Anda di halaman 1dari 6

Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Akademik

Mata Kuliah Penulisan Ilmiah

ANALISIS GAYA SELINGKUNG PADA JURNAL KESEHATAN

Oleh :

Lita Amalia 191000001 FKM Kelas B

Dosen :
Ir. Etti Sudaryati MKM,. Ph.D
NIP 196509011991032003

FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT


PROGRAM STUDI ILMU KESEHATAN MASYARAKAT
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
2020
I. Identitas Jurnal
Judul : Pemanfaatan Posyandu Lansia Berdasarkan Karakteristik Individu di
Indonesia (Analisis Data Indonesia Family Life Survey 2014)
Jurnal : Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat (IKESMA) Universitas Jember
Volume & Hal : Vol. 16 No. 2, hal 60-66
Tahun : 2020
Penulis : Ricko Pratama Ridzkyanto
DOI : https://doi.org/10.19184/ikesma.v16i2.17400
Sitasi : Ridzkyanto, R. P. (2020). Pemanfaatan Posyandu Lansia Berdasarkan
Karakteristik Individu di Indonesia. IKESMA, 16(2), 60-66

II. Analisis Gaya Selingkung


Judul : “Pemanfaatan Posyandu Lansia Berdasarkan Karakteristik Individu di
Indonesia (Analisis Data Indonesia Family Life Survey 2014)” masih terhitung efektif
karena tidak lebih dari 15 kata.
Abstrak : Terdiri atas bahasa Indonesia dan bahasa Inggris, memiliki jumlah
166 kata dan tidak melewati batasan yakni 200 kata. Abstrak pada jurnal ini sudah
disusun dengan tepat karena diawali dengan paparan masalah kemudian memasuki
tujuan, metode penelitian, mengemukakan hasil beserta kesimpulan yang menemukan
adanya hubungan antara kedua variabel.
Sitasi :
 Jenis dan Style Kutipan
Menggunakan kutipan tidak langsung dan memakai APA Style. Ditandai
dengan adanya nama dan tahun di awal atau akhir kalimat.
Penulis juga tampak mengutip kalimat yang telah dikutip oleh penulis dalam
sumber yang lain.

 Sumber Rujukan
Penulis menggunakan APA Style yang ditulis dalam format (Penulis, tahun).
Pada bagian daftar pustaka juga disusun menurut abjad. Jumlah daftar pustaka
paling sedikit 10 dan menggunakan format APA 6 th edition. Di dalam daftar
pustaka jurnal ini, terdapat 20 sumber yang berasal dari jurnal, artikel ilmiah
online, peraturan pemerintah, buku dan skripsi. 5 diantaranya merupakan
terbitan lebih dari 10 tahun terakhir.
Format penulisan daftar rujukan menggunakan APA 6th edition sebagaimana yang
tersaji dalam jurnal ini, yaitu:
1. Pustaka yang berupa majalah/jurnal ilmiah/buletin

2. Pustaka yang berupa judul buku

3. Pustaka yang berupa disertasi/thesis/skripsi


4. Pustaka yang berupa artikel online

5. Pustaka yang berupa laporan pemerintah

6. Pustaka yang berupa peraturan pemerintah

 Tata Penyajian Tabel


Distribusi data disajikan dalam bentuk tabel. Setiap tabel harus diberi judul dan
bernomor urut angka arab (1,2,3 dst). Ditempatkan di sebelah atas tabel diikuti judul.
Format penulisan dalam tabel tidak diberikan secara terperinci di dalam template,
namun penulis mengubah ukuran font menjadi 10 pt. Sama halnya dengan catatan
kaki pada tabel, penulis menggunakan tanda * (bintang) sebagai penjelasan mengenai
informasi dalam tabel. Kemudian di dalam template terdapat aturan mengenai bentuk
tabel yang tidak boleh menggunakan garis horizontal.

Anda mungkin juga menyukai