Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KOTA MATARAM

DINAS PENDIDIKAN
Jl. Majapahit Nomor 14 Telp. Sekretariat : 631075, Dikdas: 641362, Ketenagaan:
633605 PAUDPNF: 649329, Kebudayaan 640826 Fax. 639608 Mataram 83125

27 April 2020
Mataram,
4 Ramadhan 1441 H

Kepada
Nomor : 423.7 /1188/Disdik.C1/IV/2020 Yth. 1. Pengawas Sekolah Dinas Pendidikan
Lamp. : 5 (lima) lembar Kota Mataram
Hal : Kelulusan Siswa dari Satuan Pendidikan 2. Kepala SD/SMP Negeri/Swasta Se –
Tahun Pelajaran 2019/2020 Kota Mataram
di –
Mataram

Dengan hormat,
Menindaklanjuti Ketentuan Pasal 7 Peraturan Sekretaris Jenderal Kementerian
Pendidikan Dan Kebudayaan Nomor 5 Tahun 2020 tanggal 20 April 2020 Tentang Perubahan
Atas Peraturan Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan Nomor 2 Tahun
2020 Tentang Spesifikasi Teknis, Bentuk, Dan Tata Cara Pengisian Blangko Ijazah Pendidikan
Dasar Dan Pendidikan Menengah Tahun Pelajaran 2019/2020 dan menyusul surat kami
Nomor : 423.5/0751/Disdik.C.1/III/2020 tanggal 26 Maret 2020 tentang Pelaksanaan
Kebijakan Pendidikan Dalam Masa Darurat Penyebaran Coronavirus Disease (Covid-19),
dengan ini kami sampaikan kembali hal-hal sebagai berikut :
1. Tanggal kelulusan SD dan SMP ditetapkan secara nasional sebagai berikut :
a. Kelulusan SMP ditetapkan : Jum'at, 5 Juni 2020
b. Kelulusan SD ditetapkan : Senin, 15 Juni 2020
2. Kelulusan dituangkan melalui surat keterangan lulus dan ditandatangani oleh Kepala
Sekolah atau pejabat lain yang ditunjuk oleh pejabat yang berwenang.
3. Surat keterangan lulus sebagaimana dimaksud pada angka (2) mencantumkan rata-rata
nilai ujian sekolah. (Contoh Form Terlampir)
4. Karena situasi dalam pandemi Coronavirus Disease (Covid-19), pelaksannaan Ujian
Sekolah secara tertulis dibatalkan sehingga Nilai Ujian Sekolah diperoleh dari :
a. untuk SD, diperoleh dari rata-rata nilai lima semester terakhir (kelas 4, kelas 5, dan
kelas 6 semester gasal); dan sebagai tambahan nilai kelulusan, dapat ditambahkan nilai
semester genap kelas 6 dan hasil ujian sekolah yang dilakukan dalam bentuk portofolio
nilai rapor serta prestasi yang diperoleh sebelumnya, penugasan, tes daring, dan/atau
bentuk asesmen jarak jauh lainnya.
b. untuk SMP, diperoleh dari rata-rata nilai lima semester terakhir (kelas 7, kelas 8, dan
kelas 9 semester gasal); dan sebagai tambahan nilai kelulusan, dapat ditambahkan nilai
semester genap kelas 9 dan hasil ujian sekolah yang dilakukan dalam bentuk portofolio
nilai rapor serta prestasi yang diperoleh sebelumnya, penugasan, tes daring, dan/atau
bentuk asesmen jarak jauh lainnya.
c. Nilai Ujian Sekolah yang diperoleh dari rata-rata rapor lima semester terakhir ditulis
dengan menggunakan bilangan bulat dalam rentang 0-100 (tanpa desimal) dan Rata-
rata Nilai Ujian Sekolah ditulis dengan bilangan desimal (sampai dengan dua angka di
belakang koma).
5. Tanggal Penulisan Rapor Semester Genap dan Ijazah sebagai berikut :
a. Rapor Kelas 6 semester genap dan Ijazah SD : 15 Juni 2020
b. Rapor Kelas 9 semester genap dan Ijazah SMP : 5 Juni 2020
6. Kepala Sekolah agar menugaskan panitia ujian di sekolah untuk menyiapkan/
merekapitulasi nilai rapor siswa kelas akhir dan data lainnya untuk penerbitan surat
keterangan lulus.
7. Hal-hal lain yang berkaitan dengan penulisan Ijazah akan diatur dalam Petunjuk Teknis
Pengisian Blanko Ijazah yang akan kami sampaikan kemudian
Demikian untuk menjadi pedoman selanjutnya, terima kasih.

Kepala Dinas,

Drs. H. Lalu Fatwir Uzali, S.Pd.,MM


Pembina Tk.I, (IV/b)
NIP. 19630329 198803 1 009

Tembusan Yth. :
1. Walikota Mataram di Mataram (sebagai laporan);
2. Inspektur Kota Mataram di Mataram;
3. Kepala LPMP Provinsi NTB di Mataram;
4. Ketua Dewan Pendidikan Kota Mataram di Mataram.

Anda mungkin juga menyukai