Anda di halaman 1dari 2

Surabaya,27 Januari 2021

Kepada Yth,
Nomor : 148/SK-01/436.9.31.6/02/01/2022 Bapak Kepala DLH Surabaya
Perihal : Permohonan Pemangkasan Pohon Jl. Menur 31-A Surabaya
Lampiran : 4 lembar ; permohonan bersama
dan foto kondisi lapangan

Saya yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : G. Budi Santoso


Jabatan : Ketua RW 02 Kelurahan Wonokromo Surabaya
Alamat : Balai RW 02 Kelurahan Wonokromo
Jl. Karangrejo VI no 39 Wonokromo - Surabaya

Bersama surat ini, saya atas nama warga RW 02 Kelurahan Wonokromo Surabaya mengajukan
permohonan untuk dilakukan penebangan pohon peneduh yang berada di pinggir jalan sekitar
tempat tinggal kami

Adapun alasan permohonan kami ini adalah sebagai berikut :

1. Pohon yang berada di pinggir jalan tersebut sudah terlalu besar dan tinggi, sehingga bila
terjadi hujan deras disertai angin kencang, dikhawatirkan pohon akan tumbang dan
membahayakan bagi pengguna jalan, rumah tinggal di sekitarnya dan fasilitas umum
seperti Kabel Listrik dan Telepon yang akan terputus/rusak bila tertimpa patahan atau
tumbangnya pohon tersebut

2. Di lingkungan kami jarang dilakukan pemangkasan/perantingan pohon, jadi dipandang


perlu untuk melakukan pemangkasan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan yang
bisa membahayakan masyarakat

Demikian surat permohonan ini kami buat agar Bapak/Ibu bisa mempertimbangkan untuk segera
dilakukan perantingan/pemangkasan pohon-pohon yang berada di pinggir jalan sekitar wilayah
tempat tinggal kami.

Atas perhatian dan kebijaksanaannya kami ucapkan terima kasih

Hormat kami
Ketua RW 02 Kelurahan Wonokromo – Surabaya

G. Budi Santoso
Tembusan :
1. Camat Wonokromo
2. Lurah Wonokromo
Lampiran

Surat Permohonan Ketua RT 01 – 10 di wilayah RW 002 Kelurahan Surabaya

Bersama ini kami, para Ketua RT 01 – 10 di wilayah RW 002 Kelurahan Wonokromo mengajukan
permohonan untuk pemangkasan Pohon Peneduh Pinggir Jalan di Lingkungan Kami sebagaimana
kami kirimkan foto kondisi lapangan dan Permohonan Bersama yang ditandatangani Ketua RT.

Demikian permohonan kami, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.

Surabaya 22 Nopember 2021

Ketua RT 01 – RW 02 Ketua RT 06 – RW 02 Ketua RT 04 – RW 02

Agung Yulianto Piet Su’udi Andreas Prasetyo

Ketua RT 08 – RW 02 Ketua RT 09 – RW 02 Ketua RT 07 – RW 02

H. Budi Irianto Djoko S. Mardal Hari Gunawan

Ketua RW 02 Kel. Wonokromo Sekretaris RW 02 Ketua RT 10 – RW 02

G. Budi Santoso Syamsuyadi Mat Gangsar

Mengetahui,
Lurah Wonokromo

( ________________________ )

Anda mungkin juga menyukai