Anda di halaman 1dari 3

TATA TERTIB GURU

SMK GLOBAL PRIMA ISLAMIC SCHOOL


TAHUN PELAJARAN 2021/ 2022

A. KEHADIRAN GURU
1. Guru harus sudah hadir di sekolah 15 (lima belas) menit sebelum pelajaran dimulai.
Khususnya untuk yang ada jam pertama dan mengikuti kegiatan salaman pagi dengan
siswa.
2. Guru yang tidak masuk mengajar :
a. Harus memberitahu terlebih dahulu/ izin kepada Kepala Sekolah atau wakil kepala
sekolah bidang Kurikulum.
b. Harus memberikan tugas bagi seluruh kelas yang ditinggalkan melalui guru piket.
c. Bila guru tidak masuk dalam 3 (tiga) hari berturut-turut harus menyertakan surat
keterangan dokter atau alasan yang riil.
d. Guru yang tidak masuk dalam 1 (satu) minggu berturut-turut tanpa pemberitahuan ke
sekolah, sekolah akan memberikan surat peringatan 1 dan/ s.d 2.
 
B. KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR DI SEKOLAH
1. Guru wajib memakai pakaian yang rapih dan sopan sesuai dengan kode etik guru.
2. Guru harus tepat waktu masuk ke dalam kelas sesuai dengan jadwal pelajaran yang telah
disusun.
3. Guru bersama warga sekolah diwajibkan menjaga ketenangan, ketertiban, keindahan, dan
kebersihan lingkungan sekolah.
4. Guru dilarang merokok pada waktu sedang mengajar atau berada di lingkungan sekolah.
5. Guru dilarang makan di ruang kelas selama pelajaran berlangsung.
6. Guru dilarang melakukan tindakan apapun yang mengganggu ketenangan belajar
dikelasnya atau dikelas lain.
7. Guru dilarang membawa barang dagangan di kelas.
8. Guru disarankan untuk tidak duduk di atas meja siswa ketika menjelaskan dan atau
mengajar siswa.
9. Guru wajib ikut serta membimbing kegiatan pembiasaan siswa di sekolah.

C. MENINGGALKAN SEKOLAH
1. Tanpa ada izin Kepala Sekolah atau Guru Piket yang bertugas, Guru tidak diperkenankan
meninggalkan sekolah sebelum mengajar selesai.
2. Guru yang sakit atau alasan tertentu diperkenankan meninggalkan sekolah setelah yang
bersangkutan melaporkan kepada Kepala Sekolah atau Guru Piket.
3. Guru tidak dibenarkan meninggalkan kelas sebelum pergantian jam pelajaran.
4. Guru tidak dibenarkan waktu jam istirahat meninggalkan sekolah tanpa sepengetahuan
Guru piket dan Kepala Sekolah.
 
D. PAKAIAN SERAGAM DAN PENAMPILAN
1. Guru diharapkan memakai seragam/ pakaian yang pantas sesuai peraturan sekolah
(khusus untuk guru perempuan tidak diperkenankan menggunakan bawahan celana
bahan).
2. Guru diharapkan berpenampilan rapih, dan untuk guru laki-laki tidak diperkenankan
berambut gondrong.
 
E. PENGAWASAN
1. Guru diwajibkan memenuhi panggilan dan teguran dari Kepala Sekolah sehubungan dari
persoalan yang ada.
2. Guru diharapkan ikut membimbing seluruh siswa dari segi sikap dan prestasi belajar. 
 
F. LAIN-LAIN
1. Guru diwajibkan saling menghormati dan bersikap sopan santun kepada Orang Tua/
Wali, Guru, Pegawai, Siswa lainnya ataupun pihak yang dikenal.
2. Guru diwajibkan menjunjung nama baik SMK Global Prima Islamic School baik
dilingkungan dan atau di luar sekolah dan dimanapun berada.
3. Guru dilarang membawa setiap persoalan dari luar kesekolah atau sebaliknya.
4. Guru diwajibkan mengikuti kegiatan yang menjadi program SMK Global Prima Islamic
School.
5. Guru wajib mengikuti rapat, workshop dan sejenisnya yang diselenggarakan oleh SMK
Global Prima Islamic School.

G. SANKSI-SANKSI
1. Guru yang tidak memenuhi kewajiban-kewajiban dan atau melanggar tata tertib tersebut
di atas akan dikenakan sanksi-sanksi berupa :
a. Teguran
b. Peringatan tertulis/ perjanjian
c. Sekorsing
d. Dikeluarkan dengan tidak hormat
2. Guru akan dikeluarkan dari SMK Global Prima Islamic School, apabila ternyata guru
tersebut telah terlibat kriminalitas (kejahatan) :
a. Pelanggaran susila
b. Mengancam Kepala Sekolah, guru lain, dan pegawai Tata Usaha SMK Global Prima
Islamic School
c. Meresahkan warga sekolah

H. HAL-HAL YANG BELUM/ TIDAK TERCANTUM DALAM TATA TERTIB INI


AKAN DITENTUKAN/ DIUMUMKAN OLEH KEPALA SMK GLOBAL PRIMA
ISLAMIC SCHOOL LEBIH LANJUT.
 
Bekasi, 21 Juli 2021
Kepala Sekolah

Tri Indriyani, S.Sos


SURAT PERNYATAAN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini,

Nama : ………………………………………………………..
Jabatan : ………………………………………………………..
Tempat, Tgl. Lahir : ………………………………………………………..
Alamat : …………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………..

Menyatakan telah membaca dan memahami seluruhnya Tata Tertib Guru SMK Global Prima
Islamic School serta dengan sungguh-sunguh akan menaati seluruh tata tertib yang ada. Apabila
di kemudian hari saya melakukan pelanggaran terhadap tata tertib tersebut, maka saya siap
menerima segala konsekuensi dan sanksi yang diberikan.

Bekasi, Juli 2021


Yang membuat pernyataan

( …………………………)

Anda mungkin juga menyukai