Tugas untuk
pilihan sendiri dalam menyebutkan isi
kerja kelompok, dengan pesan lagu secara
cara menyebutkan isi singkat dan
pesan serta pendapat dan menyatakan kesan
perasaannya tentang lagu atau pendapatnya.
tersebut.
 Berupaya membaca
secara lancar dengan
ucapan, tekanan kata, Keterampilan:
intonasi yang benar dan Portofolio
menulis dengan ejaan  Kumpulan lagu
Materi Alokasi Sumber
Kompetensi Dasar Pembelajaran Penilaian
Pembelajaran Waktu Belajar
dan tanda baca yang yang ditulis tangan
benar, serta tulisan yang  Kumpulan hasil
jelas dan rapi. analisis tentang
 Membicarakan beberapa lagu yang
permasalahan yang telah dibuat.
dialami dalam memahami  Lembar soal dan
isi lagu dan hasil tes
menuliskannya dalam
jurnal belajar sederhana
dalam bahasa Indonesia.
Satuan Pendidikan : SMK/MAK
Kelas : XII ( Dua belas )
Kompetensi Inti :

KI 1: Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya


KI 2: Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai),
santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam
berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam
pergaulan dunia
KI 3: Memahami, menerapkan, menganalisis dan mengevaluasi pengetahuan faktual, konseptual, prosedural dan metakognitif
berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan
kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkaitpenyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan
pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
KI 4: Mengolah, menalar, menyaji,dan mencipta dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang
dipelajarinya di sekolah secara mandiri serta bertindak secara efektif dan kreatif, dan mampu menggunakan metoda sesuai
kaidah keilmuan

Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
Pembelajaran KI 1 dan KI 2
Mensyukuri Penilaian KI 1 dan KI 2
dilakukan secara tidak langsung
kesempatan dapat dilakukan melalui
(terintegrasi) dalam pembelajaran KI
mempelajari bahasa pengamatan, penilaian
3 dan KI 4
Inggris sebagai diri, penilaian teman
bahasa pengantar sejawat oleh peserta didik,
komunikasi dan jurnal
International yang
diwujudkan dalam
semangat belajar

2.1 Menunjukan
perilaku santun

- 730 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
dan peduli dalam
melaksanakan
komunikasi
interpersonal
dengan guru dan
teman.
2.2 Menunjukanperila
ku jujur, disiplin,
percaya diri, dan
bertanggung jawab
dalam
melaksanakan
komunikasi
transaksional
dengan guru dan
teman.
2.3 Menunjukkan
perilaku tanggung
jawab, peduli,
kerjasama, dan
cinta damai, dalam
melaksanakan
komunikasi
fungsional

3.1 Menganalisis Teks lisan dan tulis Mengamati  Tingkat ketercapaian 2 JP  Buku Teks
fungsi sosial, untuk menawarkan fungsi sosial wajib
jasa, serta responnya  Terbiasa atau sering mendengar
struktur teks, dan menawarkan jasa,
unsur kebahasaan
dan menyaksikan guru dan
serta responnya.  Keteladanan
warga sekolah lain menawarkan ucapan dan
pada ungkapan  Fungsi sosial
menawarkan jasa
jasa serta responnya, dalam  Tingkat kelengkapan tindakan
Menjaga hubungan bahasa Inggris, dengan unsur dan keruntutan guru

- 731 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
dan responnya, interpersonal kebahasaan yang sesuai dengan struktur ungkapan menggunaka
sesuai dengan dengan guru, fungsi sosialnya. untuk menawarkan n setiap
konteks teman, dan orang jasa, serta responnya. tindakan
penggunaannya. lain  Dituntut untuk mencontoh komunikasi
kebiasaan tersebut dengan  Tingkat ketepatan interpersonal
4.1 Menyusun teks menawarkan jasa serta unsur kebahasaan:
 Struktur teks /
lisan dan tulis responnya, dalam bahasa Inggris, tata bahasa, kosa transaksiona
untuk menyatakan Anita:May I help dengan unsur kebahasaan yang kata, ucapan, tekanan l dengan
dan merespons you? sesuai dengan fungsi sosialnya. kata, intonasi, ejaan, benar dan
ungkapan Fatah: Yes. I need a tanda baca, tulisan akurat
menawarkan jasa, book entitled Menanya tangan.
dengan “Semangat  Contoh
memperhatikan Perjuangan”.
Dengan bimbingan dan arahan  Sikap santun, peduli, peragaan
guru, menanyakan dan percaya diri dan cinta
fungsi sosial, Anita: Sure. We dalam
mempertanyakan antara lain damai yang menyertai
struktur teks, dan have one copy left. bentuk
tentang perbedaan antara cara ungkapan
unsur kebahasaan I’ll get it for you. rekaman
menawarkan jasa serta responnya, menawarkan jasa,
yang benar dan Fatah: Thanks. CD/VCD/
dalam bahasa Inggris dengan yang serta responnya.
sesuai konteks. DVD/kaset
ada dalam bahasa Indonesia,
Made: We have to
submit the report
kemungkinan menggunakan  Contoh
ungkapan lain, akibat jika tidak interaksi
tomorrow, but there melakukan, dsb. Sikap:
tertulis
are still a lot of  Observasi terhadap
problem with the Mengumpulkan Informasi tindakan siswa  Contoh teks
grammar, spelling, menggunakan bahasa tertulis
and so on.  Mendengarkan dan menyaksikan Inggris untuk
Hilda: What if I take banyak contoh interaksi dengan menawarkan jasa  Sumber dari
a half and I’ll edit it menawarkan jasa serta ketika muncul internet,
after I finish this responnya dalam bahasa Inggris kesempatan di dalam seperti:
one. dari film, kaset, buku teks, dsb. dan di luar kelas. - www.dailye
Made: That’s very  Observasi terhadap
 Menirukan contoh-contoh nglish.com
thoughtful of you. kesungguhan siswa
interaksi dengan menawarkan - http://am
Thanks a lot. dalam proses
jasa serta responnya dalam ericanengli

- 732 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
 Unsur bahasa Inggris dengan ucapan, pembelajaran di setiap sh.state.go
kebahasaan tekanan kata, intonasi, dan sikap tahapan. v/files/ae/
yang benar. resource_fi
(1) Kosa kata terkait  Observasi terhadap les
dengan kegiatan  Dengan bimbingan dan arahan kesantunan dan
ekstrakurikuler, guru, mengidentifikasi ciri-ciri kepedulian dalam - http://lear
tugas sekolah, (fungsi sosial, struktur teks, dan melaksanakan nenglish.br
kebersihan unsur kebahasaan) interaksi komunikasi di dalam itishcounci
lingkungan , dsb. menawarkan jasa serta dan di luar kelas. l.org/en/
(2) Tata bahasa: responnya.
simple past Pengetahuan:
 Secara kolaboratif, berusaha
tense, simple  Pernyataan siswa
menggunakan bahasa Inggris
present tense secara tertulis dalam
untuk menawarkan jasa serta
present perfect jurnal belajar
responnya dalam konteks
tense. sederhana bahasa
pembelajaran, simulasi, role-play,
(3) Ungkapan: What dan kegiatan lain yang Indonesia tentang
if …, May I help terstruktur. pengalaman belajar
you?, dsb. berinteraksi dengan
(4) Kata kerja bantu Menalar/Mengasosiasi menawarkan jasa,
modal may, have termasuk kemudahan
to, need, dsb.  Membandingkan ungkapan dan kesulitannya.
(5) Penggunaan menawarkan jasa serta
nominal singular responnya yang telah Keterampilan:
dan plural secara dikumpulkan dari berbagai
tepat, dengan sumber tersebut di atas.  Simulasi dan/atau
atau tanpa a,  Membandingkan ungkapan bermain peran (role
the, this, those, menawarkan jasa serta play) untuk
my, their, dsb responnya yang telah dipelajari menawarkan jasa,
secara tepat tersebut di atas dengan yang ada serta responnya.
dalam frasa di sumber-sumber lain, atau
nominal dengan yang digunakan dalam
(6) Ucapan, tekanan bahasa lain.

- 733 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
kata, intonasi  Memperoleh balikan (feedback)
(7) Ejaan dan tanda dari guru dan teman tentang
baca fungsi sosial dan unsur
(8) Tulisan tangan kebahasaan yang digunakan.

 Topik Mengomunikasikan
Berbagai hal terkait  Menggunakan bahasa Inggris
dengan interaksi setiap kali muncul kesempatan
siswa dengan guru, untuk menawarkan jasa serta
teman, adik, kakak, responnya, di dalam dan di luar
dsb. tentang kelas, dengan unsur kebahasaan
berbagai kegiatan yang sesuai dengan fungsi
siswa sehari-hari di sosialnya.
rumah, sekolah, di
dalam maupun di  Berupaya berbicara secara lancar
luar kelas. dengan ucapan, tekanan kata,
intonasi yang benar dan menulis
dengan ejaan dan tanda baca
yang benar, serta tulisan yang
jelas dan rapi.
 Membicarakan permasalahan
yang dialami dalam
menggunakan bahasa Inggris
untuk menawarkan jasa serta
responnya dan menuliskannya
dalam jurnal belajar sederhana
dalam bahasa Indonesia.

3.2 Menganalisis Teks lisan dan tulis Mengamati  Tingkat ketercapaian 2 JP  Buku Teks
fungsi sosial, untuk mengawali fungsi sosial
wajib
penyampaian berita  Terbiasa atau sering mendengar mengawali
struktur teks, dan
atau informasi yang dan menyaksikan guru dan penyampaian berita  Keteladanan

- 734 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
unsur kebahasaan mengejutkan, serta warga sekolah lain mengawali atau informasi yang ucapan dan
pada ungkapan responnya penyampaian berita atau mengejutkan, serta tindakan
yang mengawali informasi yang mengejutkan responnya. guru
penyampaian  Fungsi sosial serta responnya, dalam bahasa  Tingkat kelengkapan menggunaka
berita atau Inggris, dengan unsur dan keruntutan n setiap
Menjaga hubungan
informasi yang kebahasaan yang sesuai dengan struktur ungkapan tindakan
interpersonal
mengejutkan dan fungsi sosialnya. untuk mengawali komunikasi
dengan guru,
responnya, sesuai penyampaian berita interpersonal
dengan konteks
teman, dan orang  Dituntut untuk mencontoh /
lain atau informasi yang
penggunaannya. kebiasaan tersebut dengan transaksiona
mengejutkan, serta
mengawali penyampaian berita l dengan
responnya.
4.2 Menyusun teks  Struktur teks atau informasi yang mengejutkan benar dan
lisan dan tulis
Frida:Guess
serta responnya, dalam bahasa  Tingkat ketepatan akurat
untuk menyatakan Inggris, dengan unsur unsur kebahasaan:
what?Mr. Wayan
dan merespons
has just told us that
kebahasaan yang sesuai dengan tata bahasa, kosa  Contoh
ungkapan yang fungsi sosialnya. kata, ucapan, tekanan peragaan
we will have the
mengawali kata, intonasi, ejaan, dalam
English test next
penyampaian Menanya tanda baca, tulisan bentuk
week, not this
berita atau tangan. rekaman
Friday. Dengan bimbingan dan arahan
informasi yang CD/VCD/
Ardi: Wow! That’s a guru, menanyakan dan  Sikap santun, peduli,
mengejutkandenga DVD/kaset
very good news. I’m mempertanyakan antara lain percaya diri dan cinta
n memperhatikan
fungsi sosial,
not prepared yet. tentang perbedaan antara cara damai yang menyertai  Contoh
Anita: Neither me! mengawali penyampaian berita atau ungkapan mengawali interaksi
struktur teks, dan
informasi yang mengejutkan serta penyampaian berita tertulis
unsur kebahasaan
Wanda:You know responnya, dalam bahasa Inggris atau informasi yang
yang benar dan
what? Mum will buy dengan yang ada dalam bahasa  Contoh teks
sesuai konteks. mengejutkan, serta
us a book shelf. Indonesia, kemungkinan tertulis
responnya.
Ratu: Really? So, menggunakan ungkapan lain,  Sumber dari
we can put our akibat jika tidak melakukan, dsb. Sikap: internet,
books there and the seperti:
room will be tidy! Mengumpulkan Informasi  Observasi terhadap
Wanda: Yes. I’ve tindakan siswa - www.dailye
 Mendengarkan dan menyaksikan

- 735 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
wanted a book shelf banyak contoh interaksi dengan menggunakan bahasa nglish.com
for a long time. mengawali penyampaian berita Inggris untuk
atau informasi yang mengejutkan mengawali
- http://am
ericanengli
 Unsur serta responnya dalam bahasa penyampaian berita
sh.state.go
kebahasaan Inggris dari film, kaset, buku atau informasi yang
v/files/ae/
teks, dsb. mengejutkan ketika
(1) Kosa kata terkait resource_fi
muncul kesempatan di
dengan kegiatan  Menirukan contoh-contoh dalam dan di luar
les
ekstrakurikuler, interaksi dengan mengawali kelas. - http://lear
tugas sekolah, penyampaian berita atau
nenglish.br
kebersihan informasi yang mengejutkan  Observasi terhadap
itishcounci
lingkungan , dsb. serta responnya dalam bahasa kesungguhan siswa
l.org/en/
(2) Tata bahasa: Inggris dengan ucapan, tekanan dalam proses
simple past kata, intonasi, dan sikap yang pembelajaran di setiap
tense, simple benar. tahapan.
present tense
 Dengan bimbingan dan arahan  Observasi terhadap
present perfect
guru, mengidentifikasi ciri-ciri kesantunan dan
tense.
(fungsi sosial, struktur teks, dan kepedulian dalam
(3) Ungkapan: unsur kebahasaan) interaksi melaksanakan
Guess what? You
dengan mengawali penyampaian komunikasi di dalam
know what?,
berita atau informasi yang dan di luar kelas.
dsb.
mengejutkan serta responnya. Pengetahuan:
(4) Penggunaan
 Secara kolaboratif, berusaha  Pernyataan siswa
nominal singular
secara tertulis dalam
dan plural secara menggunakan bahasa Inggris
jurnal belajar
tepat, dengan untuk mengawali penyampaian
sederhana bahasa
atau tanpa a, berita atau informasi yang
Indonesia tentang
the, this, those, mengejutkan serta responnya
pengalaman belajar
my, their, dsb dalam konteks pembelajaran,
berinteraksi dengan
secara tepat simulasi, role-play, dan kegiatan
mengawali
dalam frasa lain yang terstruktur.
penyampaian berita
nominal
atau informasi yang

- 736 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
(5) Ucapan, tekanan Menalar/Mengasosiasi mengejutkan,
kata, intonasi termasuk kemudahan
 Membandingkan ungkapan dan kesulitannya.
(6) Ejaan dan tanda mengawali penyampaian berita
baca Keterampilan:
atau informasi yang mengejutkan
(7) Tulisan tangan serta responnya yang telah
 Simulasi dan/atau
dikumpulkan dari berbagai
 Topik sumber tersebut di atas.
bermain peran (role
play) untuk mengawali
Berbagai hal terkait
 Membandingkan ungkapan penyampaian berita
dengan interaksi atau informasi yang
mengawali penyampaian berita
siswa dengan guru, mengejutkan, serta
atau informasi yang mengejutkan
teman, adik, kakak, responnya.
serta responnya yang telah
dsb. tentang
dipelajari tersebut di atas
berbagai kegiatan
dengan yang ada di sumber-
siswa sehari-hari di
sumber lain, atau dengan yang
rumah, sekolah, di
digunakan dalam bahasa lain.
dalam maupun di
luar kelas.  Memperoleh balikan (feedback)
dari guru dan teman tentang
fungsi sosial dan unsur
kebahasaan yang digunakan.

Mengomunikasikan
 Menggunakan bahasa Inggris
setiap kali muncul kesempatan
untuk mengawali penyampaian
berita atau informasi yang
mengejutkan serta responnya, di
dalam dan di luar kelas, dengan
unsur kebahasaan yang sesuai
dengan fungsi sosialnya.

- 737 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
 Berupaya berbicara secara lancar
dengan ucapan, tekanan kata,
intonasi yang benar dan menulis
dengan ejaan dan tanda baca
yang benar, serta tulisan yang
jelas dan rapi.
 Membicarakan permasalahan
yang dialami dalam
menggunakan bahasa Inggris
untuk mengawali penyampaian
berita atau informasi yang
mengejutkan serta responnya
dan menuliskannya dalam jurnal
belajar sederhana dalam bahasa
Indonesia.

3.3 Menganalisis Teks lisan dan tulis Mengamati  Tingkat ketercapaian 2 JP  Buku Teks
fungsi sosial, untuk meminta fungsi sosial meminta
wajib
perhatian bersayap  Terbiasa atau sering mendengar perhatian bersayap
struktur teks, dan
unsur kebahasaan (extended) dan dan menyaksikan guru dan (extended), serta  Keteladanan
responnya. warga sekolah lain meminta responnya. ucapan dan
pada ungkapan
meminta perhatian
perhatian bersayap (extended)  Tingkat kelengkapan tindakan
serta responnya, dalam bahasa guru
bersayap  Fungsi sosial dan keruntutan
Inggris, dengan unsur struktur ungkapan menggunaka
(extended), sesuai
Menjaga hubungan kebahasaan yang sesuai dengan untuk meminta n setiap
dengan konteks
interpersonal fungsi sosialnya. perhatian bersayap tindakan
penggunaannya.
dengan guru, (extended), serta komunikasi
4.3 Menyusun teks teman, dan orang  Dituntut untuk mencontoh
responnya. interpersonal
lain kebiasaan tersebut dengan
lisan dan tulis
meminta perhatian bersayap  Tingkat ketepatan /
untuk menyatakan unsur kebahasaan: transaksiona
dan merespons  Struktur teks (extended) serta responnya,
tata bahasa, kosa l dengan
ungkapan untuk dalam bahasa Inggris, dengan
Mrs. Ahmad: May I kata, ucapan, tekanan benar dan

- 738 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
meminta perhatian have your attention, unsur kebahasaan yang sesuai kata, intonasi, ejaan, akurat
bersayap please. There is a dengan fungsi sosialnya. tanda baca, tulisan
(extended), dengan very important thing tangan.  Contoh
memperhatikan you need to know. Menanya peragaan
fungsi sosial, Students: Yes,  Sikap santun, peduli, dalam
Dengan bimbingan dan arahan percaya diri dan cinta bentuk
struktur teks, dan mam. guru, menanyakan dan
unsur kebahasaan, Mrs. Ahmad: Make damai yang menyertai rekaman
mempertanyakan antara lain ungkapan meminta CD/VCD/
yang benar dan sure you are ready tentang perbedaan antara cara
sesuai konteks. before 7. We will go perhatian bersayap DVD/kaset
meminta perhatian bersayap (extended), serta
to the national Park (extended) serta responnya, dalam responnya.  Contoh
by bus. You will bahasa Inggris dengan yang ada interaksi
wear your batik dalam bahasa Indonesia, tertulis
Sikap:
uniform. Bring your kemungkinan menggunakan
own lunch, but  Observasi terhadap  Contoh teks
ungkapan lain, akibat jika tidak tertulis
mineral water will melakukan, dsb. tindakan siswa
be provided for you. menggunakan bahasa  Sumber dari
Mengumpulkan Informasi Inggris untuk meminta internet,
Yuda: Everybody, perhatian bersayap seperti:
excuse me! This is  Mendengarkan dan menyaksikan (extended) ketika
urgent. Make sure banyak contoh interaksi dengan muncul kesempatan di - www.dailye
you give us your meminta perhatian bersayap dalam dan di luar nglish.com
contribution of (extended) serta responnya dalam kelas.
bahasa Inggris dari film, kaset,
- http://am
books, clothing, and
so on before three buku teks, dsb.  Observasi terhadap ericanengli
kesungguhan siswa sh.state.go
this afternoon. We  Menirukan contoh-contoh v/files/ae/
will pack them dalam proses
interaksi dengan meminta pembelajaran di setiap resource_fi
tonight. And, we perhatian bersayap (extended) les
will take them to the tahapan.
serta responnya dalam bahasa
shelter early
Inggris dengan ucapan, tekanan  Observasi terhadap - http://lear
tomorrow morning. kesantunan dan nenglish.br
kata, intonasi, dan sikap yang
Others: Sure. kepedulian dalam itishcounci
benar.
melaksanakan l.org/en/

- 739 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
Thanks.  Dengan bimbingan dan arahan komunikasi di dalam
guru, mengidentifikasi ciri-ciri dan di luar kelas.
 Unsur (fungsi sosial, struktur teks, dan
kebahasaan unsur kebahasaan) interaksi Pengetahuan:
dengan meminta perhatian  Pernyataan siswa
(1) Kosa kata terkait
bersayap (extended) serta secara tertulis dalam
dengan kegiatan
responnya. jurnal belajar
ekstrakurikuler,
tugas sekolah,  Secara kolaboratif, berusaha sederhana bahasa
kebersihan menggunakan bahasa Inggris Indonesia tentang
lingkungan , dsb. untuk meminta perhatian pengalaman belajar
(2) Tata bahasa: bersayap (extended) serta berinteraksi dengan
simple past responnya dalam konteks meminta perhatian
tense, simple pembelajaran, simulasi, role-play, bersayap (extended),
present tense dan kegiatan lain yang termasuk kemudahan
present perfect terstruktur. dan kesulitannya.
tense.
(3) Ungkapan: May I Menalar/Mengasosiasi
have your
 Membandingkan ungkapan Keterampilan:
attention, please.
meminta perhatian bersayap  Simulasi dan/atau
Excuse me…,
(extended) serta responnya yang bermain peran (role
dsb.
telah dikumpulkan dari berbagai play) untuk meminta
(4) Kata kerja bantu
sumber tersebut di atas.
modal: will, can, perhatian bersayap
should, have to ,  Membandingkan ungkapan (extended), serta
dsb. meminta perhatian bersayap responnya.
(5) Penggunaan (extended) serta responnya yang
nominal singular telah dipelajari tersebut di atas
dan plural secara dengan yang ada di sumber-
tepat, dengan sumber lain, atau dengan yang
atau tanpa a, digunakan dalam bahasa lain.
the, this, those,
 Memperoleh balikan (feedback)

- 740 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
my, their, dsb dari guru dan teman tentang
secara tepat fungsi sosial dan unsur
dalam frasa kebahasaan yang digunakan.
nominal
(6) Ucapan, tekanan Mengomunikasikan
kata, intonasi
 Menggunakan bahasa Inggris
(7) Ejaan dan tanda setiap kali muncul kesempatan
baca untuk meminta perhatian
(8) Tulisan tangan bersayap (extended) serta
responnya, di dalam dan di luar
 Topik kelas, dengan unsur kebahasaan
Berbagai hal terkait yang sesuai dengan fungsi
dengan interaksi sosialnya.
siswa dengan guru,  Berupaya berbicara secara lancar
teman, adik, kakak, dengan ucapan, tekanan kata,
dsb. tentang intonasi yang benar dan menulis
berbagai kegiatan dengan ejaan dan tanda baca
siswa sehari-hari di yang benar, serta tulisan yang
rumah, sekolah, di jelas dan rapi.
dalam maupun di
luar kelas.  Membicarakan permasalahan
yang dialami dalam
menggunakan bahasa Inggris
untuk meminta perhatian
bersayap (extended) serta
responnya dan menuliskannya
dalam jurnal belajar sederhana
dalam bahasa Indonesia.

3.4 Menganalisis Teks khusus, lisan Mengamati  Tingkat ketercapaian 4 JP


fungsi sosial, dan tulis, berbentuk fungsi sosial surat Suara guru
 Mencari surat lamaran kerja,
struktur teks, dan

- 741 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
unsur kebahasaan surat lamaran kerja termasuk yang menggunakan lamaran kerja.
dari surat lamaran bahasa Indonesia.
kerja, sesuai  Fungsi sosial
 Tingkat kelengkapan www.dailyenglis
dengan konteks  Mengumpulkan gambar dan foto dan keruntutan surat h.com
Menimbulkan kesan surat lamaran kerja dari berbagai lamaran kerja.
penggunaannya.
positif tentang sumber termasuk internet, buku
4.4 Menangkap makna kesesuaian teks, dsb.  Tingkat ketepatan http://america
dalam teks kompetensi pelamar unsur kebahasaan: nenglish.state.g
berbentuk surat dengan pekerjaan  Memberikan komentar dan tata bahasa, kosa ov/files/ae/reso
lamaran kerja. yang dilamar pandangannya tentang fungsi kata, ucapan, tekanan urce_files
surat lamaran kerja, ketepatan kata, intonasi, ejaan,
4.5 Menyunting surat unsur kebahasaannya, format, tanda baca, tulisan
 Struktur text
lamaran kerja, tampilan, dsb. tangan.
(gagasan utama dan http://learneng
dengan
memperhatikan
informasi rinci)
Menanya  Sikap tanggung jawab, lish.britishcoun
kerjasama, peduli, dan cil.org/en/
fungsi sosial, a. Menyebutkan Dengan bimbingan dan arahan
struktur teks, dan lamaran secara percaya diri yang
guru, menanyakan dan menyertai tindakan
unsur kebahasaan eksplisit
mempertanyakan antara lain memahami dan
yang benar dan
b. Menyebutkan tentang perbedaan dalam hal fungsi membuat surat
sesuai konteks.
sumber informasi sosial, struktur teks, dan unsur lamaran kerja.
4.6 Menyusun surat adanya lowongan kebahasaan, antara surat lamaran
lamaran kerja, kerja dalam bahasa Inggris dengan
dengan c. Menyebutkan yang ada dalam bahasa Indonesia,
memperhatikan informasi rinci kemungkinan menggunakan Sikap:
fungsi sosial, tentang ungkapan lain, akibat jika tidak
struktur teks, dan kompetensi ada, dsb.  Observasi terhadap
unsur kebahasaan pelamar yang tindakan siswa
yang benar dan sesuai dengan Mengumpulkan Informasi memahami,
sesuai konteks. yang menyunting, dan
dipersyaratkan  Membaca rujukan dari berbagai menghasilkan surat
sumber, termasuk buku teks, lamaran kerja sesuai
d. Menyebutkan untuk mengetahui fungsi sosial,
kesediaan fungsi sosialnya, di
struktur teks, dan unsur dalam dan di luar
melaksanakan

- 742 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
interview atau kebahasaan dari surat lamaran kelas.
proses seleksi kerja.
berikutnya  Observasi terhadap
 Membaca secara lebih cermat kesungguhan,
semua surat lamaran kerja yang tanggung jawab, dan
 Unsur
telah terkumpul dalam bentuk kerja sama siswa
kebahasaan
gambar dan foto tersebut di atas, dalam proses
(1) Ungkapan dan untuk memberikan komentar pembelajaran di setiap
kosa kata yang dan pandangannya tentang tahapan.
lazim digunakan fungsi sosial, struktur teks, dan
dalam surat unsur kebahasaannya.  Observasi terhadap
lamaran kepedulian dan
 Secara kolaboratif meniru kepercayaan diri
(2) Penggunaan contoh-contoh yang ada untuk dalam melaksanakan
nominal singular membuat surat lamaran kerja komunikasi, di dalam
dan plural secara untuk fungsi nyata. dan di luar kelas.
tepat, dengan
atau tanpa a, Menalar/Mengasosiasi Penilaian diri:
the, this, those,
my, their, dsb
 Membandingkan fungsi sosial,  Pernyataan siswa
secara tepat struktur teks, dan unsur secara tertulis dalam
dalam frasa kebahasaan dari berbagai surat jurnal belajar
nominal lamaran kerja yang telah sederhana berbahasa
dikumpulkan dari berbagai Indonesia tentang
(3) Ucapan, tekanan sumber tersebut di atas. pengalaman belajar
kata, intonasi memahami,
 Membandingkan fungsi sosial, menyunting, dan
(4) Ejaan dan tanda struktur teks, dan unsur membuat surat
baca kebahasaan dari berbagai surat lamaran kerja,
lamaran kerja yang telah
(5) Tulisan tangan termasuk kemudahan
dipelajari tersebut di atas dan kesulitannya.
dengan yang ada di sumber-
 Topik  Tugas menganalisis,
sumber lain, atau dengan yang
menyunting, dan
Pekerjaan yang digunakan dalam bahasa lain.

- 743 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
relevan dengan  Memperoleh balikan (feedback) membuat surat
kehidupan siswa, dari guru dan teman tentang lamaran kerja untuk
dengan memberikan fungsi sosial dan unsur fungsi nyata.
keteladanan kebahasaan yang digunakan. Keterampilan:
tentang perilaku
jujur, disiplin, Mengomunikasikan Portofolio
percaya diri,
 Membuat lebih banyak surat  Kumpulan karya
kerjasama dan
lamaran kerja dalam bahasa berbagai surat lamaran
bertanggung jawab
Inggris untuk fungsi sosial nyata kerja yang telah dibuat.
di kelas, sekolah, dan rumah. a. Kumpulan hasil
 Berupaya berbicara secara lancar suntingan beberapa
dengan ucapan, tekanan kata, surat lamaran kerja
intonasi yang benar dan menulis yang dibuat sendiri
dengan ejaan dan tanda baca atau temannya.
yang benar, serta tulisan yang  Kumpulan hasil
jelas dan rapi. analisis tentang
 Membicarakan permasalahan beberapa berbagai
yang dialami dalam membuat surat lamaran kerja.
surat lamaran kerja dan
menuliskannya dalam jurnal
belajar sederhana dalam bahasa
Indonesia.

3.5 Menganalisis Teks penyerta Mengamati  Tingkat ketercapaian 4 JP Suara guru


fungsi sosial, gambar (caption) fungsi sosial teks
 Mencari teks penyerta gambar
struktur teks, dan penyerta gambar
(caption), termasuk yang
unsur kebahasaan  Fungsi sosial (caption). Audio CD/
menggunakan bahasa Indonesia.
dari teks penyerta kaset
gambar (caption),
Memahami pesan
 Mengumpulkan gambar dan foto  Tingkat kelengkapan
gambar dan keruntutan teks www.thejakarta
sesuai dengan teks penyerta gambar (caption) post.com
sebagaimana penyerta gambar

- 744 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
konteks dimaksudkan dari berbagai sumber termasuk (caption). www.dailyenglis
penggunaannya penulis internet, buku teks, dsb. h.com
 Tingkat ketepatan
4.7 Menangkap makna
 Struktur text
 Memberikan komentar dan unsur kebahasaan:
teks penyerta pandangannya tentang fungsi tata bahasa, kosa http://america
gambar (caption). a. Menyebutkan sisi teks penyerta gambar (caption), kata, ucapan, tekanan nenglish.state.g
gambar yang ketepatan unsur kebahasaannya, kata, intonasi, ejaan,
4.8 Menyusun teks ov/files/ae/reso
difokuskan yang format, tampilan, dsb. tanda baca, tulisan urce_files
penyerta gambar
lazimnya dicetak tangan.
(caption), dengan
tebal Menanya
memperhatikan  Sikap tanggung jawab,
fungsi sosial, Dengan bimbingan dan arahan kerjasama, peduli, dan http://learneng
b. Menyebutkan guru, menanyakan dan lish.britishcoun
struktur teks, dan percaya diri yang
uraian rinci pesan mempertanyakan antara lain
unsur kebahasaan menyertai tindakan cil.org/en/
yang tentang perbedaan dalam hal fungsi
yang benar dan memahami dan
digambarkan sosial, struktur teks, dan unsur
sesuai konteks. membuat teks
kebahasaan, antara teks penyerta penyerta gambar
 Unsur gambar (caption) dalam bahasa (caption).
kebahasaan Inggris dengan yang ada dalam
(1) Tata bahasa: bahasa Indonesia, kemungkinan
frasa nominal menggunakan ungkapan lain,
untuk benda, akibat jika tidak ada, dsb. Sikap:
orang, binatang,
 Observasi terhadap
lokasi, dsb. yang Mengumpulkan Informasi
tindakan siswa
menjadi fokus  Membaca rujukan dari berbagai memahami dan
(2) Tense yang sumber, termasuk buku teks, menghasilkan teks
sesuai dengan untuk mengetahui fungsi sosial, penyerta gambar
peristiwa atau struktur teks, dan unsur (caption) sesuai fungsi
kegiatan yang kebahasaan dari teks penyerta sosialnya, di dalam
digambarkan gambar (caption). dan di luar kelas.
(3) Klausa dengan
present atau past  Membaca secara lebih cermat  Observasi terhadap
participle semua teks penyerta gambar kesungguhan,

- 745 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
(4) Penggunaan (caption) yang telah terkumpul tanggung jawab, dan
nominal singular dalam bentuk gambar dan foto kerja sama siswa
dan plural secara tersebut di atas, untuk dalam proses
tepat, dengan memberikan komentar dan pembelajaran di setiap
atau tanpa a, pandangannya tentang fungsi tahapan.
the, this, those, sosial, struktur teks, dan unsur
kebahasaannya.  Observasi terhadap
my, their, dsb
kepedulian dan
secara tepat
 Secara kolaboratif meniru kepercayaan diri
dalam frasa
contoh-contoh yang ada untuk dalam melaksanakan
nominal
membuat teks penyerta gambar komunikasi, di dalam
(5) Ucapan, tekanan (caption) untuk fungsi nyata di dan di luar kelas.
kata, intonasi
lingkungan kelas, sekolah,
(6) Ejaan dan tanda rumah, dan sekitarnya. Penilaian diri:
baca
(7) Tulisan tangan Menalar/Mengasosiasi  Pernyataan siswa
secara tertulis dalam
 Topik  Membandingkan fungsi sosial, jurnal belajar
Orang, benda, struktur teks, dan unsur sederhana berbahasa
binatang, lokasi, kebahasaan dari berbagai teks Indonesia tentang
kegiatan, peristiwa, penyerta gambar (caption) yang pengalaman belajar
dsb yang relevan telah dikumpulkan dari berbagai memahami dan
dengan kehidupan sumber tersebut di atas. membuat teks
siswa sebagai penyerta gambar
 Menganalisis perbedaan dan (caption), termasuk
remaja atau siswa persamaan dalam hal fungsi
SMA, dengan kemudahan dan
sosial, struktur teks, dan unsur kesulitannya.
memberikan kebahasaan dari berbagai teks
keteladanan penyerta gambar (caption) yang
tentang perilaku  Tugas menganalisis
telah dipelajari tersebut di atas
jujur, disiplin, dan membuat teks
dengan yang ada di sumber-
percaya diri, penyerta gambar
sumber lain, atau dengan yang
kerjasama dan (caption) untuk fungsi
digunakan dalam bahasa lain.

- 746 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
bertanggung jawab  Memperoleh balikan (feedback) nyata.
dari guru dan teman tentang
fungsi sosial dan unsur
kebahasaan yang digunakan.
Keterampilan:
Mengomunikasikan Portofolio
 Membuat lebih banyak teks  Kumpulan karya
penyerta gambar (caption) dalam berbagai teks penyerta
bahasa Inggris untuk fungsi gambar (caption) yang
sosial nyata di kelas, sekolah, telah dibuat.
dan rumah.
 Kumpulan hasil
 Berupaya berbicara secara lancar analisis tentang
dengan ucapan, tekanan kata, beberapa berbagai teks
intonasi yang benar dan menulis penyerta gambar
dengan ejaan dan tanda baca (caption).
yang benar, serta tulisan yang
jelas dan rapi.
 Membicarakan permasalahan
yang dialami dalam membuat
teks penyerta gambar (caption)
dan menuliskannya dalam jurnal
belajar sederhana dalam bahasa
Indonesia.

3.6 Menganalisis Teks ilmiah faktual Mengamati  Tingkat ketercapaian 20 JP


fungsi sosial, (factual report) lisan fungsi sosial teks Suara guru
dan tulis tentang  Menyalin dengan tulisan tangan
struktur teks, dan ilmiah faktual (factual
orang, binatang, yang rapi beberapa teks ilmiah
unsur kebahasaan report) tentang orang,
benda, gejala dan faktual (factual report) lisan dan
pada teks ilmiah binatang, benda, gejala Audio CD/
peristiwa alam dan tulis sederhana tentang benda,
berbentuk factual dan peristiwa alam kaset
sosial, terkait binatang dan gejala dan

- 747 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
report, sesuai dengan mata peristiwa alam dan sosial, sesuai dan sosial sesuai Jakarta Post
dengan konteks pelajaran lain di dengan konteks pembelajaran di dengan konteks
Reader Digest
pembelajaran di Kelas XII mata pelajaran di Kelas XII, dari pembelajaran di mata
mata pelajaran lain berbagai sumber, dengan pelajaran di Kelas XII. www.thejakarta
di Kelas XII.  Fungsi sosial menggunakan ejaan dan tanda post.com
baca dengan benar.  Tingkat kelengkapan
4.9 Menangkap makna Memperoleh dan keruntutan dalam www.dailyenglis
dalam teks ilmiah gambaran umum  Membaca dan mendengarkan menyebutkan dan h.com
faktual (factual tentang tentang teks ilmiah faktual (factual menanyakan tentang
report) lisan dan orang, binatang, report) tersebut untuk orang, binatang,
tulis tentang benda, gejala dan memahami isi pesannya. benda, gejala dan http://america
benda, binatang peristiwa alam dan peristiwa alam dan nenglish.state.g
dan sosial, terkait  Dengan bimbingan guru, sosial dalam teks ov/files/ae/reso
gejala/peristiwa dengan mata mengidentifikasi fungsi ilmiah faktual (factual urce_files
alam, terkait pelajaran lain di sosialnya, struktur teks report).
dengan mata Kelas XII, secara (termasuk a.l. gagasan utama
pelajaran lain di objektif dan ilmiah. dan informasi rinci) dari teks  Tingkat ketepatan http://learneng
Kelas XII. ilmiah faktual (factual report) unsur kebahasaan: lish.britishcoun
 Struktur text tersebut. tata bahasa, kosa cil.org/en/
4.10 Menyusun teks kata, ucapan, tekanan
(gagasan utama dan
ilmiah faktual Menanya kata, intonasi, ejaan,
informasi rinci)
(factual report) tanda baca, kerapihan
Dengan bimbingan dan arahan
lisan dan tulis, a. Menyebutkan guru, menanyakan dan tulisan tangan.
tentang benda, jenis atau
binatang dan golongan dari
mempertanyakan tentang fungsi  Sikap tanggung jawab,
sosial, struktur teks, dan unsur kerjasama, cinta
gejala/peristiwa obyek yang
kebahasaan dari setiap teks ilmiah damai, dan percaya
alam, terkait dipaparkan.
faktual (factual report) tentang diri yang menyertai
dengan mata
b. Deskripsi obyek orang, binatang, benda, gejala dan tindakan menyebutkan
pelajaran lain di
termasuk nama, peristiwa alam dan sosial tersebut. dan menanyakan
Kelas XII, dengan
memperhatikan bagian-bagian, Mengumpulkan Informasi tentang orang,
fungsi sosial, sifat dan binatang, benda, gejala
struktur teks, dan perilaku yang  Secara kolaboratif, mencari dan dan peristiwa alam
umum mengumpulan beberapa teks dan sosial dalam teks
- 748 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
unsur kebahasaan ditemukan/ ilmiah faktual (factual report) ilmiah faktual (factual
yang benar dan dilihat. lisan dan tulis sederhana report).
sesuai konteks. tentang benda, binatang dan
 Unsur gejala dan peristiwa alam dan Sikap:
kebahasaan sosial, sesuai dengan konteks  Observasi terhadap
pembelajaran di mata pelajaran tindakan siswa
(1) Kosa kata di Kelas XII, dari berbagai menggunakan bahasa
tentang sumber, termasuk dari internet, Inggris untuk
benda/binatang film, koran, majalah, buku teks, menyebutkan dan
/ gejala alam dsb. menanyakan fakta
yang diamati:
umum tentang orang,
banyak  Membaca rujukan dari berbagai
binatang, benda, gejala
peristilahan sumber, termasuk buku teks,
dan peristiwa alam
ilmiah untuk mengetahui fungsi sosial,
dan sosial, ketika
struktur teks, dan unsur
(2) Kata kerja muncul kesempatan,
kebahasaan dari teks ilmiah
keadaan be, di dalam dan di luar
faktual (factual report).
have, look, kelas.
need, breed, dll.,  Membaca semua teks ilmiah  Observasi terhadap
dalam Simple faktual (factual report) lisan dan kesungguhan,
Present tense, tulis sederhana tentang benda, tanggung jawab, dan
atau Simple binatang dan gejala dan kerja sama siswa
Past tense jika peristiwa alam dan sosial yang dalam proses
sudah punah telah terkumpul tsb., secara pembelajaran di setiap
atau tidak ada lebih cermat dengan cara tahapan.
lagi mengidentifikasi dan  Observasi terhadap
menyebutkan: kepedulian dan
(3) Penggunaan
nominal - fungsi sosial setiap teks kepercayaan diri
singular dan dalam melaksanakan
plural secara - jenis atau golongan dari obyek komunikasi, di dalam
tepat, dengan yang dipaparkan dan di luar kelas.
atau tanpa a, - nama, bagian-bagian, sifat
the, this, those, dan perilaku yang umum Pengetahuan:

- 749 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
my, their, dsb ditemukan/ dilihat  Pernyataan siswa
secara tepat secara tertulis dalam
dalam frasa
- kosa kata, tata bahasa,
ucapan, tekanan kata, ejaan, jurnal belajar
nominal sederhana berbahasa
tanda baca yang digunakan
(4) Ucapan, Indonesia tentang
tekanan kata, Menalar/Mengasosiasi pengalaman belajar
intonasi memahami dan
 Membandingkan fungsi sosial, menghasilkan teks
(5) Ejaan dan tanda struktur teks, dan unsur ilmiah faktual (factual
baca kebahasaan dari beberapa teks report) tentang orang,
ilmiah faktual (factual report) binatang, benda, gejala
(6) Tulisan tangan yang telah dikumpulkan dari dan peristiwa alam
berbagai sumber tersebut di atas. dan sosial, termasuk
 Topik
kemudahan dan
 Memperoleh balikan (feedback)
Benda, binatang kesulitannya.
dari guru dan teman tentang
dan gejala/peristiwa
hasil analisis mereka tentang  Membaca dan menulis
alam dan sosial teks ilmiah faktual
fungsi sosial, struktur teks, dan
terkait dengan mata (factual report) yang
unsur kebahasaan yang
pelajaran lain di menuntut pemahaman
digunakan dalam teks ilmiah
Kelas XII dan pemaparan
faktual (factual report) yang
mereka baca. tentang orang,
binatang, benda, gejala
Mengomunikasikan dan peristiwa alam
dan sosial.
 Menyampaikan beberapa teks  Tugas menganalisis
ilmiah faktual (factual report) dan menghasilkan teks
sederhana yang telah dibaca atau ilmiah faktual (factual
dibuat sendiri kepada teman- report) tentang orang,
temannya, dengan cara antara binatang, benda, gejala
lain membacakan, dan peristiwa alam
menyalin/menulis dan dan sosial nyata di
menerbitkan di majalah dinding, lingkungan sekitar.

- 750 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
bertanya jawab, membahas
pandangan masing-masing
tentang isi teks ilmiah factual,
Keterampilan:
dsb.
Portofolio
 Berupaya membaca secara lancar
dengan ucapan, tekanan kata,  Kumpulan karya teks
intonasi yang benar dan menulis ilmiah faktual (factual
dengan ejaan dan tanda baca report) tentang orang,
yang benar, serta tulisan yang binatang, benda, gejala
jelas dan rapi. dan peristiwa alam
dan sosial yang telah
 Membicarakan permasalahan dibuat.
yang dialami dalam memahami
 Kumpulan hasil
teks ilmiah faktual (factual report)
analisis tentang
dan menuliskannya dalam jurnal
beberapa teks ilmiah
belajar sederhana dalam bahasa
faktual (factual report)
Indonesia.
tentang orang,
binatang, benda, gejala
dan peristiwa alam
dan sosial.
 Lembar soal dan hasil
tes
3.7 Menganalisis Teks lisan dan tulis Mengamati 2 JP  Buku Teks
fungsi sosial, menyatakan dan wajib
 Terbiasa atau sering mendengar
struktur teks, dan menanyakan tentang  Tingkat ketercapaian
unsur kebahasaan keharusan
dan menyaksikan guru dan
fungsi sosial  Keteladanan
melakukan suatu warga sekolah lain menyatakan ucapan dan
pada pernyataan menyatakan dan
tindakan dan menanyakan keharusan tindakan
dan pertanyaan menanyakan
melakukan suatu tindakan, guru
tentang keharusan keharusan melakukan
dalam bahasa Inggris, dengan menggunaka
dan responnya,  Fungsi sosial suatu tindakan.
unsur kebahasaan yang sesuai n setiap
sesuai dengan

- 751 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
konteks Menyarankan, dengan fungsi sosialnya.  Tingkat kelengkapan tindakan
penggunaannya. mengingatkan, dan keruntutan dalam komunikasi
menyampaikan  Dituntut untuk mencontoh interpersonal
4.11 Menyusun teks menyatakan dan
himbauan, mentaati kebiasaan tersebut dengan /
lisan dan tulis menanyakan
aturan, dsb. menyatakan dan menanyakan transaksiona
untuk menyatakan keharusan melakukan
keharusan melakukan suatu l dengan
dan suatu tindakan.
tindakan, dalam bahasa Inggris,
 Struktur teks benar dan
menanyakantentan dengan unsur kebahasaan yang  Tingkat ketepatan akurat
g keharusan, We are supposed to sesuai dengan fungsi sosialnya. unsur kebahasaan:
dengan write the recipe in tata bahasa, kosa  Contoh
memperhatikan English. Every group Menanya kata, ucapan, tekanan peragaan
fungsi sosial, is to comply with the kata, intonasi, ejaan, dalam
Dengan bimbingan dan arahan
struktur teks, dan rule, or they cannot tanda baca, tulisan bentuk
guru, menanyakan dan
unsur kebahasaan, put their tangan. rekaman
mempertanyakan antara lain
yang benar dan contributions on the CD/VCD/
tentang perbedaan antara cara  Sikap tanggung jawab,
sesuai konteks. wall magazine. She DVD/kaset
menyatakan dan menanyakan kerjasama, peduli, dan
has to meet the
principal as soon as
keharusan melakukan suatu percaya diri yang  Contoh
tindakan, dalam bahasa Inggris menyertai tindakan interaksi
possible., dan
dengan yang ada dalam bahasa menyatakan dan tertulis
semacamnya.
Indonesia, kemungkinan menanyakan
menggunakan ungkapan lain,  Contoh teks
 Unsur akibat jika tidak melakukan, dsb.
keharusan melakukan
tertulis
kebahasaan suatu tindakan.
 Sumber dari
(1) Kata kerja Mengumpulkan Informasi
internet,
bantu modal be  Mendengarkan dan menyaksikan seperti:
supposed to, be banyak contoh interaksi dengan CARA PENILAIAN:
to, have to, - www.dailye
menyatakan dan menanyakan nglish.com
should keharusan melakukan suatu Kinerja (praktik)
(2) Penggunaan tindakan dalam bahasa Inggris Simulasi dan/atau - http://am
nominal dari film, kaset, buku teks, dsb. bermain peran (role play) ericanengli
singular dan dalam bentuk interaksi sh.state.go
 Siswa menirukan contoh-contoh v/files/ae/
plural secara dengan menyatakan dan

- 752 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
tepat, dengan interaksi dengan menyatakan menanyakan keharusan resource_fi
atau tanpa a, dan menanyakan keharusan melakukan suatu les
the, this, those, melakukan suatu tindakan tindakan.
my, their, dsb dalam bahasa Inggris dengan
- http://lear
Sikap: nenglish.br
secara tepat ucapan, tekanan kata, intonasi,
itishcounci
dalam frasa dan sikap yang benar.
 Observasi terhadap l.org/en/
nominal
 Dengan bimbingan dan arahan tindakan siswa
(3) Ucapan, guru, mengidentifikasi ciri-ciri menggunakan bahasa
tekanan kata, (fungsi sosial, struktur teks, dan Inggris untuk
intonasi unsur kebahasaan) interaksi menyatakan dan
menyatakan dan menanyakan menanyakan
(4) Ejaan dan tanda keharusan melakukan
keharusan melakukan suatu
baca
tindakan. suatu tindakan, ketika
(5) Tulisan tangan. muncul kesempatan,
 Secara kolaboratif, berusaha di dalam dan di luar
menggunakan bahasa Inggris
 Topik kelas.
untuk menyatakan dan
Kegiatan dan menanyakan keharusan  Observasi terhadap
tindakan di sekolah, melakukan suatu tindakan kesungguhan,
rumah, dan dalam konteks pembelajaran, tanggung jawab, dan
sekitarnya dan yang simulasi, role-play, dan kegiatan kerja sama siswa
relevan dengan lain yang terstruktur. dalam proses
kehidupan siswa pembelajaran di setiap
sebagai remaja dan Menalar/Mengasosiasi tahapan.
pelajar SMA,
dengan memberikan  Membandingkan ungkapan  Observasi terhadap
menyatakan dan menanyakan kepedulian dan
keteladanan
tentang perilaku keharusan melakukan suatu kepercayaan diri
disiplin, jujur, tindakan yang telah dalam melaksanakan
dikumpulkan dari berbagai komunikasi, di dalam
peduli, pola hidup
sehat, dan ramah sumber tersebut di atas. dan di luar kelas.
lingkungan.  Membandingkan ungkapan

- 753 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
menyatakan dan menanyakan
keharusan melakukan suatu
tindakan yang telah dipelajari
tersebut di atas dengan yang ada
di sumber-sumber lain, atau Pengetahuan:
dengan yang digunakan dalam
bahasa lain.  Pernyataan siswa
secara tertulis dalam
 Memperoleh balikan (feedback) jurnal belajar
dari guru dan teman tentang sederhana berbahasa
fungsi sosial dan unsur Indonesia tentang
kebahasaan yang digunakan. pengalaman belajar
menyatakan dan
Mengomunikasikan menanyakan
keharusan melakukan
 Menggunakan bahasa Inggris
suatu tindakan,
setiap kali muncul kesempatan
termasuk kemudahan
untuk menyatakan dan
dan kesulitannya.
menanyakan keharusan
melakukan suatu tindakan, di  Membaca dan menulis
dalam dan di luar kelas, dengan teks yang menuntut
unsur kebahasaan yang sesuai pemahaman dan
dengan fungsi sosialnya. kemampuan
menghasilkan teks
 Berupaya berbicara secara lancar
yang di dalamnya
dengan ucapan, tekanan kata,
termasuk tindakan
intonasi yang benar dan menulis
menyatakan dan
dengan ejaan dan tanda baca
menanyakan
yang benar, serta tulisan yang
keharusan melakukan
jelas dan rapi.
suatu tindakan.
 Membicarakan permasalahan
yang dialami dalam
menggunakan bahasa Inggris

- 754 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
untuk menyatakan dan
menanyakan keharusan
melakukan suatu tindakan dan
menuliskannya dalam jurnal
belajar sederhana dalam bahasa
Indonesia.

3.8 Menganalisis Teks untuk Mengamati KRITERIA PENILAIAN 2 JP  Buku Teks


fungsi sosial, menyatakan dan wajib
menanyakan fakta  Terbiasa atau sering mendengar  Tingkat ketercapaian
struktur teks, dan
unsur kebahasaan dan pendapat
dan menyaksikan guru dan
fungsi sosial  Keteladanan
warga sekolah lain menyatakan ucapan dan
pada teks yang menyatakan dan
dan menanyakan fakta dan tindakan
menyatakan fakta  Fungsi sosial menanyakan fakta dan
pendapat, dalam bahasa Inggris, guru
dan pendapat, pendapat.
Menentukan dengan unsur kebahasaan yang menggunaka
sesuai dengan
konteks
konteks dan teks sesuai dengan fungsi sosialnya.  Tingkat kelengkapan n setiap
yang tepat untuk dan keruntutan dalam tindakan
penggunaannya.
menyatakan  Dituntut untuk mencontoh menyatakan dan komunikasi
4.12 Menyusun teks pendapat atau fakta kebiasaan tersebut dengan
menanyakan fakta dan interpersonal
lisan dan tulis, menyatakan dan menanyakan
pendapat. /
untuk menyatakan  Struktur text fakta dan pendapat, dalam
transaksiona
fakta dan bahasa Inggris, dengan unsur  Tingkat ketepatan
a. Pernyataan l dengan
pendapat, dengan kebahasaan yang sesuai dengan unsur kebahasaan:
pendapat dengan benar dan
memperhatikan fungsi sosialnya. tata bahasa, kosa
kata kerja bantu akurat
fungsi sosial, kata, ucapan, tekanan
struktur teks, dan
modal atau Menanya kata, intonasi, ejaan,  Contoh teks
ungkapan seperti tanda baca, tulisan dari sumber
unsur kebahasaan, Dengan bimbingan dan arahan
I think, I assume, tangan. otentik
yang benar dan guru, menanyakan dan
dsb.
sesuai konteks. mempertanyakan antara lain  Sikap tanggung jawab,  Sumber dari
tentang perbedaan antara cara kerjasama, peduli, dan internet,
b. Pernyataan menyatakan dan menanyakan fakta
tentang fakta percaya diri yang seperti:
dan pendapat, dalam bahasa menyertai tindakan
dengan tense - www.dailye
Inggris dengan yang ada dalam menyatakan dan
- 755 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
yang sesuai, bahasa Indonesia, kemungkinan menanyakan fakta dan nglish.com
tanpa kata kerja menggunakan ungkapan lain, pendapat.
bantu modal dan akibat jika tidak melakukan, dsb.
- http://am
ericanengli
ungkapan I think,
Mengumpulkan Informasi sh.state.go
I assume, dsb. Sikap: v/files/ae/
 Mendengarkan dan menyaksikan  Observasi terhadap resource_fi
 Unsur
banyak contoh interaksi dengan les
kebahasaan tindakan siswa
menyatakan dan menanyakan
menggunakan bahasa - http://lear
(1) Tata bahasa: fakta dan pendapat dalam
Inggris untuk nenglish.br
frasa kata kerja bahasa Inggris dari film, kaset,
menyatakan dan itishcounci
dalam tense buku teks, dsb.
menanyakan fakta dan l.org/en/
dengan atau
 Menirukan contoh-contoh pendapat, ketika
tanpa kerja muncul kesempatan, - https://w
interaksi dengan menyatakan
bantu modal di dalam dan di luar ww.google.
dan menanyakan fakta dan
kelas. com/
(2) Kalimat dengan pendapat dalam bahasa Inggris
atau tanpa dengan ucapan, tekanan kata,
 Observasi terhadap
ungkapan seperti intonasi, dan sikap yang benar.
kesungguhan,
I think, I assume,
dsb.
 Dengan bimbingan dan arahan tanggung jawab, dan
guru, siswa mengidentifikasi ciri- kerja sama siswa
(3) Penggunaan ciri (fungsi sosial, struktur teks, dalam proses
nominal singular dan unsur kebahasaan) interaksi pembelajaran di setiap
dan plural secara menyatakan dan menanyakan tahapan.
tepat, dengan fakta dan pendapat.
 Observasi terhadap
atau tanpa a,
the, this, those,  Secara kolaboratif, berusaha kepedulian dan
menggunakan bahasa Inggris kepercayaan diri
my, their, dsb
untuk menyatakan dan dalam melaksanakan
secara tepat
menanyakan fakta dan pendapat komunikasi, di dalam
dalam frasa
dalam konteks pembelajaran, dan di luar kelas.
nominal
simulasi, role-play, dan kegiatan
(4) Ucapan, tekanan Pengetahuan:

- 756 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
kata, intonasi lain yang terstruktur.  Pernyataan siswa
(5) Ejaan dan tanda secara tertulis dalam
Menalar/Mengasosiasi jurnal belajar
baca
 Membandingkan ungkapan sederhana berbahasa
(6) Tulisan tangan menyatakan dan menanyakan Indonesia tentang
fakta dan pendapat yang telah pengalaman belajar
 Topik dikumpulkan dari berbagai menyatakan dan
sumber tersebut di atas. menanyakan fakta dan
Orang, benda,
pendapat, termasuk
binatang, lokasi,
 Membandingkan ungkapan kemudahan dan
kegiatan, peristiwa,
menyatakan dan menanyakan kesulitannya.
dsb yang relevan
fakta dan pendapat yang telah
dengan kehidupan
siswa sebagai
dipelajari tersebut di atas  Membaca dan menulis
dengan yang ada di sumber- teks yang menuntut
remaja atau siswa
sumber lain, atau dengan yang pemahaman dan
SMA, dengan
digunakan dalam bahasa lain. kemampuan
memberikan
menghasilkan teks
keteladanan  Memperoleh balikan (feedback)
tentang perilaku yang di dalamnya
dari guru dan teman tentang
jujur, disiplin, termasuk tindakan
fungsi sosial dan unsur
percaya diri, menyatakan dan
kebahasaan yang digunakan.
kerjasama dan menanyakan fakta dan
bertanggung jawab pendapat.
Mengomunikasikan
 Menggunakan bahasa Inggris Keterampilan:
setiap kali muncul kesempatan
 Simulasi dan/atau
untuk menyatakan dan
bermain peran (role
menanyakan fakta dan pendapat,
play) dalam bentuk
di dalam dan di luar kelas,
interaksi dengan
dengan unsur kebahasaan yang
menyatakan dan
sesuai dengan fungsi sosialnya.
menanyakan fakta dan
 Berupaya berbicara secara lancar pendapat.

- 757 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
dengan ucapan, tekanan kata,
intonasi yang benar dan menulis
dengan ejaan dan tanda baca
yang benar, serta tulisan yang
jelas dan rapi.
 Membicarakan permasalahan
yang dialami dalam
menggunakan bahasa Inggris
untuk menyatakan dan
menanyakan fakta dan pendapat
dan menuliskannya dalam jurnal
belajar sederhana dalam bahasa
Indonesia.

3.9 Menganalisis Teks berita Mengamati 12 JP  Buku Teks


fungsi sosial, sederhana dari wajib
 Menyalin dengan tulisan tangan
struktur teks, dan koran/radio/TV  Tingkat pemahaman
unsur kebahasaan (news item) yang rapi beberapa berita
fungsi sosial teks  Keteladanan
sederhana dari koran/radio/TV ucapan dan
dari teks news item berita sederhana dari
(news item) dari berbagai tindakan
berbentuk berita  Fungsi sosial koran/radio/TV (news
sumber, dengan menggunakan guru
sederhana dari item).
Memberitakan ejaan dan tanda baca dengan menggunaka
koran/radio/TV,
sesuai dengan
kegiatan, kejadian, benar.  Tingkat kelengkapan n setiap
dan peritiwa yang dan keruntutan tindakan
konteks
menarik dan layak  Membaca dan mendengarkan
penggunaannya pemahaman isi pesan komunikasi
menjadi berita teks berita sederhana dari
teks berita sederhana interpersonal
4.13 Menangkap kepada pembaca, koran/radio/TV (news item)
dari koran/radio/TV /
makna dalam teks pemirsa, pendengar tersebut untuk memahami isi
(news item). transaksiona
berita sederhana pesannya.
l dengan
dari  Struktur text  Dengan bimbingan guru,
 Tingkat ketepatan benar dan
koran/radio/TV. (gagasan utama dan unsur kebahasaan: akurat
mengidentifikasi fungsi
informasi rinci) tata bahasa, kosa
sosialnya, struktur teks

- 758 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
a. Menguraikan (termasuk a.l. gagasan utama kata, ucapan, tekanan  Contoh teks
secara ringkas dan informasi rinci) dari teks kata, intonasi, ejaan, dari sumber
dan padat berita sederhana dari tanda baca, kerapihan otentik
tentang koran/radio/TV (news item) tulisan tangan.
kejadian, tersebut.  Sumber dari
 Sikap tanggung jawab, internet,
kejadian,
Menanya kerjasama, cinta seperti:
peristiwa yang
damai, dan percaya
menarik Dengan bimbingan dan arahan - www.dailye
diri yang menyertai
menjadi berita. guru, menanyakan dan nglish.com
tindakan memahami
mempertanyakan tentang fungsi isi pesan teks berita - http://am
b. Menguraikan sosial, struktur teks, dan unsur sederhana dari ericanengli
secara lebih kebahasaan dari setiap teks berita koran/radio/TV (news sh.state.go
rinci tentang sederhana dari koran/radio/TV item). v/files/ae/
kejadian/peristi (news item) tentang orang,
wa/ kegiatan, resource_fi
binatang, benda, gejala dan les
pihak yang peristiwa alam dan sosial tersebut.
terlibat atau - http://lear
Mengumpulkan Informasi CARA PENILAIAN:
terkait, waktu, nenglish.br
tempat, dsb.  Secara kolaboratif, mencari dan Kinerja (praktik) itishcounci
mengumpulan beberapa berita l.org/en/
c. Menyebutkan Menganalisis isi pesan
sederhana dari koran/radio/TV
sumber berita: teks berita sederhana - https://w
(news item) dari berbagai
komentar, dari koran/radio/TV ww.google.
sumber, termasuk dari internet,
pernyataan, (news item). com/
film, koran, majalah, buku teks,
pendapat dari dsb.
pihak Observasi:
terlibat/terkait,  Membaca rujukan dari berbagai (penilaian yang bertujuan
saksi, pihak sumber, termasuk buku teks, untuk memberikan
berwenang, ahli, untuk mengetahui fungsi sosial, balikan secara lebih
dsb., tentang struktur teks, dan unsur cepat)
yang kebahasaan dari teks berita  Observasi terhadap
sederhana dari koran/radio/TV tindakan siswa

- 759 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
diberitakan (news item). berusaha memahami
dan menganalisis isi
 Unsur
 Membaca semua berita pesan teks berita
sederhana dari koran/radio/TV sederhana dari
kebahasaan
(news item) yang telah koran/radio/TV (news
(1) Kata dan terkumpul tsb., secara lebih item).
ungkapan yang cermat dengan cara
menarik mengidentifikasi dan  Observasi terhadap
perhatian menyebutkan: kesungguhan,
tentang isi tanggung jawab, dan
berita pada
- fungsi sosial setiap teks
kerja sama siswa
judul (headline) - jenis atau golongan dari obyek dalam proses
yang dipaparkan pembelajaran di setiap
(2) Penghilangan tahapan.
kata-kata - nama, bagian-bagian, sifat
fungsional atau dan perilaku yang umum Sikap:
gramatikal (the, ditemukan/ dilihat
a, kata kerja Observasi
bantu, dll.) - kosa kata, tata bahasa,
ucapan, tekanan kata, ejaan,  Pernyataan siswa
(3) Kalimat tanda baca yang digunakan secara tertulis dalam
langsung jurnal belajar
dengan kutipan, Menalar/Mengasosiasi sederhana berbahasa
dan kalimat Indonesia tentang
tidak langsung.  Membandingkan fungsi sosial, pengalaman belajar
struktur teks, dan unsur menganalisis teks
(4) Kalimat pasif kebahasaan dari beberapa teks berita sederhana dari
berita sederhana dari koran/radio/TV (news
(5) Adverbial dan
koran/radio/TV (news item) yang item), termasuk
frasa
telah dikumpulkan dari berbagai kemudahan dan
preposisional
sumber tersebut di atas. kesulitannya.
tentang waktu,
tempat, cara,  Memperoleh balikan (feedback)
dll. dari guru dan teman tentang Pengtahuan:

- 760 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
(6) Penggunaan hasil analisis mereka tentang  Membaca teks yang
nominal fungsi sosial, struktur teks, dan menuntut pemahaman
singular dan unsur kebahasaan yang tentang teks berita
plural secara digunakan dalam teks berita sederhana dari
tepat, dengan sederhana dari koran/radio/TV koran/radio/TV (news
atau tanpa a, (news item) yang mereka baca. item).
the, this, those,
my, their, dsb Mengomunikasikan
secara tepat
 Menyampaikan beberapa teks Keterampilan:
dalam frasa
berita sederhana dari
nominal Portofolio
koran/radio/TV (news item)
(7) Ucapan, sederhana yang telah dibaca  Kumpulan hasil
tekanan kata, kepada teman-temannya, dengan analisis tentang
intonasi cara antara lain membacakan, beberapa teks berita
menyalin/menulis dan sederhana dari
(8) Ejaan dan tanda menerbitkan di majalah dinding, koran/radio/TV (news
baca bertanya jawab, membahas item) yang telah dibuat.
(9) Tulisan tangan pandangan masing-masing
tentang isi teks ilmiah factual,  Lembar soal dan hasil
tes
 Topik dsb.
Kejadian, peristiwa,  Berupaya membaca secara lancar
kegiatan yang dengan ucapan, tekanan kata,
menarik dan layak intonasi yang benar dan menulis
menjadi berita dengan ejaan dan tanda baca
yang benar, serta tulisan yang
jelas dan rapi.
 Membicarakan permasalahan
yang dialami dalam memahami
teks berita sederhana dari
koran/radio/ TV (news item) dan
menuliskannya dalam jurnal

- 761 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
belajar sederhana dalam bahasa
Indonesia.

3.10 Menganalisis Teks lisan dan tulis Mengamati  Tingkat ketercapaian 2 JP  Buku Teks
fungsi sosial, untuk menyatakan fungsi sosial wajib
dan menanyakan  Terbiasa atau sering mendengar
struktur teks, dan menyatakan dan
unsur kebahasaan tentang pengandaian dan menyaksikan guru dan
menanyakan  Keteladanan
diikuti warga sekolah lain menyatakan ucapan dan
untuk menyatakan pengandaian diikuti
perintah/saran dan menanyakan pengandaian tindakan
dan menanyakan perintah/saran.
diikuti perintah/saran, dalam guru
tentang
bahasa Inggris, dalam konteks menggunaka
pengandaian  Fungsi sosial  Tingkat kelengkapan
yang benar, dengan unsur n setiap
diikuti oleh dan keruntutan dalam
Mengingatkan, kebahasaan yang sesuai dengan tindakan
perintah/saran, menyatakan dan
menasehati, berita- fungsi sosialnya. komunikasi
sesuai dengan menanyakan
cita, menyatakan interpersonal
konteks
kebenaran umum,  Dituntut untuk mencontoh pengandaian diikuti
penggunaannya. /
dsb. kebiasaan tersebut dengan perintah/saran.
transaksiona
4.14 Menyusun teks menyatakan dan menanyakan
l dengan
lisan dan tulis  Struktur teks pengandaian diikuti  Tingkat ketepatan
benar dan
untuk menyatakan perintah/saran, dalam bahasa unsur kebahasaan:
If you want to pass akurat
dan menanyakan Inggris, dalam konteks yang tata bahasa, kosa
the exam, why don’t benar, dengan unsur kebahasaan kata, ucapan, tekanan  Contoh
tentang
you study hard from yang sesuai dengan fungsi kata, intonasi, ejaan, peragaan
pengandaian
now? If you want to sosialnya. tanda baca, tulisan dalam
diikuti
be the head of the tangan. bentuk
perintah/saran,
OSIS, offer a good Menanya rekaman
dengan
memperhatikan
program to improve
Dengan bimbingan dan arahan  Sikap tanggung jawab, CD/VCD/

- 762 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
fungsisosial, the school guru, menanyakan dan kerjasama, peduli, dan DVD/kaset
struktu rteks, dan environment. Unless mempertanyakan antara lain percaya diri yang
unsur kebahasaan you put some cherry tentang perbedaan antara cara menyertai tindakan  Contoh
yang benar dan on it, your cake will menyatakan dan menanyakan menyatakan dan interaksi
sesuai konteks. look pale and dull., pengandaian diikuti menanyakan tertulis
dan semacamnya. perintah/saran, dalam bahasa pengandaian diikuti  Contoh teks
Inggris dengan yang ada dalam perintah/saran. tertulis
 Unsur bahasa Indonesia, kemungkinan
kebahasaan menggunakan ungkapan lain,  Sumber dari
akibat jika menyebutkan internet,
(1) Kata untuk pelakunya, dsb. Sikap: seperti:
menyatakan
pengandaian: if - www.dailye
Mengumpulkan Informasi  Observasi terhadap nglish.com
…, unless … tindakan siswa
 Mendengarkan dan menyaksikan - http://am
(2) Kalimat menggunakan bahasa
banyak contoh interaksi dengan ericanengli
imperative, Inggris untuk
menyatakan dan menanyakan sh.state.go
ungkapan why menyatakan dan
pengandaian diikuti v/files/ae/
don’t … perintah/saran, dalam konteks
menanyakan
pengandaian diikuti resource_fi
(3) Kata kerja yang benar, dalam bahasa Inggris les
perintah/saran, ketika
bantu need, dari film, kaset, buku teks, dsb.
muncul kesempatan, - http://lear
should, have to,
 Menirukan contoh-contoh di dalam dan di luar nenglish.br
dsb.. kelas.
interaksi dengan menyatakan itishcounci
(4) Kosa kata: dan menanyakan pengandaian l.org/en/
benda-benda diikuti perintah/saran dalam  Observasi terhadap
yang terkait konteks yang benar dalam kesungguhan,
dengan bahasa Inggris dengan ucapan, tanggung jawab, dan
pembelajaran di tekanan kata, intonasi, dan sikap kerja sama siswa
SMA dan yang benar. dalam proses
kehidupan pembelajaran di setiap
 Dengan bimbingan dan arahan tahapan.
siswa sebagai
guru, mengidentifikasi ciri-ciri
remaja
(fungsi sosial, struktur teks, dan

- 763 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
(5) Penggunaan unsur kebahasaan) interaksi  Observasi terhadap
nominal menyatakan dan menanyakan kepedulian dan
singular dan pengandaian diikuti kepercayaan diri
plural secara perintah/saran dalam konteks dalam melaksanakan
tepat, dengan yang benar. komunikasi, di dalam
atau tanpa a, dan di luar kelas.
 Secara kolaboratif, berusaha
the, this, those,
menggunakan bahasa Inggris
my, their, dsb
untuk menyatakan dan
secara tepat
menanyakan pengandaian diikuti
dalam frasa Pengetahuan:
perintah/saran dalam konteks
nominal
pembelajaran, simulasi, role-play,
 Pernyataan siswa
(6) Ucapan, dan kegiatan lain yang
secara tertulis dalam
tekanan kata, terstruktur.
jurnal belajar
intonasi,
Menalar/Mengasosiasi sederhana berbahasa
(7) Ejaan dan tanda Indonesia tentang
baca  Membandingkan ungkapan pengalaman belajar
menyatakan dan menanyakan menyatakan dan
(8) Tulisan tangan. pengandaian diikuti menanyakan
perintah/saran yang telah pengandaian diikuti
 Topik dikumpulkan dari berbagai perintah/saran,
Benda, binatang, sumber tersebut di atas. termasuk kemudahan
tumbuh-tumbuhan, dan kesulitannya.
 Membandingkan ungkapan
kejadian, peristiwa
menyatakan dan menanyakan
yang penting dan  Membaca dan menulis
pengandaian diikuti
relevan dengan teks yang menuntut
perintah/saran yang telah
siswa SMA yang pemahaman dan
dipelajari tersebut di atas
memberikan kemampuan
dengan yang ada di sumber-
keteladanan tentang menghasilkan teks
sumber lain, atau dengan yang
perilaku disiplin, yang di dalamnya
digunakan dalam bahasa lain.
jujur, peduli, pola termasuk tindakan
hidup sehat, dan  Memperoleh balikan (feedback) menyatakan dan

- 764 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
ramah lingkungan. dari guru dan teman tentang menanyakan
fungsi sosial dan unsur pengandaian diikuti
kebahasaan yang digunakan. perintah/saran.

Mengomunikasikan
 Menggunakan bahasa Inggris
setiap kali muncul kesempatan
untuk menyatakan dan
menanyakan pengandaian diikuti
perintah/saran, di dalam dan di
Keterampilan:
luar kelas, dengan unsur
kebahasaan yang sesuai dengan
 Simulasi dan/atau
fungsi sosialnya.
bermain peran (role
 Berupaya membaca secara lancar play) dalam bentuk
dengan ucapan, tekanan kata, interaksi dengan
intonasi yang benar dan menulis menyatakan dan
dengan ejaan dan tanda baca menanyakan
yang benar, serta tulisan yang pengandaian diikuti
jelas dan rapi. perintah/saran.
 Membicarakan permasalahan
yang dialami dalam
menggunakan bahasa Inggris
untuk menyatakan dan
menanyakan pengandaian diikuti
perintah/saran dan
menuliskannya dalam jurnal
belajar sederhana dalam bahasa
Indonesia.

- 765 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu

3.11 Menganalisis Teks prosedur lisan Mengamati 8 JP  Buku Teks


fungsi sosial, dan tulis berbentuk wajib
 Mencari teks prosedur berbentuk
struktur teks, dan resep  Tingkat pemahaman
unsur kebahasaan
resep, termasuk yang
fungsi sosial teks  Keteladanan
menggunakan bahasa Indonesia. ucapan dan
dari teks prosedur  Fungsi sosial prosedur berbentuk
tindakan
berbentuk resep,
Mencapai hasil  Mengumpulkan gambar dan foto resep, pendek dan.
sesuai dengan guru
teks prosedur berbentuk resep
konteks
terbaik secara
dari berbagai sumber termasuk
 Tingkat kelengkapan menggunaka
efisien, menghindari dan keruntutan n setiap
penggunaannya internet, buku teks, dsb.
kecelakaan, pemahaman tentang tindakan
kerusakan, dan  Memberikan komentar dan teks prosedur komunikasi
pemborosan pandangannya tentang fungsi berbentuk resep. interpersonal
4.15 Menangkap
teks prosedur berbentuk resep, /
makna dalam teks  Struktur text ketepatan unsur kebahasaannya,
 Tingkat ketepatan transaksiona
prosedur lisan dan (gagasan utama dan unsur kebahasaan:
format, tampilan, dsb. l dengan
tulis berbentuk informasi rinci) tata bahasa, kosa benar dan
resep kata, ucapan, tekanan
a. Menyebutkan Menanya akurat
kata, intonasi, ejaan,
tujuan Dengan bimbingan dan arahan tanda baca, tulisan  Contoh teks
guru, menanyakan dan tangan. dari sumber
b. Menyebutkan
mempertanyakan antara lain
- 766 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
bahan dan/atau tentang perbedaan dalam hal fungsi  Sikap tanggung jawab, otentik
peralatan (jika sosial, struktur teks, dan unsur kerjasama, peduli, dan
diperlukan, kebahasaan, antara teks prosedur  Sumber dari
percaya diri yang
opsional) berbentuk resep dalam bahasa internet,
menyertai tindakan
Inggris dengan yang ada dalam seperti:
c. Menyebutkan menganalisis teks
bahasa Indonesia, kemungkinan prosedur berbentuk - www.dailye
serangkaian
menggunakan ungkapan lain, resep. nglish.com
langkah kerja
akibat jika tidak ada, dsb.
secara urut dan - http://am
Sikap:
runtut untuk Mengumpulkan Informasi ericanengli
mencapai  Observasi terhadap sh.state.go
tujuan  Membaca rujukan dari berbagai tindakan siswa v/files/ae/
sumber, termasuk buku teks, menganalisis teks resource_fi
 Unsur untuk mengetahui fungsi sosial, prosedur berbentuk les
kebahasaan struktur teks, dan unsur resep.
- http://lear
(1) Tata bahasa:
kebahasaan dari teks prosedur  Observasi terhadap nenglish.br
berbentuk resep. kesungguhan,
kalimat itishcounci
imperatif, positif  Membaca secara lebih cermat tanggung jawab, dan
l.org/en/
dan negatif semua teks prosedur berbentuk kerja sama siswa
resep yang telah terkumpul dalam proses - https://w
(2) Adverbia dalam bentuk gambar dan foto pembelajaran di setiap ww.google.
penghubung tahapan. com/
tersebut di atas, untuk
langkah
memberikan komentar dan  Observasi terhadap
(3) Ukuran/takaran pandangannya tentang fungsi kepedulian dan
sosial, struktur teks, dan unsur kepercayaan diri
(4) Ungkapan dan kebahasaannya. dalam melaksanakan
kosa kata yang komunikasi, di dalam
lazim digunakan  Secara kolaboratif meniru dan di luar kelas.
dalam resep contoh-contoh yang ada untuk
membuat teks prosedur Pengetahuan:
(5) Penggunaan berbentuk resep untuk fungsi
nominal singular  Pernyataan siswa
nyata di lingkungan kelas,
dan plural secara tertulis dalam

- 767 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
secara tepat, sekolah, rumah, dan sekitarnya. jurnal belajar
dengan atau sederhana berbahasa
tanpa a, the, Menalar/Mengasosiasi Indonesia tentang
this, those, my, pengalaman belajar
 Membandingkan fungsi sosial,
their, dsb secara memahami teks
struktur teks, dan unsur
tepat dalam prosedur berbentuk
kebahasaan dari berbagai teks
frasa nominal resep, pendek dan
prosedur berbentuk resep yang
sederhana, termasuk
(6) Ucapan, tekanan telah dikumpulkan dari berbagai
kemudahan dan
kata, intonasi sumber tersebut di atas.
kesulitannya.
(7) Ejaan dan tanda  Membandingkan fungsi sosial,  Membaca pemahaman
baca struktur teks, dan unsur tentang teks prosedur
kebahasaan dari berbagai teks berbentuk resep.
(8) Tulisan tangan
prosedur berbentuk resep yang  Tugas menganalisis
telah dipelajari tersebut di atas teks prosedur
 Topik
dengan yang ada di sumber- berbentuk resep.
Makanan dan sumber lain, atau dengan yang
minuman yang digunakan dalam bahasa lain. Keterampilan:
lazim atau terkait Portofolio
dengan hidup siswa  Memperoleh balikan (feedback)
dari guru dan teman tentang  Kumpulan hasil
dengan memberikan analisis tentang
keteladanan tentang fungsi sosial dan unsur
kebahasaan yang digunakan. beberapa teks
perilaku disiplin, prosedur berbentuk
peduli, pola hidup resep.
Mengomunikasikan
sehat, dan ramah
 Lembar soal dan hasil
lingkungan  Membuat lebih banyak teks tes
prosedur berbentuk resep dalam
 Multimedia bahasa Inggris untuk fungsi
Foto, gambar, yang sosial nyata di kelas, sekolah,
membuat tampilan dan rumah.
teks lebih menarik  Berupaya berbicara secara lancar

- 768 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
dengan ucapan, tekanan kata,
intonasi yang benar dan menulis
dengan ejaan dan tanda baca
yang benar, serta tulisan yang
jelas dan rapi.
 Membicarakan permasalahan
yang dialami dalam membuat
teks prosedur berbentuk resep
dan menuliskannya dalam jurnal
belajar sederhana dalam bahasa
Indonesia.

3.12 Menyebutkan Lagu pendek dan Mengamati  Tingkat ketercapaian 4 JP  Buku Teks
fungsi sosial dan sederhana fungsi sosial lagu. wajib
 Menyalin dengan tulisan tangan
unsur kebahasaan
dalam lagu.  Fungsi sosial
beberapa lagu berbahasa Inggris  Tingkat kelengkapan  Contoh lagu
sangat sederhana yang dan keruntutan dalam dalam
4.16 Menangkap Memahami pesan memberikan keteladanan atau memahami isi pesan CD/VCD/
pesan dalam lagu. moral lagu dan menginspirasi di dalam buku lagu. DVD/kaset
menghargai lagu koleksi lagunya.
sebagai karya seni  Tingkat ketepatan  Kumpulan
 Berusaha memahami isi pesan unsur kebahasaan: lirik lagu
 Unsur lagu dengan menguasai unsur tata bahasa, kosa
kebahasaan di dalamnya. kata, ucapan, tekanan  Sumber dari
kebahasaan internet,
kata, intonasi, ejaan,
(1) Kata, ungkapan,  Hanya jika memungkinkan seperti:
tanda baca, tulisan
dan tata bahasa semuanya, siswa menyanyikan
tangan. - www.dailye
dalam karya seni lagu-lagu tersebut.
nglish.com
berbentuk lagu.  Sikap tanggung jawab,
Menanya kerjasama, peduli, dan - http://am
(2) Penggunaan percaya diri yang ericanengli
Dengan bimbingan dan arahan guru,
nominal singular menyertai pemaparan sh.state.go
menanyakan dan mempertanyakan
dan plural secara tentang isi pesan serta v/files/ae/
isi pesan dan unsur kebahasaan

- 769 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
tepat, dengan yang digunakan. pendapat dan resource_fi
atau tanpa a, perasaan siswa les
Mengumpulkan Informasi
the, this, those, tentang isi pesan lagu.
- http://lear
my, their, dsb  Membaca (dan jika
Sikap: nenglish.br
secara tepat memungkinkan, mendengarkan)
itishcounci
dalam frasa salah satu lagu yang telah
 Observasi terhadap l.org/en/
nominal Ucapan, disalin.
interaksi siswa
tekanan kata, - http://ww
intonasi  Menirukan membaca nyaring berusaha memahami
w.myenglis
(dan jika memungkinkan, fungsi sosial dan
hpages.co
(3) Ejaan dan tanda menyanyikan) lagu tsb. unsur kebahasaan
m/site_ph
baca. dalam lagu.
 Dengan bimbingan dan arahan p_files/lyri
(4) Tulisan tangan guru, mengidentifikasi ciri-ciri  Observasi terhadap cs_and_so
(isi pesan dan unsur kebahasaan) kesungguhan, ngs.php
 Topik lagu tsb. tanggung jawab, dan
kerja sama siswa
Hal-hal yang  Menuliskan pendapat dan dalam proses
memberikan perasaannya tentang isi lagu tsb. pembelajaran di setiap
keteladanan dan dalam buku koleksi lagunya. tahapan.
inspirasi untuk
berperilaku peduli Menalar/Mengasosiasi  Observasi terhadap
dan cinta damai. kepedulian dan
 Membandingkan isi pesan dan kepercayaan diri
unsur kebahasaan yang terdapat dalam melaksanakan
dalam beberapa lagu dalam buku komunikasi tentang
koleksi lagunya tersebut di atas lagu.
atau dengan lagu-lagu lain.
 Memperoleh balikan (feedback) Pengetahuan:
dari guru dan teman tentang  Pernyataan siswa
pendapat dan perasaanya tentang secara tertulis dalam
lagu-lagu tersebut. jurnal belajar
sederhana berbahasa

- 770 -
Alokasi
Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
Mengomunikasikan Indonesia tentang
pengalaman belajar
 Membacakan dan melaporkan memahami fungsi
analisisnya tentang satu lagu lain sosial dan unsur
pilihan sendiri dalam kerja kebahasaan dalam
kelompok, dengan cara lagu, termasuk
menyebutkan isi pesan serta kemudahan dan
pendapat dan perasaannya kesulitannya.
tentang lagu tersebut.
 Berupaya membaca secara lancar  Membaca pemahaman
dengan ucapan, tekanan kata, tentang isi pesan lagu.
intonasi yang benar dan menulis
dengan ejaan dan tanda baca  Tugas untuk
yang benar, serta tulisan yang menyebutkan isi pesan
jelas dan rapi. lagu secara singkat
dan menyatakan kesan
 Membicarakan permasalahan atau pendapatnya.
yang dialami dalam memahami
isi lagu dan menuliskannya Keterampilan:
dalam jurnal belajar sederhana Portofolio
dalam bahasa Indonesia.
 Kumpulan lagu yang
ditulis tangan
 Kumpulan hasil
analisis tentang
beberapa lagu yang
telah dibuat.
 Lembar soal dan hasil
tes

- 771 -
- 772 -
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Satuan Pendidikan : SMK Negeri 1 Klaten
Mata Pelajaran : Bahasa Inggris
Kelas/Semester : XI/ Gasal
Topik : Ungkapan harapan dan doa bersayap (extended)
Waktu : 4 × 45 ( 2 Pertemuan)

A. Kompetensi Inti
1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianut.
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab,
peduli (gotongroyong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan
pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai
permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan ligkungan sosial
dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam
pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan, menganalisis dan mengevaluasi pengetahuan
faktual, konseptual, prosedural dan metakognitif berdasarkan rasa ingin
tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni budaya dan humaniora
dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban
terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan
prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan
minatnya untuk memecahkan masalah.
4. Mengolah, menalar, menyaji dan mencipta dalam ranah konkret dan ranah
abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah
secara mandiri serta bertindak secara efektif dan kreatif dan mampu
menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Ketercapaian

Kompetensi Dasar Indikator Ketercapaian


1.1 Mensyukuri kesempatan dapat 1.1.1 Menunjukkan syukur kepada
mempelajari bahasa Inggris sebagai Tuhan ketika siswa mampu
bahasa pengantar komunikasi memberikan dan merespon
Internasional yang diwujudkan dalam ungkapan harapan dan doa
semangat belajar. bersayap (extended).
2.1. Menunjukkan perilaku santun dan 2.1.1. Menunjukkan perilaku santun dan
peduli dalam melaksanakan peduli dalam memberikan dan
komunikasi interpersonal dengan merespon ungkapan harapan dan
guru dan teman. memuji bersayap (extended).
2.2. Menunjukkan perilaku jujur, 2.2.1. Menunjukkan perilaku jujur,
disiplin, percaya diri dan disiplin, percaya diri dan
bertanggung jawab dalam bertanggung jawab dalam
melaksanakan komunikasi memberikan dan merespon
transaksional dengan guru dan ungkapan harapan dan memuji
teman. bersayap (extended).
2.3. Menunjukkan perilaku tanggung 2.3.1. Menunjukkan perilaku tanggung
jawab, peduli, kerjasama dan cinta jawab, peduli, kerjasama dan cinta
damai dalam melaksanakan damai dalam memberikan dan
komunikasi fungsional. merespon ungkapan harapan dan
memuji bersayap (extended).
3.3. Menganalisis fungsi sosial, struktur 3.3.1. Siswa memahami fungsi sosial,
teks dan unsur kebahasaan pada struktur teks dan unsur kebahasaan
ungkapan harapan doa bersayap untuk menyatakan ungkapan
(extended), sesuai dengan konteks harapan dan doa bersayap serta
penggunaannya. responnya sesuai dengan konteks
penggunaan.
3.3.2. Siswa mengidentifikasi fungsi
sosial, struktur teks dan unsur
kebahasaan untuk menyatakan
ungkapan harapan doa bersayap
(extended) serta responnya sesuai
dengan konteks penggunaan.
3.3.3. Siswa menerapkan fungsi sosial,
struktur teks dan unsur kebahasaan
untuk menyatakan ungkapan
harapan doa bersayap (extended)
serta responnya sesuai dengan
konteks penggunaan.
3.4. Menyusun teks lisan dan tulis untuk 3.4.1 Siswa terampil menggunakan teks
menyatakan dan merespons lisan dan tulis untuk menyatakan
ungkapan harapan dan doa bersayap dan merespons ungkapan harapan
(extended) dengan memperhatikan dan doa bersayap (extended)
fungsi sosial, struktur teks, dan unsur dengan memperhatikan fungsi
kebahasaan, yang benar dan sesuai sosial, struktur teks dan unsur
konteks. kebahasaan den sesuai konteks
penggunaan.

C. Model Pembelajaran
Pendekatan : Saintifik
Model : Discovery learning
Metode : PPP (Presentation, Practice, Production)

D. Materi Pembelajaran
“Teks lisan dan tulis yang menyatakan ungkapan harapan doa bersayap
serta responnya sesuai dengan konteks penggunaan.”
1. Fungsi sosial: menyatakan harapan dan mengungkapkan doa bersayap
(extended) serta responnya.
2. Struktur teks
Fitri : I hope the principal understands the situation. He knows you
did not do it purposefully.
Amat : Yes, I hope so, too.

Yudi : As always, your volley ball team will win again this year. I
wish you all the best.
Freddy : I hope so. Cross your fingers for us.
Unsur kebahasaan
a. Kosa kata terkait dengan kualitas pekerjaan, keberhasilan dan
prestasi,
b. Tata bahasa: simple past tense, present perfect tense, present
perfect continous tense,
c. Penggunaan nominal singular dan plural secara tepat dengan
atau an, a, the, this, those, my, their, dsb secara tepat dalam
frasa nominal.
d. Ucapan, tekanan kata, intonasi,
e. Ejaan dan tanda baca,
f. Tulisan tangan.
E. Kegiatan Pembelajaran
1. Pertemuan Pertama: (2 JP)
Langkah Alokasi
Deskripsi
Pembelajaran Waktu
Kegiatan a. Mengucapkan salam dan berdoa bersama. 10 menit
Pendahuluan b. Menyiapkan peserta didik secara psikis dan fisik
untuk mengikuti proses pembelajaran.
c. Peserta didik merespon salam dan pertanyaan dari
guru berhubungan dengan kondisi dan
pembelajaran sebelumnya.
d. Guru mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang
mengaitkan pengetahuan dengan materi yang akan
dipelajari.
e. Peserta didik menerima informasi tentang tujuan
pembelajaran atau kompetensi yang akan dicapai,
dan menyampaikan cakupan materi dan
penjelasan uraian kegiatan sesuai dengan silabus.

Kegiatan Inti Mengamati 15 menit


a. Peserta didik menyimak pembacaan teks yang
terkait dengan harapan.
b. Siswa membaca sendiri teks yang terkait dengan
harapan.
c. Siswa mengidentifikasi kalimat harapan yang
terdapat dalam bacaan dan berdiskusi dengan
kelompoknya.
Menanya 15 menit
Dengan bimbingan dan arahan guru, menanyakan dan
mempertanyakan kosa kata yang belum dipahami.
Mengumpulkan informasi / mencoba 15 menit
a. Siswa mendengarkan dan menyaksikan banyak
contoh interaksi berisi ungkapan harapan dan doa
bersayap dalam bahasa Inggris dari film, kaset,
buku teks, dsb.
b. Siswa menirukan contoh-contoh ungkapan
harapan dalam bahasa Inggris dengan ucapan,
tekanan kata, intonasi dan sikap yang benar.
c. Dengan bimbingan dan arahan guru, siswa
mengidentifikasi ciri-ciri (fungsi sosial, struktur
teks dan unsur kebahasaan) ungkapan harapan.
d. Secara kolaboratif, siswa berusaha menggunakan
Bahasa Inggris untuk menyatakan harapan dalam
kegiatan yang terstruktur.
Menalar / Mengasosiasi 15 menit
a. Siswa membandingkan ungkapan untuk
menyatakan harapan yang telah dipelajari tersebut
di atas dengan yang ada di sumber-sumber lain,
atau dengan yang digunakan dalam bahasa lain.
b. Siswa membandingkan harapannya dengan
harapan-harapan orang lain.
c. Siswa memperoleh balikan (feedback) dari guru
dan teman tentang fungsi sosial dan unsur
kebahasaan yang digunakan.
Mengkomunikasikan 15 menit
a. Siswa menggunakan bahasa Inggris setiap kali
muncul kesempatan untuk menyatakan harapan di
dalam dan di luar kelas, dengan unsur kebahasaan
yang dapat menjaga hubungan interpersonal.
b. Siswa berupaya berbicara secara lancar dengan
ucapan, tekanan kata, intonasi yang benar dan
menulis dengan ejaan dan tanda baca yang benar,
serta tulisan yang jelas dan rapi.
c. Siswa membicarakan permasalahan yang dialami
dalam menggunakan bahasa Inggris untuk
menyatakan harapan dan menuliskannya dalam
jurnal belajar sedehana dalam bahasa Indonesia.
Kegiatan a. Peserta didik bersama guru menyimpulkan 5 menit
Penutup pembelajaran. (Guru memberikan tugas rumah)
b. Salam

2. Pertemuan Kedua: (2 JP)


Langkah Alokasi
Deskripsi
Pembelajaran Waktu
Kegiatan a. Mengucapkan salam dan berdoa bersama. 10 menit
Pendahuluan b. Menyiapkan peserta didik secara psikis dan fisik
untuk mengikuti proses pembelajaran.
c. Peserta didik merespon salam dan pertanyaan dari
guru berhubungan dengan kondisi dan
pembelajaran sebelumnya.
d. Guru mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang
mengaitkan pengetahuan dengan materi yang
akan dipelajari.
e. Peserta didik menerima informasi tentang tujuan
pembelajaran atau kompetensi yang akan dicapai,
dan menyampaikan cakupan materi dan
penjelasan uraian kegiatan sesuai dengan silabus.
Kegiatan Inti Mengamati 15 menit
a. Peserta didik menyimak model ungkapan doa
bersayap (extended) serta responnya yang
diucapkan oleh guru.
b. Siswa menirukan contoh-contoh kalimat
ungkapan doa bersayap (extended) dan
responnya.
c. Siswa mengidentifikasi ciri-ciri kalimat
ungkapan dan respon doa bersayap (extended)
dengan bimbingan dan arahan dari guru.
Menanya 15 menit
Dengan bimbingan dan arahan guru, menanyakan dan
mempertanyakan antara lain tentang perbedaan antara
ungkapan untuk menyatakan doa bersayap (extended),
serta responnya, dalam bahasa Inggris dengan yang
ada dalam bahasa Indonesia, kemungkinan
menggunakan ungkapan lain, akibat jika tidak
melakukan, dsb.
Mengumpulkan informasi / mencoba 15 menit
a. Siswa mendengarkan banyak contoh interaksi
berisi ungkapan doa bersayap dalam bahasa
Inggris dari buku teks, video dsb.
b. Siswa menirukan contoh-contoh interaksi
menggunakan ungkapan doa bersayap (extended),
serta responnya dalam bahasa Inggris dengan
ucapan, tekanan kata, intonasi dan sikap yang
benar.
c. Dengan bimbingan dan arahan guru, siswa
mengidentifikasi ciri-ciri (fungsi sosial, struktur
teks dan unsur kebahasaan) interaksi doa bersayap
(extended) serta responnya.
d. Secara kolaboratif, siswa berusaha menggunakan
Bahasa Inggris untuk menyatakan doa bersayap
(extended) serta responnya dalam konteks
pembelajaran, simulasi, role play dan kegiatan
yang terstruktur.
Menalar / Mengasosiasi 15 menit
a. Siswa membandingkan ungkapan untuk
menyatakan doa bersayap (extended), serta
responnya yang telah dikumpulkan dari berbagai
sumber tersebut diatas.
b. Siswa membandingkan ungkapan untuk
menyatakan doa bersayap (extended), serta
responnya yang telah dipelajari tersebut di atas
dengan yang ada di sumber-sumber lain, atau
dengan yang digunakan dalam bahasa lain.
c. Siswa memperoleh balikan (feedback) dari guru
dan teman tentang fungsi sosial dan unsur
kebahasaan yang digunakan.
Mengkomunikasikan 15 menit
a. Siswa menggunakan bahasa Inggris setiap kali
muncul kesempatan untuk menyatakan ungkapan
doa bersayap(extended), serta responnya, di dalam
dan di luar kelas, dengan unsur kebahasaan yang
dapat menjaga hubungan interpersonal.
b. Siswa berupaya berbicara secara lancar dengan
ucapan, tekanan kata, intonasi yang benar dan
menulis dengan ejaan dan tanda baca yang benar,
serta tulisan yang jelas dan rapi.
c. Siswa membicarakan permasalahan yang dialami
dlam menggunakan bahasa Inggris untuk
menyatakan doa bersayap (extended), serta
responnya dan menuliskannya dalam jurnal
belajar sedehana dalam bahasa Indonesia.
Kegiatan a. Peserta didik bersama guru menyimpulkan 5 menit
Penutup pembelajaran. (Guru memberikan tugas rumah)
b. Salam

F. Penilaian, Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


1. Teknik penilaian
Sikap : observasi
Pengetahuan : tes tertulis
Keterampilan : tes kinerja
2. Instrumen penilaian
G. Media/alat, Bahan dan Sumber Belajar
1. Media/Alat : Laptop, LCD Proyektor, Papan tulis
2. Bahan : Bahan tayang powerpoint, LKS
3. Sumber belajar : Buku pegangan siswa kelas XI, Kemendikbud RI
2015.
Klaten, 19 Agustus 2015

Mengetahui,
Guru Pembimbing Sekolah Mahasiswa PPL

Dra. Sri Hastuti, M. Pd Eri Kuswanti


NIP. 19640718 199003 2 007 NIM 12202241055
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Satuan Pendidikan : SMK Negeri 1 Klaten


Mata Pelajaran : Bahasa Inggris
Kelas/Semester : XI / 1
Topik : Undangan Resmi
Waktu : 2 × 45 menit (1 Pertemuan)

A. Kompetensi Inti (KI)


1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianut.
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab,
peduli (gotongroyong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-
aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusiatas berbagai
permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan
alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam
pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan,menganalisis dan mengevaluasi pengetahuan
faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin
tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora
dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban
terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan
prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan
minatnya untuk memecahkan masalah.
4. Mengolah, menalar, menyaji, dan mencipta dalam ranah konkret dan ranah
abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah
secara mandiri serta bertindak secara efektif dan kreatif, dan mampu
menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Ketercapaian


Kompetensi Dasar Indikator Ketercapaian
1.1 Mensyukuri kesempatan dapat 1.1.1 Menunjukkan syukur kepada
mempelajari bahasa Inggris Tuhan ketika siswa mampu
sebagai bahasa pengantar memberikan dan merespon
komunikasi Internasional yang undangan resmi.
diwujudkan dalam semangat
belajar.
2.1 Menunjukkan perilaku santun dan 2.1.1 Menunjukkan perilaku santun
peduli dalam melaksanakan dan peduli dalam memberikan
komunikasi interpersonal dengan dan merespon undangan resmi.
guru dan teman.
2.2 Menunjukkan perilaku jujur,
2.2.1 Menunjukkan perilaku jujur,
disiplin, percaya diri dan
disiplin, percaya diri dan
bertanggung jawab dalam
bertanggung jawab dalam
melaksanakan komunikasi memberikan dan merespon
transaksional dengan guru dan undangan resmi.
teman.
2.3 Menunjukkan perilaku tanggung 2.3.1 Menunjukkan perilaku tanggung
jawab, peduli, kerjasama dan cinta jawab, peduli, kerjasama dan
damai dalam melaksanakan cinta damai dalam memberikan
komunikasi fungsional. dan merespon undangan resmi.
3.4. Menganalisis fungsi sosial, 3.4.1. Siswa memahami fungsi sosial,
struktur teks dan unsur struktur teks dan unsur
kebahasaan dari teks undangan kebahasaan dari teks undangan
resmi, sesuai dengan konteks resmi sesuai dengan konteks
penggunaanya. penggunaannya.
3.4.2. Siswa mengidentifikasi fungsi
sosial, struktur teks dan unsur
kebahasaan dari teks undangan
resmi sesuai dengan konteks
penggunaan.
3.3.3. Siswa menerapkan fungsi sosial,
struktur teks dan unsur
kebahasaan dari teks undangan
resmi sesuai dengan konteks
penggunaan.
4.4 Menangkap makna teks undangan 4.4.1 Siswa dapat menangkap makna
resmi. dari teks undangan resmi.
4.5 Menyunting undangan resmi 4.5.1 Siswa terampil menyunting
dengan memperhatikan fungsi undangan resmi dengan
sosial, struktur teks, dan unsur memperhatikan fungsi sosial,
kebahasaan yang benar dan struktur teks dan unsur
sesuai konteks. kebahasaan yang benar sesuai
4.6 Menyusun teks tulis undangan konteks.
resmi, dengan memperhatikan 4.6.1. Siswa terampil menyusun teks
fungsi sosial, struktur teks, dan lisan dan tulis undangan resmi
unsur kebahasaan yang benar dan dengan memperhatikan fungsi
sesuai konteks. sosial, struktur teks dan unsur
kebahasaan den sesuai konteks
penggunaan.

C. Model Pembelajaran :
Pendekatan : Saintifik
Model : Discovery learning
Metode : Presentation, Practice, Production
D. Materi Pembelajaran
Buku siswa halaman 68 sampai 89: teks undangan resmi
1. Fungsi sosial:
mengungkapkan dan merespon undangan resmi.
2. Struktur teks
a) Menyebutkan tujuan undangan.
b) Menyebutkan informasi rinci undangan.
Unsur kebahasaan
1) Ungkapan dan kosa kata yang lazim digunakan dalam undangan resmi
2) Penggunaan nominal singular dan plural secara tepat, dengan atau tanpa
a, the, this, those, my, their, dsb secara tepat dalam frasa nominal
3) Ucapan, tekanan kata, intonasi
4) Ejaan dan tanda baca
5) Tulisan tangan
E. Kegiatan Pembelajaran
1. Pertemuan Pertama: ( 2 JP)
Langkah Alokasi
Deskripsi
Pembelajaran Waktu
Kegiatan a. Mengucapkan salam dan berdoa bersama. 10 menit
Pendahuluan
b. Menyiapkan peserta didik secara psikis dan fisik
untuk mengikuti proses pembelajaran.
c. Peserta didik merespon salam dan pertanyaan dari
guru berhubungan dengan kondisi dan pembelajaran
sebelumnya.
d. Guru mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang
mengaitkan pengetahuan dengan materi yang akan
dipelajari.
e. Peserta didik menerima informasi tentang tujuan
pembelajaran atau kompetensi yang akan dicapai, dan
menyampaikan cakupan materi dan penjelasan uraian
kegiatan sesuai dengan silabus.
Kegiatan Inti Mengamati 15 menit

a. Peserta didik membaca naskah drama berjudul


Vanity and Pride secara berkelompok.
b. Siswa mengidentifikasi surat undangan resmi yang
terdapat pada bacaan dan berdiskusi dengan
kelompoknya.
Menanya 15 menit
Dengan bimbingan dan arahan guru, menanyakan dan
mempertanyakan kosa kata yang belum dipahami.

Mengumpulkan informasi/mencoba 15 menit


a. Siswa mengamati contoh contoh undangan resmi dari
buku wajib.
b. Dengan bimbingan dan arahan guru, siswa
mengidentifikasi ciri-ciri (fungsi sosial, struktur teks
dan unsur kebahasaan) undangan resmi.
c. Secara kolaboratif, siswa berusaha menggunakan
Bahasa Inggris untuk membuat undangan resmi
dalam kegiatan yang terstruktur.
Menalar 15 menit
a. Siswa membandingkan contoh contoh undangan yang
telah diamati.
b. Siswa memperoleh balikan (feedback) dari guru dan
teman tentang fungsi sosial dan unsur kebahasaan
yang digunakan.
Mengomunikasikan 15 menit
a. Siswa menggunakan bahasa Inggris setiap kali
muncul kesempatan menyusun undangan resmi di
dalam dan di luar kelas, dengan unsur kebahasaan
yang dapat menjaga hubungan interpersonal.
b. Siswa berupaya berbicara secara lancar dengan
ucapan, tekanan kata, intonasi yang benar dan
menulis dengan ejaan dan tanda baca yang benar,
serta tulisan yang jelas dan rapi.
Kegiatan a. Peserta didik bersama guru menyimpulkan 5 menit
Penutup
pembelajaran. (Guru memberikan tugas rumah)
b. Salam.

F. Penilaian, Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


1. Teknik penilaian
Sikap : observasi
Pengetahuan : tes tertulis
Keterampilan : tes kinerja
2. Instrumen penilaian
3. Kisi-kisi

G. Media/alat, Bahan, dan Sumber Belajar


1. Media/Alat : Laptop, LCD Proyektor
2. Bahan : Bahan tayang powerpoint
3. Sumber Belajar :
a. Buku Pegangan Siswa kelas XI semester 1, Kemendikbud RI 2015
b. Buku penunjang yang relevan
c. Internet.

Mengetahui, Klaten,25 Agustus 2015


Guru Pembimbing, Mahasiswa PPL,

Dra. Sri Hastuti, M.Pd. Eri Kuswanti


NIP. 19640718 199003 2 007 NIM 12202241055
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Satuan Pendidikan : SMK Negeri 1 Klaten


Mata Pelajaran : Bahasa Inggris
Kelas/Semester : XII / 1
Topik : Surat lamaran pekerjaan
Waktu : 2 × 45 menit (1 Pertemuan)

A. Kompetensi Inti (KI)


1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianut.
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab,
peduli (gotongroyong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-
aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusiatas berbagai
permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan
alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam
pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan,menganalisis dan mengevaluasi pengetahuan
faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin
tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora
dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban
terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan
prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan
minatnya untuk memecahkan masalah.
4. Mengolah, menalar, menyaji, dan mencipta dalam ranah konkret dan ranah
abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah
secara mandiri serta bertindak secara efektif dan kreatif, dan mampu
menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Ketercapaian


Kompetensi Dasar Indikator Ketercapaian
1.1 Mensyukuri kesempatan dapat 1.1.1 Menunjukkan syukur kepada
mempelajari bahasa Inggris Tuhan ketika siswa mampu
sebagai bahasa pengantar menyunting surat lamaran
komunikasi Internasional yang kerja.
diwujudkan dalam semangat
belajar.
2.1 Menunjukkan perilaku santun dan 2.1.1 Menunjukkan perilaku santun
peduli dalam melaksanakan dan peduli dalam menyunting
komunikasi interpersonal dengan surat lamaran kerja.
guru dan teman.
2.2 Menunjukkan perilaku jujur, 2.2.1 Menunjukkan perilaku jujur,
disiplin, percaya diri dan disiplin, percaya diri dan
bertanggung jawab dalam bertanggung jawab dalam
melaksanakan komunikasi menyunting surat lamaran
transaksional dengan guru dan kerja.
teman.
2.3.1 Menunjukkan perilaku tanggung
2.3 Menunjukkan perilaku tanggung jawab, peduli, kerjasama dan
jawab, peduli, kerjasama dan cinta
cinta damai dalam menyunting
damai dalam melaksanakan surat lamaran kerja.
komunikasi fungsional.
3.4. Menganalisis fungsi sosial, 3.4.1. Siswa memahami fungsi sosial,
struktur teks dan unsur struktur teks dan unsur
kebahasaan dari surat lamaran kebahasaan dari surat lamaran
kerja, sesuai dengan konteks kerja sesuai dengan konteks
penggunaanya. penggunaannya.
3.4.2. Siswa mengidentifikasi fungsi
sosial, struktur teks dan unsur
kebahasaan dari surat lamaran
kerja dengan konteks
penggunaan.
3.3.3. Siswa menerapkan fungsi sosial,
struktur teks dan unsur
kebahasaan dari surat lamaran
kerja sesuai dengan konteks
penggunaan.
4.4 Menangkap makna surat lamaran 4.4.1 Siswa dapat menangkap makna
kerja. dari surat undangan resmi.
4.5 Menyunting surat lamaran kerja, 4.5.1 Siswa terampil menyunting surat
dengan memperhatikan fungsi lamaran kerja dengan
sosial, struktur teks, dan unsur memperhatikan fungsi sosial,
kebahasaan yang benar dan struktur teks dan unsur
sesuai konteks. kebahasaan yang benar sesuai
4.6 Menyusun surat lamaran kerja, konteks.
dengan memperhatikan fungsi 4.6.1. Siswa terampil menyusun surat
sosial, struktur teks, dan unsur lamaran kerja dengan
kebahasaan yang benar dan memperhatikan fungsi sosial,
sesuai konteks. struktur teks dan unsur
kebahasaan den sesuai konteks
penggunaan.

C. Model Pembelajaran :
Pendekatan : Saintifik
Model : Discovery learning
Metode : Presentation, Practice, Production
D. Materi Pembelajaran
Buku siswa halaman 57 sampai 73: application letter
1. Fungsi sosial:
Menimbulkan kesan positif tentang kesesuaian kompetensi pelamar
dengan pekerjaan yang dilamar.
2. Struktur teks
a. Menyebutkan lamaran secara eksplisit
b. Menyebutkan sumber informasi adanya lowongan
c. Menyebutkan informasi rinci tentang kompetensi pelamar
yang sesuai dengan yang dipersyaratkan
d. Menyebutkan kesediaan melaksanakan interview atau
proses seleksi berikutnya.
Unsur kebahasaan
a. Ungkapan dan kosa kata yang lazim digunakan dalam surat
lamaran
b. Penggunaan nominal singular dan plural secara tepat, dengan
atau tanpa a, the, this, those, my, their, dsb secara tepat dalam
frasa nominal
c. Ucapan, tekanan kata, intonasi
d. Ejaan dan tanda baca
e. Tulisan tangan

E. Kegiatan Pembelajaran
1. Pertemuan Pertama: ( 2 JP)
Langkah Alokasi
Deskripsi
Pembelajaran Waktu
Kegiatan a. Mengucapkan salam dan berdoa bersama. 10 menit
Pendahuluan
b. Menyiapkan peserta didik secara psikis dan fisik
untuk mengikuti proses pembelajaran.
c. Peserta didik merespon salam dan pertanyaan dari
guru berhubungan dengan kondisi dan pembelajaran
sebelumnya.
d. Guru mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang
mengaitkan pengetahuan dengan materi yang akan
dipelajari.
e. Peserta didik menerima informasi tentang tujuan
pembelajaran atau kompetensi yang akan dicapai, dan
menyampaikan cakupan materi dan penjelasan uraian
kegiatan sesuai dengan silabus.
Kegiatan Inti Mengamati 15 menit

a. Peserta didik membaca dan mengamati surat lamaran


pekerjaan.
b. Siswa mengidentifikasi kosa kata yang terdapat pada
surat lamaran kerja.
Menanya 15 menit
Dengan bimbingan dan arahan guru, menanyakan dan
mempertanyakan kosa kata yang belum dipahami.

Mengumpulkan informasi/mencoba 15 menit


a. Dengan bimbingan dan arahan guru, siswa
mengidentifikasi ciri-ciri (fungsi sosial, struktur teks
dan unsur kebahasaan) surat lamaran pekerjaan.
b. Secara kolaboratif, siswa berusaha menggunakan
Bahasa Inggris untuk membuat surat lamaran
pekerjaan dalam kegiatan yang terstruktur.
Menalar 15
a. Siswa membandingkan contoh contoh surat lamaran menitfr
pekerjaan yang telah diamati.
b. Siswa memperoleh balikan (feedback) dari guru dan
teman tentang fungsi sosial dan unsur kebahasaan
yang digunakan.
Mengomunikasikan 15 menit
a. Siswa menggunakan bahasa Inggris setiap kali
muncul kesempatan menyusun surat lamaran
pekerjaan di dalam dan di luar kelas, dengan unsur
kebahasaan yang dapat menjaga hubungan
interpersonal.
b. Siswa berupaya berbicara secara lancar dengan
ucapan, tekanan kata, intonasi yang benar dan
menulis dengan ejaan dan tanda baca yang benar,
serta tulisan yang jelas dan rapi.
Kegiatan a. Peserta didik bersama guru menyimpulkan 5 menit
Penutup
pembelajaran. (Guru memberikan tugas rumah)
b. Salam.

F. Penilaian, Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


1. Teknik penilaian
Sikap : observasi
Pengetahuan : tes tertulis
Keterampilan : tes kinerja
G. Media/alat, Bahan, dan Sumber Belajar
1. Media/Alat : Laptop, LCD Proyektor
2. Bahan : Bahan tayang powerpoint
3. Sumber Belajar :
a. Buku Pegangan Siswa kelas XII semester 1, Kemendikbud RI 2015
b. Buku penunjang yang relevan
c. Internet.

Mengetahui, Klaten, 31 Agustus 2015


Guru Pembimbing, Mahasiswa PPL,

Dra. Sri Hastuti, M.Pd. Eri Kuswanti


NIP. 19640718 199003 2 007 NIM 12202241055
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Satuan Pendidikan : SMK Negeri 1 Klaten


Mata Pelajaran : Bahasa Inggris
Kelas/Semester : XII / 1
Topik : Surat Pribadi
Waktu : 2 × 45 menit (1 Pertemuan)

A. Kompetensi Inti (KI)


1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianut.
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab,
peduli (gotongroyong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-
aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusiatas berbagai
permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan
alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam
pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan,menganalisis dan mengevaluasi pengetahuan
faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin
tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora
dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban
terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan
prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan
minatnya untuk memecahkan masalah.
4. Mengolah, menalar, menyaji, dan mencipta dalam ranah konkret dan ranah
abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah
secara mandiri serta bertindak secara efektif dan kreatif, dan mampu
menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Ketercapaian


Kompetensi Dasar Indikator Ketercapaian
1.1 Mensyukuri kesempatan dapat 1.1.1 Menunjukkan syukur kepada
mempelajari bahasa Inggris Tuhan ketika siswa mampu
sebagai bahasa pengantar menyunting surat pribadi.
komunikasi Internasional yang
diwujudkan dalam semangat
belajar.
2.1 Menunjukkan perilaku santun dan 2.1.1 Menunjukkan perilaku santun
peduli dalam melaksanakan dan peduli dalam menyunting
komunikasi interpersonal dengan surat pribadi.
guru dan teman.
2.2 Menunjukkan perilaku jujur, 2.2.1 Menunjukkan perilaku jujur,
disiplin, percaya diri dan disiplin, percaya diri dan
bertanggung jawab dalam bertanggung jawab dalam
melaksanakan komunikasi menyunting surat pribadi.
transaksional dengan guru dan 2.3.1 Menunjukkan perilaku tanggung
teman.
jawab, peduli, kerjasama dan
2.3 Menunjukkan perilaku tanggung cinta damai dalam menyunting
jawab, peduli, kerjasama dan cinta
damai dalam melaksanakan surat pribadi.
komunikasi fungsional.
3.5. Menganalisis fungsi sosial, 3.5.1. Siswa memahami fungsi sosial,
struktur teks dan unsur struktur teks dan unsur
kebahasaan dari surat pribadi, kebahasaan dari surat pribadi
sesuai dengan konteks sesuai dengan konteks
penggunaanya. penggunaannya.
3.5.2. Siswa mengidentifikasi fungsi
sosial, struktur teks dan unsur
kebahasaan dari surat pribadi
dengan konteks penggunaan.
3.5.3. Siswa menerapkan fungsi sosial,
struktur teks dan unsur
kebahasaan dari surat pribadi
sesuai dengan konteks
penggunaan.
4.7 Menangkap makna surat pribadi. 4.7.1 Siswa dapat menangkap makna
4.8 Menyusun surat pribadi, dengan dari surat undangan resmi.
memperhatikan fungsi sosial, 4.8.1 Siswa terampil menyusun surat
struktur teks, dan unsur pribadi dengan memperhatikan
kebahasaan yang benar dan fungsi sosial, struktur teks dan
sesuai konteks. unsur kebahasaan den sesuai
konteks penggunaan.

C. Model Pembelajaran :
Pendekatan : Saintifik
Model : Discovery learning
Metode : Presentation, Practice, Production
D. Materi Pembelajaran
Buku siswa halaman 91 sampai 110: personal letter
1. Fungsi sosial:
Menjalin kedekatan hubungan antar pribadi.
2. Struktur teks
a. Menyebutkan tujuan surat.
b. Menyebutkan informasi surat.
Unsur kebahasaan

a. Ungkapan dan kosa kata yang lazim digunakan dalam surat pribadi
sederhana
b. Penggunaan nominal singular dan plural secara tepat, dengan atau tanpa
a, the, this, those, my, their, dsb secara tepat dalam frasa nominal
c. Ucapan, tekanan kata, intonasi
d. Ejaan dan tanda baca
e. Tulisan tangan
E. Kegiatan Pembelajaran
1. Pertemuan Pertama: ( 2 JP)
Langkah Alokasi
Deskripsi
Pembelajaran Waktu
Kegiatan a. Mengucapkan salam dan berdoa bersama. 10 menit
Pendahuluan
b. Menyiapkan peserta didik secara psikis dan fisik
untuk mengikuti proses pembelajaran.
c. Peserta didik merespon salam dan pertanyaan dari
guru berhubungan dengan kondisi dan pembelajaran
sebelumnya.
d. Guru mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang
mengaitkan pengetahuan dengan materi yang akan
dipelajari.
e. Peserta didik menerima informasi tentang tujuan
pembelajaran atau kompetensi yang akan dicapai, dan
menyampaikan cakupan materi dan penjelasan uraian
kegiatan sesuai dengan silabus.
Kegiatan Inti Mengamati 15 menit

a. Peserta didik membaca dan mengamati surat lamaran


pekerjaan.
b. Siswa mengidentifikasi kosa kata yang terdapat pada
surat lamaran kerja.
Menanya 15 menit
Dengan bimbingan dan arahan guru, menanyakan dan
mempertanyakan kosa kata yang belum dipahami.

Mengumpulkan informasi/mencoba 15 menit


a. Dengan bimbingan dan arahan guru, siswa
mengidentifikasi ciri-ciri (fungsi sosial, struktur teks
dan unsur kebahasaan) surat lamaran pekerjaan.
b. Secara kolaboratif, siswa berusaha menggunakan
Bahasa Inggris untuk membuat surat lamaran
pekerjaan dalam kegiatan yang terstruktur.
Menalar 15
a. Siswa membandingkan contoh contoh surat lamaran menitfr
pekerjaan yang telah diamati.
b. Siswa memperoleh balikan (feedback) dari guru dan
teman tentang fungsi sosial dan unsur kebahasaan
yang digunakan.
Mengomunikasikan 15 menit
a. Siswa menggunakan bahasa Inggris setiap kali
muncul kesempatan menyusun surat lamaran
pekerjaan di dalam dan di luar kelas, dengan unsur
kebahasaan yang dapat menjaga hubungan
interpersonal.
b. Siswa berupaya berbicara secara lancar dengan
ucapan, tekanan kata, intonasi yang benar dan
menulis dengan ejaan dan tanda baca yang benar,
serta tulisan yang jelas dan rapi.
Kegiatan a. Peserta didik bersama guru menyimpulkan 5 menit
Penutup
pembelajaran. (Guru memberikan tugas rumah)
b. Salam.

F. Penilaian, Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


1. Teknik penilaian
Sikap : observasi
Pengetahuan : tes tertulis
Keterampilan : tes kinerja
G. Media/alat, Bahan, dan Sumber Belajar
1. Media/Alat : Laptop, LCD Proyektor
2. Bahan : Bahan tayang powerpoint
3. Sumber Belajar :
a. Buku Pegangan Siswa kelas XII semester 1, Kemendikbud RI 2015
b. Buku penunjang yang relevan
c. Internet.

Mengetahui, Klaten, 1 September 2015


Guru Pembimbing, Mahasiswa PPL,

Dra. Sri Hastuti, M.Pd. Eri Kuswanti


NIP. 19640718 199003 2 007 NIM 12202241055
Hopes and dreams
Hopes and dreams
Hope is something that we want to happen and
we work very hard for it to happen.
But we are not sure whether it will happen or
ot a d so eti es we a ’t do a ythi g a out
it.
Hopes and dreams signal future intentions (Ben,
2012).
Examples to express hope:
• I want to become a doctor.
• I am hoping to finish all my homework on
time.
• I hope I will realize all my dreams.
• I hope that I will always be honest.
• I hope that I will never lie.
• I hope that I will never smoke.
• I want to get my homework done.
How to express our hopes:
Subject -ing verb Complement
I am hoping for a good grade in English

Subject Verb Complement


I hope to study in America next
year

Subject Verb Complement/ object


I hope Rahmat found the place
Vanity and Pride
Words Pronunciation Meaning
expectation /ˌek.spekˈteɪ.ʃ ə n/ A strong belief that something will
happen.
beneath /bɪˈ iːθ/ Something directly underneath.
grace /greɪs/ Smoothness ad elegance of movement.
instinctive /ɪ ˈstɪŋk.tɪv/ Done without conscious thought/thinking.
elegance /ˈel.ɪ.g ə n t  s/ The quality of being graceful and stylish in
appearance and manner.

nimbleness /ˈ ɪ .bl ̩. əs/ Quality of thinking and acting quickly.


delicacy /ˈdel.ɪ.kə.si/ Fineness or intricacy of texture or
structure.
occasion /əˈkeɪ.ʒ ə n/ Particular event.
humiliate /hjuːˈ ɪl.i.eɪt/ Make someone feel ashamed.
frantic /ˈfræ .tɪk/ Worried with fear and anxiety.
ghastly /ˈgɑːs t  .li/ Extremely unwell, causing great horror.
Informal

Type of Invitations

Formal
Formal Invitation

An invitation which follows a dignified form, tone or


style in agreement with the established norms, custom
and values (Websters, 2012).
Mr and Mrs. Pujiyanto 1. Name of the hosts
cordially request the pleasure of your 2. Phrasing of the
company invitation
on the wedding ceremony of their daughter
3. The kind of event

Siti with Davy

On Friday, the twelfth of december 4. Date


at seven o’clock
5. Time
in Gedung Kartini
Jl. Gatot Subbaroto 6. Venue
Jakarta
________________________________
R.S.V.P dinner will be 7. Special instruction
Yani served at 8pm 8. Request to
sharp. response
02126734578
Rsvpwedding@mymail.com
R.S.V.P

“Repondez, S’il Vous


Plait”

“Please reply”
Responding Formal Invitation

 Formal invitations should be responded


to within 3 days.
 Replies are written in third person.
 Replies have to be handwritten.
 Reason should be briefly stated for
declining the invitation.
Page 80
Responding Card

Mr. & Mrs. Eri Utomo


-----------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------------------
--------------------------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------------------------------
-----------------------------------------------
ASSESSMENT RUBRIC
Application Letter
Kelas : XII TKJ 1
Semester : 5 (gasal)
Mata Pelajaran: Bahasa Inggris
Materi Pokok : Application Letter
No. Nama Writi Punctua Vocab Ideas Gram Total
ng tion mar score
1 ALBERTUS CANDRA BUDI PRANOTO 3 3 3 4 4 17
2 ALGA PERMANA SUGIANTO 4 3 3 2 4 16
3 ANDREAS DWIANTO WICAKSONO 4 3 1 2 4 14
4 ANISA PRATIWI 4 4 4 3 4 19
5 BRIGTTA NADEA YENSI ROSETA 4 1 3 4 4 16
6 DEA VANIA ASTIKAWATI 4 1 3 4 4 16
7 DESI AMBARWATI 4 3 4 4 4 19
8 DEVI RAHMAWATI 3 2 4 4 3 16
9 DIKY INDRA ATMAJA 3 3 4 3 4 17
10 ELY DWI NUROHMAH 4 4 4 3 4 19
11 ERLIANA DEWI 4 2 3 3 2 14
12 ERNA RACHMAWATI 3 2 3 3 4 15
13 ESA DELPIERO
14 EVRIYANA INDRA SAPUTRA 4 2 2 3 3 14
15 FEBRY PURNOMO AJI 4 4 2 3 2 15
16 FERGIANA MAHARANI 4 2 4 3 4 17
17 GILANG NANDA PRANATA 3 2 4 3 4 16
18 HASTAMI DWI APRILIANI 4 4 3 4 4 19
19 IKE FATMASARI 4 2 2 3 3 14
20 INTAN KUSUMA WARDANI 4 2 3 4 3 16
21 LAELA QODAR DWI JAYANTI 4 4 4 4 4 20
22 LINA KARTIKA LATIFA PUTRI 4 3 4 4 4 19
23 NITA DYAH PRATIWI 3 1 3 3 4 14
24 NOVIA KUSUMA WARDANI 4 3 4 3 4 18
25 NUNGKI SARASWATI 4 3 4 4 4 19
26 PUTRIA RIZKI SUTANTO 4 2 2 4 4 16
27 RATNA WIDYANIGSIH 4 4 2 4 4 18
28 ROSA KARISTASYA SINTA SRI 4 3 3 4 4 18
PANGESTIKA
29 SEPTIYANA EKA SUTANTI 4 2 2 3 4 16
30 SIGIT WARDOYO
31 SUKISTRI 4 4 3 2 3 16
32 TRI WIDYANINGSIH 4 2 3 3 4 16
33 UMAR ABDUL AZIZ 3 4 3 3 3 16
34 YESYTA MAYA SARI 4 1 4 2 3 14
35 YUSTI NUGRAHENI 4 3 3 2 3 15
36
37
38
39
40
DAFTAR NILAI PORTOFOLIO
Kelas : XII TKJ 1
Semester : 5 (gasal)
Mata Pelajaran: Bahasa Inggris
Materi Pokok : Application Letter

No. Nama Nilai


1 ALBERTUS CANDRA BUDI PRANOTO 85
2 ALGA PERMANA SUGIANTO 80
3 ANDREAS DWIANTO WICAKSONO 70
4 ANISA PRATIWI 95
5 BRIGTTA NADEA YENSI ROSETA 80
6 DEA VANIA ASTIKAWATI 80
7 DESI AMBARWATI 95
8 DEVI RAHMAWATI 80
9 DIKY INDRA ATMAJA 85
10 ELY DWI NUROHMAH 95
11 ERLIANA DEWI 70
12 ERNA RACHMAWATI 75
13 ESA DELPIERO
14 EVRIYANA INDRA SAPUTRA 70
15 FEBRY PURNOMO AJI 75
16 FERGIANA MAHARANI 85
17 GILANG NANDA PRANATA 80
18 HASTAMI DWI APRILIANI 95
19 IKE FATMASARI 70
20 INTAN KUSUMA WARDANI 80
21 LAELA QODAR DWI JAYANTI 98
22 LINA KARTIKA LATIFA PUTRI 95
23 NITA DYAH PRATIWI 70
24 NOVIA KUSUMA WARDANI 90
25 NUNGKI SARASWATI 95
26 PUTRIA RIZKI SUTANTO 80
27 RATNA WIDYANIGSIH 90
28 ROSA KARISTASYA SINTA SRI PANGESTIKA 90
29 SEPTIYANA EKA SUTANTI 80
30 SIGIT WARDOYO
31 SUKISTRI 80
32 TRI WIDYANINGSIH 80
33 UMAR ABDUL AZIZ 80
34 YESYTA MAYA SARI 70
35 YUSTI NUGRAHENI 75
36
37
38
39
40
ASSESSMENT RUBRIC

Application Letter

Kelas : XII TKJ 2


Semester : 5 (gasal)
Mata Pelajaran: Bahasa Inggris
Materi Pokok : Application Letter
No. Nama Writing Punctua Vocab Ideas Gram Total
tion mar score
1 Adam Irfandi Amna Mahendra
2 Adelia Rindang Kasih 4 3 3 3 3 16
3 Andri Darmawan 4 2 2 3 3 14
4 Ayuni Tri Mulyani 4 1 4 4 3 16
5 Azminuri Dyah Indriastuti 4 1 3 3 4 15
6 Bagus Muhammad Fatah 4 3 4 4 4 19
7 Dessi Tri Kumalasari 4 2 2 4 3 15
8 Desvi Kirana Primaditha 4 3 2 4 4 17
9 Dita Praditya 4 3 3 3 4 17
10 Eka Wardani 4 3 2 4 4 17
11 Fani Fatonah 4 3 4 4 4 19
12 Farid Nugroho 4 3 4 3 4 18
13 Fatmawati 4 3 4 4 4 19
14 Fernanda Putri Septiyana 4 3 4 3 4 18
15 Fery Ahmad Sodiq
16 Fikri Zakaria Muhsin 4 3 4 4 4 19
17 Hendri Anggara 4 4 3 4 4 19
18 Ika Apriyani 4 4 3,5 4 4 19,5
19 Lady Fendyana Chumairoh 4 3 4 4 4 19
20 Linda Putri Palupi 4 4 4 4 3,75 19,75
21 Lisa Agustina Andriyani 4 3 3 4 4 18
22 Meiki Handayani 4 2 3 4 4 17
23 Mitasari Nur Pangestuti 4 4 3 4 4 19
24 Muhamad Rinandar Pratama
25 Nur Kholifah Qoriyah 4 3 4 3 4 18
26 Nur Rahmawati Solehan 4 3 2 4 4 17
27 Sintia Ogi Nindiya Putri 4 2 4 4 4 18
28 Siti Khofidlotun Isnaini 4 4 3 3 4 18
29 Siti Mardiyani 4 2 3 4 4 17
30 Ukhti Nur Aisah 4 3 4 4 4 19
31 Vera Astuti Daryanto 4 3,5 4 4 4 19,5
32 Vika Wakhida Aquariyanti 4 3 4 4 4 19
33 Zulaikha Wikan Rahmawati 4 3 4 4 4 19
34
35
36
37
38
39
40
DAFTAR NILAI PORTOFOLIO
Kelas : XII TKJ 2
Semester : 5 (gasal)
Mata Pelajaran: Bahasa Inggris
Materi Pokok : Application Letter

No. Nama Nilai


1 Adam Irfandi Amna Mahendra
2 Adelia Rindang Kasih 80
3 Andri Darmawan 70
4 Ayuni Tri Mulyani 80
5 Azminuri Dyah Indriastuti 75
6 Bagus Muhammad Fatah 95
7 Dessi Tri Kumalasari 75
8 Desvi Kirana Primaditha 85
9 Dita Praditya 85
10 Eka Wardani 85
11 Fani Fatonah 95
12 Farid Nugroho 90
13 Fatmawati 95
14 Fernanda Putri Septiyana 90
15 Fery Ahmad Sodiq
16 Fikri Zakaria Muhsin 95
17 Hendri Anggara 95
18 Ika Apriyani 97
19 Lady Fendyana Chumairoh 95
20 Linda Putri Palupi 99
21 Lisa Agustina Andriyani 90
22 Meiki Handayani 85
23 Mitasari Nur Pangestuti 95
24 Muhamad Rinandar Pratama
25 Nur Kholifah Qoriyah 90
26 Nur Rahmawati Solehan 85
27 Sintia Ogi Nindiya Putri 90
28 Siti Khofidlotun Isnaini 90
29 Siti Mardiyani 85
30 Ukhti Nur Aisah 95
31 Vera Astuti Daryanto 97
32 Vika Wakhida Aquariyanti 95
33 Zulaikha Wikan Rahmawati 95
34
35
36
37
38
39
40
LAPORAN DANA PELAKSANAAN PPL

TAHUN 2015

UniversitasNegeri Yogyakarta

Nama Mahasiswa : ERI KUSWANTI Nomor Mahasiswa : 12202241055


Nama Sekolah : SMK N 1 KLATEN Fak/Jur/Prodi : FBS/PBI/PBI
Alamat Sekolah : JL. Dr. Wahidin Sudiro Husodo No. 22 Klaten Dosen Pembimbing : Drs. Margana, M.Hum., M.A
Guru Pembimbing : Dr. Sri Hastuti, M.Pd

Serapan Dana (dalam Rupiah)


No
NamaKegiatan HasilKuantitatif/Kualitatif Swadaya/Sekolah/ Pemda/Ka Sponsor/Lembaga
. Mahasiswa Jumlah
Lembaga bupaten /lainnya
1. Mencetak RPP 4 RPP masing masing rangkap
- Rp. 4.200, 00 - - Rp. 4.200, 00
2 berhasil tercetak
2. Mencetak worksheet 1 36 lembar worksheet berhasil
- Rp. 3.600, 00 - - Rp. 3.600, 00
tercetak
3. Fotocopy lembar informasi lomba Academic Sebanyak 3 eksemplar
Essay Writing and Presentation informasi lomba Academic
- Rp. 13.000, 00 - - Rp. 13.000, 00
Essay Writing and
Presentation berhasil tercopy
4. Pengadaan kertas origami untuk penulisan Sebanyak 5 paks kertas
undangan formal origami berhasil terbeli untuk - Rp. 22.000, 00 - - Rp. 22.000, 00
penulisan undangan formal

Anda mungkin juga menyukai