Anda di halaman 1dari 2

SOAL UJIAN SEKOLAH PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (PAI) DAN BUDI PEKERTI

SEKOLAH MENENGAH ATAS TAHUN AJARAN 2020/2021

Satuan Pendidikan : SMAN 1 Kejuruan Muda


Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti
Tahun Pelajaran : 2020-2021
Penulis : Retno Wahyuni S.Pd.I
Penelaah : Juliana S.Ag dan Zuraidah S.Ag
Soal Kelompok :B

1. Seorang muslim selalu berhati-hati dalam bersikap dan berperilaku, baik sedang sendirian
ataupun banyak orang. Ia akan berusaha melakukan perilaku yang baik dan menjauhi perilaku
yang tercela. Hal ini menandakan bahwa ia yakin, apapun yang dilakukan akan diketahui dan
dicatat oleh Malaikat Raqib dan Atid.
Dari narasi di atas, yang merupakan perilaku yang mencerminkan beriman kepada malaikat-
malaikat Allah adalah … .
A. Jadi percaya diri dan pemberani karena selalu didampingi oleh Malaikat
B. Menjaddi optimis karena sewaktu-waktu akan ditolong oleh Malaikat
C. Akan menjaga amal perbuatan karena yakin diawasi oleh Malaikat
D. Terjaga dari kesalahan karena selalu diingatkan oleh Malaikat
E. Merasa aman dan nyaman bersama para Malaikat
2. Salah satu amalan dalam rangkaian ibadah haji adalah melempar jumrah yang merupakan
simbol perlawanan terhadap setan yang selalu menggoda manusia. Kisah ini berawal ketika Nabi
Ibrahim a.s. menuju lokasi jumaratul Aqabah, karena digoda oleh setan, beliaupun melemparinya
dengan tujuh kali lemparan kerikil, sehingga setan pun perg. Hikmah yang bisa dipetik dari
pelaksanaan pelemparan jumrah berdasarkan deskripsi di atas adalah ...
A. Menumbuhkan sifat tawadhu’,tidak sombong serta peduli terhadap sesama
B. Menjadikan diri lebih disiplin dalam hidup
C. Menjadikan pribadi yang teguh pendirian dan kuat menghadapi cobaan
D. Menumbuhkan sifat jujur, rela berkorban dan sabar dalam kehidupan
E. Menumbuhkan sikap dermawan dan memiliki peduli kepada sesama

3. Bu Tuti mempunyai simpanan emas sebanyak 120 gr emas . Setelah berjalan 1 tahun, berapa
zakat emas bu Tuti yang harus dikeluarkan?
A. 0,3 gr
B. 3,0 gr
C. 3,1 gr
D. 3,3 gr
E. 3,5 gr

4. Turunnya wahyu pertama berarti Nabi Muhammad Saw. secara resmi diangkat menjadi Nabi
dan Rasul. Setelah menerima wahyu yang pertama, Nabi Muhammad Saw. tidak langsung
berdakwah menyampaikan risalah Allah Swt. Nabi Muhammad Saw. menunggu turunnya wahyu
kedua. Di kala menunggu turunnya wahyu yang kedua, kembali Rasulullah Saw. diliputi
perasaan cemas, dan khawatir kalau-kalau wahyu itu putus. Bahkan, beliau hampir saja putus
asa, akan tetapi beliau tetap bertahannuts sebagaimana biasa di gua Hira. Kemudian, setelah
beberapa lama, turunlah wahyu yang kedua, yaitu surat al-Mudatsir/74: 1–7. Dengan turunnya
wahyu yang kedua ini, beliau memulai berdakwah menyiarkan agama Islam.Berdasarkan narasi
diatas strategi Dakwah Rasulullah yang utama di kota Mekkah adalah…
A. Memberi teladan sempurna dalam menyampaikan kebenaran
B. Dakwah secara sembunyi-sembunyi dan terang-terangan
C. Menunjukkan rasa kasih sayang dan tidak tolong-menolong
D. Gigih dalam berdakwah dan cepat menyerah
E. Menunjukkan akhlak mulia dikalangan keluarga saja

5. Pada tahun ke enam Hujriyah, sekitar 1500 orang kaum muslim akan melakukan ibadah haji di
kota Makkah, tetapi dihalang-halangi oleh kafir Quraisy. Inilah yang menjadi latar belakang
terjadinya perjanjian…
A. Ji’ranah
B. Hudaibiyah
C. Aqobah
D. Fathu Makkah
E. Arafah

Anda mungkin juga menyukai