Anda di halaman 1dari 4

Rakutta Sembiring Brahmana

RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA LAHIR DI SEBUAH DESA YANG BERADA DI DATARAN TINGGI TANAH KARO TEPATNYA DESA
LIMANG. PADA MASA PENDUDUKAN BELANDA, DESA LIMANG TERMASUK KE DALAM WILAYAH SARINEMBAH KHUSUSNYA URUNG
PERBESI. SAAT INI DESA LIMANG MERUPAKAN SALAH SATU DESA YANG BERADA PADA WILAYAH KECAMATAN TIGA BINANGA.
MAYORITAS MASYARAKAT DESA LIMANG BERASAL DARI KLAN MARGA SEMBIRING KHUSUSNYA SEMBIRING BRAHMANA. HAL INI
TERJADI KARENA MENURUT SEJARAH YANG BEREDAR DI DALAM MASYARAKAT DESA INI, PENDIRI DESA LIMANG ADALAH MARGA
SEMBIRING BRAHMANA. OLEH KARENA ITU TIDAK MENGHERANKAN BILA HINGGA SAAT INI MARGA SEMBIRING BRAHMANA
MENDOMINASI WILAYAH DESA LIMANG. DESA LIMANG INI DIDIRIKAN OLEH SEMBIRING BRAHMANA SEKITAR TAHUN 1650-1700.
RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA LAHIR DARI BUAH CINTA PERKAWINAN PASANGAN MALEM SEMBIRING BRAHMANA
DENGAN BAYANG TUA BR SEBAYANG. PASANGAN INI DIKARUNIAI TIGA ORANG ANAK YAITU, RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA
SEBAGAI PUTERA SULUNG, NGALOKEN SEMBIRING BRAHMANA SEBAGAI PUTERA KEDUA, DAN YANG TERAKHIR PASANGAN INI
DIKARUNIAI SEORANG PUTERI, NAMUN NAMA DAN JEJAKNYA TIDAK DIKETAHUI KARENA PADA SAAT USIANYA YANG MASIH BELIA IA
MENINGGAL DUNIA, TEPATNYA PADA MASA PENJAJAHAN BELANDA. NAMA RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA YANG DIBERIKAN
OLEH KEDUA ORANGTUANYA DIAMBIL DARI BAHASA KARO YANG ARTINYA PENGIKAT. NAMA INI DIBERIKAN DENGAN HARAPAN
KELAK RAKUTTA DAPAT MENJADI PENGIKAT ATAU PEMERSATU DALAM KELUARGA. AYAH KANDUNG RAKUTTA SEMBIRING
BRAHMANA MEMILIKI LIMA ORANG ISTERI. ISTERI PERTAMA BAYANG TUA BR SEBAYANG YANG MERUPAKAN IBU KANDUNG DARI
RAKUTTA SENDIRI.

KETIKA RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA MENGINJAKAN USIA SEKITAR DELAPAN TAHUN TEPATNYA PADA TAHUN 1924,
BELIAU MEMASUKI BANGKU SEKOLAH UNTUK PERTAMA KALINYA. KEDUA ORANGTUA RAKUTTA SEPAKAT UNTUK MENYEKOLAHKAN
ANAK SULUNGNYA INI DI SEKOLAH RAKYAT YANG DIKENAL DENGAN HIS (HOLLAND INLANDSCH SCHOOL). PADA MASA ITU BELUM
ADA SEKOLAH DI DESA LIMANG, OLEH KARENA ITU ORANGTUANYA KEMUDIAN MENYEKOLAHKANNYA DI KABANJAHE. JARAK ANTARA
KABANJAHE DAN LIMANG CUKUP JAUH SEHINGGA TIDAK MEMUNGKINKAN APABILA RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA UNTUK PERGI
BERSEKOLAH SETIAP HARINYA DENGAN PULANG PERGI, SEHINGGA PADA SAAT ITU RAKUTTA DITITIPKAN ORANGTUANYA DI TEMPAT
NENEKNYA DI KABANJAHE. MESKIPUN RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA TELAH TINGGAL BERSAMA NENEKNYA, NAMUN KEDUA
ORANGTUANYA KERAP KALI MENGUNJUNGINYA DAN DEMIKIAN JUGA SEBALIKNYA BELIAU JUGA SERING MENGUNJUNGI ORANGTUA
DAN SANAK SAUDARANYA DI KAMPUNG HALAMANYA DESA LIMANG TERUTAMA PADA SAAT LIBUR SEKOLAH BERLANGSUNG.

KETIKA RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA MASIH DUDUK DI BANGKU SEKOLAH RAKYAT YANG DIKENAL DENGAN SEBUTAN
HIS, IBU KANDUNG DARI BELIAU YAITU BAYANG TUA BR SEBAYANG DIPANGGIL OLEH TUHAN YANG MAHA ESA UNTUK MENGHADAP
KEPADANYA. PERISTIWA INI TENTUNYA MELUKISKAN LUKA YANG MENDALAM BAGI RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA YANG MASIH
KECIL. KEHILANGAN SALAH SATU ORANG YANG PALING DICINTAINYA MEMBUATNYA SEDIKIT RAPUH. NAMUN SEBAGAI SEORANG
ANAK LAKI-LAKI YANG PALING SULUNG DAN BERJIWA BESAR, RAKUTTA TIDAK LARUT DALAM KESEDIHAN. RAKUTTA SEMBIRING
BRAHMANA PUN AKHIRNYA BANGKIT DAN KEMBALI PADA KEGIATANNYA SEPERTI BIASA.

SETELAH TAMAT DARI HIS PADA TAHUN 1927, RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA MELANJUTKAN PENDIDIKANNYA KE
JENJANG YANG LEBIH TINGGI LAGI. RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA MELANJUTKAN SEKOLAHNYA DI TAMAN SISWA YANG BERADA
DI KOTA MEDAN. SELAMA RAKUTTA SEMBIING BRAHMANA DI MEDAN, IA TINGGAL BERSAMA SALAH SATU KERABATNYA BERNAMA
HJ HARUN YANG DIKENAL DENGAN JULUKAN PAK HAJI. RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA TINGGAL DI KAMPUNG LALANG MEDAN
BERSAMA PASANGAN SUAMI ISTRI YANG SUDAH LAMA MENIKAH DAN TIDAK MEMPUNYAI ANAK, OLEH KARENA ITU MEREKA
KEMUDIAN MENGANGKAT RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA MENJADI ANAK ANGKAT MEREKA.
RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA MASUK KE SEKOLAH LANJUTAN YANG DIKENAL DENGAN TAMAN SISWA PADA TAHUN 1927.
SELAMA SEKOLAH, IA DIKENAL DENGAN ANAK YANG MUDAH BERGAUL DAN BANYAK DISENANGI ORANG. RAKUTTA SEMBIRING
BRAHMANA JUGA DIKENAL SEBAGAI ANAK YANG MEMPUNYAI PRESTASI YANG MEMBANGGAKAN KARENA IA TERMASUK KE DALAM
RANKING KELAS.

RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA MULAI MENUNJUKKAN KETERTARIKANYA DI DUNIA POLITIK SEJAK IA MASUK KE SEKOLAH
TAMAN SISWA. DI SEKOLAH INI BELIAU IKUT DALAM ORGANISASI SEKOLAH YANG DITUJUKAN UNTUK SELURUH SISWA TAMAN
SISWA. ORGANISASI YANG DIIKUTI OLEH RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA DI TAMAN SISWA INI BERUPA ORGANISASI BAWAH
TANAH. DENGAN ADANYA ORGANISASI INI RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA SEMAKIN PEKA AKAN NASIB BANGSANYA SEHINGGA IA
MAU MENINGGALKAN KEMEWAHAN YANG IA DAPATKAN DARI ORANGTUANYA DAN BERGABUNG BERSAMA PEJUANG-PEJUANG DI
ERA 1930-AN ITU. SELAMA SEKOLAH DI TAMAN SISWA BELIAU TELAH MASUK MENJADI SALAH SATU SIMPATISAN PARTAI NASIONAL
INDONESIA (PNI). SETELAH TAMAT DARI SEKOLAH TAMAN SISWA MEDAN PADA TAHUN 1930, BELIAU MELANJUTKAN KE JENJANG
YANG LEBIH TINGGI LAGI. BELIAU MELANJUTKAN PENDIDIKANNYA DI SEKOLAH YANG SAMA YAITU TAMAN SISWA MEDAN. PADA
PERTENGAHAN TAHUN 1930 RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA MENINGGALKAN PENDIDIKANNYA KARENA KEINGINANYA UNTUK
MASUK MENJADI ANGGOTA PARTINDO.

SETELAH BERHENTI DARI TAMAN SISWA, RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA PULANG KE KAMPUNG HALAMANNYA DI DESA
LIMANG. RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA KEMUDIAN DISARANKAN OLEH AYAHNYA UNTUK SEGERA BERUMAH TANGGA, DAN
KARENA ITU ADALAH PERMINTAAN AYAHNYA, RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA TAK KUASA MENOLAK SEHINGGA IA MELULUSKAN
PERMINTAAN DARI ORANGTUA YANG SANGAT DIKASIHINYA ITU. SEPERTI PADA UMUMNYA MASYARAKAT KARO, BIASANYA SEORANG
LAKI-LAKI DISARANKAN OLEH ORANGTUA UNTUK MENIKAHI ANAK PEREMPUAN DARI SAUDARA LAKI-LAKI IBUNYA YANG DISEBUT
IMPAL. PERKAWINAN DENGAN IMPAL MENURUT POLA KEKERABATAN MASYARAKAT KARO MERUPAKAN PERKAWINAN YANG IDEAL.
PERKAWINAN INI DIHARAPKAN DAPAT MENJAGA AGAR TALI KEKERABATAN TETAP TERJALIN TERUS-MENERUS. RAKUTTA SEMBIRING
BRAHMANA KEMUDIAN DISURUH UNTUK MEMILIH SALAH SATU DARI PUTERI PAMANNYA (MAMA) UNTUK DIJADIKAN PENDAMPING
HIDUPNYA. RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA MEMANTAPKAN PILIHANYA KEPADA SALAH SEORANG ANAK PEREMPUAN PAMANNYA
BERNAMA NGAMINI BR SEBAYANG.

SETELAH MENIKAH RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA BESERTA ISTERINYA MENETAP DI DESA LIMANG. MESKI RAKUTTA
SEMBIRING BRAHMANA TELAH MENIKAH, BELIAU TIDAK PERNAH MENINGGALKAN KESIBUKANNYA DI DUNIA POLITIK, BELIAU JUSTRU
LEBIH GENCAR MELAKUKAN KEGIATAN POLITIK SETELAH IA MENIKAH. RAKUTTA KERAP KALI MENINGGALKAN ISTERINYA SENDIRIAN
DAN PERGI KE DESA-DESA YANG ADA DI TANAH KARO UNTUK MENYAMPAIKAN PIDATO-PIDATONYA. RAKUTTA SEMBIRING
BRAHMANA SERING TIDAK PULANG KE RUMAH HINGGA BERHARI-HARI BAHKAN SAMPAI SATU MINGGU. HAL-HAL SEPERTI INI TIDAK
MEMBUAT ISTERINYA MARAH KARENA IA SANGAT MENGERTI DAN MENDUKUNG KEGIATAN SUAMINYA ITU. DARI PERNIKAHAN
RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA DENGAN ISTERINYA NGAMINI BR SEBAYANG, BELIAU DIKARUNIAI ENAM ORANG ANAK YANG
TERDIRI DARI TIGA ORANG PUTERA DAN TIGA ORANG PUTERI. ADAPUN NAMA ANAK-ANAK RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA DAN
NGAMINI BR SEBAYANG ADALAH :

1. BRAHMAPUTERA SEMBIRING BRAHMANA

2. NETAPKEN SEMBIRING BRAHMANA

3. MULIH HITDJRAH SEMBIRING BRAHMANA

4. PADJARIAH BR SEMBIRING BRAHMANA

5. ASAHANIFAH BR SEMBIRING BRAHMANA

6. PATIH MUKA BR SEMBIRING BRAHMANA

TAHUN 1930 RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA MENJADI PENDIRI DAN ANGGOTA PENGURUS INDONESIA MUDA CABANG
MEDAN. PERJUANGAN RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA UNTUK MEMBEBASKAN NEGERI INI DARI CENGKERAMAN PENJAJAH
TERWUJUD PADA MASA PENDUDUKAN JEPANG DI INDONESIA KHUSUSNYA DI TANAH KARO. RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA,
SELAMAT GINTING, KETERANGEN SEBAYANG, NOLONG GINTING DAN NERUS GINTING SEPAKAT UNTUK MEMBENTUK KOMITE
INDONESIA CABANG KARO.
KEGIATAN PERTAMA DARI KOMITE INDONESIA CABANG TANAH KARO ADALAH MEMBUAT RESOLUSI UNTUK DIBACAKAN
DIHADAPAN PARA PEMBESAR-PEMBESAR JEPANG YANG BERADA DI KABANJAHE. INTI DARI RESOLUSI TERSEBUT ADALAH BAHWA
RAKYAT INDONESIA MENGUCAPKAN TERIMA KASIH KEPADA JEPANG YANG TELAH MEMBEBASKAN INDONESIA DARI CENGKERAMAN
PENJAJAHAN BELANDA DAN MENGHARAPKAN SUPAYA KEMERDEKAAN INDONESIA DIPERCEPAT UNTUK BERSAMA-SAMA MEMBINA
ASIA TIMUR RAYA. PARA PEMBESAR JEPANG HANYA DAPAT DIAM DAN TERPAKU MENDENGARKAN ISI RESOLUSI YANG DIBACAKAN
OLEH RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA.

PROKLAMASI KEMERDEKAAN DI MEDAN DIUMUMKAN SETELAH MELALUI PERDEBATAN ANTARA TOKOH-TOKOH


PERGERAKAN MAKA PROKLAMASI KEMERDEKAAN ITU AKHIRNYA DIUMUMKAN PADA 30 SEPTEMBER 1945 OLEH TEUKU
MOHAMMAD HASAN. PENGUMUMAN PROKLAMASI KEMERDEKAAN INDONESIA DI KOTA MEDAN BERJALAN DENGAN LANCAR.
SETELAH PROKLAMASI KEMERDEKAAN DIBACAKAN KEMUDIAN DILANJUTKAN DENGAN KEGIATAN PAWAI DI LAPANGAN MERDEKA.
PAWAI INI DIKAWAL OLEH PULUHAN PEMUDA YANG DILENGKAPI DENGAN GRANAT INGGRIS, YANG MASING-MASING
MENGANTONGI SEBANYAK DUA BUAH. UNTUK MENYEBARLUASKAN BERITA PROKLAMASI KE SELURUH DAERAH DI SUMATERA
UTARA DIBENTUKLAH BARISAN PEMUDA INDONESIA (BPI) YANG DIPIMPIN OLEH MATANG SITEPU.
RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA MASUK KE DALAM SALAH SATU DAFTAR PENGURUS BARISAN PEMUDA INDONESIA (BPI)
SETELAH DILAKUKANNYA REORGANSISASI.

PADA TAHUN 1946 TANAH KARO MENGALAMI REVOLUSI YANG MENGAKIBATKAN DIHAPUSNYA BENTUK PEMERINNTAHAN
SWAPRAJA. SETELAH ADANYA PENGHAPUSAN SWAPRAJA, KOMITE NASIONAL INDONESIA TANAH KARO MENGADAKAN
MUSYAWARAH UNTUK MENENTUKAN MASA DEPAN DAERAH INI. MUSYAWARAH INI DIADAKAN DI KUTA GADUNG PADA 13
MARET 1946. SALAH SATU HASIL DARI MUSYAWARAH INI ADALAH DIANGGKATNYA RAKKKUTA SEMBIRING BRAHMANA MENJADI
BUPATI PERTAMA TANAH KARO PADA TAHUN 1946

KARIER RAKUTTA SEMBIRNG BRAHMANA TIDAK BERHENTI DENGAN HANYA MENJADI BUPATI DI DAERAH KELAHIRANNYA
TANAH KARO. BELIAU KEMUDIAN DIPERCAYA UNTUK MEMIMPIN DI DAERAH LAIN YAKNI DAERAH ASAHAN SEBAGAI BUPATI KEDUA
MENGGANTIKAN ABDULLAH ETENG. RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA DIANGGAP PEMERINTAH DAPAT MEMAJUKAN DAERAH
ASAHAN MELIHAT HASIL KERJANYA SELAMA INI YANG CUKUP MEMUASKAN. RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA DIANGKAT MENJADI
BUPATI ASAHAN PADA TAHUN 1954. PENGANGKATAN RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA MENJADI BUPATI DI ASAHAN INI
MENUNJUKKAN BAHWA DIA DAPAT MEMIMPIN DI DAERAH ORANG LAIN. HAL INI MENUNJUKKAN SATU PRESTASI BAGI RAKUTTA
SEMBIRING BRAHMANA.
PADA TAHUN 1960, RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA DIANGKAT MENJADI WALIKOTA PEMATANG SIANTAR. UNTUK
KEDUA KALINYA RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA DIPERCAYA PEMERINTAH UNTUK MEMIMPIN DAERAH YANG BUKAN DAERAH
ASALNYA. HAL INI MENUNJUKKAN BAHWA RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA MEMPUNYAI KUALITAS YANG BAIK DALAM
MEMIMPIN. SELAMA MENJABAT SEBAGAI WALIKOTA SIANTAR, RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA BESERTA ANAK DAN ISTERINYA
TINGGAL DI JL SIMBOLON. DI SINI BELIAU MENEMPATI RUMAH DINAS YANG TELAH DISEDIAKAN OLEH PEMERINTAH BAGI
WALIKOTA YANG SEDANG MENJABAT.

RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA TUTUP USIA PADA TANGGAL 28 JANUARI 1964. PADA WAKTU TUTUP USIA RAKUTTA
SEMBIRING BRAHMANA BERUSIA LIMA PULUH TAHUN. BELIAU MENINGGALKAN SATU ORANG ISTERI, ENAM ORANG ANAK, DAN
DUA ORANG CUCU. CUCU INI BELIAU PEROLEH DARI PUTERA SULUNGNYA BRAHMAPUTRA SEMBIRING BRAHMANA YANG PADA
SAAT ITU TELAH BERUMAH TANGGA. RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA TUTUP USIA DI KABANJAHE. SANAK SAUDARANYA
BERENCANA UNTUK MEMAKAMKAN BELIAU DI TANAH KELAHIRANNYA DESA LIMANG BERSAMA ORANG TUANYA. NAMUN
KARENA ADANYA PERMINTAAN DARI PEMERINTAH KABUPATEN KARO DAN TEMAN-TEMAN SEPERJUANGANNYA SELAMA
MEMPERJUANGKAN KEMERDEKAAN INDONESIA UNTUK MEMAKAMKAN BELIAU DI TAMAN MAKAM PAHLAWAN YANG BERADA DI
KABANJAHE. PEMERINTAH MENGANGGAP BAHWA RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA BANYAK SEKALI BERJASA TERHADAP
NEGARA INDONESIA SEHINGGA BELIAU LAYAK DIMAKAMKAN DI TEMPAT PAHLAWAN-PAHLAWAN KARO DIMAKAMKAN

SEMUA ORANG YANG MENGENALNYA MERASA SANGAT KEHILANGAN. ISTERI TERCINTA NGAMINI BR SEBAYANG SANGAT
KEHILANGAN SOSOK SUAMI YANG KERAS TAPI PENYAYANG, ANAK-ANAKNYA KEHILANGAN SOSOK AYAH YANG SANGAT
MENJUNJUNG TINGGI KEDISIPLINAN SEKALIGUS KEBEBASAN, DAN PARA TEMAN-TEMANNYA KEHILANGAN SOSOK PEMIMPIN YANG
SANGAT PROPESIONAL DALAM BEKERJA. SEPENINGGAL RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA, ISTERINYA DAN ANAK-ANAKNYA
MELAKONI KEHIDUPAN SEPERTI RAKYAT BIASA. ISTERI RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA NGAMINI BR SEBAYANG KEMUDIAN
BEKERJA SEBAGAI PETANI UNTUK MENGHIDUPI KELIMA ANAKNYA YANG BELUM BERUMAH TANGGA. NAMA RAKUTTA SEMBIRING
BRAHMANA KEMUDIAN DIABADIKAN OLEH PEMERINTAH KHUSUSNYA PEMERINTAH DAERAH SIMALUNGUN MENJADI SEBUAH
NAMA JALAN DI PEMATANG SIANTAR. NAMA JALAN TERSEBUT ADALAH JL. RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA. HAL INI
MERUPAKAN BUKTI PENGHORMATAN SEKALIGUS PENGHARGAAN PEMERINTAH TERHADAP JASA-JASA YANG DIBERIKAN OLEH
RAKUTTA SEMBIRING BRAHMANA SELAMA HIDUPNYA.

Anda mungkin juga menyukai