Anda di halaman 1dari 12

DOKUMEN NEGARA

SANGAT RAHASIA

UJIAN SEKOLAH BERSTANDAR NASIONAL (USBN)


PROVINSI KALIMANTAN SELATAN
TAHUN PELAJARAN 2018 / 2019

LEMBAR SOAL UTAMA

Mata Uji : Pendidikan Agama Islam & Budi Pekerti


Kode Soal : P-01
Satuan Pendidikan : SMA / SMK
Jurusan/Program Keahlian : Semua Jurusan/Program Keahlian
Hari/Tanggal : Senin / 18 Maret 2019
Waktu : 07.30 – 09.30 Wita (120 menit)

PETUNJUK UMUM
1. Berdoalah sebelum mengerjakan.
2. Isi identitas Anda pada Lembar Jawaban Ujian Sekolah Berstandar Nasional
(LJUSBN) PAI yang tersedia dengan menggunakan pensil 2B.
3. Hitamkan bulatan di depan nama mata ujian pada LJUSBN.
4. Jagalah LJUSBN agar tidak rusak, sobek ataupun terlipat.
5. Jumlah soal sebanyak 45 butir dengan 40 pilihan ganda 5 Essy
6. Periksa dan bacalah setiap butir soal dengan seksama sebelum Anda menjawabnya.
7. Laporkan kepada pengawas ujian bila lembar soal yang kurang jelas, rusak atau tidak
lengkap.
8. Periksa kembali pekerjaan Anda sebelum diserahkan kepada pengawas ujian.
9. Lembarsoal tidak boleh dicoret-coret.
10. Apabila ada jawaban yang dianggap salah maka hapuslah jawaban yang salah tersebut
sampai bersih, kemudian hitamkanlah kotak pada huruf jawaban lain yang Anda anggap
benar.

1
USBN PAI SMA / SMK TAHUN PELAJARAN 2018 - 2019
1. Perhatikan Q.S. Az-Zariyat / 51:56 berikut ini !
      
Isi kandungan pada ayat di atas bahwa tugas utama manusia adalah....
A. beribadah kepada allah swt
B. memanfaatkan alam
C. khalifah di alam ini
D. memelihara alam
E. menjaga alam

2. Perhatikan Q.S. Ali Imran/03: 159 berikut ini :

Potongan ayat yang bergaris di bawah mengandung arti ....


A. dan ambillah keputusan secara demokrasi
B. dan bermusyawarahlah dalam melakukan sesuatu
C. dan bermusyawarahlah untuk urusan bangsa dan negara
D. dan bermusyawarahlah dalam urusan dunia dan akhiratmu
E. dan bermusyawarahlah agar terhindar dari perbuatan keji dan munkar

3. Perhatikan Q.S. Al-Baqarah/02: 148 di bawah ini !


Uraian singkat dari potongan ayat di atas adalah....
A. amar ma’ruf nahi munkar
B. berlomba lomba dalam berjihad
C. berlomba lomba dalam kebajikan
D. selalu menyantuni anak yatim piatu
E. saling tolong menolong dalam kebaikan

4. Perhatikan firman Allah SWT, Q.S. Al-Isra’/17: 26 di bawah ini !

Contoh penerapan ayat di atas dalam kehidupan kita sehari-hari adalah....


A. memberikan sebahagian harta yang dimiliki kepada yang berhak menerimanya
B. mengeluarkan zakat fitrah dan maal kepada yang berhak
C. orang – orang yang berhak menerima zakat
D. menggalakkan infaq dan shadaqah
E. mengurangi kemiskinan

5. Perhatikan Q.S. Ar-Rum/30: 41-42 berikut

2
USBN PAI SMA / SMK TAHUN PELAJARAN 2018 - 2019
Contoh bacaan izhar syafawi terdapat pada kalimat … .

6. Perhatikan Q.S. Yunus/10: 40-41 berikut

Bagian ayat yang bergaris bawah memiliki hukum bacaan secara berurutan adalah..
A. idgham bigunnah - mad wajib muttasil - al qamariyah – idzhar safawi
B. idgham bigunnah - al qamariyah – idzhar safawi – mad wajib muttasil
C. idgham bigunnah - al syamsiyah – idzhar safawi – mad wajib muttasil
D. idgham bigunnah - idzhar safawi - mad wajib muttasil – al qamariyah
E. idgham bigunnah – al qamariyah – idzhar safawi – mad jaiz munfasil

7. Warga RT 02 Desa Maju Bersama menjenguk salah seorang warga yang sakit. Warga
tersebut beragama Hindu, sedangkan sebagian besar warga desa beragama Islam.
Dalam keseharian mereka membiasakan diri bertoleransi dalam beberapa bentuk,
seperti menjenguk ketika ada warga yang sakit.
Toleransi yang dilakukan warga RT 02 Desa Maju Bersama adalah ….
A. tidak boleh dilakukan karena mereka berhubungan dengan pemeluk agama lain
B. boleh dilakukan karena mereka bertoleransi dalam bidang kemanusian
C. tidak boleh dilakukan karena mereka berbeda sesembahan
D. boleh karena rumah dan tempat tinggal mereka berdekatan
E. boleh karena mereka bertetangga

.  8
3
USBN PAI SMA / SMK TAHUN PELAJARAN 2018 - 2019
Penerapan kalimat dalam Q.S. Al-Mujadillah/58: 11 di atas dilakukan oleh ….
A. Malika yang masuk ke lingkungan sekolah sebelum pukul 07.00 karena peraturan di
sekolah menerapkan siswa-siswi harus berada di lingkungan sekolah sebelum jam
masuk
B. Dida yang menghormati hak Ahmad, teman satu organisasinya, untuk
mengemukakan pendapat dan pikiranny
C. Lila yang sering terlambat sampai di sekolah karena dia selalu bangun kesiangan
meskipun telah menyembunyikan alarm
D. Ikram yang berusaha membantu teman atau sesama yang memerlukan bantuan karena
dia bergabung dalam organisasi social.
E. Ilham yang berusaha memahami keinginan Kemal, adiknya, yang ingin dibelikan
sepatu dan sepeda motor oleh ayah.

9. Contoh perilaku yang sesuai dengan kandungan Surah al-Jumuah (62) ayat 10 dilakukan
oleh ….
A. Pak Haji Anwar yang setiap saat beribadah di mesjid dan tidak berusaha mencari
nafkah, sedangkan dia memiliki anak yang membutuhkan biaya pendidikan
B. Pak Irham seorang sopir angkot yang giat mencari penumpang supaya bisa
menghidupi keluarga tanpa melakukan salat jumat
C. Pak Adi yang terus melayani pembeli di kiosnya ketika masuk waktu salat jumat,
padahal ia seorang muslim.
D. Amir yang langsung pulang ke rumah untuk membantu ibunya berjualan saat azan
berkumandang
E. Pak Hasan yang menutup kiosnya untuk salat jumat ketika azan jumat berkumandang

10. Perhatikan Q.S. Yunus/10: 101 berikut :

Terjemah ayat tersebut adalah ....


A. perhatikanlah apa yang ada di langit dan di bumi
B. perhatikanlah apa yang ada di laut dan darat
C. telitilah apa yang ada di ruang angkasa
D. perhatikanlah apa yang ada di langit
E. perhatikanlah apa yang ada di bumi

11. Mutiara menanam benih kacang di dalam pot. Setelah beberapa hari, benih kacang
tersebut tumbuh dan semakin besar seiring dengan bergantinya hari. Mutiara rajin
menyiram dan memberinya pupuk. Batang kacang tersebut semakin besar dan kini telah
berbunga.
Pertumbuhan kacang dari benih menjadi tanaman merupakan tanggung jawab....
A. malaikat Atid
B. malaikat Rakib
C. malaikat Mikail
D. malaikat Ridwan

4
USBN PAI SMA / SMK TAHUN PELAJARAN 2018 - 2019
E. malaikat Zabaniah

12. Mempercayai akan adanya utusan- utusan Allah Swt, dalam menyampaikan risalah agar
hidup manusia damai dan sejahtera serta memahami kebahagian hidup yang hakiki di
akhirat kelak meruapakan kewajiban seorang muslim. Tanda-tanda beriman kepada para
Rasul Allah yaitu....
A. mengimani, mengamalkan ajarannya dan menjadikannya sebagai teladan
B. menikmati dunia dengan benar dan wajar, serta tidak mudah terpengaruh
C. beramal ibadah secara ikhlas dan optimis terhadap musibah yang menimpa
D. berusaha dan berikhtiar dengan sungguh-sungguh dalam mencapai cita-cita
E. para Rasul itu telah memberikan contoh tentang cara hidup yang benar dan sukses

13. Nabi Muhammad saw berdakwah menyebarkan agama Islam penuh dengan halangan dan
rintangan. Segala bentuk caci maki, hujatan dan kekerasaan dialami oleh beliau dan para
sahabatnya, tetapi Nabi saw. tetap sabar istiqomah serta terus menerus berjuang demi
menyampaikan ajarannya. Pernyataan ini yang termasuk contoh yang dapat diambil
teladan dari para Rasul adalah....
A. kita harus bersikap tabah, sabar dan istiqomah dalam menyampaikan kebenaran
B. berlaku lemah lembut pada orang yang baik, pada orang yang tidak baik kasar
C. sebaiknya diberi peringatan dengan kekerasaan agar mereka tidak mengejek
D. sabar itu ada batasnya, oleh karena itu perlu sabar pada tempatnya saja
E. pemimpin sebaiknya mengikuti apa kata rakyatnya

14. Andi adalah anak yang rajin, setiap hari Andi gemar membaca al-Qur’an. Selain
membaca Andi juga belajar ilmu tajwid dan mempelajari maknanya. Andipun berusaha
untuk selalu mengamalkan ajaran agamanya sesuai dengan pedoman al-Qur’an. Perilaku
Andi ini merupakan contoh beriman kepada ...
A. rasul
B. malaikat
C. hari kiamat
D. kitab-kitab Allah
E. qadha dan qadar

15. Kehancuran alam semesta ini pasti akan terjadi, namun banyak manusia yang
melupakannya. Mereka terlena dengan kenikmatan duniawi yang fana. Mereka
melupakan shalat, berpakaian tidak menutup aurat, dan menyibukkan dirinya dalam dosa
dan kemaksiatan. Sebagai orang yang beriman, semestinya dapat mengambil hikmah
beriman kepada hari akhir, yaitu....
A. para rasul telah banyak melakukan ajakan dan bujukan dengan santun
B. kesadaran pada setiap diri manusia bahwa ia adalah hamba allah swt
C. menumbuhkan rasa tanggung jawab yang sepadan dengan keinginannya
D. berusaha dengan sungguh-sungguh dalam meraih rezeki yang baik dan halal
E. meyakini bahwa semua amal akan dipertanggungjawabkan dihadapan Allah SWT
16. Perhatikan tanda-tanda hari akhir berikut ini
1) Ilmu Agama dianggap tidak penting.
5
USBN PAI SMA / SMK TAHUN PELAJARAN 2018 - 2019
2) Hamba sahaya perempuan dikawini tuannya.
3) Minuman keras merajalela.
4) Rusaknya ka’bah
5) Matahari terbit dari arah barat.
6) Munculnya Imam Mahdi
Yang termasuk tanda-tanda kiamat sugra ditunjukkan dengan nomor ....
A. (1), (2) dan (3)
B. (1), (2) dan (4)
C. (2), (3) dan (4)
D. (2), (4) dan (5)
E. (3), (4) dan (6)

17. Menyadari bahwa segala apa yang diperoleh dan dialami manusia baik berupa nikmat,
musibah baik, buruk kesenangan, maupun kesedihan, semua itu merupakan ketentuan
dan kehendak Allah SWT. Yang sesuai pula dengan ilmu-NYA yang maha luas lagi
maha sempurna. Sikap tersebut mencerminkan....
A. definisi kesadaran qada dan qadar Allah SWT.
B. mengerti terhadap qada dan qadar dari Allah SWT
C. setiap manusia pasti memiliki taqdir yang berbeda satu dengan lainnya.
D. tanda-tanda keimanan dan hasil pemahaman kepada taqdiri Allah SWT.
E. dapat mengambil hikmah dari peristiwa yang dialami diri pribadi dan orang lain.

18. Perhatikan pernyataan berikut :


1) Jika ingin pandai harus belaja
2) Kalahiran seseorang merupakan ketentuan Allah SWT.
3) Ingin kaya kita harus giat bekerja
4) Ajal seseorang sudah ditetapkan Allah SWT.
5) Kesuksesan seseorang tergantung pada usaha yang dilakukan
6) Jenis kelamin laki-laki atau perempuan merupakan ketentuan Allah SWT.
Pernyataan yang merupakan contoh taqdir muallaq ditunjukkan oleh nomor....
A. 1), 2) dan 3)
B. 1), 3) dan 5)
C. 2), 4) dan 6)
D. 3), 4) dan 5)
E. 4), 5) dan 6)

19. Nana hendak menghadiri acara ulang tahun teman sekelasnya. Nana memakai perhiasan
yang mewah sebagaimana dipakai artis, saat akan menghadiri pemberian award . Selain
itu, Nana memakai perhiasan, sehingga gelang yang berbunyi jika dipakai untuk berjalan.
Seluruh perhiasannya terbuat dari emas berupa gelang yang memenuhi tangannya.
Kakinya juga dipakaikan gelang. Nana lebih mirip toko emas berjalan . Perilaku Nana
dapat dikategorikan sebagai....

A. gadab
B. hasad
C. fitnah
6
USBN PAI SMA / SMK TAHUN PELAJARAN 2018 - 2019
D. ujub
E. israf

20. Setelah berusaha dengan maksimal Said dapat meraih prestasi yang memuaskan. Said
bersyukur atas prestasi yang diraihnya. Ia yakin bahwa dibalik kesuksesan tersebut
mendapat hikmah yang besar dari Allah. Sikap yang ditunjukkan oleh Said dinamakan....
A. husnuzhan
B. tawadhu
C. qona’ah
D. takabur
E. ujub

21. Perhatikan beberapa pernyataan di bawah ini !


(1) Berpakaian menutup aurat
(2) Tidak memakai perhiasan yang berlebihan
(3) Berpakaian mengikuti mode yang sedang trend
(4) Mengutamakan kebersihan dan kerapian
(5) Mengutamakan pakaian yang mahal
(6) Berpakaian yang tidak ketat
Adab berpakaian yang baik sesuai pernyataan di atas adalah....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (2), (3), dan (4)
D. (2), (4), dan (6)
E. (3), (5), dan (6)

22. Pak Darman sering menjelek-jelekkan dan mengadu domba orang lain. Pada suatu hari
pak Darman mendengarkan pengajian dari sebuah mesjid dikampungnya. Pak Darman
menyadari perilaku buruknya selama ini dan dia ingin memperbaikinya. Pak Darman
menyadari bahwa semua amal manusia akan dipertanggung jawabkan diakhirat nanti.
Akhirnya pak Darman berubah menjadi orang yang gemar berbuat kebaikan. Cerita diatas
menunjukkan bahwa pak Darman...
A. gemar berkorban di jalan allah SWT.
B. suka memaafkan kesalahan orang lain.
C. menyesal dan menyadari perbuatan.
D. mempunyai pandangan sufi.
E. hatinya mudah tersentuh.
23. Perhatikan sikap tiga orang berikut ini!
1) Pak Suryo sangat yakin terhadap kebesaran dan kemahakuasaan Allah SWT.
2) Pak Hasan selalu berbesar hati dalam segala hal meskipun dalam keadaan susah.
3) Pa Sugeng senantiasa berharap kepada Allah untuk mendapatkan ridha-Nya
Berdasarkan sikap yang ditunjukkan dapat disimpulkan bahwa ketiga orang tersebut
memiliki perilaku . . . .
A. iffah
7
USBN PAI SMA / SMK TAHUN PELAJARAN 2018 - 2019
B. raja’
C. ihlas
D. ihsan
E. qanaah

24. Perhatikan beberapa pernyataan berikut !


(1) Ayah memiliki 3 orang anak masing – masing diberi uang jajan Rp 10.000;
(2) Ibu memiliki 2 orang anak masing – masing diberi uang sesuai tingkatan sekolah
(3) Guru memberikan nilai berdasarkan kemampuan siswa
(4) Fajar menjual beras sesuai dengan timbangan yang pas
(5) Pimpinan memberikan tugas kepada seseorang yang dia sukai
Pernyataan – pernyataan di atas yang merupakan perilaku adil adalah....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (3), dan (4)
C. (1), (3), dan (5)
D. (2), (3), dan (4)
E. (2), (4), dan (5)

25. Bersikap adil dalam bidang hukum dapat dilakukan dengan . . . .


A. membiarkan pelaku pelanggaran bebas
B. menjadi saksi yang selalu meringankan terdakwa
C. menetapkan hukuman sesuai pelanggaran yang dilakukan
D. meringankan hukuman bagi keluarga dekat yang melakukan pelanggaran
E. menuntut hukuman yang terlalu berat dibanding kesalahan yang dilakukan
26. Warga Desa Maju Jaya memeluk agama yang berbeda-beda. Ada yang memeluk Islam,
Kristen, Katolik, Budha, Hindu, dan Konghucu. Pada saat jembatan yang
menghubungkan desa mereka dengan desa sebelah ambruk, mereka bergotong-royong
untuk memperbaikinya. Toleransi yang dilakukan oleh warga Desa Maju Jaya . . . .
A. diperbolehkan karena mereka satu desa
B. dilarang karena menyangkut masalah aqidah
C. dilarang karena menyangkut masalah ibadah
D. diperbolehkan karena sesuai dengan hati nurani
E. diperbolehkan karena menyangkut masalah kemanusiaan
27. Perhatikan tabel Sumber Hukum Islam beserta pengertiannya di bawah ini!
No Nama No Pengertian
1. Al Qur’an 1. Kesepakatan para ulama untuk menetapkan suatu hukum
berdasarkan Al Qur’an dan Al-Hadits yang pada masa Nabi
Muhammad Saw tidak ada.
2. Al-Hadits 2. Segala sesuatu yang berasal dari Nabi Muhammad Saw baik
perkataan, perbuatan, ketetapan dan cita-citanya
3. Ijtihad 3. Berusaha dengan sungguh-sungguh untuk memecahkan suatu
masalah yang tidak ada ketetapan hukumnya baik dalam Al
Qur’an dan Al-Hadits.
8
USBN PAI SMA / SMK TAHUN PELAJARAN 2018 - 2019
4. Ijma 4.
Menyamakan suatu kejadian yang tidak ada hukumnya dengan
kejadian yang ada hukumnya karena ada illat yang sama.
5. Qiyas 5. Kumpulan firman Allah SWT yang disampaikan pada Nabi
Muhammad Saw melalui perantaraan Malaikat Jibril
Pasangan Sumber Hukum Islam dan pengertiannya yang benar adalah … .
A. 2 dan 5
B. 2 dan 4
C. 2 dan 3
D. 2 dan 2
E. 2 dan 1

28. Perhatikan beberapa pernyataan berikut ini !


(1) Memperkuat hubungan ukhuwah Islamiyah
(2) Peduli dan peka terhadap kepentingan sosial
(3) Menambah aset sarana prasarana bagi umat Islam
(4) Meningkatkan jiwa sosial dalam kehidupan masyarakat
(5) Memperbanyak dan menyuburkan harta untuk orang lain
Pernyataan – pernyataan di atas yang merupakan manfaat adanya wakaf adalah....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (3), dan (4)
C. (2), (3), dan (4)
D. (2), (3), dan (5)
E. (2), (4), dan (5)

29. Persetujuan antara dua orang atau lebih untuk bekerja sama dalam usaha (perusahaan)
dengan tujuan mendapatkan keuntungan, dan keuntungan itu dibagi bersama menurut
perjanjian yang telah disetujui. Dalam praktiknya syirkah digolongkan menjadi dua, yaitu
A. syirkah ta’awuniyah (harta) dan syirkah ‘inan (kerja)
B. syirkah abdan (harta) dan syirkah ta’awuniyah (kerja)
C. syirkah abdan (harta) dan syirkah i’anah (kerja)
D. syirkah abdan (harta) dan syirkah ‘inan (kerja)
E. syirkah abdan (kerja) dan syirkah ‘inan (harta)

30. Rasullullah SAW Berusaha mendamaikan dua suku Madinah yang sedang berseteru,
perdamaian merupakan modal dasar agar bisa menyampaikan dakwah, strategi dakwah
Rasulullah SAW. berdasarkan paparan diatas adalah ....
A. memperbaiki perekonomian
B. mempersaudarakan sesama
C. menciptakan perdamaian
D. menegakkan hukum islam
E. membentuk dasar negara

31. Jika ada seseorang yang meninggal di kapal laut dan untuk mencapai daratan masih
diperlukan 4 hari perjalanan, cara menangani jenazah itu adalah....
A. diceburkan ke laut tanpa dimandikan dan dikafani
9
USBN PAI SMA / SMK TAHUN PELAJARAN 2018 - 2019
B. dikuburkan ke laut tanpa harus dimandikan, dikafani dan dishalatkan
C. diawetkan sampai bertemu daratan terdekat untuk dimakamkan di sana
D. setelah dimandikan, dikafani, dishalatkan, kemudian terserah keluarganya saja
E. dimandikan, dikafani, dishalatkan, diberi pemberat dan ditenggelamkan ke laut
32. Suatu perkawinan dianggap sah menurut Undang-undang No. 1 tahun 1974 tentang
perkawinan pasal 2 ayat 2, jika . . . .
A. dicatat menurut peraturan perundang-undangan yang berlaku
B. dilakukan menurut hukum agamanya masing-masing
C. dilakukan dihadapan orang tua dan keluarganya
D. dilakukan dihadapan saksi dan pegawai kua
E. dilakukan berdasarkan rasa saling menyukai
33. Perhatikanlah Q.S. An-Nahl/16: 72 berikut ini !

Berdasarkan ayat tersebut di atas dapat disimpulkan bahwa tujuan pernikahan adalah....
A. mendapatkan harta warisan
B. memperoleh anak keturunan
C. memenuhi kebutuhan biologis
D. mendapatkan ketenangan batin
E. memperoleh harta yang banyak
34. Bapak Megi (bukan nama yang sebenarnya) meninggal, ahli warisnya terdiri atas :
seorang istri, ibu, bapak, seorang anak laki-laki dan 2 anak perempuan. Sementara
almarhum meninggalkan harta sebanyak Rp 142.000.000,00, mempunyai hutang Rp
12.000.000,00, pajak terhutang Rp 3.000.000, dan wasiat sebesar Rp 1000.000,00. Bagian
yang diterima ibu adalah ....
A. Rp 10,000.000,00
B. Rp 15.000.000,00
C. Rp 16.250.000,00
D. Rp 21.000.000,00
E. Rp 30.000.000,00
35. Nabi Muhammad SAW diutus kedunia untuk menjalankan risalah Islamiyah, memiliki
sifat wajib yang harus kita contoh dalam kehidupan sehari-hari, sifat yang Wajib bagi
Rasul adalah ....
A. iradhul basyariyah
B. karomah, maunah, mu’jizat
C. siddiq, tablig, fathanah, dan baladah
D. siddiq, tablig, mu’jizat, dan fathanah
E. siddiq, Amanah, Tablig, dan Fathanah

36. Dinasti Usmani merupakan kerajaan Islam yang terletak di kota Istanbul, dan dinasti ini
mencapai puncak kejayaan pada masa kepemimpinan...
A. Syah Abas
10
USBN PAI SMA / SMK TAHUN PELAJARAN 2018 - 2019
B. Syah Ismail
C. Muhammad Abduh
D. Muhammad Al fatih
E. Zahrudin Muhammad
37. Setelah mengalami masa kemunduran selama beberapa abad, kemudian agama Islam
kembali menunjukkan kebangkitan yang ditandai dengan lahirnya beberapa tokoh
pembaharuan dan ilmuan muslim di era pertengahan abad 20.
Pernyataan berikut yang merupakan tokoh pembaharu / ilmuan muslim dengan karyanya
yang hidup pada masa modern adalah....
A. Hamka dengan karyanya Tasauf Modern
B. Ibnu Sina dengan karyanya al-Qonun fi at-Tib
C. Al-Ghazali dengan karyanya Ihya Ulum ad-Din
D. Ibn Miskawaih dengan karyanya Tahzib al-Akhlak
E. Muhammad Abduh dengan karyanya Risalah Tauhid

38. Masjid berfungsi bukan hanya merupakan tempat ibadah bagi kita umat Islam, pada masa
walisongo mesjid juga merupakan sebagai tempat musyawarah syiar Islam, nama mesjid
yang dimaksud adalah mesjid...
A. Baiturahman
B. Cirebon
C. Banten
D. Demak
E. Istiqlal

39. Walisongo berperan besar dalam menyebarkan agama Islam di pulau Jawa. Mereka
menggunakan berbagai saluran dakwah seperti seni budaya, perniagaan, politik dan
pendidikan dalam mengenalkan Islam kepada masyarakat .
Berdasarkan saluran dakwah di atas, metode berikut ini yang bukan saluran dakwah
dalam menyampaikan dan menyebarkan dakwah Islam di Indonesia, adalah....
A. seni dan budaya yang memuat nilai-nilai ajaran islam
B. pendidikan yang terbuka untuk semua kalangan dan usia
C. perdagangan yang berorientasi pada kejujuran dan sukarela
D. politik yang berorientasi pada uang, kekuasaan dan kedudukan
E. pernikahan yang menekankan keteladanan dan tanggung jawab

40. Agama Islam merupakan agama yang penganutnya terbanyak kedua di Dunia
Berdasarkan data tahun 2010 Negara-negara di benua Asia, berikut ini penduduk
beragama Islamnya yang merupakan mayoritas adalah . . .
A. Uzbekistan
B. Sri Langka
C. Myanmar
D. Thailand
E. India

II. Essay

11
USBN PAI SMA / SMK TAHUN PELAJARAN 2018 - 2019
41. Perhatikan Q.S. Al-Baqarah/02: 164 berikut ini !

Ayat di atas memberikan inspirasi bagi manusia untuk mengembangkan IPTEK, salah
satunya adalah angin. Dengan angin tersebut negeri Belanda mampu menghasilkan
energi listrik dari pembuatan kincir angin untuk memenuhi kebutuhan sehari - hari di
negara tersebut.
Selain angin yang bermanfaat tersebut, sebutkan dua kandungan makna yang sesuai
dengan Q.S. Al-Baqarah/02: 164 di atas dan kaitkan dengan IPTEK yang ada ?

42. Al-Qur’an diturunkan Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW dengan perantara
malaikat Jibril AS, diturunkannya Al-Qur’an tersebut mempunyai fungsi tertentu,
sebutkan 2 macam fungsi diturunkannya Al-Qur’an !

43. Mengunjing atau mengghibah merupakan perbuatan yang sering kita temui dalam
kehidupan sehari-hari, baik di dunia nyata atau di dunia maya. Disadari atau tidak banyak
orang yang tergelincir dalam perbuatan ghibah. Padahal perbuatan ghibah termasuk
perbuatan yang sangat dibenci dalam Islam. Mengapa ghibah termasuk perbuatan yang
dilarang dalam Islam, berikan dua macam pendapatmu!

44. Bapak Zakky (bukan nama yang sebenarnya) meninggal, ahli warisnya terdiri dari :
seorang istri, ibu, bapak, seorang anak laki-laki dan 2 anak perempuan. Sementara
almarhum meninggalkan harta Sebanyak Rp 124.000.000,00, mempunyai hutang Rp
3.000.000,00 dan wasiat sebesar Rp 1000.000,00. Berapakah bagian yang diterima
masing-masing anak perempuan ?

45. Agama Islam dengan cepat dapat diterima dan tersebar di tanah air nusantara, hal tersebut
dikarenakan ada beberapa sebab. Sebutkan minimal dua sebab agama Islam dengan cepat
tersebar di Indonesia!

Selamat mengerjakan dengan penuh kejujuran

12
USBN PAI SMA / SMK TAHUN PELAJARAN 2018 - 2019

Anda mungkin juga menyukai