Anda di halaman 1dari 19

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

A. IDENTITAS
Nama Sekolah : SMPN 11 Banjarmasin
Kelas : VIII
Semester : Ganjil
Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam
Alokasi Waktu : 2 JP (60 Menit) / Pertemuan 1
Nama Mhs PPL : Anita Rahman

B. KOMPETENSI INTI (KI)

KI-3 Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural)


berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi,
seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata.

C. KOMPETENSI DASAR (KD)

Kompetensi Dasar
3.5 Menganalisis sistem pencernaan pada manusia dan memahami
gangguan yang berhubungan dengan sistem pencernaan, serta upaya
menjaga kesehatan sistem pencernaan

D. INDIKATOR
Indikator
3.5.1 Menjelaskan pengertian nutrisi.
3.5.2 Menyebutkan jenis-jenis nutrisi dalam kehidupan sehari – hari.
3.5.3 Mengemukakan pengertian karbohidrat, protein, lemak, vitamin
mineral dan air.
3.5.4 Menemukan fungsi dan sumber karbohidrat, protein, lemak, vitamin
mineral dan air.
E. TUJUAN PEMBELAJARAN
Tujuan Pembelajaran
3.5.1.1 Melalui diskusi kelas, peserta didik mampu menjelaskan
pengertian nutrisi dengan tepat.
3.5.2.1 Melalui diskusi kelas, peserta didik mampu menyebutkan jenis-
jenis nutrisi dalam kehidupan sehari – hari..
3.5.3.1 Melalui diskusi kelas, peserta didik mampu mengemukakan
pengertian karbohidrat, protein, lemak, vitamin mineral, dan air.
3.5.4.1 Melalui diskusi kelompok, peserta didik mampu menemukan
fungsi dan sumber karbohidrat, protein, lemak, vitamin, mineral
dan air.

F. MATERI PELAJARAN
Apa yang kamu rasakan jika kamu seharian tidak makan? Mengapa
kamu merasa seperti itu?
Nutrisi atau gizi adalah zat yang dibutuhkan makhluk hidup
sebagai sumber energi, mempertahankan kesehatan, pertumbuhan dan
keberlangsungan fungsi pada setiap jaringan dan organ tubuh secara
normal. Makanan yang kita konsumsi mengandung 6 jenis nutrisi yaitu :
karbohidrat, protein, lemak, vitamin, mineral dan air. Karbohidrat, lemak
dan protein dibutuhkan dalam jumlah yang cukup banyak sedangkan
vitamin dan mineral dibutuhkan tubuh dalam jumlah yang hanya sedikit.
Nutrisi dibedakan menjadi menjadi 2 yaitu nutrisi organik dan anorganik.
Nutrisi organik adalah nutrisi yang mengandung karbon, seperti
karbohidrat, protein, lemak, dan vitamin. Sedangkan nutrisi arorganik
adalah nutrisi yang tidak mengandung karbon, seperti air dan mineral.
Makanan yang mengandung karbohidrat, lemak, dan protein perlu dicerna
atau dipecah terlebih dahulu oleh tubuh, sedangkan air, vitamin dan
mineral dapat diserap langsung oleh sel – sel tubuh.
1. Karbohidrat adalah zat tepung yang merupakan sumber utama energi
manusia. Karbohidrat tersusun dari unsur karbon, hidrogen dan oksigen.
Karbohidrat dibagi tiga jenis yaitu gula, pati, dan serat. Gula disebut
karbohidrat sederhana ditemukan pada buah-buahan, madu, dan susu.
Pati dan serat disebut karbohidrat kompleks. Pati ditemukan dalam
kentang dan makanan yang terbuat dari biji-bijian. Serat, seperti
selulosa, ditemukan di dinding sel sel tumbuhan. Makanan seperti roti
gandum atau sereal, kacang-kacangan, kacang polong, sayuran dan
buah-buahan lainnya merupakan sumber serat yang baik. Serat yang
tidak dapat dicerna oleh saluran pencernaan makanan manusia,
sehingga dikeluarkan sebagai feses. Dengan demikian, serat buka
sumber energi bagi tubuh manusia. Karbohidrat berfungsi sebagai
sumber energi, bahan baku sintesis lemak dan membantu proses
berlangsungnya buang air besar. Sumber karbohidrat adalah bahan
makanan yang berasal dari tumbuh – tumbuhan (nabati), misalnya:
beras, gandum, jagung, ubi - ubian, kentang.
2. Protein adalah senyawa organik yang tersusun dari unsur karbon,
hidrogen, oksigen dan nitrogen. Molekul protein tersusun dari
komponen dasar berupa asam amino yang saling berikatan satu sama
lain. Protein berfungsi sebagai pengasil energi, untuk pertumbuhan,
pengganti sel -sel yang rusak, dan berperan dalam reaksi metabolisme.
Protein dapat berasal dari hewan (protein hewani) dan dari tumbuhan
(protein nabati). Bahan makanan yang mengandung protein hewani
antara lain daging, ikan, telur, susu, dan keju. Bahan makanan yang
mengandung protein nabati adalah kacang kedelai, kacang hijau, dan
kacang-kacangan lainnya. Protein dibutuhkan sebagai penghasil energi,
untuk pertumbuhan dan mengganti sel-sel tubuh yang rusak, pembuat
enzim dan hormone, dan pembentuk antibodi.
3. Lemak merupakan unit penyimpanan yang baik untuk energi yang
tersusun dari unsur Karbon, Hidrogen dan Oksigen. Kelebihan energi
dari makanan yang kita makan diubah menjadi lemak dan disimpan
untuk digunakan dilain waktu. Selama proses pencernaan, lemak
dipecah menjadi molekul yang lebih kecil, yaitu asam lemak dan
gliserol. Berdasarkan sumbernya, lemak dapat dibedakan menjadi
lemak hewani dan lemak nabati. Lemak hewani adalah lemak yang
berasal dari hewan, misal ikan, keju, susu, minya ikan dan telur. Lemak
nabati adalah lemak yang berasal dari tumbuh – tumbuhan, misalnya
minyak kemiri, kacang – kacangan dan alpukat. Berdasarkan struktur
kimianya, dikenal lemak jenuh dan lemak tak jenuh. Lemak tak jenuh
biasanya cair pada suhu kamar. Minyak nabati serta lemak yang
ditemukan dalam biji adalah lemak tak jenuh. Lemak jenuh biasanya
padat pada suhu kamar, ditemukan dalam daging, susu, keju, minyak
kelapa, dan minyak kelapa sawit. Lemak berfungsi sebagai sumber
energi, pelindung alat – alat tubuh, pembangun sel – sel tertentu,
penyimpan cadangan makanan, dan pelarut beberapa vitamin (vitamin
A, D, E, K) .
4. Vitamin adalah senyawa organik sebagai makanan pelengkap yang
diperlukan oleh tubuh untuk kesehatan dan pertumbuhan, tetapi tidak
berfungsi dalam memberikan energi. Vitamin dibutuhkan dalam jumlah
sedikit namun harus ada, karena diperlukan untuk mengatur fungsi
tubuh dan mencegah beberapa penyakit. Vitamin dikelompokkan
menjadi dua, yaitu vitamin yang larut dalam air (vitamin B dan C) dan
vitamin yang larut dalam lemak (vitamin A, D, E, dan K).
 Vitamin A. Vitamin ini juga disebut sebagi Retinol. Fungsi vitamin A
antara lain untuk: menjaga penglihatan, mencegah hingga memulihkan
penyakit rabun, serta menjaga lapisan selaput mukosa dalam tubuh.
Sumber vitamin A yaitu wortel, tomat, bayam.
 Vitamin B. Manfaat vitamin B ini sangat baik untuk memperlancar
pertumbuhan anak-anak, memperkuat tulang dan gigi, meningkatkan
kekebalan tubuh, mencegah virus yang akan menyerang tubuh kita.
Selain itu, manfaat vitamin B yang terkenal adalah untuk mencegah
penyakit beri-beri. Sumber vitamin B yaitu kuning telur, susu, kulit ari
beras atau gandum.
 Vitamin C. Vitamin ini dikenal pula dengan istilah asid askorbik.
Fungsi vitamin C antara lain adalah sebagai pembentuk dan pengekal
kolagen (suatu protein yang sangat penting untuk memperkuat
kedudukan sel badan), mempercepat proses penyembuhan luka,
memperkuat tulang dan gigi, mempercepat proses metabolisme, serta
menjadi antioksidan yang sangat baik untuk menangkal radikal bebas.
Sumber vitamin C yaitu Jeruk, pepaya, jambu biji.
 Vitamin D. Fungsi vitamin D yang paling utama adalah sebagai
penghancur dan pembunuh segala macam virus maupun bakteri yang
merugikan tubuh. Selain itu, fungsi vitamin D juga dapat memberikan
kekuatan terhadap tubuh dari serangan penyakit. Vitamin D juga sangat
penting untuk memperlancar proses pertumbuhan tulang dan gigi serta
menjaganya dari kerapuhan. Sumber vitamin D yaitu minyak ikan,
mentega, susu, kuning telur.
 Vitamin E berfungsi untuk mencegah dan mempertahankan selaput
lendir. Sumber vitamin E susu, daging, kuning telur, hati, ginjal.
 Vitamin K berfungsi dalam persenyawaan protrombin (berguna untuk
pembekuan darah). Sumber vitamin K terdapat pada hati, sayuran hijau,
dan biji – bijian.
G. MODEL & METODE PEMBELAJARAN
1. Model : Langsung
2. Metode : Diskusi, ceramah, tanya jawab
3. Pendekatan : Saintifik
H. MEDIA & SUMBER PEMBELAJARAN
1. Media
Laptop, LKPD, Gambar dan Fasilitas Internet
2. Sumber Belajar
Zubaidah, S., dkk. (2017). Ilmu Pengetahuan Alam SMP/MTs Kelas VIII
Semester 1 Ed. Revisi 2017. Jakarta: Pusat Kurikulum dan Perbukuan,
Balitbang, Kemendikbud.
I. SKENARIO PEMBELAJARAN
Kegiatan Pendahuluan (10 menit)
Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk
memulai pembelajaran, memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap
disiplin.
 Assalamualaikum Wr. Wb.
 Selamat pagi anak-anak, Bagaimana kabarnya hari ini?
 Sebelum memulai pembelajaran pada hari ini, alangkah baiknya
terlebih dahulu kita berdoa menurut ajaran dan kepercayaan masing-
masing, berdoa dimulai. Berdoa selesai.
 Apakah ada yang tidak hadir pada hari ini?
Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan
dengan pengalaman peserta didik dengan materi/tema/kegiatan sebelumnya
serta mengajukan pertanyaan untuk mengingat dan menghubungkan
dengan materi selanjutnya.
 Guru memberikan pertanyaan kepada peserta didik “Apa yang kamu
rasakan jika kamu tidak makan dalam waktu satu hari?”
Menyampaikan motivasi tentang apa yang dapat diperoleh (tujuan &
manfaat) dengan mempelajari materi Sistem Pencernaan Manusia
(Nutrisi)
Guru membagi peserta didik menjadi 4 kelompok.
Kegiatan Inti (40 menit)
Mengamati Peserta didik diberi motivasi dan panduan untuk
melihat, mengamati, membaca dan menuliskannya
kembali. Mereka diperlihatkan beberapa gambar
terkait materi Sistem Pencernaan Manusia
(Nutrisi).
Menanya Guru mengajukan pertanyaan kepada peserta didik
untuk mengetahui pemahaman dari peserta didik
terkait materi Sistem Pencernaan Manusia
(Nutrisi).
 Setelah kalian mengamati gambar, apakah
ada yang bisa menyebutkan gambar apa saja
itu?
 Apakah yang dimaksud nutrisi atau gizi ?
 Apa saja nutrisi makanan yang kalian
ketahui ?
 Nutrisi apa yang terdapat pada makanan
ini ?
 Apa yang kalian ketahui dari karbohidrat,
protein, lemak, dan vitamin ?
Guru kemudian membagikan LKPD kepada
peserta didik dan mempersilahkan peserta didik
untuk bertanya terkait LKPD.
 Baiklah, silahkan kalian amati LKPD yang
telah ibu bagikan, jika ada yang ditanyakan
silahkan angkat tangan.
 Jika tidak ada lagi yang ingin ditanyakan
silahkan kerjakan LKPD sesuai waktu yang
telah ditentukan.
Menalar Peserta didik mencoba memahami permasalahan
yang terdapat dalam LKPD..
Peserta didik melakukan diskusi dengan
kelompoknya untuk menyelesaikan permasalahan
Mencoba
yang ada pada LKPD dan mencatat hasil diskusi
sesuai dengan kolom ada pada LKPD.
 Peserta didik mempresentasikan hasil dari
diskusi kelompoknya di depan kelas.
Mengkomunikasika  Guru memberikan feedback terhadap hasil-
n hasil diskusi tiap kelompok dan mengoreksi
jika ada yang salah.

Kegiatan Penutup (10 menit)


Guru dan peserta didik menyimpulkan materi yang telah dipelajari.
 Baik, kita tadi sudah mempelajari apa saja hari ini ?
 Apakah ada yang ingin membantu Ibu untuk menyimpulkan
pembelajaran hari ini?
Guru memberikan apresiasi kepada seluruh peserta didik.
Guru memberikan soal evaluasi berupa essai sebagai tugas individu
dirumah.
Guru mengingatkan peserta didik untuk mempelajari materi yang akan
dibahas dipertemuan berikutnya dan mengerjakan soal evaluasi yang telah
diberikan.
Mengucapkan salam penutup.
 Mungkin itu saja yang dapat Ibu sampaikan hari ini, ada kurang
lebihnya mohon dimaafkan, semoga materi yang Ibu sampaikan tadi
dapat bermanfaat untuk kita semua.
 Wassalamualaikum Wr.Wb.

Banjarmasin, 4 Oktober 2021


Mahasiswa PPL

Anita Rahman
NIM. 181012932001

Mengetahui,
Dosen Pembimbing, Guru Pamong,

Sauqina, MA Abdul Hasan, M.Pd.


NIP NIP

Lampiran I
Soal Essai
1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan nutrisi menggunakan bahasamu
sendiri!
2. Suatu bahan makanan ketika diuji dengan biuret akan memunculkan
warna ungu. Ketika diuji dengan lugol tidak mengalami perubahan warna
dan ketika diuji dengan benedick memunculkan warna merah bata.
Mengandung bahan apakah makanan tersebut ? Berikan contoh makanan
tersebut!
3. Jelaskan fungsi dari air dalam tubuh!
4. Jelaskan fungsi protein bagi tubuh!
RUBRIK
PENILAIAN PENGETAHUAN
Tes Tulis
Bentuk Soal: Essai
KISI-KISI PENILAIAN HARIAN
Ranah Kunci Jawaban Skor
No. Indikator Soal Soal
Kognitif Maximum
1. Menjelaskan Jelaskan apa yang dimaksud C2 Nutrisi atau gizi adalah zat yang 25
pengertian nutrisi. dengan nutrisi menggunakan dibutuhkan makhluk hidup sebagai
bahasamu sendiri! sumber energi, mempertahankan
kesehatan, pertumbuhan dan
keberlangsungan fungsi pada setiap
jaringan dan organ tubuh secara
normal.
2. Menemukan fungsi Suatu bahan makanan ketika C2 Bahan makanan diuji dengan biuret 25
dan sumber diuji dengan biuret akan terjadi perubahan warna menjadi
karbohidrat, protein, memunculkan warna ungu. ungu berarti mengandung protein
lemak, vitamin Ketika diuji dengan lugol tidak dan diuji dengan benedick terjadi
mineral dan air. mengalami perubahan warna dan perubahan warna menjadi merah
ketika diuji dengan benedick bata berarti mengandung zat gula.
memunculkan warna merah Contoh makanan dari protein:
bata. Mengandung bahan apakah 1. Telur
makanan tersebut ? Berikan 2. Ikan
masing-masing 2 contoh 3. Udang
makanan tersebut! Contoh makanan dari karbohidrat:
1. Nasi
2. Sagu
3. Kentang
3. Menemukan fungsi Jelaskan fungsi dari air dalam C2 Membawa nutrisi dan oksigen ke 25
dan sumber tubuh! dalam sel-sel tubuh, mengatur suhu
karbohidrat, protein, tubuh, membantu proses pencernaan.
lemak, vitamin
mineral dan air.
4. Menemukan fungsi Jelaskan fungsi protein bagi C2 Protein berfungsi sebagai pengasil 25
tubuh!
dan sumber energi, untuk pertumbuhan,
karbohidrat, protein, pengganti sel -sel yang rusak, dan
lemak, vitamin berperan dalam reaksi metabolisme
mineral dan air.
Jumlah skor maksimal: 100
skor diperoleh
Skor akhir = x 100
skor maksimal
Lampiran II

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK


STRUKTUR DAN FUNGSI ORGAN TUMBUHAN

Kelas :
Kelompok :
Anggota : 1.
2.
3.
4.
5.

Indikator

3.5.1 Menjelaskan pengertian nutrisi.


3.5.2 Menyebutkan jenis-jenis nutrisi dalam kehidupan sehari – hari.
3.5.3 Mengemukakan pengertian karbohidrat, protein, lemak, vitamin
mineral dan air.
3.5.4 Menemukan fungsi dan sumber karbohidrat, protein, lemak, vitamin
mineral dan air.

Petunjuk Kerja
Bacalah petunjuk pengerjaan terlebih dahulu dengan teliti.
Bacalah instruksi pada LKPD dengan teliti.
Gunakan buku pembelajaran atau sumber lain untuk menjawab permasalahan di
LKPD.
Jawablah permasalahan dengan singkat, padat dan jelas.

Apa yang harus kamu diskusikan


Bersama kelompokmu, diskusikanlah fungsi dan sumber karbohidrat, protein,
lemak, vitamin, dan mineral. Kemudian golongkanlah contoh makanan
berdasarkan jenis nutrisinya.
1. Carilah fungsi dan contoh dari karbohidrat, protein, lemak, vitamin, mineral
dan air!
No Jenis
Fungsi Contoh
. Nutrisi
1. Karbohidrat

2. Protein

3. Lemak

4. Vitamin

5. Mineral
2. Golongkanlah di bawah ini dengan memberi tanda check list ( √ ) !
Contoh
Karbohidrat Protein Lemak Vitamin Mineral
Makanan
Gandum
Sagu
Daging Ayam
Tahu
Keju
Selamat Mengerjakan

Kunci Jawaban LKPD:


1. Carilah fungsi dan contoh dari karbohidrat, protein, lemak, vitamin,
mineral dan air!
No Jenis
Fungsi Contoh
. Nutrisi
1. Karbohidrat Karbohidrat berfungsi sebagai Ubi-ubian,
sumber energi, bahan baku kentang, gandum,
sintesis lemak dan membantu nasi.
proses berlangsungnya buang air
besar.

2. Protein Protein berfungsi sebagai Daging ayam,


pengasil energi, untuk telur, ikan, udang.
pertumbuhan, pengganti sel -sel
yang rusak, dan berperan dalam
reaksi metabolisme

3. Lemak Lemak berfungsi sebagai sumber Keju, alpukat,


energi, pelindung alat – alat minyak kemiri
tubuh, pembangun sel – sel
tertentu, penyimpan cadangan
makanan, dan pelarut beberapa
vitamin (vitamin A, D, E, K) .
4. Vitamin makanan pelengkap yang Minyak hati ikan
diperlukan oleh tubuh untuk kod, wortel,
kesehatan dan pertumbuhan, bayam, hati sapi
tetapi tidak berfungsi dalam
memberikan energi. Vitamin
dibutuhkan dalam jumlah sedikit
namun harus ada, karena
diperlukan untuk mengatur
fungsi tubuh dan mencegah
beberapa penyakit.
5. Mineral Mineral berfungsi sebagai Kacang-kacangan,
membantu pembentukan gigi dan hewan laut, kubis-
tulang, memastikan sistem enzim kubisan.
dan fungsi saraf tubuh beroperasi
normal, hingga menjadi
komponen utama dalam
pembentukkan jaringan.

2. Golongkanlah di bawah ini dengan memberi tanda check list ( √ ) !


Contoh
Karbohidrat Protein Lemak Vitamin Mineral
Makanan
Gandum √
Sagu √
Daging Ayam √
Tahu √
Keju √
LEMBAR PENILAIAN PESERTA DIDIK (PSIKOMOTORIK)

Petunjuk:
Lembar ini diisi oleh guru untuk menilai keterampilan (Psikomotorik) peserta
didik dalam kelompok. Berilah tanda cek () pada kolom skor yang sesuai
terhadap keterampilan paserta didik, dengan kriteria sebagai berikut.
Skor 1 = jika satu indikator yang terpenuhi
Skor 2 = jika dua indiktor terpenuhi
Skor 3 = jika tiga indikator terpenuhi

Kelompok Nilai Akhir

Kisi-Kisi Penilaian
No Indikator Aspek yang diamati
.
1. Menganalisis teknologi yang terinspirasi Penyajian Jawaban
dari struktur jaringan tumbuhan. Penggunaan Bahasa
Kemampuan Menulis

Rubrik Penilaian
No Penilaian
1. Jawaban yang diberikan sesuai dengan apa yang diminta, dilengkapi dengan
gambar dan berupa poin-poin yang jelas.
2. Penggunaan bahasa dalam jawaban mudah dipahami, efisien dan tidak
ambigu.
3. Kemampuan menulis jawaban jelas, rapi dan mudah dibaca.

Teknik Penilaian
skor siswa
Nilai akhir = x 100
Total siswa

Anda mungkin juga menyukai