Anda di halaman 1dari 5

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Dunia kerja sekarang yang terus menerus mengalami perubahan baik

dalam bisnis, minat bahkan perilaku seseorang dapat berubah. Berbicara

tentang pekerjaan yang dimana tidak lepas dari adanya sumber daya manusia

itu sendiri yang menjadi salah satu faktor yang sangat penting bahkan tidak

dapat di lepaskan dari sebuah organisasi baik institusi maupun perusahaan.

Pada penelitian yang dilakukan,locus of control yang baik akan memberikan

dampak positif pada karyawan. Karyawan yang mempunyai locus of control

yang baik bisa mengontrol atau mengendalikan dirinya melakukan hal diluar

produktivitas perusahaan, memaksimalkan produktivitas dan tanggungjawab

pekerjaannya, dan juga cenderung merasa puas akan hasil yang mereka capai.

Berhasilnya suatu organisasi atau perusahaan ada pada kualitas kinerja

sumber daya manusia yang ada didalamnya. Sumber daya manusia dalam suatu

organisasi merupakan faktor yang sangat penting untuk tercapainya keefektifan

perusahaan atau organisasi. Permasalahan yang terjadi adalah bagaimana

menciptakan sumber daya manusia yang dapat menghasilkan kinerja yang

maksimal agar tujuan perusahaan bisa tercapai. Tanpa usaha keras yang

dilakukan, suatu organisasi atau perusahaan akan tertinggal dengan perusahaan-

perusahaan pesaing. Oleh karena itu perusahaan atau organisasi dituntut untuk

meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang mana akan berdampak pada
peningkatan kinerja karyawan yang dapat memberikan konstribusi dalam

peningkatan kinerja perusahaan atau organisasi. Salah satu yang berpengaruh

dalam kinerja perusahaan yaitu locus of control. bisa diartikan pengendalian

yang ada pada dirinya atau juga pengendalian dari orang lain.

Bicara soal Locus of control, motivasi dan kinerja individu juga

mempunyai hubungan yang erat di dalamnya, kenapa seperti itu, karena

seringkali sebuah perusahaan besar maupun perusahaan kecil pemimpin dalam

perusahaan itu tidak terlalu memperhatikan perilaku dan sikap bekerja para

karyawannya padahal hal seperti itu sangatlah penting dalam melihat keseriusan

seseorang dalam pekerjaan yang menjadi tanggungjawabnya, Locus of control

disebut lokus pengendalian karena kendali individu atas pekerjaan mereka dan

kepercayaan mereka terhadap keberhasilan menjadi tolak ukur dalam menjalani

atau melakukan suatu pekerjaan yang menjadi tugas tanggung jawabnya,begitu

juga dengan motivasi yang berperan besar dalam kinerja individu yang sangat

bergantung pada diri mereka sendiri. sedikit penjelasan tentang locus of control,

motivasi dan kinerja individu. Locus of control terbagi menjadi dua yaitu

internal LOC dan eksternal LOC, orang dengan LOC internal berbeda cara

pandang dari orang dengan LOC eksternal. Orang dengan kepribadian internal

yakin bahwa mereka adalah pemegang kendali atas apapun yang terjadi pada

diri mereka, sebaliknya orang dengan kepribadian eksternal yakin bahwa apa

yang terjadi pada diri mereka dikendalikan oleh factor luar seperti

keberuntungan dan kesempatan. Motivasi adalah salah satu faktor penting yang

mendorong individu untuk bekerja dan kesediaan individu untuk mengeluarkan


upaya yang tinggi untuk mencapai tujuan organisasi. dan kinerja individu

adalah perbandingan antara hasil kerja atau prestasi kerja dengan standar yang

ditetapkan baik secara kualitas maupun kuantitas yang dicapai oleh seseorang.

PERUMDA BPR. Bank Daerah Lamongan yang berlokasi di Jalan

Panglima Sudirman No. 56, Banjarmendalan, Kec. Lamongan, Kab. Lamongan,

Jawa Timur. Merupakan perusahaan milik pemerintah daerah lamongan,

bergerak dibidang perbankan. Tujuan dari PERUMDA BPR. Bank Daerah

Lamongan untuk membantu mendorong perekonomian dan pembangunan

daerah disegala bidang serta sebagai salah satu pendapatan asli daerah dalam

meningkatkan taraf hidup masyarakat Lamongan. Berdasarkan tujuan tersebut

diharapkan PERUMDA BPR. Bank Daerah Lamongan dapat membantu

pemerintah Kabupaten Lamongan untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat

Lamongan melalui peningkatan perekonomian dan sumber daya manusia yang

lebih baik.

Alasan penulis melakukan penelitian di PERUMDA BPR. Bank Daerah

Lamongan karena selama ini kinerja Bank Daerah Lamongan cukup baik dari

segi pelayanan, sumberdaya manusia, maupun dalam hal penyaluran kredit.

Berdasarkan latar belakang diatas penulis tertarik untuk melakukan sebuah

penelitian mengenai “PENGARUH MOTIVASI, KOMUNIKASI DAN

LOCUS OF CONTROL TERHADAP KINERJA KERJA KARYAWAN

DI BPR PERUMDA BANK DAERAH LAMONGAN”.

1.2 Rumusan Masalah


Berdasarkan uraian diatas pokok permasalahan yang menjadi pembahasan dalam

penelitian ini adalah sebagai berikut :

1. Apakah Pengaruh Motivasi, Komu, dan Locus Of Control berpengaruh secara

parsial terhadap Kinerja Karyawan pada Karyawan PERUMDA BPR. Bank

Daerah Lamongan?

2. Apakah Pengaruh Motivasi, Komu, dan Locus Of Control berpengaruh

berpengaruh secara simultan terhadap Kinerja Karyawan pada Karyawan

PERUMDA BPR. Bank Daerah Lamongan?

3. Apakah variabel Motivasi berpengaruh lebih dominan terhadap Kinerja

Karyawan pada Karyawan PERUMDA BPR. Bank Daerah Lamongan?

1.3 Tujuan Penelitian

1. Untuk mengetahui Apakah Pengaruh Motivasi, Komu, dan Locus Of Control

berpengaruh secara parsial terhadap Kinerja Karyawan pada Karyawan

PERUMDA BPR. Bank Daerah Lamongan?

2. Untuk mengetahui Apakah Pengaruh Motivasi, Komu, dan Locus Of Control

berpengaruh berpengaruh secara simultan terhadap Kinerja Karyawan pada

Karyawan PERUMDA BPR. Bank Daerah Lamongan?

3. Untuk mengetahui Apakah variabel Motivasi berpengaruh lebih dominan

terhadap Kinerja Karyawan pada Karyawan PERUMDA BPR. Bank Daerah

Lamongan?

1.3 Kegunaan Penelitian

1. Bagi Peneliti
Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat menjadi karyatulis ilmiah yang

berguna untuk kemajuan teori pengaruh motivasi, komunikasi dan locus of

control kinerja karyawan di bank daerah lamongan

2. Bagi Universitas Islam Lamongan

Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan bacaan dalam

menambah ilmu keilmuan mahasiswa dalam bidang pengendalian diri ( locus

of control )

3. Bagi Perusahaan

Dapat menjadi bahan pertimbangan bagi setiap perusahaan atau instansi

lainnya untuk lebih menyadari pentingnya locus of control dan komunikasi

dalam upaya membangun komunikasi di tempat kerja sehingga kinerja

karyawan meningkat

4. Bagi Mayarakat

Penelitian ini akan menambah pengetahuan dan wawasan kepada masyarakat

sehingga mengetahui pengaruh locus of control, komunikasi kerja , dan

motivasi terhadap kinerja karyawan. dan juga dapat dipakai sebagai bahan

acuan atau sumber informasi bagi semua pihak yang ingin mengadakan

penelitian serupa.

Anda mungkin juga menyukai