Anda di halaman 1dari 3

Ade Amalia Putri/199612202020122024/Penata Muda/Inspektorat

Resume Pembekalan CPNS Formasi Tahun Anggaran 2019

A. Penguatan Pemahaman Pemerintah Provinsi DKI Jakarta


Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta sebagai Ibukota Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) merupakan
Ibu kota Negara sejak tahun 1961. DKI Jakarta dipimpin oleh seorang Gubernur dan Wakil Gubernur. DKI Jakarta
terbagi menjadi 6 wilayah yaitu lima kota administrasi yang dipimpin oleh Walikota dan satu kabupaten administrasi
yang dipimpin oleh Bupati. DKI Jakarta sebagai pemerintah daerah memiliki kewenangan otonomi tunggal serta
kewenangan otonomi Ibukota NKRI. Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memiliki 42 Satuan Kerja
Perangkat Daerah (SKPD) dan 1070 Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD). Jumlah keseluruhan pegawai Pemprov
DKI Jakarta mencapai di atas 60.000 pegawai. Struktur Organisasi Pemprov DKI Jakarta juga terdiri dari beberapa
Badan dan Dinas. Dinas untuk mengurusi urusan wajib dan pilihan (teknis) sedangkan Badan untuk mengurusi
urusan penunjang.
B. Penilaian Kinerja PNS
Penilaian Kinerja PNS terdiri dari:
1. Sasaran Kerja Pegawai (SKP)
SKP mencakup target kinerja satu tahun pegawai yang berisi tugas dan fungsinya di masing-masing unit kerja.
SKP merupakan penentu persyaratan atas pengembangan karier, pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil
(CPNS) menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS), serta Pensiun.
2. ETPP (Kinerja)
ETPP melingkupi aktivitas kinerja harian yang akan divalidasi oleh masing-masing pimpinan pada unit kerja.
Selain itu ETPP juga mencakup target kinerja triwulan yang diinput pada fitur aktivitas utama.
Penilaian kinerja PNS dalam hal perilaku perlu memperhatikan hal-hal sebagai berikut yaitu integritas,
komitmen, disiplin, orientasi pelayanan dan kerja sama. Indikator penilaian perilaku setiap PNS harus memiliki
kategori baik dalam waktu dua tahun berturut-turut.
C. Disiplin Pegawai
Sebagai PNS, kita wajib menaati kewajiban serta menjauhi yang telah dilarang sesuai dengan peraturan. Menurut PP
53 Tahun 2010 tentang Disiplin PNS, terdapat 17 kewajiban (pasal 3) dan 15 larangan (pasal 4). Jika terjadi
pelanggaran maka pegawai berhak dijatuhi hukuman disiplin sesuai dengan pasal 5.
D. Kode Etik dan Etika PNS
Etika berkenaan dengan pola, tata cara dan pedoman etis seseorang dalam melakukan suatu pekerjaan. Dasar
hukum kode etik PNS mengacu pada Undang-undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN) dan
Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 42 Tahun 2004 tentang Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik Pegawai Negeri
Sipil. Nilai-nilai dasar PNS yang wajib diimplementasi menurut UU ASN No. 5 Tahun 2004 terdiri dari:
1. Memegang Teguh Ideologi Pancasila
2. Setia dan mempertahankan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta
pemerintahan yang sah
3. Mengabdi kepada rakyat dan Negara Indonesia
4. Menjalankan tugas secara professional dan tidak berpihak
5. Membuat Keputusan berdasarkan Prinsip Keahlian
6. Menciptakan Lingkungan kerja yang nondiskriminatif
E. Hak dan Kewajiban PNS
1. Hak PNS terdiri dari: Gaji; Tunjangan; Cuti; Jaminan Hari Tua dan Jaminan Pensiun; Perlindungan dan
Pengembangan Kompetensi.
2. Kewajiban PNS terdiri dari:
a. Setia dan taat pada Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara
Kesatuan Republik Indonesia, dan pemerintah yang sah;
b. Menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.
c. Melaksanakan kebijakan yang dirumuskan pejabat pemerintah yang berwenang.
d. Menaati ketentuan peraturan perundang-undangan.
e. melaksanakan tugas kedinasan dengan penuh pengabdian, kejujuran, kesadaran, dan tanggung jawab.
f. menunjukkan integritas dan keteladanan dalam sikap, perilaku, ucapan dan tindakan kepada setiap orang,
baik di dalam maupun di luar kedinasan.
Ade Amalia Putri/199612202020122024/Penata Muda/Inspektorat

g. menyimpan rahasia jabatan dan hanya dapat mengemukakan rahasia jabatan sesuai dengan ketentuan
peraturan perundang-undangan.
h. bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
F. Pemutakhiran Data Pegawai
Dapat diakses melalui alamat web pegawai.jakarta.go.id menggunakan masing-masing akun. Pegawai wajib
melakukan pemutakhiran data pribadi terbaru serta melakukan verifikasi data berkala atas data yang telah diinput
pada web pegawai.jakarta.go.id.
G. Penempatan PNS dalam Jabatan Pelaksana
Dalam kelompoknya PNS dibagi menjadi dua rumpun jabatan yaitu Jabatan Pelaksana dan Jabatan Fungsional.
Jabatan Pelaksana merupakan kelompok jabatan yang melakukan pelaksanaan pelayanan publik dan administrasi
sedangkan Jabatan Fungsional merupakan kelompok jabatan berdasarkan keahlian profesionalnya. Landasan hukum
dari penempatan PNS dalam rumpun jabatan mengacu pada Peraturan Gubernur Nomor 1 Tahun 2016, Peraturan
Gubernur Nomor 49 Tahun 2017 dan Peraturan Gubernur Nomor 51 tahun 2018.
H. Mutasi
Mutasi pegawai dapat dilakukan pada antar instansi maupun antar perangkat daerah. Dalam pelaksanaannya,
persyaratan mutasi pegawai harus memenuhi beberapa kriteria serta dilakukan tes pegawai. Sesuai dengan
aturannya, PNS dapat melakukan mutasi setelah 10 tahun masa kerja. Namun ketika ada fungsi penugasan sesuai
dengan penempatannya dapat diterbitkan SK Penugasan oleh pimpinan perangkat daerah terkait.
I. Penyetaraan Ijazah
Bagi pegawai yang melanjutkan studi pendidikan dapat melakukan penyetaraan ijazah dengan melaporkan kepada
BKD disertai dengan surat pengantar dari masing-masing SKPD.
J. Motivasi Kerja dan Personal Development
Dalam bekerja diperlukan motivasi yang tinggi agar dapat mencapai target kerja yang optimal. Cara agar tetap
termotivasi yaitu dengan cara: membuat daftar hal yang akan dilakukan setiap harinya, melibatkan lingkungan sekitar
dalam hal bekerja (sosialisasi), tetap fokus pada apa yang ingin dikerjakan, terus belajar dalam hal apapun, dan tidak
lupa memberikan hadiah untuk diri sendiri sebagai rewards. Pengembangan diri merupakan aktivitas yang dilakukan
sebagai bentuk untuk merealisasikan impian dan aspirasi menjadi kenyataan dengan cara melakukan perubahan,
keluar dari zona nyaman serta merencanakan impian.
K. Rabu Belajar
Dari pembahasan Rabu Belajar yang bertemakan “Totalitas Bermanfaat, Bahagia dalam Berkarya”, saya mengambil
kesimpulan bahwa untuk dapat memberikan kinerja yang optimal dalam kontribusi sebagai pegawai dimulai dari
kebersyukuran bangun pagi serta hubungan harmonis dengan keluarga sehingga dapat memberikan aura positif
sepanjang hari.
L. Manajemen Pengetahuan
Manajemen pengetahuan terbagi menjadi tiga jenis yaitu tacit, explicit dan shared. Tacit adalah pengetahuan yang
masih dalam pikiran benak manusia (belum tertulis). Kemudian explicit merupakan pengetahuan yang sudah tertulis
(sebagai contoh yaitu karya ilmiah) sedangkan shared adalah pengetahuan yang sudah tertulis dan dipublikasikan
kepada khalayak umum.
M. Pelatihan Dasar (Latsar) dan MOOC
Pelaksanaan Latsar CPNS merupakan mandatori dari Lembaga Admininstrasi Negara (LAN) Republik Indonesia.
Latsar untuk CPNS Formasi Tahun Anggaran 2019 akan dilakukan pada tahun 2021 dengan kuota peserta sebanyak
400 orang dan sisanya akan dilakukan pada tahun 2022. Metode Latsar yang akan digunakan yaitu Massive Open
Online Course (MOOC), blended learning dan pembelajaran klasikal.
N. Inovasi
Sesuai dengan visi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang berbunyi “Jakarta kota maju, lestari dan berbudaya yang
warganya terlibat dalam mewujudkan keberadaban, keadilan dan kesejahteraan bagi semua”, saya sebagai warga
DKI Jakarta dan salah satu yang terpilih menjadi CPNS di Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, memiliki cita-cita untuk
dapat memberikan kontribusi yang optimal dan terbaik untuk Jakarta dalam hal mewujudkan keberadaban, keadilan
dan kesejahteraan bagi semua kalangan masyarakat. Saya ingin terus mengembangkan diri dengan melanjutkan
studi pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi serta terus mengikuti sertifikasi dan keahlian sebagai bentuk
peningkatan kualitas sumber daya sehingga dapat mengoptimalkan kinerja di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI
Jakarta. Saya ingin ikut serta dalam bergotong royong bersama untuk mengabdi, melayani, serta menyelesaikan
Ade Amalia Putri/199612202020122024/Penata Muda/Inspektorat

berbagai permasalahan kota dan warga sesuai dengan misi Kota Jakarta serta saya ingin dapat memberikan contoh
baik bagi masyarakat di DKI Jakarta.

Anda mungkin juga menyukai