Anda di halaman 1dari 19

6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.

com

HEADLINE PILIHAN

Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau


Apa?
02 November 2013 08:27:16 | Diperbarui: 24 Juni 2015 05:42:11 | Dibaca : 283,139 | Komentar : 47 | Nilai : 36

13833599891174611867

Di Indonesia, istilah "asam urat" dan "rematik" atau "encok" sungguh sangat populer. Untuk semua
keluhan sakit / nyeri / pegal / ngilu pada tulang, persendian, urat dan otot, masyarakat kita dengan
sangat mudah menyebut "asam urat" dan "rematik" sebagai nama penyakitnya, termasuk untuk
keluhan sakit lutut atau dengkul. "Asam urat ni dokter", "Rematik ni dokter", itulah yang sering kita
ucapkan dan kita dengar jika kita atau keluarga kita menderita sakit lutut.

Foto ilustrasi sakit lutut. Dokumentasi pribadi.

Tapi pada kenyataannya banyak di antara kita yang masih belum mengerti arti sesungguhnya dari
istilah rematik dan asam urat. Oleh karena itu, banyak di antara kita yang belum bisa membedakan
antara rematik dan asam urat.
http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 1/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com

Rematik = Rasa Sakit, Rematik Selalu Ada Penyebabnya

Rematik berarti rasa sakit / nyeri / ngilu / pegal / kaku pada tulang dan persendian, urat, ataupun otot.
Keluhan rasa sakit inilah yang sebenarnya disebut rematik. Rematik hanya sebuah istilah untuk rasa
sakitnya, hanya nama lain atau sinonim untuk rasa sakitnya ; tidak menjelaskan penyebab penyakit.
Keluhan rematik selalu ada penyebabnya, dan asam urat merupakan salah satu penyebab rematik.
Ini berarti, rematik lutut bisa disebabkan oleh bermacam-macam penyakit, rematik lutut tidak selalu


disebabkan oleh asam urat.
Masuk
(http://www.kompasiana.com/)
(http://www.kompasiana.com/signin?
Jadi, selain asam urat, apa penyebab sakit lutut ; apa penyebabcontinue=http%3A%2F%2Fwww.kompasiana.com%2Fdr.kosasi%2
rematik lutut ? Untuk menjawab
lutut-
pertanyaan ini, kita harus terlebih dahulu mengerti anatomi dan fungsi bagian-bagian tubuh yang
asam-
menyusun sendi lutut kita.
urat-
atau-
. rematik-
atau-
apa_5529a48c6ea834b133552d2a)
Anatomi Dan Fisiologi Sendi Lutut ( Articulatio Genu, Knee Joint )

Sendi lutut manusia tersusun dari pertemuan empat tulang :

1. Tulang paha ( os femur ).


2. Tulang lutut ( os patella ). Kita sering menyebutnya sebagai tulang "tempurung lutut" atau "batok
lutut".
3. Tulang kering ( os tibia ).
4. Tulang betis ( os fibula ).

http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 2/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com

13833600221869739705

Gambar ilustrasi tulang-tulang di sendi lutut. Sumber : 3d4medical.com

Tulang-tulang ini membentuk sendi lutut ( articulatio genu ) dengan rongga sendi yang berisi cairan
sendi di dalamnya. Cairan sendi berfungsi sebagai pelumas sendi, agar tulang-tulang tidak saling
berkontak/bergesekan, baik di saat istirahat maupun di saat ada beban/pergerakan. Kita sering
menyebut cairan sendi lutut ini sebagai "oli" lutut.

Di dalam rongga sendi lutut, ujung bawah tulang paha dan ujung atas tulang kering masing-masing
mempunyai tulang rawan (cartilago) yang berfungsi sebagai bantalan atau "bumper" dalam menahan
beban berat badan dan saat ada pergerakan.

http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 3/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com

13831611481330322768

Gambar ilustrasi sendi lutut. Sumber : science-art.com

Masing-masing tulang penyusun sendi tersebut berhubungan dengan otot-otot di sekitarnya melalui
urat. Di antara keempat tulang penyusun sendi lutut, juga terdapat ikatan-ikatan melalui urat. Urat
penghubung antara otot dengan tulang disebut tendon. Urat penghubung / pengikat antar-tulang
disebut ligamentum. Jumlah tendon dan ligamentum pada sendi lutut sungguh sangat banyak, dari
yang kecil-kecil sampai yang besar-besar dan panjang. (Gambar di bawah ini hanya menunjukkan
beberapa urat besar di bagian depan lutut saja).

http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 4/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com

13831613901990478091

Gambar ilustrasi urat-urat di bagian depan sendi lutut. Sumber : 3d4medical.com

Di dalam urat-urat inilah dapat tertimbun kristal asam urat jika kadar asam urat dalam darah terlalu
tinggi ( hiperurisemia / hyperuricemia ). Timbunan kristal asam urat di dalam urat-urat inilah yang
menimbulkan rasa sakit atau nyeri pada urat-urat di sendi lutut, walaupun di saat istirahat, di saat
tidak ada beban ataupun pergerakan sendi.

Struktur dan susunan semua pembentuk sendi lutut manusia memungkinkan kita bisa menggerakkan
tungkai ; memungkinkan kita duduk, berdiri, berlari, mendaki, memanjat, menendang, melipat dan
meluruskan tungkai. Struktur dan susunan ini juga yang memungkinkan sendi lutut bisa menerima
beban sebagaian / seluruh berat badan di saat berdiri, di saat akan duduk, saat akan bangun dari
duduk, saat akan berjongkok, saat akan bangun dari berjongkok, saat berjalan, saat akan berlutut /
bersujud, saat akan bangun dari berlutut / bersujud, saat berjalan mendaki, berlari, memanjat,
melompat, menendang, dan sebagainya. (Gerakan-gerakan dan beban tanggungan sendi lutut ini
dapat pembaca praktekkan dan hayati saat ini juga).

Sakit Lutut ( Rematik Lutut ) : Apa Saja Penyebabnya ?

Sakit lutut atau rematik lutut dapat disebabkan oleh bermacam-macam penyakit, yaitu :

1. Pengapuran sendi atau Osteoartritis ( Osteoarthritis ).


2. Kegemukan ( Obesitas ).
3. Asam Urat.
4. Cedera / trauma urat dan sendi lutut.
5. Infeksi tulang dan sendi lutut.
6. Kelainan sistem kekebalan tubuh dan kelainan darah, seperti penyakit Rheumatoid Arthritis dan
penyakit Lupus ( SLE / Systemic Lupus Erythematosus ).
7. Tumor atau keganasan (kanker) tulang.
8. Dan lain-lain.

Tentu saja masing-masing penyakit di atas mempunyai ciri-ciri khas tersendiri. Tulisan ini akan
membahas tiga penyebab tersering rematik lutut dan bagaimana cara kita menentukannya.

Pengapuran Sendi ( Osteoarthritis )

Pengapuran ( Osteoarthritis, sering disingkat OA ), penyebab tersering dari keluhan sakit lutut,
merupakan penyakit yang berkaitan dengan proses penuaan. Semakin tua, tulang kita semakin rapuh
/ keropos ( kekurangan zat kapur atau Kalsium / Calcium / Calc ). Tulang yang keropos secara perlahan
http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 5/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com

mengalami penyusutan / penipisan / penciutan, sehingga permukaan dan tepi-tepi tulang menjadi
kasar, menonjol, atau bahkan meruncing atau bertaji. Tonjolan pada tepi tulang yang mengalami
keropos inilah yang disebut pengapuran. Osteoporosis (rapuh tulang) dan pengapuran tulang
merupakan dua proses yang berlangsung secara bersamaan / simultan dan secara kronis. Semakin
keropos sepotong tulang, semakin hebat pengapurannya.

http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 6/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com

13831618881182159551

Gambar ilustrasi osteoarthritis atau pengapuran sendi lutut. Sumber:sciene-art.com

Pengapuran tulang inilah yang menimbulkan rasa sakit / nyeri pada urat ataupun sendi, karena ia
menekan / bergesekan dengan urat-urat di sekitarnya, terutama di saat ada pergerakan atau di saat
ada beban terhadap sendi. Selain itu, juga terjadi penipisan atau kerusakan tulang rawan (cartilago)
pada ujung tulang, dan berkurangnya jumlah cairan sendi di dalam rongga sendi.

Di bawah ini ditampilkan contoh foto Roentgen kasus osteoarthritis lutut atau pengapuran sendi lutut.

http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 7/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com

13831622332010228738

Foto Roentgen pengapuran sendi lutut kiri seorang wanita umur 68 tahun. Tulang-tulang tampak keropos, tanda panah menunjukkan
pengapuran. Dokumentasi pribadi, atas izin pasien.

Dengan semua penjelasan di atas, maka kita dapat mengerti mengapa sakit lutut yang disebabkan
oleh pengapuran (osteoarthritis) mempunyai ciri-ciri :

tidak menunjukkan tanda-tanda peradangan akut seperti panas, kemerahan, dan    


pembengkakan pada sendi lutut,
cenderung lebih berat terasa di saat ada pergerakan dan beban pada sendi lutut,

cenderung berkurang / hilang jika sendi yang sakit diistirahatkan / didiamkan,


cenderung lebih berat dirasakan oleh orang gemuk daripada orang kurus, dan
cenderung lebih berat terasa di saat cuaca dingin ( malam hingga pagi ).

Pengapuran (OA) sendi lutut lebih cenderung diderita oleh :

Orang usia lanjut, di atas umur 50 tahun.


Wanita, karena sebagian kalsium terpakai / terbuang di saat menstruasi, kehamilan, dan
persalinan.
Orang yang jarang / tidak pernah olahraga.
Orang yang jarang / kurang makan sayur.
Orang gemuk.
Orang yang jarang terpapar / terkena sinar matahari.

Keropos ( rapuh ) tulang dan pengapuran tahap sangat lanjut - misalnya yang telah berlangsung
selama belasan tahun atau berpuluh-puluh tahun, jika dikombinasikan dengan kelebihan berat badan
atau kegemukan (obesitas), bisa membuat tungkai penderita berbentuk seperti huruf  O atau huruf  X.
.

Kegemukan ( Obesitas ), Penyebab Rematik Lutut Yang Sering Dan Penting

Pada tubuh manusia, beban berat badan terutama ditanggung oleh tulang-tulang belakang daerah
http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 8/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com
punggung bawah, sendi panggul/pinggul, sendi lutut, sendi pergelangan kaki, dan tulang tumit.

Jadi, sendi lutut termasuk salah satu sendi yang sering menanggung / menahan beban berat badan
kita, terutama pada saat berdiri, saat akan duduk, saat akan bangun dari duduk, saat akan berjongkok,
saat akan bangun dari berjongkok, saat akan berlutut / bersujud, saat akan bangun dari berlutut /
bersujud, saat berjalan, saat berlari, saat berjalan mendaki, saat menapaki anak tangga, dan
sebagainya.

Oleh karena itu, kelebihan berat badan dan kegemukan (obesitas) dapat menyebabkan sakit lutut
karena adanya beban atau tekanan berlebihan yang harus ditanggung / ditahan oleh sendi lutut. Jika
kita perhatikan orang-orang gemuk dalam keluarga besar kita, orang-orang gemuk di sekitar kita, yang
belum termasuk usia lanjut ; maka kita akan menemukan fakta bahwa banyak di antara mereka yang
mengalami keluhan sakit lutut semata-mata karena kegemukannya, bukan karena asam uratnya.
Tentu saja orang gemuk juga cenderung menderita kelebihan kadar asam urat, tapi sakit lutut yang
dialaminya belum tentu karena asam uratnya. Seseorang yang kegemukan ( tapi belum berusia lanjut )
bisa saja mengalami sakit lutut karena kegemukannya, atau karena asam uratnya, atau karena
kegemukan dan asam uratnya. Untuk kasus sakit/nyeri lutut karena kegemukan, menurunkan berat
badan menjadi keharusan.

Berat badan ideal orang dewasa ( dalam satuan kilogram ) dapat dihitung secara sederhana dengan
rumus :

[ Tinggi badan ( cm ) - 100 ] - 10%

atau

0,9  x [ Tinggi badan (cm ) - 100 ]

Asam Urat ( Uric Acid )

Peradangan sendi akibat asam urat disebut arthritis gout (Gouty Arthritis). Kadar asam urat (uric acid)
dalam darah berfluktuasi (naik-turun) sepanjang hari tergantung dari makanan dan aktifitas fisik.
Kelebihan kadar asam urat dalam darah (hiperurisemia) dapat menimbulkan sakit lutut karena kristal
asam urat mengendap / tertimbun di dalam urat dan jaringan lunak di bawah kulit. Timbunan atau
endapan kristal asam urat inilah yang menimbulkan tanda-tanda peradangan seperti rasa sakit, rasa
panas, kemerahan dan bengkak pada urat / sendi lutut.

http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 9/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com

1383194074930739752

Foto sendi lutut yang mengalami peradangan akibat asam urat atau arthritis gout. Sumber:knee-pain-explained.com.

Jika hiperurisemia berlangsung untuk jangka waktu yang lama (kronis), endapan di dalam urat akan
membentuk tonjolan di bawah kulit di daerah urat yang bersangkutan, yang dalam bahasa medis
disebut " tophus / tophi ".

13832872681746570534

Foto tangan yang penuh dengan tophi (endapan kristal asam urat). Sumber:medicalthenas.tumblr.com

Bagian tubuh dan sendi yang cenderung menderita asam urat adalah :

Pangkal jari-jari kaki dan pangkal jari-jari tangan


Pergelangan kaki dan pergelangan tangan
Punggung kaki dan punggung tangan
Sendi siku lengan
Sendi lutut
Betis

Keluhan sakit / nyeri lutut akibat asam urat cenderung bersifat menetap. Artinya, walaupun sendi yang
terlibat kita istirahatkan / diamkan, sakitnya cenderung tidak menghilang, terutama selama kadar
http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 10/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com
terlibat kita istirahatkan / diamkan, sakitnya cenderung tidak menghilang, terutama selama kadar
asam uratnya masih tinggi. Dibandingkan dengan sakit lutut karena pengapuran, sakit lutut karena
asam urat umumnya lebih cepat mereda / menghilang jika diobati dengan pereda sakit.

Penyebab utama kelebihan kadar asam urat adalah kebiasaan / kelebihan konsumsi makanan
berprotein tinggi - terutama protein golongan purin (purine) ; oleh karena itu, asam urat dapat diderita
oleh anak-anak remaja sampai usia lanjut.

Kadar  normal asam urat dalam darah  adalah  3,5 - 6,5 mg/dl , maksimal  7 mg/dl. Di Indonesia saat
ini (2013), biaya pemeriksaan kadar asam urat di fasilitas laboratorium swasta berkisar antara Rp
30.000,- sampai Rp 40.000,-

Sakit Lutut : Pahami Dengan Benar, Jangan Langsung Vonis Asam Urat

Jumlah penderita sakit lutut dalam masyarakat kita cukup banyak, terutama di kalangan usia lanjut, di
antara orang-orang gemuk, apalagi di antara orang-orang usia lanjut yang gemuk. Mungkin saja orang
tua kita, kakek nenek kita, saudara-saudara kita, sanak famili kita, orang-orang di sekitar kita, atau
bahkan diri kita sendiri pernah atau sedang menderita sakit lutut. Jika selama ini kita (termasuk
kalangan medis dan paramedis) begitu mudah memvonis sakit lutut sebagai asam urat, maka setelah
membaca dan mengerti tulisan ini, kita mungkin mulai menyadari bahwa kasus sakit lutut yang kita
alami / temukan sehari-hari sebenarnya lebih banyak disebabkan oleh pengapuran sendi dan
kegemukan (obesitas). Lebih-lebih di kalangan usia lanjut, kebanyakan kasus sakit lutut yang mereka
alami sebenarnya disebabkan oleh pengapuran sendi, bukan oleh asam urat !

Setiap penderita sakit lutut bisa berbeda-beda penyebabnya ; misalnya si A karena pengapuran, si B
karena kegemukan, si C karena asam urat, si D karena pernah mengalami cedera. Mungkin juga
seseorang menderita sakit lutut karena beberapa penyebab sekaligus, misalnya karena pengapuran
dan asam urat,  pengapuran dan kegemukan, asam urat dan kegemukan, atau gabungan ketiganya.

Faktor umur, berat badan, kebiasaan makan, ada / tidaknya riwayat cedera, dan ciri-ciri sakit lutut yang
dialami, sudah cukup jelas untuk menuntun kita menentukan penyebab sakit lututnya. Di seluruh
pelosok Nusantara, ada begitu banyak penderita sakit lutut yang salah mengerti tentang penyebab
penyakit ini. Itu juga berarti ada begitu banyak kesalahan dalam pengobatan terhadap kasus sakit
lutut. Sungguh sangat ironis bahwa ada begitu banyak penderita sakit lutut yang walaupun telah
berbulan-bulan atau bertahun-tahun berobat sakit lutut, atau bahkan yang tungkainya sudah
berbentuk seperti huruf O atau huruf X, masih bertanya-tanya, " sebetulnya sakit lutut saya ini rematik
atau asam urat ? ".

Jika kebetulan anda atau anggota keluarga anda ada yang menderita sakit lutut, maka
pertimbangkanlah semua faktor di atas, dan diskusikanlah secara terperinci dengan dokter terdekat
anda. Jika penyebab sakit lututnya sudah bisa dipastikan, otomatis pengobatannya juga tepat sasaran.

Obat-obat dasar untuk pengapuran tulang, obat untuk menurunkan kadar asam urat, obat untuk
mengurangi rasa sakit / nyeri, tersedia di semua puskesmas dari Sabang sampai Merauke.
http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 11/19
6/23/2016
mengurangi Sakit Lutut,
rasa sakit / nyeri, tersedia Asam Urat
di semua Atau Rematikdari
puskesmas AtauSabang
Apa? ‐ KOMPASIANA.com
sampai Merauke.

Dengan memahami secara benar penyebab-penyebab tersering sakit lutut, kita menjadi tahu cara-
cara pencegahannya. Menjalani pola hidup sehat, menjaga diet seimbang, rutin berolahraga, rutin
terpapar sinar matahari pagi, menjaga berat badan ideal, harus dilakukan sedini mungkin. Dengan
memahami secara benar penyebab-penyebab setiap kasus sakit lutut, kita bisa memberikan
perawatan dan pengobatan yang benar dan yang terbaik.

Salam Kompasiana

November 2013

dr. Kosasi Kwek

Rengat, Riau.

Kosasi Kwek (http://www.kompasiana.com/dr.kosasi)


/dr.kosasi (http://www.kompasiana.com/dr.kosasi)

 TERVERIFIKASI

Dokter umum,
lulusan FK-Universitas Tarumanagara, Jakarta, tahun 1998. Lahir di Medan, 19 November 1972.
Tinggal dan bekerja di
Rengat, Propinsi Riau, Indonesia.
Email : dr.kosasi@gmail.com Alamat surat : Jl.A.R.Hakim 19-B, Rengat 29319, Riau.
Selengkapnya... (http://www.kompasiana.com/dr.kosasi)

IKUTI

 Share  85

 0  0

KOMPASIANA ADALAH MEDIA WARGA, SETIAP KONTEN DIBUAT OLEH DAN MENJADI TANGGUNGJAWAB
PENULIS.

LABEL medis (http://www.kompasiana.com/tag/medis)

http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 12/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com
kesehatan (http://www.kompasiana.com/tag/kesehatan)

 TANGGAPI DENGAN ARTIKEL


(http://www.kompasiana.com/dashboard/write?
parent=5529a48c6ea834b133552d2a)

RESPONS : 0

NILAI : 36

BERI NILAI
David Bekam kataya's
(http://www.kompasiana.com/davebekam)
BERMANFAAT (http://www.kompasiana.com/kataya)
BERMANFAAT

Brigitte Christine Arief Budiman, S.H.


(http://www.kompasiana.com/greengable977)
BERMANFAAT (http://www.kompasiana.com/arief_budiman_forall)
BERMANFAAT

Aji Sp Ranang Saefudin Sani


(http://www.kompasiana.com/ranang)
BERMANFAAT (http://www.kompasiana.com/saefudins)
BERMANFAAT

Asmari Rahman Iwan Nugroho


(http://www.kompasiana.com/asmarirahman)
BERMANFAAT (http://www.kompasiana.com/iwannugroho)
BERMANFAAT

Selanjutnya 

KOMENTAR : 47

Farid Primadi (http://www.kompasiana.com/faridprimadi) - 17 Februari 2016 00:15:32

Penjelasannya cukup jelas & detail. Thanks atas info-nya!

Balas

David Bekam (http://www.kompasiana.com/davebekam) - 11 November 2015 21:28:10

makasih info yang sangat bemanfaat, salam inovasi dan salam kenal dok

nitip artikel inovasi


http://www.kompasiana.com/davebekam/obat-kolesterol-yang-
mengenyangkan_564343a36c7e613f0a8b4573
(http://www.kompasiana.com/davebekam/obat-kolesterol-yang-
mengenyangkan_564343a36c7e613f0a8b4573)

Balas

Giri Lumakto (http://www.kompasiana.com/girilu) - 02 November 2013 15:43:42

Kalau sudah thopis seperti gambar itu cara mengobatinya bagaimana dok? Apa tidak
nyeri sekali tangannya?
Ijin share..
:-)

 Balas
http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 13/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com
Balas

Alek Laksana Vp2 (http://www.kompasiana.com/tanyakenapa) - 02 November 2013 17:28:08

kalao habis di tekuk lantas diluruskan bisa/sering ada bung 'klik' di lutut itu kenapa dok
?...

Balas

Gunawan (http://www.kompasiana.com/gun4w4n) - 02 November 2013 18:33:57

terimakasih pak dokter artikelnya sangat bermanfaat.

Balas

masnib (http://www.kompasiana.com/biasawaelah) - 02 November 2013 18:13:03

saya hobi olahraga dan naik gunung. usia saya 45th. 2 minggu yang lalu setelah turun
dari lawu pangkal ibu jari kaki saya bengkak dan sakit, Dok... setelah gogling kesimpulan
saya adalah asam urat. walau belum uji lab. pertanyaan saya, sampai sekarang kok masih
membekas dok, bahkan minggu lalu sempat kambuh lagi. terimakasih sebelumnya.

Balas

Edy Priyatna (http://www.kompasiana.com/epriyatna) - 02 November 2013 19:30:29

Manstaf :)

Balas

Kosasi Kwek (http://www.kompasiana.com/dr.kosasi) - 02 November 2013 23:41:57

Yang jelas itu disebabkan oleh pengapuran tulang tingkat lanjut Pak. Adanya rasa panas
menunjukkan kemungkinan infeksi di dalam rongga sendi lutut Bapak.
Tentu dokter yang memeriksa langsung Bapak yang bisa memastikannya.

Balas

Kosasi Kwek (http://www.kompasiana.com/dr.kosasi) - 02 November 2013 16:17:49

@Giri, tophus atau tophi itu adalah tonjolan atau benjolan yang timbul secara perlahan-
lahan, yang awalnya pasti sangat kecil dulu, baru kemudian terus membesar jika kadar
asam uratnya terlalu tinggi. Seseorang yang memiliki tophus atau tophi bisa saja tidak
merasakan sakit di tempat tophus/tophinya. Rasa nyeri baru timbul jika kadar asam
uratnya terlalu tinggi.
@Giri, @Ahma Saukani, silahkan share Pak. Terimakasih.
Pak Omri, terimakasih atas saran Bapak... Tabik.
:-)

Balas

Kosasi Kwek (http://www.kompasiana.com/dr.kosasi) - 03 November 2013 12:17:46

@Alex Laksana ; kalau tidak ada keluhan sakit/nyeri, tidak perlu roentgen, tidak perlu
operasi, cukup makan suplemen kalsium saja, tidak perlu obat lain apapun.

Balas
http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 14/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com

Selanjutnya 

Tulis Komentar Anda

KIRIM

Dapatkan Kebutuhanmu di Sini

1" - 1" Otomatis (Flow Switch)


Pompa Dorong (Booster Pump) …
R…

Beli Sekarang Beli Sekarang

(http://radiumone.com/oba/)

Semua senarai tontonan terdapat di iflix

Dapatkan Kebutuhanmu di Sini

HQ NATURAL BACAN DOKO


TOTOL BLUISH GREEN MUMBUL…
R…

Beli Sekarang Beli Sekarang

http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 15/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com

FEATURED ARTICLE  (http://www.kompasiana.com/featured)


Jakarta Ultah, Harus Semangat Berubah
(http://www.kompasiana.com/ratnakeys/jakarta-ultah-harus-semangat-
berubah_5500e737a33311a11451076a)
Ratna Wahyun… - 22 Juni

HEADLINE (HTTP://WWW.KOMPASIANA.COM/HEADLINE)

1 Waspadai Efek Samping Penggunaan Obat Antipsikotik pada Anak


(http://www.kompasiana.com/rrnoor/waspadai-efek-samping-
penggunaan-obat-antipsikotik-pada-anak_5769ccb66d7e611a05d8ea25)
(http://www.kompasiana.com/rrnoor/waspadai-efek-samping-penggunaan-
obat-antipsikotik-pada-anak_5769ccb66d7e611a05d8ea25)
(http://www.k… Ronny Noor (ht… - 22 Juni 2016

2 Tol Bawen-Salatiga Berfungsi saat Arus Mudik?


(http://www.kompasiana.com/bamset2014/tol-bawen-salatiga-berfungsi-
saat-arus-mudik_576a6ebe157b616b20a449a8)
(http://www.kompasiana.com/bamset2014/tol-bawen-salatiga-berfungsi-saat-
arus-mudik_576a6ebe157b616b20a449a8)
(http://www.k… Bambang Sety… - 22 Juni 2016

3 Meriam Pipa, Solusi Alternatif bagi Petani untuk Mengusir Hama Babi
(http://www.kompasiana.com/www.kkp.go.id/meriam-pipa-solusi-
alternatif-bagi-petani-untuk-mengusir-hama-
babi_576aa07c6b7e61b5042f51ec)
(http://www.kompasiana.com/www.kkp.go.id/meriam-pipa-solusi-alternatif-
bagi-petani-untuk-mengusir-hama-babi_576aa07c6b7e61b5042f51ec)
(http://www.k… ANUGRAH FITR… - 22 Juni 2016

4 BPI, Pepesan Kosong yang "Powerful"


(http://www.kompasiana.com/teguhimamsuryadi/bpi-pepesan-kosong-
yang-powerful_576adc93b49273b524129eb2)
(http://www.kompasiana.com/teguhimamsuryadi/bpi-pepesan-kosong-yang-
powerful_576adc93b49273b524129eb2)
(http://www.k… teguh imam su… - 23 Juni 2016

5 Kurma: Primadona di Bulan Ramadan


(http://www.kompasiana.com/meitaeryanti/kurma-primadona-di-bulan-
ramadan_576a4587159373cb06246879)
(http://www.kompasiana.com/meitaeryanti/kurma-primadona-di-bulan-
ramadan_576a4587159373cb06246879)
(http://www.k… Meita Eryanti (… - 22 Juni 2016

NILAI TERTINGGI (HTTP://WWW.KOMPASIANA.COM/TRENDING)

 (http://www.kompasiana.com/trending)
Siapa di Balik Misi
http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 16/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com
Penghancuran Teman
Ahok?
(http://www.kompasiana.com/mikereys/siapa-
Mike Reyssent … - 23 Juni

Teman yang Berbicara


dengan Lututnya
(http://www.kompasiana.com/pebrianov/teman-
yang-berbicara-
Pebrianov (htt… - 23 Juni

Benarkah Soal China


dan Kafir yang Menjadi
Alasan?
(http://www.kompasiana.com/paulodenoven/benarkah-
Susy Haryawa… - 23 Juni

Apa Itu 'Pospera'?


Dalang Mantan Teman
Ahok?
(http://www.kompasiana.com/immortalunbeliever/apa-
Immortal Unbe… - 23 Juni

Ini Dia, Skenario


Habiburrokhman
Terjun dari Monas
(http://www.kompasiana.com/axtea99/ini-
Axtea 99 (http:… - 23 Juni

TERPOPULER (HTTP://WWW.KOMPASIANA.COM/POPULAR)

 (http://www.kompasiana.com/popular)
Siapa di Balik Misi
Penghancuran Teman
Ahok?
(http://www.kompasiana.com/mikereys/siapa-
Mike Reyssent … - 23 Juni

Teman Ahok dan


Mantan Teman Ahok
(Logika yang terbalik)
(http://www.kompasiana.com/serafimmale/teman-
Daniel Yosafat … - 23 Juni

Apa Itu 'Pospera'?


Dalang Mantan Teman
Ahok?
Immortal Unbe… - 23 Juni

Menyimak Respon
Teman Ahok yang Bikin
Ngahaha
(http://www.kompasiana.com/ajuskoto/menyimak-
Rahmad Agus … - 23 Juni

http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 17/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com

Segala Fitnah dan Intrik


Bagai Pupuk Kandang
Bau yang Menyuburkan
Teman
Andre Ahok
Bean (ht… - 22 Juni

TREN DI GOOGLE (HTTP://WWW.KOMPASIANA.COM/GOOGLE-TRENDING)

 (http://www.kompasiana.com/google-trending)
Siapa di
Balik Misi
Penghancuran
Teman
Mike Reyssent …
- 23 Juni 2016

Apa Itu
'Pospera'?
Dalang
Mantan
Immortal Unbe…
- 23 Juni 2016

Menyimak
Respon
Teman
Ahok yang
Rahmad Agus …
- 23 Juni 2016

Budaya
Meminta
THR seperti
Menagih
Heri Yan (http:…
- 04 Agustus

Pensiunan
PNS Batal
Terima THR
(Gaji ke Ulfa
Almizan 14) (h…
- 21 Juni 2016

GRES (HTTP://WWW.KOMPASIANA.COM/FRESH)

 (http://www.kompasiana.com/fresh)
Tutorial Singkat Membuat Daftar Pustaka/Referensi Otomatis di Microsoft Word
(http://www.kompasiana.com/fitrimarisa/tutorial-singkat-membuat-daftar-
pustaka-referensi-otomatis-di-microsoft-word_576b3c9f64afbdba038b456d)
Fitri Marisa (ht… - 23 Juni

Merayakan Keheningan Seni Rupa Kenyem


(http://www.kompasiana.com/yubant/merayakan-keheningan-seni-rupa-
kenyem_576afab4917e6157187ab732)
http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 18/19
6/23/2016 Sakit Lutut, Asam Urat Atau Rematik Atau Apa? ‐ KOMPASIANA.com
kenyem_576afab4917e6157187ab732)
Yudha Banton… - 23 Juni

Aktivitas Liburan Para Pekerja Indonesia di Taiwan


(http://www.kompasiana.com/chyintia/aktivitas-liburan-para-pekerja-indonesia-
di-taiwan_576aac038923bd0109764872)
Nana.Chyintia … - 22 Juni

Keluargaku, Guruku (http://www.kompasiana.com/handriyan/keluargaku-


guruku_576aa5898923bd2209764877)
Aris Handriyan… - 22 Juni

Semifinal Copa America 2016: Kolombia vs Chile, Siapakah Penantang Argentina


di Final? (http://www.kompasiana.com/anj/semifinal-copa-america-2016-
kolombia-vs-chile-siapakah-penantang-argentina-di-
final_576a513bf37e610d07b5d488)
Dalvin Steven (… - 22 Juni

Tentang Kompasiana (http://www.kompasiana.com/tentang-kompasiana) Syarat & Ketentuan


(http://www.kompasiana.com/syarat-ketentuan)

http://www.kompasiana.com/dr.kosasi/sakit‐lutut‐asam‐urat‐atau‐rematik‐atau‐apa_5529a48c6ea834b133552d2a 19/19

Anda mungkin juga menyukai