Anda di halaman 1dari 2

Keywords:

OBAT, DAN, YANG, INDONESIA, DARI, PENELITIAN, TANAMAN, PADA, UNTUK, Obat
Tradisional Indonesia

Digest:
...Definisi obat tradisional ialah bahan atau ramuan bahan yang berasal dari
tumbuhan, hewan, mineral, sediaan sarian (galenik) atau campuran dari bahan
tersebut, yang secara turun temurun telah digunakan untuk pengobatan berdasarkan
pengalaman.2 Obat tradisional Indonesia atau obat asli Indonesia yang lebih dikenal
dengan nama jamu, umumnya campuran obat herbal, yaitu obat yang berasal dari
tanaman....
...Fitofarmaka adalah obat dari bahan alam terutama dari alam nabati, yang
khasiatnya jelas dan terbuat dari bahan baku, baik berupa simplisia atau sediaan
galenik yang telah memenuhi persyaratan minimal, sehingga terjamin keseragaman
komponen aktif, keamanan dan kegunaannya....
...Penggunaan obat tradisional di Indonesia sudah berlangsung sejak ribuan tahun
yang lalu, sebelum obat modern ditemukan dan dipasarkan....
...Indonesia memiliki sekitar 25 000-30 000 spesies tanaman yang merupakan 80% dari
jenis tanaman di dunia dan 90 % dari jenis tanaman di Asia.1,4 Hasil inventarisasi
yang dilakukan PT Eisai pada 1986 mendapatkan sekitar tujuh ribu spesies tanaman di
Indonesia digunakan masyarakat sebagai obat,5 khususnya oleh 205 * Disampaikan pada
Upacara Pengukuhan Sebagai Guru Besar Tetap dalam Ilmu Farmakologi pada Fakultas
Kedokteran Universitas Indonesia Jakarta 14 Juli 2007 Maj Kedokt Indon, Volum: 57,
Nomor: 7, Juli 2007 Pengembangan Obat Tradisonal Indonesia Menjadi Fitofarmaka
industri jamu dan yang didaftarkan ke Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM)
Republik Indonesia berjumlah 283 spesies tanaman.1 Senarai tumbuhan obat Indonesia
yang diterbitkan oleh Departemen Kesehatan Republik Indonesia pada tahun 1986
mendokumentasi 940 tanaman obat dan jumlah tersebut tidak termasuk tanaman obat
yang telah punah atau langka dan mungkin ada pula tanaman obat yang belum
dicantumkan.6 Bila dikaji dari sejarah perkembangan, beberapa obat moderen ternyata
sebagian di antaranya juga disolasi dari tanaman (Tabel 1).1,7 Selain itu
didapatkan juga obat antikanker yang berasal dari sumber bahan alam seperti
aktinomisin, bleomisin, dan daunorubisin yang diisolasi dari jamur dan bakteri....
...Penjualan obat herbal meningkat dua kali lipat antara tahun 1991 dan 1994, dan
antara 1994 dan 1998 di Amerika Serikat.9 Di Indonesia menurut survei nasional
tahun 2000, didapatkan 15,6% masyarakat menggunakan obat tradisional untuk
pengobatan sendiri dan jumlah tersebut meningkat menjadi 31,7 % pada tahun 2001.10
Jenis obat tradisional yang digunakan dapat berupa obat tradisional buatan sendiri,
jamu gendong maupun obat tradisional industri pabrik....
...Meningkatnya Industri Obat Tradisional Meningkatnya minat masyarakat terhadap
obat tradisional memacu industri farmasi di Indonesia untuk ikut memproduksi obat
tradisional....
...Tabel 2. Jumlah dan Jenis Industri Obat Tradisional yang Didaftar di Badan POM11
Tahun Industri Kecil Industri Obat Industri Jumlah Obat Tradisional Tradisional
Farmasi 2002 29 10 16 55 2003 164 58 82 304 2004 217 54 85 356 2005 197 47 87 331
2006 172 40 79 291 Pada tahun 2002 jumlah industri farmasi yang memproduksi obat
tradisional yang mendaftar pada Badan POM ada 16 perusahaan dan meningkat menjadi
82 pada tahun berikutnya.12 Jumlah industri yang memproduksi obat tradisional
sampai akhir 2002 di Indonesia didapatkan 1012, yang terdiri atas 105 industri
skala besar dan 907 industri skala kecil.13 Jumlah sediaan obat tradisional yang
didaftar pada Badan POM akhir 2006 adalah 14 217 termasuk diantaranya 2 036 produk
impor dan 52 produk lisensi.12 Penelitian Obat Tradisional Indonesia Obat
tradisional Indonesia merupakan warisan budaya bangsa sehingga perlu dilestarikan,
diteliti dan dikembangkan....
...Penelitian obat tradisional Indonesia mencakup penelitian obat herbal tunggal
maupun dalam bentuk ramuan....
...Jenis penelitian yang telah dilakukan selama ini meliputi penelitian budidaya
tanaman obat, analisis kandungan kimia, toksisitas, farmakodinamik, formulasi, dan
uji klinik....
Warnings:
Linguistic Core can not confidently detect language of text or detected language is
not supported. Used language-independent algorithm.

Anda mungkin juga menyukai