Anda di halaman 1dari 21

Partograf

Vella Yovinna T
TUJUAN PEMBELAJARAN

Apa itu
Fungsinya?
Partograf?

Bagaimana
Kapan
cara
digunakan?
mengisinya?
OUTLINE PEMBELAJARAN

Pengenalan partograf

Cara mengisi partograf

Latihan mengisi partograf


PENDAHULUAN

 Partograf  Alat bantu yang digunakan untuk mendokumentasikan fase aktif


selama masa persalinan
 Tujuan utama:
 Mencatat hasil observasi dan menilai kemajuan persalinan
 Mendeteksi apakah persalinan berjalan normal atau terdapat penyimpangan  deteksi
dini adanya kemungkinan terjadi partus lama

Digunakan :
 Semua ibu dalam kala I fase aktif
 Selama persalinan dan kelahiran di semua tempat
 Secara rutin oleh semua penolong persalinan yang memberikan asuhan kepada ibu
selama persalinan dan kelahiran
PENGISIAN DATA AWAL
DILATASI SERVIKS
&
PENURUNAN BAGIAN TERBAWAH JANIN
DILATASI SERVIKS

 Diisi setiap 4 jam


 Diisi menggunakan tanda X pada titik silang antara angka
yang sesuai dengan temuan pertama pembukaan serviks
pada fase aktif dengan garis waspada
 Dihubungkan dengan garis lurus tidak terputus antara hasil
pemeriksaan pertama dan pemeriksaan yang berikutnya
 Jika dilatasi serviks mengarah ke sebelah kanan garis
waspada  waspada adanya penyulit persalinan
 Jika dilatasi serviks mengarah ke sebelah kanan garis
bertindak  terminasi kehamilan segera  siapkan rujukan
PENURUNAN BAGIAN TERBAWAH JANIN

Diisi setiap 4 jam


Perhatikan tulisan turunnya kepala dan garis tidak
terputus dari 0-5 pada sisi yang sama dengan
angka pembukaan serviks
Diberikan tanda • pada waktu yang sesuai
Dihubungkan dengan garis lurus
JAM DAN WAKTU

 Penulisan waktu pada kolom bagian bawah, menandakan waktu


mulainya fase aktif persalinan dan waktu aktual saat
pemeriksaan
 Waktu mulainya fase aktif persalinan diisi angka 1-15
 Waktu aktual saat pemeriksaan diisi dengan waktu yang
sebenarnya saat pemeriksaan dilakukan
 Setiap kotak bernilai 1 jam
 Pengisian kotak dimulai pada kotak yang sejajar dengan
pengisian titik dilatasi serviks
KETERANGAN BAYI

 Isi kondisi bayi saat lahir  hidup atau mati


 Jenis kelamin, Waktu kelahiran dan BB lahir
 Diisi pada bagian kosong sebelah kanan garis bertindak
KONDISI BAYI
DENYUT JANTUNG JANIN (DJJ)

 Diisi setiap 30 menit


 Setiap kotak bernilai 30 menit
 Angka pada sebelah kiri menunjukkan nilai DJJ
 Catat dengan cara memberikan tanda titik pada garis yang
sesuai dengan angka yang menunjukka nilai DJJ
 Hubungkan satu titik dengan titik lainnya dengan garis tidak
terputus
 Nilai normal DJJ: 110-160 kali/menit
KONDISI AIR KETUBAN

 Dinilai saat VT
 Pengisian menggunakan lambang:
 U  selaput ketuban utuh
 J selaput ketuban telah pecah dan berwarna jernih
 M  Selaput ketuban telah pecah dan bercampur mekonium
 D  Selaput ketuban telah pecah dan bercampur darah
 K Selaput ketuban telah pecah dan air ketuban Kering
PENYUSUPAN (MOLASE) TULANG KEPALA

 Indikasi penting untuk mengetahui kemampuan janin menyesuaikan


dengan tulang panggul ibu
 Semakin besar penyusupan semakin besar disproporsi kepala panggul
 Lambang yang digunakan:
 0  tulang-tulang kepala janin terpisah, sutura mudah dipalpasi
 1  tulang-tulang janin sudah saling bersentuhan
 2  tulang-tulang kepala janin saling tumpang tindih tapi masih bisa
dipisahkan
 3  tulang-tulang kepala janin saling tumpang tindih dan tidak dapat
dipisahkan
KONTRAKSI UTERUS

 Pemeriksaan dilakukan setiap 30 menit


 Palpasi dan catat jumlah dan durasi kontraksi dalam 10 menit
MEDIKASI, KONDISI IBU DAN URINE
MEDIKASI

 Catat terapi cairan dan obat-obatan yang diberikan


pada kolom yang sesuai
 Untuk oksitosin dicantumkan jumlah tetesan dan unit
yang diberikan
KONDISI IBU

 Catat nadi ibu setiap 30 menit


 Pengisian nadi menggunakan tanda titik
 Tekanan darah menggunakan tanda panah atas dan
bawah, diukur setiap 4 jam
 Temperatur diisi pada kolom yang sesuai dan dinilai
setiap dua jam
URINE

 Dilakukan setiap 2 jam jika memungkinkan


 Dicatat pada kolom yang sesuai
DATA LAIN

Berisi:
 data atau informasi umum
 Kala I
 Kala II
 Kala III
 Kala IV
 Bayi baru lahir
SELAMAT BELAJAR

Anda mungkin juga menyukai