Anda di halaman 1dari 2

PENGARUH PENGGUNAAN ANDROID DAN E-LEARNING

TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN


MATEMATIKA SISWA KELAS VI SD NEGERI
101827 TUNTUNGAN PANCUR BATU

OLEH:

Aci Ancasi Agripa Ginting


319107024

ABSTRAK

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) pengaruh


penggunaan android terhadap hasil belajar mata pelajaran Matematika siswa kelas
VI SD Negeri 101827 Tuntungan Pancur Batu, 2) pengaruh penggunaan e-
learning terhadap hasil belajar mata pelajaran Matematika siswa kelas VI SD
Negeri 101827 Tuntungan Pancur Batu, dan 3) pengaruh antara penggunaan
android dan e-learning terhadap hasil belajar mata pelajaran Matematika siswa
kelas VI SD Negeri 101827 Tuntungan Pancur Batu.
Penelitian ini termasuk jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan
penarikan kesimpulan melalui analisis statistik. Populasi dalam penelitian ini
adalah seluruh siswa kelas VI SD Negeri 101827 Tuntungan. Sampel diambil
sebanyak 30 orang siswa. Data yang diperlukan diperoleh melalui angket,
dokumentasi, dan wawancara. Angket sebelumnya diujicobakan dan diuji
validitas serta diuji reliabilitas. Teknik analisis data yang digunakan adalah
Analisis Regresi Linear Berganda, Koefisien Determinasi, Uji Parsial (t), dan Uji
Simultan (F).
Hasil analisis regresi berganda memperoleh persamaan garis regresi: Y=
9,624 + 0,315 X1 + 0,788 X2. Persamaan menunjukkan bahwa hasil belajar
dipengaruhi oleh pengaruh penggunaan android dan e-learning. Kesimpulan yang
diambil adalah: 1) Ada pengaruh yang signifikan antara penggunaan android
terhadap hasil belajar. Hal ini berdasarkan analisis regresi linier ganda (uji t)
diketahui bahwa thitung (2,785) > ttabel (2,04) dan nilai signifikansi < 0,05, yaitu
0,010; 2) Ada pengaruh yang signifikan antara penggunaan e-learning terhadap
hasil belajar. Hal ini berdasarkan analisis regresi linier ganda (uji t) diketahui
bahwa thitung (7,552) < ttabel (2,04) dan nilai signifikansi < 0,05, yaitu 0,000; 3)
Ada pengaruh yang signifikan antara pengaruh penggunaan android dan e-
learning terhadap hasil belajar. Hal ini berdasarkan analisis variansi regresi linier
ganda (uji F) diketahui bahwa Fhitung> Ftabel, yaitu 12,581> 3,340 dan nilai
signifikansi < 0,05, yaitu 0,000. Dengan koefisien determinasi yang diperoleh
sebesar 0,857; 4) Hasil uji koefisien determinasi (R2) sebesar 0,734 menunjukkan
bahwa besarnya pengaruh penggunaan android dan e-learning terhadap hasil
belajar adalah sebesar 73,4%, sedangkan 26,6% sisanya dipengaruhi oleh variabel
lain yang tidak diteliti.

Kata Kunci: Penggunaan Android, Penggunaan E-Learning, Hasil Belajar


Siswa

ii
iii

Anda mungkin juga menyukai