Anda di halaman 1dari 4

STRATEGI PELAKSANAAN

TINDAKAN KEPERAWATAN KE-1

A. PROSES KEPERAWATAN
1. Kondisi klien:
Pasien mengungkapkan perasaan tidak berguna dan merasa tidak mampu melakukan
apapun, Pasien juga mengungkapkan tidak memiliki kelebihan dan kemampuan positif
pada dirinya. Pasien tampak berjalan menunduk, lesu dan pasif.

2. Diagnosa Keperawatan
Harga Diri Rendah Kronis

3. Tujuan Khusus
Setelah dilakukan asuhan keperawatan selama 1x24 jam pasien mampu
mengidentifikasi kemampuan atau aspek positif yang dimiliki dirinya melalui latihan
kemampuan.

4.Tindakan Keperawatan
1. Identifikasi kemampuan melakukan kegiatan dan aspek positif pasien (buat daftar
kegiatan)
2. Bantu pasien menilai kegiatan yang dapat dilakukan saat ini (pilih dari daftar
kegiatan) ; buat daftar kegiatan yang dapat dilakukan saat ini
3. Bantu pasien melakukan salah satu kegiatan/kemampuan yang dapat dilakukan saat
ini untuk dilatih
4. Latih kegiatan yang dipilih (alat dan cara melakukannya)
5. Masukkan pada jadual kegiatan untuk latihan dua kali perhari

B. STRATEGI KOMUNIKASI DALAM PELAKSANAAN TINDAKAN KEPERAWATAN


ORIENTASI
1. Salam Terapeutik
Assalamualaikum Mbak, selamat pagi, perkenalkan nama saya Farhah Nahdia
Kamilah, Mbak bisa panggil saya perawat Farhah, Saya adalah perawat yang bertugas
diruang Anggrek pada shift pagi hari ini mulai jam 08.00-16.00 sore nanti. Jadi saya
yang akan merawat mbak selama di rumah sakit ini. Sebelum itu, nama mbak siapa?
Dan suka dipanggil siapa?

2. Evaluasi/Validasi
Apa keluhan mbak saat ini? Apa yang mbak rasakan? Apa yang sudah mbak lakukan
untuk mengatasi rasa tidak mampu melakukan apapun pada diri mbak?

3. Kontrak: Topik, waktu, dan tempat


Topik : Bagaimana jika kita melatih kemampuan yang ada pada diri mbak?
Waktu : Untuk waktu yang diperlukan tidak lama mbak, kurang lebih 30 menit, mulai
pukul 08.00-08.30 WIB
Tempat : Kira-kira mbak nyaman melakukan kegiatan ini dimana mbak? Apakah perlu
di taman atau cukup diruang ini saja?

KERJA: Langkah-langkah Tindakan Keperawatan


Bagaimana kalau kita bercakap-cakap terlebih dahulu mengenai kemampuan dan
aktvitas yang pernah mbak lakukan? Apa saja yang mbak lakukan dalam kegiatan
sehari-hari? Ada menyapu, mandi, makan, cuci baju, menggambar, cuci piring, Bagus,
selain itu apa masih ada lagi?

Saya buatkan jadwalnya mbak ya, ternyata mbak memiliki 7 kegiatan dalam sehari.
Nah, dari 7 kegiatan ini, manakah yang kira-kira mbak mampu lakukan selama di
rumah sakit ini? Mbak pilih salah satu ya, Ooo.. Mbak pilih nomor 5.

Bagaimana jika sekarang kita latihan menggambar? Saya siapkan alatnya terlebih
dahulu ya mbak. Nah ini buku gambar dan alat tulis yang mbak bisa digunakan, Mbak
sudah lama tidak menggambar? Bagaimana jika kita buktikan sekarang bahwa karya
gambar mbak sangatlah bagus, Bisa dimulai menggambarnya mbak. Mari kita lihat
hasil menggambar mbak. Wah gambaran mbak sangat bagus sekali, mbak sangat
handal dalam menggambar.
Kemampuan mbak dapat dikembangkan lagi, dengan rutin menggambar, jadi ketika
mbak memiliki waktu luang atau tidak ada kegiatan dapat mbak gunakan untuk
menggambar. Bagaimana jika 2 kali dalam sehari apakah mbak kira-kira bisa?

TERMINASI
1. Evaluasi respon klien terhadap tindakan keperawatan
Subyektif:
Bagaimana perasaan mbak setelah melatih kemampuan yang mbak miliki untuk
mengatasi persepsi negatif pada diri mbak?

Obyektif:
Bagaimana mbak? Apakah ada manfaat yang bisa mbak rasakan setelah melakukan
latihan tadi?

3. Rencana Tindak lanjut klien (apa yang perlu dilatih klien sesuai dengan hasil
tindakan yang telah dilakukan)
Ternyata mbak memiliki banyak kemampuan yang dapat dilakukan di rumah sakit ini.
Salah satunya, menggambar, yang sudah   mbak praktekkan dengan baik sekali.Nah
kemampuan ini dapat dilakukan juga di rumah setelah pulang.

Mungkin pertemuan hari ini sudah cukup. Saya akhiri dan terima kasih atas
kerjasamanya mbak. Saya berharap mbak lekas sembuh dan sehat untuk menjalani
kegiatan mbak sehari-hari

3. Kontrak yang akan datang (Topik, waktu, dan tempat)


Topik : Untuk pertemuan selanjutnya, saya akan mengajarkan latihan kemampuan
ke-2 mbak, masih ingat kegiatan apa lagi yang mampu dilakukan di rumah sakit
selain menggambar? Ya bagus, mewarna.. kalu begitu kita akan latihan mewarnai

Waktu : Untuk waktunya besok PAGI durasi yang diperlukan tidak lama mbak, kurang
lebih 30 menit, mulai pukul 08.00-08.30. WIB. Bagaimana? Apakah besok mbak
bersedia?
Tempat: Baik jika mbak bersedia, kira-kira untuk tempatnya mbak lebih nyaman
dimana? Diruangan mbak atau perlu ke taman mbak?

Anda mungkin juga menyukai