Anda di halaman 1dari 4

Bulan Muharram adalah bulan mulia bukan bulan sial

Khutbah Pertama
 
‫ت رُ ُس ُل َر ِّب َنا ِب ْال َح ِّق‬ ْ ‫ِي َل ْواَل أَنْ َهدَ ا َنا هَّللا ُ َل َق ْد َجا َء‬
َ ‫ْال َحمْ ُد هَّلِل ِ الَّذِي َهدَ ا َنا لِ َه َذا َو َما ُك َّنا لِ َن ْه َتد‬
َ ُ‫ور ْث ُتمُو َها ِب َما ُك ْن ُت ْم َتعْ َمل‬ ُ َ
‫ون‬ ِ ‫َو ُنو ُدوا أنْ ت ِْل ُك ُم ْال َج َّن ُة أ‬
.ُ‫ْك َل ُه َوأَ ْش َه ُد أَنَّ م َُحمَّداً َع ْب ُدهُ َو َرس ُْولُه‬ َ ‫أَ ْش َه ُد أَنْ الَ إِ َل َه إِالَّهللاُ َوحْ دَ هُ الَ َش ِري‬
‫ان إِ َلى َي ْو ِم ال ّديْن‬ ٍ ‫ص ّل َو َسلّ ْم َعلى م َُح ّم ٍد َو َعلى آلِ ِه ِوأَصْ َح ِاب ِه َو َمنْ َت ِب َع ُه ْم ِبإِحْ َس‬ َ ‫اَللَّ ُه ّم‬
‫ث ِم ْن ُه َما ِر َجااًل‬ َّ ‫س َواحِدَ ٍة َو َخ َل َق ِم ْن َها َز ْو َج َها َو َب‬ ٍ ‫َيا أَ ُّي َها ال َّناسُ ا َّتقُوا َر َّب ُك ُم الَّذِي َخ َل َق ُك ْم ِمنْ َن ْف‬
َ ‫ون ِب ِه َواأْل َرْ َحا َم إِنَّ هَّللا َ َك‬
‫ان َع َل ْي ُك ْم َرقِيبًا‬ َ ُ‫َك ِثيرً ا َون َِسا ًء َوا َّتقُوا هَّللا َ الَّذِي َت َسا َءل‬
،ُ‫اعه‬ َ ‫الح َّق َح ّقا ً َوارْ ُز ْق َنا ا ِّت َب‬ َ ‫ َوأَ َر َنا‬،ً‫ َو ِز ْد َنا عِ ْلما‬،‫ َوا ْن َف َع َنا ِب َما َعلَّمْ َت َنا‬،‫اللّ ُه َّم َعلِّمْ َنا َما َي ْن َف ُع َنا‬
‫َوأَ َر َنا البَاطِ َل بَاطِ الً َوارْ ُز ْق َنا اجْ ِت َنا َب ُه‬
 
Ma’asyirol muslimin rahimani wa rahimakumullah …
Segala puji marilah kita panjatkan kepada Allah atas berbagai macam nikmat yang telah
Allah anugerahkan pada kita semua. Shalawat dan salam semoga tercurahkan kepada
junjungan dan suri tauladan kita, Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam, juga
kepada keluarganya, para sahabat, para tabi’in, serta para ulama yang telah memberikan
contoh yang baik pada kita, serta untuk seluruh pengikutnya yang setia ilaa yaumil
qiyaamah. Aamin..

Hadirin jamaah Jumat yg dimuliakan Allah.


Kita masih berada di bulan Muharram, salah satu diantara bulan yang dimuliakan oleh Allah.
Marilah senantiasa kita syukuri dan dengan sungguh2 kita tingkatkan amal kebaikan pada
bulan yang mulia ini. Bulan Muharram disebut oleh Nabi shallallahu ‘alaihi wa
sallam sebagai bulan Allah (syahrullah). Bulan yang juga dikenal sebagai bulan suro ini
bukanlah bulan sial atau bulan bencana, sehingga kalau bukan karena alasan pandemi dan
alasan rasional lain kita tidak perlu khawatir untuk melakukan hajatan di bulan ini (baik
manten, pindah rumah atau hajatan lainnya). Sebagian masyarakat kita melakukan
kegiatan2 ritual yang didasarkan pada tradisi dan keyakinan agama yang sudah dianut oleh
masyarakat Indonesia sebelum datangnya Islam yaitu Hindu dan Budha, bahkan animisme
dan dinamisme, yang kemudian dianggap sebagai “kearifan lokal”. Dengan label “kearifan
lokal” masyarakat kemudian tidak mampu membedakan tradisi yang baik dan tidak
menyimpang dari akidah Islam, yg patut untuk terus dilestarikan misalnya: gotong royong,
sopan santun pada orang tua, menghormati tamu, dll dengan tradisi dan keyakinan yang
bertentangan dengan akidah Islam yang sebagian diantaranya banyak kita temukan di
bulan Suro.
Semoga Allah memberi taufik kepada kita untuk dijauhkan dari syirik, dosa besar, dan
amalan yang dilarang dan dibenci oleh Allah dan RasulNya.
 
Ma’asyirol muslimin rahimani wa rahimakumullah …
Ketika kita berbicara tentang bulan Muharram, yang kemudian dihubungkan dengan
tentang tahun baru Islam dan peristiwa hijrah, rasanya tidak ada sesuatu yang baru atau
menarik bagi kita. Biasa-biasa saja, sama saja dari tahun ke tahun, hari-hari yang berlalu
tidak ada yang berbeda. Padahal peristiwa hijrah adalah peristiwa besar yang patut menjadi
renungan kita. Hijrah menjadi momentum perubahan luar biasa dalam perjuangan da’wah
Rasulullah saw sehingga risalah yang dibawanya saat ini sampai kepada kita.
Sejarah mencatat, Khalifah Umar bin Khattab ra berhasil mengkristalisasi peristiwa Hijrahnya
Rosululloh saw dari Makkah ke Madinah sebagai event terpenting dalam kalender Islam
setelah 17 tahun peristiwa itu terjadi. Dari berbagai usul dan pendapat para sahabat
Rosululloh saw, sahabat Ali bin Abi Tholib r.a. mengusulkan saat hijrahnya Rosululloh
digunakan sebagai awal perhitungan kalender Islam. Dan inilah yang dianggap pendapat
terbaik, sehingga kemudian disetujui, dan kelender Islampun dinamai kalender Hijriyah.
Beliau mengatakan, “Kita membuat penanggalan berdasar pada Hijrah Rasulullah saw,
adalah lebih karena hijrah tersebut merupakan pembeda antara yang hak dengan yang
batil.”

Tanggal 1 tahun kesatu H bertepatan dengan tanggal 16 Juli 622 M, hari Jumat. Namun
yang unik dalam kalender ini adalah ketika sejarah mengatakan, bahwa hijrah Nabi terjadi
pada bulan Rabiul Awal –bukan pada bulan Muharram--, tapi mengapa, pilihan jatuh pada
bulan Muharram, bukan pada bulan Rabiul Awal, sebagai penetapan awal penanggalan
Islam.
Memang, dalam peristiwa hijrah ini Nabi bertolak Muharam dari Mekah menuju Madinah
pada hari Kamis terakhir dari bulan Safar, dan keluar dari tempat persembunyiannya di Gua
Tsur pada awal bulan Rabiul Awal, tepatnya pada hari Senin tanggal 13 September 622.
Hanya saja, Sayidina Umar beserta sahabat-sahabatnya menginginkan bulan Muharram
sebagai awal tahun hijriah. Ini lebih karena, beliau memandang di bulan Muharramlah Nabi
berazam untuk berhijrah, yaitu setelah terjadinya bai’ah aqabah kedua (yaitu peristiwa
berbaiatnya 75 orang penduduk Madinah yang waktu itu masih bernama Yatsrib kepada
Rasulullah, yang terjadi di Aqabah) pada musim haji tahun 13 kenabian. Juga dikarenakan
Muharram termasuk salah satu dari empat bulan haram dalam Islam yang dilarang Allah
untuk berperang di dalamnya. Sehingga Rasulullah pernah menamakannya dengan “Bulan
Allah” dan menganjurkan banyak berpuasa di dalamnya sebagaimana sabdanya:

‫ضانَ َش ْه ُر هَّللا ِ ْال ُم َح َّر ُم‬


َ ‫صيَ ِام بَ ْع َد َر َم‬ َ ‫أَ ْف‬
ِّ ‫ض ُل ال‬
“Sebaik-baik puasa selain dari puasa Ramadhan adalah puasa di Bulan Allah, yaitu bulan
Muharram”. ( HSR Muslim).
Jamaah jumat rahimakumullah,
Bulan Muharram juga menyimpan peristiwa besar serta tanda kekuasaan Allah, di bulan ini
Allah menyelamatkan Nabi Musa beserta kaumnya dari Firaun dan bala tentaranya melalui
mu’jizat nabi Musa yang atas perintah Allah membelah laut merah dengan pukulan
tongkatnya. Dan berita ini dibenarkan oleh Rasulullah dengan disunatkannya puasa asyura
pada tanggal 10 Muharram, dan puasa tasu’a pada tanggal 9 Muharram agar tidak
menyamai puasanya orang yahudi. Entah darimana sumbernya orang2 juga menyebutkan
beberapa peristiwa2 besar lain yang terjadi pada hari asyura.
Jamaah jumat yg dimuliakan Allah,
Dalam perspektif Islam, bulan Muharram merupakan salah satu dari empat bulan haram
yang ada dalam Islam (Rajab, Zulka’dah, Zulhijjah dan Muharram). Dalam empat bulan ini,
kita dilarang melancarkan peperangan kecuali dalam kondisi darurat yang tidak dapat kita
elakkan. Firman Allah Swt dalam surah At Taubah ayat 36:

َ ْ‫ت َواألَر‬
‫ض ِم ْنهَا‬ َ َ‫ب هَّللا ِ يَ ْو َم َخل‬
َ ‫ق ال َّس َم‬
ِ ‫اوا‬ ِ ‫ُور ِع ْن َد هَّللا ِ ْاثنَا َع َش َر َشهْراً فِي ِكتَا‬ ِ ‫إِ َّن ِع َّدةَ ال ُّشه‬
ْ َ‫ِّين ْالقَيِّ ُم فَال ت‬
‫ظلِ ُموا فِي ِه َّن أَ ْنفُ َس ُك ْم‬ ُ ‫ك الد‬َ ِ‫أَرْ بَ َعةٌ ُح ُر ٌم َذل‬
“Sesungguhnya jumlah bulan di sisi Allah ada dua belas bulan (yang telah ditetapkan) di
dalam kitab Allah ketika menciptakan langit dan bumi, di antaranya empat bulan yang
dihormati. Ketetapan yang demikian itu adalah agama yang lurus, maka janganlah kamu
menganiaya diri kamu dalam bulan-bulan yang dihormati itu (dengan melanggar larangan-
Nya).”

Berdasarkan ayat ini, segala aktifitas kebaikan tidak ada larangannya untuk dilakukan di
bulan Muharram. Demikian juga dengan bulan Rajab, Zulka’dah dan Zulhijjah. Hanya
maksiat dan kezaliman saja yang dilarang lebih keras oleh Allah Swt pada bulan-bulan
tersebut. Adapun aktifitas positif --semacam pernikahan, pindah rumah, dll--, dalam
perspektif Islam adalah satu aktifitas atau amalan yang dibolehkan, bukan maksiat dan
kezaliman. Oleh karenanya, tidak ada larangan dalam Islam untuk melangsungkan acara
perkawinan atau acara baik lain di bulan Muharram sebagaimana ditabukan oleh sebagian
masyarakat kita, tabu menika dan tabu melakukan hal2 penting lain di bulan Suro atau
Muharam.
Kepercayaan semacam ini mirip dengan doktrin hari Asyuro yang berasal dari Syiah yang
terkait dg saat terbunuhnya Sayidina Hussain di Karbala pada bulan Muharram. Karenanya
masyarakat Syiah memandang bulan Muharram sebagai bulan dukacita dan bulan
berkabung. Maka mereka menghukumi haram untuk melangsungkan akad dan resepsi
pernikahan, atau acara suka-ria lainnya di bulan itu. Pemahaman semacam ini tersebar luas
ke negara-negara Islam dan akhirnya sampai ke negara kita.
Keyakinan bahwa bulan Muharram adalah bulan sial adalah keyakinan yang bathil serta
kesesatan yang nyata. Ini merupakan tipu daya setan yang menginginkan agar manusia jauh
dari ajaran islam yang benar. Ini merupakan propaganda musuh agar kaum muslimin
meninggalkan amalan-amalan kebaikan pada bulan ini. Bagaimana mungkin bulan yang
diagungkan oleh Allah Azza wa Jalla, bulan yang diagungkan oleh Rasulullah Shallallahu
‘alaihi wa sallam membawa kesialan atau membawa madharat. Sebaliknya bulan Muharram
merupakan bulan kebaikan, maka marilah kita isi bulan ini dengan amalan-amalan shalih
dengan ketaatan kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala sehingga kita menjadi hamba-
hambaNya yang mendapatkan keridhaanNya.

Imam Ibnu Katsir mengutip pendapat Ibnu Abbas radhiyallahu ‘anhu menafsirkan ayat di
atas: “(Janganlah kalian menganiaya diri kalian) dalam seluruh bulan (artinya kapanpun
jangan berbuat dhalim). Kemudian Allah mengkhususkan empat bulan sebagai bulan-bulan
haram dan Allah pun mengagungkan kemuliaannya. Allah juga menjadikan perbuatan
maksiat yang dilakukan didalamnya dosanya lebih besar. Dan Allah pun menjadikan amalan
shalih didalamnya pahalanya lebih besar pula” (Tafsir Ibnu Katsir: 3/26).
Semoga Allah senantiasa melindungi akidah dan amal ibadah kita dari keyakinan yang
bathil dan dari amal-amal yang tidak disyariatkan oleh Allah dan RasulNya. Aamiiin..

‫أَقُ ْو ُل قَ ْولِي هَ َذا َ َوا ْستَ ْغفِ ُر هللاَ لِي َولَ ُك ْم َولِ َسائِ ِر ال ُم ْسلِ ِمي َْن إِنَّهُ هُ َو ال َس ِم ْي ُع ال َعلِ ْي ُم‬
 
Khutbah Kedua

‫اف األَ ْنبِيَا ِء َوالمرْ َسلِي َْن نَبِيِّنَا ُم َح َّم ٍد َو َعلَى‬ ِ ‫صالَةُ َوال َّسالَ ُم َعلَى أَ ْش َر‬ َّ ‫ال َح ْم ُد هللِ َربِّ ال َعال ِمي َْن َوال‬
‫صحْ بِ ِه أَجْ َم ِعي َْن‬َ ‫آلِ ِه َو‬
.‫ق تُقَاتِ ِه َوالَ تَ ُم ْوتُ ّن إِالّ َوأَ ْنتُ ْم ُم ْسلِ ُم ْو َن‬
ّ ‫يَاأَيّهَا الّ َذي َْن آ َمنُ ْوا اتّقُوا هللاَ َح‬
 
Ma’asyirol muslimin rahimani wa rahimakumullah …
Dalam khutbah kedua ini sekali lagi saya mengajak marilah kita perbanyak amal kebaikan di
bulan yang mulia ini dan berusaha sungguh-sungguh dan sekuat tenaga menjauhi amal
perbuatan yang dilarang dan dibenci oleh Allah dan RasulNya shallallaahu ‘alaihi wasallam.
Marilah kita perbaiki shalat kita dengan merutinkan shalat berjamaah di masjid, ditambah
dengan shalat-shalat sunat yang dicontohkan oleh rasulullah dan para sahabatnya. Marilah
perbaiki cara shalat kita dengan mempelajari tata cara shalat yang benar sesuai dengan
perintah Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wasallam : sholluu kamaa ro-aitumuunii ushollii.
Marilah kita perbanyak membaca quran, puasa sunnat, sedekah, berdzikir dan bershalawat
untuk nabi Muhammad shallallaahu ‘alaihi wasallam. Bulan Muharram adalah bulan mulia.
Akhirnya, marilah kita memanjatkan doa pada Allah, semoga doa kita benar-benar
diperkenankan oleh Allah di hari penuh berkah dan diijabahinya doa ini.

ً ‫صلُّوا َعلَ ْي ِه َو َسلِّ ُموا تَ ْسلِيما‬ َ ‫ين آ َمنُوا‬ َ ‫ون َعلَى النَّبِ ِّي يَا أَيُّهَا الَّ ِذ‬ َ ُّ‫صل‬َ ُ‫إِ َّن هَّللا َ َو َماَل ئِ َكتَهُ ي‬
‫ك َح ِم ْي ٌد‬ َ َّ‫ إِن‬،‫آل إِ ْب َرا ِه ْي َم‬ِ ‫ْت َعلَى إِ ْب َرا ِه ْي َم َو َعلَى‬ َ ‫صلَّي‬
َ ‫آل ُم َح َّم ٍد َك َما‬ ِ ‫صلِّ َعلَى ُم َح َّم ٍد َو َعلَى‬ َ ‫اَللَّهُ َّم‬
‫ك‬َ َّ‫ إِن‬،‫آل إِ ْب َرا ِه ْي َم‬
ِ ‫ت َعلَى إِ ْب َرا ِه ْي َم َو َعلَى‬ َ ‫آل ُم َح َّم ٍد َك َما بَا َر ْك‬ ِ ‫ار ْك َعلَى ُم َح َّم ٍد َو َعلَى‬ ِ َ‫ َوب‬.‫َم ِج ْي ٌد‬
‫َح ِم ْي ٌد َم ِج ْي ٌد‬
‫ت‬ِ ‫ت األَحْ يَا ِء ِم ْنهُ ْم َواألَ ْم َوا‬ ْ ‫المؤ ِمنِي َْن َو‬
ِ ‫المؤ ِمنَا‬ ْ ‫ت َو‬ ِ ‫اللهُ َّم ا ْغفِرْ لِ ْل ُم ْسلِ ِمي َْن َوالم ْسلِ َما‬
ِ ‫ك َس ِم ْي ٌع قَ ِريْبٌ ُم ِجيْبُ ال ّد َع َوا‬
‫ت‬ َ َّ‫ إِن‬،
ِ ‫ور ُكلِّهَا َوأَ ِجرْ نَا ِم ْن ِخ ْز‬ ُ
‫اآلخ َر ِة‬
ِ ‫ب‬ ِ ‫ى ال ُّد ْنيَا َو َع َذا‬ ِ ‫اللَّهُ َّم أَحْ ِس ْن َعاقِبَتَنَا فِى األ ُم‬
‫ وال ِغنَى‬، ‫اف‬ َ َ‫ وال َعف‬، ‫ والتُّقَى‬، ‫ك الهُ َدى‬ َ ُ‫اللَّهُ َّم إنَّا نَسْأَل‬
ِ َّ‫اب الن‬
‫ار‬ َ ‫َربَّنَا آتِنَا فِي ال ُّد ْنيَا َح َسنَةً َوفِي اآْل ِخ َر ِة َح َسنَةً َوقِنَا َع َذ‬
‫ان إِلَى يَ ْو ِم ال ّديْن‬ ٍ ‫صحْ بِ ِه و َ َم ْن تَبِ َعهُ ْم ِبإِحْ َس‬ َ ‫صلَّى هللاُ َعلَى نَبِيِّنَا ُم َح َّم ٍد َو َعلَى آلِ ِه َو‬ َ ‫َو‬
‫آخ ُر َد ْع َوانَا أَ ِن ْال َح ْم ُد هلل َربِّ ْال َعالَ ِمي َْن‬ ِ ‫َو‬
 

Anda mungkin juga menyukai