Anda di halaman 1dari 15

MAKALAH

Akuntansi Untuk Institute Pendidikan Pada Perguruan Tinggi Yang


Berstatus Badan Layanan Umum
Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah
“Akuntansi Sektor Publik”
Dosen Pengampu:
Zaki Bahrun Ni’am, S.pd., M.Akun

Oleh:
1. Miftakhul Abror (12403193140)
2. Karina Ade Novita (12403193153)
3. Erik Kustianto Faizin (12403193241)

JURUSAN AKUNTANSI SYARIAH


FAKULTAS EKONOMI BISNIS ISLAM
UIN SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG
NOVEMBER 2021
KATA PENGANTAR

Puji syukur alhamdulillah kami panjatkan kepada Allah Yang MahaEsa


atas berkat, rahmat, hidayah, dan karunia-Nya. Sholawat serta salam selalu
tercurah kepada Nabi Muhammad SAW yang telah membimbing umat manusia
dari jalan jahiliyah menuju jalan Islamiyah.
Tujuan dari pembuatan makalah ini adalah untuk memenuhi tugas Mata
Kuliah Akuntansi Sektor Publik dengan judul “Akuntansi Untuk Institute
PendidikanPada Perguruan Tinggi Yang Berstatus Badan Layanan Umum”
Melalui kesempatan ini saya mengucapkan terima kasih kepada:
1. Bapak Prof.Dr.Maftukhin, S.Pd., M.Ag. selaku rektor UIN Sayyid Ali
Rahmatullah Tulungagung yang telah memberikan kesempatan kepada kami
untuk menempuh pendidikan di lembaga ini.
2. Bapak Dr. H.Dede Nurrohman, M.Ag. selaku Dekan Fakultas Ekonomi Bisnis
Islam.
3. Bapak Zaki Bahrun Ni’am, S.pd., M.Akunselaku Dosen Studi Kelayakan
Bisnis yang telah membimbing untuk kesempurnaan makalah ini.
4. Dan kepada semua pihak yang telah begitu banyak membantu namun tidak
dapat
disebutkan satu persatu.Tidak tertutup kemungkinan masih terdapat kekurangan
dan kekeliruan.Terlepas dari segala kekurangannya itu mudah-mudahan kerja
keras yang kami lakukan dalam pembuatan makalah ini dapat memberikan
manfaat bagi kita semua.Untuk itu, kritik dan saran yang bersifat membangun
sangat saya harapkan agar dapat menjadi pelajaran untuk penulisan makalah yang
selanjutnya. Mohon maaf apabila ada kesalahan penulisan ataupun kutipankutipan
yang kurang berkenan. Dan hanya kepada Allah SWT kita berlindung dan
memohon ampun.
Tulungagung , 3 Oktober 2021

Penulis

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .................................................................................................................... i


DAFTAR ISI .................................................................................................................................. ii
BAB I .............................................................................................................................................. 1
PENDAHULUAN ............................................................................................................................
A. LATAR BELAKANG ......................................................................................................... 1
B. RUMUSAN MASALAH ..................................................................................................... 1
C. TUJUAN .............................................................................................................................. 2
BAB II ..............................................................................................................................................
PEMBAHASAN ............................................................................................................................ 3
A. PENGERTIAN AKUNTANSI UNIVERSITAS ................................................................. 3
B. POLA PENGELOLAAN KEUANGAN PERGURUAN TINGGI ..................................... 4
C. TUJUAN PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN UNIVERSITAS ........................... 8
D. SISTEM & SIKLUS AKUNTANSI PERGURUAN TINGGI .............................................. 9
BAB III .............................................................................................................................................
PENUTUP .................................................................................................................................... 11
A. KESIMPULAN .................................................................................................................. 11
B. SARAN .............................................................................................................................. 11
DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................................................

ii
BAB I
PENDAHULUAN

A. LATARBELAKANG
Misi utama PendidikanTinggiadalahbertujuan mencari, menemukan,
mendiseminasikan, dan menjunjung tinggi kebenaran. Agar misi tersebut dapat
diwujudkan, maka Perguruan Tinggi sebagai penyelenggara Pendidikan Tinggi
harus bebas dari pengaruh, tekanan, dan kontaminasi apapun seperti kekuatan
politik dan/atau kekuatan ekonomi, sehingga Tridharma Perguruan Tinggi, yaitu
pendidikan, penelitian, atau pengabdian kepada masyarakat, dapat dilaksanakan
berdasarkan kebebasan akademik dan otonomi keilmuan. Oleh karena itu, secara
kodrati Perguruan Tinggi memiliki otonomi atau kemandirian, baik secara
akademik dan non akademik.
Lembaga Pendidikan adalah bersifat nirlaba, sehingga memiliki
karakteristik yang berbeda dengan karakteristik akuntansi bisnis. Oleh karena itu,
laporan keuangan yang disusun memperhatikan karakteristik yang spesifik pada
akuntansi untuk organisasi nirlaba, khususnya yang berlaku bagi organisasi
pemerintah sehingga penyusunan laporan keuangan mengacu pada sistem
akuntansi pemerintah serta sistem akuntansi yang diterapkan pada lembaga
pendidikan yang bersangkutan dan memperhatikan standar akuntansi keuangan
Indonesia. Sebagai lembaga yang bersifat nirlaba, pelaporan keuangan disusun
berdasarkan Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan No.45.
Pelaporan keuangan di sektor pendidikan dimaksudkan untuk
menyajikan dan mengungkapkan secara penuh aktivitas lembaga pendidikan
termasuk unit-unit di dalamnya dan sumber daya ekonomi yang dipercayakan
oleh para penyumbang, anggota organisasi lembaga pendidikan tersebut, kreditur
dan pihak lain serta untuk mempertanggung jawabkannya sesuai dengan peraturan
perundang-undangan yang berlaku dengan memperhatikan prinsip- prinsip
akuntabilitas dan transparansi.

RUMUSAN MASALAH
Berdasarkan uraian latar belakang diatas, dapat dirumuskan bahwa:
1. Menjelaskan Pengertian Akuntansi Universitas (Perguruan Tinggi) &
Klasifikasi Universitas (Perguruan Tinggi)
2. Menjelaskan pola pengelolaan keuangan perguruan tinggi
3. Menjelaskan tujuan penyusunan laporan keuangan univeritas
4. Menjelaskan siklus akuntansi pendidikan tinggi (universitas)

1
TUJUAN
Berdasarkan uraian diatas dapat disimpulkan bahwa tujuannya adalah:
1. Agar dapat memahami pengertian akuntansi universitas (perguruan tinggi) &
klasifikasi universitas (perguruan tinggi)
2. Agar dapat memahami pola pengelolaan keuangan perguruan tinggi
3. Agar memahami tujuan penyusunan laporan keuangan univeritas
4. Agar memahami siklus akuntansipendidikan tinggi (universitas)

2
BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Akuntansi Universitas (Perguruan Tinggi) & Klasifikasi


Universitas (Perguruan Tinggi)
Dalam Undang-undang No. 12 Tahun 2012 tentang pendidikan tinggi,
pengertian pendidikan tinggi adalah jenjang pendidikan diatas pendidikan
menengah yang mencakup diploma, sarjana, pascasarjana, magister, doctor,
dan profesi yang diselenggarakan oleh perguruan tinggi berdasarkan
kebudayaan Indonesia. Sedangkan dalam Peraturan Pemerintah (PP No. 61
Tahun 1999), pendidikan tinggi adalah pendidikan di jalur pendidikan sekolah
yang jenjangnya lebih tinggi daripada pendidikan menengah.
Akuntansi pendidikan tinggi merupakan proses pencatatan,
pengikhtisaran, dan pelaporan keuangan dalam lembaga perguruan tinggi
sebagai tolok ukur kinerja, media akuntabilitas dan transparansi public guna
untuk pegambilan keputusan oleh pihak-pihak yang terkait. Aturan mengenai
tujuan, prinsip, sumber pendanaan, dan pengelolaan keuangan pendidikan
tinggi sebagian kecil diatur juga dalam Undang- undang nomor 12 tahun 2012
tentang pendidikan tinggi.
Akuntansi universitas adalah proses yang terdiri dari identifikasi,
pengukuran dan pelaporan informasi ekonomi universitas yang berguna dalam
penilaian dan pengambilan keputusan mengenai usaha atau kegiatan
universitas.Kegiatan akuntansi universitas meliputi pengidentifikasian dan
pengukuran data yang relevan untuk suatu pengambilan keputusan,
pemrosesan data yang bersangkutan kemudian pelaporan informasi yang
dihasilkan, dan pengkomunikasian informasi kepada pemakai laporan.
Perguruan Tinggi dibagi Menjadi dua macam yaitu perguruan tinggi
negeri dan perguruan tinggi swasta. Perguruan tinggi negeri yang biasa
disingkat PTN adalam perguruan tinggi yang didirikan atau diselanggarakan
oleh pemerintah, sedangkan Perguruan tinggi swasta yang disingkat PTS
adalah perguruan tinggi yang didirikan atau diselanggarakan oleh masyarakat.
Bentuk-bentuk perguruan tinggi yang dibedakan berdasarkan defenisinya :
1. Akademi Bentuk perguruan tinggi yang menyelenggarakan program
pendidikan professional pada satu cabang atau sebagian cabang ilmu
pengetahuan, teknologi, dan/atau kesenian tertentu.
2. Politeknik Bentuk perguruan tinggi yang menyelenggrakan program
pendidikan professional pada beberapa bidnag pengetahuan khusus.
3. Sekolah tinggi Bentuk perguruan tinggi yang menyelenggarakan program
pendidikan akademik dan/atau professional dalm lingkup satu displin
3
ilmu.
4. Institut Bentuk perguruan tinggi yang menyelenggarakan program
pendidikan akademik dan/atau professional dalam sekelompok disiplin
ilmu pengetahuan, teknologi, dan/ atau kesenian yang sejenis.

5. Universitas Bentuk perguruan tinggi yang menyelenggarakan program


pendidikan akademik dan professional dalam beberapa disiplin ilmu
pengetahuan, teknologi, dan/atau kesenian tertentu1.

B. Pola Pengelolaan Keuangan Perguruan Tinggi


Pengelolaan Keuangan Perguruan Tinggi Negeri (Public
University).Bergesernya sistem pengelolaan keuangan dari tradisional ke
sistem pengelolaan keuangan berbasis kinerja yang dituangkan dalam
Undang-Undang Nomor1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara.
Pengeloaan keuangan berbasis kinerja ini terdapat di dalam pasal 68 dan
pasal 69 Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004, di mana dalam pasal-
pasal tersebut menjelaskan bahwa instansi pemerintah mempunyai tugas
pokok dan fungsi memberi pelayanan kepada masyarakat(seperti layanan
kesehatan, pendidikan, pengelolaan kawasan, dan lisensi). Dengan tugas
pokok dan fungsi ini, instansi pemerintah dapat mengelola keuangan
secara fleksibel dengan memprioritaskan produktivitas, efisiensi, dan
efektivitas. Instansi pemerintah yang menjalankan ketentuan undang-
undang di atas disebut Badan Layanan Umum (BLU). Salah satu instansi
pemerintah yang menjadi BLU iini adalah Perguruan Tinggi Negeri
(PTN). Sudah ada beberapa Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang sudah
bisa dikatakan mandiri, lambat laun bisa melepaskan ketergantungannya
terhadap pemerintah. Oleh sebab itu, muncul peraturan pemerintah tentang
Badan Hukum Milik Negara (BHMN), Badan Hukum Pendidikan Milik
Negara (BHPMN), dan Badan Layanan Umum (BLU). Aturan ini menjadi
langkah awal bagi PTN untuk melakukan perbaikan diri. Dengan aturan
yang baru ini, otomatis pengelolaan keuangan akan memunculkan sistem
akuntansi yang baru. Penerapan sistem baru ini memunculkan berbagai
permasalahan, diantaranya :
1. Sulitnya beradaptasi terhadap sistem pengelolaan keuangan BLU,
sehingga perluada penyesuaian kembali terhadap sumbar daya yang
ada;
2. Sumber daya yang mengelola tidak memenuhi persyaratan untuk
menjalankansistem yang baru.

1
Abdul Halim dan M Syam Kusufi, Teori,Konsep, dan Aplikasi Sektor Publik Edisi 2 ( Jakarta :
Salemba Empat,2014) Hlm 418-421

4
BLU pada dasarnya merupakan suatu alat agar bisa meningkatkan
kinerja terhadap pelayanan publik dengan menerapkan manajemen
keuangan yang berbasis pada hasil, profesionalitas, akuntabilitas dan
transparansi. Dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 1
Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara, yang dimaksud Badan
Layanan Umum adalah instansi di lingkungan Pemerintah yang dibentuk
untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat berupa penyediaan
barang dan/atau jasa yang dijual tanpa mengutamakan mencari keuntungan
dan dalam melakukan kegiatannya didasarkan pada prinsip efisiensi dan
produktivitas. Pasal 1 butir (2) Peraturan Pemerintah Republik Indonesia
Nomor 23 Tahun 2005 Tentang Pengelolaan Keuangan Badan Layanan
Umum menyatakan bahwa, Pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan
Umum, yang selanjutnya disebut PPK-BLU, adalah pola pengelolaan
keuangan yang memberikan fleksibilitas berupa keleluasaan untuk
menerapkan praktek- praktek bisnis yang sehat untuk meningkatkan
pelayanan kepada masyarakat dalam rangka memajukan kesejahteraan
umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa, sebagaimana diatur dalam
Peraturan Pemerintah ini, sebagai pengecualian dari ketentuan pengelolaan
keuangan negara pada umumnya .
Ini menjadi hal yang sangat menarik, karena dengan penerapan
sistem yang seperti ini, maka intansi pemerintah akan lebih memfokuskan
diri pada pelayanan kepada masyarakat. Awal munculnya Badan Layanan
Umum (BLU) ini karena adanya pandangan bahwa instansi pemerintah,
sebagai penyedia layanan masyarakat selama ini tidak diberikan
keleluasaan dalam melakukan pengelolaan keuangan ditambah lagi
dengan pelayanan instansi pemerintah yang masih kurang terhadap
masyarakat. Pengelolaan kekayaan negara melalui badan layanan umum
diawali ketika negara Indonesia mengadopsi pemikiran New Public
Management (NPM). Pemikiran ini merupakan wujud dari reformasi
keuangan negara yang mulai bergulir sejak akhir tahun 2003. Reformasi
keuangan ini ditandai dengan dikeluarkannya tiga paket peraturan
keuangan negara yang baru, yaitu UU No. 17 tahun 2003 tentang
Keuangan Negara, Undang-Undang No.1 Tahun 2004 tentang
Perbendaharaan Negara, dan UU No.15 Tahun 2005 tentang Pemeriksaan
Keuangan Negara. Proses BLU ini dimulai dari seluruh pendapatan yang
diterima oleh institusi harus disetorkan terlebih dahulu ke kas negara
sebagai PNBP (Penerimaan Negara Bukan Pajak), kemudian instansi
mengajukan rencana anggaran untuk dapat mencairkan dana tersebut.
Sesuai dengan pasal 2 Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor
23 Tahun 2005 Tentang Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum,
BLU bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dalam

5
rangka memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan
bangsa dengan memberikan fleksibilitas dalam pengelolaan keuangan
berdasarkan prinsip ekonomi dan produktivitas, dan penerapan praktek
bisnis yang sehat. Perguruan Tinggi Negeri yang berstatus sebagai Badan
Layanan Umum menerapkan sistem pengelolaan keuangan yang lebih
fleksibel. Perubahan sistem akuntansi ini mencakup perubahan dari
traditional budgeting menjadi performance based budgeting dan dari cash
basis menjadi accrual basis. Dengan demikian penilaian kinerja terhadap
lembaga atau organisasi tidak hanya berlaku pada lembaga atau organisasi
yang berorientasi profit saja, melainkan juga perlu dilakukan pada
lembaga atau organisasi non komersial. Pengukuran kinerja ini
dimaksudkan untuk :
a. Membantu memperbaiki kinerja pemerintah. Ukuran kinerja
dimaksudkan untuk dapat membantu pemerintah berfokus pada tujuan
dan sasaran program unit kerja. Hal ini pada akhirnya akan meningkatkan
efisiensi dan efektivitas organisasi sektor publik dalam pemberian
pelayanan publik
b. Pengalokasian sumber daya dan pembuatan keputusan.
c. Mewujudkan pertanggungjawaban publik dan memperbaiki komunikasi
kelembagaan
Dengan penerapan pengelolaan keuangan berbasis kinerja ini,
maka tri dharma perguruan tinggi akan memfokuskan diri pada pelayanan
kepada masyarakat. Hal ini tidak menutup kemungkinan bahwa suatu saat
nanti, perguruan tinggi akan bisa berdiri sendiri layaknya sebuah
perusahaan yang ujungnya dapat menyejahteraan seluruh civitas
academica yang ada di perguruan tinggi tersebut. PTN selama ini
memperoleh dana dari pemerintah dan masyarakat, oleh sebab itu perlu
adanya perencanaan anggaran yang jelas dan terarah yang disesuaikan
dengan tujuan dari perguruan tinggi tersebut. Jelas dalam artian disini
adalah pemanfaatan dana yang kegiatannya dapat dipertanggungjawabkan
serta transparan bagi semua pihak. Tidak ada kecurigaan salah satu pihak
kepada manajemen atas pengelolaan dana tersebut.
Meskipun penyelenggaraan keuangan yang cenderung fleksibel
dilakukan oleh perguruan tinggi, namun itu semua mempunyai batas.
Batasannya berupa kegiatan operasional perguruan tinggi yang tidak
boleh keluar dari jalur tri dharma perguruan tinggi. Sebagai contoh
perguruan tinggi negeri dapat mengadakan program Pusat Studi, dan
Pendampingan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (PSP-UMKM) dan
kegiatan lainnya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat.
Hal ini selain berperan sebagai bagian dari Tri Dharma Perguruan
Tinggi (Penelitian dan Pengabdian Masyarakat), hal ini juga merupakan

6
wujud dari pengembangan ekonomi masyarakat. Sehingga kewenangan
perguruan tinggi negeri dalam pengelolaan kekayaan negara melalui
Badan Layanan Umum dianggap mampu mengembangkan pendidikan dan
ekonomi indonesia secara konsekuen sesuai dengan tujuan nasional yaitu
mewujudkan kesejahteraan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

7
C. Pengelolaan Keuangan Perguruan Tinggi Swasta (Private University).
Perguruan tinggi swasta biasanya dikelola oleh yayasan. Sejak
berlakunya UU No. 16 Tahun 2001 sebagaimana telah diubah dengan UU No.
28 Tahun 2004 tentang Yayasan, menjadikan eksistensi yayasan di Indonesia
sebagai badan hukum semakin kokoh. Undang-undang menegaskan bahwa
yayasan adalah badan hukum yang mempunyai maksud dan tujuan bersifat
sosial, keagamaan dan kemanusiaan. Undang- undang tersebut adalah
instrumen hukum bagi masyarakat untuk memahami dengan benar mengenai
yayasan, menjamin kepastian dan ketertiban hukumnya.Berikut adalah pokok-
pokok penting UU No.16 Tahun 2001 jo UU No. 28 Tahun 2004 tentang
Yayasan ditinjau dari aspek keuangan, yaitu :
Yayasan wajib menyusun laporan tahunan selambat- lambatnya 5 (lima) bulan
setelah berakhirnya tahun buku, yang memuat sekurang-kurangnya laporan
keadaan dan kegiatan serta hasil yang telah dicapai, dan laporan keuangan
terdiri dari (Pasal 49 UU No. 21 Tahun 2001):
1. Laporan posisi keuangan;
2. Laporan aktivitas;
3. Laporan arus kas;
4. Catatan atas laporan keuangan.
5. Ikhtisar laporan tahunan yayasan diumumkan pada papan pengumuman di
kantor yayasan.
6. Apabila yayasan memperoleh bantuan negara, bantuan luar negeri atau
pihak lain sebesar Rp 500 juta atau lebih, atau kekayaan yayasan diluar
wakaf berjumlah Rp 20 miliar atau lebih, maka:
7. Ikhtisar laporan tahunan wajib diumumkan dalam surat kabar;
8. Laporan keuangan yayasan wajib diaudit oleh Akuntan Publik. Hasil audit
disampaikan kepada Pembina dan Menteri Hukum dan HAM;
9. Bentuk laporan tahunan yayasan disusun sesuai dengan standar
akuntansi keuangan2

Tujuan Penyusunan Laporan Keuangan Univeritas memberikan informasi


mengenai :
1. Jumlah dan sifat aset, kewajiban dan aset bersih.
2. Pengaruh transaksi, peristiwa dan situasi lainnya yang mengubah nilai
dan sifat aset bersih.
3. Jenis dan jumlah arus masuk dan arus keluar sumber daya dalam
suatu periode dan hubungan antara keduanya.
4. Cara lembaga pendidikan mendapatkan dan membelanjakan kas,
memperoleh pinjaman dan melunasi suatu pinjaman dan faktor lainnya

2
Ihyaul Ulum, Akuntansi Sektor public ( Malang : Universitas Muhamadiyah Malang,2010) Hlm
297-299
8
yang berpengaruh pada likuiditas.
5. Usaha jasa bagi lembaga pendidikan tinggi.
6. Menunjukan akuntabilitas kegiatan dengan cara
mempertanggungjawabkan melalui laporan keuangan pengelolaan
sumber daya serta pelaksanaan kebijakan yang dipercayakan dalam
rangka pencapaian tujuan yang telah ditetapkan.
7. Mewujudkan transparansi dalam pelaporan keuangan dengan
menyediakan informasi keuangan yang terbuka bagi masyarakat
8. Menyediakan informasi keuangan yang berguna untuk perencanaandan
pengelolaan keuangan3.

D. Sistem & Siklus Akuntansi Pendidikan Tinggi (Universitas)


Sistem akuntansi perguruan tinggi merupakan prinsip akuntansi yang
menentukan kapan transaksi keuangan harus diakui untuk tujuan laporan
keuangan. Sistem akuntansi ini berhubungan dengan waktu pengukuran yang
dilakukan dan pada umumnya. Bisa dipilih menjadi sistem akuntasi berbasis
akrual dan berbasis kas. Menurut Indra Bastian (2007), siklus akuntansi di
universitas dan lembaga pendidikan tinggi lainnya dapat dikelompokkan
dalam tiga tahap, yaitu :
1. Tahap Pencatatan
a. Kegiatan identifikasi dan pengukuran bukti transaksi dan bukti
pencatatan.
b. Kegiatan pencatatan bukti transaksi ke dalam buku harian atau jurnall
c. Memindah buku kan atau posting dari jurnal berdasarkan kelompok
atau jenisnya berdasarkan akun buku besar.
2. Tahap Pengikhtisaran
a. Penyusunan Neraca Saldo (trial balance) berdasar akun-akun buku
besar.
b. Pembuatan ayat jurnal penyesuaian (adjusting entries)
c. Penyusunan kertas kerja (work sheet) atau neraca lajur.
d. Pembuatan ayat jurnal penutup (closing entries)
e. Pembuatan neraca saldo setelah penutupan (post closing trial balance)
dan Pembuatan ayat jurnal pembalik (reversing entries)
3. Tahap Pelaporan
a. Laporan Surplus Defisit
b. Laporan Arus Kas
c. Neraca

3
Indarto Waluyo.,”Badan Layanan Umum Sebuah Pola Baru Dalam Pengelolaan Keuangan
Pendidikan Perguruan Tinggi” Jurnal Pendidikan Akuntansi Indonesia, Vol.IX. No. 2 tahun 2011.
Hlm 8-11
9
4. Catatan atas Laporan Keuangan
Penyusunan Laporan Keuangan menggunakan basis akrual yang
dimodifikasi sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan Indonesia.
Semua ketentuan dalam Standar Akuntansi Keuangan berlaku untuk
pelaporan keuangan Universitas kecuali secara spesifik dinyatakan lain4

4
Indra Bastian,Akuntansi Sektor Publik Suatu Pengantar Edisi 3 ( Jakarta : Erlangga,2010) Hlm 5
10
BAB III
PENUTUP

A. KESIMPULAN
Perguruan tinggi atau universitas pemerintah terkait pengelolaan
keuangannya dibedakan menjadi Universitas sebagai Badan Layanan Umum
(BLU) dan Universitas sebagai Badan Hukum. Perguruan Tinggi Negeri Badan
Hukum (PTN BH)
Siklus akuntansi di Sektor Pendidikan pada dasarnya sama dengan
siklus akuntansi pada umumnya, namun aplikasinya di lapangan mengalami
sejumlah perubahan, agar sesuai dengan tujuan pencatatan akuntansi dan status
lembaga pendidikan yang bersangkutan. Pelaporan keuangan di Sektor
pendidikan yang seharusnya dilaksanakan berdasarkan PSAK No.45 pun, ternyata
hanya dilaksanakan oleh lembaga pendidikan tinggi yang berstatus BHMN.

B. SARAN
Dengan makalah ini dibuat, kami menyadari bahwa makalah di atas
banyak sekali kesalahan dan jauh dari kesempurnaan. Kami akan memperbaiki
makalah tersebut dengan berpedoman pada banyak sumber yang dapat
dipertanggungjawabkan. Maka dari itu kami mengharapkan kritik dan saran
mengenai pembahasan makalah dalam kesimpulan di atas.

11
DAFTAR PUSTAKA

Halim Abdul dan M. Sya, Kusufi. 2014. Teori,Konsep, dan Aplikasi Akuntansi
Sektor Publik Edisi 2. Jakarta : Salemba Empat

Ukum Ihyaul. 2010. Akuntansi Sektor Publik. Malang : Universitas


Muhamadiyah Malang

Waluyo Indarto. 2011. “Badan Layanan Umum Sebuah Pola Baru Dalam
Pengelolaan Keuangan Pendidikan Perguruan Tinggi” Jurnal Pendidikan
Akuntansi Indonesia, Vol.IX. No. 2 tahun 2011.

Bastian Indra. 2010. Akuntansi Sektor Publik Suatu Pengantar Edisi 3. Jakarta :
Erlangga

Anda mungkin juga menyukai