Anda di halaman 1dari 5

Nama : Hatimah Nurhanida

NIM : P07134220016
Prodi/Jurusan : Sarjana Terapan Teknologi
Laboratorium Medis

Kebersamaan dalam Masyarakat

Abstrak
Indonesia merupakan negara yang terkenal dengan keberagaman ras, suku, agama,
dan budaya. Keberagaman ini justru membuat negara kita jadi sangat spesial. Orang yang
berbeda budaya maupun ras bisa saling hidup berdampingan satu sama lain. Bahkan,
indahnya kebersamaan  di tanah air ini mendapat banyak pujian dari negara lain.
Keberagaman Indonesia juga didukung oleh pemerintah sejak dulu. Moto atau
semboyan Indonesia: “Bhinneka Tunggal Ika” menjadi bukti bahwa negara kita memang
menghargai perbedaan sejak dulu. Arti dari semboyan tersebut adalah “Berbeda-beda tetapi
tetap satu”. Terbukti, sampai saat ini kita bisa hidup berdampingan meskipun berbeda ras,
suku, budaya, maupun agama di dalam Indonesia.
Hidup bermasyarakat sudah menjadi budaya di negara ini. Salah satu budaya yang
mengiringi kehidupan bermasyarakat di Indonesia adalah budaya gotong royong. Namun,
saat ini sebagian masyarakat sudah mulai meninggalkan budaya tersebut. Padahal, semangat
gotong royong masyarakat sangat penting dalam membangun kehidupan sosial yang lebih
baik.

Pentingnya Menjaga Kebersamaan di Tengah Keberagaman


Sebagai rakyat Indonesia, kita patut berbangga dengan keberagaman ras, suku, dan
budaya yang terdapat di negara kita. Tidak tanggung-tanggung, negara kita memiliki beragam
kelompok etnik alias suku bangsa. Sudah sepantasnya kita selalu menjaga kebersamaan di
tengah keberagaman ini. Mengapa kita harus menghargai keberagaman di dalam bangsa
Indonesia? Inilah beberapa alasan mengapa sebagai warga negara Indonesia kita harus terus
menjaga persatuan meskipun “berbeda” satu sama lain.
 Bukti Sejarah
Banyaknya ras, suku, budaya, dan agama di Indonesia merupakan salah satu bagian dari bukti
sejarah terbentuknya negara kita. Jika Anda pernah mempelajari sejarah Indonesia, sejumlah
kerajaan Hindu, Buddha, dan Islam pernah berdiri di sini. Masuknya kerajaan-kerajaan
tersebut turut andil dalam menyebarkan budaya maupun agama di Indonesia.
 Ciri Khas Negara Indonesia
Sudah menjadi rahasia umum jika dunia pun mengakui bahwa indahnya keberagaman di
Indonesia sangat jarang dijumpai di negara-negara lain. Oleh karena itu, sudah sepatutnya
kita turut membantu menjaga ciri khas negara Indonesia ini, yakni meskipun masyarakatnya
hidup di tengah keberagaman, tetapi kita tetap rukun dan bersatu.
 Wujud Persatuan Indonesia
Anda pasti ingat dengan sila ketiga Pancasila, bukan? “Persatuan Indonesia”, dua kata
sederhana ini mengajak seluruh bangsa Indonesia untuk tetap bersatu. Tidak dapat dipungkiri
bahwa persatuan merupakan kunci kemajuan dan kemakmuran sebuah negara.
Jadi, ketika membahas tentang seberapa perlu kita menjaga keberagaman Indonesia?
Jawabannya adalah sangat perlu. Indahnya kebersamaan bisa membuat setiap rakyat bisa
hidup damai meskipun memiliki banyak perbedaan, baik dalam segi ras, suku, budaya,
bahasa, maupun agama.

Cara Menjaga Kebersamaan di Tengah Keberagaman


Secara teori mungkin kita bisa mengatakan bahwa untuk menjaga kebersamaan di tengah
keberagaman kita harus saling menghormati perbedaan. Faktanya, sebagian dari kita masih
sulit untuk menghargai saudara setanah air yang dirasa “berbeda” dengan diri kita sendiri.
Jika Anda ingin mulai menjaga kebersamaan di tengah keberagaman Indonesia ini, coba
lakukan beberapa hal berikut ini!
 Toleransi
Cara utama untuk menjaga kebersamaan meskipun berbeda satu sama lain adalah dengan
bertoleransi. Anda bisa bertoleransi pada siapapun yang berbeda budaya, suku, ras, atau
mungkin agama dengan diri sendiri. Bagaimana cara toleransi yang benar? Memberi
kesempatan pada mereka untuk menganut kepercayaan atau budayanya. Hindari sikap tidak
tenggang rasa apalagi mencemooh kebudayaan orang lain yang berbeda dengan Anda.
 Perlakukan Seseorang Seperti Anda Ingin Diperlakukan
Ketika Anda ingin dihormati oleh orang lain, maka hormatilah orang lain terlebih dahulu.
Anda harus memperlakukan seseorang yang mungkin berbeda dengan perilaku yang baik,
sama seperti ketika Anda mengharapkan orang lain untuk bersikap baik terhadap Anda.
Sebagai contoh, ketika teman yang berbeda keyakinan sedang merayakan hari raya
keagamaannya, berilah ia ucapan dengan tulus. Sikap sederhana seperti ini akan memberikan
pengaruh positif pada kehidupan keberagaman di Indonesia.
 Ingat, Kita Bersaudara
Punya teman yang berbeda ras, suku, maupun agama? Tetaplah ingat bahwa Anda dan dia
adalah saudara setanah air. Sudah sepantasnya saudara sebangsa dan setanah air saling
mengasihi satu sama lain. Dengan menyadari arti saudara sebangsa dan setanah air ini,
semoga Anda pun jadi lebih menghargai keberagaman dalam kehidupan sehari-hari.

Pentingnya Semangat Gotong Rotong Masyarakat


Budaya gotong royong di tengah masyarakat itu sangatlah penting. Hal ini didasari
oleh realitas bahwa manusia tidak bisa hidup sendiri. Melainkan membutuhkan bantuan
manusia yang lain. Karena itu, setidaknya ada beberapa alasan yang mendasari pentingnya
semangat gotong royong di tengah masyarakat.
1. Meningkatkan Kepedulian Sosial
Alasan pentingnya semangat gotong royong yang pertama adalah karena gotong royong dapat
meningkatkan kepedulian sosial. Tanpa semangat gotong royong yang tinggi, kepedulian
manusia terhadap sesama akan kurang. Hal ini banyak terjadi di kalangan masyarakat
perkotaan dan beberapa negara yang rakyatnya individualis.
2. Meringankan Beban dan Pekerjaan
Selain meningkatkan kepedulian sosial, gotong royong juga dapat membantu meringankan
beban dan pekerjaan. Baik itu beban dan pekerjaan individu tertentu maupun beban dan
pekerjaan kelompok. Hal ini sangat penting karena membantu orang lain di kala kesusahan
adalah hal yang sangat penting dilakukan.
3. Memajukan Kelompok atau Komunitas
Alasan lain yang tidak kalah penting dari adanya semangat gotong royong masyarakat adalah
dapat membantu memajukan komunitas dan kelompok. Komunitas yang anggotanya tidak
mementingkan komunitas alias mementingkan individu mereka sendiri tidak akan dapat
maju. Karena kemajuan dapat diraih dengan adanya kebersamaan dan gotong royong.
Cara Menumbuhkan Budaya Gotong Royong Masyarakat
Semangat untuk hidup gotong royong di masyarakat harus ditumbuhkan sejak dini.
Hal ini tidak hanya menjadi tugas perangkat desa dan pemerintah, namun tugas semua
komponen masyarakat yang ada di dalamnya. Berikut adalah beberapa cara menumbuhkan
budaya serta semangat gotong royong di masyarakat.
1. Mengadakan Perkumpulan Bersama secara Rutin
Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk menumbuhkan budaya gotong royong masyarakat
adalah dengan mengadakan perkumpulan bersama secara rutin. Perkumpulan dapat dilakukan
dengan beberapa bentuk. Misalnya, perkumpulan khusus anak muda, perkumpulan khusus
kalangan laki-laki dan khusus untuk perempuan.
Cara ini sangat efektif untuk membangun kebersamaan dan membangkitkan semangat untuk
gotong royong. Terlebih biasanya akan menambah suasana kekeluargaan jika diakhiri dengan
santap bersama. Hal yang sederhana saja semisal makan dengan menu tempe, tahu dan sayur
lodeh. Hmm, nikmat sekali raanya.
2. Memberikan Wawasan kepada Semua Pemuda untuk Bergerak Bersama
Pelatihan dan perkumpulan anak muda sangatlah penting untuk dikembangkan. Hal ini
disebabkan karena hidup matinya budaya Indonesia ada di tangan pemuda. Sehingga,
wawasan mengenai kebersamaan dan gotong royong harus ditanamkan sejak dini. Bahkan,
ketika masih usia sekolah dasar. Tidak hanya peran guru yang penting untuk
mewujudkannya. Namun juga dibutuhkan peran orang tua di rumah.
3. Saling Mengajak dan Mengingatkan Antar Sesama Masyarakat
Cara lain yang tidak kalah penting dilakukan dalam rangka menumbuhkan semangat gotong
royong adalah upaya saling mengajak antar masyarakat untuk ikut gotong royong. Cara ini
cukup efektif dilakukan, namun harus tumbuh dari kesadaran bersama agar tidak terjadi salah
faham di dalamnya. Jika cara ini dilakukan dengan baik, maka lambat laun budaya gotong
royong akan membudaya.

Kesempulan
Jadi, keberagaman bukanlah penghalang untuk bisa bekerjasama dalam mewujudkan
Indonesia yang lebih baik.Sebaliknya, jadikan keberagaman menjadi momentum untuk
persatuan. Sesama masyarakat Indonesia bisa saling membantu satu sama lainnya tanpa
memandang suku,agama, ras dan antar golongan.
Menumbuhkan budaya semangat gotong royong masyarakat memang bukanlah hal
yang mudah. Namun, hal ini dapat dilakukan jika semua komponen masyarakat ikut
membantu dan membangun semampunya. Khususnya dalam mengarahkan generasi muda
agar memiliki kesadaran yang lebih dalam membangun masyarakat di masa depan.

Anda mungkin juga menyukai