Anda di halaman 1dari 2

Kelompok 6 :

1. Sahrul Hikam (1706619034)


2. Ilfat Pratomo (8335163284)
3. Aysar Dimas Putra Pratama (1706619062)
4. Merdhania Khusumaningrum (1706619079)

Tugas per Kelompok

1. Cari study kasus tentang kontrak bisnis yang dilakukan oleh dua perusahaan atau
lebih. Identifikasi hal berikut ini:
a. Kontrak bisnis apa yang mereka lakukan?
b. Kapan waktu berlangsung nya kontrak bisnis tersebut?
c. Apa keuntungan bagi masing-masing pihak yang melakukan kontrak bisnis?

2. Sebutkan syarat-syarat sah nya kontrak bisnis!

3. Hal apa saja yang bisa menjadikan suatu kontrak bisnis berakhir?

JAWABAN

1. Asus dan Gigabyte


a. Kontrak bisnis antara dua perusahaan teknologi untuk bekerja sama dalam
produksi motherboard dan VGA
b. Perjanjian dimulai pada tanggal 8 Agustus 2006
c. Keduanya dapat saling memenuhi kebutuhan dalam melakukan kegiatan
bisnis dalam bidang teknologi. Kerja sama dua perusahaan tersebut akan
menggabungkan resource dari dua manufaktur motherboard terkemuka
untuk menggebrak pasar, dengan kapabilitas riset dan pengembangan serta
menghasilkan kualitas produk yang lebih baik

2. Syarat-syarat Sah Kontrak Bisnis


a. Kesepakatan Para Pihak
Dalam membuat kontrak harus ada kesepakatan para pihak atas hal-hal yang
terdapat dalam kontrak. Keepakatan tersebut juga harus lahir tanpa adanya
paksaan maupun penipuan
b. Kecakapan Para Pihak
KUHPerdata menentukan bahwa setiap orang dinyatakan cakap untuk
membuat perjanjian, kecuali jika menurut undang-undang dinyatakan tidak
cakap. Menurut Pasal 1330 KUHPerdata, orang-orang yang dinyatakan tidak
cakap adalah mereka yang :
 Belum dewasa, berarti mereka yang belum berusia 21 (dua puluh satu)
tahun atau belum menikah.
 Berada di bawah pengampuan, seseorang dianggap berada di bawah
pengampuan apabila ia sudah dewasa, namun karena keadaan mental
atau pikirannya yang dianggap kurang sempurna, maka dipersamakan
dengan orang yang belum dewasa.
c. Adanya Objek Perjanjian
Suatu perjanjian harus memiliki objek yang jelas. Objek tersebut tidak hanya
berupa barang dalam bentuk fisik, namun juga dapat berupa jasa yang dapat
ditentukan jenisnya.
d. Sebab yang Halal
Sebab yang halal berhubungan dengan isi perjanjian itu sendiri, di mana
perjanjian tersebut dibuat berdasarkan tujuan yang tidak bertentangan dengan
hukum yang berlaku.
3. Hal-hal yang membuat Kontrak Bisnis berakhir
a. Jangka Waktu Telah Berakhir
Berdasarkan asas kebebasan membuat kontrak, para pihak dapat menentukan
sendiri jangka waktu berlakunya kontrak yang mereka buat berdasar kan
pertimbangan yang rasional bahwa mereka akan dapat memperoleh manfaat
ekonomis dari kontrak yang mereka laksanakan dalam jangka waktu tersebut.
b. Pembuat Kontrak Meninggal Dunia
Suatu kontrak dapat berakhir atau hapus, apabilah salah satu pihak maupun
kedua belah pihak sebagai subjek yang membuat kontrak itu meninggal dunia.
c. Pembuat Kontrak Mengakhiri Kontrak
Kontrak yang dibuat para pihak dapat berakhir atau hapus, dikarenakan satu
diantara dua pihak ataupun kedua belah pihak sebagai subjek hukum yang
membuat kontak itu menyatakan mengakhiri kontrak, meskipun jangka waktu
berlakunya kontrak yang ditentukan oleh para pihak dalam kontrak yang
ditentukan oleh undang-undang belum berakhir.
d. Prestasi dalam Kontrak Telah Dilaksanakan
Kontrak yang dibuat para pihak dapat berakhir atau hapus, dikarenakan satu
diantara dua pihak ataupun kedua belah pihak sebagai subjek hukum yang
membuat kontak itu menyatakan mengakhiri kontrak, meskipun jangka waktu
berlakunya kontrak yang ditentukan oleh para pihak dalam kontrak yang
ditentukan oleh undang-undang belum berakhir.
e. Putusan Hakim
Kontrak berakhir atau hapus, karena terdapat putusan hakim yang memutus
berakhir atau hapusnya kontrak tersebut. Berdasarkan gugatan pembatalan
yang diajukan oleh salah satu pihak, disebabkan karena tidak dipenuhinya
syarat-syarat subjektif sahnya suatu kontrak.

Anda mungkin juga menyukai