Anda di halaman 1dari 79

PENGARUH IMPLEMENTASI SYARIAH GOVERNANCE TERHADAP

LOYALITAS NASABAH

(Studi Kasus Perbankan Syariah Yang Terdaftar Di Kota Malang)

SKRIPSI

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat

Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Akuntansi

Oleh

Nama : Rukmiati Rumadan

NPM : 21401082152

UNIVERSITAS ISLAM MALANG

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

MALANG

2018
DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN........................................................................................1

1.1 Latar Belakang..........................................................................................1

1.2 Rumusan Masalah.....................................................................................4

1.3 Tujuan Dan Manfaat Peneliti....................................................................4

1.3.1 Tujuan Penelitian...............................................................................4

1.3.2 Manfaat Penelitian.............................................................................4

BAB II TINJAUAN TEORI....................................................................................7

2.1 Tinjauan Penelitian Terdahulu..................................................................7

2.2 Tinjauan Teori...........................................................................................8

2.2.1 Teori Presepsi.....................................................................................8

2.2.2 Kinerja Keuangan Perbankan Syariah...............................................9

2.2.3 Syariah Governance.........................................................................10

2.2.4 Good Corporate Governance...........................................................12

2.2.5 Prinsip Good Corporate Governance..............................................15

2.2.6 Tujuan Good Corporate Governance di Perbankan Syariah...........18

2.2.7 Kualitas Implementasi Good Corporate Governance.....................20

2.2.8 Loyalitas...........................................................................................20

2.3 Kerangka Konseptual..............................................................................22

2.4 Hipotesis Penelitian.................................................................................23

BAB III METODE PENELITIAN........................................................................25

3.1 Jenis, Lokasi, dan Waktu Penelitian........................................................25


3.1.1 Jenis Penelitian.................................................................................25

3.1.2 Lokasi Penelitian..............................................................................25

1.1.3 Waktu Penelitian..............................................................................25

3.2 Populasi dan Sampel...............................................................................26

3.2.1 Populasi............................................................................................26

3.2.2 Sampel..............................................................................................26

3.3 Variabel Penelitian..................................................................................27

3.4 Definisi Operasional Variabel.................................................................28

3.5 Sumber Dan Metode Pengumpulan Data................................................31

3.5.1 Sumber Data....................................................................................31

3.5.2 Metode Pengumpulan Data.............................................................31

3.6 Metode Analisi Data................................................................................32

3.6.1 Uji Validitas dan Uji Reliabilitas.....................................................32

3.6.2 Uji Regresi Linear Berganda.................................................................33

3.6.3 Uji Asumsi Klasik............................................................................34

3.6.4 Uji Hipotesis....................................................................................37

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN......................................25

4.1. Hasil Penelitian............................................................................................25

4.1.1. Gambaran Umum Sampel.....................................................................25

4.2. Statistik Deskriptif.......................................................................................39

4.3. Pembahasan Hasil Analisis.........................................................................40

4.3.1. Uji Instrumen........................................................................................40

4.3.2. Uji Normalitas......................................................................................43


4.3.3. Uji Asumsi Klasik.................................................................................45

4.3.4. Uji Hipotesis.........................................................................................48

BAB V KESIMPULAN.........................................................................................39

5.1. Kesimpulan..............................................................................................39

5.2. Keterbatasan............................................................................................58

5.3. Saran........................................................................................................58

DAFTAR PUSTAKA............................................................................................59

LAMPIRAN...........................................................................................................63
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Memasuki abad ke-21 dan ditambah dengan adanya krisis global

yang semakin memperburuk keadaan ekonomi dan membuat banyak

perusahaan bangkrut, perusahaan dituntut untuk menerapkan tata kelola

perusahaan yang baik atau good corporate governance dalam pengelolaan

perbankan kususnya bank syariah (Wahananto, 2009). Hal tersebut

didukung dengan adanya Peraturan Bank Indonesia No. 8/14/PBI/2006

pasal 2 ayat (1) PBI dan pasal 34 ayat 1 Undang-undang No. 21 Tahun

2008 tentang perbankan Syariah. Peraturan tersebut ditegaskan bahwa

perbankan wajib melaksanakan prinsip-prinsip corporate governance yang

terdiri dari transparansi, akuntabilitas disetiap kegiatan usahanya

(Purnamasari dan Darma 2015).

Krisis perbankan di Indonesia yang di mulai akhir tahun 1997

bukan semata-mata diakibatkan oleh krisis ekonomi, tetapi juga

diakibatkan oleh belum dilaksanakan good corporate governance dan

etika yang melandasinya. Hasil akhir dari berbagai kajian menunjukan

bahwa krisis yang di alami Indonesia disebabkan oleh 6 faktor salah

satunya adalah tidak adanya good corporate governance di dalam

pengelolaan perusahaan (Sutedi, 2012).


2

Bank Indonesia melakukan langkah strategis dalam mendorong

penerapan manajemen risiko yang tertuang dalam Peraturan Bank

Indonesia No. 13/1/PBI/2011 tentang Penilaian Tingkat Kesehatan Bank

Umum dengan pendekatan risiko yang mencakup penilaian terhadap

empat faktor yaitu Risk Profile (Profil Risiko), Good Corporate

Governance (GCG), Earnings (Rentabilitas), dan Capital (Permodalan)

yang selanjutnya disebut dengan metode RGEC. Pedoman perhitungan

selengkapnya diatur dalam surat edaran Bank Indonesia No. 13/24/DPNP

tanggal 25 Oktober 2011 perihalPenilaian Tingkat Kesehatan Bank

Umum. Metode RGEC ini berlaku secara efektif sejak tanggal 1 Januari

2012 yaitu untuk penilaian tingkat kesehatan bank periode yang berakhir

31 Desember 2011 dan sekaligus menghapus metode CAMELS

(www.bi.go.id).

Bank yang sehat adalah bank yang dapat menjalankan fungsinya

dengan baik, yang dapat menjaga dan memelihara kepercayaan

masyarakat, dapat menjalankan fungsi intermediasi, dapat membantuk

kelancaran lalu lintas pembayaran serta dapat dipergunakan oleh

pemerintah. Bank sebagai lembaga kepercayaan memiliki peran penting

dalam perekonomian, yaitu sebagai lembaga intermediasi, dimana bank

memberikan jasa pembayaran dan sarana dalam pelaksanaan kebijakan

moneter. Oleh karena itu, setiap negara selalu berupaya agar lembaga

perbankan selalu berada dalam kondisi yang sehat, aman, dan stabil (Lihu,

2016).
3

Dalam pokok hasil penelitian bank Indonesia menyatakan bahwa

nasabah yang menggunakan jasa bank syariah, sebagian memiliki

kecendurungan untuk berhenti menjadi nasabah antara lain karena akan

keraguan konsistensi penerapan prinsip syariah. Hal tersebut juga

didukung oleh penelitian Capra dan Ahamad yang melakukan survei tata

kelola (good corporate governance) di 14 bank syariah dengan responden

463 responden yang menjawab akan memindahkan dananya ke bank

syariah lain jika ditegarai terjadi pelanggaran syariah dalam operasional

bank syariah. Hal ini menunjukan bahwa aspek implementasi good

corporate governance dan kepatuhan prinsip syariah amat signifikan

mempengaruhi loyalitas nasabah dalam memilih bank syariah. Oleh karena

itu implementasi good corporate governance dan kepatuhan prinsip

syariah merupakan keharusan hal ini diharapkan dapat meningkatkan

reptasi, kepercayaan dan loyalitas masyarakat terhadap bank syariah.

Di sisi lain, perkembangan bank syariah di Indonesia yang semakin

meningkat memunculkan kompotensi yang ketat. Hal tersebut

mengharuskan perbankan untuk memberikan pelayanan yang maksimal

kepada stakeholders terkhusus kepada nasabah bank, tujuannya adalah

untuk menjaga loyalitas nasabah perbankan itu sendiri. Pada konteks

perbankan syariah khususnya, loyalitas nasabah dapat dijadikan indikator

keberhasilan perkembangan bank syariah karena dengan adanya loyalitas

akan membuat nasabah enggan untuk menggunakan jasa keuangan yang

lain. Hal ini akan memberikan dampak yang posistif terhadap


4

keberlangsungan kegiatan perbankan syariah yang diharapkan akan terus

berkembang. Loyalitas nasabah memiliki peran yang penting bagi pihak

perbankan karena dengan mempertahankan mereka dapat meningkatkan

kinerja keuangan serta mempertahankan kelangsungan hidup perbankan

dalam jangka panjang.

Berdasarkan uraian latar belakang diatas maka penelitian ini diberi

judul “PENGARUH IMPLEMENTASI SYARIAH GOVERNANCE

TERHADAP LOYALITAS NASABAH”

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas, permasalahan yang akan

diungkap dalam penelitian ini adalah:

Bagaimana pengaruh Implementasi Syariah Governance Terdahap

Loyalitas Nasabah Bank Syariah yang ada di kota Malang?

1.3 Tujuan Dan Manfaat Peneliti

1.3.1 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian yang dilakukan oleh peneliti adalah

sebagai berikut:

Mengetahui Pengaruh Implementasi Syariah Governance Terhadap

Loyalitas Nasabah di Bank Syariah yang ada di Kota Malang.

1.3.2 Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini dapat dimanfaatkan oleh berbagai pihak untuk

mengembang ilmu dan lainnya yang lebih rinci sebagai berikut :


5

a. Secara teoritis penilitian ini diharapkan dapat memperkaya

informasi, pengetahuan, wawasan pemikiran dan pengetahuan

dalam kajian perbankan kususnya Implementasi Syariah

Governance terhadap Loyalitas nasabah di bank syariah yang

ada di kota Malang.

b. Secara praktis, secara pragmatis penelitian ini berguna dalam

memberikan kontribusi yang bernilai strategis bagi para praktis

ekonomi, sehingga di harapkan dalam dunia rill ekonomi

mereka dapat menerapkannya untuk membantu memperbaiki

ekonomi.
BAB II

TINJAUAN TEORI

2.1 Tinjauan Penelitian Terdahulu

Penelitian terdahulu yang membahas Pengaruh Implementasi

Syariah Governance Terhadap Loyalitas Nasabah dilakukan oleh

Purnamasari dan Darma (2015) yang berjudul “Pengaruh Implementasi

Syariah Governance Terhadap Loyalitas Nasabah”. Objek penelitian ini

adalah perbankan syariah yang ada di Yogyakarta. Pengumpulan data

menggunakan metode purposive sampling pada pelanggan perbankan

syariah di Yogyakarta. Sebanyak 102 responden yang digunakan sebagai

sampel dalam penelitian ini. Alat analisis yang digunakan adalah dengan

SPSS 15.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keadilan dan kepatuhan

syariah memiliki efek positif yang signifikan terhadap loyalitas pelanggan,

sedangkan transparansi, akuntabilitas, tanggung jawab, independensi dan

tidak memiliki efek positifyang signifikan terhadap loyalitas pelanggan.

Penelitian yang dilakakn oleh Hartatik (2016) tentang “Pengaruh

Implementasi Good Corporate Governance Terhadap Loyalitas Nasabah

di Bank Syariah Mandiri Yogyakarta”. Dalam penelitian tersebut

penyusun mengambil sampel di Bank Syariah Mandiri Yogyakarta.

Sampel yang digunakan sejumlah 100 responden yaitu nasabah di Bank

Syariah Mandiri Yogyakarta, teknik pengambilan sampel menggunakan

metode accidental sampling. Jenis penelitian ini adalah penelitian


7

lapangan dengan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan adalah data

primer dan data sekunder. Metode analisis datanya menggunakan regresi

linear sederhana, uji asumsi klasik, analisis deskriptif penelitian, dan uji

hipotesis (uji t), sedangkan pengelolahan datanya menggunakan program

software SPSS 17.0 for Windows. Hasil pengolahan data penelitian yang

diperoleh dari regresi linear sederhana Y = 7,569 + 0,203dan besarnya

pengaruh implementasi good corporate governance terhadap loyalitas

nasabah adalah 0,471 %. Berdasarkan uji t menunjukkan bahwa p value

(sig) sebesar 0,000 yang dibawah alpha 0,05 yang berarti bahwa

implementasi good corporate governance berpengaruh signifikan terhadap

loyalitas nasabah di Bank Syariah Mandiri Yogyakarta. Berdasarkan

koefisien determinasi dapat diketahui bahwa variabel independen

menjelaskan variabel dependen sebesar 21,4 % sedangkan sisanya

dijelaskan oleh variabel lain yang dalam hal ini tidak menjadi bahan

penelitian penulis.

Penelitian yang dilakukan oleh Asyrafunnisa (2016) “Pengaruh

Penerapan Islamic Corporate Governance Terhadap Loyalitas Nasabah

Bank Syariah (studi kasus pada BNI syariah cabang Makassar)”. Data

yang digunakan adalah data primer berupa kuesioner. Penelitian ini

menggunakan pendekatan kuantitatif dan menggunakan analisis regresi

linear berganda. Penelitian ini juga menggunakan pengujian asumsi klasik

dan pengujian hipotesis berupa uji statistik t serta uji statistik F. Hasil dari

penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan Islamic Corporate


8

Governance berpengaruh positif terhadap loyalitas nasabah sedangkan

secara parsial variabel halal dan Tayib serta variabel tabligh berpengaruh

positif terhadap loyalitas nasabah sedangkan variabel shiddiq, fathanah

dan amanah tidak berpengaruh terhadap loyalitas nasabah. Kata kunci:

halal dan tayib, shiddiq, fathanah, amanah, tabligh.

2.2 Tinjauan Teori

2.2.1 Teori Presepsi

Menurut kamus besar bahasa Indonesia, persepsi diartikan

sebagai tanggapan, penerimaan langsung dari suatu serapan, atau

merupakan proses seseorang mengetahui beberapa hal melalui

panca inderanya. Persepsi menurut manusia yang satu belum tentu

sama dengan persepsi manusia yang lainnya. Perbedaan tersebut

bisa dipengaruhi oleh banyak faktor, diantaranya adalah

pengalaman, pengetahuan, serta sudut pandang yang berbeda.

Persepsi juga mempunyai hubungan tentang pola pikir seseorang

terhadap suatu objek tertentu dengan cara yang berbeda-beda

dengan menggunakan alat indera yang dimiliki, kemudian

ditafsirkan. Dari penjelasan di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa

persepsi merupakan suatu proses seseorang untuk mengetahui

beberapa hal melalui pancinderanya yang kemudian diinterpresikan

untuk membentuk sesuatu yang berarti (Purnamasari dan Darma,

2015).
9

Persepsi merupakan sebuah proses yang ditempuh masing-

masing individu untuk mengorganisasikan serta menafsirkan kesan

dari indera yang anda miliki agar memberikan makna kepada

lingkungan sekitar. Banyak fakto-faktor yang dapat mempengaruhi

sebuah persepsi, mulai dari pelaku persepsi, objek yang

dipersepsikan serta situasi yang ada. Rata-rata karakteristik pribadi

yang ada dari pelaku persepsi kebanyakan merupakan sikap, motif,

minat, kepentingan, pengharapan, serta pengalaman dari masa lalu

yang lebih relevan mempengaruhi sebuah persepsi, objek tersebut

dapat berupa benda, orang, ataupun peristiwa. Sedangkan sifat

sebuah objek dapat berpengaruh pada persepsi dari orang yang

melihatnya. Situasi adalah konteks dari objek yang mana meliputi

hal-hal dilingkungan seiktar serta waktu (Robins, 2003)

2.2.2 Kinerja Keuangan Perbankan Syariah

Perbankan syariah adalah bank yang beroperasi dengan

tidak mengandalkan pada bunga. Bank Islm atau biasa disebut

dengan bank tanpa bunga, adalah lembaga keuangan/perbankan

yang beroperasional dan produknya dikembangkan berlandaskan

pada Al-qur’an dan Hadits Nabi SAW. Dengan kata lain, bank

Islam adalah lembaga keuangan yang usaha pokoknya memberikan

pembiayaan jasa-jasa lainnya dalam lalu lintas pembayaran serta

peredaran uang yang pengoperasiannya disesuaikan dengan prinsip

syariah Islam.
10

Pada dasarnya tujuan dari pengukuran kinerja perbankan

syariah tidaklah jauh berbeda dengan kinerja perusahaan pada

umumnya. Pengukuran kinerja perusahaan dilakukan untuk

melakukan perbaikan dan pengendalian atas kegiatan

operasionalnya agar dapat bersaing dengan perusahaan lain.

Penilaian kinerja bank sangat bank sangat penting untuk setiap

stakeholders bank yaitu manajemen bank, nasabah, mitra bisnis

dan pemerintah di dalam pasar keuangan yang kompetitif. Bank

yang dapat selalu menjaga kinerja dengan baik terutama tingkat

profitabilitas yang tinggi dan mampu membagikan deviden dengan

baik serta prospek usahanya dapat selalu berkembang dan dapat

memenuhi ketentuan prudential banking regulation dengan baik,

maka ada kemungkinan nilai sahamnya dan jumlah dana pihak

ketiga akan naik. Kenaikan nilai saham dan jumlah dana pihak

ketiga ini merupakan salah satu indicator naiknya kepercayaan

masyarakat kepada bank yang bersangkutan. (Klepper dan Love

2012).

2.2.3 Syariah Governance

Menurut Purnamasari dan Darma (2015) Syariah Governance

adalah pengembangan dari konsep corporate governance dan

syariah compliance. Good corporate governance dapat

didefinisikan sebagai suatu proses dan struktur yang digunakan

oleh organ perusahaan (Pemegang Saham/Pemilik Modal


11

Komisaris, Dewan Pengawas dan Direksi) untuk meningkatkan

keberhasilan usaha dan akuntabilitas perusahaan guna mewujudkan

nilai pemegang saham dalam jangka panjang dengan tetap

memperhatikan kepentingan stakeholder lainnya, berdasarkan

peraturan perundang-undangan dan nilai-nilai etika. Good

corporate governance juga membantu menciptakan lingkungan

kondisif demi terciptanya pertumbuhan yang efisien dan

sustainable disektor perusahaan. Pelaksanaan GCG sangat

diperlukan untuk membangun kepercayaan masyarakat dan dunia

internasionl. Sehingga penerapannya sangatlah penting bagi

perbankkan yang ingin berkembang dengan baik dan sehat.

Tercapainya pengelolaan bank syariah yang lebih transparan bagi

sema pengguna laporan keuangan merupakan tujuan dari GCG.

Sedangkan syariah compliance adalah ketaatan bank

syariah terhadap prinsip-prinsip syariah. Bank syariah adalah

lembaga keuangan yang beroperasi sesuai dengan prinsip-prinsip

syariah Islam, artinya bank dalam beroperasinya mengikuti

ketentuan-ketentuan syariah Islam khususnya menyangkut tata cara

bermuamalat secara Islam. Tuntutan pemenuhan prinsip syariah

(syariah compliance), bila di rujuk pada sejarah perkembangan

syariah, alasan pokok dari keberadaan perbankan syariah adalah

munculnya kesadaran masyarakat muslim yang menjalankan

seluruh aktivitas keuangannya berdasarkan Al Quran dan Sunnah.


12

Oleh karena itulah jaminan mengenai pemenuhan terhadap syariah

(syariah compliance) dari seluruh aktivitas pengelolaan dana

nasabah oleh bank syariah merupakan hal yang sangat penting

dalam kegiatan saha bank syariah (Junnusi, 2012).

Sehingga syariah governance adalah suatu sistem,

peraturan, dan proses yang digunakan untuk mewujudkan budaya

kepatuhan dalam mengelola resiko perbankan Islam serta

memonitoring, mengatur, dan mendorong kinerjanya secara efisien

agar menghasilkan nilai tambah yang berkesinambungan bagi

stakeholders dalam jangka panjang yang sesuai dengan prinsip-

prinsip syariah. Syariah governance adalah pengembangan dari

konsep corporate governance yang terdiri dari transparansi,

akuntabilitas, responsibilitas, kemandirian, keadilan, dan syariah

compliance (Junnusi, 2012).

2.2.4 Good Corporate Governance

Good Corporate Governance secara definitif merupakan

sistem yang mengatur dan mengendalikan perusahaan untuk

menciptakan niali tambah (value added) untuk semua stakeholder.

Ada dua hal yang ditekankan dalam konsep ini, pertama,

pentingnya hak pemegang saham untuk memperoleh informasi

dengan benar (akurat) dan tepat pada waktunya dan, kedua,

kewajiban perusahaan untuk melakukan pengungkapan

(disclosure) secara akurat, tepat waktu, dan transparans terhadap


13

semua informasi kinerja perusahaan, kepemilikan dan stakeholder.

Secara singkat, ada empat komponen utama yang diperlukan dalam

konsep GCG ini yaitu fairness, transparency, accountability, dan

respontability. Keempat komponen tersebut penting karena

penerapan prinsip GCG secara konsisten terbukti dapat

meningkatkan kualitas laporan keuangan. Juga mencatat prinsip

GCG yang diterapkan dengan konsisten dapat menjadi penghambat

(constrain) aktivitas rekayasa kinerja yang mengakibatkan laporan

keuangan tidak menggambarkan nilai fundamental perusahaan.

Menurut Cadbury dalam Sutedi (2012) mengatakan

bahwa Good Corporate Governance adalah mengarahkan dan

mengendalikan perusahaan agar tercapai keseimbangan antara

kekuatan dan kewenangan perusahaan. Adapun Center for

European Policy Study (CEPS), memformulasikan GCG adalah

seluruh sistem yang dibentuk mulai dari hak (right), proses dan

pengendalian baik yang ada dalam maupun luar manajemen

perusahaan.

Good Corporate Governance di Bank Umum. Bank

Indonesia pada tanggal 30 januari 2006 yang lalu mengeluarkan

peraturan Bank Indonesia (PBI) No. 8/4/PBI/2006 tentang

pelaksanaan GCG bagi Bank Umum. Upaya BI dengan

mengelurkan peraturan tentang pelaksanaan GCG tersebut sudah

tepat, meskipun agak terlambat. Pihak kemetrin BUMN telah lebih


14

dahulu mengelurkan ketentuan tentang penerapan praktik GCG pda

BUMN sesuai surat keputusan No. Kep-117/M-MBU/2002 tanggal

3 juli 2012. Tujuan di keluarkan PBI tersebut adalah untuk

memperkut kondisi internal perbankan nasional dalam menghapi

resiko yang semakin komples, berupaya melindungi kepentingan

stakeholder dan meningkatkan kepatuhan (compliance) terhadap

peraturan perundang-undangan yang berlaku serta nilai-nilai etika

(ethics values) yang berlaku umum pada industri perbankan

(Effendi, 2009:140).

Good Corporate Governance Menurut Zarkasyi, (2008:35)

Tata kelola perusahaan yang baik (good corporate governance)

merupakan struktur yang oleh stakeholders, pemegang saham atau

komisaris dan manajer menyusun tujuan perusahaan dan sarana

untuk mencapai tujuan tersebut dan mengawasi kinerja. GCG pada

dasarnya merupakan suatu system (input, proses, output) dan

seperangkat peraturan yang mengatur hubungan antara berbagai

pihak yang kepentingan (stakeholder) terutama dalam arti sempit

hubungan antara pemegang saham, dewan komisaris, dan dewan

direksi demi tercapainya tujuan perusahaan. GCG dimaksud untuk

mengatur hubungan-hubungan ini dan mencegahterjadinya

kesalahan-kesalahan signifikan dalam stategi perusahaan dan untuk

memastikan bahwa kesalahan-kesalahan yang terjadi dapat di

perbaiki dengan segera.


15

2.2.5 Prinsip Good Corporate Governance

Menurut Zarkasyi (2008:113) Prinsip good corporate

governance Sebagai lembaga intermidiasi dan lembaga

kepercayaan, dalam memaksimalkan kegiatan usahanya bank harus

menganut prinsip keterbukaan (transparancy), memiliki ukuran

kinerja dri semua jajaran bank berdasarkan ukuran-ukuran yang

konsisten dengan corporat evalue, sasaran usaha dan strategi bank

sebagai pencerminan akuntabiltas bank (accountability), berpegang

pada prudential banking practies dan menjamin dilaksanakannya

ketentuan yang berlaku sebagai wujud tanggung-jawab bank

(responsibility), objektif dan bebas dari tekanan pihak manapun

dalam pengambilan keputusan (independency), serta senantiasa

memperhatikan kepentingan seluruh stakeholders berdasarkan azaz

kesetaraan dan keajaran (fairness), dalam hubungan dengan prinsip

tersebut bank perlu memperhatikan hal-hal sebagai berikut :

A. Keterbukaan (transparency)

Bank harus mengungkapkan informasi cara tepat waktu,

memadai jelas, akurat dan dapat diperbandingkan serta

mudah diakses oleh stakeholders sesuai dengan haknya.

Prinsip keterbukaan yang dianut oleh bank tidak mengurangi

kewajiban untuk memenuhi ketentuan rahasia bank sesuai

dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, rahasia

jabatan, dan hak-hak pribadi. Kebijkan bank harus terltulis


16

dan dikomunikasikan kepada pihak yang berkepentingan

(stakeholder) dan yang berhak memperoleh informasi tentang

kebijkan tersebut.

B. Akuntabilitas (Accountability)

Bank harus menetapkan tanggung jawab yang jelas dari

masing-masing organ organisasi yang selaras dengan visi,

misi, sasaran usaha dan strategi perusahaan. Bank harus

menyakini bahwa semua organ organisasi bank mempunyai

kompetensi sesuai dengan tanggung jawab dan memahami

perannya dalam pelaksanaan GCG. Bank harus memastikan

terdapatnya check and balance system dalam pengelolaan

bank. Bank harus memiliki ukuran kinerja dari semua

jajaran bank berdasarkan ukuran-ukuran yang disepakati

konsisten dengan nilai perusahaan (corporate values),

sasaran usaha dan strategi bank serta memiliki rewards and

punishment system.

C. Tanggung Jawab (Responsibility)

Untuk menjaga kelangsungan usaha, bank harus: (1)

berpegang pada prinsip kehati-hatian (prudential banking

practies) dan menjamin dilaksanakannya ketentuan yang

berlaku; dan (2) Bank harus bertindak sebagi good

corporatecitiez (perusahaan yang baik) termasud peduli


17

terhadap lingkungan dan melaksanakan tanggung jawab

social.

D. Independensi (Independency)

Bank harus menghindari terjadinya dominasi yang tidak

wajar oleh stakeholders manapun dan tidak terpengaruh oleh

kepentingan sepihak serta bebas dari benturan kepentingan

(conflict of interest). Bank dalam mengambil keputusan

obyektif dan bebas sari segala tekanan dari pihak manapun.

E. Kewajaran (Fairness)

Bank harus senantiasa memperhatikan seluruh stakeholders

berdasarkan azas kesetaraan dan kewajaran (equal

treatment). Bank harus memberikan kesempatan kepada

seluruh takeholders untuk memberikan masukan dan

menyampaikan pendapat bagi kepentingan bank serta

mempunyai akses terhadap informasi sesuai dengan prinsip

keterbukaan.

Prinsip-prinsip Corporate Governance menurut Bank Indonesia

Bank Indonesia melalui Surat Edaran kepada semua Bank Umum

Konvensonal di Indonesia No. 15/15/DPNP tanggal 29 April 2013

mengenai pelaksanaan Good Corporate Gvernance bagi Bank

Umum antara lain mengatur pelaksanaan GCG pada industri

perbankan harus senantiasa berlandaskan pada 5 (lima) prinsip

dasar sebagai berikut.


18

1. Transparansi (Transparancy), yaitu keterbukaan dalam

mengemukakan informasi yang material dan relevan serta

keterbukaan dalam melaksanakan proses pengambilan

keputusan.

2. Akuntabilitas (Accountability), yitu kejelasan fungsi dan

pelaksanaan pertanggungjawaban orang bank sehingga

pengelolaannya berjalan secara efektif.

3. Pertanggungjawab (Responsibility), yaitu kesesuaian

pengelolaan bank dengan peraturan perundang-undangan

yang berlaku dan prinsip penglolaan bank yang sehat.

4. Independensi (Independency), yaitu pengelolaan bank secara

profesional tanpa pengaruh / tekanan dari pihak manapun,

dan

5. Kewajaran (Fairness), yaitu keadilan dan kesetaraan dalam

memenuhi hak-hak pemangku kepentingan yang timbul

berdasarkan perjanjian dan peraturan perundang-undangan

yang berlaku (Effendi, 2016:17).

2.2.6 Tujuan Good Corporate Governance di Perbankan

Syariah

Menurut Difham (2011) Penerapan sistem perbankan

diharapkan dapat meningkatkan nilai tambah bagi semua pihak

yang berkepentingan (stakeholders) melalui beberapa tujuan

berikut :
19

1. Meningkatkan efisiensi, efektivitas, dan kesinambungan

suatu organisasi yang memberikan kontribusi kepada

terciptanya kesejahteraan pemegang saham, pegawai dan

stakeholder lainnya dan merupakan solusi yang elegan

dalam menghadapi tantangan organisasi ke depan.

2. Meningkatkan legitimasi organisasi yang dikelola dengan

terbuka, adil, dam dapat dipertanggungjawabkan.

3. Mengakui dan melindungi hak dan kewajiban para

stakeholders.

4. Pendekatan yang terpadu berdasarkan kaidah-kaidah

demokrasi, pengelolaan dan partisipasi organisasi secara

legitimate.

5. Meminimalkan agency cost dengan mengendalikan konflik

kepentingan yang timbul antara pihak prinsipal dengan

agen.

6. Memimalkan biayamodal dengan memberikan sinyal

positif untuk para penyedia modal. Meningkatkan nilai

perusahaan yang dihasilkan dari biaya modal yang lebih

rendah, meningkatkan kinerja keuangan dan persepsi yang

lebih baik dari para stakeholders atas kinerja perusahaan

paa masa depan.

Dengan demikian melalui beberapa tujuan tersebut,

penerapan GCG pada bank syariah diharapkan:


20

a. Semakin meningkatnya kepercayaan publik

kepada bank syariah

b. Pertumbuhan industri jasa keuangan Islam dan

stabilitas sistem keuangan secara keseluruhan

akan senantiasa terpelihara dan.

c. Keberhasilan industri jasa keuangan Islam

dalam menerapka GCG akan menempatkan

lembaga keuangan Islam pada level of playing

field yang sejajar dengan lembaga keuangan

internasional lainnya.

2.2.7 Kualitas Implementasi Good Corporate Governance

Kualitas CorporateGovernance merupakan penilaian yang

dikukr dengn menggunakan instrument yang di kembangkan oleh

IICG instrument yang dikembangkan oleh IICG menghasilkan

suatu indeks yang disebut Corporate Governance Perception

Indeks (CGPI). Indeks ini digunakan untuk mengukur sejauh mana

perusahaan mengimplementasikan GoodCorporate Governance

dalam lingkungan Perusahaan Ramadhan (2017).

2.2.8 Loyalitas

Loyalitas nasabah adalah kesetiaan nasabah terhadap

produk-produk perbankan yang ditandai dengan dilakukannya

pemaikaian suatu produk perbankansecara berulang tanpa

terpengaruh situasi serta berbagai startegi pemasaran untuk


21

berpindah keproduk atau jasa perbankan lain karena sudah

memiliki keyakinan dan sikap positif secara subjektif maupun

objektif atas produk atau jasa perbankan tersebut. Sehingga

loyalitas adalah kesetiaan nasabah terhadap perbankan yang telah

menyediakan barang dan jasa yang ditandai dengan dilakukannya

pemakaian secara berulang yang timbul karena keinginan diri

sendiri dan tanpaadanya paksaan untuk berlangganan dalam

jangkawaktu yang lama (Ratnasari, 2013).

Menurut umam (2011) loyalitas adalah kesetiaan nasabah

terhadap bank dalam bentuk keputusan untuk berlangganan dalam

jangka waktu yang lama. Adapun indikator yang digunakan untuk

mengukur loyalitas nasabah adalah repeat, retention, dan referral

dengn skala likert 5 poin.

Loyalitas menurut Griffin (2010), adalah seorang

konsumen dikatakan setia atau loyal apabila konsumen

menunjukan perilaku pembelian secara teratur atau terdapat suatu

kondisi dimana mewajibkan konsumen membeli paling sedikit dua

kali dalam selang waktu tertentu.


22

2.3 Kerangka Konseptual

Berdasarkan hasil penelitian terdahulu dan tinjauan teori yang telah

diuraikan sebelumnya, maka kerangka konseptual pada penelitian ini

adalah:

Transparansi

Akuntabilitas

Responaibility
Loyalitas Nasabah

Kemandirian

Keadilan

Syariah Complice

Gambar 2.1 Kerangka Konseptual

Berdasarkan kerangka konseptual diatas. Maka dapat dijelaskan bahwa secara

teori variabel Transparansi, Akuntabilitas, Responaibilitas, Kemandirian,

Keadilan dan Syariah Compliance berpengaruh terhadap Loyalitas nasabah yang

ada di Bank Syariah.


23

2.4 Hipotesis Penelitian

Hipotesis dalam penelitian ini adalah

H1 : Transparansi, akuntabilitas, responsibiltas, kemandirian, keadilan,

syariah compliance, secara bersama-sama berpengaruh terhadap

loyalitas nasabah.

H2 : Transparansi, akuntabilitas, responsibiltas, kemandirian, keadilan,

syariah compliance, secara parsial berpengaruh terhadap loyalitas

nasabah.
BAB III

METODE PENELITIAN

3.1 Jenis, Lokasi, dan Waktu Penelitian

3.1.1 Jenis Penelitian

Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan dengan

menggunakan pendekatan kuantitatif. Pendekatan kuantitatif adalah

penelitian berupa angka-angka dan analisis menggunakan statistik.

(Sugiyono, 2011).

3.1.2 Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian ini di lakukan di Bank Syariah yang ada di

Kota Malang

3.1.3 Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret 2018 sampai Juli

2018.
26

3.2 Populasi dan Sampel

3.2.1 Populasi

Menurut Sugiono (2011) populasi adalah wilayah generalisasi

yang terdiri atas obyek/subyek yang memepunyai kualitas dan

karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan

kemudian ditarik kesimpulannya. Jadi populasi bukan hanya orang

tetapi juga obyek dan benda-benda alam yang lain. poplasi juga bukan

sekedar jumlah yang ada pada obyek/subyek yang dipelajari, tetapi

meliputi seluruh karakteristik/sifat yang dimiliki oleh subyek/obyek

itu.

Populasi dalam penelitian ini adalah Nasabah Bank Syariah

yang ada kota Malang.

3.2.2 Sampel

Menurut Sugiono (2011) sampel adalah bagian dari jumlah dan

karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut. Sampel dalam

penelitian ini adalah Nasabah Bank Syariah yang ada di kota Malang,

sampel dalam penelitian ini ditentukan dengan metode purposive

sampling dengan kriteria:


27

1. Seseorang sebagai nasabah Bank Syariah yang ada di kota

Malang dengan katagori sebagai mahasiswa fakultas ekonomi

perguruan tinggi basis Islam (UIN, UNISMA dan UMM)

2. Nilai tabungan antara Rp. 500.000 sampai dengan Rp.

2.000.000.

3.3 Variabel Penelitian

Variabel dalam penelitian ini terdiri atas:

a. Variabel independen

Menurut Sugiono (2011) variabel independen sering disebut juga variabel

bebas. Variabel bebas adalah variabel yang mempengarui atau yang

menhadi sebab perubahannya atau timbulnya variabel dependen (terikat).

Dalam penelitian ini variabel independennya terdiri atas Transparansi,

Akuntabilias, responsibilitas, kemandirian, keadilan, dan syariah

compliance.

b. Variabel dipenden

Variabel dipenden juga sering disebut variabel terikat. Variabel terikat

adaah variabel yang menjadi akibat karena adanya variabel bebas

(Sugiyono, 2011). Dalam peneliian ini yang menjadi variabel dependen

adalah loyalitas nasabah.


28

3.4 Definisi Operasional Variabel

a. Transparansi

Transparansi adalah pengungkapan informasi untuk semua pihak yang

berkepentingan untuk mengetahui dengan pasti apa yang telah dan akan

terjadi dalam proses pengambilan keputusan yang berkaitan dengan

keterbukaan informasi baik yang materiil dan non materiil. Adapun

indikator yang digunakan untuk mengukur transparansi adalah

keterbukaan dan informasi yang relevan dengan skala likert 5 (lima) poin

terdiri dari: Sangat Tidak Setuju (STS) dengan skor 1, Tidak Setuju (TS)

dengan skor 2, Ragu-ragu (RG) dengan skor 3, Setuju (S) dengan skor 4,

Sangat Setuju (SS) dengan skor 5 poin (Wardayati, 2011).

b. Akuntabilitas

Akuntabilitas Adalah kewajiban individu atau penguasa untuk

mempertanggungjawabkan pengelolaan tugas dan kewenangan untuk

mencapai tujuan yang ditetapkan. Adapun indicator yang digunakan untuk

mengukur akuntabilitas adalah kejelasan fungsi dan penilaian dalam

kinerja dan pengambilan keputusan dengan skala likert 5 poin terdiri dari:

Sangat Tidak Setuju (STS) dengan skor 1, Tidak Setuju (TS) dengan skor

2, Ragu-ragu (RG) dengan skor 3, Setuju (S) dengan skor 4, Sangat Setuju

(SS) dengan skor 5 poin (Wardayati, 2011).


29

c. Responsibilitas

Menurut Wardayati (2011) responsibilitas adalah keadaan dimana

perusahaan harus patuh pada hukum yang berlaku dalam melaksanakan

semua kegiatan perusahaan serta bertanggungjawab kepada semua pihak

yang berkepentingan. Adapun indikator yang digunakan untuk mengukur

responsibilitas adalah taat pada peraturan indikator yang digunakan peduli

dengan lingkungan serta masyarakat sekitar dengan skala likert 5 (lima)

poin terdiri dari : Sangat Tidak Setuju (STS) dengan skor 1, Tidak Setuju

(TS) dengan skor 2, Ragu-ragu (RG) dengan skor 3, Setuju (S) dengan

skor 4, Sangat Setuju (SS) dengan skor 5.

d. Kemandirian

Menurut Umam (2011) menyatakan bahwa kemandirian adalah perbankan

harus bersifat objektif serta bebas dari segala bentuk tekanan dalam setiap

pengambilan keputusan ataupun tindakan agar hak dari setiap bagian yang

ada didalam bank dapat terpenuhi semua sesuai dengan semestinya.

Adapun indikator yang digunakan untuk mengukur kemandirian adalah

pengelolaan yang professional dan tanggung jawab serta independen tanpa

campur tangan siapapun dengan skala likert 5 (lima) poin terdiri dari:

Sangat Tidak Setuju (STS) dengan skor 1, Tidak Setuju (TS) dengan skor

2, Ragu-ragu (RG) dengan skor 3, Setuju (S) dengan skor 4, Sangat Setuju

(SS) dengan skor 5.


30

e. Keadilan

Keadilan merupakan perlakuan yang adil dansetara untuk memenuhi hak-

hak stakeholders yang timbul karena perjanjian dan peraturan perundang-

undangan yang berlaku. Adapun indikator yang digunakan untuk

mengukur keadilan adalah keadilan dan kesetaraan dengan skala likert 5

(lima) poin terdiri dari : Sangat Tidak Setuju (STS) dengan skor 1, Tidak

Setuju (TS) dengan skor 2, Ragu-ragu (RG) dengan skor 3, Setuju (S)

dengan skor 4, Sangat Setuju (SS) dengan skor 5 (Junusi, 2012).

f. Syariah Compliance

Syariah compliance adalah ketaatan bank syariah terhadap prinsip-prinsip

syariah. Syariah compliance bertujuan untuk menjamin teraplikasinya

prinsip-prinsip syariah di lembaga perbankan dan keuangan syariah.

Adapun indikator yang digunakan untuk mengukur syariah compliance

adalah bebas riba dan gharar, bisnis yang halal, pengelolaan usaha yang

amanah dengan skala likert 5 (lima) poin terdiri dari: Sangat Tidak Setuju

(STS) dengan skor 1, Tidak Setuju (TS) dengan skor 2, Ragu-ragu (RG)

dengan skor 3, Setuju (S) dengan skor 4, Sangat Setuju (SS) dengan skor 5

(Junusi, 2012).

g. Loyalitas Nasabah

Loyalitas adalah kesetiaan nasabah terhadap bank dalam bentuk keputusan

untuk berlangganan dalam jangka waktu yang lama. Adapun indikator

yang digunakan untuk mengukur loyalitas nasabah adalah repeat,


31

retention, dan referraldengan skala likert 5 (lima) poin terdiri dari : Sangat

Tidak Setuju (STS) dengan skor 1, Tidak Setuju (TS) dengan skor 2,

Ragu-ragu (RG) dengan skor 3, Setuju (S) dengan skor 4, Sangat Setuju

(SS) dengan skor 5 (Umam, 2011).

3.5 Sumber Dan Metode Pengumpulan Data

3.5.1 Sumber Data

Dalam penelitian ini sumber data yang digunakan adalah data

primer. Data primer dalam penelitian ini didapatkan secara langsung

dari penyebaran kuesioner kepada nasabah.

3.5.2 Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini

adalah menggunakan kuesioner. Kuesioner merupakan teknik

pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberi seperangkat

pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada responden untuk

dijawabnya. Kuesioner merupakan teknik pengumpulan data yang

diefisien bila peneliti tahu dengan pasti variabel yang akan diukur dan

tahu apa yang bisa diharapkan dari responden (Sugiono, 2011).


32

3.6 Metode Analisi Data

3.6.1 Uji Validitas dan Uji Reliabilitas

a. Uji Validitas

Menurut Ghozali (2016) uji validitas digunakan untuk

mengukur sah atau valid tidaknya suatu kuesioner. Suatu kuesioner

dikatakan valid jika pertayaan pada kuesiner mampu untuk

mengungkapkan sesuatu yang akan diukur oleh kuesioner tersebut.

Pengukuran validitas dalam penelitian ini dilakukan dengan

menggunakan coefficient correlation pearson yaitu dengan

menghitung korelasi antara skor masing-masing butir pertanyaan

dengan total skor. Jika kolerasi antar skor masing-masing butir

pertanyaan dengan total skor mempunyai tingkat signifikan < 0.05,

maka butir pertanyaan tersebut dinyatakan valid dan sebaliknya.

Kriteria pengambilan keputusan untuk menentukan valid atau tidaknya

suatu data:

Jika rhitung> rtable, maka data dinyatakan valid.

Jika r hitung< r table, maka data dinyatakan tidak valid.

b. Uji Reliabilitas

Menurut Ghozali (2016) uji reliabilitas sebenarnya adalah alat

untuk mengukur suatu kuesioner yang merupakan indikator dari

variabel atau konstruk. Suatu kuesioner dikatakan reliabel atau jika


33

jawaban seseorang terhadap pertanyaan adalah konsisten atau stabil

dari waktu ke waktu. Teknik statistik yang digunakan untuk pengujian

tersebut dengan koesfisien cronbach’salpha dengan bantuan software

SPSS. Pengukuran reliabilitas dapat dilakukan dengan dua cara yaitu:

a. Reapeted Measure atau pengukuran ulang : Disini

seorang akan disodori pertanyaan yang sama pada

waktu yag berbeda, dan kemudian dilihat apakah ia

tetap konsisten dengan jawabannya.

b. One Shot atau pengukuran sekali saja : disini

pengukuran hanya sekali dan kemudian hasilnya

dibandingkan dengan pertanyaan lain atau mengukur

korelasi antar jawaban pertanyaan. Suatu konstruk atau

variabel dikatakan reliabel jika memberikan nilai

Cronbach alpha > 0.070.

3.6.2 Uji Regresi Linear Berganda

Teknik analisis data penelitian ini adalah menggunakan analisis

regresi linier berganda dengan tujuan membuat prediksi tentang

besarnya nilai Y atau yang disebut variabel dependen berdasarkan nilai

X atau yang disebut variabel independen yang dirumuskan sebagai

berikut (Ghozali, 2016).


34

Y = a + b1 X1 + b2 X2 + b3X3+b4X4+b5X5+b6X6+e
Keterangan :
Y = Loyalitas Nasabah
a = Konstan
bn = Parameter Koefisien Regresi
X1 = Transparansi
X2 = Akuntabilitas
X3 = Responsibilitas
X4 = Kemandirian
X5 = Keadilan
X6 = Syariah Compliance
e = Error
3.6.3 Uji Asumsi Klasik

1. Uji Normalitas

Menurut Ghozali (2016) uji normalitas bertujuan untuk menguji

apakah dalam model regresi, variable penganggu atau residual

memiliki distribusi normal. Uji normalitas penting dilakukan

karena untuk menentukan alat uji statistik apa yang sebaiknya

digunakan untuk pengujian hipotesis. Pengujian normalitas dalam

penelitian ini menggunakan uji One Sample Kolmogorov-smirnov>

5%, data yang dugunakan berdistribusi normal.

Dasar pengambilan keputusan uji statistik dengan Kolmogorov-

Smirnov adalah:
35

1. Jika Asym. Sig < taraf signifikan (α=0,05), maka data

berdistribusi tidak normal.

2.Jika Asym. Sig > taraf signifikan (α=0,05), maka data

berdistribusi normal.

2. Uji Multikolinearitas

Uji Multikolinearitas bertujuan untuk menguji apakah di dalam

model regresi ditmukan adanya korelasi antar variabel bebas

(independen). Model regresi yang baik seharusnya tidak terjadi

korelasi di antara variabel independen. Jika variabel independen

saling berkorelasi, maka variabel-variabel ini orthogonal.

Variabel orthogonal adalah variabel independen yang nilai

korelasi antar sesama variabel independen sama dengan nol. Untuk

mendteksi ada atau tidaknya multikolinieritas di dalam model

regresi adalah sebagai berrikut:

1. Nilai R2yang dihasilkan oleh sesuatu estimasi model regresi

empiris sangat tinggi, tetapi secara individual variabel

independen banyak yang tidak signifikan mempengaruhi

variabel dependen.

2. Menganalisis matrik korelasi variabel-variabel independen jika

antar variabel independen ada korelasi yang cukup tinggi

(umurnya diatas (0,90), maka hal ini merupakan indikasi

adanya multikolinieritas.
36

3. Multikolineritas dapat dilihat juga dari nilai tolerance dan

laannya dan variance inflation factor (VIF). Kedua ukuran ini

menunjukan setiap variabel independen manakah yang

dijelaskan dari variabel independen lainnya. Jika nilai

toleranceyang rendah sama dengan VIF tinggi (karena VIF =

1/tolerance). Nilai cutoff yang umumnya dipakai untuk

mnunjukkan adanya multikolinieritas adanya nilai tolerance ≤

0.10 atau sama dengan nilai VIF ≥ 10 (Ghozali, 2016).

3. Uji Heteroskesdatisitas

Uji heterokedasitas bertujuan untuk menguji apakah dalam model

regresi terjadi ketidaksamaan variance dari residual satu pengamatan

ke pengamatan yang. Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk

melakukan uji heteroskesdastisitas, yaitu uji grafik plot, uji park, uji

gleser dan uji white. Pengujian pada penelitian ini menggunakan

grafik antara nilai prediksi variabel dependen ZPRED dengan

residualnya SRESID. Tidak terjadi heteroskedastisitas apabila tidak

ada pola yang jelas, serta titik-titik menyebar diatas dan dibawah

angka 0 pada sumber Y (Ghozali, 2016).


37

3.6.4 Uji Hipotesis

Uji hipotesis yang digunakan dalam penelitian ini adalah:

1. Uji Signifikansi Simultan (Uji Statistik F)

Menurut Ghozali (2016) uji statistik f pada dasarnya menunjukan

apakah semua variabel independen atau bebas yang dimasukkan

dalam model mempunyai pengaruh secara bersama-sama terhadp

variabel depende/terikat.

Machmudah (2009) uji f ini digunakan untuk mengetahui

apakah variabel independen secara bersama-sama berpengaruh

secara signifikan terhadap variabel dependen (Y). atau untuk

mengetahui apakah model regresi dapat digunakan untuk

mempredisksi variabel dependen atau tidak.

Kriteria yang digunakan untuk menentukan ada dan tidaknya

pengaruh signifikan didasari oleh:

1. Jika nilai signifikansi f < 0,05, maka variabel independent

secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap

variabel dependent.

2. Jika nilai signifikansi f > 0,05 maka variabel independent

secara bersama-sama tidak berpengaruh signifikan

terhadap variabel dependent.


38

2. Uji Koefisien Determinasi (Adjusted R2)

Koefisien determinasi ( R2) digunakan untuk mengukur seberapa

jauh kemampuan model dalam menerangkan variabel-variabel

dependen. Nilai koefisien determinasi ( R2) adalah antara nol dan

satu. Nilai R2 yang kecil berarti kemampuan variabel-variabel

dependen amat terbatas. Nilai yang mendekati satu berarti

variabel-variabel independen memberikan hamper semua

informasi yang dibutuhkan untuk memprediksi variasi variabel

independen (Ghozali, 2011).

Dalam kenyataan nilai adjusted R2 dapat bernilai negatif, walaupun

yang dikehendaki harus bernilai positif. Menurut (Gujarati, 2013)

dalam (Ghozali, 2011) jika dalam uji empiris didapatkan nilai

adjusted R2 negatif, maka nilai adjusted R2 dianggap bernilai nol.

Secara matematis dapat dilihat sebagai berikut (Ghozali, 2011) :

 Jika R2 = 1, maka adjusted R2 = R2 =1

 Jika nilai R2 = 0, maka adjusted R2 = (1 - k) / (n - k)

 Jika k > 1, maka adjusted R2 akan bernilai negative

3. Uji Signifikan Parameter Individual (Uji Statistik t)

Menurut Ghozali (2016) uji statistik t pada dasarnya menujukkan

seberapa jauh pengaruh satu variabel penjelas/independen secara


39

individual dalam menerangkan variabel dependen. Kriteria yang

digunakan dalam menolak Ha didasari pada:

 Bila nilai siknifikansi t > dari 0,05 maka Ha ditolak yang

berarti variabel Independen (Transparansi, Akuntabilias,

responsibilitas, kemandirian, keadilaan syariah compliance)

secara parsial tidak mempengaruhi loyalitas nasabah.

 Bila nilai signifikansi t <0,05 maka Ha diterima yang berarti

bahwa variabel independen (transparansi, akuntabilitas,

responsibilitas, kemandirian, keadilan, dan syariah compliance)

secara parsial mempengagaruhi loyalitas nasabah.


BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1. Hasil Penelitian

4.1.1. Gambaran Umum Sampel

Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis Pengaruh Implementasi

Syariah Governance Terhadap Loyalitas Nasabah. Populasi dalam penelitian

ini adalah seluruh nasabah Bank Syariah yang terdaftar di kota Malang.

Penentuan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan cara memberikan

kuisioner untuk kemudian dilakukan penilaian terhadap jawaban dari

responden. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 140 responden

yang memberikan jawaban melalui kuisioner yang dibagikan kepada nasabah.

Adapun hasil proses sampling adalah sebagai berikut :

Tabel 4.1 Daftar responden berdasarkan kriteria sampel

No Kriteria Sampel Jumlah Kuisioner


Jumlah Kuesioner yang dibagi kepada nasabah
1 160
Bank syariah yang ada di kota Malang
2 Kuesioner kembali dengan data tidak lengkap (20)
3 Jumlah sampel 140

Berdasarkan kriteria sampel di atas, sampel yang diambil dalam

penelitian ini adalah Jumlah kuesioner yang dibagi kepada nasabah Bank

Syariah yang ada di kota Malang. Kuesioner yang di bagi sebanyak 160
39

kuesioner dan kuesioner kembali dengan data tidak lengkap sebanyak 20,

sehingga yang dapat diolah sebanyak 140 kuesioner. Adapun karakteristik

responden rata-rata nasabah yang menjadi responden dalam penelitian ini

adalah perempuan berjumlah 87 nasabah, sedangkan responden laki-laki

sebanyak 53 nasabah. Dan kisaran umur responden lebih dari 19 tahun ke

atas.

4.2. Statistik Deskriptif

Statistik deskriptif dalam penelitian ini digunakan untuk memberi

informasi mengenai variabel-variabel penelitian. Statistik deskriptif untuk

variabel-variabel penelitian tersebut dapat dilihat sebagai berikut:

Tabel 4.2 Statistik Deskriptif

N Minimum Maximum Mean Std. Deviation


X1a 140 1,00 5,00 3,6143 1,16041
X1b 140 1,00 5,00 3,4929 1,21440
x1c 140 1,00 5,00 3,5929 1,16234
X2a 140 1,00 5,00 3,5000 1,20848
X2b 140 1,00 5,00 3,4929 1,21440
X2c 140 1,00 5,00 3,7000 1,11691
X3a 140 1,00 5,00 3,5714 1,18833
X3b 140 1,00 5,00 3,5429 1,18365
X3c 140 1,00 5,00 3,5286 1,17799
X4a 140 1,00 5,00 3,6571 1,14283
X4b 140 1,00 5,00 3,6429 1,14472
X4c 140 1,00 5,00 3,5000 1,20848
X5a 140 1,00 5,00 3,5857 1,16289
X5b 140 1,00 5,00 3,5000 1,20848
X5c 140 1,00 5,00 3,5000 1,20848
X6a 140 1,00 5,00 3,4929 1,21440
X6b 140 1,00 5,00 3,7000 1,11691
X6c 140 1,00 5,00 3,5714 1,18833
Y1a 140 1,00 5,00 3,5429 1,18365
Y1b 140 1,00 5,00 3,5286 1,17799
Y1c 140 1,00 5,00 3,6571 1,14283
Y1d 140 1,00 5,00 3,5000 1,20848
Y1e 140 1,00 5,00 3,4929 1,21440
Y1f 140 1,00 5,00 3,7000 1,11691
Valid N
140
(listwise)
40

Tabel 4.2 menggambarkan deskripsi variabel-variabel penelitian.

Minimum adalah nilai terkecil dari suatu rangkaian pengamatan,

maksimum adalah nilai terbesar dari suatu rangkaian pengamatan, mean

(rata-rata) adalah hasil penjumlahan nilai seluruh data dibagi dengan

banyaknya data, sementara standar deviasi adalah akar dari jumlah kuadrat

dari selisih nilai data dengan rata-rata dibagi dengan banyaknya data. Tabel

4.2 menunjukkan descriptive variabel penelitian dengan jumlah data setiap

variabel yang valid sebanyak 140 responden.

4.3. Pembahasan Hasil Analisis

4.3.1. Uji Instrumen

1. Uji Validitas

Bungin (2001:70) menyatakan bahwa, validitas alat ukur adalah

penting, artinya alat ukur haruslah memiliki yang baik terutama apabila

alat ukur tersebut digunakan sehingga validitas data meningkatkan bobot

kebenaran data yang diinginkan peneliti”. Untuk menguji tingkat validitas

data, dalam penelitian ini digunakan tehnik Korelasi Pearson (Korelasi

Product Moment) antara item-item instrumen dengan jumlah instrumen

secara keseluruhan.

Nilai koefisien korelasi (r-hitung) masing-masing item pertanyaan

item dibandingkan dengan nilai table Korelasi Product Moment (r-tabel)


41

pada = 0,05. Jika r-hitung > r-tabel dan tarif signifikansi lebih kecil dari

0,05 (5%), maka instrumen tersebut valid.

Tabel 4.3 Uji Validitas


Uji Validitas
jumlah
NO PERTANYAAN R tabel R Hitung Keterangan
data

1 1 140 0,166 0,355 Valid


2 2 140 0,166 0,474 Valid
3 3 140 0,166 0,377 Valid
4 4 140 0,166 0,35 Valid
5 5 140 0,166 0,474 Valid
6 6 140 0,166 0,355 Valid
7 7 140 0,166 0,324 Valid
8 8 140 0,166 0,356 Valid
9 9 140 0,166 0,347 Valid
10 10 140 0,166 0,545 Valid
11 11 140 0,166 0,578 Valid
12 12 140 0,166 0,405 Valid
13 13 140 0,166 0,431 Valid
14 14 140 0,166 0,505 Valid
15 15 140 0,166 0,35 Valid
16 16 140 0,166 0,474 Valid
17 17 140 0,166 0,355 Valid
18 18 140 0,166 0,324 Valid
19 19 140 0,166 0,356 Valid
20 20 140 0,166 0,347 Valid
21 21 140 0,166 0,545 Valid
22 22 140 0,166 0,35 Valid
23 23 140 0,166 0,474 Valid
24 24 140 0,166 0,355 Valid

Dalam pengujian uji validitas menggunakan pearson correlation

didapatkan hasil pengujian bahwa nilai dari R tabel untuk nilai dengan

data sebanyak 140 dengan level of significant 5% adalah sebesar 0,166.


42

jika nilai dari R hitung korelasi pearson> dari R tabel dan hasil pengujian

menunjukan bahwa nilai sig pada item skor total adalah lebih besar dari

R tabel ( 0,166), maka data dalam penelitian ini dinyatakan valid.

2. Uji Reliabilitas

Uji reliabilitas adalah proses pengukuran terhadap ketepatan

(konsisten) dari suatu instrumen. Pengujian ini dimaksudkan untuk

menjamin instrumen yang digunakan merupakan sebuah instrumen yang

handal, konsistensi, stabil dan dependibalitas, sehingga bila digunakan

berkali-kali dapat menghasilkan data yang sama.

Tabel 4.4 Uji Reliabilitas


43

Uji Reliabilitas
jumlah Alfa
NO PERTANYAAN R tabel Keterangan
data Cronbach
1 1 140 0,3-0,6 0,552 reliabel
2 2 140 0,3-0,6 0,406 reliabel
3 3 140 0,3-0,6 0,661 reliabel
4 4 140 0,3-0,6 0,655 reliabel
5 5 140 0,3-0,6 0,506 reliabel
6 6 140 0,3-0,6 0,646 reliabel
7 7 140 0,3-0,6 0,842 reliabel
8 8 140 0,3-0,6 0,721 reliabel
9 9 140 0,3-0,6 0,835 reliabel
10 10 140 0,3-0,6 0,494 reliabel
11 11 140 0,3-0,6 0,714 reliabel
12 12 140 0,3-0,6 0,994 reliabel
13 13 140 0,3-0,6 0,555 reliabel
14 14 140 0,3-0,6 0,606 reliabel
15 15 140 0,3-0,6 0,646 reliabel
16 16 140 0,3-0,6 0,542 reliabel
17 17 140 0,3-0,6 0,755 reliabel
18 18 140 0,3-0,6 0,851 reliabel
19 19 140 0,3-0,6 0,621 reliabel
20 20 140 0,3-0,6 0,555 reliabel
21 21 140 0,3-0,6 0,606 reliabel
22 22 140 0,3-0,6 0,646 reliabel
23 23 140 0,3-0,6 0,506 reliabel
24 24 140 0,3-0,6 0,616 reliabel
44

Dalam pengujian reliabilitas data Syariah Governance, lingkungan kerja

dan kepuasan kerja dinyatakan reliabel dan dapat digunakan sebagai alat

ukur yang dapat dipercaya dalam penelitian. Hasil penelitian menunjukan

bahwa nilai cronbach’s alfa memiliki nilai > dari 0,6 maka data reliabel

dan bisa digunakan dalam penelitian

4.3.2. Uji Normalitas

Pengujian asumsi normalitas digunakan untuk mengetahui normal

tidaknya data rasio likuiditas perusahaan. Pengujian normalitas dilakukan

menggunakan uji Kolmogorov Smirnov dengan kriteria pengujian apabila

nilai probabilitas > level of significance (α=5%) maka dinyatakan normal.

Hasil pengujian asumsi normalitas dapat dilihat melalui tabel berikut :

Tabel 4.5
Uji Normalitas
Transpa Responibilit Kemandir SyrCompl
ransi Akntabilitas as ian Keadilan iance LoyalitasNsb
N 140 140 140 140 140 140 140
Norm Mean
al
Param 10,700 10,692 10,642 10,800 10,585 10,76 21,421
eters(a
,b)
Std. Deviation 2,483 1,941 2,101 1,946 2,122 2,005 3,144
Most Absolute ,118 ,104 ,118 ,177 ,119 ,124 ,090
Extre
45

me
Differ
ences
Positive ,086 ,104 ,118 ,095 ,108 ,084 ,086
Negative -,118 -,100 -,116 -,177 -,119 -,124 -,090
Kolmogorov-Smirnov Z 1,391 1,227 1,399 ,090 ,006 ,466 1,060
Asymp. Sig. (2-tailed) ,072 ,098 ,080 ,120 ,538 ,927 ,212

Beberdasarkan tabel 4.5 hasil pengujian normalitas di atas diperoleh

informasi bahwa data Transparansi menghasilkan statistic uji Kolmogorov

Smirnov dengan nilai sebesar 1,391 dan probabilitas sebesar 0,072. Hal ini

berarti probabilitas > level of significance (α=5%) maka data Transparansi

dinyatakan berdistribusi normal. Akuntabilitas menghasilkan statistic uji

Kolmogorov Smirnov dengan nilai sebesar 1,227 dan probabilitas sebesar

0,098. Hal ini berarti probabilitas level of significance (α=5%) maka data

Akuntabilitas dinyatakan berdistribusi normal. Responsibilitas

menghasilkan statistic uji Kolmogorov Smirnov dengan nilai sebesar 1,399

dan probabilitas sebesar 0,080. Hal ini berarti probabilitas > level of

significance (α=5%) maka data Responsibilitas dinyatakan berdistribusi

normal. Kemandirian menghasilkan statistic uji Kolmogorov Smirnov

dengan nilai sebesar 0,090 dan probabilitas sebesar 0,120. Hal ini berarti

probabilitas > level of significance (α=5%) maka data Kemandirian

dinyatakan berdistribusi normal. Keadilan menghasilkan statistic uji

Kolmogorov Smirnov dengan nilai sebesar 0,006 dan probabilitas sebesar

0,538. Hal ini berarti probabilitas > level of significance (α=5%) maka data
46

Keadilan dinyatakan berdistribusi normal. Syariah Compliance

menghasilkan statistic uji Kolmogorov Smirnov dengan nilai sebesar 0,466

dan probabilitas sebesar 0,927. Hal ini berarti probabilitas > level of

significance (α=5%) maka data Syariah Compliance dinyatakan

berdistribusi normal. Loyalitas Nasabah menghasilkan statistic uji

Kolmogorov Smirnov dengan nilai sebesar 1,060 dan probabilitas sebesar

0,212. Hal ini berarti probabilitas > level of significance (α=5%) maka data

Loyalitas Nasabah dinyatakan berdistribusi normal.

4.3.3. Uji Asumsi Klasik

Uji Asumsi Klasik dilakukan untuk melihat apakah asumsi-asumsi

yang diperlukan dalam analisis regresi linier terpenuhi. Uji asumsi klasik

dalam penelitian ini menggunakan uji multikolinieritas serta uji

heteroskedastisitas.

1. Uji Multikolinearitas

Metode yang dapat digunakan dalam menguji adanya

multikolonieritas adalah dengan membentuk model tambahan untuk

tiap-tiap variabel yang ada, dengan menentukan nilai VIF (Variane

Inflation Factors). Adapun kriteria yang digunakan dalam pengujian

metode VIF adalah sebagai berikut:

a. Jika nilai tolerance > 0,10 dan VIF < 10 maka tidak terjadi masalah

multikolinearitas.
47

b. Jika nilai tolerance < 0,10 dan VIF > 10 maka terdapat masalah

multikolinearitas.

Tabel 4.6
Uji Multikolinearitas
Unstandardized Standardized
Model Coefficients Coefficients T Sig. Collinearity Statistics
B Std. Error Beta Tolerance VIF
1 (Constant) -,710 ,703 -1,010 ,314
Transparansi ,046 ,034 ,037 1,354 ,178 ,808 1,237
Akuntabilitas 1,502 ,062 ,927 24,081 ,000 ,398 2,512
Responsibilitas ,894 ,044 ,598 20,136 ,000 ,671 1,491
Kemandirian ,375 ,046 ,232 8,138 ,000 ,724 1,381
Keadilan -,270 ,047 -,182 -5,759 ,000 ,591 1,693
SyrComplianc
-,477 ,065 -,305 -7,331 ,000 ,342 2,923
e

Hasil pengujian menunjukkan bahwa nilai Tolerance lebih dari

0,10 yang berarti tidak ada kolerasi antar variabel independen yang

nilainya lebih dari 95%. Hasil perhitungan nilai Variance Inflation

Factor (VIF) juga menunjukkan nilai VIF kurang dari 10. Jadi, dapat

disimpulkan bahwa tidak ada multikolinieritas antar variabel dalam

model regresi di penelitian ini.

2. Uji Heteroskedastisitas

Uji heteroskedastisitas bertujuan untuk menguji apakah dalam

model regresi terjadi katidaksamaan varian dari residual satu


48

pengamatan kepengamatan yang lain. Model regresi yang baik adalah

model yang tidak terjadi heterokedastisitas.

Untuk mendeteksi ada atau tidaknya heterokedastisitas di dalam

model regresi dapat dilihat dari grafik plot antara nilai prediksi

variabel terikat (ZPRED) dengan residualnya (SRESID).

Ada atau tidaknya gejala heterokedastisitas dapat diketahui

dengan dua hal, antara lain:

1. Jika ada pola tertentu, seperti titik-titik yang membentuk pola tertentu

yang teratur (bergelombang, melebar, kemudian menyempit), maka

mengindikasikan telah terjadi heteroskedastisitas.

2. Jika ada pola yang tidak jelas, serta titik-titik menyebar diatas dan

dibawah angka 0 dan pada sumbu Y, maka tidak terjadi

heteroskedastisitas (Ghozali, 2013).


Scatterplot
Adapun grafik hasil pengujian heteroskedastisitas model regresi
Dependent Variable: LoyalitasNsb
pertama antara variabel X Transparansi, Akuntabilitas, Responsibilitas,
3

Kemandirian, Keadilan dan Syariah Compliance terhadap variabel Y


Regression Studentized Residual

Loyalitas
1 Nasabah menggunakan SPSS IBM V.20 for Windows dapat
0
dilihat pada gambar di bawah ini:
-1

-2

-3

-4

-3 -2 -1 0 1 2 3

Regression Standardized Predicted Value


49

Gambar 4.1 Grafik Scatter-plot

Hasil analisis pada gambar 4.1 menunjukkan bahwa titik-titik

menyebar secara acak dan dalam penyebarannya tidak membentuk

pola tertentu. Hal ini menunjukkan bahwa tidak terdapat indikasi

adanya heteroskedastisitas pada model yang diuji, sehingga asumsi ini

terpenuhi.

4.3.4. Uji Hipotesis

1. Uji Simultan (F)

Uji F (pengujian regresi secara simultan) digunakan untuk menguji

signifikasi pengaruh variabel independen secara keseluruhan terhadap variabel

dependen.

Jika nilai Signifikan F > ɑ = 0,05, maka H0 di terima H1 di tolak artinya

secara simultan tidak terdapat pengaruh signifikan antara variabel independen

terhadap variabel dependen. Jika nilai Signifikan F < ɑ =0,05 maka H0 di

Tolak H1 di terima artinya secara simultan terdapat pengaruh signifikan

antara variabel independen terhadap variabel dependen.

Tabel 4.7 Uji Simultan


50

Sum of
Model Squares Df Mean Square F Sig.
1 Regression 1266,211 6 211,035 260,067 ,000(a)
Residual 107,925 133 ,811
Total 1374,136 139

Tabel 4.6 menunjukkan nilai F hitung sebesar 260,067. dengan nilai

Signifikansi F < 0,05 (0,000 < 0,05) sehingga dapat disimpulkan bahwa

secara simultan Transparansi, Akuntabilitas, Responsibilitas, Kemandirian,

Keadilan dan Syariah Compliance berpengaruh terhadap Loyalitas Nasabah

dengan demikian hipotesis H1 diterima.

2. Koefisien Determinasi (Adjusted R2)

Nilai koefisien determinasi yang ditunjukkan dengan nilai R-square.

Nilai R-square dari model regresi digunakan untuk mengetahui seberapa besar

kemampuan variabel bebas (independen) dalam menerangkan variabel terikat

(dependen).

Tabel 4.8 Koefisien Determinasi


Std.
Error of
R Adjuste the
Mode Squar dR Estimat
l R e Square e Change Statistics
R
Square F df Sig. F
Change Change 1 df2 Change
1 , 13
,921 ,918 ,900813 ,921 260,067 6 ,000
960(a) 3

Dari tabel 4.7 diketahui bahwa adj R Square sebesar 0,918. Hal ini

berarti sebesar 91,8% Loyalitas nasabah dipengarhi oleh Transparansi,

Akuntabilitas, Responsibilitas, Kemandirian, Keadilan dan Syariah


51

Compliance. Sedangkan sisanya 9,2 % dipengaruhi oleh variabel lain diluar

model penelitian, seperti tanggung jawab, kepatuhan syariah dan Islamic

Coorporate Governance.

3. Uji parsial (t)

Uji parsial adalah dilakukan untuk mengetahui pengaruh secara individu

antara variabel independen terhadap variabel dependentnya.berdasarkan hasil

uji parsial maka didapatkan tabel sebagai berikut.

Tabel 4.9 Uji Parsial


Unstandardized Standardized
Model Coefficients Coefficients t Sig. Collinearity Statistics
Std.
B Error Beta Tolerance VIF
1 (Constant) -,710 ,703 -1,010 ,314
Transparansi ,046 ,034 ,037 1,354 ,178 ,808 1,237
Akuntabilitas 1,502 ,062 ,927 24,081 ,000 ,398 2,512
Responsibilitas ,894 ,044 ,598 20,136 ,000 ,671 1,491
Kemandirian ,375 ,046 ,232 8,138 ,000 ,724 1,381
Keadilan -,270 ,047 -,182 -5,759 ,000 ,591 1,693
SyrCompliance -,477 ,065 -,305 -7,331 ,000 ,342 2,923

Berdasarkan hasil pengujian Maka persamaan regresi yang terbentuk

adalah sebagai berikut :

LN = -0,710 + 0,046 transp + 1,502 akunt + 0,894 respon + 0,375keman

-0,270Keadilan - 0,477 syrcompr + e

Berdasarkan hasil analisis regresi diperoleh:

a. Pengaruh Transparansi Terhadap Loyalitas Nasabah


52

Nilai t hitung variabel Transparansi sebesar 1,354 dengan nilai Beta

0,037 dan signifikansi sebesar 0,178. Karena sig. t > 5% (0,178> 0,050),

maka dapat disimpulkan bahwa Transparansi tidak berpengaruh

signifikan terhadap Loyalitas Nasabah maka H0 diterima. Berdasarkan

hasil analisis di atas dapat diketahui bahwa nilai t positif menunjukan

bahwa variabel Transparansi sejalan dengan Loyalitas nasabah namun

tidak berpengaruh signifikan yang artinya adalah bahwa variabel

transparansi bukan merupakan alasan utama pelanggan mempercayakan

dananya pada bank syariah, beberapa alasan pelanggan mempercayakan

dananya di perbankan syariah adalah karena berupa keyakinan agama

untuk menghindari riba dan melakukan transaksi keuangan seperti yang

telah agama Islam ajarkan .Penelitian ini sejalan dengan penelitian

yang pernah dilakukan oleh Hartatik (2016) yang menyatakan bahwa

tidak terdapat pengaruh transparansi terhadap loyalitas nasabah

b. Pengaruh Akuntabilitas Terhadap Loyalitas Nasabah

Nilai t hitung variabel Akuntabilitas sebesar 24,081 dengan nilai Beta

0,927 dan signifikansi sebesar 0,000. Karena sig. t < 5% (0,000< 0,050),

maka dapat disimpulkan bahwa Akuntabilitas berpengaruh signifikan

terhadap Loyalitas Nasabah maka H2 diterima. Berdasarkan hasil analisis

di atas dapat diketahui bahwa nilai t positif menunjukan bahwa variabel

Akuntabilitas sejalan dengan loyalitas nasabah dan berpengaruh


53

signifikan yang artinya adalah Nilai koefisien menujukan sebesar 1,502

(positif) yang artinya setiap kenaikan satu tingkat dari variabel Loyalitas

Nasabah akan menaikan sebesar 1,502 poin dari akuntabilitas. Penelitian

ini tidak sejalan dengan penelitian yang pernah dilakukan oleh Darma

(2016) dan Hartatik (2016) yang menyatakan bahwa Akuntabilitas tidak

berpengaruh terhadap Loyalitas Nasabah.

c. Pengaruh Responsibilitas Terhadap Loyalitas Nasabah

Nilai t hitung variabel Responsibilitas sebesar 20,136 dengan nilai Beta

0,598 dan signifikansi sebesar 0,000. Karena sig. t < 5% (0,000< 0,050),

maka dapat disimpulkan bahwa Responsibilitas berpengaruh signifikan

terhadap Loyalitas Nasabah maka H2 diterima. Berdasarkan hasil analisis

di atas dapat diketahui bahwa nilai t positif menunjukan bahwa variabel

Responsibilitas sejalan dengan Loyalitas nasabah dan berpengaruh

signifikan yang artinya adalah Nilai koefisien menujukan sebesar 0,894

( positif) yang artinya setiap kenaikan satu tingkat dari variabel

Loyalitas Nasabah akan menaikan sebesar 0,894 poin dari

Responsibilitas. Penelitian tidak sejalan dengan penelitian yang pernah

dilakukan oleh Darma (2015 ) yang menyatakan bahwa tidak terdapat

pengaruh antara Responsibilitas terhadap loyalitas Nasabah.

d. Pengaruh Kemandirian Terhadap Loyalitas Nasabah


54

Nilai t hitung variabel Kemandirian sebesar 8,138 dengan nilai Beta

0,232 dan signifikansi sebesar 0,000. Karena sig. t < 5% (0,000< 0,050),

maka dapat disimpulkan bahwa kemandirian berpengaruh signifikan

terhadap Loyalitas Nasabah maka H2 diterima. Berdasarkan hasil analisis

di atas dapat diketahui bahwa nilai t positif menunjukan bahwa variabel

Kemandirian sejalan dengan Loyalitas nasabah dan berpengaruh

signifikan yang artinya adalah Nilai koefisien menujukan sebesar 0,375

(positif) yang artinya setiap kenaikan satu tingkat dari variabel Loyalitas

Nasabah akan menaikan sebesar 0,894 poin dari Kemandirian

Berdasarkan hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa kemampuan

manajemen dalam mengambil Keputusan dan mempertahankan nilai-

nilai hukum Islam dalam kegiatan perbankan Syariah akan menambah

keyakinan terhadap nasabah bahwa Dana yang mereka tempatkan

akan aman dan terlindungi dari transaksi yang tidak sesuai dengan nilai-

nilai agama Islam Penelitian ini sejalan dengan penelitian yang pernah

dilakukan oleh Darma (2015).

e. Pengaruh Keadilan Terhadap Loyalitas Nasabah

Nilai t hitung variabel Keadilan sebesar -5,759 dengan nilai Beta

-0,182 dan signifikansi sebesar 0,000. Karena sig. t < 5% (0,000<

0,050), maka dapat disimpulkan bahwa Keadilan berpengaruh signifikan

terhadap Loyalitas Nasabah maka H2 diterima. Berdasarkan hasil analisis


55

di atas dapat diketahui bahwa nilai t positif menunjukan bahwa variabel

Keadilan sejalan dengan Loyalitas nasabah dan berpengaruh signifikan

yang artinya adalah Nilai koefisien menujukan sebesar -0,270 (Negatif)

yang artinya setiap kenaikan satu tingkat dari variabel Loyalitas

Nasabah akan menurunkan sebesar 0,270 poin dari Keadilan.

Perlakukan yang ramah terhadap nasabah akan membuat nasabah

merasa nyaman. Selain itu kinerja manajemen yang bagus tanpa

intervensi dari pihak lain akan membuat loyalitas nasabah semakin

bertambah hal ini ditunjukan pengambilan keputusan yang tepat serta

penyampaian informasi tentang program program baru yang menarik

dari nasabah. Penelitian ini sejalan dengan penelitian yang pernah

dilakukan oleh Hartatik (2016)

f. Pengaruh Syariah Compliance Terhadap Loyalitas Nasabah

Nilai t hitung variabel Syariah Compliance sebesar -7,331 dengan nilai

Beta 0,305 dan signifikansi sebesar 0,000. Karena sig. t < 5% (0,000<

0,050), maka dapat disimpulkan bahwa Syariah Compliance

berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Nasabah maka H2 diterima.

Berdasarkan hasil analisis di atas dapat diketahui bahwa nilai t positif

menunjukan bahwa variabel Syariah Compliance sejalan dengan

Loyalitas nasabah dan berpengaruh signifikan yang artinya adalah Nilai

koefisien menujukan sebesar -0,477 (Negatif) yang artinya setiap


56

kenaikan satu tingkat dari variabel Loyalitas Nasabah akan menurunkan

sebesar 0,477 poin dari Syariah Compliance Sehingga syariah

governance adalah suatu sistem, peraturan, dan proses yang digunakan

untuk mewujudkan budaya kepatuhan dalam mengelola resiko

perbankan Islam serta memonitoring, mengatur, dan mendorong

kinerjanya secara efisien agar menghasilkan nilai tambah yang

berkesinambungan bagi stakeholders dalam jangka panjang yang sesuai

dengan prinsip-prinsip syariah. Penelitian ini sejalan dengan penelitian

yang pernah dilakukan oleh Asyrafunnisa (2016).


57
BAB V

SIMPULAN DAN SARAN

5.1. Simpulan

Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis Pengaruh Implementasi

Syariah Governance terhadap Loyalitas Nasabah. Populasi dalam penelitian ini

adalah seluruh nasabah Bank Syariah yang terdaftar di kota Malang.

Berdasarkan kriteria sampel yang telah ditetapkan terdapat 7 Perbankan Syariah

yang menjadi sampel penelitian. Pengambilan sampel dalam penelitian ini

dilakukan dengan cara memberikan kuisioner untuk kemudian dilakukan

penilaian terhadap jawaban dari responden. Metode analisis yang digunakan

dalam penelitian ini adalah Regresi Linear Berganda dengan analisis

menggunakan SPSS for Windows v20. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis

yang telah dilakukan, maka didapatkan hasil penelitian sebagai berikut :

1. Secara simultan Transparansi, Akuntabilitas, Responsibilitas,

Kemandirian, Keadilan dan Syariah Compliance Berpengaruh

terhadap Loyalitas nasabah.

2. Secara parsial Akuntabilitas, Responsibilias, Kemandirian, Keadilan,

Syariah Compliance Berpengaruh terhadap loyalitas nasabah.

Sedangkan Transparansi tidak berpengaruh signifikan terhadap

loyalitas nasabah.
58

5.2. Keterbatasan

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan penulis menyadari adanya

keterbatasan dalam penelitian ini diantaranya :

1. Penelitian ini dilakukan terhadap Perbanklan Syariah yang terdapat dikota

malang sehingga hasil penelitian belum bisa di generalisasikan

2. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Transparansi,

Akuntabilitas, Responsibilitas, Kemandirian, Keadilan dan Syariah

Compliance

3. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini merupakan variabel yang

bersifat primer yang datanya diperoleh dari wawancara, interview atau

kuisioner.

5.3. Saran

1. Untuk penelitian selanjutnya diharapkan menambah luas populasi

penelitian seperti Perbankan syariah yang terdaftar di BEI untuk hasil

yang lebih baik dan perbaikan hasil penelitian berikutnya

2. Untuk penelitian selanjutnya diharapkan menambah sampel penelitian

diantaranya kepatuhan dan Islamic Coorporate governance untuk hasil

penelitian yang lebih baik

3. Untuk penelitian selanjutnya diharapkan menambah variabel yang berisfat

sekunder berupa laporan keuangan Perbankan Syariah dengan tujuan

untuk mengetahui kinerja keuanganya.


59

DAFTAR PUSTAKA

Asyrafunnisa.2016. Pengaruh Penerapan Islamic Corporate Governance


Terhadap Loyalitas Nasabah Bank Syariah (Studi Kasus Pada BNI
Syariah Cabang Makassar). Skripsi Universitas Hasanudin Makassar.

Carter, W. K dan Usry, M.F. (200), Akuntansi Biaya Edisi 13, Jakarta:
Salrmba Empat

Cendra, Panni. 2010. Pengaruh Capital Expenditure Terhadap Return On


Asset (ROA) Pada PT. Telekomunikasi Seluler (TELKOMSEL).
Repositori Universitas Pendidikan Indonesia.

Chen, Sheng Syan, 2006, ‘The Economic Impact of Corporate Capital


Expenditures: Focused Firms versus Diversified Firms’, Journal Of
Financial And Quantitative Analysis, Volume 41, Nomor 2, June 2006,
Halaman 341. Edisi 8. Jakarta: Penerbit Salemba Empat.

Effendi, Muhammad Arief. 2009. “Thepower of Good Corporate Governance


Teori dan Implementasi’’ Jakarta: Selemba Empat.

Effendi, Muhammad Arief. 2016 “Good Corporate Governance Terori dan


Implementasi” Jakarta Selemba Empat. Edisi 2.

Fahmi, Irham (2012). "Analisis Laporan Keuangan", CV. Alfabeta, Bandung.

Ghozali, Imam. 2011. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBS


SPSS 19. Edisi 5. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Ghozali, Imam, 2013, Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program IBM


SPSS 21 Update PLS Regresi, Cetakan ketujuh, Semarang: Badan
Penerbit Universitas Diponegoro

Hartatik, Sri. 2016. Pengaruh Implementasi Corporate Governance Terhadap


Loyalitas Nasabah di Bank Syariah Mandiri Yogyakarta. Skripsi Thesis,
UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Janusi, R. 2012. Implementasi Syariah Governance serta Implikasinya


Terhadap Reputasi dan Kepercayaan Bank Syariah. Paper di
Presentasikan di AICIS Surabaya.
60

Janusi, R. Pengaruh Atribut Produk Islam Komitmen Agama Kualitas Jasa


dan Kepercayaan Terhadap Kepuasan dan Loyalitas Nasabah Bank
Syariah (Pada Bank Muamalah Kota Semarang). Paper di Publikasikan
Pada Acara The 90th Annual Conference On Islamic Studies (ACIS),
Surakarta 2009.

Kasmir, Dr (2008), "Analisis Laporan Keuangan", PT. Rajagrafindo Persada,


Jakarta.

Khusnul, Fatkhiatur dan Erman Denny Arfianto, 2012, “Pengaruh Modal


Kerja Terhadap Tingkat Likuiditas dan Profitabilitas” (Studi Kasus
pada PT Timah Tbk dan PT Antam Tbk)’, Diponegoro Journal Of
Management, Volume 1, Nomor 1, Tahun 2012, Halaman 1.

Klepper, Leora F. And I. Love, 2012, Corporate Governance, Investor


Protection and Performance in Emerging Markes, World Bank Working
Paper.

Kieso, D, E Dan J, J, Weygandt, 2007, Akuntansi Intermediate, Jakarta,


Salemba Empat

Lihu, Numan Abdul. 2016. Pengaruh Capital Adequacy Ratio (CR) Loan To
Deposit Ratio (LDR) dan Loan To Asset Ratio (LAR) Terhadap
Profitabilitas Pada Bank Umum Yang Terdaftar Di Bursa Efek
Indonesia Periode 2013-2015. Skripsi Universitas Muhammadiah
Malang.

Macmudah, Rifa’atul. 2009. Faktor-faktor yang mempengaruhi Minat


Nasabah Non Muslim Menjadi Nasabah di Bank Syariah (Studi Pada
Bank CIMB Niaga Syariah Cabang Semarang). (Skripsi ). Semarang
(ID): Institut Agama Islam Negeri Walisongo Semarang.

Muhammad, dan Suwiknyo, Dwi. 2009. Akuntansi Perbankan Syariah.


Cetakan ke-1. Yogyakarta: Transmedia.

Myers, Steward C (2001), “Capital Structure”, Journal of Economics


Perspectives, Vol 15, No. 2, pp.81-102.

Nur'aeni, Dini (2010), "Pengaruh Struktur Kepemilikan Saham Terhadap


Kinerja Perusahaan", Skripsi, Fakultas Ekonomi Universitas
Diponegoro Semarang
61

Purnama Sari Intan dan Darma, Emile Satya. 2015 Pengaruh Implementasi
Syariah Governance Terhadap Loyalitas Nasabah.vol.16,no,1 januari
2015.

Seftianne, 2011, Faktor-faktor yang mempengaruhi struktur modal pada


perusahaan public sector manufaktur, Jurnal Bisnis dan Akuntansi, Vol
13 Hal 39-56.

Shapiro, Alan C. 2005. Capital Budgeting and Investment Analysis. Edisi 1.


USA: Prentice Hall Inc.

Sudiyatno dan Puspitasari. (2010). Jurnal Pengaruh Kebijakan Perusahaan


Terjadap Nilai Perusahaan dengan Kinerja Perusahaan Sebagai
Variabel Intervening. Semarang: Universitas Stikubank Semarang.

Sudiyatno, B., & Puspitasari, E. (2010). ‘Pengaruh Kebijakan Perusahaan


Terhadap Nilai Perusahaan dengan Kinerja Perusahaan Sebagai
Variabel Intervening (Studi pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek
Indonesia)’. Dinamika Keuangan Dan Perbankan, 2(1).

Sudiyatno, B., & Puspitasari, E. (2010). ‘Pengaruh Kebijakan Perusahaan


Terhadap Nilai Perusahaan dengan Kinerja Perusahaan Sebagai
Variabel Intervening.

Sugiono, Arif. (2009). Manajemen Keuangan untuk Praktisi Keuangan.


Jakarta: Kompas Gramedia.

Sugiyono, 2010, Statistika untuk Penelitian, Bandung, Alfabeta.

Sugyono. 2011. Metodepenelitian kuantitatif, kalitatif dan R & D.


Bandung:Alfabeta.

Sutedi, Adrian. 2012. Good Corporate Governance. Jakarta: Sinar Grafika.

Sukirno, Sadono. (2010). Mikro Ekonomi Teori Pengantar.Jakarta: Rajawali


Pers.

Umam, M. 2011. Pengaruhpenerapan Good Corporate Governance


Terhadap Loyalitas Nasabah (studi pada BPRS Artha Mas Abadi Pati).
Skripsi, Inditut Agama Islam Negeri Walisongo.

Utari, Dewi., Purwanti, Ari., Prawironegoro, Darsono (2014), "Manajemen


Keuangan : Edisi Revisi", Jakarta: Penerbit Mitra Wacana Media
62

Wahantono, Edi. 2009. Penerapan Prinsip-Prinsip Good Corporate


Governance (GCG) di Bank Syariah (Studi di PT Bank Syariah Mandiri
Cabang Malang). Skripsi. Malang: Universitas Brawijaya.

Wild et. al. 2005. Finacial Statement Analysis : Analisis Laporan Keuangan.

Wild, John J. et al. (2007). Financial Statement Analysis Ninth Edition


International Edition. NY:McGraw-Hill.

www.idx.co.id.

Zarkasyi, Wahyudin Mohammad. 2008 Good Corporate Governance


pada badan usaha manufaktur, perbankan, dan jasa keuangan
lainnya. Alfabeta, cv.
63

LAMPIRAN

Correlations

X1A SKORTOTAL
X1A Pearson Correlation 1 ,355(**)
Sig. (2-tailed) ,000
N 141 140
SKORTOTAL Pearson Correlation ,355(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL X1B
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,474(**)
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
X1B Pearson Correlation ,474(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL X1C
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,377(**)
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
X1C Pearson Correlation ,377(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations
64

SKORTOTAL X2A
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,350(**)
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
X2A Pearson Correlation ,350(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL X2B
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,474(**)
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
X2B Pearson Correlation ,474(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL X2C
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,355(**)
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
X2C Pearson Correlation ,355(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL X3A
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,324(**)
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
X3A Pearson Correlation ,324(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL X3B
65

SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,356(**)


Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
X3B Pearson Correlation ,356(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL X3C
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,347(**)
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
X3C Pearson Correlation ,347(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed)
Correlations

SKORTOTAL X4A
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,545(**)
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
X4A Pearson Correlation ,545(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL X4B
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,578
Sig. (2-tailed) ,162
N 140 140
X4B Pearson Correlation ,578 1
Sig. (2-tailed) ,162
N 140 141

Correlations

SKORTOTAL X4C
66

SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,405(*)


Sig. (2-tailed) ,015
N 140 140
X4C Pearson Correlation ,405(*) 1
Sig. (2-tailed) ,015
N 140 141
* Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL X5A
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,431
Sig. (2-tailed) ,119
N 140 140
X5A Pearson Correlation ,431 1
Sig. (2-tailed) ,119
N 140 141

Correlations

SKORTOTAL X5B
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,505(*)
Sig. (2-tailed) ,015
N 140 140
X5B Pearson Correlation ,505(*) 1
Sig. (2-tailed) ,015
N 140 141
* Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL X5C
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,350(**)
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
X5C Pearson Correlation ,350(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed)
Correlations

SKORTOTAL X6A
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,474(**)
67

Sig. (2-tailed) ,000


N 140 140
X6A Pearson Correlation ,474(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL X6B
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,355(**)
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
X6B Pearson Correlation ,355(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL X6C
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,324(**)
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
X6C Pearson Correlation ,324(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL Ya
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,356(**)
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
Ya Pearson Correlation ,356(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL Yb
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,347(**)
68

Sig. (2-tailed) ,000


N 140 140
Yb Pearson Correlation ,347(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL Yc
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,545(**)
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
Yc Pearson Correlation ,545(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL Yd
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,350(**)
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
Yd Pearson Correlation ,350(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL Ye
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,474(**)
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 140
Ye Pearson Correlation ,474(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Correlations

SKORTOTAL Yf
SKORTOTAL Pearson Correlation 1 ,355(**)
Sig. (2-tailed) ,000
69

N 140 140
Yf Pearson Correlation ,355(**) 1
Sig. (2-tailed) ,000
N 140 141
** Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,552 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,406 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,661 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,655 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,506 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,646 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,842 2

Reliability Statistics
70

Cronbach's
Alpha N of Items
,721 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,835 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,494 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,714 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,994 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,555 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,606 2

Reliability Statistics
71

Cronbach's
Alpha N of Items
,646 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,542 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,755 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,851 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,621 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,555 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,606 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,646 2

Reliability Statistics
72

Cronbach's
Alpha N of Items
,506 2

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
,616 2
One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test

Transparansi Akuntabilitas Responsibilitas Kemandirian Keadilan SyrCompliance LoyalitasNsb


N 140 140 140 140 140 140 140
Normal Parameters(a,b) Mean 10,70000 10,69286 10,64286 10,80000 10,58571 10,76429 21,42143
Std. Deviation 2,483615 1,941209 2,101974 1,946035 2,122120 2,005786 3,144180
Most Extreme Differences Absolute ,118 ,104 ,118 ,177 ,119 ,124 ,090
Positive ,086 ,104 ,118 ,095 ,108 ,084 ,086
Negative -,118 -,100 -,116 -,177 -,119 -,124 -,090
Kolmogorov-Smirnov Z 1,391 1,227 1,399 ,090 ,006 ,466 1,060
Asymp. Sig. (2-tailed) ,072 ,098 ,080 ,120 ,538 ,927 ,212
a Test distribution is Normal.
b Calculated from data.

Descriptive Statistics

N Minimum Maximum Mean Std. Deviation


Transparansi 140 5,000 15,000 10,70000 2,483615
Akuntabilitas 140 6,000 15,000 10,69286 1,941209
Responsibilitas 140 5,000 15,000 10,64286 2,101974
Kemandirian 140 5,000 14,000 10,80000 1,946035
Keadilan 140 6,000 14,000 10,58571 2,122120
SyrCompliance 140 5,000 15,000 10,76429 2,005786
LoyalitasNsb 140 12,000 28,000 21,42143 3,144180
Valid N (listwise) 140

Model Summary(b)

Std.
Error of
R Adjuste the
Mod Squar dR Estimat
el R e Square e Change Statistics
R
Squar
e F Sig. F
Chang Chang df Chang
e e 1 df2 e
1 , ,921 ,918 , ,921 260,06 6 13 ,000
73

960(a
900813 7 3
)
a Predictors: (Constant), SyrCompliance, Keadilan, Transparansi, Responsibilitas, Kemandirian,
Akuntabilitas
b Dependent Variable: LoyalitasNsb

ANOVA(b)

Sum of
Model Squares Df Mean Square F Sig.
1 Regression 1266,211 6 211,035 260,067 ,000(a)
Residual 107,925 133 ,811
Total 1374,136 139
a Predictors: (Constant), SyrCompliance, Keadilan, Transparansi, Responsibilitas, Kemandirian,
Akuntabilitas
b Dependent Variable: LoyalitasNsb

Coefficients(a)

Unstandardized Standardized
Coefficients Coefficients Collinearity Statistics

Model B Std. Error Beta t Sig. Tolerance VIF


1 (Constant) -,710 ,703 -1,010 ,314
Transparansi ,046 ,034 ,037 1,354 ,178 ,808 1,237
Akuntabilitas 1,502 ,062 ,927 24,081 ,000 ,398 2,512
Responsibilitas ,894 ,044 ,598 20,136 ,000 ,671 1,491
Scatterplot
Kemandirian ,375 ,046 ,232 8,138 ,000 ,724 1,381
Keadilan -,270 ,047 -,182 -5,759 ,000 ,591 1,693
SyrCompliance -,477 ,065 -,305 Variable:
-7,331 ,000 ,342 2,923
Dependent LoyalitasNsb
a Dependent Variable: LoyalitasNs
3
Regression Studentized Residual

-1

-2

-3

-4

-3 -2 -1 0 1 2 3

Regression Standardized Predicted Value

Anda mungkin juga menyukai