Anda di halaman 1dari 5

RANGKUMAN MATERI PPKN KELAS 2

TAHUN PELAJARAN 2021/2022

1. Keberagaman jenis kelamin di kelas

Di kelas ada teman laki-laki dan teman perempuan. Siswa laki-laki bisa disebut dengan
putra. Siswa perempuan bisa disebut putri. Siswa laki-laki dan perempuan berbeda ciri-
cirinya.
Ciri siswa laki-laki :
a. Berambut pendek
b. Memakai baju atasan dan celana
Ciri siswa perempuan :
a. Berambut panjang
b. Memakai baju atasan dan rok
c. Ada yang memakai kerudung/jilbab

2. Suasana belajar yang nyaman


a. Tempat belajar nyaman
b. Anak-anak belajar secara teratur dan tertib
c. Adanya komunikasi yang baik antara siswa dan guru

3. Sikap menghargai keberagaman dan perbedaan kesukaan di sekolah


a. Saling menghormati karena semua anak memiliki belajar yang sama
b. Saling berbagi jika memiliki kegemaran makanan yang berbeda
c. Tidak memaksa teman untuk melakukan kegiatan yang sama denganmu
d. Tidak boleh mengejek dan mengganggu teman yang berbeda kegemaran dengan kita
e. Berteman baik tanpa membeda-bedakan

4. Sikap menghargai perbedaan fisik


Ciri khas yaitu ciri tubuh atau ciri fisik. Ciri khas yang bisa dilihat misalnya, bentuk rambut,
warna kulit, tinggi badan, dan bobot/berat tubuh. Ciri khas yang tidak bisa dilihat yaitu sifat.
Misalnya, rajin, jujur, dan rendah hati.
Contoh sikap menghargai perbedaan fisik yaitu :
a. Tetap berteman dengan rukun
b. Saling menghargai dan menghormati
c. Harus bersyukur atas ciri tubuh kita.

5. Contoh kegiatan yang dilakukan bersama-sama


a. Mengerjakan tugas kelompok
b. Bermain bersama
c. Berolahraga bersama

6. Sikap menghargai perbedaan agama


Di indonesia terdapat enam agama yang diakui yaitu : islam, kristen, katolik, buddha, hindu,
dan konghucu.

No Agama Tempat ibadah Hari besar


1 Islam Masjid Hari raya idul fitri, hari raya idul adha,
tahun baru hijriah, isra’ mi’raj
2 Kristen Gereja Hari natal, hari jumat agung, hari paskah,
kenaikan isa al masih
3 Katolik Gereja Hari natal, hari jumat agung, hari paskah,
kenaikan isa al masih
4 Hindu Pura Hari nyepi, hari saraswati, hari pagerwesi
5 Buddha Wihara Hari waisak, hari asadha, hari kathina
6 Konghucu Kelenteng Tahun baru imlek, cap go meh
Meskipun, agama kita berbeda-beda semua agama mengajarkan kebaikan.
Sikap menghargai keberagaman agama :
a. Saling menghormati satu sama lain
b. Bertegur sapa dan mengucapkan salam.
c. Tidak mengganggu ketika teman sedang beribadah
d. Bermain bersama tanpa membeda-bedakan

7. Makna keberagaman di antara teman


Keberagaman adalah kegiatan yang disukai. Kegemaran bisa juga disebut dengan hobi.
Kegemaran yang ditekuni dengan sungguh-sungguh dapat memberikan manfaat bagi orang
yang melakukannya.

8. Suku di indonesia

No Pulau Suku Bangsa


1 Sumatra Batak, Toba, Nias, Melayu, Gayo, dan Karo
2 Jawa Sunda, Jawa, Madura, Betawi, dan Badui
3 Kalimantan Ngaju, Dayak, Banjar, Tidung, dan Punan
4 Sulawesi Minahasa, Gorontalo, Mandar, Bugis, dan Toraja
5 Papua Asmat, Dani, Kowiai, Argoni, dan Mairasi
6 Bali dan Nusa Tenggara Bali, Sasak, Sumba, Rote, Flores, dan Sumbawa

9. Sikap menghadapi keberagaman suku di indonesia


a. Harus bangga karena tidak semua negara memiliki keberagaman suku seperti Indonesia.
b. Saling menghormati untuk menjaga persatuan.

10. Sikap yang harus dilakukan saat berkelompok


a. Saling menghargai meskipun ada perbedaan
b. Mau berbagi dan saling membantu
c. Tidak memaksakan pendapat

Latihan Soal PPKN


1. Teman-teman di sekolahku memiliki ciri fisik yang berbeda. Sikapku dengan teman
yang berbeda denganku adalah.....
2. Tuliskan perbedaan ciri fisik yang dimiliki Dedi dan Santi sesuai gambar di bawah ini!

3. Mengormati hobi atau kegemaran teman dapat ditunjukkan dengan cara...


4. Kita tidak boleh.......................... teman yang memiliki ciri yang berbeda dengan kita.
5. Jika kita menghormati teman yang memiliki keyakinan berbeda, maka akan tercipta
suasana....
6. Jelaskan sikap yang tepat terhadap teman yang berbeda kegemaran denganmu!
7. Dalam diskusi kelompok, setiap anak menyimak teman yang sedang menyampaikan
pendapat. Sikap yang diterapkan oleh para siswa agar persatuan tetap terjaga adalah...
8. Sikap bekerja sama dibutuhkan dalam kegiatan...
9. Setiap hari Minggu, Jonas pergi ke gereja untuk beribadah. Agama yang dianut Jonas
adalah....
10. Komang menunjukkan lukisan buatannya kepada Ratih. Sikap Tratih sebaiknya...
11. Jonas berambut keriting. Sikap teman-teman Jonas sebaiknya...
12. Tuliskan tiga contoh suku yang ada di Indonesia!
13. Sebutkan 6 agama yang diakui di Indonesia!
14. Tuliskan contoh cara kamu mengucapkan salam kepada gurumu!
15. Kamu mempunyai teman berbeda suku. Temanmu akan meminjam pensil. Sebaiknya
kamu...
16. Contoh olahraga yang memerlukan kerja sama adalah...
17. Komang gemar menggambar. Maria gemar menyanyi. Mereka memiliki................ yang
berbeda.
18. Temanmu yang berbeda agama meminta izin untuk menjalankan ibadah saat belajar
kelompok. Sikapmu sebaiknya...
19. Bagaimana sikapmu jika ada teman di sekolah yang mengajakmu melakukan kegiatan
yang tidak kamu sukai?
20. Sebutkan 2 hari besar agama Islam!

Anda mungkin juga menyukai