Anda di halaman 1dari 7

PENGUMUMAN

NOMOR : 810/7274/438.6.4/2020
TENTANG
HASIL AKHIR SELEKSI
PENGADAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL DAERAH
PEMERINTAH KABUPATEN SIDOARJO TAHUN 2019

Berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi


Birokrasi RI Nomor 23 Tahun 2019 tentang Kriteria Penetapan Kebutuhan Pegawai Negeri
Sipil dan Pelaksanaan Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun 2019 dan sesuai Surat
Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor : K26-30/B6503/X/20.01 tanggal 28 Oktober
2020 perihal Penyampaian Hasil Integrasi Nilai SKD-SKB CPNS Pemerintah Kab. Sidoarjo
Tahun 2019,bersama ini disampaikan hal-hal sebagai berikut :
1. Hasil lntegrasi Nilai Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang
(SKB) Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah Pemerintah Kabupaten Sidoarjo
Tahun 2019 oleh Panitia Seleksi Nasional sebagaimana tercantum pada Lampiran 1
pengumuman ini;
2. Maksud atau arti kode pada kolom keterangan dalam lampiran pengumuman
sebagaimana angka 1 yaitu :
Kode Maksud dan Arti
P Lulus SKD berdasarkan nilai ambang batas dan peringkat terbaik
berdasarkan Permenpan RB No 24 Tahun 2019
L Lulus seleksi CPNS
L-1 Lulus seleksi CPNS setelah perpindahan formasi antara jenis formasi dalam
jabatan/pendidikan yang sama
L-2 Lulus seleksi CPNS setelah perpindahan formasi antara lokasi formasi
dalam jabatan/pendidikan yang sama
TL Tidak lulus karena tidak masuk peringkat dalam formasi
TH Tidak hadir
TMS Gugur dikarenakan tidak memenuhi syarat yang ditentukan oleh instansi
TMS-1 Gugur dikarenakan tidak memenuhi syarat pada salah satu tes SKB
APS Pelamar mengundurkan diri atas permintaan sendiri
SP Mendapatkan nilai SKB penuh 100 karena memiliki sertifikat pendidik yang
dikeluarkan Kemendikbud/Kemenristekdikti/Kemenag dan dinyatakan linier
oleh verifikator instansi

3. Bagi peserta yang dinyatakan LULUS sesuai lampiran pengumuman ini agar melakukan
tahap pemberkasan pengusulan NIP.
4. Proses penetapan NIP CPNS Formasi Tahun 2019 dilakukan secara elektronik
(paperless)
- Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh BSrE
- Legalitasberkassecara digital diaturoleh Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Sidoarjo
- Untuk mengetahui keabsahan berkas dapat dilakukan dengan memindai qrcode yang tersedia
5. Sesuai pengumuman Nomor : 810/2943/438.6.4/2019 tanggal 11 November 2019
tentang Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah Pemerintah Kabupaten
Sidoarjo Tahun 2019, bahwa bagi peserta apabila pada waktu yang ditentukan tidak
melakukan pemberkasan usulan NIP CPNS atau mengundurkan diri dengan alasan
apapun setelah dinyatakan lulus seleksi atau masih dalam masa percobaan CPNS 1
(satu) tahun, sanggup mengganti biaya yang dikeluarkan Panitia Seleksi CPNS Tahun
2019 sebesar Rp. 25 000.000,-(dua puluh lima juta rupiah) yang disetorkan ke Kas
Daerah Pemerintah Kabupaten Sidoarjo
6. Bagi peserta yang dinyatakan TIDAK LULUS dan keberatan terhadap keputusan Panitia
Seleksi CPNS, diberi kesempatan untuk mengajukan sanggahan melalui laman
https://sscn.bkn.go.id dengan menggunakan akun masing-masing peserta sampai
dengan tanggal 3 November 2020, Apabila sampai batas waktu yang telah ditentukan
pelamar tidak melakukan sanggahan, maka dinyatakan menerima keputusan Panitia
Seleksi Daerah. Petunjuk sanggah hasil SKB sebagaimana tercantum pada Lampiran 2.
7. Ketentuan Proses Usul NIP CPNS
1) Peserta yang dinyatakan lulus agar mengisi Daftar Riwayat Hidup (DRH) secara
elektronik melalui https://sscn.bkn.go.id. Petunjuk pengisian DRH (Daftar Riwayat
Hidup) sebagaimana tercantum pada Lampiran 2.
2) Hasil pengisian DRH sebagaimana angka 1) agar dicetak secara mandiri pada kertas
F4 70 gram, dengan membubuhkan materai 6000 dan ditandatangani.
3) Peserta mengunggah kelengkapan dokumen usul penetapan NIP CPNS melalui laman
https://sscn.bkn.go.id adalah scan dokumen asli, terdiri dari :
a. Pasphoto terbaru menggunakan pakaian formal dengan latar belakang berwarna
merah;
b. Scan (bukan foto) ijazah dan transkrip nilai asli yang digunakan saat mendaftar
sesuai formasi yang dilamar;
c. Scan (bukan foto) cetak Daftar Riwayat Hidup (DRH) dari SSCN sebagaimana
dimaksud pada angka 2);
d. Scan (bukan foto) Surat Pernyataan 5 poin yang telah ditandatangani di atas
materai 6000 oleh peserta, yang berisi tentang:
1. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan
yang sudah mempunyai hukum tetap karena melakukan tindak pidana dengan
pidana penjara 2(dua) tahun atau lebih;
2. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau
tidak dengan hormat sebagai CPNS, PNS, TNI, POLRI atau diberhentikan tidak
dengan hormat sebagai pegawai swasta (termasuk BUMN/BUMD);
3. Tidak berkedudukan sebagai CPNS/PNS atau Anggota TNI/POLRI;
4. Tidak menjadi anggota/pengurus Partai Politik atau terlibat politik praktis;
5. Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia
atau Negara lain yang ditentukan oleh Pemerintah.

- Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh BSrE
- Legalitasberkassecara digital diaturoleh Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Sidoarjo
- Untuk mengetahui keabsahan berkas dapat dilakukan dengan memindai qrcode yang tersedia
Format Surat Pernyataan sesuai Peraturan Kepala BKN Nomor 14 Tahun 2018
tentang Petunjuk Teknis Pengadaan Pegawai Negeri Sipil, sebagaimana tercantum
pada Lampiran 3.
e. Scan (bukan foto) Surat Pernyataan “bersedia tidak mengajukan pindah kerja” dari
lingkungan Pemerintah Kabupaten Sidoarjo yang telah ditandatangani di atas
materai 6000 oleh peserta, sebagaimana tercantum pada Lampiran 4
f. Scan (bukan foto) Surat Keterangan Catatan Kepolisian dari POLRES setempat
(SKCK untuk keperluan: persyaratan pengangkatan sebagai CPNS
Pemerintah Kabupaten Sidoarjo) tertanggal setelah tanggal penetapan
kelulusan.
g. Scan (bukan foto) Surat keterangan sehat jasmani dan rohani dari RSU/RSUD
Pemerintah (untuk keperluan: persyaratan pengangkatan sebagai CPNS
Pemerintah Kabupaten Sidoarjo) mencantumkan nomor surat dan tertanggal
setelah tanggal penetapan kelulusan, dengan ketentuan:
1) Surat Keterangan Sehat Jasmani disertai dengan pemeriksaan laboratorium hasil
medical check up lengkap, dari Dokter Rumah Sakit Pemerintah dan harus
ditandatangani oleh dokter yang berstatus PNS atau dokter yang bekerja pada
unit pelayanan kesehatan;
2) Surat Keterangan Sehat Rohani/Jiwa dari Unit Psikiatri Rumah Sakit
Pemerintah dan harus di tandatangani oleh Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa.
Keterangan : nomor surat keterangan sehat jasmani dan rohani pada DRH di
SSCN ditulis keduanya dengan dipisah garis miring dobel (//),
sedangkan tanggal yang digunakan adalah tanggal surat sehat
jasmani)
h. Scan (bukan foto) Surat keterangan tidak mengkonsumsi/menggunakan narkotika,
psikotropika, prekursor, zat adiktif lainnya dari unit Pelayanan Kesehatan
Pemerintah beserta hasil labaratorium dari RSU/RSUD Pemerintah yang
ditandatangani oleh dokter (untuk keperluan: persyaratan pengangkatan
sebagai CPNS Pemerintah Kabupaten Sidoarjo) tertanggal setelah tanggal
penetapan kelulusan, surat keterangan harus mencantumkan nomor surat
bukan nomor laboratorium), zat adiktif yang diujikan minimal 4 (empat) macam: (1.
METHAMPHETAMIN, 2. AMPHETAMIN, 3. MORPHIN, 4. THC/MARIJUANA),
apabila salah satu pilihan tersebut tidak tersedia di unit Pelayanan Kesehatan
Pemerintah setempat dapat diganti dengan alat tes lainnya.
i. Tambahan berkas diupload bersamaan dengan ijazah:
1) Surat keterangan dari Perguruan Tinggi yang menyatakan predikat cumlaude
bagi peserta yang mendaftar pada jenis formasi cumlaude.
2) Surat keterangan disabilitas dari RSU/RSUD Pemerintah (untuk keperluan:

- Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh BSrE
- Legalitasberkassecara digital diaturoleh Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Sidoarjo
- Untuk mengetahui keabsahan berkas dapat dilakukan dengan memindai qrcode yang tersedia
persyaratan pengangkatan sebagai CPNS Pemerintah Kabupaten
Sidoarjo) tertanggal setelah tanggal penetapan kelulusan bagi peserta yang
mendaftar pada jenis formasi disabilitas,
8. Bukti pengalaman kerja TIDAK PERLU DIUPLOAD, selanjutnya akan
dipertimbangkan setelah diterima sebagai CPNS dan diperhitungkan sebagai
tambahan masa kerja sesuai dengan Keputusan Kepala Badan Kepegawaian Negara
Nomor 11 Tahun 2002 Tanggal 17 Juni 2002 Tentang Ketentuan Pelaksanaan
Peraturan Pemerintah Nomor 98 Tahun 2000 Tentang Pengadaan Pegawai Negeri
Sipil sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2002.
9. Ketentuan pemberian nama file terhadap dokumen yang diunggah sebagaimana
dimaksud angka 6, adalah sebagai berikut :
a. DRH, nama file = DRH_NO PESERTA (contoh : DRH_1965300200100)
b. Ijazah, nama file = IJZPEND_NO PESERTA
c. Transkrip nilai, nama file = TRSKP_NO PESERTA
d. SKCK, nama file = SKCK_NO PESERTA
e. Surat Keterangan Sehat Jasmani dan Rohani, nama file = SKETSEHAT_NO
PESERTA
f. Surat Keterangan tidak mengkonsumsi narkoba, nama file = SKETNAPZA_NO
PESERTA
g. Surat Pernyataan 5 poin dan Surat Pernyataan “bersedia tidak mengajukan pindah
kerja”, nama file = SPCP_NO PESERTA
10. Unggah dokumen dilakukan pada laman https://sscn.bkn.go.id paling lambat tanggal 15
November 2020.
11. Lain-lain
1. Hanya peserta yang memenuhi seluruh persyaratan administrasi yang dapat
diusulkan dan diproses penetapan Nomor lnduk Pegawai (NlP);
2. Apabila peserta tidak melengkapi data/ dokumen dalam jangka waktu
sebagaimana jadwal yang telah ditentukan, maka peserta tersebut dinyatakan
gugur/ mengundurkan diri. Dan berlaku ketentuan sebagaimana dimaksud pada
angka 5 pengumuman ini.
3. Apabila dikemudian hari diketahui terdapat keterangan/ data/ dokumen yang tidak
sesuai/ tidak benar, Panitia Seleksi dapat melakukan pembatalan kelulusan yang
berasangkutan;
4. Peserta, keluarga dan pihak lain dilarang memberikan sesuatu dalam bentuk
apapun terkait pelaksanaan seleksi CPNS, apabila terbukti melakukan perbuatan
sebagaimana dimaksud, maka akan diproses sesuai peraturan perundang-
undangan;
5. Keputusan Panitia bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat;
6. Kelalaian peserta dalam membaca dan memahami pengumuman serta tidak
mengikuti perkembangan informasi menjadi tanggung jawab peserta;

- Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh BSrE
- Legalitasberkassecara digital diaturoleh Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Sidoarjo
- Untuk mengetahui keabsahan berkas dapat dilakukan dengan memindai qrcode yang tersedia
7. Peserta agar mewaspadai adanya oknum yang mengatasnamakan Panitia seleksi
CPNS/Pejabat baik Pusat maupun Daerah yang menawarkan dapat memberikan
bantuan terkait Seleksi Pengadaan CPNS;
8. Kepada peserta yang belum berhasil, kami atas nama Pemerintah Kabupaten
Sidoarjo mengucapkan terima kasih atas partisipasinya telah mengikuti seleksi
Pengadaan CPNS Daerah Pemerintah Kabupaten Sidoarjo;

Demikian untuk menjadikan perhatian.

Sidoarjo, 30 Oktober 2020

a.n. BUPATI SIDOARJO


SEKRETARIS DAERAH
Selaku Ketua Panitia Seleksi CPNSD

Drs. ACHMAD ZAINI, MM


Pembina Utama Madya
NIP. 196401311991031002

- Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh BSrE
- Legalitasberkassecara digital diaturoleh Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Sidoarjo
- Untuk mengetahui keabsahan berkas dapat dilakukan dengan memindai qrcode yang tersedia
LAMPIRAN III PENGUMUMAN
NOMOR : 810/7274/438.6.4/2020
TANGGAL : 30 Oktober 2020

SURAT PERNYATAAN

Yang bertanda tangan dibawah ini :


Nama : ...................................................................

Tempat, Tanggal Lahir : ...................................................................

Agama : ...................................................................

Alamat : ...................................................................

Dengan ini menyatakan dengan sesungguhnya, bahwa saya:


1. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang
sudah mempunyai hukum tetap karena melakukan tindak pidana dengan pidana penjara
2 (dua) tahun atau lebih;
2. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak
dengan hormat sebagai CPNS, PNS, TNI, POLRI atau diberhentikan tidak dengan
hormat sebagai pegawai swasta (termasuk BUMN/BUMD);
3. Tidak berkedudukan sebagai CPNS/PNS atau Anggota TNI/POLRI;
4. Tidak menjadi anggota/pengurus Partai Politik atau terlibat politik praktis;
5. Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia atau
Negara lain yang ditentukan oleh Pemerintah

Demikian Surat Pernyataan ini dibuat dengan sesungguhnya, dan saya bersedia dituntut di
pengadilan serta bersedia menerima segala tindakan yang diambil oleh Instansi
Pemerintah, apabila di kemudian hari terbuktipernyataan saya ini tidak benar.

Sidoarjo, November 2020


Yang membuat pernyataan,

Materai Rp.6000,-

(Nama terang)

- Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh BSrE
- Legalitasberkassecara digital diaturoleh Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Sidoarjo
- Untuk mengetahui keabsahan berkas dapat dilakukan dengan memindai qrcode yang tersedia
LAMPIRAN IV PENGUMUMAN
NOMOR :
810/7274/438.6.4/2020
TANGGAL : 30 Oktober 2020

SURAT PERNYATAAN
BERSEDIA TIDAK MENGAJUKAN PINDAH KERJA

Yang bertanda tangan dibawah ini :


1. Nama : ...................................................................

2. Tempat, Tanggal Lahir : ...................................................................

3. Jabatan : ...................................................................

4. Lokasi unit kerja : ...................................................................

5. Jenis Formasi : Umum/Cumlaude/Disabiltas

6. Nomor Peserta : ...................................................................

Dengan ini menyatakan dengan sesungguhnya, bahwa saya:


Peserta seleksi yang dinyatakan lulus ujian seleksi CPNS Pemerintah Kabupaten Sidoarjo
Tahun 2019, bersedia mengabdi dan sanggup tidak mengajukan pindah dari Pemerintah
Kabupaten Sidoarjo dengan alasan apapun sekurang-kurangnya 10 (sepuluh) tahun sejak
TMT PNS dan selama masih menjadi kebutuhan daerah.

Demikian Surat Pernyataan ini dibuat dengan sesungguhnya, apabila dikemudian hari saya
tidak mematuhi surat pernyataan ini, maka saya bersedia diberhentikan tidak dengan
hormat sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil/Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan
Pemerintah Kabupaten Sidoarjo dan bersedia dituntut di pengadilan berdasarkan peraturan
perundang-undangan yang berlaku.

Sidoarjo, November 2020


Yang membuat pernyataan,

Materai Rp.6000,-

(Nama terang)

- Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh BSrE
- Legalitasberkassecara digital diaturoleh Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Sidoarjo
- Untuk mengetahui keabsahan berkas dapat dilakukan dengan memindai qrcode yang tersedia

Anda mungkin juga menyukai