Anda di halaman 1dari 7

UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM


HIMPUNAN MAHASISWA MATEMATIKA
PANITIA PELAKSANA
GMC (GORONTALO MATHEMATICS COMPETITION) 2021
Sekretariat : Jln. Prof. Dr. Ing. B.J. Habibie Lt.2 Gedung FMIPA UNG Kab. Bone Bolango Hp.(02393760894)
Email : himatikaung@gmail.com

Mekanisme Lomba Matematika SMP dan SMA

A. Ketentuan Lomba
1. Peserta merupakan siswa SMP dan SMA sederajat.
2. Lomba bersifat Tim.
3. Setiap tim terdiri dari 3 peserta.
4. Setiap sekolah hanya diperkenankan mengirim maksimal 3 tim dan 1 pendamping
pada setiap timnya serta setiap tim yang telah di daftarkan tidak diperbolehkan
mengganti anggota pada saat perlombaan.
5. Peserta memakai seragam sekolah yang rapi dan sopan.
6. Setiap peserta dalam satu tim menggunakan seragam yang sama.
7. Peserta dilarang menggunakan alat komunikasi, kalkulator dan sejenisnya pada
saat lomba sedang berlangsung.
8. Peserta harus menjaga sopan santun dan ketertiban selama kegiatan berlangsung.
9. Peserta tidak boleh meninggalkan ruangan pada saat lomba sedang berlangsung
kecuali seizin panitia.
10. Peserta dilarang menyontek.
11. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
12. Setiap peserta dan pendamping wajib mematuhi protokol kesehatan yaitu 3M (
Memakai masker, Menjaga jarak, dan Mencuci tangan).
13. Peserta yang melakukan kecurangan dan tidak menaati peraturan diatas diberikan
sanksi berupa teguran, dan apabila teguran tidak diindahkan maka peserta dapat
didiskualifikasi.

B. Mekanisme Lomba
Lomba terdiri dari 4 tahap. ,
1. Tahap Eliminasi
Tipe lomba yang akan digunakan Zona Salah Tiga.
2. Tahap Penyisihan Grup
UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
HIMPUNAN MAHASISWA MATEMATIKA
PANITIA PELAKSANA
GMC (GORONTALO MATHEMATICS COMPETITION) 2021
Sekretariat : Jln. Prof. Dr. Ing. B.J. Habibie Lt.2 Gedung FMIPA UNG Kab. Bone Bolango Hp.(02393760894)
Email : himatikaung@gmail.com

Tipe lomba yang akan digunakan Zona Cepat Tepat.


3. Tahap Semi Final
Tipe lomba yang akan digunakan Zona Head To Head.
4. Tahap Grand Final
Tipe lomba yang akan digunakan Zona Cepat Tepat Rebutan dan Puzzle.
1. Tahap Eliminasi : Zona Salah Tiga
1) Ketentuan Zona Salah Tiga
a. Zona Salah Tiga akan dilaksanakan jika jumlah tim tidak sama dengan 18.
b. Apabila Jumlah Tim > 18, maka tahapan setelah zona salah tiga adalah tahap
penyisihan grup.
c. Apabila jumlah 6 < tim < 18, maka tahapan setelah zona salah tiga adalah tahap
semi final.
2) Pelaksanaan Zona Salah Tiga
a. Setiap tim duduk berkelompok sesuai nomor urut pendaftaran dengan
memegang peralatan yang telah disediakan oleh panitia (Alat tulis menulis dan
papan benar salah).
b. Host akan membacakan soal “benar salah”.
c. Setelah soal dibacakan, setiap tim akan diberikan waktu 90 detik untuk
mengerjakan soal.
d. Ketika waktu telah habis, setiap tim tidak lagi diperkenankan untuk mengerjakan
soal dan langsung mengangkat papan benar atau salah dengan posisi lebih tinggi
dari kepala.
e. Setiap tim akan diberikan 3 bintang, dimana bintang tersebut merupakan
kesempatan bagi setiap tim.
f. Tim yang jawabannya tepat, bintangnya tidak dikurangi.
g. Tim yang jawabannya tidak tepat, bintangnya dikurangi 1.
h. Tim yang bintangnya sudah habis dinyatakan gugur.
i. Soal akan tetap berlanjut hingga didapatkan 18 tim yang bertahan.
UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
HIMPUNAN MAHASISWA MATEMATIKA
PANITIA PELAKSANA
GMC (GORONTALO MATHEMATICS COMPETITION) 2021
Sekretariat : Jln. Prof. Dr. Ing. B.J. Habibie Lt.2 Gedung FMIPA UNG Kab. Bone Bolango Hp.(02393760894)
Email : himatikaung@gmail.com

j. Jika terdapat kondisi dimana tim yang bertahan kurang dari 18, maka tim yang
bertahan akan dinyatakan lolos ke tahap selanjutnya dan tim-tim yang gugur
akan kembali bertanding untuk melengkapi tim yang lolos menjadi 18 tim
menuju ke tahap selanjutnya, tetapi setiap tim hanya akan diberikan 1 bintang
oleh panitia.
k. Setiap tim tidak diperkenankan untuk menerima jawaban dari tim lain, penonton,
guru, pendamping, maupun panitia.
2. Tahap Penyisihan Grup : Zona Cepat Tepat
1) Zona Cepat Tepat dilaksanakan apabila Jumlah Tim = 18
2) Pelaksanaan Zona Cepat Tepat
a) 18 tim akan di bagi kedalam 6 grup.
b) Masing-masing grup terdiri dari 3 tim.
c) Terdiri dari dua babak.
- Babak Pertama (Babak Soal Wajib)
1) Di babak ini masing-masing tim diwajibkan untuk memilih satu dari total 3
paket soal yang disediakan oleh panitia.
2) Setiap paket soal terdiri dari 3 soal yang akan dibacakan oleh host.
3) Tiap tim diberi waktu 2 menit untuk menjawab setiap soal yang ada pada paket
soal yang dipilih oleh masing-masing tim tersebut.
4) Jika jawaban salah maka lanjut ke soal berikutnya.
5) Jika semua tim telah selesai menjawab soal-soal yang diberikan, maka akan
dilanjutkan ke babak berikutnya (babak rebutan).
- Babak Kedua (Babak Rebutan)
1) Pada babak ini terdapat 10 soal yang akan diperebutkan oleh masing-masing
tim dalam waktu 1 menit per soal.
2) Masing-masing tim mendapat kesempatan yang sama untuk menjawab
pertanyaan dengan cara berebut membunyikan bel terlebih dahulu.
UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
HIMPUNAN MAHASISWA MATEMATIKA
PANITIA PELAKSANA
GMC (GORONTALO MATHEMATICS COMPETITION) 2021
Sekretariat : Jln. Prof. Dr. Ing. B.J. Habibie Lt.2 Gedung FMIPA UNG Kab. Bone Bolango Hp.(02393760894)
Email : himatikaung@gmail.com

3) Tim yang membunyikan bel tercepat diberi kesempatan menjawab soal dalam
waktu 5 detik.
4) Apabila jawaban benar maka dilanjutkan ke soal berikutnya, apabila jawaban
salah soal tersebut masih bisa diperebutkan oleh tim lainnya.
5) Jika dalam 1 menit tidak ada satupun tim yang ingin menjawab soal yang
dibacakan oleh host, maka akan dilanjutkan ke soal rebutan berikutnya.
6) Jika semua soal telah selesai dibacakan dan terdapat 2 atau 3 tim yang
memiliki total point yang sama, maka akan diberikan 1 soal tambahan sebagai
penentu dengan tipe lomba sama (babak rebutan).
7) Tim yang mengumpulkan akumulasi point tertinggi dari kedua babak Zona
Cepat Tepat berhak melaju ke tahap Semi Final.
- Sistem Penilaian
 Babak Pertama (Babak Soal Wajib)
1) Tim yang berhasil menjawab soal dengan benar akan diberi point 20
2) Tim yang tidak bisa menjawab soal dengan benar akan diberi point 0
 Babak Kedua (Babak Rebutan)
1) Tim yang berhasil menjawab soal dengan benar akan diberi point 10
2) Tim yang tidak bisa menjawab soal dengan benar akan diberi point -5
3. Tahap Semi Final : Zona Head to Head
6 tim yang lolos ke babak semifinal akan dibagi menjadi 3 grup.
 Pelaksanaan Lomba
1) Babak ini terdiri dari 2 tahap dengan posisi peserta berbanjar.
2) Setiap tahap terdiri dari 6 soal .
3) Peserta dari kedua tim akan bertukar posisi dengan peserta lain dibelakangnya
apabila telah selesai menjawab soal yang dibacakan.
4) Setiap peserta mendapat dua kali kesempatan battle pada setiap tahap lomba.
5) Soal terlebih dahulu dibacakan oleh host kemudian ditampilkan di layar LCD.
UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
HIMPUNAN MAHASISWA MATEMATIKA
PANITIA PELAKSANA
GMC (GORONTALO MATHEMATICS COMPETITION) 2021
Sekretariat : Jln. Prof. Dr. Ing. B.J. Habibie Lt.2 Gedung FMIPA UNG Kab. Bone Bolango Hp.(02393760894)
Email : himatikaung@gmail.com

6) Masing-masing perwakilan tim mendapat kesempatan yang sama untuk


menjawab pertanyaan dengan cara berebut membunyikan bel terlebih dahulu.
7) Waktu yang diberikan untuk setiap soal adalah 2 menit.
8) Apabila dalam waktu 2 menit, tidak ada peserta yang menjawab , maka akan
dilanjutkan ke soal berikutnya dengan peserta yang berbeda.
9) Tim yang membunyikan bel terlebih dahulu diberi kesempatan menjawab soal
dalam selang waktu 5 detik. Jika jawaban dari Tim itu salah atau tidak
menjawab, Host akan memberikan kesempatan ke tim yang lain.
10) pada tahap kedua, tiap sekolah mempunyai kesempatan untuk mengubah formasi
tim. Pada tahap kedua, tiap sekolah diberikan kesempatan berunding selama 2
menit untuk mengubah formasi tim
11) Jika terdapat kondisi dimana kedua tim memiliki poin sama, maka diberikan 1
soal tambahan Dari juri untuk diperebutkan oleh perwakilan kedua tim

 Sistem Penilaian
Ketentuan Penilaian pada babak Zona Head to Head
1. Jika jawaban benar, diberi poin 10.
2. Jika jawaban salah, diberi poin 0.
4. Grand Final
Pelaksanaan Lomba
- Babak Pertama (Zona Cepat Tepat Rebutan)
1) Pada babak ini terdapat 5 soal yang akan diperebutkan dengan durasi waktu
maksimal 2 menit di setiap soal-nya.
2) Masing-masing tim mendapat kesempatan yang sama untuk menjawab soal
dengan cara berebut membunyikan bel terlebih dahulu.
3) Tim yang membunyikan bel lebih dulu diberi kesempatan menjawab soal.
4) Apabila jawaban benar maka dilanjutkan ke soal berikutnya, apabila jawaban
salah soal tersebut masih bisa diperebutkan oleh tim lainnya.
UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
HIMPUNAN MAHASISWA MATEMATIKA
PANITIA PELAKSANA
GMC (GORONTALO MATHEMATICS COMPETITION) 2021
Sekretariat : Jln. Prof. Dr. Ing. B.J. Habibie Lt.2 Gedung FMIPA UNG Kab. Bone Bolango Hp.(02393760894)
Email : himatikaung@gmail.com

5) Jika dalam 2 menit tidak ada satupun tim yang menjawab soal, maka akan
dilanjutkan ke soal rebutan berikutnya.
6) Jika babak pertama telah selesai maka dilanjutkan pada babak kedua.
- Babak Kedua (Puzzle)
 Puzzle 1 :
1) Pada babak ini, panitia menyiapkan 3 puzzle yang masing-masing berisikan 9
kotak.
2) Setiap kotak terdapat soal-soal yang harus dijawab.
3) Setiap perwakilan tim mengambil nomor undian untuk mendapatkan puzzle yang
akan dimainkan.
4) Waktu yang diberikan kepada setiap tim untuk menyelesaikan puzzle adalah 12
menit.
5) Tim yang berhasil membuat garis secara vertical, horizontal atau diagonal maka
akan mendapatkan poin tambahan.
 Puzzle 2 :
1) Pada babak ini, panitia menyiapkan 1 puzzle yang berisikan 25 kotak.
2) Setiap kotak terdapat soal yang harus dijawab.
3) Tim yang memperoleh nilai tertinggi pada babak puzzle 1 akan mendapatkan
kesempatan pertama memilih kotak untuk dibuka.
4) Tim yang memperoleh nilai terendah pada babak puzzle 1 akan mendapatkan
kesempatan terakhir memilih kotak untuk dibuka.
5) Jika terdapat kesamaan nilai pada babak puzzle 1 maka Setiap tim akan
mengambil nomor undian untuk mendapat kesempatan pertama memilih puzzle.
6) Semua tim diberikan waktu 45 menit untuk menyelesaikan puzzle dan jika ada
yang bisa membuat garis yang terdiri dari 4 kotak secara vertical, horizontal, dan
diagonal akan diberikan poin tambahan..
7) setelah soal dibacakan, setiap tim akan diberikan waktu 45 detik untuk
menjawab.
UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
HIMPUNAN MAHASISWA MATEMATIKA
PANITIA PELAKSANA
GMC (GORONTALO MATHEMATICS COMPETITION) 2021
Sekretariat : Jln. Prof. Dr. Ing. B.J. Habibie Lt.2 Gedung FMIPA UNG Kab. Bone Bolango Hp.(02393760894)
Email : himatikaung@gmail.com

8) Terdapat 3 kotak istimewa pada babak ini yaitu 2 kotak double score dan 1 extra
box.
9) Jika ada 2 atau 3 tim memiliki point yang sama maka juri akan memberikan 1
soal tambahan dengan sistem Zona Cepat Tepat Rebutan.

 Sistem Penilaian
Ketentuan penilaian pada babak Zona Cepat Tepat Rebutan
1) Jawaban benar, diberi point 20.
2) Jawaban salah diberi point 0.
 Ketentuan Penilaian Pada Babak Puzzle
Puzzle 1
1) Jika jawaban benar maka tim tersebut akan mendapatkan nilai 10 dan
kotak yang dipilih akan berganti sesuai dengan gambar masing-masing
tim.
2) Jika jawaban salah tim tersebut tidak akan mendapat nilai dan soal tidak
akan dilemparkan ke tim lain.
3) Tim yang berhasil membuat garis akan mendapatkan bonus nilai 50.
Puzzle 2
1) Jika jawaban benar maka tim tersebut akan mendapatkan nilai 20 dan
kotak yang dipilih akan berganti sesuai dengan gambar masing-masing
tim.
2) Jika jawaban salah atau tidak menjawab, tim tersebut akan mendapat -10
dan kotak akan ditutup kembali.
3) Jika sebuah tim berhasil membuat garis, maka tim tersebut akan
mendapatkan bonus poin 100.
4) Jika terdapat garis yang berhimpit maka hanya akan mendapatkan satu kali
bonus poin.

Anda mungkin juga menyukai