Anda di halaman 1dari 12

KERANGKA ACUAN PROGRAM

PROMKES UKS DAN


PERKESMAS

UPTD PUSKESMAS WELAHAN II


2019

i
ii
KERANGKA ACUAN PROGRAM PROMKES UKS DAN PERKESMAS
UPTD PUSKESMAS WELAHAN II
TAHUN 2019

A. Pendahuluan
PROMKES (Promosi Kesehatan) adalah upaya untuk meningkatkan kemampuan
masyarakat untuk bersih hidup dan sehat melalui pembelajaran dari, oleh, untuk dan
bersama masyarakat agar mereka dapat menolong dirinya sendiri serta
mengembangkan kegiatan yang bersumberdaya masyarakat, sesuai sosial budaya
setempat dan didukung oleh kebijakan publik yang berwawasan kesehatan (Surat
Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 1193 / Menkes / SK / X / 2004) Tentang
kebijakan nasional promosi kesehatan dan bahwa pelaksanaan promosi kesehatan
yang ditetapkan dalam keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 114 /
Menkes / SK / VIII/ 2005 tentang pedoman pelaksanaan promosi Kesehatan di daerah,
khususnya yang berkaitan dengan promosi kesehatan di Puskesmas.
Adapun yang dimaksud UKS (Usaha Kesehatan Sekolah) menurut Peraturan
Bersama (SKB 4 Menteri) Nomor 6 / X / PB / 2014, Nomor 73 tahun 2014, Nomor 41
tahun 2014, Nomor 8 tahun 2014 adalah kegiatan yang dilakukan untuk meningkatkan
kesehatan usia sekolah pada setiap jalur, jenis dan jenjang pendidikan agar
meningkatkan mutu dan prestasi belajar peserta didik yang memperhatikan perilaku
dan lingkungan hidup yang sehat.
Sedangkan PERKESMAS (Keperawatan Kesehatan Masyarakat) menurut
Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 279 / Menkes / SK / IV /
2006 adalah suatu bidang dalam keperawatan kesehatan yang merupakan perpaduan
antara keperawatan dan kesehatan masyarakat dengan dukungan peran serta aktif
masyarakat, serta mengutamakan pelayanan promotif, preventif secara
berkesinambungan tanpa mengabaikan pelayanan kuratif dan rehabilitatif secara
menyeluruh dan terpadu, ditujukan kepada individu, keluarga, kelompok dan
masyarakat sebagai suatu kesatuan yang utuh, melalui proses keperawatan untuk
meningkatkan fungsi kehidupan manusia secara optimal sehingga mendiri dalam
upaya kesehatannya.
Perilaku kesehatan masyarakat merupakan salah satu faktor utama yang
mempengaruhi derajat kesehatan masyarakat. Dengan demikian, Upaya Promosi
Kesehatan UKS dan PERKESMAS pada prinsipnya terarah pada proses perubahan
perilaku individu, keluarga, kelompok serta masyarakat umum, agar mau dan mampu
berperilaku hidup bersih dan sehat.
Promosi Kesehatan UKS dan PERKESMAS merupakan salah satu pelayanan
Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM) Wajib / Essensial Puskesmas termasuk di
Puskesmas Welahan II yang mempunyai peranan strategis mendukung peningkatan
pencapaian target lintas program dan diharapkan berdampak pada peningkatan kinerja
puskesmas dilakukan sesuai Visi Puskesmas yaitu “Mewujudkan Pelayanan Prima
Menuju Masyarakat Welahan Sehat dan Mandiri” serta Misi Puskesmas yaitu

1
tercapainya kerjasama lintas program dan lintas sektoral dalam upaya
melaksanakan program kesehatan yang berkualitas, terwujudnya puskesmas
sebagai pusat kesehatan dan informasi kesehatanmasyarakat,terwujudnya
kemandirian masyarakat untuk hidup bersih dan sehat, serta tercapainya
pelayanan yang bermutu sesuai dengan standar.
Agar tujuan upaya pelayanan PROMKES UKS dan PERKESMAS dapat tercapai,
maka langkah awal yang penting harus dilakukan adalah menyusun kerangka acuan
PROMKES UKS dan PERKESMAS dengan benar dan tepat.

B. Latar Belakang
Puskesmas sebagai sarana pelayanan kesehatan strata pertama, terdepan dan
terdekat dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakatyang bermutu
bagi masyarakat dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
Menurut hasil Penilaian Kinerja Puskesmas Welahan II tahun 2019 untuk upaya
pelayanan PROMKES UKS dan PERKESMAS sesuai indikator kinerja pelayanan
kesehatan yang ditetapkan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jepara Nomor
172 tahun 2018 didapatkan hasil untuk upaya pelayanan PROMKES UKS dengan hasil
cakupan 72 % (target 74,9%) dan hasil capaian 111 % (kinerja baik), sedangkan
untuk upaya pelayanan PERKESMAS dengan hasil cakupan 45,5 % (target 50%) dan
hasil capaian 90,9 % (kinerja cukup).
Dari hasil tersebut terdapat indikator kinerja sesuai / melebihi target kinerja
tahun 2018 untuk upaya pelayanan PROMKES UKS yaitu persentasesarana
kesehatan dilakukan penilaian PHBS 100 % (target 100%), persentase posyandu
mandiri 29 % (target 26 %), persentase pembinaan poskestren 50 % (target 50%),
persentase pembinaan UKBM lain 57 % (target 50%), persentase SD/MI dilakukan
penjaringan 100% (target 100%), persentase SMP/MTS dilakukan penjaringan 100 %
(target 60 %), persentase desa mengalokasikan dana desa untuk kesehatan 100 %
(target 40 %), persentase desa dilakukan PIS-PK 100 % (target 100 %). Sedangkan
untuk hasil indikator kinerja yang tidak sesuai / dibawah target kinerja tahun 2019
yaitu persentase rumah tangga sehat Ber PHBS 81 % (target 84 %), persentase desa
dilakukan Survey PHBS 71 % (target 100 %), persentase institusi pendidikan
dilakukan penilaian PHBS 86 % (target 100 %), persentase tempat kerja dilakukan
penilaian PHBS 71 % (target 75 %), persentase TTU dilakukan penilaian PHBS 57 %
(target 100 %), persentase desa siaga aktif mandiri 0 % (target 14 %), jumlah
penyuluhan kelompok 545 kali (target 800 kali), jumlah penyuluhan massa 29 kali
(target 35 kali).
Sedangkan untuk upaya pelayanan PERKESMAS didapatkan hasil indikator
kinerja tahun 2019 yaitu persentase keluarga dilakukan pembinaan dan kunjungan
rumah bagi keluarga dengan IKS < 0,5 sebesar 45,5 % (target 50%).
Untuk memperbaiki dan meningkatkan kinerja upaya pelayanan kesehatan
PROMKES UKS dan PERKESMAS diperlukan kerja tim dan strategi yang efektif,

2
efisien dan optimal dalam memberikan pelayanan kepada individu, keluarga, kelompok
dan masyarakat.

C. Tujuan
1. Tujuan Umum
Sebagai acuan kegiatan program upaya pelayanan kesehatan PROMKES UKS dan
PERKESMAS dalam meningkatkan kinerja pelayanan di UPTD Puskesmas
Welahan II.
2. Tujuan Khusus
a. Membangun percepatan kerja tim serta menetapkan strategi yang benar dan
tepat dalam upaya pelayanan kesehatan PROMKES UKS dan PERKESMAS di
Puskesmas Welahan II.
b. Mewujudkan upaya pelayanan kesehatan PROMKES UKS dan PERKESMAS
yang efektif, efisien dan optimal di Puskesmas Welahan II.
c. Membangun sinergi pelaksanaan upaya pelayanan kesehatanPROMKES UKS
dan PERKESMAS dengan upaya pelayanan kesehatan lainnya di Puskesmas
Welahan II.
d. Meningkatkan peran serta individu, kelompok, masyarakat dan sasaran dalam
berperilaku hidup bersih dan sehat.

D. Tata Nilai

E. Peran Lintas Program dan Lintas Sektor


Lintas Peran
Program /
Lintas Sektor
Kepala Sebagai penanggung jawab atas semua kegiatan
Puskesmas Puskesmas, memonitor dan mengevaluasi hasil kegiatan
Penanggung Sebagai koordinator pokja UKM, menyusun rencana
jawab UKM kegiatan dan evaluasi kegiatan hasil kegiatan
Kesling Sebagai pelaksana kegiatan upaya Kesehatan Lingkungan
di program Promkes
Gizi Sebagai pelaksana kegiatan upaya kesehatan gizi di
program Promkes
KIA-KB Sebagai pelaksana kegiatan upaya kesehatan ibu dan

3
anak di program Promkes
P2 Sebagai pelaksana kegiatan upaya pencegahan dan
pengendalian penyakit di program Promkes
Perkesmas Sebagai pelaksana kegiatan upaya perawatan kesehatan
masyarakat di program Promkes
Mutu Sebagai pelaksana dalam melakukan monitoring dan
evaluasi mutu pelayanan puskesmas
Admen - Sebagai pelaksana dalam membuat kebijakan tingkat
Puskesmas
- Sebagai pelaksana dalam membuat administrasi
Puskesmas
UKP Sebagai pelaksana petugas pelayanan klinis
Jaringan dan Sebagai pelaksana dalam melakukan pembinaan jaringan
Jejaring dan jejaring Puskesmas
DKK - Sebagai pelaksana dalam membuat kebijakan tingkat
kabupaten
- Sebagai pembina upaya pelayanan program Promkes
- Sebagai pelaksana monitoring dan evaluasi tingkat
Kabupaten
Muspika Sebagai pemangku kebijakan tingkat kecamatan
Satkaordik Sebagai mitra lintas sektor
KUA Sebagai mitra lintas sektor
PLKB Sebagai mitra kerja yang memiliki peran dalam
memberikan penyuluhan tentang keluarga berencana dan
alat kontrasepsi dan menggalang komitmen bersama untuk
meningkatkan derajat kesehatan masyarakat
Distanak Sebagai mitra lintas sektor
Petinggi - Sebagai pemangku kebijakan tingkat desa
- Sebagai penggerak masyarakat dalam pengembangan
UKBM Serta menggalang komitmen bersama untuk
meningkatkan derajat kesehatan masyarakat
FKD - Sebagai penggerak masyarakat
- Sebagai fasilitator kegiatan program
- Sebagai koordinator dalam pengembangan desa siaga
aktif, memilki tata hubungan kerja dalam membantu
petugas puskesmas dalam melaksanakan kegiatan dan
menggalang komitmen bersama dalam mewujudkan
derajat kesehatan.
PKK Sebagai penggerak masyarakat
Kader - Sebagai penggerak masyarakat
- Sebagai mitra kerja memilki tata hubungan kerja dalam

4
penyampaian informasi mengenai kegiatan yang
berkaitan dengan kesehatan kepada masyarakat dan
puskemas.

F. Kegiatan Pokok Dan Rincian Kegiatan


1. Kegiatan pokok
Melakukan upaya pelayanan Promosi Kesehatan (PROMKES) sesuai dengan
standart pelayanan minimal dan indikator kinerja yang telah ditetapkan.

2. Rincian kegiatan
a. Sosialisasi PIS-PK
b. Rapat Tim PIS-PK
c. Pelaksanaan PIS PK
d. Monev Binaan Wilayah
e. Lokminkesdes
f. Pembentukan poskestren
g. Pembinaan Poskestren sekaligus kunjungan TB
h. Penyuluhan Narkoba, KRR, Germas, Kawasan bebas rokok di institusi
i. Pembuatan media cetak, banner, leaflet, stiker, poster untuk media KIE
j. Penjaringan SD/MI, SMP/MTS
k. Pelatihan guru UKS (SD & SMP)
l. Pembinaan dokter kecil
m. Kunjungan ke rumah keluarga rentan

G. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


1. Persiapan kegiatan
a. Rapat internal Tim UKM Essensial dan PERKESMAS serta Pengembangan
yaitu pembetukan tim, pembagian tugas tiap pelaksana, sosialisasi kegiatan
program, sinkronisasi jadwal antar program.
b. Rapat internal wakil manajemen Puskesmas (PJ Mutu, Admen, PJ UKM
Essensial dan PERKESMAS, PJ UKM Pengembangan, PJ UKP, PJ Jaringan
dan Jejaring).
c. Koordinasi dan komunikasi kepada kepala puskesmas untuk mendapatkan
arahan dan rekomendasi.
d. Melaksanakan koordinasi dan komunikasi lintas program, pelayanan unit terkait
dan lintas sektor terkait program kegiatan upaya Promosi Kesehatan
(PROMKES) sebelum rapat Lokakarya Mini Tribulan.

5
e. Melaksanakan rapat Lokakarya Mini Tribulan untuk mendapatkan masukan dan
umpan balik dari lintas sektor.
f. Sosialisasi program kegiatan Promkes kepada sasaran / masyarakat agar
mendapatkan masukan dan umpan balik dari sasaran / masyarakat.
2. Pelaksanaan program kegiatan Promkes.
3. Monitoring dan evaluasi pelaksanaan program kegiatan Promkes.
4. Koordinasi dan komunikasi kepada Penanggung Jawab UKM Essensial dan
PERKESMAS terkait hasil monitoring dan evaluasi kegiatan Promkes.
5. Membuat rencana tindak lanjut terkait hasil monitoring dan evaluasi.
6. Membuat tindak lanjut dan evaluasi

H. SASARAN

No Kegiatan S M A R T
1. Sosialisasi PIS- Dilaksanakannya Meningkatkan 2
PK kegiatan pengetahuan bulan
sosialisai di 3 masyarakat
desa tentang Program
desa 3
Indonesia Sehat
dengan
pendekatan
keluarga
2. Rapat Tim PIS- Dilaksanakannya Mengetahui hasil 3
PK koordinasi tim dari kunjungan bulan
Puskes PIS PK
Aula rumah dan
mas
masalah yang di
temukan
3. Pelaksanaan Dilaksanakannya Mengetahui IKS 1
PIS PK Kunjungan setiap Kepala tahun
KK 3700 Rumah pada Keluarga.
setiap Kepala
Keluarga
4. Monev Binaan Dilaksanakannya Memonitoring 1
Wilayah sampling dan evaluasi tahun
Kunjungan wilayah yang
KK 70 Rumah pada 10
telah di lakukan
kk Kepala
Keluarga di 7 kunjungan
desa keluarga
5. Lokminkesdes Dari 7 desa Mengetahui 1
dilakukan penyebab dan tahun
desa 7 kegiatan
permasalahan di
lokakarya mini
tingkat desa desa
6. Pembentukan Pondok Dilaksanakannya Mewujudkan 1
poskestren Pesantren Pembentukan kemandirian bulan
poskestren warga pondok
1 pesantren dalam
berperilaku Hidup
Bersih dan Sehat
(PHBS)
7. Pembinaan Pondok 1 Dilaksanakannya Mewujudkan 1
Poskestren Pesantren Pembinaan warga pondok bulan

6
sekaligus warga pondok pesantren dalam
kunjungan TB pesantren berperilaku Hidup
Bersih dan Sehat
(PHBS)
8. Penyuluhan Dilaksanakannya Meningkatkan 1
Narkoba, KRR, kegiatan pengetahuan bulan
Germas, sosialisai tentang siswa SMA,SMP
Kawasan bebas bahaya narkoba, tentang, bahaya
rokok di institusi KRR, germas dan narkoba,
Puskes
Aula kawasan bebas kesehatan
mas
rokok di institusi Reproduksi,
pentingnya
germas, dan
kawasan bebas
rokok
9. Pembuatan Pembuatan Tersedianya 1
media cetak, media cetak, sarana KIE tahun
percetaka
banner, leaflet, 560 banner, leaflet,
n
stiker, poster stiker, poster
untuk media KIE untuk media KIE
10. Penjaringan Dilaksanakannya 1
SD/MI, Sekolah 20 Penjaringan tahun
SMP/MTS SD/MI, SMP/MTS
11. Pelatihan guru Dilaksanakannya Terwujudnya 1
UKS (SD & Pelatihan guru Guru UKS yang tahun
SMP) UKS (SD & SMP) bisa melatih dan
mengajari anak
didiknya tentang
pentingnya
Sekolah 14
kesehatan serta
dapat melakukan
pengobatan
sederhana di
lingkungan
sekolah
12. Pembinaan Pembinaan Mewujudkan 1
dokter kecil dokter kecil peserta didik tahun
dokter kecil untuk
memahami sehat,
lingkungan sehat
Sekolah 14 dan Usaha
Kesehatan
Sekolah bagi
peningkatan
kesehatan
Sekolah
13. Kunjungan ke Kunjungan ke meningkatkan iks 3
rumah keluarga rumah keluarga keluarga yang bulan
kk 6
rentan rentan dengan tidak sehat
IKS <0,5 menjadi pra sehat

I. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN

7
JADWAL TH 2019

NO KEGIATAN

April

Agst
Sept

Nov
Des
Mar
Feb

Jun
Jan

Okt
Mei

Jul
1. Sosialisasi PIS-PK x x
2. Rapat Tim PIS-PK x x x x x x x
3. Pelaksanaan PIS PK x x x x
4. Monev Binaan Wilayah x x x x
5. Lokminkesdes x x x
6. Pembentukan poskestren x
7. Pembinaan Poskestren sekaligus x
kunjungan TB
8. Penyuluhan Narkoba, KRR, x
Germas, Kawasan bebas rokok di
institusi
9. Pembuatan media cetak, banner, x x
leaflet, stiker, poster untuk media
KIE
10. Penjaringan SD/MI, SMP/MTS x x
11. Pelatihan guru UKS (SD & SMP) x x
12. Pembinaan dokter kecil x
13. Kunjungan ke rumah keluarga
rentan

J. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


1. Evaluasi pelaksanaan kegiatan
a. Pertemuan rapat internal
Evaluasi jadwal kegiatan dilakukan sebelum pertemuan mini lokakarya bulanan
oleh Penanggung Jawab UKM Essensial dan PERKESMAS bersama pelaksana
kegiatan
b. Pertemuan dengan sasaran / masyarakat
Evaluasi jadwal kegiatan dilakukan seminggu sebelum pelaksanaan kegiatan
oleh pelaksana kegiatan bersama sasaran/masyarakat
2. Pelaporan
a. Pelaporan pelaksanaan kegiatan dibuat sesuai dengan form yang telah
ditentukan.
b. Pelaporan dibuat oleh pelaksana setelah pelaksanaan kegiatan dan dilaporkan
kepada Penanggung Jawab UKM Essensial dan PERKESMAS.

Jepara, Desember 2019

8
PJ UKM Essensial dan PERKESMAS Koordinator PROMKES UKS dan
PERKESMAS

AGUS MULYONO, AMK


dr. FIGI BAYU JOKO S NIP. 19710730 199103 1 004
NIP. 19870305 201412 1 001

Mengetahui,
Kepala Puskesmas Welahan II

dr. ZULFAH KUSDIYARTI, MM


NIP. 19720825 200212 2 00

9
10

Anda mungkin juga menyukai