Anda di halaman 1dari 4

K RI STE N

JA

IN
E
G ER

JI L
SUS 5:8
E FE

A I
D
TA U

I
N A H PAP

TATA IBADAH
BULAN BINA KELUARGA
Hari/Tanggal : Kamis, 2 September 2021
(PAGI)
TEMA : “PENDERITAAN“
Doa Pembukaan : “Ya Tuhan Bapa di Sorga, Tuhan dalam nama Yesus
Kristus, kami bersyukur untuk pemeliharaan-Mu di hari baru, hari yang
Tuhan berikan bagi kami.
Kami mau beribadah untuk memulai hidup di hari ini, dalam nama Bapa,
Anak dan Rohkudus, amin”.
Menyanyi : Nyanyian Rohani 86 : 1 dan 4 “Tahanlah dan Berjuang Trus”
Doa dan Pembacaan Alkitab : Roma 8 : 28~30.
Renungan : “ Iman yang teguh ditengah Pencobaan “
Persekutuan yang dikasihi Tuhan Yesus, banyak keluarga-keluarga
Kristen tidak menyadari bahwa, Allah terus memperhatikan
perkembangan hidup orang-orang percaya. Bahwa keadaan apapun
yang dihadapi ketahuilah bahwa Allah turut bekerja didalam-Nya hadir
menyatakan kuasa dan kasih-Nya dan merancang yang terbaik bagi kita.
Kita tidak pernah berjalan, bergumul dan bekerja dalam kesendirian.
Dia selalu hadir dalam perjalanan kehidupan kita kapan dan dimanapun
kita berada. Kehadiran-Nya senantiasa menjadi berkat bagi banyak
orang untuk kemuliaan Tuhan. Tuhan selalu turut bekerja dalam segala
sesuatu untuk mendatangkan kebaikan dibalik persoalan yang kita
hadapi. Oleh sebab itu, hendaklah kita hidup untuk selalu mengasihi
Tuhan dalam keadaan apapun juga. Sebab Tuhan memanggil kita untuk
hidup dalam rencana-Nya, dan melakukan kehendak-Nya dalam
ketaatan, kesetian, dan dengar-dengaran untuk Tuhaan. Amin.
Doa Syafaat : Berdoa untuk dosa dan kesalahan, untuk keluarga,
keselamatan dari bahaya covid-19 juga berdoa untuk gereja dan
pemerintah.

BULAN BINA KELUARGA 2021 Page 1


K RI STE N
JA

IN
E
G ER

JI L
SUS 5:8
E FE

A I
D
TA U

I
N A H PAP

Menyanyi : Nyanyian Rohani 163 : 1~2


“Hai Janganlah Berjalan Seorang Diri”
Berkat : “Kiranya anugerah dan damai sejahtera dari Allah Bapa,
memberkati dan menyefiai kita semua disepanjang hari ini. Amin”.

‘Salam dalam Kasih Kristus’

BULAN BINA KELUARGA 2021 Page 2


K RI STE N
JA

IN
E
G ER

JI L
SUS 5:8
E FE

A I
D
TA U

I
N A H PAP

TATA IBADAH
BULAN BINA KELUARGA
Hari/Tanggal : Kamis, 2 September 2021
( MALAM )

TEMA : “PENDERITAAN “
Doa Pembukaan : “Ya TuhanBapa di Surga, Tuhan dalam nama Yesus
Kristus, kami bersyukur karena Tuhan telah menjaga dan memelihara
kami disepanjang hari ini. Berkatilah kami sekeluarga dimalam ini, dalan
nama Bapa, Anak dan Roh kudus, amin”.
Menyanyi : Nyanyian Rohani 128: 1~2 “Tuhan Yang Hidup”
Doa dan Pembacaan Alkitab : Ayub 3 : 20~26.
Renungan : “Hidup mengeluh mendatangkan penderitaan”
Persekutuan yang dikasihi Tuhan, dalam kehidupan masa kini, yang
dihadapi oleh orang-orang percaya secara khusus keluarga-keluarga
kristen, ada sejumlah keluhan-keluhan yang bermacam-macam dengan
kasus yang berbeda-beda. Sekarang banyak orang mengeluh tentang
covid-19 dan tidak ada yang tau kapan berakhirnya situasi covid ini,
yang membuat banyak orang berpikir yang penting makan, aman, dan
tinggal di rumah. Orang ingin mencari kedamaian dan ketenanggan dan
berpikir tentang dirinya sendiri.
Boleh saja kita berkeluh kesah tentang pengalaman-pengalaman hidup
kita, yang penuh dengan berbagai kesulitan dan tantangan yang kita
hadapi hari ini. Tetapi jangan sampai keluhan-keluhan kita
mempengaruhi iman kita sehingga kita jatuh dalam berbagai-bagai
pencobaan. Ayub dalam menghadapi penderitaanya, dia sangat
berharap lebih dia tidak dilahirkan didunia ini, supaya dia tidak
mengalami masalah penderitaan terus menerus mewarnai selumh
keberadaan hidupnya. (Ayub 3:1-3). Tetapi puji Tuhan, dia tidak
mengakhiri hidupnya. Imannya begitu teguh dalam menghadapi
tantangan dan kesulitan hidup, oleh sebab itu Allah menj aga dan
melindungi serta mengasihi dia.

BULAN BINA KELUARGA 2021 Page 3


K RI STE N
JA

IN
E
G ER

JI L
SUS 5:8
E FE

A I
D
TA U

I
N A H PAP

Persekutuan yang dikasihi Tuhan, mungkin hari kita pun mengalami


pengalaman-pengalaman hidup yang paling menyakitkan, yang pernah
kita hadapi pergumulan yang berat sehingga kita merasa kecewa dan
putus asa, namun kita perlu belajar pada diri Ayub bahwa imannya tidak
pernah goyah dalam segala hal. Amin.
Doa syafaat : Berdoa untuk keluarga, keselamatan dari bahaya covid-19
juga berdoa untuk waktu istrahat bersama keluarag malam ini.
Menyanyi : Nyanyian Rohani 85 : 1~2
“Ya Tuhan Bimbing Aku di Jalanku”
Berkat : Pemelihaan Tuhan, sempura untuk menolong dan memberkati
kita di malam ini, dalam mengakhiri seluruh kerja kita. Amin.

‘Salam dalam Kasih Kristus’

BULAN BINA KELUARGA 2021 Page 4

Anda mungkin juga menyukai