Anda di halaman 1dari 13

CARA MENGINSTALL WINDOWS 10

DI VIRTUALBOX

1. Pertama, buka dulu Virtualbox kalian.


2. Kemudian, Pilih New.

3. Lalu, buat VM terlebih dahulu seperti gambar di bawah ini.


- Beri nama terserah kalian
- Pilih tempat penyimpanan VM
- Type
- Pilih version (recommended 64bit)
4. Sesuaikan RAM yang dipakai (minimum 2 GB) , klik next

5. Pilih yang Create a Virtual harddisk now, kemudian klik Create


6. Pilih VDI (VirtualBox Disk Image) untuk type hardisk nya, klik next

7. Pilih Dynamically Allocated, kemudian klik next


8. Tentukan besar harddisk yang akan di buat (Recommended 50 GB), klik Create

9. Kemudian, langsung saja pilih start


10. Jika langkah diatas sudah dilakukan semua, langkah selanjutnya yaitu pilih file ISO yang teman-
teman sudah install / yang sudah tersedia, jika sudah dimasukkan maka pilih start.

11. Jika sudah masuk ke tampilan berikut ini, silahkan menunggu.


12. Jika sudah muncul tampilan seperti ini, pilih Bahasa, tipe keyboard, dan time (recommended
seperti gambar di bawah ini).

13. Kemudian, langsung saja pilih Install Now


14. Ketika sudah, maka akan muncul tampilan seperti ini, jika teman-teman mempunyai code
product maka bisa diisi, tetapi jika tidak ada maka bisa langsung saja lewat dengan pilih “I
don’t have any product key”.

15. Kemudian, pilih jenis operating system teman-teman (di sini kami memilih Windows 10
Home), lalu langsung next.
16. Pada bagian memilih metode penginstallan, kita memilih Custom (Advanced) untuk membuat
partisi secara manual, karena kita akan membuat OS baru. Tapi jika kita ingin mengupgrade OS
kita, maka kita akan menggunakan upgrade.

17. Partisi harddisk kita, klik “New”, lalu secara otomatis biasanya terbagi menjadi 2 partisi.
18. Space memory kita bagi, caranya klik New, lalu sesuaikan besarnya kapasitas nya (di sini alokasikan
30 GB untuk penyimpanan), kemudian jika sudah maka klik apply .

19. Kemudian, kita bagi lagi partisi yang unallocated sebagai penginstallan OS Windowsnya.
20. Maka otomatis, menjadi 3 partisi yang di mana terdiri dari system dan primary jadi arahkan dulu
cursor ke partisi 3 Primary (karena sudah direncanakan untuk menginstall OS Windows di Partition
3), kemudian klik next.

21. Tunggu hingga proses selesai


22. Jika sudah, maka akan langsung ke tampilan membuat identitas pada laptop.
23. Karena di sini harus membuat akun Microsoft, maka langsung saja membuat akun baru.

24. Berhubung kita merupakan calon-calon cyber security, jadi kita wajib memberi OS kita password.
Jika sudah klik next
25. Silahkan memasukkan negara dan tanggal lahir.

26. Silahkan membuat pin untuk laptop anda.


27. Jika sudah, maka akan melewati beberapa tahapan lagi, dan terakhir tampilannya akan seperti ini.

TUGAS !

1. Buatlah laporan penginstallan windows tersebut, jika sudah silahkan kumpulkan pada
Desktop masing-masing dengan format penulisan : (NIM_Installasi OS Windows.pdf)
2. Isi Laporan :
- Bahan-bahan yang dipersiapkan
- Teori singkat tentang OS windows
- Screenshoot setiap langkah dan jelaskan step by step

Anda mungkin juga menyukai