Anda di halaman 1dari 3

TUGAS MATA KULIAH STUDI SOSIAL

RANCANGAN KEGIATAN BERMAIN

Oleh :
Elsa Firda Aprilia (1810271017)

Hari, dan tanggal :


Kelompok : B (5-6 Tahun)
Tema/ sub tema (topik) : profesi/ wirausaha (berbisnis online shop)

Komptensi Dasar
SOSEM 2.7 Memiliki perilaku yang mencerminkan kemandirian
KOGNITIF 2.3 Memiliki perilaku yang mencerminkan sikap kreatif
FM 3.3 Mengenal anggota tubuh,fungsi dan gerakannya untuk
pengembangan motorik halus dan kasar
4.3 Menggunakan anggota tubuh untuk pengembangan motorik
kasar dan halus
BAHASA 3.11 Memahami bahasa ekspresif (mengungkapkan bahasa
secara verbal dan non verbal)
4.11 Memahami bahasa ekspresif (mengungkapkan bahasa
secara verbal dan non verbal)
Tujuan Pembelajaran :
SOSEM 2.7 Melalui kegiatan mengemas, mengupload, dan memilih barang yang
tidak terpakai anak dapat melakukannya dengan mandiri tanpa bantuan dari orang lain
KOGNITIF 2.3 Melalui kegiatan berjualan di marketplace anak dapat mengemas
barang yang akan dijual dengan kreatif.
FM 3.3 Melalui kegiatan mengupload dan menyiapkan pakaian yang akan dijual anak
dapat menggunakan motorik halus dan motorik kasarnya dengan baik.
4.3 Melalui kegiatan mengupload dan memgemas barang anak mampu
menggunakan tangan kiri dan kanan nya dengan terampil.
BAHASA 3.11 Melalui kegiatan bercerita tentang konsep berjualan di marketplace
anak mampu menceritakan kembali isi konsep berjualan di marketplace dengan benar
4.11 Melalui kegiatan berjualan di marketplace anak mampu
menyampaikan komentarnya tentang kegiatan yang telah dilakukan dengan benar.

Tahap bermain :
Day 1
1. Guru menceritakan tentang “Marketplace” atau video interaktif mengenai
marketplace : shopee, lazada, tokopedia dan marketplace lainnya serta
bagaimana cara berjualan di marketplace. izinkan anak untuk menanggapi atau
buka sesi tanya jawab. (guru mengajak diskusi siswa atau bertanya kepada
anak)
2. Mmebuat, akun marketplace, kegiatan lainnya sesuai minat anak
3. Guru meminta anak untuk memilih beberapa barang pribadi yang tidak
terpakai dirumah seperti baju,mainan,celana, atau barang-barang lainnya untuk
dibawa keesokan harinya

Day 2
1. Guru menyiapkan beberapa peralatan atau bahan untuk mengemas barang
yang akan di upload dan meminta anak untuk mengemas secara mandiri dan
semenarik mungkin
2. Anak di beri kebebasan untuk menentukan harga dari barang yang akan di jual
di marketplace
3. Anak di beri kebebasan untuk memfoto barang secara kreatif untuk di upload
pada aplikasi marketplace agar menarik penjual

Day 3
1. Guru mengajak praktik langsung untuk mengupload foto barang di
marketplace menggunkan laptop ataupun handphone.

Manfaat :
1. Mengajarkan anak kemandirian, dengan bertumpu pada kreativitas
2. Memupuk pribadi yang produktif tidak konsumtif
3. Menumbuhkan jiwa entrepreneur sejak dini

Penilaian :
- Penilaian ceklis sesuai dengan kompetensi yang diambil
- Guru menyiapkan catatan anekdot

Anda mungkin juga menyukai