Anda di halaman 1dari 2

Name: Lutfi Hidayah

Student ID: 190151038


English for Specific Purpose (ESP)
Thursday, March, 24th 2022

Wawancara pelajar ESP (Studi Destinasi Pariwisata)

Dalam penyelesaian tugas pertama pada mata kuliah English for Specific Purpose minggu
kemarin, saya mempunyai kesempatan untuk mewawancarai seorang teman sejawat saya saat
bersekolah di SD dahulu yang bernama Kharisma Ramadhani. Dia merupakan salah satu lulusan
dari Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung dengan mengambil program studi “Studi Destinasi
Pariwisata (S1)”.
Ada beberapa hal yang saya tanyakan terkait English for Specific Purpose untuk pelajar di
sekolah pariwisata tersebut. Dalam wawancara ini dia menjelaskan hal-hal yang dibutuhkan dalam
berbahasa Inggris untuk pelajar program studi Studi Destinasi Pariwisata. Berikut isi dari interview
yang sudah saya lakukan:

1. Learners’ Personal View (Wants)


Pandangan Kharisma Ramadhani terhadap dirinya sendiri adalah dia harus mampu
menguasai semua English for specific purpose dalam perhotelan. Dia mengatakan bahwa
sekarang semua harus bisa berbahasa Inggris terutama untuk spesifiknya seperti
perhotelan, otomotif, sekolah turis, pariwisata, dll. Kharisma Ramadhani ingin dia mampu
menyetarakan dirinya dengan orang lain agar dia bisa meningkatkan kualitas hidupnya dan
keluarganya.

2. Necessities
Kebutuhan yang dibutuhkan oleh Kharisma Ramadhani adalah materi-materi
bahasa Inggris yang lebih spesifik ke bidang kepariwisataan terutama dalam program studi
destinasi pariwisata. Saat dia menjalani pendidikan tersebut, dia membutuhkan materi
program yang meliputi English for Tourism, Tourism Behaviour (psikolog turis), Tourism
Law (aturan dalam membangun dan menjalankan objek wisata, restoran, hotel, serta usaha
pariwisata lainnya), Bahasa Asing, 1st English Profession, 2nd English Profession dan 3rd
English Profession.

3. Lacks
Kharisma Ramadhani mengatakan bahwa dia mempelajari bahasa Inggris
perhotelan ini mulai dari tingkat beginner dan menargetkan sampai tingkat proficient
meskipun sekarang masih tahap belajar dan kursus. Tingkatan Kharisma Ramadhani
sendiri menurut saya saat ini sudah sampai pada tingkat intermediate.

Anda mungkin juga menyukai