Anda di halaman 1dari 29

BUPATI PADANG LAWAS

PROVINSI SUMATERA UTARA


PENGUMUMAN
NOMOR: 810/2619/2021
TENTANG
SELEKSI PENERIMAAN CALON PEGAWAI APARATUR SIPIL NEGARA
FORMASI UMUM, FORMASI KHUSUS DAN FORMASI PEGAWAI PEMERINTAH
DENGAN PERJANJIAN KERJA DI LINGKUNGAN PEMERINTAH
KABUPATEN PADANG LAWAS TAHUN ANGGARAN 2021
Berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi
Birokrasi Republik Indonesia Nomor : 872 Tahun 2021 Tanggal 29 April 2021 tentang
Penetapan Kebutuhan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah
Kabupaten Padang Lawas Tahun Anggaran 2021 dan Keputusan Bupati Padang Lawas
Nomor 813/431/KPTS/2021 tanggal 21 Juni 2021 tentang Penetapan Kebutuhan
Pegawai Aparatur Sipil Negara Formasi Umum, Formasi Khusus dan Formasi Pegawai
Pemerintah dengan Perjanjian Kerja di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Padang
Lawas Tahun Anggaran 2021.

Sehubungan dengan hal tersebut diatas, Pemerintah Kabupaten Padang Lawas


akan melaksanakan seleksi penerimaan CPNS Tahun Anggaran 2021 dengan
ketentuan sebagai berikut :

I. KRITERIA PELAMAR
A. Formasi Umum dan Formasi Khusus (Cumlaude, Disabilitas) CPNS.
B. Formasi Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

II. NAMA JABATAN, KUALIFIKASI PENDIDIKAN DAN UNIT KERJA


PENEMPATAN TERLAMPIR PADA LAMPIRAN I DAN II PENGUMUMAN INI.

III. KETENTUAN UMUM


A. FORMASI UMUM DAN FORMASI KHUSUS (Cumlaude, Disabilitas) CPNS

1. Warga Negara Indonesia yang memiliki Kualifikasi Pendidikan ( Jenjang


dan Jurusan ) sesuai dengan Persyaratan jabatan yang dibutuhkan;
2. Usia paling rendah 18 Tahun dan Paling Tinggi 35 Tahun pada saat
registrasi pendaftaran dalam SSCASN dan paling tinggi 40 tahun untuk
jabatan Dokter dan Dokter gigi dengan kualifikasi pendidikan Dokter
Spesialis dan Dokter Gigi Spesialis, Dokter Pendidik Klinis, Dosen,
Peneliti, dan Perekayasa dengan Kualifikasi Pendidikan Strata Tiga (S-
3/Doktor);
3. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan
pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan Hukum tetap karena
melakukan tindak pidana atau kasus narkoba;
4. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan
sendiri atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai
CPNS/PNS/Aggota TNI/ Polri atau diberhentikan tidak dengan Hormat
sebagai CPNS / PNS / Anggota TNI / Polri/ Pegawai BUMN/ BUMD/ atau
tidak diberhentikan tidak dengan hormat sebagai Pegawai Swasta;
5. Tidak berkedudukan sebagai CPNS/ PNS/Calon Anggota TNI/ Polri serta
Aggota TNI/ Polri/ Siswa Sekolah Ikatan Dinas Pemerintah;
6. Tidak menjadi Anggota atau Pengurus Partai Politik atau terlibat politik
praktis;
7. Pelamar memiliki Kualifikasi Pendidikan yang sesuai dengan Persyaratan
Jabatan;
8. Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan jabatan yang
dilamar;
9. Tidak memiliki ketergantungan terhadap narkotika dan obat-obatan
terlarang atau sejenisnya;
10. Calon Pelamar hanya dapat mendaftar pada 1 (satu) Instansi dan 1(satu)
Formasi Jabatan;
11. Calon pelamar berasal dari perguruan tinggi dan/atau program studi
yang terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi
(BAN-PT) serta terdaftar di Forlap Kementerian Riset, Teknologi dan
Pendidikan Tinggi pada saat kelulusan;
12. Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah Negara Kesatuan Republik
Indonesia atau Negara lain yang ditentukan oleh Pemerintah;
13. Formasi Khusus antara lain:
a. Cumlaude
1. adalah putra/putri Lulusan Terbaik Berpredikat Dengan Pujian dari
Perguruan Tinggi Dalam atau Luar Negeri dengan ketentuan :
a. Pelamar dari lulusan Perguruan Tinggi Dalam Negeri berasal dari
Perguruan Tinggi terakreditasi A/ Unggul dan Program Studi
terakreditasi A/ Unggul pada saat kelulusan;
b. Pelamar dari lulusan Perguruan Tinggi Luar Negeri dapat
mendaftar setelah memperoleh penyetaraan Ijazah dan Surat
Keterangan yang menyatakan predikat kelulusannya setara
dengan huruf (a) diatas dari Kementerian Riset Teknologi dan
Pendidikan Tinggi;
b. Penyandang Disabilitas
1. adalah pelamar yang mengalami keterbatasan fisik, kelainan,
kerusakan pada fungsi gerak yang diakibatkan oleh kecelakaan atau
pembawaan sejak lahir, contoh: amputasi, celebral palsy (kelainan
congenital pada gerakan, otot atau postur);
2. Pelamar wajib melampirkan Surat Keterangan Dokter yang
menerangkan jenis/ tingkat disabilitasnya;
3. Pelamar wajib hadir sebelum pengumuman kelulusan seleksi
administrasi sesuai dengan surat undangan dari Panitia Seleksi
Daerah untuk memastikan kesesuaian formasi dengan jenis dan
derajat kedisabilitasannya.

B. FORMASI PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA PPPK


TENAGA GURU

1. Setiap Warga Negara Indonesia dapat melamar menjadi Pegawi Pemerintah


dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dengan batas usia paling rendah 20 tahun
dan paling tinggi 1 tahun sebelum batas usia tertentu pada jabatan yang
akan dilamar sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan;
2. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan
pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan Hukum tetap karena
melakukan tindak pidana atau kasus narkoba;
3. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri
atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai CPNS/PNS/Anggota TNI/
Polri atau diberhentikan tidak dengan Hormat sebagai CPNS / PNS /
Anggota TNI / Polri/ Pegawai BUMN/ BUMD/ atau tidak diberhentikan
tidak dengan hormat sebagai Pegawai Swasta;
4. Tidak berkedudukan sebagai CPNS/ PNS/Calon Anggota TNI/ Polri serta
Aggota TNI/ Polri/ Siswa Sekolah Ikatan Dinas Pemerintah;
5. Tidak menjadi Anggota atau Pengurus Partai Politik atau terlibat politik
praktis;
6. Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan jabatan yang
dilamar;
7. Tidak memiliki ketergantungan terhadap narkotika dan obat-obatan
terlarang atau sejenisnya;
8. Calon Pelamar hanya dapat mendaftar pada 1 (satu) Instansi dan 1(satu)
Formasi Jabatan;
9. Peserta yang berhak untuk mendaftar pada seleksi Pegawai Pemerintah
dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tenaga Guru Tahun 2021 adalah sebagai
berikut :
a. Guru Tenaga Honorer Kategori II sesuai dengan database Tenaga
Honorer Kategori II Badan Kepegawaian Negara.
b. Guru Honorer yang masih aktif mengajar di sekolah Negeri dibawah
kewenangan Pemerintah Daerah dan terdaftar sebagai Guru di Dapodik
Kemendikbud.
c. Guru yang masih aktif mengajar di sekolah swasta dan terdaftar
sebagai guru di Dapodik Kemendikbud.
d. Lulusan Pendidikan Profesi Guru (PPG) yang belum menjadi guru dan
terdaftar di database Lulusan Pendidikan Profesi Guru Kemendikbud.
e. Tes akan dilaksanakan sebanyak 3 (tiga) kali.
f. Sertifikasi Pendidik dan Kualifikasi Pendidikan merujuk kepada surat
edaran Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbud
Nomor 1460/B.B1/GT.02.01/2021 tanggal 15 Maret 2021.

IV. PERSYARATAN KHUSUS

A. FORMASI UMUM DAN FORMASI KHUSUS (Cumlaude, Disabilitas) CPNS

1. Pelamar wajib mengunggah dokumen dalam bentuk scan file pada system
SSCASN sebagai berikut.
a. Scan asli surat lamaran, hasil ketikan Komputer dan ditandatangani
asli di atas materai Rp.10.000,- ditujukan kepada Bupati Padang Lawas
di Padang Lawas, sesuai dengan format yang telah ditentukan
sebagaimana terlampir dalam lampiran III pengumuman ini;
b. Scan asli Ijazah Perguruan Tinggi terakhir;
c. Scan asli Transkip Nilai Akademik;
d. Pas photo warna berlatar belakang merah ukuran menyesuaikan
dengan sistem SSCASN;
e. Scan Asli kartu Tanda Penduduk (KTP) Elektronik;
f. Surat pernyataan :
1) tidak pernah dihukum penjara, dan lain-lain yang ditandatangani
diatas materai Rp.10.000.- oleh calon pelamar (sesuai anak
lampiran I-d keputusan kepala BKN No. 11 Tahun 2002), contoh
format terlampir pada Lampiran IV pengumuman ini;
2) Surat pernyataan tidak akan mengajukan pindah tugas dengan
alasan apapun paling singkat memiliki masa kerja 10 (sepuluh)
Tahun sejak diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di
lingkungan Pemerintah Kabupaten Padang Lawas yang
ditandatangani diatas materai Rp.10.000,- oleh calon pelamar
contoh format terlampir pada Lampiran V pengumuman ini;
g. Khusus Formasi Tenaga Kesehatan mengunggah scan asli Surat Tanda
Registrasi (STR) bukan internship yang masih berlaku;
h. Khusus Formasi Khusus Disabilitas wajib mengunggah scan asli Surat
Keterangan Dokter dari rumah sakit pemerintah yang menerangkan
Jenis dan derajat Disabilitasnya;
i. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) dari Perguruan Tinggi yang terakreditasi
untuk semua formasi jabatan dan semua tingkat pendidikan minimal
2.70 (dua koma tujuh puluh).
2. Pelamar wajib mengirimkan dokumen yang telah diunggah kedalam sistem
SSCASN via Pos ke Panitia Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil
Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Tahun Anggaran 2021 sebagai
berikut;
a. Asli surat lamaran hasil ketikan Komputer dan ditandatangani asli di
atas materai Rp.10.000,- ditujukan kepada Bupati Padang Lawas;
b. Fotocopy Ijazah Perguruan Tinggi yang disahkan atau dilegalisir oleh
Rektor/Dekan/Ketua dan/atau Pejabat lain yang berwenang sebanyak 1
(satu) lembar;
c. Fotocopy Transkip Nilai Akademik yang disahkan atau dilegalisir oleh
Rektor/Dekan/Ketua dan/atau Pejabat lain yang berwenang sebanyak 1
(satu) lembar;
d. Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik yang di legalisir oleh
Pejabat yang berwenang sebanyak 1 (satu) lembar;
e. Asli surat pernyataan :
1) tidak pernah dihukum penjara, dan lain-lain yang ditandatangani
diatas materai 10.000.- oleh calon pelamar (sesuai anak lampiran I-d
keputusan kepala BKN No. 11 Tahun 2002), contoh format terlampir
pada Lampiran IV pengumuman ini;
2) Surat pernyataan tidak akan mengajukan pindah tugas dengan
alasan apapun paling singkat memiliki masa kerja 10 (sepuluh)
Tahun sejak diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di
lingkungan Pemerintah Kabupaten Padang Lawas yang
ditandatangani diatas materai 10.000,- oleh calon pelamar contoh
format terlampir pada Lampiran V pengumuman ini;
f. Fotocopy Surat Tanda Registrasi (STR) yang disahkan atau dilegalisir
oleh Pejabat yang berwenang bagi pelamar pada formasi Jabatan Tenaga
Kesehatan sebanyak 1(satu) lembar;
g. Asli Surat Keterangan Dokter dari Rumah Sakit Pemerintah yang
menerangkan jenis dan tingkat disabilitas bagi pelamar penyandang
disabilitas sebanyak 1(satu) lembar;
h. Seluruh dokumen diatas, dijilid rapi sesuai urutan dan dimasukkan ke
dalam map warna kuning bagi pelamar Formasi Tenaga Kesehatan, map
warna hijau bagi pelamar Formasi Tenaga Teknis, selanjutnya dikirim
via Pos kepada PANITIA SELEKSI PENERIMAAN CPNS PEMERINTAH
KABUPATEN PADANG LAWAS TAHUN ANGGARAN 2021 PADA BADAN
KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA
KOMPLEK PERKANTORAN SKPD TERPADU SIGALA-GALA JL.
LINTAS SIBUHUAN-RIAU KM. 4,7 SIBUHUAN KEC. BARUMUN KAB.
PADANG LAWAS KODE POS 22763, selambat-lambatnya tanggal 21
Juli 2021, cap Pos.
3. Pelamar yang tidak memenuhi ketentuan sebagaimana tercantum pada
angka 1 dan 2 diatas, maka pelamar dapat dinyatakan gugur atau tidak
lulus seleksi administrasi.

B. FORMASI PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA TENAGA


GURU
1) Jadwal Pendaftaran dan Dokumen persyaratan pendaftaran akan
dipersiapkan oleh Kemendikbud;
2) Seleksi/verifikasi administrasi akan dilakukan oleh Kemendikbud.
V. TATA CARA PENDAFTARAN

1. Calon pelamar seleksi penerimaan CPNS Formasi Umum dan Formasi


Khusus Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Tahun 2021 dapat
melakukan pendaftaran secara online ke alamat website Portal SSCASN
2021 https://sscasn.bkn.go.id/daftar;
2. Pada saat pendaftaran secara online, pelamar harus membaca dengan
cermat petunjuk pendaftaran online dan mencermati setiap keterangan/
instruksi /pemberitahuan/ peringatan yang muncul di halaman-halaman
pendaftaran online tersebut.
3. Calon Pelamar Seleksi Penerimaan CPNS Formasi Umum dan Formasi
Khusus Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Tahun 2021 wajib
memiliki Surat Elektronik (email) yang masih aktif/berlaku.
4. Untuk melakukan pendaftaran secara online, Calon Pelamar Seleksi
Penerimaan CPNS Formasi Umum dan Formasi Khusus Pemerintah
Kabupaten Padang Lawas Tahun 2021, wajib mempersiapkan NIK (Nomor
Induk Kependudukan) Calon Pelamar, Nomor Kartu Keluarga, dan NIK
Kepala Keluarga yang tercantum sesuai pada Kartu Keluarga Calon Pelamar;
5. Pendaftaran dilakukan 2 (dua) tahap yaitu pendaftaran awal untuk akun
6. Calon Peserta Seleksi di Portal SSCN (https://sscasn.bkn.go.id) dilanjutkan
dengan pendaftaran formasi jabatan sesuai dengan kualifikasi pendidikan
pelamar yang sudah ditentukan dalam pengumuman. Untuk daerah yang
menggunakan SSCASN dapat langsung ke menu LOGIN di Portal SSCASN;
7. Calon peserta seleksi diberikan kesempatan melamar hanya di 1 (satu)
instansi/daerah untuk 1 (satu) pilihan nama Jabatan dalam 1 (satu) jenis
formasi jabatan (Formasi Umum) pada 1 (satu) Periode
Pendaftaran,Cumlaude dan Peyandang Disabilitas memilih jenis Formasi
Khusus);
8. Seleksi atau tes dilakukan secara nasional dengan menggunakan sistem CAT
(Computer Asissted Test);
9. Semua data atau dokumen yang diisi dan diunggah kedalam formulir
pendaftaran sscn, sesuai dengan data atau dokumen yang asli dan dapat
dipertanggung jawabkan. Apabila data atau dokumen yang diisi dan
diunggah tidak benar atau tidak sesuai dengan format yang ditentukan,
maka Pelamar dapat dinyatakan gugur atau tidak lulus seleksi
administrasi;
10. Apabila pelamar tidak bisa mendaftar terkait data NIK dan Nomor Kartu
Keluarga Calon Pelamar, silahkan menghubungi Dinas Kependudukan dan
Catatan Sipil sesuai dengan KTP pelamar, bukan menghubungi ke
Instansi/Daerah/Badan Kepegawaian Negara/Badan Kepegawaian dan
Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Padang Lawas;
11. Pada halaman daftar di tampilan SSCASN, pelamar mengisi dan
membandingkan data di KTP dengan data Ijazah. Proses pemberkasan CPNS
menggunakan data Ijazah sebagai data pokok kepegawaian yang terdiri dari
Nama tanpa Gelar, Tempat dan Tanggal Lahir. Pastikan bahwa Anda mengisi
data tersebut dengan benar;
12. Pastikan Anda mengisi semua data dengan benar. Data yang telah disimpan
tidak dapat diperbaiki atau diubah;
13. Jika Anda telah berhasil melakukan pendaftaran ke Portal SSCASN 2021,
selanjutnya Anda harus mencetak Kartu Informasi Akun sebagai bukti
bahwa pelamar berhasil mendaftar ke Portal SSCASN 2021. Simpan Kartu
tersebut dengan baik;
14. Setelah pelamar berhasil daftar, silahkan LOGIN ke
https://sscasn.bkn.go.id/daftar, kemudian masukan NIK dan PASSWORD
yang telah Anda daftarkan, lalu akan tampil halaman FORM BIODATA
PESERTA;
15. Setelah pelamar mengisi biodata, pelamar dapat melanjutkan proses
pendaftaran Instansi/Daerah yang dituju;
16. Pilih jenis Formasi sesuai dengan formasi yang dibuka oleh Instansi/Daerah.
Pilihan jenis formasi dapat dilihat di portal SSCASN;
17. Pastikan bahwa pelamar sudah yakin akan melamar di Instansi/Daerah
tersebut karena pelamar hanya dapat mendaftar di 1 (satu) jabatan pada 1
(satu) Instansi/Daerah dan 1 (satu) periode.
18. Setelah semua tahapan pendaftaran selesai, data pelamar akan masuk ke
database SSCASN 2021, selanjutnya pelamar dapat mencetak Kartu
Pendaftaran;
19. Pelamar dapat mengikuti seleksi selanjutnya apabila dinyatakan lulus
seleksi administrasi oleh Panitia Seleksi Daerah, sesuai dengan persyaratan
yang telah ditentukan;
20. Informasi lengkap tentang Petunjuk Pendaftaran SSCASN 2021 dapat dilihat
atau diunduh dilaman https://sscasn.bkn.go.id/alur dan
https://www.padanglawaskab.go.id);

VI. PELAKSANAAN SELEKSI

1. Seleksi Administrasi
a. Verifikasi Persyaratan Administrasi kelengkapan Dokumen pelamar
dilakukan oleh Panitia Pelaksana Seleksi CPNS instansi;
b. Pelamar dinyatakan dapat mengikuti SKD apabila lulus seleksi
administrasi dan diumumkan oleh panitai pelaksana seleksi CPNS
instansi;
c. Apabila setalah dilakukan pengumuman kelulusan seleksi Administrasi
terdapat pelamar yang keberatan terhadap hasil keputusan panitia
pelaksana seleksi CPNS instansi sebagaimana dimaksud dalam huruf b,
dapat mengajukan sanggahan paling lama 3 (tiga) hari setelah
pengumuman hasil seleksi administrasi;
d. Panitia Pelaksana Seleksi CPNS instansi dapat menerima atau menolak
alasan sanggahan yang diajukan oleh pelamar;
e. Panitia Pelaksana Seleksi CPNS instansi dapat menerima alasan
sanggahan dalam hal kesalahan tersebut bukan berasal dari pelamar;
f. Apabilah sanggahan pelamar diterima, panitia pelaksana seleksi cpns
instansi mengumumkan ulang hasil seleksi administrasi paling lama 7 (
tujuh) hari setelah berakhirnya waktu pengajuan sanggah sebagaimana
dimaksud dalam huruf c;
g. Pelamar yang memenuhi persyaratan administrasi dapat mencetak Kartu
Tanda Peserta seleksi melalui situs online http://sscasn.bkn.go.id.
h. Syarat mengikuti seleksi dengan membawa:
1) KTP atau KK asli,
2) Kartu tanda peserta ujian asli,
3) Memakai pakaian hitam putih dan sepatu,
4) Memakai masker,
5) Mengikuti prokes.
i. Apabila peserta ujian tidak membawa persyaratan sebagaimana tersebut
pada huruf (h), peserta tidak dapat mengikuti ujian dan dinyatakan gugur
2. Seleksi Kompetensi Dasar ( SKD)
a. Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS menggunakan sistem CAT meliputi:
1. Tes Wawasan Kebangsaan (TWK)
2. Tes Intelegensi Umum (TIU)
3. Tes Karakteristik Pribadi (TKP)
3. Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS menggunakan sistem CAT
Apabila peserta ujian tidak hadir pada jadwal yang telah ditentukan, peserta
tidak dapat mengikuti ujian dan dinyatakan gugur;
VII. JADWAL SELEKSI

NO. KEGIATAN BULAN KET.


1 Pengumuman Seleksi ASN 30 Juni s.d. 14 Juli 2021
2 Pendaftaran Seleksi ASN 30 Juni s.d. 21 Juli 2021
3 Pengumuman Hasil Seleksi 28 s.d. 29 Juli 2021
Administrasi
4 Masa sanggah 30 Juli s.d. 1 Agustus 2021
5 Jawab Sanggah 30 Juli s.d. 8 Agustus 2021
6 Pengumuman Pasca Sanggah 9 Agustus 2021
7 Pelaksanaan SKD 25 Agustus s.d. 4 Oktober
2021
8 Pelaksanaan Seleksi Setelah pelaksanaan SKD
Kompetensi PPPK Non Guru selesai di masing-masing
titik
9 Pengumuman hasil SKD 17 s.d. 18 Oktober 2021

10 Persiapan Pelaksanaan SKB 19 Oktober s.d. 1 November


2021
11 Pelaksanaan SKB 8 s.d. 29 November 2021 TENTATIF

12 Penyampaian Hasil Integrasi 15 s.d. 17 Desember 2021


SKD dan SKB serta Seleksi
PPPK non Guru
13 Pengumuman Kelulusan 18 s.d. 19 Desember 2021

14 Masa sanggah 20 s.d.22 Desember

15 Jawab Sanggah 20 s.d 29 Desember

16 Pengumuman pasca sanggah 30 s.d. 31 Desember

17 Pengisian DRH 1 s.d. 18 januari 2022

18 Usul penetapan NIP / NI 19 Januari s.d. 18 Februari


PPPK 2022

VIII. PENGOLAHAN HASIL SELEKSI DAN PENGUMUMAN KELULUSAN

1. Pengolahan Hasil Seleksi


a. Pembobotan Nilai SKD dan NIlai SKB adalah 40% (empat puluh persen)
dan 60% (enam puluh persen);
b. Pengolahan Hasil Integrasi nilai SKD dan nilai SKB dilakukan oleh BKN
selaku Tim Pelaksana Panselnas;
c. Hasil pengolahan sebagaimana dimaksud dalam huruf b disampaikan
kepada PPK masing-masing dan Ketua Tim Pengarah (sekretariat) beserta
Tim pengawas secara daring (online);
2. Prinsip dan Penentuan Kelulusan
a. Prinsip Penentuan Kelulusan peserta SKD didasarkan pada Nilai Ambang
Batas Kelulusan (Passing Grade);
b. Nilai Ambang Batas Kelulusan (Passing Grade) SKD diatur dalam
Peraturan Menteri secara tersendiri;
c. Prinsip Penentuan Kelulusan hasil akhir merupakan hasil integrasi Nilai
SKD dan SKB dari Panselnas;
d.
e. Apabila peserta seleksi memperoleh nilai kelulusan yang sama setelah
integrasi nilai SKD dan SKB, maka penentuan kelulusan akhir secara
berurutan didasarkan pada :
1) Nilai Total hasil SKD yang lebih tinggi;
2) Apabila Nilai sebagaimana dimaksud pada angka 1) masih sama, maka
penentuan kelulusan akhir didasarkan secara berurutan mulai dari
nilai Tes Karakteristik Pribadi (TKP), Tes Intelegensi Umum (TIU), dan
Tes Wawasan Kebangsaan (TWK);
3) Apabila nilai sebagaimana dimaksud pada angka 2) masih sama maka
penentuan kelulusan akhir didasarkan pada nilai IPK bagi lulusan
Diploma/Sarjana/Magister; dan
4) Apabila nilai sebagaimana dimaksud pada angka 3) masih
sama,penentuan kelulusan didasarkan pada usia tertinggi.
f. Dalam hal kebutuhan Formasi Umum belum terpenuhi, dapat diisi dari
peserta yang mendaftar pada Formasi Khusus pada jabatan,kualifikasi
pendidikan, dan unit penempatan/lokasi formasi yang sama serta
memenuhi Nilai ambang Batas /Passing Grade SKD Formasi Umum dan
berperingkat baik;
g. Dalam hal kebutuhan Formasi Khusus belum terpenuhi, dapat diisi dari
peserta yang mendaftar pada Formasi Umum pada jabatan,kualifikasi
pendidikan, dan unit penempatan/lokasi formasi yang sama serta
memenuhi Nilai ambang Batas /Passing Grade SKD Formasi Umum dan
berperingkat baik;
h. Khusus untuk Instansi Daerah, apabila tahapan sebagaimana dimaksud
dalam huruf e masih terdapat formasi yang tidak terpenuhi, dapat diisi
dari peserta yang mendaftar pada Formasi Umum dan Formasi Khusus
lainnya yang jabatan dan kualifikasi pendidikannya sama dari unit
penempatan/lokasi formasi yang berbeda serta memenuhi Nilai ambang
Batas/Passing Grade SKD Formasi Umum dan berperingkat baik;
i. Pengumuman Peserta yang dinyatakan lulus dilakukan oleh PPK
berdasarkan hasil Integrasi nilai SKD dan SKB dari BKN;
j. Penetapan Pengumuman terhadap peserta seleksi yang dinyatakan lulus
tahap akhir tidak melebihi jumlah formasi pada masing – masing jabatan
dan kulaifikasi pendidikan sebagaimana ditetapkan oleh Menteri PAN dan
RB;
k. Dalam hal peserta seleksi sudah dinyatakan lulus oleh Pejabat Pembina
Kepegawaian, namun tidak memenuhi persyaratan untuk ditetapkan
NIP oleh Badan Kepegawaian Negara, maka Pejabat Pembina Kepegawaian
tidak dapat menetapkan Surat Keputusan pengangkatan yang
bersangkutan sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil;

IX. KETENTUAN LAIN

1. Seleksi penerimaan CPNS Tahun 2021 menggunakan sistem CAT (Computer


Assisted Test).
2. Pemerintah Kabupaten Padang Lawas tidak bertanggung jawab atas
pungutan atau tawaran berupa apapun dari oknum-oknum yang
mengatasnamakan Tim Panitia Seleksi Penerimaan CPNS Tahun 2021,
sehingga Peserta diharapkan tidak melayani tawaran-tawaran untuk
mempermudah penerimaan sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun 2021;
3. Dihimbau agar tidak mempercayai apabila ada orang/pihak tertentu (calo)
yang menjanjikan dapat membantu kelulusan dalam setiap tahapan seleksi
dengan keharusan menyediakan sejumlah uang atau dalam bentuk lain;
4. Kelulusan peserta merupakan hasil/prestasi peserta sendiri. Apabila
diketahui dan dapat dibuktikan bahwa kelulusannya karena
kecurangan/pelanggaran, maka akan diproses sesuai hukum yang berlaku
dan digugurkan kelulusannya.
5. Informasi resmi yang terkait dengan seleksi CPNS Tahun 2021 dapat dilihat
dalam situs online https://www.menpan.go.id; http://bkn.go.id;
http://sscasn.bkn.go.id dan www.padanglawaskab.go.id;
6. Para calon pelamar/pelamar disarankan untuk terus memantau situs
tersebut pada angka 5 (lima) untuk melihat pengumuman-pengumuman
penting lainnya serta waktu dan tempat pelaksanaan ujian;
7. Apabila setiap pelamar memberikan keterangan/ data yang tidak benar dan
di kemudian hari diketahui, baik pada setiap tahapan pendaftaran, seleksi,
maupun setelah diangkat menjadi CPNS/PNS, maka Pemerintah Kabupaten
Padang Lawas berhak menggugurkan kelulusan tersebut dan/atau
diberhentikan tidak dengan hormat sebagai CPNS/PNS, menuntut ganti rugi
atas kerugian negara yang terjadi akibat keterangan yang tidak benar
tersebut, dan melaporkan sebagai tindak pidana ke pihak yang berwajib
karena telah memberikan keterangan palsu;
8. Apabila terdapat peserta yang telah dinyatakan lulus dan diterima kemudian
mengundurkan diri/digugurkan, maka dapat digantikan dengan peserta
yang memiliki peringkat terbaik di bawahnya sesuai peraturan dan
ketentuan yang berlaku;
9. Untuk mengikuti seluruh seleksi CPNS Tahun 2021, para peserta tes TIDAK
DIPUNGUT BIAYA apapun.;
10. Keputusan Panitia Seleksi Penerimaan CPNS Tahun 2021 tidak dapat
diganggu gugat dan bersifat mutlak;
11. Apabila ada perubahan jadwal pendaftaran dan hal-hal lainnya, akan segera
diumumkan melalui Portal SSCASN Tahun 2021 http://sscasn.bkn.go.id ,
https://padanglawaskab.go.id dan palseldacpnspalas2021@gmail.com;
12. Pelayanan dan penjelasan informasi serta pengaduan terkait pelaksanaan
seleksi CPNS Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Tahun 2021 dapat
menghubungi email: : panseldacpnspalas2021@gmail.com pada hari dan jam
kerja dinas.

Ditetapkan di : Sibuhuan
pada tanggal : 30 Juni 2021
LAMPIRAN I : PENGUMUMAN BUPATI PADANG LAWAS
NOMOR : 810/2619/20121
TANGGAL : 30 JUNI 2021
TENTANG : SELEKSI PENERIMAAN CALON PEGAWAI
APARATUR SIPIL NEGARA FORMASI UMUM,
FORMASI KHUSUS DAN FORMASI PEGAWAI
PEMERINTAH DENGAN PERNAJIAN KERJA DI
LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN PADANG
LAWAS TAHUN ANGGARAN 2021

RINCIAN NAMA JABATAN, KUALIFIKASI PENDIDIKAN, JUMLAH ALOKASI FORMASI DAN RENCANA PENEMPATAN
FORMASI CPNS TAHUN ANGGARAN 2021 DILINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN PADANG LAWAS

JUMLAH
NO NAMA JABATAN KUALIFIKASI PENDIDIKAN ALOKASI RENCANA PENEMPATAN
FORMASI
1 2 3 4 5
JUMLAH SELURUHNYA 365
A. FORMASI UMUM
I. TENAGA KESEHATAN 317

1 AHLI PERTAMA - APOTEKER APOTEKER 16 1 PUSKESMAS BATANG BULU

1 PUSKESMAS SOSOPAN

1 PUSKESMAS TANJUNG BOTUNG

1 PUSKESMAS HURISTAK

1 PUSKESMAS SIHAPAS

1 PUSKESMAS PADANG GARUGUR

1 PUKESMAS PINARIK

1 PUSKESMAS UJUNG BATU I

3 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH

1 PUSKESMAS GADING

1 PUSKESMAS HURAGI

1 PUSKESMAS UPT. UJUNG BATU III

1 PUKESMAS PARINGGONAN

1 PUKESMAS SIBUHUAN
JUMLAH
NO NAMA JABATAN KUALIFIKASI PENDIDIKAN ALOKASI RENCANA PENEMPATAN
FORMASI
1 2 3 4 5

2 AHLI PERTAMA - BIDAN D-IV KEBIDANAN│PROFESI BIDAN 2 2 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH

3 AHLI PERTAMA - DOKTER DOKTER 15 1 PUSKESMAS UPT. UJUNG BATU III

1 PUSKESMAS SOSOPAN

1 PUSKESMAS LATONG

2 PUSKESMAS BINANGA

3 PUKESMAS TANJUNG BOTUNG

1 PUSKESMAS SIHAPAS

1 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH

1 PUSKESMAS SIBUHUAN

2 PUSKESMAS UJUNG BATU I

1 PUSKESMAS GADING

1 PUSKESMAS PS. UJUNG BATU

4 AHLI PERTAMA - DOKTER GIGI DOKTER GIGI 12 1 PUSKESMAS SIHAPAS

1 PUSKESMAS BATAG BULU

1 PUSKESMAS GADING
1 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH

1 PUSKESMAS PS. UJUNG BATU

1 PUSKESMAS PARINGGONAN

1 PUSKESMAS HURISTAK

1 PUSKESMAS TANJUNG BOTUNG

1 PUSKESMAS SIBUHUAN

1 PUSKESMAS PADANG GARUGUR

1 PUSKESMAS BINANGA
1 PUSKESMAS UPT. UJUNG BATU III

5 AHLI PERTAMA - DOKTER SPESIALIS ANAK DOKTER SPESIALIS ANAK 2 2 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH

6 AHLI PERTAMA - DOKTER SPESIALIS ANESTESI DOKTER SPESIALIS ANESTESI 3 3 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH

7 AHLI PERTAMA - DOKTER SPESIALIS BEDAH DOKTER SPESIALIS BEDAH 1 1 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH
JUMLAH
NO NAMA JABATAN KUALIFIKASI PENDIDIKAN ALOKASI RENCANA PENEMPATAN
FORMASI
1 2 3 4 5
DOKTER SPESIALIS PATOLOGI
8 AHLI PERTAMA - DOKTER SPESIALIS PATOLOGI KLINIK 2 2 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH
KLINIK
DOKTER SPESIALIS PENYAKIT
9 AHLI PERTAMA - DOKTER SPESIALIS PENYAKIT DALAM 6 6 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH
DALAM
AHLI PERTAMA - DOKTER SUB. SPESIALIS OBSTETRI DAN DOKTER SPESIALIS OBSTETRI DAN
10 3 3 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH
GINEKOLOGI GINEKOLOGI
11 AHLI PERTAMA - EPIDEMIOLOG KESEHATAN S-1 KESEHATAN MASYARAKAT 4 3 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH

1 PUSKEMAS SIBUHUAN

12 AHLI PERTAMA - NUTRISIONIS S-1 GIZI 7 1 PUSKESMAS BINANGA

1 PUSKESMAS BATANG BULU

5 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH

D.IV KESEHATAN MASYARAKAT│S.1


13 AHLI PERTAMA - PENYULUH KESEHATAN MASYARAKAT 16 2 PUSKESMAS SIBUHUN
KESEHATAN MASYARAKAT

1 PUSKESMAS SOSOPAN

2 PUKESMAS SUHAPAS

1 PUSKESMAS PARINGGONAN

2 PUSKESMAS UJUNG BATU I


1 PUSKESMAS UPT. UJUNG BATU III

1 PUSKESMAS BINANGA

1 PUSKESMAS PS. UJUNG BATU

5 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH

14 AHLI PERTAMA - PERAWAT NERS 31 27 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH

4 PUSKESMAS SOSOPAN
D-IV REKAM MEDIK/S1 PEREKAM
DAN INFORMASI KESEHATAN/S1
15 AHLI PERTAMA - PEREKAM MEDIS 4 4 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN
MANAJEMEN INFORMASI
KESEHATAN
D-IV SANITASI/KESEHATAN
16 AHLI PERTAMA - SANITARIAN 6 2 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN
LINGKUNGAN
1 PUSKESMAS HURISTAK

2 PUSKESMAS SIBUHUAN
JUMLAH
NO NAMA JABATAN KUALIFIKASI PENDIDIKAN ALOKASI RENCANA PENEMPATAN
FORMASI
1 2 3 4 5
1 PUSKESMAS BATANG BULU
17 TERAMPIL - ASISTEN APOTEKER D-III FARMASI 31 1 PUSKESMAS UJUNG BATU I

1 PUSKESMAS UPT UJUNG BATU III

2 PUSKESMAS SIBUHUAN

1 PUSKESMAS SIHAPAS

1 PUSKESMAS PINARIK

1 PUSKESMAS PADANG GARUGUR

2 PUSKESMAS HURAGI

2 PUSKESMAS TANJUNG BOTUNG

1 PUSKESMAS LATONG

2 PUSKESMAS GADING

1 PUSKESMAS PARINGGONAN

1 PUSKESMAS HURISTAK

2 PUSKESMAS SOSOPAN

1 PUSKESMAS BATANG BULU

12 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN


D-III ANESTESI / D-III KESEHATAN
18 TERAMPIL -ASISTEN PENATA ANESTESI ANESTESI / D-III PERAWAT 2 2 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN
ANESTESI
19 TERAMPIL- BIDAN D-III KEBIDANAN 18 1 PUSKESMAS PASAR UJUNG BATU

8 PUSKESMAS HURISTAK

3 PUSKESMAS UPT UJUNG BATU III

2 PUSKESMAS UJUNG BATU I

1 PUSKESMAS PARINGGONAN

1 PUSKESMAS BATANG BULU

1 PUSKESMAS SIHAPAS

1 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN


JUMLAH
NO NAMA JABATAN KUALIFIKASI PENDIDIKAN ALOKASI RENCANA PENEMPATAN
FORMASI
1 2 3 4 5
D-III REHABILITAS
20 TERAMPIL - FISIOTERAPIS MEDIK/FISIOTERAPI/ DIII- 2 2 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN
FISIOTERAPI
D-III GIZI / D-III NUTRISIONIS/ D-III
21 TERAMPIL - NUTRISIONIS 30 8 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN
ILMU GIZI
2 PUSKESMAS TANJUNG BOTUNG

2 PUSKESMAS LATONG

1 PUSKESMAS PINARIK

2 PUSKESMAS SIHAPAS

1 PUSKESMAS PARINGGONAN

3 PUSKESMAS SIBUHUAN

2 PUSKESMAS GADING

2 PUSKESMAS SOSOPAN

2 PUSKESMAS UJUNG BATU I

2 PUSKESMAS UPT UJUNG BATU III

2 PUSKESMAS PASAR UJUNG BATU

1 PUSKESMAS PADANG GARUGUR

22 TERAMPIL- PERAWAT D-III KEPERAWATAN 43 3 PUSKESMAS GADING

5 PUSKESMAS SOSOPAN

1 PUSKESMAS TANJUNG BOTUNG

2 PUSKESMAS SIHAPAS

3 PUSKESMAS PASAR UJUNG BATU

2 PUSKESMAS PADANG GARUGUR

1 PUSKESMAS PARINGGONAN

1 PUSKESMAS UPT UJUNG BATU III

24 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN

1 PUSKESMAS SIBUHUAN

23 TERAMPIL- TERAPISGIGI DAN MULUT D-III PERAWAT GIGI 4 4 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN
JUMLAH
NO NAMA JABATAN KUALIFIKASI PENDIDIKAN ALOKASI RENCANA PENEMPATAN
FORMASI
1 2 3 4 5
D-III PERREKAM MEDIS/D-III
24 TERAMPIL - PEREKAM MEDIS PEREKAM MEDIS DAN INFORMASI 12 1 PUSKESMAS LATONG
KESEHATAN
1 PUSKESMAS UJUNG BATU I

9 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN

1 PUSKESMAS PASAR UJUNG BATU

D-III LABORATORIUM KESEHATAN/D-


25 TERAMPIL - PRANATA LABORATORIUM KESEHATAN 21 1 PUSKESMAS UJUNG BATU I
III ANALIS KESEHATAN

1 PUSKESMAS PADANG GARUGUR

2 PUSKESMAS SIBUHUAN

2 PUSKESMAS SOSOPAN

1 PUSKESMAS TANJUNG BOTUNG

1 PUSKESMAS UPT UJUNG BATU III

2 PUSKESMAS SIHAPAS

5 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN

2 PUSKESMAS PARINGGONAN

1 PUSKESMAS PINARIK

1 PUSKESMAS PASAR UJUNG BATU

1 PUSKESMAS HURAGI

1 PUSKESMAS GADING

26 TERAMPIL - RADIOGRAFER D-III RADIOGRAFI/D-III RADIOLOGI 1 1 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN

27 TERAMPIL - REFRAKSIONIS OPTISIEN D-III REFRAKSIONIS OPTISIEN 1 1 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN
D-III SANITARIAN/D-III KESEHATAN
28 TERAMPIL - SANITARIAN 15 1 PUSKESMAS UJUNG BATU I
LINGKUNGAN
1 PUSKESMAS HURAGI
1 PUSKESMAS PINARIK

1 PUSKESMAS TANJUNG BOTUNG

2 PUSKESMAS SIHAPAS
JUMLAH
NO NAMA JABATAN KUALIFIKASI PENDIDIKAN ALOKASI RENCANA PENEMPATAN
FORMASI
1 2 3 4 5
2 PUSKESMAS GADING
1 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN

1 PUSKESMAS PADANG GARUGUR

4 PUSKESMAS SOSOPAN

1 PUSKESMAS HURISTAK

29 TERAMPIL - TEKNISI ELEKTROMEDIS D-III ELEKTROMEDIS 3 3 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN
D-III TERAPI WICARA/D-III TERAPIS
30 TERAMPIL - TERAPIS WICARA 4 4 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN
WICARA
II. TENAGA TEKNIS 40

1 AHLI PERTAMA - MEDIK VETERINER DOKTER HEWAN 2 2 DINAS PERIKANAN DAN PETERNAKAN
D-IV PERTANIAN /S-1 PERTANIAN/S-
1 AGRIBISNIS / S-1 DINAS PERTANIAN │ KOORDINATOR BPP AEK NABARA
2 AHLI PERTAMA - PENYULUH PERTANIAN 18 2
AGROTEKNOLOGI / S-1 PENYULUH BARUMUN
PERTANIAN

1 DINAS PERTANIAN │ KOORDINATOR BPP ULU BARUMUN

3 DINAS PERTANIAN │ KOORDINATOR BPP LUBUK BARUMUN

2 DINAS PERTANIAN │ KOORDINATOR BPP BARUMUN SELATAN

2 DINAS PERTANIAN │ KOORDINATOR BPP SIHAPAS BARUMUN

2 DINAS PERTANIAN │ KOORDINATOR BPP BARUMUN


2 DINAS PERTANIAN │ KOORDINATOR BPP SOSA

1 DINAS PERTANIAN │ KOORDINATOR BPP HUTARAJA TINGGI

DINAS PERTANIAN │ KOORDINATOR BPP BATANG LUBU


2
SUTAM
1 DINAS PERTANIAN │ KOORDINATOR BPP HURISTAK
S-1 MANAJEMEN / S-1
ADMINISTRASI NEGARA / S-1 KEPALA BADAN PENGELOLA KEUANGAN DAN ASET DAERAH
3 ANALIS ASET DAERAH ADMINISTRASI PUBLIK / S-1 1 1 │BIDANG PENGELOLAAN ASET DAERAH │KASUBBID
MANAJEMEN DAN KEBIJAKAN MANAJEMEN DAN ANALISA KEBUTUHAN ASET
PUBLIK
JUMLAH
NO NAMA JABATAN KUALIFIKASI PENDIDIKAN ALOKASI RENCANA PENEMPATAN
FORMASI
1 2 3 4 5

KEPALA DINAS PERIKANAN DAN PETERNAKAN │BIDANG


4 ANALIS BUDIDAYA PERIKANAN S-1 PERIKANAN / D-IV PERIKANAN 1 1
PERIKANAN │SEKSI PENGEMBANGAN USAHA PERIKANAN

KEPALA DINAS PERIKANAN DAN PETERNAKAN │BIDANG


5 ANALIS MUTU HASIL PERIKANAN S-1 PERIKANAN 1 1
PERIKANAN │SEKSI PENGELOHAN HASIL PERIKANAN
KEPALA DINAS PERIKANAN DAN PETERNAKAN │BIDANG
6 ANALIS PENGELOLAAN SUMBER DAYA IKAN D-IV PERIKANAN / S-1 PERIKANAN 1 1
PERIKANAN │SEKSI PENGELOHAN HASIL PERIKANAN
KEPALA DINAS KESEHATAN │BIDANG PENCEGAHAN DAN
S-1 KESEHATAN MASYARAKAT / S-1
7 ANALIS PENYAKIT MENULAR 1 1 PENGENDALIAN PENYAKIT │ SEKSI PENCEGAHAN DAN
KEBIJAKAN KESEHATAN
PENGENDALIAN PENYAKIT MENULAR
KEPALA BADAN PENGELOLA KEUANGAN DAN ASET DAERAH
8 ANALIS PERBENDAHARAAN S-1 MANAJEMEN / S-1 AKUNTANSI 1 1 │BIDANG PERBENDAHARAAN DAN AKUNTASI │KASUBBID
PERBENDAHARAAN
ASISTEN PEREKONOMIAN DAN PEMBANGUNAN │BAGIAN
S-1 EKONOMI PEMBANGUNAN / S-1
9 ANALIS PEREKONOMIAN 1 1 PEREKONOMIAN SUMBER DAYA ALAM │ SUB BAGIAN
EKONOMI / S-1 MANAJEMEN
PEREKONOMIAN
KEPALA DINAS PERIKANAN DAN PETERNAKAN │BIDANG
10 ANALIS PERIKANAN BUDIDAYA S-1 PERIKANAN 1 1
PERIKANAN │SEKSI PRODUKSI PERIKANAN
KEPALA DINAS PERIKANAN DAN PETERNAKAN │BIDANG
11 ANALIS POTENSI PERBENIHAN S-1 PERIKANAN / D-IV PERIKANAN 1 1
PERIKANAN │SEKSI PRODUKSI PERIKANAN
KEPALA DINAS PERIKANAN DAN PETERNAKAN
S-1 TEKNIK SIPIL / S-1 EKONOMI
12 ANALIS PROGRAM PEMBANGUNAN 1 1
MANAJEMEN
│SEKRETARIAT │SUB BAGIAN PERENCANAAN DAN EVALUASI
1 KEPALA DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA │ BIDANG
13 ANALIS STATISTIK S-1 STATISTIK / S-1 MATEMATIKA 1 PERSANDIAN DAN STATISTIK │ SEKSI PENGELOLAAN DATA
STATISTIK
S-1 PLANOLOGI / S-1 PERENCANAAN
KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM │ BIDANG PEMANFAATAN
14 ANALIS TATA RUANG WILAYAH / S-1 TEKNIK SIPIL / S-1 2 1
DAN PENATAAN RUANG │ SEKSI PERENCANAAN TATA RUANG
ARSITEKTUR
KEPALA BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH │

1 BIDANG TATA RUANG DAN PENGEMBANGAN WILAYAH

│KASUBBID FISIK PRASARANA


S-1 PETERNAKAN / D-IV KEPALA DINAS PERIKANAN DAN PETERNAKAN │BIDANG
15 PENGAWAS MUTU BIBIT TERNAK 1 1
PETERNAKAN PETERNAKAN │SEKSI PRODUKSI TERNAK
JUMLAH
NO NAMA JABATAN KUALIFIKASI PENDIDIKAN ALOKASI RENCANA PENEMPATAN
FORMASI
1 2 3 4 5
KEPALA DINAS PERIKANAN DAN PETERNAKAN │BIDANG
16 PENGAWAS PENYAKIT DAN PENGENDALI PENYAKIT HEWAN S-1 PERIKANAN / D-IV PERIKANAN 1 1
PETERNAKAN │SEKSI KESEHATAN HEWAN
S-1 PLANOLOGI / S-1 PERENCANAAN
KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM │ BIDANG PEMANFAATAN
17 PENGAWAS TATA RUANG WILAYAH / S-1 TEKNIK SIPIL / S-1 1 1
DAN PENATAAN RUANG │ SEKSI PEMANFAATAN RUANG
ARSITEKTUR

PENGELOLA BUDIDAYA PENGEMBANGAN TERNAK DAN HEWAN KEPALA DINAS PERIKANAN DAN PETERNAKAN │BIDANG
18 D-III PETERNAKAN 1 1
LAINNYA PETERNAKAN │SEKSI PENGEMBANGAN USAHA PETERNAKAN

KEPALA DINAS PERIKANAN DAN PETERNAKAN │BIDANG


19 PENGELOLA PETERNAKAN D-III PETERNAKAN 1 1
PETERNAKAN │SEKSI PRODUKSI TERNAK

KEPALA DINAS PERIKANAN DAN PETERNAKAN │BIDANG


20 PENGELOLA RUMAH POTONG HEWAN D-III PETERNAKAN 1 1
PETERNAKAN │SEKSI PENGEMBANGAN USAHA PETERNAKAN

KEPALA BADAN PENGELOLA KEUANGAN DAN ASET DAERAH


21 PENYUSUN LAPORAN KEUANGAN S-1 KEUANGAN / S-1 AKUNTANSI 1 1
│SEKRETARIAT │SUB BAGIAN KEUANGAN

B. FORMASI KHUSUS PENYANDANG DISABILITAS 8


1 AHLI PERTAMA - APOTEKER APOTEKER 1 1 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH
D-IV SANITASI/KESEHATAN
2 AHLI PERTAMA - SANITARIAN 1 1 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH
LINGKUNGAN
3 AHLI PERTAMA - EPIDEMIOLOG KESEHATAN S-1 KESEHATAN MASYARAKAT 1 1 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH
D-III GIZI / D-III NUTRISIONIS/ D-III
4 TERAMPIL - NUTRISIONIS 2 2 PUSKESMAS SIBUHUAN
ILMU GIZI
5 TERAMPIL - ASISTEN APOTEKER D-III FARMASI 2 2 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN

D-III LABORATORIUM KESEHATAN/D-


6 TERAMPIL - PRANATA LABORATORIUM KESEHATAN 1 1 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SIBUHUAN
III ANALIS KESEHATAN
Lampiran III Pengumuman Bupati Padang Lawas
Nomor : 810/2619/2021
Tanggal : 30 Juni 2021

(Kabupaten/Kota Pelamar),……Juli 2021


Perihal : Permohonan Untuk diangkat sebagai Kepada :
Calon Aparatur Sipil Negara Yth. Bupati Padang Lawas
Kabupaten Padang Lawas TA. 2021 di,
Sibuhuan

Berdasarkan Pengumuman Bupati Padang Lawas Nomor : 810/2619/2021tanggal 30 Juni 2021 tentang
Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Padang
Lawas Tahun Anggaran 2021.

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : ..........................................................................
Tempat/Tanggal Iahir : ..........................................................................
Jenis kelamin : ..........................................................................
Program Studi/IPK/Universitas : ..........................................................................
Jabatan yang dilamar : ..........................................................................
Alamat Domisili (sesuai KTP) : ..........................................................................
Jln/Desa/Kelurahan : ..........................................................................
Kecamatan : ..........................................................................
Kabupaten : ..........................................................................
Propinsi : ..........................................................................
Nomor HP : ..........................................................................

Dengan ini menyampaikan surat lamaran kepada Bapak, agar dapat mengikuti Seleksi Penerimaan Calon
Pegawai Aparatur Sipil Negara di Kabupaten Padang Lawas Tahun Anggaran 2021. Sebagai bahan
pertimbangan bagi Bapak, berikut disampaikan hal-hal sebagai berikut:
1. Unggah scan asli Surat lamaran ditujukan kepada Bupati Padang Lawas di Sibuhuan dan
ditandatangani diatas materai Rp. 10.000;
2. Unggah scan asli ljazah;
3. Scan asli Transkip Nilai Akademik;
4. Unggah Pas Photo berlatar belakang warna merah sesuai ketentuan system;
5. Scan Asli kartu Tanda Penduduk (KTP) Elektronik;
6. Unggah scan asli Surat Pernyataan tidak pernah dihukum penjara dll (lampiran IV
Pengumuman Bupati Padang Lawas) bermaterai Rp.10.000 dan ditandatangani serta Unggah
Surat Pernyataan tidak mengajukan pindah dengan alasan apapun (lampiran V
Pengumuman Bupati Padang Lawas) bermaterai Rp.10.000 dan ditandatangani;
7. Unggah scan asli Surat Tanda Registrasi (STR) yang masih berlaku*
8. Unggah surat keterangan dokter dari Rumah Sakit Pemerintah yang menerangkan jenis/derajat
disabilitas.**
Demikian surat lamaran ini dibuat. Adapun seluruh data dan dokumen yang saya berikan adalah
benar dan sesuai dengan format yang ditentukan, apabila dikemudian hari ditemukan data yang tidak
benar, maka saya menerima keputusan panitia membatalkan keikutsertaan/ kelulusan saya pada
seleksi CPNS Kabupaten Padang Lawas Tahun Anggaran 2021.
Atas perhatiannya diucapkan terima kasih.

Hormat saya,
Materai Rp. 10000.
Ditandatangani

Nama Pelamar

Catatan:

* diperuntukkan untuk pelamar tenaga kesehatan


** diperuntukkan untuk pelamar formasi khusus Penyandang disabilitas
Lampiran IV Pengumuman Bupati PadangLawas
Nomor : 810/2619/2021
Tanggal : 30 Juni 2021

SURAT PERNYATAAN

Yang bertandatangan di bawah ini:

Nama :.........................................................................................
Tempat, Tanggal Lahir :..................../....................................................................
Nomor KTP/Identitas :.........................................................................................
Program Studi/IPK/Universitas :.........................................................................................
Jabatan yang dilamar :.........................................................................................
Unit Kerja Penempatan :.........................................................................................
Jenis Kelamin :.........................................................................................
Agama :.........................................................................................
Alamat Domisili (sesuai KTP) :.........................................................................................
Jln/Desa/Kelurahan :.........................................................................................
Kecamatan :.........................................................................................
Kabupaten :.........................................................................................
Propinsi :.........................................................................................

Dengan ini menyatakan dengan sesungguhnya, bahwa saya:

1. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang telah
mempunyai kekuatan hukum yang tetap karena melakukan tindak pidana dengan pidana
penjara 2 (dua) tahun atau lebih.
2. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak
dengan hormat sebagai ASN, anggota TNI / POLRI, Pegawai BUMN / BUMD atau
diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta.
3. Tidak berkedudukan sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil atau Pegawai Negeri Sipil, prajurit TNI,
anggota Polri, dan siswa sekolah ikatan dinas Pemerintah.
4. Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis.
5. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Demikian surat pernyataan ini dibuat dengan sesungguhnya, apabila di kemudian hari
ditemukan data yang tidak benar, maka saya menerima keputusan panitia untuk membatalkan
keikutsertaan/kelulusan saya pada seleksi CPNS Kabupaten Padang Lawas Tahun Anggaran
2021.

................................, ... Juli 2021


Yang membuat P ernyataan
Materai Rp. 10000 & ttd

Nama Pelamar
Lampiran V Pengumuman Bupati PadangLawas
Nomor : 810/2619/2021
Tanggal : 30 Juni 2021

SURAT PERNYATAAN

Yang bertandatangan di bawah ini:

Nama :.........................................................................................
Tempat, Tanggal Lahir :..................../....................................................................
Nomor KTP/Identitas :.........................................................................................
Program Studi/IPK/Universitas :.........................................................................................
Jabatan yang dilamar :.........................................................................................
Unit Kerja Penempatan :.........................................................................................
Jenis Kelamin :.........................................................................................
Agama :.........................................................................................
Alamat Domisili (sesuai KTP) :.........................................................................................
Jln/Desa/Kelurahan :.........................................................................................
Kecamatan :.........................................................................................
Kabupaten :.........................................................................................
Propinsi :.........................................................................................

Dengan ini menyatakan dengan sesungguhnya, bahwa saya tidak akan mengajukan pindah tugas
dengan alasan apapun sekurang-kurangnya 10 (sepuluh) tahun setelah diangkat menjadi Calon
Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Padang Lawas.

Demikian surat pernyataan ini dibuat dengan sesungguhnya, tanpa tekanan maupun paksaan dari
pihak manapun, dan saya bersedia untuk mundur sebagai CPNS/PNS, bersedia dituntut di
pengadilan serta bersedia menerima segala tindakan yang diambil oleh Pemerintah Kabupaten Padang
Lawas apabila dikemudian hari terbukti pernyataan saya ini tidak benar.

................................, ... Juli 2021

Yang membuat P ernyataan


Materai Rp. 10000 & ttd

Nama Pelamar

Anda mungkin juga menyukai