Anda di halaman 1dari 13

PROPOSAL USAHA JASA DIBIDANG GIZI

KONSULTASI KITA SEHAT

Disusun Oleh

1. DINA LUTHFIAH ANGGRAINI (17120009)


2. RINDA AULIA RAHMADHINI (17120015)
3. HENDRIKUS BUJANG (17120022)
4. KARL HEINRICH P.R. (17120024)

Kelas : A 14.1

PROGRAM STUDI GIZI PROGRAM SARJANA


FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS RESPATI YOGYAKARTA

2021
DAFTAR ISI
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Seiring perkembangan jaman, masyarakat semakin memiliki mobilitas tinggi
dengan tingkat kebutuhan kesehatan yang juga bertambah. Masyarakat cenderung
memilih sesuatu yang mudah dijangkau, praktis, dan membutuhkan waktu yang
singkat termasuk dalam hal pemenuhan gizi seseorang. Untuk memenuhi
kebutuhan masyarakat kami hadir memberikan jasa pelayanan kesehatan dibidang
gizi.
Berbeda dengan Rumah sakit maupun klinik pada umumnya dimana customer
harus mendatangi tempat tersebut untuk melakukan konsultasi gizi, kami
menciptakan pelayanan konsultasi secara online sehingga memudahkan customer
untuk melakukan konsultasi sesuai dengan waktu yang telah disepakati.
Jasa pelayanan konsultasi gizi yang kami dirikan dinamai “Konsultasi Kita
Sehat” adalah suatu usaha yang dilaksanakan guna memudahkan customer dalam
melakukan  konsultasi gizi. Konsultasi gizi dapat dilakukan melalui media sosial
seperti Via WhatsApp maupun Zoom Meeting sesuai keinginan customer.

B. RUMUSAN MASALAH
1. Bagaimana konsep umum usaha jasa “Konsultasi Kita Sehat” ?
2. Bagaimana strategi pemasaran usaha jasa “Konsultasi Kita Sehat” ?

C. TUJUAN
1. Mengetahui konsep umum usaha jasa “Konsultasi Kita Sehat”.
2. Mengetahui strategi pemasaran usaha jasa “Konsultasi Kita Sehat”.

D. LUARAN YANG DIHARAPKAN


Luaran yang diharapkan dari usaha jasa “Konsultasi Kita Sehat” adalah
terciptanya ruang konsultasi gizi untuk customer yang membutuhkan pelayanan
kesehatan dibidang gizi yang mudah dijangkau, praktis, dan membutuhkan waktu
singkat.

E. MANFAAT
1. Diharapkan usaha jasa “Konsultasi Kita Sehat” dapat bermanfaat untuk
membantu menyelesaikan masalah gizi dimasyarakat.
2. Diharapkan usaha jasa “Konsultasi Kita Sehat” dapat bermanfaat untuk
menumbuhkan semangat kreativitas dan kemandirian dalam berwirausaha,
khusunya usaha jasa dibidang gizi.
BAB II

GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA

A. DESKRIPSI USAHA
Konsultasi Kita Sehat adalah sebuah usaha dalam bidang jasa dengan jasa
konsultasi gizi secara online. Usaha ini dirintis dengan maksud memudahkan klien
yang ingin berkonsultasi tanpa perlu repot datang ke klinik. Usaha ini diharapkan
dapat menghemat biaya serta waktu klien.
Dalam konsep usaha konsultasi gizi secara online yang paling ditekankan
adalah kenyamanan klien. Melalui usaha ini klien dapat berkonsultasi mengenai
berbagai macam permasalahan gizi langsung dengan seorang ahli gizi dengan cara
melakukan pendaftaran terlebih dahulu sesuai dengan rules yang diberikan,
seluruh identitas klien akan dijaga dengan baik. Metode yang kami sediakan yaitu
via chat, telepon, video call atau zoom meeting tergantung kebutuhan dan
kenyamanan klien. Klien akan dihubungkan dengan ahli gizi sesuai dengan jadwal
yang telah disepakati dan mengatur jadwal untuk konsultasi selanjutnya jika
diperlukan. Kami juga menyediakan tempat secara offline jika klien ingin
langsung melakukan konsultasi dan bisa terlebih dahulu mendaftar secara online.

B. PELUANG DAN SASARAN PASAR


1. Peluang Pasar
Usaha jasa “Konsultasi Kita Sehat” memiliki prospek usaha yang
sangat menjanjikan karena jasa ini merupakan situs penyedia informasi
seputar gizi seperti konsultasi diet dari berbagai macam penyakit, dan tips diet
hidup sehat. Selain menyediakan informasi-informasi mengenai gizi,
“Konsultasi Kita Sehat” juga memiliki fitur interaktif dimana pengunjung bisa
bertanya dan berdiskusi secara langsung kepada tim ahli gizi Whatsapp
maupun Zoom Meeting (Sesuai keinginan). Berikut ini analisis SWOT
(Strength, Weakness, Opportuinity, Threats) “Konsultasi Kita Sehat” :

Tabel 1.1 Analisis SWOT “Konsultasi Kita Sehat”

Aspek Konsultasi Kita Sehat


Strength (Kekuatan) 1. Pengunjung dapat menanyakan
pertanyaan apapun, kapanpun, dan
dimanapun
2. Jawaban yang akurat dan terpercaya
3. Respon chat yang cepat
Weakness (Kelemahan) Jasa masih belum dikenal masyarakat luas.
Opportuinity (Kesempatan) Kompetitor yang masih sedikit.
Threats (Ancaman) Seiring berkembangnya jasa “Konsultasi
Kita Sehat” dipasaran akan memunculkan
kompetitor-kompetitor baru dalam usaha
yang serupa.

2. Sasaran Pasar
Sararan atau target pasar dalam usaha ini yaitu masyarakat umum
dengan kelompok sasaran yaitu masyarakat umum, tanpa membedakan tingkat
sosial ekonomi, jenis kelamin, usia, suku/etnis, dan kelompok masyarakat
tertentu yang memiliki masalah kesehatan gizi.

C. ANALISIS KELAYAKAN USAHA


1. Rencana Anggaran Gaji Sesuai Profesi

Jabatan Jumlah Gaji/bulan Total/bulan


Konselor/Ahli Gizi 3 Rp. 3.000.000 Rp. 9.000.000
Administrasi & 1 Rp. 1.500.000 Rp. 1.500.000
Promosi
Total Gaji Rp. 10.500.000
2. Pengeluaran Biaya Utama
a. Inventaris Alat

Alat Merk Uni Harga/unit Total


t
Timbangan GEA 2 Rp. 105.000 Rp. 210.000
Digital EB9360
Microtoice Sella 2 Rp. 28.000 Rp. 56.000
Total Inventaris Alat Rp. 266.000

b. Inventaris Lainnya

Alat Merk Unit Harga/unit Total


Laptop Lenovo 4 Rp. 5.000.000 Rp. 20.000.000
Modem Speedy 4 Rp. 300.000 Rp. 1.200.000
Printer Canon 4 Rp. 2.400.000 Rp. 9.600.000
Pixma
G3000
Kursi Bebas 8 Rp. 40.000 Rp. 320.000
Meja Bebas 4 Rp. 100.000 Rp. 400.000
Tempat sampah Bebas 4 Rp. 25.000 Rp. 100.000
Total Inventaris Lainnya Rp. 31.620.000

c. Total Pengeluaran Biaya Utama

Pengeluaran Biaya Utama Jumlah


Inventaris Alat Rp. 266.000
Inventaris Lain Rp. 31.620.000
Total Pengeluaran Biaya Utama Rp. 31.866.000

3. Pengeluaran Biaya/Bulan
a. Biaya Operasional Umum

Keterangan Unit Wakt Harga/unit Total


u
Alat tulis Secukupnya Bulan Rp. 200.000 Rp. 200.000
Total Biaya Operasional Umum Rp. 200.000

b. Biaya Operasional Lainnya

Keterangan Unit Wakt Harga/unit Total


u
Listrik 1 Bulan Rp. 400.000 Rp. 400.000
Paket 1 Bulan Rp. 390.000 Rp. 390.000
internet /
WIFI
Kebersihan 1 Bulan Rp. 50.000 Rp. 50.000
& Keamanan
Total Biaya Operasional Lainnya Rp. 840.000

c. Total Pengeluaran Biaya/Bulan

Pengeluaran Biaya/Bulan Jumlah


Biaya Operasional Umum Rp. 200.000
Biaya Operasional Lainnya Rp. 840.000
Biaya Pengelola Rp. 10.500.000
Total Pengeluaran Biaya/Bulan Rp. 11.540.000

4. Income/Bulan
Bila usaha jasa “Konsultasi Kita Sehat” yang direncanakan dapat
terlaksana dengan baik maka perkiraan customer minimal sekitar 150 orang
perbulan dengan peningkatan target setiap bulannya dan harga untuk satu kali
konsultasi yaitu Rp. 120.000. Maka, income perbulan dengan rincian sebagai
berikut :

Income/bulan = Customer X Harga

= 150 orang X Rp. 120.000

= Rp. 18.000.000/bulan
5. Profit/Bulan
Perkiraan laba bersih (profit) perbulan dapat dihitung dengan rumus
sebagai berikut :

Profit = TR – TC

= Rp. 18.000.000 – Rp. 11.540.000

= Rp. 6.460.000/bulan

6. Pengembalian Modal
Perkiraan pengembalian modal perlu dilakukan untuk melihat jangka
waktu yang dicapai untuk pengembalian modal. Metode yang digunakan
adalah Pay Back Period (PBP) Method, dengan formula umum sebagai
berikut :

Total Biaya Utama


PBP = X 1 bulan
Profit

Rp . 31.866 .000
= X 1 bulan
Rp . 6.460 .000

= 4,9 bulan

Jadi, perkiraan pengembalian modal bisa dicapai dalam jangka waktu 4,9
bulan atau dibulatkan sekitar 5 bulan.
BAB III

METODE PELAKSANAAN

A. Menghubungi CS/Admin Konsultasi Kita Sehat

Jika pengunjung tertarik dengan jasa/layanan konsultasi kita sehat,


dalam situs kami sudah tersedia tombol “Klik Untuk Menghubungi Kami”.
CS/Admin konsultasi kita sehat akan menjelaskan beberapa informasi seputar
jasa konsultasi kita sehat kepada pengunjung.

B. Pembayaran dan Pengisian Formulir


Jika pengunjung jadi melakukan konsultasi dengan jasa/layanan
konsultasi kita sehat, CS/Admin akan mengarahkan pengunjung untuk
mengisi beberapa data di formulir online (rekam medis). Formulir akan berisi
dengan data diri, keluhan atau penyakit yang sedang diderita, riwayat makan
selama dirumah, serta bukti transfer untuk mendaftar konsultasi

C. Analisis Data Oleh Ahli Gizi


Tim ahli gizi konsultasi kita sehat akan mendapat notifikasi jika
pengunjung berhasil mengisi formulir kemudian salah satu tim ahli gizi kami
akan menganalisis data yang didapat mulai dari mengecek kondisi dan
keluhan, menghitung kebutuhan gizi, dan membuat rekomendasi menu diet.
Proses analisis data memakan waktu 1-2 hari kerja.

D. Pengaturan Jadwal Konsultasi


Jika analisis data sudah selesai dan dibuat berupa preskripsi kemudian
CS/Admin kami akan menghubungi pengunjung dan mengirimkan salinan
preskripsi serta jadwal konsultasi dengan salah satu tim ahli gizi kami.
E. Konsultasi dengan Ahli Gizi
Konsultasi akan dilakukan secara online bisa melalui Whatsapp
maupun Zoom Meeting (tergantung kesepakatan dengan pengunjung). Tim
ahli gizi kami akan menjelaskan secara detail kebtuhan gizi tubuh dan cara
memenuhinya. Pengunjung juga dapat bertanya apapun seputar kebutuhan
gizinya.

F. Evaluasi
Beberapa konsultasi dengan jenis keluhan atau penyakit tertentu
membutuhkan pemantauan lebih lanjut secara berkala, evaluasi akan
dilaksanakan sesuai anjuran tim ahli gizi kami. Jadwal evaluasi selanjutnya
bisa langsung menghubungi CS/Admin kembali untuk menjadwalkan sesi
konsultasi selanjutnya.
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai