Anda di halaman 1dari 7

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

(RPP)
Sekolah : SMKN 10 Jakarta
Mata Pelajaran : Bahasa Jepang
Kelas / Semester : X / ganjil
Materi Pokok : 1. Doko ni arimasu ka
2. Doni-san wa Doko ni imasu ka
Alokasi Waktu : 2 x 30 menit

A. Kompetensi Inti

KI 1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.

KI 2 : Mengembangkan perilaku (jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli, santun, ramah


lingkungan, gotong royong, kerjasama, cinta damai, responsif dan pro-aktif) dan
menunjukan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan bangsa dalam
berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan
diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.

KI 3 : Memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi tentang pengetahuan faktual,


konseptual, operasional dasar, dan metakognitif sesuai dengan bidang dan lingkup kajian
Bahasa Jepang pada tingkat teknis, spesifik, detil, dan kompleks, berkenaan dengan ilmu
pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dalam konteks pengembangan
potensi diri sebagai bagian dari keluarga, sekolah, dunia kerja, warga masyarakat
nasional, regional, dan internasional.
KI 4 : Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan prosedur kerja
yang lazim dilakukan serta memecahkan masalah sesuai dengan bidang kajian Bahasa
Jepang.Menampilkan kinerja di bawah bimbingan dengan mutu dan kuantitas yang
terukur sesuai dengan standar kompetensi kerja..Menunjukkan keterampilan menalar,
mengolah, dan menyaji secara efektif, kreatif, produktif, kritis, mandiri, kolaboratif,
komunikatif, dan solutif dalam ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang
dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan
langsung..Menunjukkan keterampilan mempersepsi, kesiapan, meniru, membiasakan,
gerak mahir, menjadikan gerak alami dalam ranah konkret terkait dengan pengembangan
dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah
pengawasan langsung.

B. Kompetensi Dasar (KD) dan Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)


Kompetensi Dasar (KD) Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)
3.4. Membedakan ungkapan memberi dan 3.4.1.Mengidentifikasi kosakata yang ada di
meminta informasi terkait keberadaan suatu materi doko ni arimasu ka dan doko ni imasu
benda mati dan benda hidup (arimasu / ka (LOTS / C1)
imasu) serta meresponnya pada teks
transaksional lisan dan tulis, dengan 3.4.2.Membedakan penggunaan arimasu/imasu
memperhatikan unsur kebahasaan dan pada materi doko ni arimasu ka dan doko ni
struktur teks yang sesuai konteks imasu ka
penggunaannya (LOTS / C2)
3.4.1. Menentukan penggunaan arimasu / imasu
kedalam pola kalimat yang tepat pada
materi doko ni arimasu ka dan doko ni
imasu ka (HOTS/ C3)

3.4.3.Menyimpulkan perbedaan penggunaan


arimasu dan imasu (HOTS/C4)

4.7. Mendemostrasikan ungkapan terkait 4.4.1.Membuat wacana sederhana berdasarkan


keberadaan suatu benda mati dan benda hidup montase yang telah disusun (P3/HOTS)
(arimasu / imasu) serta meresponnya pada teks
transaksional lisan dan tulis, dengan
memperhatikan unsur kebahasaan dan struktur 4.4.2.Mempresentasikan wacana tersebut
teks yang sesuai konteks penggunaannya berdasarkan montase yang dibuat
(P3/HOTS)

C. Tujuan Pembelajaran :
Melalui pembelajaran dengan menggunakan model Problem Based Learning (C), peserta didik (A)
diharapkan dapat mempresentasikan (B) wacana sederhana terkait benda mati dan makhluk hidup
(arimasu/imasu) (D) sesuai dengan struktur kalimat yang diajarkan dalam materi doko ni arimasu ka dan
doko ni imasu ka, sehingga dapat meningkatkan ketrampilan berpikir kritis dan pro aktif (kreatif) serta
mampu berkomunikasi dan bekerjasama dengan baik selama proses pembelajaran.

D. Materi Ajar STEAM


 Science (Ilmu Pengetahuan)
 Faktual
Kosakata yang berhubungan dengan materi doko ni arimasu ka dan Doni-san wa doko ni imasu
ka

 Konseptual
 KB (benda) wa KB (tempat/benda) no KB (posisi) ni arimasu.
 KB (orang) wa KB (orang/tempat) no KB (posisi) ni imasu.

 Prosedural
 Mengidentifikasi kosakata yang ada di materi doko ni arimasu ka dan doko ni imasu ka

 Metakognitif
 Membuat kalimat tentang keberadaan benda mati atau makhluk hidup
 Menyusun karangan sederhana berdasarkan montase yang diberikan

 Technology (Tekonologi)
 Menggunakan laptop, handphone, dan internet sebagai sarana daring
 Menggunakan Google Meet, Google Classroom dan slide PPT sebagai sarana dalam menjelaskan
materi terkait
 Menggunakan aplikasi wa grup , penilaian sekolah dan google form sebagai sarana evaluasi
pembelajaran

 Engineering (Teknik)
 Menyusun karangan sederhana
 ART ( Seni)
 Menata tata bahasa yang padu pada karangan
 Membuat montase

 Mathematic (Matematika)
 Mengukur tingkat atau level kemampuan seseorang
 Membagi jumlah anggota kelompok kerja siswa
 Merumuskan sendiri pola kalimat yang disajikan dalam kalimat jadi

E. Metode Pembelajaran
Pendekatan : STEAM
Model Pembelajaran : Problem Based Learning
Metode Pembelajaran : Diskusi, kerja kelompok dan presentasi

F. Alat dan Sumber Belajar


1. Media :
PPT, Googlemeet, Googleclassroom, Googleclassroom, Whatsup
2. Alat dan Bahan :
Laptop, handphone, alat tulis, buku
3. Sumber Belajar :
Tim Penyusun Buku Bahasa Jepang SMA. 2009. Buku Pelajaran Bahasa Jepang 1. Jakarta : The Japan
Foundation.
Yoshikawa, Keiko dkk.2020. Nihongo Rakuraku.Jakarta : The Japan Foundation
Lusiana , Evi dkk. 2017.Nihonggo Kira-kira.Jakarta : Erlangga

G. Langkah – Langkah pembelajaran

Unsur Strategi Media Alokasi


Deskripsi Pembelajaran
Inovatif Sinkron Asinkron waktu
Kegiatan Pendahuluan

1. Guru Mengkondisikan peserta didik untuk


Religius Zoom 5
siap belajar dengan diawali berdoa Bersama ✔
(PPK) Meeting menit
dipimpin oleh salah seorang peserta didik.

2. Guru Menanyakan kepada siswa apakah ✔


sudah melakukan presensi di google
classroom

3. Ditanyakan materi pembelajaran


sebelumnya yaitu tentang mochimono.
 ada benda apa saja dalam materi Integritas
tersebut ? (PPK)
 Kalo pada materi minggu lalu kan
benda-benda yang kalian bawa dari
rumah ke sekolah. Sekarang saya mau
tanya benda apa saja yang ada di
sekolah?
 Biasanya kalo papan tulis itu adanya
dimana?

4. Guru bersama peserta didik berdiskusi


mengenai pertanyaan apersepsi

5. Guru bersama peserta didik menyimpulkan


tentang pertanyaan apersepsi , yang akan
menjadi pembelajaran hari ini

6. Guru menyampaikan tujuan


dan indikator pembelajaran yang akan
dicapai,serta aktivitas pembelajaran yang
akan dilakukan dengan meminta siswa untuk
membacakannya

Kegiatan Inti

Fase 1
Orientasi masalah

1. Peserta didik diberikan gambar 2 buah Critical 5 menit


ruang kelas dimana yang satu hanya berisi Thingking ✔
benda-benda di dalam kelas dan yang Collaborati
satunya lagi ruang kelas yang berisi orang on
dan benda-benda.

2. Peserta didik dan guru melakukan interaksi


tanya jawab terkait gambar yang diberikan
Pertanyaan yang digunakan :
 Apa perbedaan dari kedua gambar
diatas?
 Kalian tahu kah kosakata yang ada di
dalam gambar-gambar tersebut dalam
bahasa Jepang?

3. Guru memberitahukan sedikit pola kalimat


yang akan diajarkan :
…. wa …..no ….ni arimasu
…..wa …. no ….ni imasu

Fase 2
Mengorganisasikan belajar
4. Guru meminta siswa untuk mencari
Communi-
kosakata yang ada di dalam wacana. Dan 10 menit
Cation
guru meminta siswa untuk membedakan
pola kalimat arimasu dan imasu

5. Guru membagi siswa ke dalam kelompok di


breakout room
6. Guru memantau keterlibatan siswa didalam
breakout di dalam membahas wacana
sederhana yang diberikan

Fase 3
Membimbing Penyelidikan
7. Peserta didik secara berkelompok
menganalisis dan menyimpulkan apa saja 10 menit
yang didapatkan di dalam wacanan tersebut.

8. Peserta didik menyampaikan hasil diskusi


kelompoknya melalui satu orang juru bicara
utusan perkelompok

9. Peserta didik dan guru bekerjasama


menemukan solusi pemecahan masalah

10. Guru mengkonfirmasi dan memberikan


pengarahan serta penguatan kepada siswa
terhadap hasil temuannya

Fase 4
Mengembangkan dan menyajikan hasil karya

11. Peserta didik sudah dapat menyimpulkan


perbedaan penggunaan arimasu dan imasu
Creativity
12. Peserta didik sudah dapat mendefinisikan 20 menit
dan memahami fungsi pola kalimat yang
telah dibeirkan.

13. Peserta didik diminta untuk membuat


montase ruang kelas.

14. Berdasarkan montase tersebut peserta didik


diminta untuk menyusun wacana sederhana

15. Peserta didik diminta untuk


mempresentasikan wacana tersebut
berdasarkan montase yang dibuat

Fase 5
Menganalisis dan mengevaluasi proses
pemecahan masalah

16. Guru memantau proses penyelesaian setiap


kegiatan belajar yang harus peserta didik 5 menit
kerjakan

17. Peserta didik membuat kesimpulan tentang


materi yang telah dipelajari
Kegiatan Penutup ✔ 5 menit
1. Peserta didik membuat refleksi
pembelajaran di googleclassromm
2. Guru memberikan umpan balik dan
penguatan terkait materi yang diajarkan.
3. Guru memberitahukan materi pembelajaran
untuk minggu depan
4. Mengucapkan salam penutup
H. Penilaian Proses dan Hasil Belajar

Teknik Penilaian
Penilaian Sikap : Observasi
Penilaian Pengetahuan : Tes tulis
Penilaian Keterampilan : Mempresentasikan karangan
Instrumen Penilaian : Terlampir
Alat Penilaian : Terlampir

I. Remedial
Rencana Tindak Lanjut Hasil Penilaian (Remedial dan Pengayaan)
Program pembelajaran remedial dan pengayaan akan ditetapkan kemudian setelahdilaksanakan penilaian harian dan
hasilnya dianalisis.
1. Remidial
 Pembelajaran remedial dilakukan bagi peserta didik yang capaian KD nyabelum tuntas
 Tahapan pembelajaran remedial dilaksanakan melalui remidial teaching(klasikal), atau tutor sebaya, atau
tugas dan diakhiri dengan tes.
 Tes remedial, dilakukan sebanyak 3 kali dan apabila setelah 3 kali tes remedial belum mencapai
ketuntasan, maka remedial dilakukan dalam bentuktugas tanpa tes tertulis kembali.
2. Pengayaan
Bagi siswa yang sudah mencapai nilai ketuntasan diberikan pembelajaranpengayaan sebagai berikut:
Peserta didik yang mencapai nilai KKM diberikan materi masih dalam cakupan KD dengan pendalaman
pengetahuan tambahan, sedangkan Peserta didik yang melebihi nilai KKM akan diberikan pengetahuan tambahan
berupa Budaya Jepang.

Mengetahui, Jakarta, Oktober 2021

Kepala SMKN 10 Jakarta Guru Mata pelajaran

Aminah, M.Pd Wuryaningrum


NIP 196310051990022001

Anda mungkin juga menyukai