Anda di halaman 1dari 60

SKRIPSI

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMEPENGARUHI PENDAPATAN


PEDAGANG KONVEKSI DI PASAR GODEAN
KABUPATEN SLEMAN TAHUN 2020

Disusun Oleh:

Nama : Putu Prastiyo Yudana


Nomor Mahasiswa : 143160007
Program Studi : Ekonomi Pembangunan
Jurusan : Ilmu Ekonomi

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS PEMBANGUNAN


NASIONAL “VETERAN”

YOGYAKARTA

2020

i
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMEPENGARUHI PENDAPATAN
PEDAGANG KONVEKSI DI PASAR GODEAN
KABUPATEN SLEMAN TAHUN 2020

SKRIPSI

Untuk Penulisan Skripsi S1 pada Program Studi Ekonomi Pembangunan


Jurusan Ilmu Ekonomi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta

Disusun Oleh :

Nama : Putu Prastiyo Yudana

Nomor Mahasiswa : 143160007


Program Studi : Ekonomi Pembangunan
Jurusan : Ilmu Ekonomi

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS


UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN” YOGYAKARTA
2020

ii
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMEPENGARUHI PENDAPATAN
PEDAGANG KONVEKSI DI PASAR GODEAN
KABUPATEN SLEMAN TAHUN 2020

SKRIPSI

Disusun Oleh :
Nama : Putu Prastiyo Yudana
Nomor Mahasiswa : 143160007
Program Studi : Ekonomi Pembangunan
Jurusan : Ilmu Ekonomi

Skripsi ini disetujui pada tanggal … juli 2021


Oleh :

Dosen Pembimbing 1 Dosen Pembimbing 2

Dr. I Ketut Nama, M.Si Astuti Rahayu, SE, M.Si


NIP: 19620415 198803 1 001 NIK: 2 7209 97 0173 1

iii
PERNYATAAN KEASLIAN

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : Putu Prastiyo Yudana

Nomor Mahasiswa : 143160007

Program Studi : Ekonomi Pembangunan

Jurusan : Ilmu Ekonomi

Judul Skripsi : FAKTOR-FAKTOR YANG


MEMEPENGARUHI PENDAPATAN
PEDAGANG KONVEKSI DI PASAR
GODEAN KABUPATEN SLEMAN 2021

Menyatakan bahwa dalam skripsi ini tidak terdapat karya yang pernah diajukan orang
lain untuk memperoleh gelar kesarjanaan di suatu perguruan tinggi, dan sepanjang
pengetahuan saya juga tidak terdapat karya atau pendapat yang pernah ditulis atau
diterbitkan oleh orang lain, kecuali yang secara tertulis diacu dalam naskah ini dan
disebutkan dalam referensi.

Pernyataan ini saya buat sebenar-benarnya dan apabila ternyata dikmudian hari
terbukti bahwa pernyataan ini tidak benar, saya sanggup menerima hukuman dan atau
sanksi sesuai peraturan yang berlaku.

Yogyakarta, … Juli 2021

Yang menyatakan

Putu Prastiyo Yudana


NIM : 143160007

iv
MOTTO

v
HALAMAN PERSEMBAHAN

Dengan ini saya persembahkan karya sederhana ini untuk orang-orang yang selalu ada
disekeliling saya, selama ini. Selalu memberikan dukungan bagi kelancaran skripsi
saya

 Tuhan Yang Maha Esa yang selalu menyertai dan melindungi ku dan atas
anuarah yang berlimpah yang telah diberikan kepadaku sehingga dapat
menyelesaikan tugas akhir ini.

vi
KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur saya panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang
telah memberikan segala berkat, rahmat dan karunia-Nya kepada penulis, sehingga
penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul FAKTOR-FAKTOR YANG
MEMEPENGARUHI PENDAPATAN PEDAGANG KONVEKSI DI PASAR
GODEANKABUPATEN SLEMAN 2021 Pada kesempatan ini, penulis sampaikan
ucapan terimakasih yang sebanyak-banyaknya kepada semua pihak yang telah
memberikan bantuan baik dukungan data, pemikiran maupun pemahaman serta
bimbingan, maka pada kesempatan ini dengan segala kerendahan hati tidak lupa
penulis ucapkan terima kasih banyak kepada:
1. Bapak Dr. I Ketut Nama, M.Si selaku dosen pembimbing I, terimakasih banyak
atas segala bimbingan dan dukungannya yang dengan sabar memberikan
pengarahan, saran dan masukan selama proses penulisan skripsi ini.
2. Ibu Astuti Rahayu, SE, M.Si selaku dosen pembimbing II, terimakasih atas segala
bimbingan serta dukungannya yang telah bersedia meluangkan waktunya untuk
memberikan saran dan masukannya selama proses penulisan skripsi ini.
3. Bapak dan Ibu Dosen Pengajar Fakultas Ekonomi dan Bisnis khususnya Program
Studi Ekonomi Pembangunan Universitas Pembangunan Nasionnal “Veteran”
Yogyakarta.
4. Orang Tua, teman-teman dan orang-orang yang saya kasihi yang senantiasa
memberikan semangat dan doanya kepada saya. Semoga apa yang saya kerjakan
dapat berkenan dihati.
Semua pihak yang telah memberikan bantuan serta dorongan yang tidak dapat
penulis sebutkan satu persatu di sini. Semoga semua bantuan yang telah diberikan
menjadi amal kebaikan saudara-saudara sekalian dan apapun usaha serta urusan yang
sedang saudara lakukan dipermudah oleh Ida sanghyang widhi wasa. Penulis berharap
semoga skripsi ini bermanfaat dalam menunjang perkembangan ilmu pengetahuan dan
bermanfaat bagi yang membaca. Akhirnya kepada semua pihak yang telah membantu
dalam penyusunan skripsi ini saya ucapkan terimakasih.

vii
Yogyakarta, .. Juli 2021

Putu Prastiyo Yudana

143160007

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI..........................................................................................................ii

DAFTAR TABEL..................................................................................................x

viii
GAMBAR..............................................................................................................xi

LAMPIRAN - LAMPIRAN................................................................................xii

BAB I.......................................................................................................................1

PENDAHULUAN...................................................................................................1

1.1 Latar Belakang Masalah.................................................................................1


1.2 Rumusan Masalah..........................................................................................3
1.3 Tujuan Penelitian............................................................................................3
1.4 Manfaat Penelitian..........................................................................................4
1.5 Keaslian Penelitian.........................................................................................4
BAB II.....................................................................................................................6

LANDASAN TEORI..............................................................................................6

2.1 PASAR...........................................................................................................6
2.1.1 DEFINSI PASAR..............................................................................6
2.1.2 FUNGSI PASAR...............................................................................7
2.1.3 PENDAPATAN.................................................................................8
2.1.4 JENIS – JENIS PENDAPATAN.......................................................8
2.1.5 FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN..................9
2.1.6 MODAL...........................................................................................10
2.1.7 JAM BERDAGANG (KERJA).......................................................12
2.1.8 GAJI KARYAWAN........................................................................12
2.2 PENELITIAN TERDAHULU................................................................13
2.3 KERANGKA BERPIKIR.......................................................................14
2.4 HIPOTESIS.............................................................................................15
BAB III..................................................................................................................16

METODE PENELITIAN....................................................................................16

3.1 Jenis Penelitian.............................................................................................16


3.2 Data dan Sumber Data..................................................................................16
3.4 Definisi Operasional Variabel Peneliti.........................................................16
3.5 Alat Analisis.................................................................................................18

ix
3.5.1 Uji Hipotesis........................................................................................18
3.5.2 Uji Asumsi Klasik................................................................................19
BAB IV..................................................................................................................23

ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN.........................................................23

4.1 Profil Responden..........................................................................................23


4.2 Analisis Regresi Berganda...........................................................................24
4.2.1 Uji Statistik.........................................................................................26
4.2.2 Uji Asumsi Klasik..............................................................................27
4.3 Pembahasan..................................................................................................29
4.3.1 Pengaruh Modal Usaha terhadap Pendapatan Pedagang Konveksi.. .29
4.3.2 Pengaruh Waktu berdagang terhadap Pendapatan Pedagang Konveksi30
4.3.3 Pengaruh Gaji karyawan terhadap Pendapatan Pedagang Konveksi. 30
BAB V....................................................................................................................32

KESIMPULAN DAN SARAN............................................................................32

5.1 Kesimpulan...................................................................................................32
5.2 Saran.............................................................................................................33
DAFTAR PUSTAKA...........................................................................................36

LAMPIRAN..........................................................................................................38

x
DAFTAR TABEL
Table 1. Keaslian Penelitian..................................................................................4
Table 2. Profil Responden...................................................................................23
Table 3. Deskripsi Pendapatan Pedagang, Modal Usaha, Jam Berdagang dan
Gaji Karyawan.....................................................................................................24
Table 4. Tabulasi Hasil Pengujian Regresi........................................................25
Table 5. Hasil Analisis Uji Statistik....................................................................26
Table 6. Hasil Analisis Uji Heteroskedastisitas.................................................27
Table 7. Hasil Analisis Uji Multikolinearitas....................................................28
Table 8. Hasil Analisis Uji Normalitas...............................................................28
Table 9. Hasil Analisis Uji Linearitas.................................................................29

i
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1.Kerangka Pemikiran Konseptua……………………………………….14

i
LAMPIRAN - LAMPIRAN

Lampiran 1. DATA PENELITIAN....................................................................38


Lampiran 2. Hasil Regresi Linier Berganda.....................................................39
Lampiran 3. Uji Autokorelasi.............................................................................40
Lampiran 4. Uji Heteroskedastisitas..................................................................41
Lampiran 5. Uji Multikolinieritas......................................................................42
Lampiran 6. Uji Normalitas................................................................................43
Lampiran 7. Uji Linieritas..................................................................................44

i
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah


Tujuan Pembangunan Nasional adalah mewujudkan masyarakat
adil dan makmur berdasarkan Pancasila. Pembangunan merupakan salah
satu cara untuk mencapai keadaan tersebut. Selama ini pembangunan
selalu diprioritaskan pada sektor ekonomi, sedang sektor lain hanya
bersifat menunjang dan melengkapi sektor ekonomi. Adanya
pembangunan selain memberikan dampak positif juga memberi dampak
negatif terutama dutunjukkan oleh berbagai masalah tenaga kerja dan
kesempatan kerja. Hal ini menjadi masalah yang sangat serius bagi bangsa
Indonesia, mengingat jumlah penduduk yang pada gilirannya merupakan
penawaran tenaga kerja yang berlebihan, sedangkan permintaan tenaga
kerja dipasar tenga kerja sangat terbatas. Hal ini akan menambah angka
penggangguran serta akan menimbulkan keresahan sosial.
Tabel 1.1
Tenaga Kerja Formal dan Kasus PHK di Yogyakarta
(Persen dan kasus)
Tahun 2017 2018 2019 2020
Tenaga kerja Formal 43,45 45,59 48,34 42,59
Kasus PHK 39 50 4 13
Sumber: Bapeda,2021
Tenaga kerja Formal pada tahun 2017 sebesar 43,45% terus
meningkat sampai tahun 2019 sebanyak 48,34 dan menurun pada tahun
2020 sebesar 42,59. Untuk kasus PHK pada tahun 2017 sebesar 39 kasus

1
sedangkan tahun 2018 meningkat menjadi 50 kasus lalu menurun di tahun
2019 menjadi 4 kasus kemudian ditahun 2020 meningkat menjadi 13.

Lapangan kerja pada sektor formal menjadi prioritas bagi para


tenaga kerja. Namun akibat adanya krisis ekonomi yang melanda
Indonesia, banyak terjadi kasus PHK pada sektor formal ini. Untuk itu
perlu dikembangkan lapangan kerja pada sektor informal . bahwa
kelihatannya sektor informal tidak mampu menampung tenaga kerja
seperti harapan kita, pada kenyataannya sektor informal bisa menjadi
penyelamat bagi masalah ketenagakerjaan yang kita hadapi. Banyak
bidang informal yang berpotensi untuk diangkat dan digali menjadi salah
satu bidang usaha yang menghasilkan keuntungan dan income keluarga
sekaligus dapat menyerap tenga kerja. Usaha berdagang merupakan salah
satu alternatif lapangan kerja informal, yang ternyata banyak menyerap
tenaga kerja, seperti pedagang Konveksi di pasar Godean, Pendapatan
pedagang konveksi dapat menjadi tumpuan pendapatan keluarga.Pada
umumnya pedagang

2
konveksi di Pasar Godean mendapatkan barang dagangannya dari produsen tetapi
ada juga pedagang yang memproduksi sendiri.
Pada umunya para pedagang mempunyai tujuan utama
mendapatkan laba tertentu (mungkin maksimal) dan mempertahankan atau
semakin berusaha meningkatkannya. Dengan jumlah penduduk yang
relatif tinggi di daerah pedesaan, kehidupan mereka masih miskin dan
tertinggal. Ini disebabkan karena pendapatan mereka hanya dari sektor
pertanian saja, padahal dengan semakin banyaknya jumlah penduduk,
tidak memungkinkan sektor pertanian untuk menampung jumlah tenaga
kerja yang semakin berlipat ganda di masa yang akan datang. Sedangkan
lahan pertanian semakin berkurang karena telah banyak digunakan untuk
pemukiman.
Pemerintah menghimbau pada masyarakat agar menciptakan
lapangan kerja sendiri seperti berdagang misalnya. Bagi masyarakat
Godean khususnya aktivitas di luar Sektor Pertanian bukan merupakan hal
yang baru, hal ini dilatarbelakangi oleh:
a. Tidak cukupnya pendapatan di Sektor Pertanian.
b. Pekerjaan dan pendapatan diusaha tani bersifat musiman, sehingga
diperlukan waktu untuk menunggu.
c. Usaha tani mengandung resiko dan ketidak pastian.
Sebagaimana yang telah dihimbau oleh pemerintah, dalam upaya
meningkatkan pendapatan keluarga agar menciptakan usaha diluar sektor
pertanian. Masyarakat di Kecamatan Godean, Kabupaten Sleman
melakukan kegiatan berdagang. Barang yang diperdagangkan berbeda-
beda seperti sepatu, pakaian, tas, sembako, dan lain-lain. Pasar Godean
sebagai pusat jual beli masyarakat Kecamatan Godean pada khususnya
karena merupakan pasar terlengkap yang ada di Kecamatan Godean.
Disamping letaknya yang strategis yang berada dipusat keramaian atau
kota kecamatan. Pasar Godean secara keseluruhan mencakup wilayah
seluas 8000 m². Luas ini terdiri dari bangunan permanen (kios), Los pasar,
Bango serta fasilitas umum. Kios atau toko dibedakan dalam berapa kelas
dari kelas I sampai III tergantung dari strategis tidaknya letak kios
tersebut.

1
Berdasarkan latar belakang masalah tersebut, maka dengan ini
penulis melakukan penelitian dengan judul “Analisis Faktor-Faktor yang
Memepengaruhi Pendapatan Pedagang Konveksi di Pasar Godean Kab
Sleman”

1.2 Rumusan Masalah


Dari latar belakang masalah di atas, perumusan masalah dalam
penelitian ini adalah :
1. Bagaimana pengaruh modal usaha terhadap pendapatan pedagang
konveksi di pasar Godean pada tahun 2021?
2. Bagaimana pengaruh jam berdagang terhadap pendapatan pedagang
konveksi di pasar Godean pada tahun 2021?
3. Bagaiaman pengaruh gaji karyawan terhadap pendapatan pedagang
konveksi di pasar Godean pada tahun 2021?

1.3 Tujuan Penelitian


Berdasarkan latar belakang dan rumusan masalah di atas, tujuan
penelitian ini adalah :
1. Menganalisis pengaruh modal usaha terhadap pendapatan pedagang
konveksi di pasar Godean pada tahun 2021?
2. Menganalisis pengaruh jam berdagang terhadap pendapatan pedagang
konveksi di pasar Godean pada tahun 2021?
3. Menganalisis pengaruh gaji karyawan terhadap pendapatan pedagang
konveksi di pasar Godean pada tahun 2021.

2
1.4 Manfaat Penelitian
1. Bagi penulis, dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat
memperluas pengetahuan dan wawasan bagi peneliti tentang dunia
usaha terutama perdangan konveksi.
2. Bagi pedagang, dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat
memahami jumlah pendapatan usahanya secara efektif dan menjadi
evaluasi untuk mengembangkan usahanya.
3. Bagi Pemerintah, dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat
dijadikan acuan dalam membuat kebijakan mengenai pajak UMKM
seperti pedagang konveksi.

1.5 Keaslian Penelitian


Beberapa penelitian tentang Pendapatan Pedagang Konveksi telah dilakukan
oleh sejumlah peneliti, adapun hasil dari berbagai peneliti tercantum dalam
tabel di bawa ini :

Table 1.2
Keaslian Penelitian

No Peneliti Judul Sampel Variabel Alat


Y X Analisis
1. Akhbar Analisis Purwodinat Pendapat Jarak, Regresi
Nurseta Pengaruh Jarak, an, an Lama Linear
PriyandiLama Usaha, Semarang Pedagan Usaha, Berganda
ka Modal, dan Jam g kaki Modal,
(2015) Kerja Terhadap Lima Jam
Pendapatan Konveks Kerja
Pedagang Kaki i
Lima Konveksi
2. Nashikh Analisis Faktor- Pasar Pendapat Besarn Regresi
ul Amin faktor yang Mragen, an ya linear
(2012) Mempengaruhi Demak Pedagan Pengar berganda
Pendapatan 2012 g uh
pedagang Modal,
konveksi Jam
Berdag
ang,
Pengala

3
man
Berdag
ang
3. Lilih Pengaruh Kaos Suci, Pendapat Modal, Ordinary
Muflih Modal, Jumlah Bandung an Jumlah, Least
(2018) Tenaga Kerja, 2018 Tenaga Square
Tingkat Kerja, (OLS)
Pendidikan, Tingkat
Lama Usaha, Pnedidi
dan Jumlah kan,
Pesanan Lama
Terhadap Usaha
Pendapatan dan
Pengusaha Jumlah
Konveksi Pesana
n

Perbedaan penelitian ini dengan penelitian sebelumnya terletak pada


jenis variabel penelitian, variabel dependen yang digunakan adalah Modal
Usaha, Jam Berdagang, Gaji Karyawan dimana variabel Modal Usaha dan
Gaji Karyawan diukur dengan Rupiah sedangkan Jam Berdagang di ukur
dengan waktu berjualan perhari, waktu dan lokasi penelitian. Dimana
penelitian ini lokasinya di Pasar Godean Sleman pada tahun 2021 dengan
menggunakan data primer. Adapun variabel-variabel yang diteliti saat ini
adalah Modal Usaha, Jam Berdagang, dan Gaji Karyawan di Pasar Godean
Sleman.

BAB II

LANDASAN TEORI

4
1.
2.1 Pasar
2.1.1 Definisi Pasar
Menurut [ CITATION TGi92 \p 154 \l 1057 ] dalam ilmu
ekonomi kita bicara tentang pasar jika ada suatu pertemuan antara
orang yang mau menjual dan orang yang maumembeli suatu barang
atau jasa tertentu dengan harga tertentu. Para penjual danpembeli
saling bertemu di pasar, Masing-masing dari mereka mempunyai
keinginan dan kepentingan sendiri-sendiri. Jika kedua belah pihak
tersebut dipertemukan akan terjadi transaksi jual-beli. Faktor penting
yang dapat mempertemukan mereka adalah harga, yang terbentuk di
pasar dalam interaksi antara penjual dan pembeli tersebut.
Para penjual mengharapkan harga setinggi mungkin untuk
barang yangditawarkannya, agar mendapatkan keuntungan sebanyak
mungkin. Tetapi jikapara penjual dalam menawarkan barangnya
dengan harga yang terlalu tinggi, parapembeli pun malas untuk
membeli sehingga barangnya tidak laku. Di lain pihak jika penjual
mendapat harga yang terlalu rendah dari calon pembeli, maka penjual
tidak akan melepaskan barang tersebut karena mereka akan rugi.
Sedangkan para pembeli menginginkan harga serendah mungkin
untuk mendapatkan barang yang diinginkannya itu.
Menurut [ CITATION Boe82 \p 43 \l 1057 ] dalam Ilmu
Ekonomi pengertian pasar tidak harus dikaitkan dengan suatu tempat
yang dinamakan pasar dalam pengertian sehari-hari. Suatu pasar
dalam ilmu ekonomi adalah dimana saja terjadi transaksi antara
penjual dan pembeli. Barang yang ditransaksikan bisa berupa barang
apapun, mulai dari beras dan sayur-mayur, sampai ke jasa angkutan,
uang dan

5
7

tenaga kerja. Setiap barang ekonomi mempunyai pasarnya sendiri-


sendiri.
Di masing-masing pasar terjadi transaksi pasar untuk barang
yang bersangkutan, dan apabila terjadi suatu transaksi, maka ini berate
telah terjadi suatu persetujuan (antara pembeli dan penjual) mengenai
harga transaksi dan volume transaksi bagi barang tersebut. Dua aspek
transaksi inilah (yaitu harga dan volume) yang menjadi pusat ahli
ekonomi apabila ia menganalisa suatu pasar.
Berdasarkan uraian diatas, pasar dapat diartikan sebagai
tempat bertemunya penjual dan pembeli melakukan transaksi dan
kemudian terbentuklah harga.
2.1.2 Fungsi Pasar
Menurut [ CITATION Soe03 \p 12 \l 1057 ] pasar berperan
sangat penting dalam suatu sistem ekonomi. Terdapat 5 fungsi utama
pasar dan setiap fungsi mengandung pertanyaan yang harus dijawab
oleh sistem ekonomi. Fungsi pasar tersebut adalah:
1. Pasar menentukan harga barang. Pada Sistem Ekonomi Pasar,
harga merupakan ukuran nilai barang. Jika suatu barang
permintaannya meningkat, berarti masyarakat membutuhkan lebih
banyak. Alam jangkayang relatif singkat perusahaan tidak bisa
menambah jumlah barang yang ditawarkan secara seketika.
Akibatnya harga barang tersebut naik. Kenaikan harga suatu
barang akan mendorong produsen memproduksi barang tersebut
2. Pasar dapat mengorganisasi produksi. Harga barang di pasar
menjadi acuan perusahaan dalam menentukan metode produksi
yang paling efisien.
3. Pasar mendistribusikan barang dan jasa yang dihasilkan
perusahaan.
4. Pasar melakukan penjatahan. Konsumsi saat ini dibatasi oleh
jumlah barang dan jasa yang dapat dihasilkan saat ini.

7
8

5. Pasar menyediakan barang dan jasa untuk masa yang akan datang.
Tabungan dan investasi yang terjadi di pasar merupakan usaha
untuk memelihara sistem dan memberikan kemajuan aktivitas
ekonomi.
2.1.3 Pendapatan
Pendapatan menurut [ CITATION Boe82 \p 170 \l 1057 ]
mengemukakan bahwa pendapatan merupakan hasil dari penjualan
faktor-faktor produksi yang dimilikinya kepada sektor produksi.
Harga faktor produksi di pasar ditentukan oleh saling tarik
menariknya antara penawaran dan permintaan.
Secara singkat pendapatan (income) seorang warga masyarakat
ditentukan oleh:
a. Jumlah faktor-faktor produksi yang ia miliki yang bersumber pada
hasil-hasil tabungannya di tahun-tahun lalu, dan warisan atau
pemberian.
b. Harga per unit dari masing-masing faktor produksi. Harga-harga
iniditentukan oleh kekuatan penawaran dan permintaan di pasar.
Menurut [ CITATION Suk06 \p 76 \l 1057 ] Permintaan
seseorang akan suatu barang ditentukan oleh banyak faktor. Di antara
beberapa faktor tesebut yang paling penting yaitu sebagai berikut.
a. Harga barang itu sendiri.
b. Harga barang lain yang berkaitan erat dengan barang tersebut.
c. Pendapatan rumah tangga dan pendapatan rata-rata masyarakat.
d. Corak istribusi pendapatan dalam masyarakat.
e. Citra rasa masyarakat.
f. Jumlah penduduk.
g. Ramalan mengenai keadaan di masa yang akan datang.

2.1.4 Jenis – jenis Pendapatan


Menurut [ CITATION Rah02 \p 267 \l 1057 ] jenis
pendapatan dibagi dalam dua bentuk, yaitu sebagai berikut.

8
9

a. Pendapatan ekonomi
Pendapatan ekonomi adalah sejumlah uang yang
dapat digunakan oleh keluarga dalam suatu periode
tertentu untuk membelanjakan diri tanpa mengurangi atau
menambah asset netto (net asset), termasuk dalam
pendapatan ekonomi termasuk upah gaji, pendapatan
bunga deposito, penghasilan transfer dari pemerintah, dan
lain-lain.
b. Pendapatan uang
Pendapatan uang adalah sejumlah uang yang
diterima keluarga pada periode tertentu sebagai balas jasa
atau faktor produksi yang diberikan karenatidak
memperhitungkan pendapatan bahkan kas (non kas),
terutama penghasilan transfer cakupannya lebih sempit
dari pendapaan ekonomi.
Macam pendapatan menurut perolehannya :
a. Pendapatan kotor adalah pendapatan yang diperoleh sebelum
dikurangi pengeluaran dan biaya lain
b. Pendapatan bersih adalah pendapatan yang diperoleh setelah
dikurangi pengeluaran dan biaya lain.
2.1.5 Faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan
Menurut [ CITATION Swa00 \l 1057 ] terdapat faktor-faktor
yang mempengaruhi pendapatan dari kegiatan penjualan antara lain :
1. Kondisi dan kemampuan pedagang
Transaksi jual beli melibatkan pihak pedagang dan pembeli.
Pihak pedagang harus dapat meyakinkan pembeli agar dapat mencapai
sasaran penjualan yang diharapkan dan sekaligus mendapatkan
pendapatan yang diinginkan.

9
10

2. Kondisi pasar
Pasar sebagai kelompok pembeli barang dan jasa meliputi baik
tidaknya keadaan pasar tersebut, jenis pasar, kelompok pembeli,
frekuensi pembeli dan selera pembeli.
3. Modal
Setiap usaha membutuhkan untuk operasional usaha yang
bertujuan untuk mendapatkan keuntungan maksimal. Dalam kegiatan
penjualan semakin banyak produk yang dijual berakibat pada kenaikan
keuntungan. Untuk meningkatkan produk yang dijual suatu usaha
harus membeli jumah barang dagangan dalam jumlah besar. Untuk itu
dibutuhkan tambahan modal untuk membeli barang dagangan atau
membayar biaya operasional agar tujuan pewirausaha meningkatkan
keuntungan dapat tercapai sehingga pendapatan dapat meningkat.
4. Kondisi organisasi perusahaan.
Semakin besar suatu perusahaan akan memiliki bagian
penjualan yang semakin kompleks untuk memperoleh keuntungan
yang semakin besar dari padausaha kecil.
5. Faktor lain
Faktor lain yang mempengaruhi usaha yaitu periklanan dan
kemasan produk.

2.1.6 Modal
Modal menurut [ CITATION Suk06 \l 1057 ] bisa juga
dilakukan dengan investasi. Investasi dapat diartikan sebagai
pengeluaran atau pembelanjaan penanaman-penanaman modal atau
perusahaan untuk membeli barang-barang modal dan perlengkapan-
perlengkapan produksi untuk menambah kemampuan memproduksi
barang-barang dan jasa-jasa yang tersedia dalam perekonomian.
Adapun Modal menurut [ CITATION Kur10 \p 153 \l 1057 ]
perusahaan merupakan biaya tetap. Semakin besar modal perusahaan
maka peluang memasuki industri semakin besar. Untuk memperoleh

10
11

keuntungan perusahaan akan memproduksi dalam kapasitas yang


besar.
Beberapa pengertian modal diatas maka dapat diambil
kesimpulan bahwa modal ini bersifat kuantitatif karena modal
tersebut digunkan untuk membeli barang dagangan, pembiayaan upah
dan pembiayaan operasional lainnya yang berlangsung terus-menerus
dalam kegiatan jual beli yang diharapkan akan meningkatkan
pendapatan. Bagi pengembang usaha kecil, masalah modal merupakan
kendala terbesar. Ada beberapa alternatif yang dapat dilakukan
usahakecil untuk mendapatkan pembiayaan untuk modal dasar
maupun langkah-langkah pengembangan usahanya, yaitu: melalui
kredit perbankan, modal ventura, pinjaman dari dana penyisihan
sebagian laba BUMN, hibah dan jenis-jenis pembiayaan lainnya
[ CITATION Ano02 \p 228 \l 1057 ].
Menurut [ CITATION Suk06 \l 1057 ] terdapat 2 macam
modal awal yaitu :
1. Modal tetap merupakan biaya yang dikeluarkan dalam
proses produksi yang tidak habis dalam satu proses
produksi tersebut. Modal tidak bergerak dapat meliputi
tanah, bangunan, peralatan dan mesin-mesin.
2. Modal tidak tetap merupakan biaya yang dikeluarkan
dalam proses produksidan habis dalam satu kali proses
produksi tersebut.
Dalam pengertian ekonomi, modal yaitu barang atau uang
yang Bersama sama faktor-faktor produksi tanah dan tenaga kerja
menghasilkan barang-barang dan jasa-jasa baru. Menurut Suparmoko,
modal merupakan input (faktor produksi) yang sangat penting dalam
menentukan tingi rendahnya pendapatan. Tetapi bukan berarti faktor
satu-satunya yang dapat meningkatkan pendapatan, sehingga dalam
hal ini modal usaha bagi pedagang pasar juga merupakan salah satu

11
12

factor produksi yang mempengaruhi tingkat pendapatan pedagang


pasar Godean Sleman.
Sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan
perkembangan dunia usaha, maka semakin beragam pula orang dalam
mendefinisikan atau memberikan pengertian terhadap modal yang
kadang kala satu sama lain bertentangan tergantung dari sudut mana
meninjaunya. Peran modal dalam suatu usaha sangat penting karena
sebagai alat produksi suatu barang dan jasa. Suatu usaha tanpa adanya
modal sebagai salah satu faktor produksinya tidak akan dapat berjalan.

2.1.7 Jam Berdagang (Kerja)


Jam Kerja menurut [ CITATION Suu07 \p 132 \l 1057 ]
merupakan waktu untuk melakukan pekerjaan, dapat dilaksanakan
siang hari dan/atau malam hari. Merencanakan pekerjaan-pekerjaan
yang akan datang merupakan langkah-langkah memperbaiki
pengurusan waktu. Apabila perencanaan pekerjaan belum dibuat
dengan teliti, tidak ada yang dapat dijadikan panduan untuk
menentukan bahwa usaha yang dijalankan adalah selaras dengan
sasaran yang ingin dicapai. Dengan adanya pengurusan kegiatan-
kegiatan yang hendak dibuat, sesorang itu dapat menghemat waktu
dan kerjanya.

2.1.8 Gaji Karyawan


Menurut [ CITATION Mul01 \l 1057 ] dalam Sistem Akuntansi
mengemukakan bahwa pengertian gaji adalah pembayaran atas
penyerahan jasa yang dilakukan oleh para karyawan yang mempunyai
jenjang jabatan manager, dan dibayarkan secara tetap per bulan.
Sedangkan upah merupakan pembayaran atas penyerahan jasa yang
dilakukan oleh karyawan pelaksana (buruh) umumnya dibayarkan

12
13

berdasarkan hari kerja, jam kerja, atau jumlah satuan produk yang
dihasilkan oleh karyawan.

2.2 Penelitian Terdahulu


Berikut ini adalah penelitian terdahulu mengenai faktor-faktor yang
mempengaruhi pendapatan konveksi:
Kajian penelitian dengan menggunakan Alat Regresi Linear Berganda
telah dilakukan oleh [ CITATION Pri15 \l 1057 ] . Hasil penelitian ini
menunjukkan bahwa lama usaha, modal, dan jam kerja berpengaruh positif
dan signifikan terhadap pendapatan pedagang kaki lima pedagang konveksi di
kecamatan semarang tengah kota semarang. Sedangkan variable jarak antar
pedagang tidak berpengaruh secara signifikan terhadap pendapatan pedagang
kaki lima pedagang konveksi di kelurahan Purwodinatan Kecamatan
Semarang Tengah Kota Semarang.
Kajian penelitian dengan menggunakan Alat Regresi Linear Berganda
telah dilakukan oleh [ CITATION Ami12 \l 1057 ] . Hasil penelitian ini
menunjukan bahwa modal, jam berdagang, dan pengalaman berdagang secara
serentak berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan pedagang
konveksi di pasar Mranggen. Besarnya pengaruh Modal, Jam Berdagang dan
Pengalaman Berdagangterhadap Pendapatan Pedagang konveksi di pasar
Mranggen secara simultan adalah 0,873. Artinya adalah 87,3% variabel
pendapatan dapat dijelaskan dengan menggunakan variabel modal, jam
berdagang, dan pengalaman berdagang. Sisanya (12,7%) dijelaskan dengan
variabel lain diluar model.
Kajian penelitian dengan menggunakan Alat Ordinary Least Square
(OLS) telah dilakukan oleh [ CITATION Muf18 \l 1057 ]. Hasil penelitian ini
menunjukan bahwa modal, tenaga kerja, lama berusaha, tingkat pendidikan,
dan bantuan modal berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan
pengusaha Industri Kecil di Kabupaten Dairi.Variabel yang signifikan
tersebut sebagai modal kecil.Keseluruhan variabel signifikan mempengaruhi

13
14

pendapatan Pengusaha Industri yaitu variabel modal, tenaga kerja, lama


berusaha, pendidikan dan bantuan modal.

2.3 Kerangka Berfikir


Salah satu faktor yang sangat penting dalam usaha perdagangan
adalah modal. Modal usaha yang relatif besar jumlahnya akan memungkinkan
suatu unit penjualan banyak jenis produknya, dengan cara tersebut akan
sangat memungkinkan pendapatan yang akan diraihnya juga semakin besar.
Selain modal faktor yang bisa mempengaruhi pendapatan yaitu jam
berdagang, jam berdagang adalah waktu yang digunakan seseorang untuk
berjualan barang atau jasa tertentu. Selain modal usaha dan jam berdagang,
gaji karyawan juga turut berpengaruh terhadap pendapatan pedagang, gaji
karyawan adalah pembayaran secara berkala kepada karyawan dalam bentuk
uang sebagai imbalan atau balas jasa atas sebuah pekerjaan.

Modal Usaha (X1)

H1

Jam Berdagang (X2) Pendapatan Pedagang


H2 (Y)

H3

Gaji karyawan (X3)

14
15

Gambar 1.Kerangka Pemikiran Konseptual

2.4 Hipotesis
Hipotesis merupakan pendapat sementara dan pedoman serta arah
dalam penelitian yang disusun berdasarkan pada teori terkait, dimana suatu
hipotesis selalu dirumuskan dalam bentuk pernyataan yang menghubungkan
dua variabel atau lebih. Adapun hipotesis dalam penelitian ini adalah :
1. Diduga Modal usaha berpengaruh positif terhadap pendapatan pedagang
konveksi pada tahun 2021.
2. Diduga Jam berdagang berdagang berpengaruh positif terhadap
pendapatan pedagang konveksi pada tahun 2021.
3. Diduga Gaji Karyawan berpengaruh positif terhadap pendapatan
pedagang konveksi pada tahun 2021.

15
16

BAB III

METODE PENELITIAN

1.

3.1 Jenis Penelitian


Jenis penelitian ini menggunakan analisis kuantitatif, yaitu analisis
yang menggunakan uji statistic inferensial dengan tujuan untuk melihat
derajat hubungan di antara dua atau lebih variable [ CITATION Kri08 \l
1057 ] .

3.2 Data dan Sumber Data

Jenis data yang di gunakan dalam penelitian ini adalah primer, yaitu
data yang diperoleh secara langsung oleh peneliti (atau data tangan pertama).

Adapun data dan sumber data yang di gunakan dalam penelitian ini meliputi

Variable pendapatan pendagang, Modal Usaha, gaji karyawan menggunakan


satuan Rupiah (RP) sedangkan jam berdagang menggunakan satuan jam dan
sumber data dalam penelitian ini berlokasi di Pasar Godean, Kabupaten
Sleman, Yogyakarta.

16
17

3.3 Definisi Operasional Variabel Peneliti


Variabel yang di gunakan dalam penelitian ini adalah Pendapatan
Pedagang, Modal Usaha, Jam Berdagang, dan Gaji Karyawan.

17
17

Adapun definisi dari masing-masing variable yang terdapat dalam penelitian


sebagai berikut:
1. Variabel Dependen
Variabel ini sering disebut dengan variabel terikat, merupakan
variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi akibat karena adanya
variabel bebas [ CITATION Sug12 \l 1057 ].adalah hasil dari penjualan
faktor-faktor produksi yang dimilikinya kepada sektor produksi.
Pendapatan Konveksi dalam penelitian ini adalah jumlah produksi
yang dihasilkan adalah jumlah uang yang diterima oleh pedagang dari
kegiatan aktivitasnya seperti penjualan produk kepada pelanggan/pembeli,
dengan menggunakan satuan Rupiah.
2. Variabel Independen
Variabel Independen adalah variabel bebas, variabel Independen
adalah variabel yang mempengaruhi atau menjadi perubahan Variabel
Dependen [ CITATION Sug12 \l 1057 ]. Dalam penelitian ini terdapat 3
(Tiga) Variabel Independen yaitu Modal Usaha, Jam Berdagang, dan Gaji
karyawan.
a. Modal Usaha

Modal Usaha adalah uang yang dipakai sebagai pokok (induk) untuk
berdagang, melepas uang dan sebagainya atau modal adalah harta benda
(uang, barang dan sebagainya) yang dapat dipergunakan untuk menghasilkan
sesuatu untuk menambah kekayaan, dengan menggunakan satuan rupiah.

b. Jam Berdagang

Jam Berdagang adalah lama waktu pedagang bekerja sepenuhnya


dengan menggunakan satuan jam per bulan .

c. Gaji Karyawan

17
18

Dalam penelitian ini Gaji Karyawan adalah suatu bentuk pembayaran


dari seorang majikan pada karyawannya yang dinyatakan dalam suatu kontrak
kerja. Di Indonesia sendiri ukuran gaji biasanya dilakukan dalam periode per
bulan, Gaji Karyawan menggunakan satuan Rupiah.

3.5 Alat Analisis

Metode analisis data ini digunakan untuk mengetahui hubungan antara


modal, jam berdagang, gaji karyawan terhadap pendapatan pedagang
konveksi pasar Godean Sleman. Teknik analisis data dalam penelitian ini
adalah menggunakan metode analisis regresi. Metode analisis regresi yang
digunakan adalah analisis regresi berganda adalah sebagai berikut :

Y = α + β1 X1 + β2 X2 + β3 X3 + e

Keterangan :
Y = Pendapatan pedagang pasar
β0 = Konstanta
X1 = Modal dagang
X2 = Jam berdagang
X3 = Pengalaman berdagang
α=Konstanta
β =Koefisien regresi variabel bebas
e = Error

3.5.1 Uji Hipotesis

a. Uji parsial (Uji t)


Uji t digunakan untuk mengetahui kemaknaan koefisien
parsial. Uji ini dilakukan dengan cara membandingkan nilai

18
19

statistik t dengan titik kritis menurut tabel. Apabila nilai


statistik t hasil perhitungan lebih tinggi dibandingkan nilai t
tabel, maka kita menerima hipotesis alternatif [ CITATION
Gho09 \p 88 \l 1057 ] . Hal ini berarti bahwa variabel modal, jam
berdagang, gaji karyawan terhadap pendapatan pedagang
konveksi secara parsial. Selain membandingkan nilai thitung
dengan ttabel keputusan dalam uji t juga dapat dilihat dari
tingkat signifikansinya. Jika tingkat signifikansinya dibawah
5% maka secara parsial variabel modal, jam berdagang, gaji
karyawan berpengaruh terhadap pendapatan pedagang
konveksi.
b. Uji serentak (Uji F)

Uji statistik F pada dasarnya menunjukkan apakah


semua variabel bebas yang dimasukkan dalam model
mempunyai pengaruh secara bersama-sama terhadap variabel
terikat [ CITATION Gho09 \p 88 \l 1057 ] . Uji ini dilakukan
dengan membandingkan nilai F menurut tabel. Bila nilai F hasil
perhitungan lebih besar daripada nilai F menurut tabel, maka
secara serentak variabel variabel modal, jam berdagang, gaji
karyawan berpengaruh terhadap pendapatan pedagang koveksi.
Seperti halnya ketika kita melakukan uji t, keputusan dalam
melaksanakan uji F juga bisa dilihat dari tingkat
signifikansinya. Jika tingkat signifikansinya dibawah 5% maka
secara simultan variabel variabel modal, jam berdagang, gaji
karyawan berpengaruh terhadap pendapatan pedagang
konveksi pasar Godean Kabupaten Sleman.

c. Koefisien Determinasi (R2)


Koefisien determinasi (R2) pada intinya mengukur
seberapa jauh kemampuan model dalam menerangkan variasi

19
20

variabel dependen. Nilai koefisien determinasi adalah antara


nol dan satu (0<R2<1). Nilai R2 yang kecil berarti kemampuan
variabel-variabel independen dalam menjelaskan variasi
variabel dependen amat terbatas. Nilai yang mendekati satu
berarti vaiabel-variabel independen memberikan hampir semua
informasi yang dibutuhkan untuk memprediksi variasi variabel
dependen [ CITATION Gho09 \p 87 \l 1057 ].

3.5.2 Uji Asumsi Klasik

Sehubungan dengan pemakaian metode regresi berganda,


maka untuk menghindari pelanggaran asumsi-asumsi model klasik,
perlu diadakan pengujian asumsi klasik. Adapun uji asumsi klasik
tersebut adalah:

a. Uji multikolonieritas

Uji multikolonieritas bertujuan untuk menguji apakah


model regresi ditemukan adanya korelasi antar variabel bebas
(independen). Model regresi yang baik seharusnya tidak terjadi
korelasi diantara variabel independen. Untuk mendeteksi ada
atau tidaknya multikolonieritas didalam model regresi adalah
sebagai berikut:

1. Jika R2 sangat tinggi tapi variabel independen banyak yang


tidak signifikan, maka dalam model regresi terdapat
multikolonieritas.
2. Melihat nilai tolerance lebih dari 0,1 dan nilai VIF kurang
dari 10 berarti tidak ada multikolonieritas. Bila ternyata
dalam model regresi terdapat multikolonieritas, maka harus

20
21

menghilangkan variabel independen yang mempunyai


korelasi tinggi [ CITATION Gho09 \p 95 \l 1057 ].
b. Uji heteroskedastisitas
Uji heteroskedastisitas bertujuan untuk menguji apakah
dalam model regresi terjadi ketidaksamaan variance dari
residual satu pengamatan ke pengamatan yang lain. Model
regresi yang baik adalah homoskedastisitas. Cara untuk
mendeteksinya adalah melihat grafik plot antara nilai prediksi
variabel terikat (dependen) yaitu ZPRED sebagai (X) dengan
residualnya SRESID sebagai (Y).
Jika ada pola tertentu, seperti titik-titik yang ada
membentuk pola tertentu yang teratur (bergelombang, melebar
kemudian menyempit), maka mengindikasikan telah terjadi
heteroskedastisitas. Jika tidak ada pola yang jelas, serta titik-
titik menyebar di atas dan di bawah angka 0 pada sumbu Y,
maka tidak terjadi heteroskedastisitas [ CITATION Gho09 \p 125 \l
1057 ].
c. Uji Autokorelasi
Uji autokorelasi bertujuan menguji apakah dalam suatu
model regresi linier ada korelasi antar kesalahan pengganggu
(residual) pada periode t dengan kesalahan pada periode t-1
(sebelumnya). Jika terjadi korelasi, maka dinamakan ada
problem autokorelasi. Autokorelasi muncul karena observasi
yang berurutan sepanjang waktu berkaitan satu sama lain,
masalah ini timbul karena residual (kesalahan pengganggu)
tidak bebas dari satu observasi ke observasi lainnya. Hal ini
sering ditemukan pada data runtut waktu atau time series
karena ”gangguan” pada seseorang individu atau kelompok
cenderung mempengaruhi ”gangguan” pada individu atau
kelompok yang sama pada periode berikutnya [ CITATION
Gho09 \p 79 \l 1057 ].

21
22

Cara mendeteksi adanya autokorelasi dengan menggunakan


uji Durbin Watson hanya digunakan untuk autokorelasi tingkat
satu (first order autocorrelation) dan mensyaratkan adanya
intercept (konstanta) dalam model regresi dan tidak ada
variabel lagi diantara variabel bebas.
1. Bila nilai DW terletak antara batas atas atau upper bound
(du) dan (4 - du), maka koefisien autokorelasi sama dengan
nol, berarti tidak ada autokorelasi
2. Bila nilai Dw lebih rendah dari pada batas bawah atau lower
bound (dl), maka koefisien autokorelasi lebih besar dari
pada nol, berarti ada autokorelasi positif.
3. Bila nilai DW lebih besar dari pada (4 -dl), maka koefisien
autokorelasi lebih kecil dari pada nol, berarti ada
autokorelasi negatif.
4. Bila nilai DW terletak di antara batas atas (du) dan batas
bawah (dl) atau DW terletak antara (4–du) dan (4-dl), maka
hasilnya tidak dapat disimpulkan.

22
23

BAB IV

ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN

4.1 Profil Responden

Profil responden yang diteliti meliputi umur dan jenis kelamin.


Berdasarkan data penelitian, maka dapat dideskripsikan profil responden
dalam tabel berikut:

Table 4.1
Profil Responden

No Profil Jumlah %
1 Umur
- ≤ 25 tahun 0 0
- 26 – 35 tahun 0 0
- 36 – 45 tahun 9 45
- 46 – 55 tahun 8 40
- > 55 tahun 3 15
Jumlah 20 100
2 Jenis Kelamin
- Laki-laki 10 50

23
24

- Perempuan 10 50
Jumlah 20 100
Sumber: Data Primer diolah, 2021

Berdasarkan tabel 4.1 diketahui bahwa profil responden didasarkan


pada 2 macam yaitu berdasarkan umur dan jenis kelamin. Dari tabel tersebut
menunjukan usia responden paling banyak berumur 36 – 45 tahun yaitu 23
responden (45%), berdasarkan jenis kelamin diketahui profil responden ada
10 laki-laki dan 10 perempuan dari total 20 responden.

Table 4.2
Deskripsi Pendapatan Pedagang, Modal Usaha(Rp), Jam Berdagang(jam)
dan Gaji Karyawan(Rp)

No Variabel Minimum Maksimum Mean Std. Deviasi


Pendapatan
1 2.500.000 20.000.000 6.875.000 3.712.975
Pedagang
25.000.00 42.750.00
2 Modal Usaha 100.000.000 16.338.121
0 0
3 Jam Berdagang 196 224 212.8 14,07349
4 Gaji Karyawan 0 2.600.000 810.000 618.699,8
Sumber: Data Primer diolah, 2021

Berdasarkan tabel 4.2 terlihat bahwa data penelitian mempunyai nilai


yang bervariasi, ditunjukkan dari selisih nilai maksimum dan minimum dan
nilai standar deviasi yang cukup besar. Pendapatan pedagang konveksi
minimum Rp.2.500.000 dan maksimum sebesar Rp.20.000.000 per bulan
dengan rata-rata pendapatan sebesar Rp.6.875.000 per bulan. Modal usaha
minimum Rp.25.000.000 dan maksimum sebesar Rp.100.000.000 per bulan
dengan rata-rata sebesar Rp.42.750.000 per bulan. Jam berdagang minimum
196 jam dan maksimum sebesar 224 jam per bulan dengan rata-rat selama
212,8 jam per bulan. Gaji karyawan minimum Rp.0 dan maksimum sebesar
Rp.2.600.000 per bulan dengan rata-rata sebesar Rp.810.000 per bulan.

4.2 Analisis Regresi Berganda

24
25

Analisis regresi linier berganda ini digunakan untuk mengetahui


pengaruh modal, waktu dan gaji terhadap pendapatan pedagang konveksi di
Pasar Godean. Analisis ini diolah dengan menggunakan Eviews 9, hasil
regresi linier berganda dapat ditabulasikan sebagai berikut:

Table 4.3
Tabulasi Hasil Pengujian Regresi

Variabel Koefisien Std. Error t-Statistik Probabilitas


C -1646442,0 6262509,0 -0,262905 0,7960
X1 0,126816 0.034321 3,695012 0,0020
X2 4997,219 29147,71 0,171445 0,8660
X3 2,514403 0,906964 2,772328 0,0136
Variabel Dependen: Y
R2 = 0,806
Adjusted R2 = 0,769
F = 22,199 0,000
Sumber: Hasil olah data, lampiran 2

Berdasarkan tabel 4.3 dapat disusun persamaan regresi sebagai berikut:


Y = -1.646.442,0 + 0,126816X1 + 4.997,219X2 + 2,514403X3

25
26

4.2.1 Uji Statistik


a. Uji t Statistik
Hasil uji t statistik ditunjukan oleh tabel 4.4 sebagai berikut:

Table 4.4
Hasil Analisis Uji Statistik

Variabel Probabilitas Uji Diagnostik


X1 0,0020 Adjusted R-squared 0,769
X2 0,8660 Prob (F-statistic) 0,000
X3 0,0136
Sumber: Hasil olah data, lampiran 2
Berdasarkan tabel 4.4 bahwa variabel X1 memiliki probabilitas t
hitung lebih kecil dibandingkan derajat α=5% (0,0020 < 0,05) maka H1
diterima dan H0 ditolak, artinya bahwa modal berpengaruh signifikan
terhadap Pendapatan. Variabel X2 memiliki probabilitas t hitung lebih
besar dibandingkan derajat α=5% (0,8660 > 0,05) maka H1 ditolak dan H0
diterima, artinya bahwa waktu tidak berpengaruh terhadap pendapatan.
Variabel X3 memiliki probabilitas t hitung lebih kecil dibandingkan
derajat α=5% (0,0136 < 0,05) maka H1 diterima dan H0 ditolak, artinya
bahwa gaji berpengaruh signifikan terhadap pendapatan.

b. Uji F Statistik
Berdasarkan tabel 4.4 bahwa nilai probabilitas F hitung lebih kecil
dibandingkan α=5% (0,000 < 0,05) maka H1 diterima dan H0 ditolak,
artinya bahwa variabel bebas secara bersama-sama berpengaruh terhadap
pendapatan.
c. Goodness of Fit (Adjusted R-squared)
Berdasarkan tabel 4.4 bahwa nilai Adjusted R-squared sebesar 0,769
yang artinya naik turunnya variabel bebas (X1, X2 dan X3) dalam
menjelaskan variasi naik turunnya variabel tak bebas (Y) sebesar 76,9%,

26
27

sedangkan sisanya sebesar 23,1% dijelaskan oleh variabel lain diluar


model penelitian.

4.2.2 Uji Asumsi Klasik


a. Uji Autokorelasi
Hasil uji autokorelasi menggunakan model Lagrange Multiplier
ditunjukkan oleh tabel 4.7 sebagai berikut:
Tabel 4.5
Hasil Analisis Uji Autokorelasi

F-statistic 1,564619 Prob. F(2,14) 0,2436


Obs*R-squared 3,653681 Prob. Chi-Square(2) 0,1609
Sumber: Hasil olah data, lampiran 3

Berdasarkan tabel 4.5 bahwa tidak terdapat masalah autokorelasi


yang dibuktikan oleh nilai Prob. Chi-Square(2) lebih besar dari 0,05
(0,1509 > 0,05).

b. Uji Heteroskedastisitas
Hasil uji heteroskedastisitas menggunakan model Glejser
ditunjukkan oleh tabel 4.6 sebagai berikut:

Table 4.2
Hasil Analisis Uji Heteroskedastisitas

F-statistic 0,110972 Prob. F(3, 16) 0,9524


Prob. Chi-
Obs*R-Squared 0,407664 0,9387
Square(3)
Prob. Chi-
Scaled explained SS 0,240036 0,9709
Square(3)
Sumber: Hasil olah data, lampiran 4

Berdasarkan tabel 4.6 bahwa tidak terdapat masalah


heteroskedastisitas yang dibuktikan oleh nilai Obs* R-squared Prob. Chi-
Square(3) lebih besar dari 0,05 (0,9387 > 0,05).

27
28

c. Uji Multikolinieritas
Hasil uji multikolinearitas ditunjukkan oleh tabel 4.7 yaitu sebagai
berikut:

Table 4.3
Hasil Analisis Uji Multikolinearitas

Variabel Uncentered VIF Centered VIF


C 247,3480
X1 15,46069 1,883880
X2 243,6489 1,008202
X3 5,290365 1,886581
Sumber: Hasil olah data, lampiran 5

Berdasarkan tabel 4.7 menunjukkan bahwa nilai Centered VIF dari


variabel X1, X2 dan X3 bernilai kurang dari 10 maka dapat disimpulkan
bahwa tidak terjadi multikolinearitas dalam model regresi.

d. Uji Normalitas
Hasil uji normalitas menggunakan model Jarque Bera ditunjukkan
oleh tabel 4.8 yaitu sebagai berikut:

Table 4.4
Hasil Analisis Uji Normalitas

Jarque-Bera 0,235035
Probabilitas 0,889125
Sumber: Hasil olah data, lampiran 6

Berdasarkan tabel 4.8 menunjukkan bahwa probabilitas Jarque Bera


hitung sebesar 0,889125 lebih besar dari 0,05 maka dapat disimpulkan
bahwa data dalam penelitian ini terdistribusi normal.

e. Uji Linieritas
Hasil uji linearitas menggunakan model Ramsey ditunjukkan oleh
tabel 4.9 yaitu sebagai berikut:

28
29

Table 4.5
Hasil Analisis Uji Linearitas

Value Df Probabilitas
F-statistic 1,996143 (1, 15) 0,1781
Likelihood ratio 2,498724 1 0,1139
Sumber: Hasil olah data, lampiran 7

Berdasarkan tabel 4.9 menunjukkan bahwa nilai probabilitas F


hitung sebesar 0,1781 lebih dari 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa data
dalam penelitian ini menunjukkan fungsi linear.

4.3 Pembahasan

4.3.1 Pengaruh Modal Usaha terhadap Pendapatan Pedagang Konveksi


Hasil analisis dengan Regresi Linier berganda menunjukan nilai
koefisien (0,126816) bernilai positif, artinya bahwa X1 berpegaruh
positif terhadap Y. Dalam uji t data menunjukkan bahwa nilai
probabilitas 0,0020 < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa X1
berpengaruh terhadap Y. Hasil penelitian ini menerima hipotesis yang
menyatakan bahwa modal usaha berpengaruh positif terhadap pendapatan
pedagang konveksi. Jadi apabila modal dagang bertambah 1 rupiah maka
pendapatan pedagang konveksi akan bertambah sebesar 0,126816 rupiah
dengan asumsi variabel independen lainnya tetap.
Pengaruh modal terhadap pendapatan pedagang konveksi di atas
selaras dengan penelitian yang dilakukan oleh Galih Suryananto berjudul
“Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Pedagang
Konveksi (Studi Kasus di Pasar Godean, Sleman, Yogyakarta)” pada
tahun 2005 yang menyatakan bahwa variabel modal kerja berpengaruh
positif terhadap pendapatan pedagang konveksi, penelitian ini
menggunakan variable jam berdagang, modal dagang,pengalaman
berdagang, dan pendapatan pedagang.
Pengaruh positif modal usaha terhadap pendapatan karena dengan
modal yang besar maka pedagang relatif lebih terjamin dalam pengadaan
barang dari segi kontinuitasnya maupun variasi barangnya. Dengan

29
30

kontinuitas yang terjamin maka kegiatan jual beli menjadi lancar karena
ketersediaan barang tidak terganggu. Dari sisi variasi barang, konsumen
akan lebih tertarik melakukan pembelian di tempat tersebut karena
mempunyai lebih banyak alternatif pilihan. Hal ini akan dapat
meningkatkan pendapatan pedagang konveksi.

4.3.2 Pengaruh Waktu berdagang terhadap Pendapatan Pedagang Konveksi


Hasil analisis dengan Regresi Linier berganda menunjukan nilai
koefisien (4.997,219) dan nilai probabilitas 0,8660 > 0,05 maka dapat
disimpulkan bahwa X2 tidak berpengaruh terhadap maka dapat disimpulkan
bahwa X2 tidak berpengaruh terhadap Y. Hasil penelitian ini menolak
hipotesis yang menyatakan bahwa jam berdagang berpengaruh positif
terhadap pendapatan pedagang konveksi.
Hasil di atas selaras dengan penelitian yang dilakukan oleh Galih
Suryananto berjudul “Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi
Pendapatan Pedagang Konveksi (Studi Kasus di Pasar Godean, Sleman,
Yogyakarta)” yang menyatakan jam berdagang tidak berpengaruh terhadap
pendapatan pedagang konveksi.
Hal ini disebabkan dalam berdagang konveksi di pasar terdapat jam-jam
ramai maupun sepi seperti misalnya pada jam kantor merupakan jam sepi
dan pada hari minggu pagi dan sore merupakan jam ramai sehingga lama
jam berdagang tidak mempengaruhi pendapatan pedagang.

4.3.3 Pengaruh Gaji karyawan terhadap Pendapatan Pedagang Konveksi


Hasil analisis dengan Regresi Linier berganda menunjukan nilai
koefisien (2,514403) bernilai positif, artinya bahwa X1 berpegaruh positif
terhadap Y. Dalam uji t data menunjukkan bahwa nilai probabilitas 0,0020 <
0,05 maka dapat disimpulkan bahwa X3 berpengaruh terhadap Y. Hasil
penelitian ini menerima hipotesis yang menyatakan bahwa gaji karyawan
berpengaruh positif terhadap pendapatan pedagang konveksi. Jadi apabila
gaji karyawan bertambah 1 rupiah maka pendapatan pedagang konveksi

30
31

akan bertambah sebesar 2,514403 rupiah dengan asumsi variabel


independen lainnya tetap. Hasil penelitian menunjukkan semakin besar gaji
karyawan yang dikeluarkan akan meningkatkan pendapatan yang akan
diperoleh pedagang konveksi di Pasar Godean.
Pengaruh gaji karyawan terhadap pendapatan pedagang konveksi di atas
selaras dengan penelitian yang dilakukan oleh Layina Lutfiani yang berjudul
“Pengaruh Biaya Tenaga Kerja Langsung dan Bahan Baku Terhadap Laba
Bruto Konveksi ABA Collection Tulungagung” yang menyatakan bahwa
variabel biaya tenaga kerja langsung berpengaruh positif signifikan terhadap
laba konveksi ABA Collection Tulungagung.
Dalam industri, jumlah tenaga kerja mencerminkan perkembangan
usahanya. Semakin banyak tenaga kerja semakin besar pula usaha yang
dikelola dan semakin besar pula produksi sehingga laba yang dihasilkan
semakin besar. Hal ini selaras dengan teori dari Georgy Mankiw yang
menyatakan bahwa laba adalah penerimaan dikurangi penerimaan yang
diperoleh pemilik perusahaan setelah membayar biaya produksi. Biaya
mencakup biaya tenaga kerja dan biaya modal. Semakin banyak tenaga yang
digunakan perusahaan semakin banyak pula output yang diproduksi,
sehingga keuntungan yang dihasilkan semakin banyak. Yang berarti bahwa
semakin banyak teaga kerja aka semakin tinggi juga biaya tenaga kerja yang
digunakan. Ketika biaya tenaga kerja yang digunakan semakin tinggi berarti
pendapatan semakin meningkat

31
BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelitian pengaruh modal usaha, jam berdagang, dan
gaji karyawan terhadap pendapatan pedagang konveksi di Pasar Godean yang
menggunakan regresi linier berganda diperoleh kesimpulan sebagai berikut:
a. Modal usaha berpengaruh positif terhadap pendapatan pedagang konveksi
karena dengan modal yang besar maka pedagang relatif lebih terjamin
dalam pengadaan barang dari segi kontinuitasnya maupun variasi
barangnya. Dengan kontinuitas yang terjamin maka kegiatan jual beli
menjadi lancar karena ketersediaan barang tidak terganggu.
b. Jam berdagang dalam penelitian ini tidak berpengaruh terhadap
pendapatan pedagang konveksi, Hal ini disebabkan dalam berdagang
konveksi di pasar terdapat jam-jam ramai maupun sepi seperti misalnya
pada jam kantor merupakan jam sepi dan pada hari minggu pagi dan sore
merupakan jam ramai sehingga lama jam berdagang tidak mempengaruhi
pendapatan pedagang.
c. Gaji karyawan berpengaruh positif terhadap pendapatan pedagang
konveksi karena semakin banyak tenaga kerja semakin besar pula usaha
yang dikelola dan semakin besar pula produksi sehingga laba yang
dihasilkan semakin besar.

32
5.2 Saran
Adapun dengan mempertimbangkan hasil penelitian ini, penulis dapat
memberikan saran sebagai berikut:
a. Adanya pengaruh postif modal usaha terhadap pendapatan pedagang
konveksi mengindikasikan mempunyai modal besar bisa meningkatkan
pendapatan pedagang konveksi. Dalam penelitian ini pedagang bisa
meningkatkan modal usahanya dari berbagai cara, sehingga barang yang
ditawarkan lebih bervariasi sehingga pembeli lebih tertarik untuk membeli33
barang di tempat tersebut.
b. Biaya tenaga kerja merupakan sumbangan tenaga manusia kepada
produksi. Besarnya gaji yang akan dibayarkan kepada tenaga kerja harus
ditentukan dengan cermat agar kedua belah pihak yaitu pemilik usaha dan
tenaga kerja tidak ada yang merasa dirugikan. Dalam usaha harus
menentukan upah sesuai dengan standar upah yang ada di Sleman untuk
memberikan semangat tenaga kerja dan agar lebih baik kontribusinya
dalam meningkatkan penjualan maka diperlukan bonus.
c. Peneliti memahami penelitian ini belum sempurna, seperti variabel yang
digunsksn dalam model kurang lengkap dan responden yang terbatas.
Sehingga penulis berharap, penelitian ini bisa menjadi salah satu bahan
pertimbangan dalam penelitian selanjutnya.

33
DAFTAR PUSTAKA

Amin, N. (2012). Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan


Pedagang Konveksi (Studi Kasus di Pasar Mranggen, Demak). Semarang:
Universitas Negeri Semarang.

Anoraga, Pandji, & Sudantoko, D. (2002). Koperasi Kewirausahaan dan Usaha


Kecil. Jakarta: PT.Rineka Cipta.

Boediono. (1982). Pengantar Ilmu Ekonomi No.2, Ekonomi Makro. Yogyakarta:


BPPE.

Brotoharsojo, H., & Wungu, J. (2003). ingkatkan Kinerja Perusahaan dengan


Merit System. Jakarta: PT. Rajagrafindo Persada.

Ghozali, I. (2009). Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program SPSS.


Semarang: UNDIP.

Gilarso, T. (1992). Pengantar Ilmu Ekonomika Bagian Makro. Yogyakarta:


KANISIUS.

Kriyantono, R. (2008). Teknik Praktis Riset Komunikasi. Jakarta: Kencana


Prenada Media Group.

Kurniati, N. (2010). Alergi-Imunologi Anak. Jakarta: IDAI.

Muflih, L. (2018). Pengaruh Modal, Jumlah, Tenaga Kerja, Tingkat Pendidikan,


Lama Usaha dan Jumlah Pesanan Terdahap Pendapatan Pengusaha Konveksi
(Studi Kasus pada Sentra Industry Koas Kaki Kota Bandung). Bandung: Fakultas
Ekonomi dan Bisnis Unpas Bandung.

Mulyadi. (2001). Sistem Akuntansi Edisi Tiga. Jakarta: Salemba Empat.

Priyandika, A. N. (2015). Analisis Pengaruh Jarak, Lama Usaha, Modal, dan


Jam Kerja terhadap Pendapatan Pedagang Kaki Lima Konveksi (Studi Kasus di
Kelurahan Purwodinatan Kota Semarang). Semarang: Universitas Diponegoro.

34
Raharja, P. (2002). Teori Ekonomi Mikro. Jakarta: Fskultas Ekonomi Universitas
Indonesia.

Soeratno. (2003). Ekonomi Mikro Pengantar. Yogyakarta: Bagian Penerbitan


Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YKPN.

Sugiyono. (2012). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung:


AFFABETA.

Sukirno, S. (2006). Ekonomi Pembangunan. Jakarta: Kencana.

Su'ud, H. (2007). Manajemen Sumber Daya Mnusia, Cetakan V. Banda Aceh,


Pena.

Swastha, B. (2000). Pengantar Bisnis Modern, Pengantar Ekonomi Perusahaan


Modern. Jakarta: Liberty.

Weston, J. F., & Thomas, C. E. (1997). Manajemen Keuangan. Volume 2. Edisi


ke-8. Alih Bahasa. Jakarta: PT Glora Aksara Pratama.

http://bappeda.jogjaprov.go.id/dataku/data_dasar/index/263-ketenagakerjaan

Tambahan sumber jurnal


Layina Lutfiani yang berjudul “Pengaruh Biaya Tenaga Kerja Langsung dan
Bahan Baku Terhadap Laba Bruto Konveksi ABA Collection Tulungagung”

35
LAMPIRAN

Lampiran 1. DATA PENELITIAN

Reponde
Y X1 X2 X3
n
1 10,000,000 40,000,000 224 750,000
2 4,000,000 50,000,000 224 600,000
3 2,500,000 25,000,000 196 700,000
4 5,000,000 40,000,000 224 0
5 4,000,000 25,000,000 196 0
6 8,000,000 43,000,000 196 1,600,000
7 6,000,000 45,000,000 196 750,000
8 6,000,000 30,000,000 224 800,000
9 8,000,000 40,000,000 224 1,400,000
10 5,000,000 40,000,000 224 600,000
11 5,000,000 35,000,000 224 0
12 8,000,000 65,000,000 196 800,000
13 5,000,000 30,000,000 224 700,000
14 6,000,000 40,000,000 224 1,200,000
15 10,000,000 45,000,000 196 1,000,000
16 5,000,000 32,000,000 224 800,000
17 20,000,000 100,000,000 224 2,600,000
18 8,000,000 40,000,000 196 700,000
19 8,000,000 50,000,000 196 1,200,000
20 4,000,000 40,000,000 224 0

36
39

Lampiran 2. Hasil Regresi Linier Berganda

Dependent Variable: Y
Method: Least Squares
Date: 07/09/21 Time: 21:02
Sample: 1 20
Included observations: 20

Variable Coefficient Std. Error t-Statistic Prob.  

C -1646442. 6262509. -0.262905 0.7960


X1 0.126816 0.034321 3.695012 0.0020
X2 4997.219 29147.71 0.171445 0.8660
X3 2.514403 0.906964 2.772328 0.0136

R-squared 0.806295    Mean dependent var 6875000.


Adjusted R-squared 0.769975    S.D. dependent var 3712975.
S.E. of regression 1780776.    Akaike info criterion 31.79985
Sum squared resid 5.07E+13    Schwarz criterion 31.99900
Log likelihood -313.9985    Hannan-Quinn criter. 31.83873
F-statistic 22.19995    Durbin-Watson stat 2.307770
Prob(F-statistic) 0.000006
40

Lampiran 3. Uji Autokorelasi

Breusch-Godfrey Serial Correlation LM Test:

F-statistic 1.564619    Prob. F(2,14) 0.2436


Obs*R-squared 3.653681    Prob. Chi-Square(2) 0.1609

Test Equation:
Dependent Variable: RESID
Method: Least Squares
Date: 07/09/21 Time: 21:40
Sample: 1 20
Included observations: 20
Presample missing value lagged residuals set to zero.

Variable Coefficient Std. Error t-Statistic Prob.  

C 1219177. 6134574. 0.198739 0.8453


X1 0.008123 0.033488 0.242554 0.8119
X2 -8511.132 28820.86 -0.295312 0.7721
X3 0.344969 0.905195 0.381099 0.7089
RESID(-1) -0.430626 0.267992 -1.606861 0.1304
RESID(-2) -0.370846 0.284275 -1.304535 0.2131

R-squared 0.182684    Mean dependent var -8.03E-10


Adjusted R-squared -0.109215    S.D. dependent var 1634152.
S.E. of regression 1721076.    Akaike info criterion 31.79812
Sum squared resid 4.15E+13    Schwarz criterion 32.09684
Log likelihood -311.9812    Hannan-Quinn criter. 31.85644
F-statistic 0.625848    Durbin-Watson stat 1.932653
Prob(F-statistic) 0.682984
41

Lampiran 4. Uji Heteroskedastisitas

Heteroskedasticity Test: Breusch-Pagan-Godfrey

F-statistic 0.110972    Prob. F(3,16) 0.9524


Obs*R-squared 0.407664    Prob. Chi-Square(3) 0.9387
Scaled explained SS 0.240036    Prob. Chi-Square(3) 0.9709

Test Equation:
Dependent Variable: RESID^2
Method: Least Squares
Date: 07/12/21 Time: 15:48
Sample: 1 20
Included observations: 20

Variable Coefficient Std. Error t-Statistic Prob.  

C 4.84E+11 1.34E+13 0.036170 0.9716


X1 40056.44 73392.39 0.545785 0.5927
X2 5.08E+09 6.23E+10 0.081479 0.9361
X3 -914320.1 1939476. -0.471426 0.6437

R-squared 0.020383    Mean dependent var 2.54E+12


Adjusted R-squared -0.163295    S.D. dependent var 3.53E+12
S.E. of regression 3.81E+12    Akaike info criterion 60.95101
Sum squared resid 2.32E+26    Schwarz criterion 61.15016
Log likelihood -605.5101    Hannan-Quinn criter. 60.98989
F-statistic 0.110972    Durbin-Watson stat 0.615160
Prob(F-statistic) 0.952432
42

Lampiran 5. Uji Multikolinieritas

Variance Inflation Factors


Date: 07/09/21 Time: 21:42
Sample: 1 20
Included observations: 20

Coefficient Uncentered Centered


Variable Variance VIF VIF

C  3.92E+13  247.3480  NA


X1  0.001178  15.46069  1.883880
X2  8.50E+08  243.6489  1.008202
X3  0.822584  5.290365  1.886581
43

Lampiran 6. Uji Normalitas


8
Series: Residuals
7 Sample 1 20
Observations 20
6
Mean -8.03e-10
5 Median -304140.3
Maximum 3568638.
4 Minimum -3322357.
Std. Dev. 1634152.
3 Skewness 0.253204
Kurtosis 2.840025
2
Jarque-Bera 0.235035
1 Probability 0.889125

0
-3999990 -1999990 10 2000010 4000010
44

Lampiran 7. Uji Linieritas

Ramsey RESET Test


Equation: UNTITLED
Specification: Y C X1 X2 X3
Omitted Variables: Squares of fitted values

Value df Probability
t-statistic  1.412849  15  0.1781
F-statistic  1.996143 (1, 15)  0.1781
Likelihood ratio  2.498724  1  0.1139

F-test summary:
Sum of Sq. df Mean Squares
Test SSR  5.96E+12  1  5.96E+12
Restricted SSR  5.07E+13  16  3.17E+12
Unrestricted SSR  4.48E+13  15  2.99E+12

LR test summary:
Value df
Restricted LogL -313.9985  16
Unrestricted LogL -312.7492  15

Unrestricted Test Equation:


Dependent Variable: Y
Method: Least Squares
Date: 07/12/21 Time: 15:52
Sample: 1 20
Included observations: 20

Variable Coefficient Std. Error t-Statistic Prob.  

C 4044087. 7289907. 0.554751 0.5872


X1 0.033544 0.073940 0.453663 0.6566
X2 -6400.899 29408.82 -0.217652 0.8306
X3 1.196844 1.282197 0.933432 0.3654
FITTED^2 3.09E-08 2.19E-08 1.412849 0.1781

R-squared 0.829045    Mean dependent var 6875000.


Adjusted R-squared 0.783457    S.D. dependent var 3712975.
S.E. of regression 1727802.    Akaike info criterion 31.77492
Sum squared resid 4.48E+13    Schwarz criterion 32.02385
Log likelihood -312.7492    Hannan-Quinn criter. 31.82351
F-statistic 18.18561    Durbin-Watson stat 2.121879
Prob(F-statistic) 0.000013
45
41

LAMPIRAN 8. UJI VALIDITAS RELIABILITAS

Reliability Statistics

Cronbach's N of
Alpha Items
42

.777 15

RELIABEL KARNA NILAI ALPHA 0,777 > 0,7

Item-Total Statistics

Scale Mean Scale Corrected Cronbach's


if Item Variance if Item-Total Alpha if
Deleted Item Correlation Item
Deleted Deleted

7515007.6 156789736 .841 .168


Modal (X1)
0 49473.470
50265000. 391394763 .619 .424
Jam Berdagang
00 157894.10
(X2)
0
49625007. 383180921 .551 .401
Gaji Karyawan
60 526315.44
(X3)
0
43390007. 273395421 .849 .035
Pendapatan (Y) 60 386315.50
0

VALID KARNA NILAI R HITUNG > R TABEL 0,3

Anda mungkin juga menyukai