Anda di halaman 1dari 1

NAMA : Dendy chandra wiguna junaedi

NIM : 1911102415066

KELAS : A

Analisis efektivitas biaya cukup sederhana dan banyak digunakan untuk kajian
farmakoekonomi membandingkan dua atau lebih intervensi kesehatan yang memberikan besaran
efek yang berbeda-beda. AEB dapat digunakan untuk memilih intervensi kesehatan yang
memberikan nilai tertinggi dengan dana yang terbatas jumlahnya contohnya membandingkan
dua atau lebih jenis obat dari kelas terapi yang sama akan tetapi memberikan besaran hasil
pengobatan yang berbeda. Pada metode AEB perlunya dilakukan perhitungan rasio biaya rerata
dan rasio incremental efektivitas biaya (RIEB = incremental cost-effectiveness ratio/ICER).
Dengan RIEB dapat diketahui besarnya biaya tambahan untuk setiap perubahan satu unit
efektivitas- biaya. Selain itu, untuk mempermudah pengambilan kesimpulan alternatif mana
yang memberikan efektivitas biaya terbaik, pada kajian dengan metode AEB dapat digunakan
tabel efektivitas-biaya.

Unit moneter biaya intervensi kesehatan diukur dalam unit moneter atau rupiah dan hasil
dari intervensi tersebut dalam unit alamiah atau indikator kesehatan baik klinis maupun non
klinis indikator kesehatan sangat beragam mulai dari mmhg penurunan tekanan darah, diastolik
banyaknya katarak yang dapat dioperasi, dengan sejumlah biaya tertentu sampai jumlah
kematian yang dapat dicegah, vaksinasi meningitis dan upaya preventif lainnya. Sehingga hanya
dapat digunakan untuk membandingkanintervensi kesehatan yang memiliki tujuan sama atau jika
intervensi intervensi tersebut ditujukan untuk mencapai beberapa tujuan yang warnanya
sama.Suatu intervensi kesehatan memiliki efektivitas lebih tinggi dengan biaya yang lebih
rendah dibanding intervensi standar, intervensi alternatif ini masuk ke Kuadran II (Dominan) dan
menjadi pilihan utama. Sebaliknya, suatu intervensi kesehatan yang menawarkan efektivitas
lebih rendah dengan biaya lebih tinggi dibanding intervensi standar, dengan sendirinya tak layak
untuk dipilih. Suatu intervensi kesehatan yang menjanjikan efektivitas lebih rendah dengan biaya
yang lebih rendah dibanding intervensi standar juga masuk kategori Tukaran, tetapi di Kuadran
BI pada pemilihan intervensi alternatif yang berada di Kuadran III memerlukan pertimbangan
sumber daya pula, yaitu jika dana yang tersedia lebih terbatas.

Anda mungkin juga menyukai