Anda di halaman 1dari 4

MAKALAH

ANTROPOLOGI KESEHATAN
“Konsep Antropologi”

Untuk memenuhi tugas Antropologi Kesehatan


Semester Ganjil Tahun Akademik 2021/2022

Rindi Nur Safitri


2106010032

PROGRAM STUDI D3 KEPERAWATAN


FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAGELANG
KONSEP ANTROPOLOGI

1. BATASAN ANTROPOLOGI
Antropologi merupakan ilmu yang berusaha mencapai pengertian atau
pemahaman tentang manusia dengan mempelajari aneka warna bentuk fisiknya,
masyarakat, dan kebudayaanya.

Secara makro ilmu antropologi dibagi dalam 2 bagian, yakni antropologi fisik
dan budaya.
- Antropologi fisik mempelajari manusia sebagai orgasme biologis yang
melacak perkembangan menurut evolusinya,dan menyelidiki variasi
biologisnya dalam berbagai jenis (spesies).
- Antropologi budaya memfokuskan perhatiannya pada kebudayaan manusia
ataupun cara hidupnya dalam masyarakat. Cabang antropologi budaya ada
tiga bagian,yakni : arkeologi, antropologi linguistik, dan etnologi.

2. BATASAN DAN UNSUR UNSUR BUDAYA


Seorang ahli kebudayaan bernama Ralph Linton memberikan definisi
kebudayaan yang berbeda dengan pengertian kebudayaan dalam sehari hari.
“Kebudayaan adalah seluruh cara kehidupan dari masyarakat dan tidak hanya
mengenai tata cara hidup saja yang dianggap tinggi dan lebih diiinginkan”. Jadi
kebudayaan menunjuk pada berbagai aspek kehidupan.

Unsur budaya :
Sistem Bahasa
Sistem Pendidikan/Pengetahuan
Sistem Organisasi Social
Sistem Peralatan Hidup dan Teknologi
Sistem Ekonomi dan Mata Pencaharian
Sistem Religi
Sistem Kesehatan
Kebudayaan sebagai konsep dasar, gagasan budaya dapat menjelaskan makna
hubungan timbal balik antara gejala gejala social dari penyakit dengan gejala biologis.
Kebudayaan yang ideal datang dari pembentukan manusia itu sendiri dan berasal dari
kebutuhan.

3. KONSEP-KONSEP KEBUDAYAAN
a. Kebudayaan diperoleh dari belajar : tingkah laku manusia digerakan oleh
insting. Contohnya makan adalah kebutuhan dasar yang tidak termasuk dalam
kebudayaan. Tetapi bagaimana cara makan adalah kebudayaan.
b. Kebudayaan milik bersama : kebiasaan-kebiasaan seorang individu harus
dimiliki bersama oleh suatu kelompok manusia.
c. Kebudayaan sebagai pola : setiap masyarakat, oleh anggotanya dikembangkan
pola-pola yang ideal. Pola-pola ini sering disebut dengan norma.
d. Kebudayaan bersifat dinamis dan adaptif : kebudayaan melengkapi manusia
dengan cara penyesuaian diri pada kebutuhan lingkungan.

4. KONSEP DAN SYARAT MASYARAKAT


Masyarakat merupakan suatu perwujudan kehidupan bersama manusia.
Syarat masyarakat :
a. Harus ada pengumpulan manusia dan harus banyak
b. Telah bertempat tinggal dalam waktu lama disuatu daerah
c. Ada aturan dan undang undang yang berlaku

5. PERAN ANTROPOLOGI DALAM KESEHATAN


1. Perspektif Antropologi
a. Pendekatan holistic : memahami gejala sebagai suatu aktivitas
b. Relativisme budaya : standar penilaian budaya itu relative
2. Perubahan
Suatu perubahan terencana akan berhasil apabila perencanaan program
bertolak dari konsep budaya
3. Metodologi Penelitian
Ahli metodologi menawarkan metode penelitian yang longar tetapi efektif
untuk menggali serangkaian masalah dan praktis dalam program kesehatan.
4. Premis
Premis atau asumsi atau dalil dijadikan pedoman individu atau kelompok
dalam memilih alternatife tindakan. Beberapa premis dari ahli antropolgi
kesehatan :
a). Penyakit dalam berbagai bentuk merupakan fakta umum dari kehidupan
manusia
b). Seluruh kelompok manusia telah mengembangkan metode dan aturan sesuai
dengan sumber daya dan strukturnya untuk mengatasi atau merespon penyakit.

Anda mungkin juga menyukai