Anda di halaman 1dari 14

PEMROGRAMAN DAN PERANCANGAN WEB HTML

NAMA : MUYASSIRAH
NIM : 42620066
KELAS : 2C

POLITEKNIK NEGERI UJUNG PANDANG


JURUSAN TEKNIK ELEKTRO
PRODI TEKNIK MULTIMEDIA DAN JARINGAN
2021
A. DASAR TEORI

HTML (Hyper Text Markup Language) adalah sebuah bahasa markup yang digunakan
untuk membuat sebuah halaman web dan menampilkan berbagai informasi di dalam sebuah
browser Internet. Bermula dari sebuah bahasa yang sebelumnya banyak digunakan di dunia
penerbitan dan percetakan yang disebut dengan SGML (Standard Generalized Markup
Language), HTML adalah sebuah standar yang digunakan secara luas untuk menampilkan
halaman web. HTML saat ini merupakan standar Internet yang didefinisikan dan dikendalikan
penggunaannya oleh World Wide Web Consortium (W3C). HTML berupa kode-kode tag yang
menginstruksikan browser untuk menghasilkan tampilan sesuai dengan yang diinginkan. Sebuah
file yang merupakan file HTML dapat dibuka dengan menggunakan browser web seperti Mozilla
Firefox, Microsoft Internet Explorer,Opera, Googlr Chrome, Safari dan lain-lain
❖ Cara Kerja HTML
Lantas, bagaimana cara membuat kode program HTML yang baik dan benar? Untuk
dapat mempelajari bahasa markup ini, anda dapat belajar dari media mana saja. Anda
dapat memanfaatkan internet untuk mencari berbagai forum atau jurnal yang membahas
terkait tutorial HTML. Berikut ini merupakan beberapa macam kerangka inti yang
membentuk struktur bahasa markup mulai tag, elemen, dan atribut.
• Tag, merupakan perintah atau awalan instruksi yang nantinya akan dibaca
pada web browser. Misalnya adalah penggunaan tag <strong>, yang berfungsi
untuk memberikan ketebalan pada teks paragraf.
• Element, merupakan proses keseluruhan kode yang dimulai dari tag pembuka (<
>) dan diakhiri dengan tag penutup (</>), sebagai contoh element <p>Ini adalah
website saya</p>.
• Attribute, merupakan informasi atau perintah tambahan yang dimasukkan ke
dalam sebuah elemen. Misalnya saja <img class=”gambar”
src=”komputer.jpg” alt=”komputer1” />, sehingga atributnya adalah class, src
dan alt image

❖ Kerangka Inti
1. <!DOCTYPE html>
Berfungsi untuk mendeklarasikan kepada komputer bahwa anda menuliskan sebuah
perintah di dalam kode HTML.
2. <html></html>
Berfungsi untuk tag yang menandakan proses mulai menuliskan kode program pada
dokumen HTML.
3. <head></head>
Tag ini digunakan untuk menambahkan metadata ke dalam dokumen html yang berisi
judul, deskripsi, library dan lain sebagainya.
4. <body></body>
Dan yang terakhir, tag body digunakan sebagai tempat untuk menuliskan setiap elemen
atau lebih tepatnya disebut juga dengan konten pada HTML itu sendiri.
❖ Fungsi HTML

1. Membuat Halaman Website


Fungsi utama dari HTML adalah untuk membuat halaman website. Sehingga Anda dapat
berbagi informasi pada banyak orang melalui browser di internet.
HTML juga mudah untuk diaplikasikan untuk seorang pemula, tak heran, hampir semua
website pasti dibuat menggunakan HTML.
2. Menjadi Pondasi Website
HTML juga berfungsi sebagai pondasi utama pembuatan website. Beberapa bahasa
pemrograman akan diaplikasikan pada HTML untuk dapat menampilkan website yang
lebih menarik.
Sebagai contoh, tampilan website dapat lebih berwarna dengan menggunakan CSS. Lalu
website menampilkan banyak fitur dengan menggunakan bahasa pemrograman
Javascript, PHP, atau lainnya.
3. Menandai Teks dan Bagian pada Halaman Website
Fungsi lainnya dari HTML ialah menjadi penanda teks dan bagian dari laman website.
Semisal untuk menandai kalimat cetak tebal dan miring hanya perlu diberi kode <bold>,
<italic>.
Selain itu, HTML juga berfungsi untuk menandai bagian pada website. Misalnya bagian
header, main, footer, dan navigation. Sehingga lebih memudahkan pembuatan website.
4. Menampilkan Multimedia di Website
Supaya website tidak membosankan, Anda tentu perlu menambahkan gambar, video,
tabel, dan media lainnya, bukan? Nah dengan HTML, Anda bisa menampilkan berbagai
media sesuai kebutuhan.
5. Mengarahkan Pengguna ke Halaman Website Lain
Seiring perkembangannya, HTML kini juga berfungsi untuk mengarahkan pengguna ke
halaman atau website lain melalui teks tertentu. Fungsi tersebut juga bisa
disebut hyperlink.

❖ Kelebihan dan Kekurangan


➢ Kelebihan
• Memiliki banyak sumber dengan komunitas yang sangat besar dan
penggunaan yang sangat luas
• Bahasa pemrograman dijalankan di semua web browser
• Dapat dipelajari dengan mudah oleh pengembang web pemula
➢ Kekurangan
• Terdapat beberapa fitur baru yang terkadang tidak dapat digunakan
pada browser dengan cepat
• Perilaku browser yang tidak dapat diprediksi membuat proses render tag
baru tekendala
B. PERCOBAAN DAN HASIL PRAKTIKUM
▪ Headings

▪ Paragraphs
▪ Links
▪ Images

▪ Inline vs block elements


▪ Iframes
▪ Unodered list

▪ Ordered lists
▪ Description lists
▪ Tables

▪ Entities
▪ Form 1
▪ Form 2

▪ Text decoration
▪ Comment
C. ANALISA HASIL PRAKTIKUM
Pada praktikum yang telah saya lakukan dari semua percobaan ada yang tidak berhasil
pada percobaan (iframes) pertinjauan videonya tidak tampil hal tersebut terjadi
dikarenkan mungkin file video tersebut telah kadaluwarsa atau telah dihapus, dan untuk
menuliskan script sebaiknya memperhatikan setiap penulisan karna berhasilnya
percobaan karna adanya ketelitian.

D. KESIMPULAN
Dokumen HTML disebut sebagai markup language karena mengandung
tanda-tanda tertentu yang digunakan untuk menentukan tampilan suatu teks
dan tingkat kepentingan dari teks tersebut dalam suatu dokumen. Dengan
system hypertext pada dokumen HTML, kita tidak harus membaca suatu
dokumen secara berurutan dari atas ke bawah. Kita dapat menuju ke topik
tertentu secara langsung
dalam dokumen dengan menggunakan teks penghubung yang akan
membawa kita ke suatu topik atau dokumen lain secara langsung.
Desain penelitian adalah tahapan atau gambaran yang akan dilakukan dalam
melakukan penelitian untuk memudahkan peneliti dalam melakukan
penelitian, dibutuhkan desain penelitian.

Anda mungkin juga menyukai