Anda di halaman 1dari 13

MAKALAH UNTUK TUGAS DISKUSI

MATAKULIAH KE PGRI AN
PENGAMPU. NURHADJI NUGRAHA

Judul :
Pembelajaran Praktik Kerja Lapangan untuk
Meningkatkan Kualitas Peserta Didik

Oleh Kelompok 4

1. Desy Aryani 1903101011


2. Reza Kristi O 1903101024
3. Indah Dwi J 1903101040

PROGRAM STUDI AKUNTANSI


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS PGRI MADIUN

1
2021

2
KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahim..
Puji syukur atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah memberikan
rahmat dan hidayahnya kepada penyusun, sehingga makalah tentang “
Pembelajaran Praktik Kerja Lapangan untuk Meningkatkan Kualitas Peserta
Didik” ini dapat terselesaikan.
Tujuan penyusunan makalah ini adalah untuk memenuhi tugas mata Mata
kuliah KE PGRI AN dengan dosen Pengampu. Bapak Nurhadji Nugraha.
Penyusun sadar bahwa dalam menyelesaikan makalah ini masih banyak kesalahan
ataupun kekurangannya. Maka dari itu penyusun memohon maaf yang sebesar-
besarnya.

Madiun, 06 April 2021

Penyusun

3
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR............................................................................................2
DAFTAR ISI...........................................................................................................3
BAB I.......................................................................................................................4
PENDAHULUAN...................................................................................................4
A. Latar Belakang Masalah.........................................................................4
B. Tujuan Penulisan.....................................................................................5
BAB II.....................................................................................................................6
RUMUSAN MASALAH........................................................................................6
BAB III....................................................................................................................7
PEMBAHASAN.....................................................................................................7
A. Manfaat Praktik Kerja Lapangan bagi peserta didik..........................7
B. Manfaat Praktik Kerja Lapangan bagi sekolah...................................7
C. Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan Untuk Meningkatkan
Kualitas Peserta Didik.............................................................................8
BAB IV..................................................................................................................10
PENUTUP.............................................................................................................10
A. Simpulan.................................................................................................10
B. Saran.......................................................................................................10
DAFTAR PUSTAKA...........................................................................................12

4
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi sangat berperanan


terhadap keberhasilan pembangunan suatu bangsa. Keberhasilan yang
dimaksud sangat erat kaitannya dengan kualitas sumber daya manusia
yang dimiliki, khususnya dalam penguasaan ilmu pengetahuan dan
teknologi. Hal tersebut merupakan peluang sekaligus tantangan yang harus
direspon oleh lembaga pendidikan. Pendidikan memiliki peran yang
sangat penting dalam laju perkembangan nasional. Pendidikan adalah
salah satu sarana peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM).
Kualitas pendidikan dapat dilihat dari nilai tambah yang dihasilkan oleh
lembaga pendidikan, baik produk, dan jasa ataupun pelayanan yang
mampu bersaing di Dunia Usaha Dunia Industri (DUDI).
Proses pendidikan di Indonesia dilaksanakan dalam wadah formal
dan non formal. Terkait dengan upaya pengembangan di Indonesia
diprogramkan pada salah satu lembaga pendidikan nasional yaitu Sekolah
Menengah Kejuruan (SMK). Lembaga pendidikan kejuruan berbasis
keterampilan ini bertugas untuk menyiapkan tenaga terampil, profesioanal,
dan memberi keterampilan produktif bagi tamatan SMK sebagai bekal
untuk pengembangan kualitas dirinya secara berkelanjutan menjadi aset
nasional yang mampu berperan untuk menghadapi era global. Menghadapi
persaingan dan sekaligus memanfaatkan peluang untuk bekerjasama perlu
dipersiapakan sumber daya manusia yang handal dan mampu menguasai
pengetahuan dan teknologi serta keterampilan dan keahlian profesional.
Pembentukan tenaga kerja yang profesional harus dibentuk melalui
program pendidikan yang sesuai dengan kebutuhan lapangan kerja.
Pendidikan menengah kejuruan pada dasarnya adalah lapangan kerja yang
menjadi tempat proyeksi tamatannya, artinya untuk dapat mengemban

5
tugasnya dengan baik dan mencapai tujuan secara efektif maka pendidikan
menengah kejuruan tidak dapat dipisahkan dari lapangan kerja. Pendidikan
kejuruan dirancang dan dilaksanakan serta dievaluasi secara terkait (link)
dengan tuntutan kebutuhan lapangan kerja sehingga hasilnya benar-benar
cocok atau sepadan (match) dengan tuntutan kebutuhan lapangan kerja.
Agar pengembangan sumber daya manusia yang dilaksanakan melalui
pendidikan menengah kejuruan dapat berdaya guna tinggi dan mampu
meningkatkan produktifitas maka diperlukan usaha-usaha ke arah
peningkatan kualitas pendidikan sehingga peserta didik dapat
mempersiapkan diri untuk memmasuki dunia kerja. Pemberian layanan
bimbingan karir di sekolah diharapkan peserta didik memiliki
keterampilan dalam mengambil keputusan mengenai karirnya di masa
depan, serta dapat memberikan berbagai macam informasi yang berkaitan
dengan dunia kerja yang sesuai dengan bidang keahliannya. Hal ini akan
sangat bermanfaat bagi peserta didik untuk menambah wawasan sebagai
modal memasuki dunia usaha.

B. Tujuan Penulisan

1. Untuk mengetahui manfaat Praktek Kerja lapangan bagi peserta didik


2. Untuk mengetahui manfaat Praktik Kerja lapangan bagi sekolah
3. Untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan praktik kerja lapangan
untuk meningkatkan kualitas peserta didik
4. Memberikan peserta didik pengalaman, ilmu dan pengetahuan di
dalam dunia pekerjaan

6
BAB II
RUMUSAN MASALAH

A. Apa manfaat praktik kerja lapangan bagi peserta didik?


B. Apa manfaat praktik kerja lapangan bagi sekolah?
C. Bagaimana pelaksanaan praktik kerja lapangan untuk meningkatkan
kualitas peserta didik?

7
BAB III
PEMBAHASAN

A. Manfaat Praktik Kerja Lapangan bagi peserta didik

1. Peserta didik mendapatkan keterampilan untuk melaksanakan progam


kerja pada perusahaan maupun instansi pemerintahan yang digunakan
sebagai tempat praktek. Melalui praktek inilah siswa mendapatkan bentuk
pengalaman nyata serta berbagai permasalahan yang dihadapi dalam dunia
kerja.
2. Mendapatkan pengetahuan yang sangat luas tentang seluk beluk dari dunia
kerja itu sendiri.
3. Meningkatkan rasa percaya diri, disiplin dan tanggung jawab.
4. Dapat memahami, dan memantapkan ilmu dan juga mengembangkan
pelajaran yang diperoleh di sekolah.
5. Dapat membandingkan skills yang diperoleh di sekolah dengan yang
diperlukan di dunia kerja
6. Dapat mengetahui tata cara melayani dengan baik dan sopan
7. Dapat mengetahui cara meminjam uang dan ilmu perpajakan secara lebih
mendalam
8. Setelah lulus dari sekolah kejuruan tidak memerlukan waktu yang lebih
lama dalam penyesuaikan diri ataupun untuk mencapai tingkat skill dan
keahlian yang siap kerja

B. Manfaat Praktik Kerja Lapangan bagi sekolah

1. Manfaat PKL yang diperoleh oleh sekolah yaitu sekolah mempunyai rekan
kerjasama untuk menjalin kerjasama dan mempromosikan sekolah dalam
dunia perusahaan tersebut.
2. Menjalin kerja sama yang baik antara sekolah dan perusahaan terkait, baik
dalam dunia usaha maupun dunia Industri.
3. Mengenalkan peserta didik pada pekerjaan lapangan di dunia industri dan
usaha sehingga pada saatnya mereka terjun ke lapangan pekerjaan yang
sesungguhnya dapat beradaptasi dengan cepat.

8
4. Meningkatkan efisiensi waktu dan tenaga dalam mendidik dan melatih
tenaga kerja yang berkualitas.
5. Sebagai bentuk pengakuan dan penghargaan bahwa pengalaman kerja
sebagai bagian dari proses pendidikan.
6. Mempersiapkan sumber daya manusia berkualitas yang sesuai dengan
kebutuhan di era teknologi informasi dan komunikasi terkini.
7. Memberikan keuntungan pada pihak sekolah dan peserta didik itu sendiri,
karena keahlian yang tidak diajarkan di sekolah di dapat di dunia usaha /
industri.

C. Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan Untuk Meningkatkan


Kualitas Peserta Didik

Sebelum melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL), terlebih dahulu


peserta didik diberi arahan oleh pembimbing dan dijelaskan tentang profil
kegiatan kerja serta sejarah terbentuknya perusahaan. Setelah itu, peserta
didik diperkenalkan dengan para pegawai di masing-masing bagian dan
diberikan arahan tentang tata cara pelaksanaan kerja di perusahaan yang
telah ditentukan. Adapun proses pelaksanaan kerja yang peserta didik
lakukan adalah dengan menggunakan sistem kerja yang terstruktur,
dimana pekerjaan tersebut diberikan oleh salah seorang pegawai sekaligus
menjadi pembimbing yang telah ditetapkan oleh kepala bagian. Misalnya
pekerjaan yang peserta didik lakukan adalah pada bidang pelayanan,
bidang keuangan, bidang pengelolaan arsip dan bidang gudang. Biasanya
peserta didik akan ditempatkan di bagian-bagian tersebut sesuai dengan
jadwal yang telah ditetapkan perusahaan. Adapun beberapa pekerjaan yang
dilakukan yaitu :
1. Bagian pelayanan :
 Menerima telepon
 Melayani pertanyaan-pertanyaan yang diajukan pelanggan atau
konsumen
 Memberikan informasi yang diinginkan konsumen

9
 Melakukan penanganan terhadap keluhan-keluhan yang
disampaikan oleh konsumen

2. Bagian keuangan :
 Menghitung penjualan, menghitung pengeluaran, menghitung
pembelian dan menghitung kas deang didampingi oleh pegawai
di bagian keuangan
3. Bagian pengelolaan arsip :
 Mengarsipkan dokumen-dokumen penting
 Menggandakan dokumen
4. Bagian gudang :
 Menghitung stok barang
 Mencatat barang keluar dan barang masuk

Kegiatan-kegiatan diatas tentunya didampingi oleh karyawan yang


berpengalam yang ada di perusahaan tersebut. Kegiatan-kegiatan yang
dilakukan bertujuan untuk memperkenalkan kegiatan-kegiatan dan
pekerjaan yang dilakukan suatu perusahaan dan memperkenalkan
bagaimana dunia kerja. Peserta didik akan diajarkan bagaimana
mekanisme pekerjaan di suatu perusahaan. Tujuannya jika peserta didik
sudah lulus sekolah akan mengetahui dunia pekerjaan dan memiliki skil
di dunia kerja.

10
BAB IV
PENUTUP

A. Simpulan

Kegiatan pembelajaran praktik kerja lapangan sangatlah diperlukan


khususnya untuk peserta didik yang bersekolah di sekolah kejuruan. Hal
ini perlu dilakukan karena tujuan dari sekolah kejuruan adalah untuk
melahirkan peserta didik yang siap bekerja pada saat mereka sudah lulus.
Kegiatan praktik kerja lapangan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas
peserta didik agar dapat mempersiapkan diri untuk memasuki dunia kerja.
Pemberian layanan bimbingan karir di sekolah dapat digunakan peserta
didik memiliki keterampilan dalam mengambil keputusan mengenai
karirnya di masa depan, serta dapat memberikan berbagai macam
informasi yang berkaitan dengan dunia kerja yang sesuai dengan bidang
keahliannya. Hal ini akan sangat bermanfaat bagi peserta didik untuk
menambah wawasan sebagai modal memasuki dunia usaha.

B. Saran

Disarankan agar sekolah dapat meningkatkan kinerja kompetensi


keahlian peserta didik. Dan memberikan bekal kemandirian pada peserta
didik. Sehingga peserta didik mendapatkan bekal kemandirian dalam
dirinya setelah selesai pendidikan yang ditempuhnya. Maka disarankan
dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Bagi Pihak Sekolah (Kepala Sekolah, Wakil Kepala, dan Guru)

Dengan adanya penelitian ini dapat di jadikan acuan dalam


menyelenggarakan pengelolaan praktek kerja industri berdasarkan
kurikulum yang telah ditetapkan di sekolah guna memperbaiki
kualitas program yang dilaksanakan di sekolah.

11
2. Bagi pihak DU/DI (bagian yang terkait) Pelaksanaan prakerin yang
dilaksanakansesuai dengan ketentuan dan prosedur yang tapat akan
memberikan kontribusi pada pihak DU/DI dalam rangka lebih
meningkatkan kualitas pencapaian sasaran program kemitraan dalam
praktek kerja industri dan pembelajaran siswa praktikum.

3. Bagi Dinas Pendidikan Sebagai sarana penentuan kebijakan bersama


pelaksanaan. Pengelolaan prakerin yang tepat terdiri dari
perencanaan, pelaksaan dan evaluasi secara efektif memberikan
kontirbusi bagi dunia pendidikan.

12
DAFTAR PUSTAKA

https://smktexmacokarawang.sch.id/kegiatan/view/manfaat-prakerin-bagi-siswa-
sekolah-dan-perusahaan#:~:text=Tujuan%20Prakerin&text=Melatih%20dan
%20mengasah%20keterampilan%20siswa,untuk%20mengembangkan%20bakat
%20dan%20minat
https://proactiveducation.com/tag/manfaat-praktek-kerja-lapangan-pkl/
http://eprints.uny.ac.id/61488/1/Skripsi Faiza
https://www.scribd.com/doc/25367617/Bab-III-Pelaksanaan-Praktek-Kerja-
Lapangan
http://digilib.unimed.ac.id/30753/10/13.%20NIM.
%208156132003%20CHAPTER%20V.pdf

13

Anda mungkin juga menyukai