Anda di halaman 1dari 3

1.

Jelaskan konsekuensi secara akuntansi dan konsekuensi terhadap akun akun dalam laporan
keuangan antara sewa operasi dan sewa pembiayaan?

Jawab:

-pada sewa pembiayaan, lesse mengakui aset sekaligus Liabilitas sewa sehingga berdampak
terhadap komposisi di laporan posisi keuangan.

-Sementara untuk sewa operasi, lessee tidak mengakui aset maupun Liabilitas sewa di laporan posisi
keuangan. Lessee hanya mengakui beban atas pembayaran sewa, ini disebut sebagai off balance-
sheet financing.

4. Jelaskan akuntansi sewa pembiayaan dan sewa operasi pada lesse yang meliputi :

*SEWA PEMBIAYAAN PADA LESSEE

A. Bagaimana pengakuan dan pengukuran awal

Jawaban :

- pada sewa pembiayaan lesse mengakui aset dan Liabilitas di awal masa sewa sebesar nilai terendah
antara nilai wajar aset sewaan atau sebesar nilai kini dari pembayaran sewa minimum

- nilai kini dari pembayaran sewa dihitung menggunakan tingkat bunga implisit. Jika lesse tidak
mengetahui atau tidak praktis, menghitung bunga implisit, maka digunakan tingkat bunga
inkremental

- biaya langsung awal yang dikeluarkan lesse dalam sewa pembiayaan ditambah kedalaman jumlah
yang diakui sebagai aset

B. Pengukuran setelah pengakuan awal

Jawaban :

- lesse harus memisahkan bagian beban bunga (beban keuangan) dan pelunasan pokok atas
pembayaran sewa minimum pada setiap periode

- lesse akan menyusutkan aset tersebut seperti halnya penyusutan pada aset tetap yang diatur
dalam PSAK 16. Periode penyusutan tergantung dari kriteria sewa pembiayaan mana yang terpenuhi
perjanjian sewa

- jika perjanjian sewa terdapat nilai residu yang di jamin, maka beban penyusutan atas aset sewaan
yang diakui lessee, setelah memperhitungkan nilai residu yg di jamin tersebut. Sedangkan jika nilai
residu tidak di jamin, maka beban penyusutan atas aset sewaan yang diakui lessee, tidak
memperhitungkan nilai residu yang di jamin tersebut

C. Penyajian dan pengungkapan

Jawaban :

*laporan posisi keuangan (neraca)

- jika aset sewaan tersebut digunakan untuk kegiatan operasi dapat disajikan sebagai bagian dari
aset tetap, yaitu disajikan sebesar nilai perolehan setelah dikurangi akumulasi penyusutan pada
bagian aset tidak lancar
- Liabilitas sewaan disajikan terpisah menurut jatuh temponya, bagian Liabilitas yang akan jatuh
tempo kurang dari 1 tahun sejak tanggal pelaporan disajikan sebagai Liabilitas lancar dan sisanya
disajikan sebagai Liabilitas tidak lancar (jangka panjang)

*SEWA OPERASI PADA LESSE

A. Pengakuan dan pengukuran awal

Jawaban :

- perlakuan akuntansi untuk sewa operasi itu sangat sederhana karena lessee hanya perlu mengakui
beban atas pembayaran dengan dasar garis lurus selama masa sewa kecuali terdapat dasar
sistematis lain yang dapat lebih mencerminkan pola waktu dari manfaat aset yang dinikmati dari
pengguna

- nilai beban sewa diukur berdasarkan jumlah pembayaran sewa yang dilakukan oleh lessee

B. Penyajian dan pengungkapan

*laporan laba rugi

- pada sewa operasi lessee mengakui beban sewa dalam laporan laba rugi, kecuali jika beban
tersebut dimasukkan dalam jumlah tercatat aset lainnya.

5. Jelaskan akuntansi sewa pembiayaan dan sewa operasi pada lessor yang meliputi :

*SEWA PEMBIAYAAN PADA LESSOR

A. Pengakuan dan pengukuran awal

- dalam sewa pembiayaan, pada awal masa sewa lessor mengakui piutang sewa sebesar nilai
investasi bersih, yaitu investasi kotor yang didiskontokan dengan tingkat bunga implisit

- nilai kini investasi kotor (investasi bersih) dihitung menggunakan tingkat bunga implisit

- jika aset yang disewakan memiliki nilai residu, maka diperhitungkan dalam nilai investasi kotor
terlepas apakah nilai residu dijamin atau tidak

- biaya langsung awal yang dikeluarkan lessor dalam sewa pembiayaan ditambah kedalaman nilai
investasi bersih

B. Pengukuran setelah pengakuan awal

- lessor harus memisahkan antara bagian pendapatan sewa (bunga) dan pelunasan pokok atas
pembayaran sewa minimum pada setiap periode

C. Penyajian dan pengungkapan

*laporan posisi keuangan

- piutang tersebut disajikan dalam kelompok piutang pembiayaan dan harus dianalisis terhadap
kemungkinan penurunan nilai seperti yang diatur dalam PSAK 55

- piutang pembiayaan juga disajikan terpisah menurut jatuh temponya. Bagian piutang yang akan
jatuh tempo kurang dari 1 tahun sejak tanggal pelaporan disajikan sebagai aset lancar dan sisanya
disajikan sebagai aset tidak lancar

*laporan laba rugi


- lessor mengakui pendapatan sewa dalam laporan laba rugi, kecuali jika beban tersebut dimasukkan
dalam jumlah tercatat aset lainnya

*SEWA OPERASI PADA LESSOR

A. Pengakuan dan pengukuran awal

- sama halnya dengan lessee, perlakuan akuntansi untuk sewa operasi bagi lessor juga sederhana
karena lessor hanya perlu mengakui pendapatan atau pembayaran sewa yang diterima

- nilai pendapatan sewa diukur berdasarkan jumlah pembayaran sewa yang diterima dari lessee

- biaya langsung awal yang dikeluarkan lessor dalam sewa operasi diakui sebagai aset sewaan dan
dibebankan selama masa sewa dengan dasar yang sama dengan pendapatan sewa

B. Penyajian dan pengungkapan

*laporan posisi keuangan

- lessor mengakui pendapatan sewa dalam laporan laba rugi dengan dasar garis lurus selama masa
sewa, kecuali terdapat dasar sistematis lain yang lebih mencerminkan pola waktu atas manfaat
penggunaan aset sewaan yang menurun

*laporan laba rugi

-pada sewa operasi, lessor mengakui pendapatan sewa dalam laporan laba rugi. Pendapatan sewa
dari sewa operasi diakui sebagai pendapatan dengan dasar garis lurus selama masa sewa kecuali
terdapat dasar sistematis lain yang dapat lebih mencerminkan pola waktu atas manfaat penggunaan
aset sewaan yang menurun

Anda mungkin juga menyukai